Anda di halaman 1dari 2

TAMAN KANAK-KANAK TRI ASIH 1

JL. SENAYAN NO.02RT.73 – HP.082254754873


KARANG REJO – 76125– BALIKPAPAN TENGAH
Email : rinitriasih75@gmail.com

GARA GARA MALAS MENGGOSOK GIGI


R

ani setelah makan jangan lupa gosok gigi ya ! ibu mau pergi ke rumah

nenek dulu “perintah ibu kepadaku

“iya bu”kataku pada ibu. Lalu ibu pergi berangkat ke rumah nenek

“ih ibu...Perintahnya itu terus “ kesalku dalam hati. Memang aku tak

suka menggosok gigi, entah apa yang membuat aku membenci yang

namanya menggosok gigi.

“rani...ibu pulang” panggil ibu kepadaku. Dengan hati gembira, aku

berlari menuju ibu. “ni oleh oleh dari ibu, dengan semangat aku

membuka oleh oleh dari ibu, setelah aku membuka bungkusan dari ibu

senangnya hatiku karena ada banyak coklat kesukaanku. “senang tidak

oleh olehnya dari ibu sayang? “tanya ibu kepadaku dengan lembut,

alhamdulillah rani senang sekali bu” trimakasih ya bu sambil memeluk

ibu.

Dengan semangat aku makan coklat kesukaanku dengan lahap, dan

setelah aku makan...aku menggosok gigi.

Setelah berjalan beberapa minggu kemudian, masih ku ulangi lagi

perbuatan malasku untuk menggosok gigi.

“di malam hari tiba tiba perutku terasa sangat lapar, “aduh sakit

perutku” tapi aku malas untuk pergi ke dapur untuk mengambil makan.
“kataku dalam hati” tiba tiba aku ingat... “ kan masih ada coklat

pemberian dari ibu” setelah makan coklat perutku tidak terasa lapar

lagi dan langsung saja tidur, tidak menggosok gigi terlebih dahulu.

Pagi harinya bangun tidur gigiku terasa sakit sekali”ibuuu gigiku

saaakittt sekalii hu,,,hu,,,hu,,,”kataku sama ibu. “hemm rani pasti

malas lagi menggosok gigi ya? “tanya ibu kepadaku”

“Rani siap siap ya kita pergi ke dokter gigi ! “kata ibu kepadaku”

“baik bu...”jawabku sama ibu”sampailah kami ke dokter gigi dan

mengambil nomor antrian...tibalah saatnya namaku di panggil”.tibalah

saatnya gigiku di periksa oleh pak dokter,”kenapa giginya dik? “tanya

dokter padaku, “sakit dok” jawabku

Ayo coba sini di periksa dulu”kata dokter”...hemm ini giginya

berlubang dan banyak kumannya makanya jadi sakit giginya”...harus

lebih rajin menggosok gigi ya !

Pak dokter membersihkan gigiku rasanya sakit sekali,dan memberikan

obat rasanya juga sangat tidak enak.

Sampailah di rumah ibu memberi nasihat lagi “rani kalau tidak mau

sakit gigi lagi, jangan malas untuk menggosok gigi ya, “iya bu” jawabku

sambil menahan rasa sakit.

Mulai sekarang aku lebih rajin menggosok gigi supaya gigiku lebih

terawat dan bersih.

Guru Kelas

Winarsih,S.Pd

Anda mungkin juga menyukai