Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN PRAKTIKUM

IC COUNTER

HANIF NURUL FARIZI


21537141029
TEKNOLOGI INFORMASI

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRONIKA DAN INFORMATIKA


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2021
1. TUJUAN
❖ Merangkai SN 7490 sebagai counter BCD (modulo 10)
❖ Membuat rangkaian 2 digit counter dengan IC SN 7490

2. PENDAHULUAN
IC Counter tersedia dalam bermacam-macam seri antara lain SN 7490, 7492,
7493. Dalam percobaan ini digunakan counter dengan type SN 7490 yang
digunakan sebagai counter BCD/Pembagi 10/Decade counter. Counter ini terdiri
dari 4 buah JK Flip-Flop. Terminal Reset digunakan untuk mengembalikan
semua outputnya ke logic “0”.

Digit Counter :
Rangkaian 1 digit counter ini dapat digunakan untuk melakukan perhitungan
pulsa-pulsa logic, maksimum penunjukannya adalah 9. Pada pulsa yang ke-10
rangkaian ini dengan sendirinya akan memberikan penunjukkan “0” pada
displaynya. Hal yang sama dapat juga dilakukan dengan me Reset rangkaian
counter ini.
Rangkaian 2 digit counter ini dapat digunakan untuk melakukan perhitungan
pulsa-pulsa logic, maksimum penunjukannya adalah 99. Pada pulsa yang ke-100
rangkaian ini dengan sendirinya akan memberikan penunjukkan 0 0.
Untuk membuat 2 digit counter digunakan 2 unit decade counter yang
terhubung secara seri karena input A dari rangkaian decade counter yang kedua
mendapat pulsa-pulsa logic dari output D decade counter yang pertama,
sehingga untuk setiap 10 pulsa input yang dihitung oleh rangkaian decade
counter yang pertama akan memberikan 1 pulsa logic ke input A dari rangkaian
decade counter kedua.
3. ALAT
a. Electronics Workbench

4. PROSEDUR PERCOBAAN
a. Uji Gambar 1. Berikan masukan logic pada input A dengan menghubungkannya
dengan pulsa Clock , amati perubahan display.
b. Amati dan catat setiap variasi masukan terhadap pola keluaran pada IC 7490.
c. Ulangi langkah 1 dan 2 untuk uji gambar 2. Cermati dan bandingkan dengan gambar
1. Buat “catatan kecil” yang berkaitan dengan materi praktikum ini.
d. Cetak hasil percobaan anda

5. LANGKAH PRAKTEK
Decade Counter 1 digits
Tabel Kebenaran
Clock Input Seven-Segment Display
D C B A
0 0 0 0 0

1 0 0 0 1

2 0 0 1 0

3 0 0 1 1

4 0 1 0 0

5 0 1 0 1

6 0 1 1 0
7 0 1 1 1

8 1 0 0 0

9 1 0 0 1

Pada Rangkaian diatas setiap IC 7490 diberi input clock maka akan mencacah nilai 1
sampai 9 yang kemudian akan diubah oleh IC 7447 menjadi kode-kode untuk ditampilkam
pada Seven-Segment Display.

Logic Analyzer

Decade Counter 2 Digit


Tabel Kebenaran
Rangkaian decade counter pertama
Clock Input Seven-Segment Display
D C B A
X0 0 0 0 0

X1 0 0 0 1

X2 0 0 1 0

X3 0 0 1 1

X4 0 1 0 0

X5 0 1 0 1

X6 0 1 1 0

X7 0 1 1 1

X8 1 0 0 0

X9 1 0 0 1

Decade Counter pertama memiliki nilai satuan yang artinya setiap diberi input clock akan
mencacah dari angka 0-9. Dan saat selesai mencacah sampai 9 akan Kembali ke 0 dan mulai
mencacah lagi.
Tabel Kebenaran
Rangakaian decade counter kedua
Clock Input Seven-Segment Display
D C B A
0 0 0 0 0

10 0 0 0 1

20 0 0 1 0

30 0 0 1 1

40 0 1 0 0

50 0 1 0 1

60 0 1 1 0

70 0 1 1 1

80 1 0 0 0

90 1 0 0 1

Decade Counter kedua memiliki nilai puluhan. Decade counter yang kedua ini menerima
input clock dari input D decade counter pertama, jadi decade counter yang kedua akan
mulai mencacah saat input D bernilai low (0) , atau saat decade counter pertama selesai
mencacah sampai 9 dam Kembali ke 0,
Logic Analyzer

6. TUGAS
1. Jelaskan cara kerja dan hubungan diantara kedua decade counter yang terdapat
pada percobaan tersebut
Jawab :
Pada Rangkaian diatas IC 7490 digunakan untuk mencacah nilai 1 sampai 9 yang
kemudian akan diubah oleh IC 7447 menjadi kode-kode untuk ditampilkam pada
Seven-Segment Display.
Untuk rangkaian 2 digit decade counter input clock A diambil dari input D dari
decade counter pertama.

2. Bagaimanakah keadaan output-output A, B, C, D pada masing-masing decade


counter, pada saat display menunjukkan angka 75.
Jawab:

Berdasarkan Logic Analyzer diatas input A, B, C, D dari decade counter pertama


adalah :
D C B A
0 1 0 1

Dan untuk input A, B, C, D dari decade couner kedua adalah :


D C B A
0 1 1 1
3. Kesimpulan apa yang dapat diambil pada percobaan ini.
a. IC 7490 adalah decade counter yang mecacah dari decimal 0 sampai decimal
9.
b. IC 7447 adalah IC decoder yang digunakan untuk mengubah kode-kode
outour dari IC 7490 menjadi kode-kode yang dapat mengaktifkan segment-
segment pada SevenSegment Display menjadi karakter angka desimal.
c. Pada decade counter 2 digit, Input clock A pada decade counter kedua
diambil dari output D dari decade counter pertama.
d. Jadi saat output D bernilai low(0) akan memberikan 1 pulsa logic pada
decade counter kedua.

Anda mungkin juga menyukai