Anda di halaman 1dari 4

LATAR BELAKANG

Pariwisata merupakan salah satu sektor yang sangat menguntungkan dan berkembang di tingkat nasional

maupun internasional. Perkembangan ini kemudian menciptakan banyak bisnis-bisnis di bidang

pariwisata yang kreatif dan juga inovatif.

Salah satu bisnis kreatif di bidang pariwisata adalah Professional Conference Organizer atau biasa dikenal

dengan istilah PCO. PCO sendiri merupakan usaha jasa yang telah mendapat lisensi untuk merencanakan,

mengorganisir suatu kegiatan mice. Hal ini membuat pco berkaitan erat dengan kegiatan bisnis meeting,

incentive, convention dan exhibition yang biasa dikenal dengan istilah mice.

Agar dapat merencanakan suaru event atau kegiatan mice, pco biasanya perlu mengajukan dokumen

lelang yang berisi permohonan resmi serta spesifikasi sumber daya yang dibutuhkan untuk kegiatan mice

tersebut. Salah satu perusahaan terkenal yang bergerak di bidang MICE di Indonesia tepatnya di Bali

adalah PT Melali MICE, kegiatan mice yang ditangani oleh pt melali mice diperoleh dari memenangkan

bidding atau tender mice.

Berikut terdapat tabel bidding pt melali mice periode 2013-2017 dimana total jumlah bidding yang

diikuti oleh pt melali mice selama periode 5 tahun adalah sebanyak 148 bidding namun, yang dapat

dimenangkan hanya berjumlah 37 bidding saja. Dari data tersebut dapat disimpulkan bahwa pt melali

mice banyak mengalami kegagalan dalam pengajuan bidding.

TUJUAN MANFAAT

Selanjutnya, Adapun tujuan dan manfaat dari praktek kerja nyata ini, antara lain meningkatkan wawasan,

kemampuan, pengalaman serta pola pikir yang konstruktif, sebagai sarana pengaplikasian ilmu yang

diterima di kampus, serta menjadi kesempatan untuk dapat secara langsung melihat dunia kerja.
Selain itu, Adapun manfaat pelaksanaan pkn ini bagi mahasiswa yaitu menambah pengetahuan dan

wawasan di bidang pariwisata mice,

Manfaat bagi kampus yaitu sebagai sarana membina relasi antara perguruan tinggi dan instansi terkait

serta bagi pt melali mice yaitu mendapat masukan yang mungkin akan dapat dipergunakan oleh

perusahaan agar mengembangkan kualitas kinerja.

PEMBAHASAN

PT Melali MICE merupakan perusahaan jasa penyelenggara kegiatan mice atau yang sering disebut juga

dengan PCO. Terletak di Jl By Pass Ngurah Rai No.888 Pemogan Denpasar selatan. Pt melali mice

didirikan oleh Bapak I Ketut Jaman S.s M.si pada tahun 2006 . pt melali sendiri mengorganisir kegiatan

mice bukan hanya dari kementrian atau Lembaga pemerintrahan, tetapi juga dari badan dunia dibawah

pbb, asosiasi internasional dan korporat multinasional. Pt melali mice memiliki 2 sister company yaitu pt

bintang nusantara mice dan Daniswara Conference Logistic. Dimana PT Melali MICE mengikuti tender

Siup besar sedangkan Bintang Nusantara MICE mengikuti tender SIUP kecil. Adapun daniswara yang

dapat menangani event outing, gala dinner, awarding sampai dengan rental equipments.

Berikut merupakan beberapa fasilitas perusahaan di PT Melali MICE

Selanjutnya, Adapun struktur organisasi PT Melali MICE, dimana semua pimpinan dan staff memiliki

indetifikasi pekerjaan masing-masing.


Selanjutnya, kegiatan dan tugas utama selama melaksanakan praktek kerja nyata. Yang pertama sebagai

front office, melakukan sales call ke beberapa hotel dan vendor-vendor yang dibutuhkan dan akan diajak

kerja sama, mencari info upcoming project, membuat gambaran umum tender yang akan diikuti, membuat

surat undangan yang diperlukan, membuat risalah rapat, serta aktif dalam project event yang ditangani

oleh PT Melali MICE, BNM dan juga Daniswara.

Berikut merupakan project-project event yang diikuti selama melaksanakan pkn. Dikarenakan kondisi

pandemik total event yang ditangani juga cenderung menurun, tetapi saya sendiri berkesempatan untuk

ikut langsung ke sejumlah project event baik kecil maupun besar selama 6 bulan periode magang. Selama

mengikuti total 13 project event, saya mendapat banyak pengalaman dan hal hal baru yang dapat

menambah wawasan.

Adapun hal-hal baru tersebut antara lain, seperti istilah pitching yang adalah presentasi yang dilakukan

oleh pihak pco Ketika mendapat suatu project, Adapun hybrid event yang adalah event yang

menggunakan 2 sistem secara bersamaan yaitu offline dan online, GR atau General Rehearsal atau lebih

dikenal dengan istilah Gladi Bersih. Bukan hanya itu saja, saya juga diajar cara membuat RAB,

Sinkronisasi LPSE atau website untuk melihat tender, mengetahui jenis-jenis tender yang dapat diikuti,

membuat dokumen bidding untuk pengajuan, dan yang paling utama adalah mempelajari dan dapat

menggunakan langsung system back office yang dimiliki oleh pt melali mice dan digunakan setiap

terdapat event-event besar.

HAMBATAN DAN SOLUSI

Hambatan, yang pertama seperti yang kita ketahui dikarenakan pandemik ini aktivitas event yang

cenderung kurang , selain itu Adapun sikap canggung pada awalnya, dan banyak istilah baru yang asing.

Adapun solusi dari hambatan-hambatan tersebut, yang pertama agar mendapat pengalaman yang
maksimal selama PKL, saya berusaha untuk ikut berpartisipasi dan terlibat aktif dalam event event besar

dan kecil

Selanjutnya melakukan pendekatan dengan staff-staff di pt melali untuk dapat menjalin keakraban, dan

aktif bertanaya kepada staff tentang istilah-istilah asing agar dapat penjelasan.

SIMPULAN DAN SARAN

Yang terakhir, simpulan dan saran, Selama melaksanakan PKN saya mendapat banyak pengalaman dan

ilmu baru di lapangan dan bantuan2 senior di kantor yang berpengalaman, melihat langsung cara

penyelesaian masalah di lapangan dan dengan adanya pkn ini saya juga dapat belajar cara beradaptasi

dengan lingkungan kerja dimana nantinya saya sendiripun akan turun langsung ke lingkungan kerja.

Saran, untuk kampus, agar prodi mkp sendiri juga dapat mengadakan lebih banyak sosialisasi mengenai

perusahaan2 yang tepat untuk program PKN ini

Untuk pt melali mice, agar juga dapat menerima lebih banyak mahasiswa training yang mau belajar

disana.

Dan yang terpenting untuk mahasiswa, agar dapat memanfaatkan waktu yang diberikan selama PKN

untuk mendapat ilmu sebanyak banyaknya.

Anda mungkin juga menyukai