Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

“JENIS PIPA UNTUK AIR BERSIH DAN AIR KOTOR”

DOSEN PENGAMPU :
HAMDANI, ST, MT

DISUSUN OLEH :
MUHAMMAD HADIST
P07133221021

PROGRAM STUDI D4 SANITASI LINGKUNGAN


POLTEKKES KEMENKES ACEH
BANDA ACEH
T.A 2021/2022

1
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga
saya dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul Kepriadian dan Perilaku ini tepat
pada waktunya.

Adapun tujuan dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas dari Bapak
Hamdani. ST, MT pada bidang studi Dasar Teknik, selain itu, makalah ini juga bertujuan
untuk menambah wawasan tentang “Jenis Pipa Untuk Air Bersih dan Air Kotor” bagi para
pembaca dan juga bagi penulis.

Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Hamdani. ST, MT selaku dosen pada bidang
studi Dasar Teknik yang telah memberikan tugas ini sehingga dapat menambah pengetahuan
dan wawasan sesuai dengan bidang studi yang saya tekuni.

Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membagi sebagian
pengetahuannya sehingga saya dapat menyelesaikan makalah ini.

Saya menyadari, makalah yang saya tulis ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu,
kritik dan saran yang membangun akan saya nantikan demi kesempurnaan makalah ini.

Banda Aceh, 12 Februari 2022

Muhammad Hadist
P07133221021

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.........................................................................................................................2
DAFTAR ISI........................................................................................................................................3
BAB I....................................................................................................................................................4
PENDAHULUAN................................................................................................................................4
A. LATAR BELAKANG MASALAH.........................................................................................4
B. RUMUSAN MASALAH..........................................................................................................4
C. TUJUAN PENULISAN...........................................................................................................4
BAB II..................................................................................................................................................5
PEMBAHASAN...................................................................................................................................5
A. PIPA YANG DIGUNAKAN UNTUK INSTALASI AIR BERSIH DAN AIR LIMBAH...5
1. Pipa PVC (Poly Vinyl Chloride).........................................................................................5
2. Pipa Air CPVC.....................................................................................................................5
3. Pipa Air PVC-O...................................................................................................................6
4. Pipa Air HDPE.....................................................................................................................6
5. Pipa Air PP-R.......................................................................................................................7
6. Pipa Air PEX........................................................................................................................7
7. Pipa Air Tembaga................................................................................................................8
8. Pipa Air AW.........................................................................................................................8
9. Pipa Air D.............................................................................................................................9
10. Pipa Air SDR 41...............................................................................................................9
11. Pipa Air uPVC...............................................................................................................10
BAB III...............................................................................................................................................11
PENUTUP..........................................................................................................................................11
A. KESIMPULAN......................................................................................................................11

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG MASALAH


Untuk menjadikan sebuah rumah layak huni, semuanya harus dirancang dan ditata
dengan baik. Termasuk urusan menata sistem saluran air, yang biasanya terdiri dari dua
subsistem. Satu subsistem membawa air bersih dan yang lainnya mengeluarkan air limbah
rumah tangga, salah satu komponen saluran air yang perlu diperhatikan adalah
penggunaan jenis pipa untuk air yang tepat. Dipasaran, terdapat beberapa jenis pipa air
yang masing-masing memiliki kegunaan dan kelebihan. Jenis-jenis pipa untuk air tersebut
sebaiknya diketahui agar saat pembangunan saluran air dapat memilih pipa untuk air yang
tepat guna.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Pipa yang digunakan untuk air bersih.
2. Pipa yang digunakan untuk air limbah.

C. TUJUAN PENULISAN
1. Untuk mengetahui jenis pipa yang digunakan dalam kegunaan air bersih.
2. Untuk mengetahui jenis pipa yang digunakan dalam kegunaan air limbah.

4
BAB II

PEMBAHASAN

A. PIPA YANG DIGUNAKAN UNTUK INSTALASI AIR BERSIH DAN AIR


LIMBAH

1. Pipa PVC (Poly Vinyl Chloride)

Pipa air PVC adalah salah satu jenis pipa yang sangat populer digunakan untuk saluran
pipa mengalirkan air di hunian. Disebut PVC karena diproses dari bahan polivinil klorida dan
termasuk salah satu polimer termoplastik.

Bahan baku pipa saluran air PVC diklaim tidak mengandung zat berbahaya, sehingga aman
digunakan dan sering dipakai untuk saluran pipa air bersih. Kelebihan lainnya dari pipa
saluran air PVC adalah proses instalasi yang mudah, gampang dipotong, kuat, dan yang
utama adalah harganya relatif terjangkau.

2. Pipa Air CPVC

Pipa air CPVC (Chlorinated Polyvinyl Chloride) adalah jenis pipa saluran air yang
memiliki keunggulan daya tahan panas. Pipa saluran air jenis ini sangat tebal dan memiliki
tingkat ketahanan yang baik terhadap perubahan suhu tinggi.

5
Pipa air CPVC mampu menahan suhu hingga lebih dari 1800° C, sehingga cocok untuk
instalasi air panas dan dingin. Pipa saluran air CPVC yang biasa disebut juga dengan pipa
schedule ini biasanya berwarna oranye. Pipa CPVC dapat digunakan untuk instalasi air panas
dan dingin di kamar mandi.

3. Pipa Air PVC-O

Pipa air PVC-O adalah pengembangan dari bahan polivinil klorida yang diproduksi
melalui metode bi-axial. Dengan metode ini, ikatan antara molekul bahan baku menjadi kuat,
sehingga material yang dihasilkan menjadi lebih elastis, lebih tipis, dan lebih efektif
menampung volume air.

Selain itu, pipa saluran air PVC-O memiliki tingkat keretakan yang lebih rendah
dibandingkan dengan pendahulunya. Hal ini menjadikan pipa saluran air PVC-O dianggap
lebih baik daripada jenis pipa PVC biasa. Pipa jenis ini juga bisa menjadi pilihan untuk
saluran air bersih, air limbah, dan saluran air hujan.

4. Pipa Air HDPE

Pipa HDPE (High Density Polyethylene). Pipa HDPE adalah produk pipa polietilena
dengan densitas tinggi dan terbuat dari bahan termoplastik yang tidak mengandung zat
berbahaya. Keunggulan pipa HDPE ini antara lain adalah kuat, lentur, tidak mudah rusak, dan
anti karat.

Karena keunggulannya yang non-toxic dan memiliki elastisitas tinggi, pipa HDPE cocok
digunakan sebagai pipa saluran air bersih. Pipa HDPE juga aman dan ideal untuk

6
menyalurkan air konsumsi rumah tangga. Dilansir dari situs Revaho, usia penggunaan pipa
jenis ini pun cukup panjang, yaitu hingga jangka waktu 50 tahun.

5. Pipa Air PP-R

Pipa PP-R merupakan singkatan dari polypropylene-random. Berbeda dengan jenis pipa
PVC, bahan pipa PP-R adalah plastik dari minyak bumi yang memiliki karakter unik. Pipa
PP-R yang identik dengan warna hijau memiliki ketahanan terhadap suhu tinggi dan rendah
serta tahan terhadap tekanan tinggi. Hal ini membuat pipa PP-R cocok digunakan untuk
mengalirkan air panas dan air dingin bertekanan.

Keunggulan pipa PP-R selanjutnya adalah tahan terhadap kontaminasi bahan kimia, anti
karat, dan bebas bocor. Seperti dilansir dari KPT Pipes, pipa ini aman dipakai untuk
mengalirkan air siap minum maupun irigasi. Pipa PP-R biasanya digunakan sebagai
pengganti pipa logam yang korosif. Anda bisa menggunakan jenis pipa ini sebagai saluran air
panas atau dingin di kamar mandi ataupun saluran air konsumsi.

6. Pipa Air PEX

Pipa air PEX yang merupakan singkatan dari cross-linked polyethylene. Pipa PEX
merupakan jenis pipa yang juga umum digunakan untuk saluran air panas dan air dingin di
rumah. Salah satu alasan mengapa pipa ini cocok untuk air panas maupun dingin, karena pipa
PEX tahan terhadap suhu ekstrim.

Pipa PEX dibuat dengan warna yang untuk membedakan saluran air panas dan air dingin.
Pemasangan pipa PEX relatif sederhana dibandingkan jenis pipa lainnya.

7
7. Pipa Air Tembaga

Pipa saluran air tembaga yang terbuat dari bahan tembaga. Dikarenakan bahan
pembuatannya menggunakan tembaga, pipa ini memiliki harga yang cukup tinggi
dibandingkan jenis pipa lainnya. Namun walaupun memiliki harga yang tinggi, pipa saluran
air ini memiliki kelebihan seperti anti karat, anti bakteri, serta tahan lama. Penggunaan pipa
saluran air tembaga biasanya digunakan untuk saluran air bersih, saluran air kulkas, maupun
AC.

Pipa saluran air tembaga memiliki beragam jenis bentuk mulai dari batangan yang
memanjang, gulungan, hingga spiral. Kelebihan lain dari pipa saluran air tembaga adalah
proses pemasangan yang cukup efisien dan mudah.

8. Pipa Air AW

Pipa saluran air berikutnya adalah pipa air AW yang merupakan pipa saluran air yang
terbuat dari PVC. Jenis pipa ini digunakan untuk saluran air yang membutuhkan tekanan
tinggi. Saluran air bertekanan tinggi ini berfungsi untuk mendistribusikan air ke bagian
rumah lainnya. Untuk membedakan jenis pipa air AW dengan pipa PVC lain adalah adanya
tanda strip biru pada pipa AW.

8
9. Pipa Air D

Pipa saluran air berikutnya adalah pipa air D yang merupakan salah satu varian pipa
saluran air yang terbuat dari PVC. Pipa air D biasanya digunakan pada saluran air yang tidak
membutuhkan tekanan yang tinggi. Salah satu contoh penggunaan pipa air D adalah pada
instalasi wastafel dan kitchen sink. Jika pipa air AW memiliki tanda strip biru, pada pipa air
D ditandai dengan strp merah di sepanjang pipa.

10. Pipa Air SDR 41

Pipa air SDR41 adalah pipa saluran air yang diperuntukan untuk saluran pembuangan
limbah. Sebagai pipa saluran limbah, pipa saluran air ini memiliki spesifikasi ketebalan yang
baik sehingga dapat menyalurkan air limbah ke tempat pembuangan tanpa terjadi kebocoran.
Untuk mengidentifikasi pipa limbah ini, biasanya pipa air SDR41 berwarna coklat dan
berukuran cukup tebal.

9
11. Pipa Air uPVC

Pipa saluran air terakhir adalah pipa air uPVC yang merupakan pipa yang terbuat dari
bahan yang ramah lingkungan karena tidak mengandung plasticizer. Pipa ini memiliki
ketahanan daya yang cukup baik sebagai saluran air karena tahan pecah. Selain itu, dengan
menggunakan jenis pipa ini, tidak perlu khawatir jika menempatkan pada halaman terbuka
yang terpapar sinar matahari. Dengan kandungan UV protection, air yang mengalir melalui
pipa ini tidak akan terkontaminasi oleh bahan pipa yang larut akibat panas matahari.

10
BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Pipa air adalah salah satu komponen yang digunakan untuk menyalurkan air dari
sumber air ke bagian-bagian rumah yang memerlukan air. Pipa saluran air berfungsi
bukan hanya untuk menyalurkan air bersih sebagai salah satu kebutuhan dasar, namun
juga berfungsi menyalurkan air kotor atau limbah ke tempat pembuangan.

Pemasangan pipa saluran air pada rumah tidak dapat dilakukan secara sembarangan.
Hal ini dikarenakan apabila pasokan air bersih ataupun pembuangan air limbah
terhambat, dapat menyebabkan masalah kebersihan pada rumah yang mana dapat
berujung pada masalah kesehatan anggota keluarga.

11

Anda mungkin juga menyukai