Anda di halaman 1dari 137

LAPORAN PELAKSANAAN AKTUALISASI DAN HABITUASI

NILAI-NILAI DASAR, PERAN DAN KEDUDUKAN PNS

PERCEPATAN PELAYANAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS


KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE
KEPULAUAN PROVINSI SULAWESI TENGGARA

Oleh :
MANUNUNGA ADIKARA AHLAN, A.Md.Kom
NDH : 29

PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN II


ANGKATAN VIII TAHUN 2020

PEMERINTAH KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN


BEKERJASAMA DENGAN
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PROVINSI SULAWESI TENGGARA
PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGGARA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
JalanChairil Anwar No. 8 APuwatuTlp. 3124061 Fax. 3125905

LEMBAR PERSETUJUAN
LAPORAN AKTUALISASI
NILAI-NILAI DASAR, PERAN DAN KEDUDUKAN PNS

PERCEPATAN PELAYANAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS


KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE
KEPULAUAN PROVINSI SULAWESI TENGGARA PROVINSI

Oleh :
MANUNUNGA ADIKARA AHLAN,A.Md. Kom
NIP: 19880630 201903 1 002

Telah di setujui untuk di seminarkan tanggal: ……………………………………..


di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Sulawesi Tenggara

COACH, MENTOR,

Ir. H. AMIR MA’SUM HADIRIN SABARA, SE


NIP. 19671001 199303 1 008 NIP. 19640412 198903 1 029
PEMERINTAH PROVINSI SULAWESI TENGGARA
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
JalanChairil Anwar No. 8 APuwatuTlp. 3124061 Fax. 3125905

LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN AKTUALISASI
NILAI-NILAI DASAR, PERAN DAN KEDUDUKAN PNS

PERCEPATAN PELAYANAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS


KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE
KEPULAUAN PROVINSI SULAWESI TENGGARA PROVINSI
Oleh :

MANUNUNGA ADIKARA AHLAN, A.Md.Kom


NIP : 19880630 201903 1 002

Telah diterima dan di perbaiki sesuai masukan Penguji, Coach dan Mentor
pada Seminar/ Evaluasi Pelaksanaan Aktualisasi yang diselenggarakan
Pada tanggal,……………… 2020

Kendari, ………. 2020

PENGUJI, COACH, MENTOR,

Dr. Ir. I KETUT PUSPA ADNYANA, M.TP Ir. H. AMIR MA’SUM HADIRIN SABARA, SE
NIP. 19590127 198803 1 004 NIP. 19671001 199303 1 008 NIP. 19640412 198903 1 029

Mengetahui :
KEPALA BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PROVINSI SULAWESI TENGGARA,

Dr. Hj. NUR ENDANG ABBAS, SE., M.Si


Pembina UtamaMadyaGol.IV/d
NIP. 19620407 198103 2 002
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat, taufik
dan hidayah-Nya sehingga penulis mampu menyelesaikan Laporan Aktualisasi nilai-nilai
dasar profesi ASN ini. Shalawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada Nabi Muhammad
SAW yang telah membimbing kita menjadi manusia yang beradab.
Penulis menyadari bahwa Laporan Aktualisasi ini dapat terwujud karena bantuan dan
dorongan karena banyak pihak. Dengan sepenuh hati penulis mengucapkan terima kasih
kepada :
1. Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Sulawesi Tenggara
yang telah mendukung kegiatan pendidikan dan pelatihan dasar CPNS;
2. Kepala Dinas Badan Kepegawaian Kabupaten Konawe Kepulauan yang telah
mendukung kegiatan pendidikan dan pelatihan dasar CPNS;
3. Ir. H. AMIR MA’SUM, Coach yang senantiasa dengan sabar dan teliti dalam proses
pembimbingan penyusunan rancangan aktualisasi ini;
4. HADIRIN SABARA, SE selaku mentor yang telah banyak memberikan arahan dan
masukan dalam penyusunan rancangan aktualisasi ini;
5. Dr. Ir. I KETUT PUSPA ADNYANA, M.TP Penguji yang telah banyak memberikan
Arahan dan koreksi yang membangun dalam penyusunan rancangan aktualisasi ini;
6. Seluruh WidyaIswara yang telah memberikan banyak ilmu terkait nilai dasar ASN
yang sangat bermanfaat khususnya nanti pada saat kegiatan aktualisasi dan habituasi
di unit kerja;
7. Seluruh Panitia, Binsu yang telah memfasilitasi para peserta diklatsar dengan baik;
8. Yang paling penting adalah Doa Kedua Orang tua dan keluarga yang selalu
memberikan dukungan moril selama masa latsar CPNS;
9. Terima kasih juga kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Konawe
Kepulauan yang selalu mendukung selama proses Latsar ini.
10. Terimakasih kepada Ibu Miranti, A.Md Bendahara barang Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Konawe Kepulauan yang telah membantu dan memfasilitasi dalam
terwujudnya penyusunan rancangan aktualisasi ini;
11. Keluarga besar peserta diklatsar, khususnya angkatan VIII tahun 2020 yang selama ini
telah bersama-sama dalam mengikuti tahapan diklatsar.
Penulis menyadari bahwa laporan Rancangan aktualisasi ini masih banyak kekurangan
yang disebabkan keterbatasan pengetahuan penulis. Oleh karena semua saran yang bersifat
membangun sangat diharapkan guna mengoptimalkan perencaan dan pelaporan kegiatan
aktualisasi dan habituasi dari nilai dasar ASN nantinya serta dapat memberikan manfaat untuk
semua pihak.

Kendari, Juni 2020

Manununga Adikara Ahlan, A.Md.Kom


DAFTAR ISI
COVER JUDUL ............................................................................................................. i
LEMBAR PERSETUJUAN ........................................................................................... ii
LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................................ iii
KATA PENGANTAR ..................................................................................................... iv
DAFTAR ISI ................................................................................................................... vi
DAFTAR GAMBAR ................................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL ....................................................................................................................... ix
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................................... x
BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................ 1
1.1 Latar Belakang ........................................................................................................ 1
1.2 Tujuan ...................................................................................................................... 3
1.2.1 Umum ............................................................................................................ 3
1.2.2 Khusus ........................................................................................................... 3
1.3 Manfaat .................................................................................................................... 3
1.3.1 Manfaat Untuk Penulis ................................................................................. 3
1.3.2 Manfaat Untuk Organisasi ........................................................................... 3
1.3.3 Manfaat Untuk Masyarakat ......................................................................... 4
1.4 Ruang Lingkup Kegiatan Aktualisasi ..................................................................... 4

BAB II RANCANGAN AKTUALISASI ........................................................................ 5


2.1 Deskripsi Organisasi................................................................................................ 5
2.1.1 Profil Organisasi.............................................................................................. 5
2.1.2 Struktur Organisasi ........................................................................................ 5
2.2 Visi, Misi dan Nilai Organisasi................................................................................. 9
2.3 Tupoksi Organisasi................................................................................................... 9
2.4 Tujuan dan Sasaran Strategis ................................................................................ 10
2.4.1 Tujuan ........................................................................................................... 10
2.4.2 Sasaran Strategis .......................................................................................... 11
2.4.3 Nilai Organisasi ............................................................................................ 11
2.5 Nilai-Nilai Dasar ASN .............................................................................................. 11
2.5.1 Akuntabilitas ................................................................................................. 12
2.5.2 Nasionalisme ................................................................................................. 12
2.5.3 Etika Publik .................................................................................................. 13
2.5.4 Komitmen Mutu ........................................................................................... 14
2.5.5 Anti Korupsi ................................................................................................. 14
2.6 Kedudukan dan Peran ASN ..................................................................................... 15
2.6.1 Whole of Government .................................................................................... 15
2.6.2 Manajemen ASN ............................................................................................ 16
2.6.3 Pelayanan Publik ........................................................................................... 18
2.7 Penetapan Isu dan Dampaknya ............................................................................... 19

BAB III PENETAPAN ISU & RANCANGAN AKTUALISASI ............................................... 20


3.1 Identifikasi, Penetapan Isu dan Analisis Dampak Isu ........................................... 20
3.1.1 Identifikasi Isu ................................................................................................ 20
3.2 Penetapan Isu .......................................................................................................... 21
3.3 Analisis Dampak Isu ............................................................................................... 21
3.4 Faktor Penyebab Masalah ...................................................................................... 22
3.5 Kegiatan Terpilih Sebagai Pemecahan Isu ............................................................ 22
3.6 Deskripsi/Penjelasan Kegiatan ................................................................................ 23

BAB IV PELAKSANAAN KEGIATAN AKTUALISASI............................................. 36


4.1. Capaian Aktualisasi ................................................................................................. 36
4.2. Deskripsi Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Nilai Dasar, Peran dan Kedudukan ASN. . 40
4.3 Pelaksanaan Mentoring dan Coaching ................................................................... 68
4.4 Pelaksanaan Aktualisasi .......................................................................................... 68
4.5 Analisis Ketercapaian Tujuan / Pemecahan Isu .................................................... 69
4.6 Kunci Sukses Pelaksanaan Aktualisasi ................................................................... 73

BAB V PENUTUP........................................................................................................... 74
5.1 Kesimpulan............................................................................................................... 74
5.2 Rencana Tindak Lanjut ........................................................................................... 74
5.3 Saran ......................................................................................................................... 74

DAFTAR PUSTAKA ...................................................................................................... 76

DAFTAR GAMBAR
Gambar 1 Peta Wilayah Kabupaten Konawe Kepulauan ................................................ 5
Gambar 2 Struk Organisasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan.......................................................................................... 8
Gambar 3 Faktor Penyebab Masalah ............................................................................... 22
DAFTAR TABEL
Jabatan Srtuktural.......................................................................................................... 7
Sumber Daya Manusia Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan ..................................................................................... 7
Identifikasi Isu Berdasarkan Tugas dan Fungsi ............................................................ 20
Analisis Tapisan Isu Metode APKL ............................................................................... 21
Kegiatan 1
Menyiapkan bahan konsultasi ........................................................................................ 41
Melakukan pertemuan dengan pimpinan dan membahas rencana kegiatan ............... 42
Meminta dan Mencatat Arahan Dari pimpinan ............................................................ 43
Meminta persetujuan dari pimpinan ............................................................................. 44
Kegiatan 2
Melakukan analisa perbandingan SOP lama dengan prosedur
yang di lakukan sekrang ................................................................................................. 46
Membuat draft revisi SOP di konsultasikan pada pimpinan ........................................ 47
Pemcetakan hasil revisi ................................................................................................... 48
Kegiatan 3
Koordinasi pada atasan .................................................................................................. 50
Membuat rancangan leaflet ............................................................................................ 51
Mencetak leaflet .............................................................................................................. 52
Kegiatan 4
Menyiapkan materi sosialisasi ........................................................................................ 54
Membuat surat undangan dan daftar hadir .................................................................. 55
Menyiapkan tempat untuk sosialsasi ............................................................................. 56
Melaksanakan sosialisasi ................................................................................................ 57
Kegiatan 5
Menyiapkan alat percetakan .......................................................................................... 59
Menerima berkas permohonan cetak KTP-el................................................................ 60
Verifikasi dan proses cetak KTP-el ................................................................................ 61
Menyerahkan KTP-el Kepada masyarakat pemohon percetakan ................................ 62
Kegiatan 6
Mengumpulkan Materi laporan ..................................................................................... 64
Membuat laporan kegiatan ............................................................................................ 65
Mengajukan berkas laporan kegiatan kepada pimpinan .............................................. 66
DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran 1 ............................................................................................................................... 80
Lampiran 2 ............................................................................................................................... 85
Lampiran 3 ............................................................................................................................... 90
Lampiran 4 ............................................................................................................................... 94
Lampiran 5 ............................................................................................................................... 101
Lampiran 6 ............................................................................................................................... 126
BAB I
PENDAHULUAN
1.5 Latar Belakang
Undang-undang No.5 Tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara (ASN), ASN
sebagai bagian dari pemerintah yang mempunyai fungsi sebagai pelaksana kebijakan
publik, pelayan publik, perekat dan pemersatu bangsa dalam hal ini aparatur sipil negara
sebagai profesi yang memiliki kewajiban mengelola dan mengembangkan dirinya dan
wajib mempertanggungjawabkan kinerjanya dan menerapkan prinsip merit (kebijakan
dan manajemen ASN berdasar pada kualifikasi, kompetensi, dan kinerja secara adil dan
wajar tanpa membedakan faktor politik ras, agama, asal usul, jenis kelamin dan kondisi
kecacatan) dalam pelaksanaan manajemen aparatur sipil negara.
Perlan No. 12 Tahun 2018 tentang pelatihan dasar Calon Pegawai Negeri Sipil
(CPNS), yang diharapkan dengan mengikuti pelatihan dasar ini, Pegawai Negeri Sipil
sebagai ujung tombak serta contoh masyarakat dalam penyelenggaraan pembangunan
Negara Republik Indonesia, memberikan pelayanan kepada masyarakat yang profesional,
berkualitas dan mempererat persatuan NKRI. Dalam pelatihan dasar menggunakan pola
pembelajaran klasikal dan nonklasikal dengan hanya metode ceramah saja, menunjukkan
bahwa tidak mudah untuk membentuk nilai-nilai dasar profesi PNS, terutama proses
internalisasi pada diri masing-masing peserta. Dalam pembelajaran pola baru ini proses
internalisasi tersebut dilakukan dengan cara mengaktualisasikan teori yang telah diterima
di tempat bekerja, sehingga nilai-nalai dasar profesi PNS tersebut dapat dirasakan secara
langsung manfaatnya. Melalui pembelajaran pola baru Latsar CPNS ini diharapkan dapat
membentuk Sumber Daya Manusia yang unggul, kreatif dan berdaya saing tinggi, Dalam
mewujudkan Pelaksana kebijakan publik dan Pelayan Publik menurut Undang-undang
No.5 Tahun 2014 Tentang Aparatur Sipil Negara (ASN),
Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 pada hakekatnya berkewajiban
memberikan perlindungan dan pengakuan atas status hukum atas Peristiwa
Kependudukan maupun Peristiwa Penting yang dialami Penduduk. Undang-Undang
Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan yang merupakan penjabaran
amanat Pasal 26 ayat (3) Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945
bertujuan untuk mewujudkan tertib Administrasi Kependudukan dengan terbangunnya
database kependudukan secara nasional serta keabsahan dan kebenaran atas dokumen
kependudukan yang diterbitkan.
Administrasi Kependudukan sebagai suatu sistem, bagi Penduduk diharapkan dapat
memberikan pemenuhan atas hak-hak administratif penduduk dalam pelayanan publik
serta memberikan perlindungan yang berkenaan dengan penerbitan Dokumen
Kependudukan tanpa ada perlakuan yang diskriminatif melalui peran aktif Pemerintah
pusat dan daerah. Penerapan KTP-el yang saat ini dilaksanakan merupakan bagian dari
upaya untuk mempercepat serta mendukung akurasi terbangunnya database
kependudukan di kabupaten/kota, provinsi maupun database kependudukan secara
nasional. Dengan penerapan KTP-el maka setiap Penduduk tidak dimungkinkan lagi
dapat memiliki KTP-el lebih dari satu dan/atau dipalsukan KTP-elnya, mengingat dalam
KTP-el tersebut telah memuat kode keamanan dan rekaman elektronik data penduduk
yang antara lain berupa iris mata maupun sidik jari Penduduk.
Dalam hal terwujudnya percepatan penerbitan Dokumen Kependudukan khususnya
penerbitan KTP-el pada PERPRES No 96 Thn 2018 Tentang Persyarat dan Tata Cara
Pendaftara Penduduk dan Pencatatan Sipil penulis menemukan isu bahwa masih adanya
hambatan dalam penerbitan KTP-el yang berasal dari internal dan eksternal Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil adapun faktor internal Belum optimalnya
kelengkapan berkas yang di serahkan oleh masyarakat pemohon penerbitan dokumen
kependudukan dalam mengerus penerbitan KTP-el adalah SOP Untuk penerbitan KTP-el
perlu adanya revisi karena SOP tersebut hanya memuat penerbitan KTP-el yang tidak
bermasalah sementara penerbitan KTP-el bukan hanya penerbitan KTP-el Baru,
melainkan penerbitan Penggantian KTP-el Rusak, Perubahan Elemen data dan
penggantian KTP-el Hilang, dimana sekarang ini penerbitan KTP-el dalam priode 1
january sampai 4 maret 2020 saja penerbitan KTP-el khusus perubahan elemen data
mencapai 576 keping di susul cetak baru 145 keping, penggantian KTP-el hilang 77
keping, Penggantian KTP-el Rusak 58 keping, dengan laju pencetakan 10-15 keping
perharinya. dan faktor eksternal datangnya dari masyarakat yang belum mengetahui
syarat penerbitan dan penggantian KTP-el sehingga pelayanan terhambat karena harus
menjelaskan berulangkali kepada setiap masyarakat yang berurusan di Disdukcapil,
belum lagi adanya masyarakat yang terkesan memaksakan keinginan walapun sudah di
jelaskan, akibat ketidak tahuan tentang syarat penerbitan KTP-el, seharusnya dalam
pelayanan penerbitan KTP-el Cepat dalam penerbitanya ramah dalam pelayanannya,
sehingga penulis mengangkat gagasan pemecahan isu “PERCEPATAN PELAYANAN
PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN
SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI SULAWESI
TENGGARA” Diharapkan dengan memecahkan isu tersebut angka penerbitan KTP-el
akan mengalami peningkatan yang mengarah lebih baik dari sebelumnya.

1.6 Tujuan
1.6.1 Umum
Mengaktualisasikan nilai-nilai Akuntabulitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi dalam melaksanakan tugas kedinasan pada
dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten konawe kepulauan.
1.6.2 Khusus
Terwujudnya percepatan pelayanan penerbitan KTP-el pada Dinas
Kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten konawe kepulauan dengan adanya
peningkatan jumlah cetak dari Sebelumnya dan adanya peningkatan penerbitan
KTP-el dari waktu tunggu 3-5 jam menjadi 1-2 jam saja bahakan dalam hitungan
menit bila semua syarat dan alat terpenuhi maka percepatan pelayanan ini bisa di
lakukan.

1.7 Manfaat
1.7.1 Manfaat Untuk Penulis
 Menerapkan nilai-nilai ANEKA sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN)
sehingga menjadi ASN yang lebih profesional, berkomitmen, beretika, dan
berintegritas tinggi.
 Menjadi pengalaman belajar untuk mengembangkan tanggungjawab
sepenuhnya sebagai abdi Negara dan pelayan masyarakat.
 Meningkatkan kompetensi diri dalam rangka menciptakan tertib adminduk
yang cepat dan efisien.
 Lebih memahami aspek-aspek terkait peran, tugas dan fungsi seorang pelayan
publik.
1.7.2 Manfaat Untuk Organisasi
 Meningkatkan kepercayaan publik pada pelayanan penerbitan KTP-el yang
efektif dan efisie pada Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten
konawe kepulauan
 Penggunaan waktu pelayanan penerbitan KTP-el lebih efektif dan efisien
guna terwujudnya pelayanan yang lebih baik.
1.7.3 Manfaat Untuk Masyarakat
 Cepatnya pelayanan penerbitan KTP-el, datang langsung proses data dan
penerbitan.
 Penggunaan waktu pelayanan penerbitan KTP-el lebih efektif dan efisien
sehingga memotong waktu tunggu.

1.8 Ruang Lingkup Kegiatan Aktualisasi


Ruang lingkup aktualisasi ini Berada pada lingkup dinas Kependudukan Dan
Pencatatan Sipil dimana penulisa ingin melakukan peninjauan ulang pada SOP
Penerbitan KTP-el Rusak, Hilang Dan Perubahan Elemen, pelaksanaan pembuatan leaflet
sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat yang datang pada dinas DUKCAPIL dan
selanjutnya mensosialisasikan kepada teman sejawat tentang syarat dan ketentuan
penerbitan KTP-el, dimana frontliner mempunyai tugas melayani masyarakat secara
langsung dan operator Pengelola sistem SIAK erat kaitanya dengan elemen data pada
KTP-el selain itu Operator SIAK bisa menjadi Perpanjangan tangan dari Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil sebagai agen sosialisasi.
BAB II
RANCANGAN AKTUALISASI

3.1 Deskripsi Organisasi


2.7.1 Profil Organisasi
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan
terletak di kompleks perkantoran Jalan Poros Langara-Lampeapi Bersebelahan
dengan Dinas Perpustakaan dan Dinas Pariwisata Kabupaten Konawe Kepulauan.
Kabupaten konawe kepulauan (pulau Wawonii) merupakan daerah otonom
baru (DOB) sesuai undang-undang No. 13 tahun 2013 tentang pembentukan
kabupaten konawe kepulauan di provinsi Sulawesi tenggara. Sebagai daerah
otonom baru pemekaran dari kabupaten konawe dan berada dalam gugusan pulau-
pulau dibagian timur provinsi Sulawesi tenggara, tepatnya disebelah pulau buton
dan kendari. Wilayahnya diposisi yang sangat strategis karena perairan lautnya
dilalui oleh jalur pelayaran kawasan timur dan barat Indonesia, berada pada
kawasan yang sangat potensial yakni diapit oleh laut banda dan selat buton yang
memiliki potensi sumber daya keragaman hayati kelauatan dan perikanan cukup
besar.

Gambar 2 Peta Wilayah Kabupaten Konawe Kepulauan


Peraturan Bupati No.23 tahun 2016 mengatur Kedudukan Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Adalah unsur pelaksana Pemerintah Daerah di
bidang Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang dipimpin oleh Kepala Dinas dan
berkedudukan di bawah dan bertanggungjawab kepada Bupati melalui Sekretaris
Daerah.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil mempunyai tugas melaksanakan
urusan rumah tangga Pemerintah Daerah dan tugas pembantuan di bidang
Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil mempunyai fungsi:
a. perumusan kebijakan teknis pelayanan pendaftaran penduduk dan pencatatan
sipil;
b. penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum di bidang
kependudukan dan pencatatan sipil;
c. pelaksanaan pengelolaan informasi admnistrasi kependudukan dan pemanfatan
data;
d. pembinaan dan pelaksanaan tugas di bidang kependudukan dan pencatatan sipil;
e. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas dan
fungsi Dinas.
2.7.2 Struktur Organisasi
Susunan Organisasi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan, berdasarkan Peraturan Bupati Konawe Kepulauan Nomor 23
tahun 2016 yang terdiri dari :
1) Kepala Dinas.
2) Sekretariat, membawahi:
a. Sub bagian Perencanaan, Keuangan dan Evaluasi
b. Sub Bagian Umum dan Kepegawaian
3) Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk
a. Seksi Identitas Penduduk
b. Seksi Pindah datang penduduk
c. Seksi Pendataan
4) Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil
a. Seksi Kelahiran
b. Seksi Perkawinan dan Perceraian
c. Seksi Perubahan status anak, pewarganegaraan dan kematian
5) Bidang Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan dan Pemanfaatan
Data
a. Seksi Sistem Informasi Administrasi Kependudukan
b. Seksi Pengolahan dan Penyajian Data
c. Seksi Kerjasama dan Inovasi Pelayanan
Tabel 1
Jabatan Srtuktural
No Jabatan Jumlah
1 Struktural a. Kepala Dinas (Eselon II.A) 1
b. Sekretaris (Eselon III.A) 1
c. Kepala Bidang Eselon III.B) 3
d. Kepala Seksi (Eselon IV.A) -
2 Fungsional Umum Staf 8
3 Pegawai Kontrak - 20
Jumlah 33

Ditinjau dari golongan Aparatur Sipil Negara (ASN), pada Dinas Kependudukan
dan Pencatatan Sipil Tahun 2019 sebagai berikut :
Golongan IV : 5 Orang
Golongan III : 1 Orang
Golongan II : 7 Orang
Golongan I : - Orang
Pegawai Kontrak : 20 Orang

Tabel 2
Sumber Daya Manusia Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan
NO JENIS PENDIDIKAN JUMLAH YANG ADA
1 SARJANA PENDIDIKAN 2
2 SARJANA EKONOMI 2
3 SARJANA HUKUM 2
4 SARJANA SISTEM INFORMASI 3
5 SARJANA ILMU PERTANIAN 1
6 SARJANA PENDIDIKAN 2
7 SARJANA SOSIAL 1
8 SARJANA KESEHATAN MASYARAKAT 1
9 D3 KOMPUTER 10
10 SMA 9
Bagan Struktur Organisasi
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan
2.8 Visi, Misi dan Nilai Organisasi
Dinas kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten konawe kepulauan sesuai hasil
konsultasi kemenpan dalam rangka penyusunan LAKIP setiap SKPD tidak memiliki Visi
Misi, Melainkan Tujuan dan Sasaran yang di sesuaikan dengan Visi, Misi Bupati.
Adapun Visi Bupati adalah ”Terwujudnya Tata Peradaban Masyarakat Wawonii
yang bebas dari belenggu Keterbelakangan Sosial-Ekonomi dan Sosial Budaya pada
tahun 2021” dan Misi Bupati Adalah “Mendorong gerakan sosial dan kebudayaan
kearah terciptanya tata kehidupan sosial-politik dan perkembangan peradaban
masyarakat Wawonii yang mampu menjawab tantangan trend nasionalisasi
ekonomi dan tata nilai kehidupan nasional lainnya dengan tetap mempertahankan
nilai-nilai agama dan budaya luhur masyarakat Wawonii” Sehingga Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil menetapkan tujuan untuk “Mewujudkan tata kelola
pemerintah yang transparan dan akuntabel melalui peningkatan pelayanan
administrasi kependudukan yang profesional, cepat, mudah dan tertib” dan
Mengacu pada misi yang telah ditetapkan, maka sasaran strategis yang hendak dicapai
atau dihasilkan dalam kurun waktu lima tahun yaitu Meningkatnya Masyarakat yang
Terlayani Adminduk dan Catatan Sipil.
2.9 Tupoksi Organisasi
Tupoksi Dukcapil Konkep Perbub 23 Tahun 2016 Tentang Kependudukan,Susunan
Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan.

TUSI
Bagian Ketiga Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk
Pasal 14 tugas
(1). Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk mempunyai tugas melaksanakan
penyiapan perumusan kebijakan, evaluasi dan pelaporan di bidang pendaftaran
penduduk;
(2). Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk sebagaimana dimaksud pada ayat
(1),dipimpin oleh Kepala Bidang yang berada dibawah dan bertanggung jawab
kepada Kepala Dinas.
Pasal 15 fungsi
a. penyusunan rencana pelayanan pendaftaran penduduk;
b. perumusan kebijakan teknis pendaftaran penduduk;
c. pelaksanaan pembinaan dan koordinasi pelayanan pendaftaran penduduk;
d. pelaksanaan pelayanan pendaftaran penduduk;
e. pelaksanaan penerbitan dokumen pendaftaran penduduk;
f. pelaksanaan pendokumentasian hasil pelayanan pendaftaran penduduk;
g. pengendalian dan evaluasi pelaksanaan pendaftaran penduduk.
h. pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Kepala Dinas sesuai dengan tugas
dan fungsinya
Dalam Menjalankan fungsi Pelayanan Pendaftaran Penduduk pada PERBUB 23
Tahun 2016 Tentang Kependudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata
Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan Pasal 15
huruf e pelaksanaan penerbitan dokumen pendaftaran penduduk Penulis Memiliki urain
tugas dan tangung jawab sebagai berikut:
TUGAS POKOK
Melaksananakan Pelayanan Penerbitan KTP-el;
URAIAN TUGAS
1. Melaksanakan Verifikasi data KTP-el berkas dan Pencocokkan database pada server;
2. Melaksanakan Aktivasi Blanko KTP-el;
3. Melaksanakan penerbitan KTP-el;
4. Melaksanakan pelaporan penggunaan blanko KTP-el;
5. Melaksanakan tambahan tugas yang di berikan oleh atasan;
TANGGUNG JAWAB
1. Bertanggung jawab atas kecocokan Data penduduk pada database server;
2. Bertanggung jawab atas kecocokan Element Data, biometrik dan chip Pada Blanko
KTP-el;
3. Bertanggung jawab Melaksanakan penerbitan KTP-el
4. Bertanggung jawab mencatat dan melaporkan hasil kegitan penerbitan KTP-el
berupa jumlah penggunan Blanko KTP-el;
5. Bertanggung jawab melaksanakan tugas tambahan dari atasan;

2.10Tujuan dan Sasaran Strategis


2.10.1 Tujuan
Merupakan penjabaran dari pernyataan misi dan merupakan sesuatu yang
akan dicapai atau dihasilkan pada kurun waktu tertentu 1 sampai 5 tahun ke
depan, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil menetapkan tujuan untuk
“Mewujudkan tata kelola pemerintah yang transparan dan akuntabel melalui
peningkatan pelayanan administrasi kependudukan yang profesional, cepat,
mudah dan tertib”
2.10.2 Sasaran Strategis
Mengacu pada misi yang telah ditetapkan, maka sasaran strategis yang
hendak dicapai atau dihasilkan dalam kurun waktu lima tahun yaitu
Meningkatnya Masyarakat yang Terlayani Adminduk dan Catatan Sipil.
2.10.3 Nilai Organisasi
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan,
memiliki nilai-nilai yang harus tetap di junjung tinggi kepada setiap Pegawai Baik
PNS maupun Non PNS dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat dengan
mengangkat akronim “SIGAPJELAS” dan tag Line “Sigap Melayani Jelas
Terlayani” Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kepulauan, berharap akan Lebih Baik dari waktu ke waktu. Adapun penjabaran
“SIGAPJELAS” tersebut adalah:
- diSIplin (Tepat Waktu Dalam Pelayana, mengenakan atribut dan tanda
pengenal)
- teGAs (Dalam Pelayanan Tetap Mengacu Pada Peraturan Kependudukan)
- emPati (Tidak Membeda-bedakan dalam Melakukan Pelayanan)
- Jujur (Budaya Anti Korupsi Di utamakan)
- Etika (Sopan, Senyum, Salam, Sapa di galakan)
- andaL (Dapat di percaya selalu memberikan hasil yang terbaik)
- dedikASi (Pengapdian pada negara sebagai pelayan publik DISDUKCAPIL)

2.11Nilai-Nilai Dasar ASN


Nilai-nilai dasar Aparatur Sipil Negara sebagai mata diklat/ mata pelatihan yang
terdiri dari ANEKA yang merupakan singkatan dari Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika
Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi.
Untuk mencapai terciptanya aparatur negara yang profesional, bebas dari intervensi
politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme, serta mampu
menyelenggarakan pelayanaan publik bagi masyarakat dan mampu menjalankan peran
sebagai unsur perekat persatuan dan kesatuan bangsa berdasarkan Pancasila dan Undang-
undang Dasar Republik Indonesia Tahun 1945, maka perlu adanya penerapan nilai-nilai
dasar profesi ASN. Nilai-nilai dasar tersebut dijabarkan sebagai berikut.
2.11.1 Akuntabilitas
Akuntabilitas adalah prinsip dasar bagi organisasi yang berlaku pada setiap
level/unit organisasi sebagai suatu kewajiban jabatan dalam memberikan
pertanggungjawaban. Sikap yang mencerminkan akuntanilitas adalah sebagai
berikut :
 Mampu mengambil pilihan yang tepat dan benar ketika terjadi konflik
kepentingan.
 Memiliki kemampuan dan kesadaran untuk menghindari serta mencagah
keterlibatan ASN dalam politik praktis.
 Menciptakan kesamaan persepsi atas setiap informasi atau instruksi yang
diperoleh.
 Memperlakukan masyarakat dengan baik dalam pelayanan publik.
 Konsisten dan dapat diandalkan sebagai penyelenggara pemerintah.
2.11.2 Nasionalisme
Nasionalisme adalah bagaimana pembentukan karakter melalui penanaman
nilai-nilai Pancasila dalam menumbuhkan nasionalisme Aparatur Sipil Negara
(ASN) sehingga pembuat dan pelaksanaan kebijakan publik, pelayanan publik,
dan sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa. Sikap yang mencerminkan
nasionalisme yaitu
 Melaksanakan tugasnya dengan jujur, bertanggungjawab, dan berintegritas
tinggi.
 Melaksanakan tugasnya dengan cermat dan disiplin.
 Melayani dengan sikap hormat, sopan dan tanpa tekanan.
 Melaksanakan tugasnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-
undangan.
 Melaksanakan tugasnya sesuai dengan perintah atasan atau pejabat yang
berwenang sejauh tidak bertentangan dengan ketentuan perundang-undangan
dan etika pemerintahan.
 Peran ASN sebagai Pelaksana kebijakan publik :
o Setiap pegawai ASN harus memiliki nilai-nilai kepublikan, berorientasi
pada kepentingan publik dan senantiasa menempatkan kepentingan publik,
bangsa dan negara di atas kepentingan lainnya, mengedepankan kepentingan
nasional ketimbang kepentingan sektoral dan golongan.
o Untuk itu pegawai ASN harus memiliki karakter kepublikan yang kuat dan
mampu mengaktualisasikannya dalam setiap langkah-langkah pelaksanaan
kebijakan publik.
 Peran ASN Sebagai pelayan publik:
o Setiap pegawai ASN senantiasa bersikap adil dan tidak diskriminasi dalam
memberikan pelayanan kepada masyarakat.
o Mereka harus bersikap profesional dan berintegritas dalam memberikan
pelayanan. Tidak boleh mengejar keuntungan pribadi atau instansinya
belaka, tetapi pelayanan harus diberikan dengan maksud memperdayakan
masyarakat, menciptakan kesejahteraan masyarakat yang lebih baik.
o Untuk itu integritas menjadi penting bagi setiap pegawai ASN. Senantiasa
menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, keadilan, tidak korupsi, transparan,
akuntabel, dan memuaskan publik.
 Fungsi ASN sebagai pemersatu bangsa dan negara:
Setiap pegawai ASN harus memiliki jiwa nasionalisme dan wawasan
kebangsaan yang kuat, memiliki kesadaran sebagai penjaga kedaulatan negara,
menjadi perekat bangsadan mengupayakan situasi damai di seluruh wilayah
Indonesia, dan menjaga keutuhan NKRI.
2.11.3 Etika Publik
Etika publik merupakan refleksi tentang standar atau norma yang
menentukan baik/buruk, benar/salah suatu perilaku, tindakan dan keputusan untuk
mengarahkan kebijakan publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab
pelayanan publik. Sikap yang mencerminkan nilai Etika Publik antara lain:
 Melaksanakan tugasnya dengan jujur, bertanggung jawab, dan berintegritas;
 Melaksanakan tugasnya dengan cermat dan disiplin;
 Melayani dengan sikap hormat, sopan, dan tanpa tekanan;
 Melaksanakan tugasnya sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku.
 Melaksanakan tugasnya sesuai dengan perintah atasan atau pejabat yang
berwenang sejauh tidak bertentangan dengan ketentuan peraturan
perundangan-perundangan dan etika pemerintahan;
 Menjaga kerahasiaan yang menyangkut kebijakan negara;
 Menggunakan kekayaan dan barang milik negara secara bertanggungjawab,
efektif dan efisien;
 Menjaga agar tidak terjadi konflik kepentingan dalam melaksanakan tugasnya;
 Memberikan informasi secara benar dan tidak menyesatkan kepada pihak lain
yang memerlukan informasi terkait kepentingan kedinasan;
 Tidak menyalahgunakan informasi intern negara, tugas, status, kekuasaan dan
jabatannya untuk mendapat atau mencari keuntungan atau manfaat bagi diri
sendiri atau untuk orang lain;
 Memegang teguh nilai dasar ASN dan selalu menjaga reputasi dan integritas
ASN;
 Melaksanakan ketentuan peraturan perundang-undangan mengenai disiplin
pegawai
2.11.4 Komitmen Mutu
Komitmen mutu dalam kaitannya dengan penyelenggaraan Negara bertujuan
menjadikan pemerintahan yang baik dan bersih. Indikator komitmen mutu dalam
pelaksaan tugas ASN dicirikan pada pekerjaan yang berasaskan efiseinsi,
efektivitas dan selalu berinovasi demi menjawab tantangan yang senantiasa
berubah. Sikap yang mencerminkan Komitmen mutu antara lain:
 Memahami tindakan yang menghargai efektivitas, efisiensi, inovasi dan kinerja
berorientasi mutu dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik;
 Menunjukan sikap perilaku kinerja kreatif dan inovatif yang berorientasi mutu
dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.
2.11.5 Anti Korupsi
Anti korupsi menurut UU No. 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah dalam UU
No. 20 Tahun 2001 diartikan sebagai setiap tindakan melawan hukum dengan
tujuan memperkaya diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi yang dapat
merugikan keuangan negara atau perekonomian negara. Penjabaran lebih lanjut
tentang perilaku korupsi dalam UU tersebut menyebutkan bahwa terdapat 7 tipe
tindak pidana korupsi yaitu :
a. Kerugian keuangan negara
b. Suap
c. Pemerasan
d. Perbuatan curang
e. Penggelapan dalam jabatan
f. Benturan kepentingan dalam pengadaan
g. Gratifikasi
Sikap anti korupsi diwujudkan melalui nilai dasar
 Menyadari dampak perilaku dan tindak pidana korupsi bagi kehidupan diri
pribadi, keluarga, masyarakat dan bangsa;
 Menghindari perilaku dan tindak pidana korupsi;
 Menjelaskan pembangunan sistem integritas untuk mencegah terjadinya
korupsi di lingkungannya; dan
 Mengaktualisasikan nilai dasar anti korupsi bagi kehidupan diri pribadi,
keluarga, masyarakat dan bangsa.

2.12Kedudukan dan Peran ASN


2.12.1 Whole of Government
WoG (Whole of Government) adalah sebuah pendekatan penyelenggaraan
pemerintahan yang menyatukan upaya-upaya kolaboratif pemerintahan dari
keseluruhan sektor dalam ruang lingkup koordinasi yang lebih baik guna mencapai
tujuan-tujuan pembangunan kebijakan, manajemen program dan pelayanan publik.
Oleh karenanya WoG juga dikenal sebagai pendekatan interagency, yaitu
pendekatan yang melibatkan sejumlah kelembagaan yang terkait dengan urusan-
urusan yang relevan. WoG ditekankan pada pengintegrasian upaya-upaya
kementerian atau lembaga pemerintah dalam mencapai tujuan bersama. WoG juga
dipandang sebagai bentuk kerjasama antar seluruh aktor, pemerintah dan
sebaliknya.
Alasan WoG mulai diterapkan di Indonesia adalah: (1) adanya faktor-faktor
eksternal seperti dorongan publik dalam mewujudkan integrasi kebijakan, program
pembangunan dan pelayanan agar tercipta penyelenggaraan pemerintahan yang
lebih baik. (2) adanya fenomena ketimpangan kapasitas sektoral sebagai akibat dari
adanya nuansa kompetisi antar sektor dalam pembangunan. Satu sektor bisa
menjadi sangat superior terhadap sektor lain, atau masing-masing sektor tumbuh
namun tidak berjalan beriringan, melainkan justru kontraproduktif atau “saling
membunuh”. (3) keberagaman latar belakang nilai, budaya, adat istiadat, serta
bentuk latar belakang Iainnya mendorong adanya potensi disintegrasi bangsa.
Pemerintah sebagai institusi formal berkewajiban untuk mendorong tumbuhnya
nilai-nilai perekat kebangsaan yang akan menjamin bersatunya elemen-elemen
kebangsaan ini dalam satu frame NKRI.
Ada beberapa hal yang menjadi dasar terselenggaranya WoG, yaitu
perubahan budaya dan filosofi organisasi, cara kerja yang diperbaharui,
akuntabilitas dan insentif, perubahan pendekatan dalam hal mendesain dan
mengembangkan program-program. Selain itu, perlu adanya ide-ide baru yang
segar terkait implementasi dari WoG. WoG akan terselenggara dengan baik jika
setiap unsur dapat bersinergi dan bekerja sama dengan tujuan memberikan
pelayanan publik yang prima. Maka dibutuhkan peran ASN yang memiliki nilai-
nilai dasar ANEKA dalam dirinya serta kesadaran akan kedudukan dan perannya
dalam NKRI.
2.12.2 Manajemen ASN
Berdasarkan modul Pelatihan Dasar Calon PNS 2019 disebutkan bahwa
manajemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan pegawai ASN yang
professional, memiliki nilai dasar, etika profesi, bebas dari intervensi politik, bersih
dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. Pegawai ASN berkedudukan sebagai
aparatur negara yang menjalankan kebijakan yang ditetapkan oleh pimpinan
instansi pemerintah serta harus bebas dari pengaruh dan intervensi semua golongan
dan partai politik. Untuk menjalankan kedudukannya tersebut, maka Pegawai ASN
berfungsi sebagai berikut:
a. Pelaksana kebijakan publik;
b. Pelayan publik; dan
c. Perekat dan Pemersatu bangsa
Selanjutnya Pegawai ASN bertugas:
a. Melaksanakan kebijakan yang dibuat oleh Pejabat Pembina Kepegawaian
sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan
b. Memberikan pelayanan publik yang professional dan berkualitas, dan
c. Mempererat persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia
Pada UU ASN yang baru terdapat beberapa perubahan mendasar dalam
manajemen SDM. Pertama, perubahan dari pendekatan personal administration
yang hanya berupa pencatatan administratif kepegawaian kepada human resource
management yang menganggap sumber daya manusia sebagai aset negara yang
harus dikelola, dihargai, dan dikembangkan dengan baik. Kedua, perubahan dari
pendekatan closed career system yang sangat berorientasi kepada senioritas dan
kepangkatan, kepada open career system yang mengedepankan kompetisi dan
kompetensi ASN dalam porsi dan pengisian jabatan, UU ASN juga menempatkan
pegawai ASN sebagai sebuah profesi yang harus memiliki standar pelayanan
profesi, nilai dasar, kode etik dan kode perilaku profesi, pendidikan dan
pengembangan profesi, serta memiliki organisasi profesi yang dapat menjaga nilai-
nilai dasar profesi. ASN adalah jenjang karir profesional yang mendorong
perwujudan efektivitas penyelenggaraan pemerintah. Manajemen ASN mendorong
lahirnya reformasi birokrasi. Reformasi birokrasi pada hakikatnya adalah upaya
pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan
pemerintahan terutama menyangkut kelembagaan, ketatalaksanaan dan sumber
daya.
Perbaikan manajemen ASN ini dilatarbelakangi, salah satunya karena adanya
pandangan dan kesan dari masyarakat luas terhadap PNS selama ini yang dianggap
korup, malas, tidak produktif, tidak professional hingga makan gaji buta. Dasar
hukum manajemen ASN adalah UU No.5 Tahun 2014. Peraturan baru ini sebagai
pengganti peraturan lama yaitu UU No.8 Tahun 1974 dan UU No.43 tahun 1999.
Dalam rangka mewuiudkan ASN berkelas dunia maka kualitas yang harus dimiliki
seorang ASN adalah: profesional, berintegritas, berorientasi publik, memiliki
budaya pelayanan tinggi, berwawasan global dalam rangka mewujudkan good
governance.
Dalam memberikan pelayanan publik, seorang ASN terikat kode etik dan kode
perilaku sebagai pedoman perilaku dan standar penilaian baik kinerja maupun
perilaku. Pada era saat ini, telah dibentuk Komisi Aparatur Sipil Negara yang
bertugas mengawasi ASN agar segala perilaku dan kinerjanya tidak melanggar
kode etik dan kode perilaku sesui aturan perundang-undangan yang berlaku.
Komisi Aparatur Sipil Negara (disingkat KASN) adalah lembaga non struktural
yang mandiri dan bebas dari intervensi politik untuk menciptakan Pegawai ASN
yang profesional dan berkinerja, memberikan pelayanan secara adil dan netral, serta
menjadi perekat dan pemersatu bangsa. KASN dibentuk berdasarkan undang-
undang nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara. KASN terdiri atas tujuh
orang anggota yang dua orang diantaranya merangkap sebagai ketua dan wakil
ketua. KASN melaporkan pelaksanaan fungsi, tugas, dan wewenangnya, termasuk
yang berkaitan dengan kebijakan dan kinerja ASN paling kurang 1 (satu) kali pada
akhir tahun kepada Presiden.
Salah satu hal baru dalam manajemen ASN adalah sistem merit. Sistem merit
pada dasarnya adalah konsepsi dalam manajemen SDM yang menggambarkan
diterapkannya obyektifitas dalam keseluruhan proses dalam pengelolaan ASN
yakni pada pertimbangan kemampuan dan prestasi individu untuk melaksanakan
pekerjaanya (kompetensi dan kinerja). Pengambilan keputusan dalam pengelolaan
SDM didasarkan pada kemampuan dan kualifikasi seseorang dalam atau untuk
melaksanakan pekerjaan dan tidak berdasarkan pertimbangan subyektif seperti
afiliasi politik, etnis, dan gender. Obyektifitas dilaksanakan pada semua tahapan
dalam pengelolaan SDM pengangkatan, penempatan, dan promosi). Penerapan
sistem merit dalam pengelolaan ASN mendukung pencapaian tujuan dan sasaran
organisasi dan memberikan ruang bagi tranparansi, obyektivitas dan juga keadilan.
2.12.3 Pelayanan Publik
Berdasarkan definisi pada modul Pelatihan Dasar Calon PNS 2019,
dinyatakan bahwa penyelenggara pelayanan publik adalah lembaga pemerintah,
BUMN atau BUMD, dan korporasi. Pelayanan publik adalah "Sebagai segala
bentuk kegiatan pelayanan umum yang dilaksanakan oleh Instansi Pemerintahan di
Pusat dan Daerah, dan di lingkungan BUMN/BUMD dalam bentuk barang dan
/atau jasa, baik dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat". Undang-Undang Nomor
25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik, dijelaskan bahwa pelayanan publik
adalah kegiatan atau rangkaian kegiatan dalam rangka pemenuhan kebutuhan
pelayanan sesuai dengan peraturan perundang-undangan bagi setiap warga negara
dan/atau dan penduduk atas barang, jasa, pelayanan administratif yang disediakan
oleh penyelenggara pelayanan publik. Berdasarkan definisi diatas, dapat
disimpulkan bahwa ada tiga unsur utama terselenggaranya suatu pelayanan publik
yaitu penyelenggara, penerima layanan dan kepuasaan penerima layanan.
Pelayanan prima hendaknya diusahakan oleh setiap ASN. Maka pola pikir
ASN sebagai pelayan publik harus terus dibangun demi terwujudnya pelayanan
publik yang memuaskan masyarakat. Seorang ASN hendaknya memiliki sikap-
sikap berikut dalam memberikan pelayanan prima kepada para pelanggannya yaitu:
passionate, progressive, proactive, prompt, patience, proportional dan punctional
2.13Penetapan Isu dan Dampaknya

Dalam Menjalankan fungsi Pelayanan Pendaftaran Penduduk pada PERBUB 23


Tahun 2016 Tentang Kependudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Serta Tata
Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan Pasal 15
huruf e pelaksanaan penerbitan dokumen pendaftaran penduduk yang di dijelaskan pada
perpres No 96 tahun 2018 Tentang Syarat Dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan
Pencatatan sipil Pada BAB II Paragraf 1 pasal 2 Pelayanan Pendaftaran Penduduk huruf c.
penerbitan KTP-el;, dalam hal pelayanan penerbitan KTP-el penulis mendapatkan Isu
Utama yang menyebabkan pelayanan penerbitan KTP-el terhambat dan terkesan
mempersulit mayarakat adalah Belum optimalnya kelengkapan berkas yang di serahkan
oleh masyarakat pemohon penerbitan dokumen kependudukan, di karenakan tingkat
pemahaman atau kurangnya pengetahuan Masyarakat tentang Syarat dan Ketentuan
Pendaftaran kependudukan, SOP Pada Penerbitan KTP-el Rusak, Hilang dan Perubahan
elemen data, belum ada, sehingga berdampak pada terhambatnya penerbitan KTP-el, dan
kadang kala terjadi Perdebatan Antara masyarakat dan front office bila mana masyarakat
trsebut ngotot ingin di layana mesikipun syaratnya tidak lengkap. Disisilain Masyarakat
pengurus Penerbitan KTP-el yang sudah tahu dan paham tentang berkas yang harus di
siapkan dalam pengurusanya tidak memiliki hambatan yang berarti dengan artian datang,
proses, tuntas.
BAB III
PENETAPAN ISU & RANCANGAN AKTUALISASI

4.1 Identifikasi, Penetapan Isu dan Analisis Dampak Isu


3.6.1 Identifikasi Isu
Dalam penetapan judul rancangan aktualisasi penulis dahulu Melakukan
identifikasi dan penetapan isu berdasarkan observasi penulis yang selama bertugas
di Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.
Setelah menemukan isu, tahap selanjutnya adalah mengidentifikasi isu
tersebut terkait kondisi saat ini dan kondisi yang diharapkan penulis. Dari hasil
identifikasi isu tersebut akan menghasilkan isu yang layak dan dijadikan rancangan
aktualisasi. Beberapa isu berikut ditemukan oleh penulis dalam menjalankan tugas
dan fungsi sebagai Operator Pelayanan Penerbitan KTP-el Dinas Kependudukan
Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.
Identifikasi isu berdasarkan tugas dan fungsi yang bermasalah dapat dilihat
pada tabel 3.1
Tabel 3.1 Identifikasi Isu Berdasarkan Tugas dan Fungsi
No Tusi Yang Belum Kondisi yg Kondisi Saat ini Rumusan Isu
Optimal diharapkan kalau
tugas dapat di
laksanakan dengan
benar
1 pelaksanaan penerbitan formulir pendaftaran formulir Belum
KTP-el Penerbitan KTP-el pendaftaran optimalnya
lengkap dan Penerbitan KTP-elkelengkapan
langsung di proses kadang berkas yang di
kekurangan serahkan oleh
berkas pendukung masyarakat
pemohon
penerbitan
dokumen
kependudukan
2 Melaksanakan Pengimputan Saat Pengimputan Terhambatnya
Verifikasi data KTP-el Perubahan Elemen perubahan Elemen Pengimputan
berkas dan Data Pada Aplikasi data kadang kala perubahan
Pencocokkan database SIAK cepat dan terjadi RTO atau Elemen data.
pada server akurat Jaringan
Mengalami
Masalah
3 pelaksanaan penerbitan Blanko KTP-el yang KTP-el yang di Kualitas Blanko
KTP-el di terbitkan bisa di terbitkan KTP-el dan
pakai Seumur Hidup mengalami cacat Hasil cetakan
atau rusak Kurang baik
3.7 Penetapan Isu
Tehnik analisis sebagai pisau pemangkas yang digunakan untuk memprioritaskan isu
yang akan ditindaklanjuti yaitu metode analisa APKL. Dengan cara menentukan tingkat
Aktualitas, Problematik, Kekhalayakan dan Layak-nya, selanjutnya menentukan skala
nilai 1-5 . Isu yang memiliki total skor tertinggi setelah perankingan merupakan isu
prioritas.
• Aktual : Benar-benar terjadi, sedang hangat dibicarakan di masyarakat
• Problematik : Isu memiliki dimensi masalah yang kompleks sehingga perlu
dicarikan solusinya sesegera mungkin
• Kekhalayakan : Isu menyangkut hajat hidup orang banyak
• Layakan : Masuk akal, realistis, relevan untuk dimunculkan inisiatif pemecahan
masalah

Tabel 3.2. Analisis Tapisan Isu Metode APKL


TOTAL Rengking
No Identifikasi Isu
A P K L
1 Belum optimalnya kelengkapan
berkas yang di serahkan oleh
5 5 5 4 19 I
masyarakat pemohon penerbitan
dokumen kependudukan
2 Terhambatnya Pengimputan
4 5 3 2 14 III
perubahan Elemen data.
3 Kualitas Blanko KTP-el dan Hasil
5 5 5 2 17 II
cetakan Kurang baik

Skala Keterangan
5 Sangat (Aktual, kekhalayakan, problematik, kelayakan)
4 Cukup (Aktual, kekhalayakan, problematik, kelayakan)
3 Cukup (Aktual, kekhalayakan, problematik, kelayakan)
2 Tidak (Aktual, kekhalayakan, problematik, kelayakan)
1 Sangat Tidak (Aktual, kekhalayakan, problematik, kelayakan)

3.8 Analisis Dampak Isu


Dampak yang mungkin terjadi apabila isu “Belum optimalnya kelengkapan berkas
yang di serahkan oleh masyarakat pemohon penerbitan dokumen kependudukan” ini bila
tidak dituntaskan melalui solusi pemecahan isu, antara lain :
1. Lamanya Proses Penerbitan KTP-el
2. Capain Angka Penerbitan KTP-el Akan rendah
3. Menurunnya kredibilitas DISDUKCAPIL Karena akan ada anggapan Mempersulit
Masyarakat

3.9 Faktor Penyebab Masalah


Setelah sebuah isu ditetapkan sebagai isu terpilih dalam rancangan aktualisasi,
maka perlu ditelusuri faktor-faktor penyebab terjadinya isu :

Belum optimalnya
SOP Dukcapil kelengkapan berkas Tingkat Pengetahuan
Tentang Penerbitan yang di serahkan oleh Masyarakat Tentang
KTP-el Kurang masyarakat pemohon Syarat dan ketentuan
Jelas penerbitan dokumen Penerbitan KTP-el
kependudukan

3.10 Kegiatan Terpilih Sebagai Pemecahan Isu

Unit Kerja : DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN


SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN
Isu yang diangkat : Belum optimalnya Pelayanan penerbitan KTP-el
Judul : PERCEPATAN PELAYNAN PERCETAKAN KTP-el PADA
DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL
KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI
SULAWESI TENGGARA
Kegiatan :
1. Pengajuan persetujuan kegiatan kepada pimpinan
2. Revisi SOP
3. Pembuatan leaflet
4. Melakukan Sosialisasi Kepada masyarakat dan
Petugas Terkait
5. Percetakan KTP-el sesuai SOP
6. Membuat Laporan Kegiatan
3.11 Deskripsi / Penjelasan Kegiatan
1. Kegiatan Bertemu Pimpinan Dalam Rangka Pengajuan Persetujuan Kegiatan Aktualisasi/Habituasi

Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap visi Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan &misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
1 1. Pengajuan 1. Menyiapkan 1. Tersedianya Akuntabilitas : adanya rasa
persetujuan bahan konsultasi materi yang akan tanggung jawab untuk menyiapkan
kegiatan dikonsulkan materi yang akan dikonsultasikan
kepada Nasionalisme : menggunaan Bahasa
“SIGAPJELAS”
pimpinan Indonesia yang baik
Etika Publik : menyiapkan materi
JUJUR dalam
secara benar penyampaiannya
Komitmen Mutu : menyediakan agara tak ada timbul
materi bahan konsultasi dengan baik pertanyaan yang
dan sesuai dengan rancangan tidak seharusnya
aktualisasi Dalam menghadap
Anti Korupsi : materi diperoleh pada atasan haruslah
dari sumber yang terpercaya denga ETIKA yang
2. Melakukan 2. Terjadinya Akuntabilitas : menyampaikan baik didasari sikap
pertemuan diskusi berkaitan rencana kegiatan dilakukan dengan hormat-menghormati
dengan pimpinan dengan rencana prinsip kejelasan dan kesesuaian antara atasan dan
dan membahas kegiatan yang materi dengan tujuan bawahan.
rencana kegiatan akan Nasionalisme : pimpinan dan staf DISIPLIN dalam
waktu dan persiapan
dilaksanakan bertemu terlebih dahulu sebelum
pengajuan
melakukan kegiatan, serta
persetuajuan pada
berkonsultasi terkait pelaksanaan pimpinan.
kegiatan dengan cara musyawarah
dan mencapai mufakat bersama
Etika Publik : sebelum melakukan
kegiatan, menghadap pimpinan
dengan berperilaku yang sopan dan
berpenampilan rapih sertabertutur
kata yang santun
Komitmen Mutu : tercapainya
tujuan yang telah ditetapkan, serta
dapat bermanfaat bagi Dukcapil
Anti Korupsi : bertemu dengan
pimpinan sesuai dengan waktu yang
telah disepakati bersama
3. Meminta dan 3. Tercatatnya Akuntabilitas : mencatat arahan
mencatat arahan arahan dari dari pimpinan secara bertanggung
dari pimpinan pimpinan terkait jawab.
kegiatan Nasionalisme : mendengarkan
arahan dari pimpinan dengan rasa
“SIGAPJELAS”
hormat dan bermusyawarah jika ada
pertanyaan JUJUR dalam
Etika Publik : berkomunikasi penyampaiannya
dengan pimpinan secara sopan dan agara tak ada timbul
santun pertanyaan yang
Komitmen Mutu : menggunakan tidak seharusnya
waktu secara efisien saat bertemu Dalam menghadap
dengan pimpinan pada atasan haruslah
Anti Korupsi : menuliskan arahan denga ETIKA yang
dari pimpinan secara jujur dan baik didasari sikap
transparan hormat-menghormati
4. Meminta 4. Mendapatkan Akuntabilitas : persetujuan dari antara atasan dan
persetujuan dari persetujuan dari atasan adalah bentuk tanggung bawahan.
pimpinan pimpinan jawabsebagai seorang pimpinan
dalam memberikan kesempatan
stafnya untuk berinovasi
Nasionalisme : pimpinan
memperlakukan semua staf dengan
baik dan tidak membedakan
Etika Publik : keduanya saling
berjabat tangan dan menunjukan
etika yang baik
Komitmen Mutu : berkeyakinan
penuh bahwa kegiatan akan berjalan
lancar, efektif dan efisien saat
meminta persetujuan
Anti Korupsi : persetujuan dan
dukungan diberikan tanpa
memaksakan kehendak dan jujur
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Dalam melakukan kegiatan aktualisasi unsur pimpinan harusnya di beritahu agar terjadi kerjasama yang baik antara sesama ASN
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : Akan terjadi ketidak percayaan unsur pimpinan kepada hal yang akan kita kerjakan
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : pimpinan tidak berada di tempat
4. Alternatif solusi : menghubungi (menelpon) pimpinan, dengan menggunakan etika dan tatakrama yang baik.

2. Kegitan setelah mendapatkan Persetujuan Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Adalah Merevisi SOP yang sudah ada.
Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap visi Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan &misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
2 Revisi SOP 1. Melakukan 1. Tersedianya Draft Akuntabilitas : Keterbukaan pada “SIGAPJELAS”
analisa analisa saat melaksanakan analisa
perbandingan perbandingan perbandingan. Dalam melakukan
SOP yang lama Nasionalisme : tidak Diskriminatif penyesuaian SOP
dengan dalam melakukan perbandingan. atau penambahan
prosedur yang Etika Publik : cermat dalam point pada SOP
dilakukan Menganalisa lama selalu
sekarang Komitmen Mutu : Mutu SOP yang mendeDIKASIKAN
di hasilkan untuk Pelayan yang lebih diri pad orientasi
baik. dalam memajukan
Anti Korupsi : melakukan analisa Dukcapil dalam hal
yang bisa di pertanggung jawabkan. penayana yang
2. Membuat draft 2. Draft Revisi SOP Akuntabilitas : draf yang di buat lebih baik.
revisi SOP Di Di setujui harus bisa di pertanggung ANDAL dalam
konsultasikan pimpinan jawabkan. melkukan Revisi
pada pimpinan Nasionalisme : dalam membuat sehingga
draft revisi Tidak Memaksakan memberikan hasil
kehendak. yang memuaskan
Etika Publik :cermat dalam
membuat revisi
Komitmen Mutu : draf Revisi SOP
ini berorintasi pada mutu
pelayanan.
Anti Korupsi : draf Revisi ini
harus Sederhana Dalam Penjelasan
di dalamnya.
3. Pencetakan SOP 3. Lembar SOP Akuntabilitas : SOP Baru harus bisa
Hasil Revisi yang Baru pertanggung jawabkan.
Nasionalisme : SOP ini Harus
Amanah (dapat dipercaya).
Etika Publik : SOP Baru ini
memuat Kedisiplinan Dalam
Administrasi
Komitmen Mutu : SOP ini memuat
efektivitas dan Efisiensi dalam
pelayanan.
Anti Korupsi : Memuat Disiplin
dalam Penerapanya.
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Revisi SOP yang sudah ada harus di lakukan agar operasinal dalam pelayanan menjadi jelas.
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : Kegiatan pelayanan akan Menggunakan SOP yang lama sehingga dalam pelayanan menjadi kurang optimal
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : Panjangnya Birokrasi Dalam Merevisi SOP
4. Alternatif solusi : menghadap kepada pimpinan mengenai revisi SOP, agar bisa mem fasilitasi revisi SOP tersebut.

3. Kegiatan setelah adanya SOP Yang telah di revisi adalah membuat leaflet sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat yang mengurus KTP-el,
operator dan frontliner

Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap visi Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan &misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
3 Pembuatan 1. Koordinasi pada 1. Mendapat izin Akuntabilitas : Keterbukaan pada saat
leaflet Atasan dan masukan melaksanakan koordinasi.
mengenai Leaflet Nasionalisme : Dalam berdiskusi “SIGAPJELAS”
yang akan dibuat. dilakukan dengan kerjasama yang baik
dan saling menghormati. Dalam pembuatan
Etika Publik : Berkoordinasi dengan
leflet selalu
Mentor mengenai isi dan model Leaflet
memperhatikan
secara terbuka dan jujur
tata bahasa yang
Komitmen Mutu : Tampilan Leaflet
sesuai dalam
harus dibuat efektif dan seinovatif
ETIKA piblik, isi
mungkin.
dalam leaflet
Anti Korupsi : Pembahasan harus
khusunya isi dalam
dilakukan dengan saling jujur.
syarat Pelayan
2. Membuat 2. Tersedianya Akuntabilitas : Adanya Keterbukaan
harusla memiliki
Rancangan rancangan Leaflet pada saat merancang Leaflet.
Leaflet Nasionalisme : Rancangan Leaflet EMPATI terhadap
harus sesuai dengan bahasa indonesia orang lain dalam
yang baik dan benar dan tidak hal ini
diskriminatif. tidakmembeda-
Etika Publik : Harus cermat dan teliti bedakan.
ketika membuat rancangan.
Komitmen Mutu : Membuat Inovasi
dalam pembuatan media.
Anti Korupsi : Isi Leaflet yang akan
disiapakn harus sederhana dan mudah
dimengerti
3. Mencetak 3. Tersedianya Akuntabilitas : Pembuatan Leaflet
Leaflet Leaflet yang dilakukan secara transparan.
dibuat untuk Nasionalisme : Leaflet yang dibuat
sosialisasi dilakukan secara musyawarah sebelum
dicetak.
Etika Publik : Pencetakan Leaflet
dibuat secara cermat.
KomitmenMutu : Leaflet yang dicetak
dibuat lebih efisien gampang di
mengerti.
Anti Korupsi : Dalam membuat
Leaflet dilakukan secara Jujur.
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Pembuatan Leaflet menjadi sangat penting dikarenakan leaflet adalah sarana untuk mensosialisasikan peraturun dan syarat yang harus dipenuhi dalam
penerbitan dokumen kependudukan.
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : Terhambatnya proses perbaikan sistem operasional mengingat leaflet sebagai sarana sosialisasi
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : Terlambatnya Proses cetak leaflet pada tempat Percetakan
4. Alternatif solusi : mencetak sendiri leaflet.

4. Kegiatan setelah adanya leaflet maka di lakukanlah sosialisasi SOP yang baru pada masyarakat yang mengurus KTP-el, Operator dan Frontliner

Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap visi Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan &misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
4 Melakukan 1. Menyiapkan 1. Tersedianya Akuntabilitas: menyiapkan materi “SIGAPJELAS”
Sosialisasi Kepada materi sosialisasi Materi sosialisasi yang baik sesuai dengan tanggung
masyarakat dan jawab program Aktualiasasi yang Dalam melakukan
Petugas Terkait akan dilaksanakan sosialisasi kepada
Nasionalisme: membuat materi msayerakat dan
dengan susunan dan tatanan bahasa teman sejawat
yang baik haruslah denga
EtikaPublik: berkoordinasi dengan ETIKA yang baik
mentor tentangmateri yang didasari sikap
dikumpulkan menggunakan bahasa hormat-menghormati
antara atasan dan
yang ramah, sopan dan santun
bawahan.
KomitmenMutu : menyediakan
ANDAL dalam
materi sebagai bahan sosialisasi
tugas
dengan baik dan sesuai untuk
mensosialisasikan
tersampainya materi yang baik
peraturan yang telah
Anti Korupsi: materi diperoleh
di sepakati oleh
dari sumber yang terpercaya
pimpinan.
2. Membuat surat 2. Tersedianya surat Akuntabilitas : surat undangan
undangan dan undangan dan menunjukan keseriusan penulis
daftar hadir daftar hadir mengundang peserta sosialisasi
Nasionalisme: membuat surat
dengan menggunakan bahasa yang
baik dan sopan
Etika Publik: dengan surat resmi
menunjukan rasa hormat dalam
mengundang pesertasosialisasi
Komitmen Mutu : membuat surat
dengan teliti, cermat, dan sesuai
prosedur pembuatan surat undangan
Anti Korupsi : dalam surat
undangan telah ditetapkan waktu
pelaksanaan sosialisasi dan
dilakukan dengan jujur dan disiplin
3. Menyiapkan 3. Tersedianya Akuntabilitas : bertanggung jawab “SIGAPJELAS”
tempat untuk tempat untuk atas kesiapan tempat Sosialisasi
sosialisasi sosialisasi Naisonalisme : tenggang rasa pada Dalam melakukan
dialog sosialisasi yang terjadi. sosialisasi kepada
Etika Publik : kebersihan, msayerakat dan
kerapihan dan kenyamanan ruangan teman sejawat
Komitmen Mutu : ruangan haruslah denga
sosialisasi bersih, rapih dan nyaman ETIKA yang baik
Anti Korupsi : menyiapkan tempat didasari sikap
hormat-menghormati
sosialisasi dengan tanggungjawab
antara atasan dan
dan kerja keras
bawahan.
4. Melaksanakan 4. Terlaksananya Akuntabilitas : membawakan ANDAL dalam
sosialisasi sosialisasi materi sosialisasi kepada seluruh tugas
peserta dengan jelas mensosialisasikan
Nasionalisme : melaksanakan peraturan yang telah
musyawarah untuk kegiatan di sepakati oleh
sosialisasi pimpinan.
Etika Publik : menerapkan sopan
santun dan saling menghormati
dalam melakukan sosialisasi
Komitmen Mutu : materi yang
dibawakan sesuai dengan apa yang
telah disiapkan
Anti Korupsi : materi yang
dibawakan dengan penuh
tanggungjawab
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Mensosialisasikan syarat dan ketentuan dalam pelayanan penerbitan KTP-el kepada teman sejawat dan masyarakat yang datang pada dinas kependudukan
dan pencatatan sipil agar tercipta pencetakan KTP-el yang optimal.
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : masyarakat akan terus-terusan di ajarkan dan di bimbing dalam kelengkapan berkas yang memakan waktu
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : waktu sosialisasi akan sangat singkat bila di lakukan pada jam kantor
4. Alternatif solusi : mencari waktu yang tepat dalam sosialisasi.
5. Kegiatan melakukan pelayanan percetakan KTP-el sesuai SOP

Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan visi &misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
4 Percetakan KTP-el 1. Menyiapkan alat 1. alat perncetakan Akuntabilitas: Konsisten dalam
sesuai SOP perncetakan siap di gunakan mempersiapkan alat percetakan
Nasionalisme: mengunanakan alat
percetakan miliki negara dengan “SIGAPJELAS”
hati-hati
EtikaPublik: cermat dalam TEGAS dalam
mempersiapkan alat percetakan menerapkan SOP
Komitmen Mutu : mempersiapkan yang telah di setujui
alat percetakan dengan berorientasi dan di sepakati
pada mutu percetakan bersama,
Anti Korupsi: bertanggung jawab BERDEDIKASI
pada alat yang di pakai dalam pelayanan
2. Menerima Berkas 2. Tersedianya Akuntabilitas : bertangung jawab yang lebih baik
Permohonan tersedianya pada berkas yang di terima sekarang dan
Cetak KTP-el Berkas Nasionalisme: tidak membeda- kedapaya
Permohonan bedakan berkas pemohon
Cetak KTP-el Etika Publik: menjaga kerahasiaan
data diri pemohon
Komitmen Mutu : efektif dalam
penerimaan berkas pemohon
Anti Korupsi : bertanggu jawab
dalam berkas pemohon
3. Verifikasi dan 3. Tersedianya KTP- Akuntabilitas : netral dalam proses
Proses Cetak el verifikasi.
KTP-el Naisonalisme : bertanggung jawab
pada verifikasi dan cetak KTP-el. “SIGAPJELAS”
Etika Publik : menjaga rahasia
data pada KTP-el TEGAS dalam
Komitmen Mutu : efektivitas menerapkan SOP
waktu dalam proses cetak. yang telah di setujui
Anti Korupsi : jujur dalam proses dan di sepakati
verifikasi. bersama,
4. Menyerahakan 4. Terlayaninya Akuntabilitas : jujur pada BERDEDIKASI
KTP-el Kepada masyarakat penyampaian KTP-el dalam pelayanan
masyarakat pemohon KTP-el Nasionalisme : menghormati yang lebih baik
Pemohon masyarakat pemohon tidak sekarang dan
percetakan membedakan mereka kedapaya
Etika Publik : sopan saat
menyerahkan KTP-el pada
msyarakat
Komitmen Mutu : mutu KTP-el
terjamin.
Anti Korupsi : bertanggung jawab
atas KTP-el yang di serahkan.
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Kegiatan melakukan pelayanan percetakan KTP-el sesuai SOP demi mewujudkan percepatan percetakan KTP-el
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : Efektifitas Dalam SOP Tidak Terwujud.
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : Masih adanya masyarakat yang tidak mau mengikuti SOP
4. Alternatif solusi : memberikan leaflet yang berisi SOP dan aturan sebagai bahan Sosialisasi.
6. Kegiatan ke Enam adalah kegiatan terakhir, membuat Laporan Kegiatan Yang telah di laksanakan

Kontribusi
Keterkaitan substansi mata terhadap visi Penguatan nilai
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil
pelatihan & misi organisasi
organisasi
1 2 3 4 5 6 7
5 Membuat Laporan 1. Mengumpulkan 1. Tersedianya Akuntabilitas : transparan dalam
Kegiatan Materi Laporan Materi Laporan mengumpulakn matri laporan yang
akan di susun
Nasionalisme : bekerjasama dengan
semua yang terkait dalam kegiatan
dalam mengumpulkan materi
laopran
EtikaPublik : Bertanggung jawab “SIGAPJELAS”
dalam Pengumpulan Materi
JUJUR dalam
Laporan. penyampaiannya
KomitmenMutu : materi yang di agara transparansi
kumpulkan berorientasi pada mutu dalam melakukan
yang akan di hasilkan pelaporan
Anti Korupsi : Disiplin Dalam ETIKA yang baik
Pengumpulan materi Laporan. didasari sikap
hormat-menghormati
2. Membuat 2. Tersedianya Akuntabilitas : Konsisten dalam isi
antara atasan dan
laporan Kegiatan Laporan Kegiatan laporan kegiatan yang di buat. bawahan.
Nasionalisme : Laporan kegiatan
yang dibuat merupakan
kepentingan bersama.
Etika Publik: cermat dalam
pembuatan laporan kegiatan
Komitmen Mutu : membuat
laporan kegiatan dengan teliti,
cermat, dan sesuai prosedur.
Anti Korupsi : jujur dalam isi
laporan kegiatan tersebut
3. Mengajukan 3. Diterimanya Akuntabilitas : bertanggung jawab
berkas laporan berkas laporan atas Laporan kegitan.
kegiatan Pada kegiatan Naisonalisme : Hormat
Pimpinan menghormati pada menyampaikan
laporan kegiatan.
Etika Publik : cermat dalam
melaporakan, laporan kegiatan.
Komitmen Mutu : berorientasi
pada mutu saat melaporkan
kegiatan.
Anti Korupsi : jujur dalam
penyampaian berkas laporan
kegiatan.
Analisis Dampak, Masaalah Dan Solusi:
1. Membuat laporan kegiat pada akhir kegiatan sangan penting untuk menjaga kepercayaan pimpinan dalam terlaksananya seluruh kegiatan yang telah
dilakukan.
2. Dampak jika kegiatan tdk terlaksana : akan timbul keraguan dalam kegiatan yang terlaksana atau tidak.
3. Perkiraan masalah dlm pelaksanaan : dalam menyusun laporan kegiatan akan banyak kesalahan penulisan
4. Alternatif solusi : bekerjasama dengan anggota yang terlibat dalam kegiatan saat menyusun laporan kegiatan.

Kendari, ……………………..2020
Menyetujui,
Coach Peserta

(Ir. H. AMIR MA’SUM) ( MANUNUNGA ADIKARA AHLAN, A.Md.Kom)


NIP. 19880630 201903 1 002
NIP. 19671001 199303 1 008
3.7 Jadwal Rancangan Aktualisasi
Rangkaian kegiatan yang dijadwalkan selama 30 hari sesuai dengan kalender akademik “off class” yang akan di laksanakan oleh
penulis adalah sebagai berikut:

Maret April mei


NO Kegiatan

27 28 29 30 31 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 1 2 3
1 Pengajuan persetujuan
2 Revisi SOP
kegiatan kepada pimpinan
3 Pembuatan leaflet
Melakukan Sosialisasi Kepada
4 masyarakat dan Petugas
Terkait
5 Membuat Laporan Kegiatan
6 masuk asrama (on campus)
4.
Sabtu
Minggu
Jadwa Kegiatan
Cuti Bersama
on campus
BAB IV
PELAKSANAAN KEGIATAN AKTUALISASI

4.1 Capaian Aktualisasi


Pada tahapan aktualisasi yang di laksana penulis pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan sipil Kabupaten Konawe Kepulauan
yang memiliki 6 kegiatan dan 21 Tahapan Kegiatan yak ni sebagai berikut:
Waktu
No Kegiatan Tahapan kegiatan Output/ hasil Nilai Dasar Keterangan
Pelaksanaan
1 2 3 4 5
1 1. Pengajuan Akuntabilitas
persetujuan kegiatan Nasionalisme
1. Menyiapkan bahan 1. Tersedianya materi yang 30 Maret 2020
kepada pimpinan Etika Publik Terlaksana
konsultasi akan dikonsulkan
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
2. Melakukan Akuntabilitas
2. Terjadinya diskusi Nasionalisme
pertemuan dengan
berkaitan dengan Etika Publik
pimpinan dan 31 maret 2020 Terlaksana
rencana kegiatan yang Komitmen Mutu
membahas rencana
akan dilaksanakan Anti Korupsi
kegiatan
Akuntabilitas
3. Meminta dan 3. Tercatatnya arahan dari Nasionalisme
mencatat arahan pimpinan terkait 31 Maret 2020 Etika Publik Terlaksana
dari pimpinan kegiatan Komitmen Mutu
Anti Korupsi
4. Meminta 4. Mendapatkan Akuntabilitas
persetujuan dari persetujuan dari 31 Maret 2020 Nasionalisme Terlaksana
pimpinan pimpinan Etika Publik
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
2 Revisi SOP 1. Melakukan Akuntabilitas
analisa Nasionalisme
perbandingan Etika Publik
1. Tersedianya Draft
SOP yang lama 2 April 2020 Komitmen Mutu Terlaksana
analisa perbandingan
dengan prosedur Anti Korupsi
yang dilakukan
sekarang
Akuntabilitas
2. Membuat draft
Nasionalisme
revisi SOP Di 2. Draft Revisi SOP Di
3 April 2020 Etika Publik Terlaksana
konsultasikan setujui pimpinan
Komitmen Mutu
pada pimpinan Anti Korupsi
Akuntabilitas
Nasionalisme
3. Pencetakan SOP 3. Lembar SOP yang
7 April 2020 Etika Publik Terlaksana
Hasil Revisi Baru
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
3 Pembuatan leaflet Akuntabilitas
1. Mendapat izin dan
Nasionalisme
1. Koordinasi pada masukan mengenai
13 April 2020 Etika Publik Terlaksana
Atasan Leaflet yang akan
Komitmen Mutu
dibuat.
Anti Korupsi
Akuntabilitas
2. Membuat Nasionalisme
2. Tersedianya rancangan
Rancangan 13 April 2020 Etika Publik Terlaksana
Leaflet
Leaflet Komitmen Mutu
Anti Korupsi
3. Tersedianya Leaflet Akuntabilitas
3. Mencetak Leaflet yang dibuat untuk 14 April 2020 Nasionalisme Terlaksana
sosialisasi Etika Publik
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
4 Melakukan Sosialisasi Akuntabilitas
Kepada masyarakat dan Nasionalisme
1. Menyiapkan materi 1. Tersedianya Materi
Petugas Terkait 16 April 2020 Etika Publik Terlaksana
sosialisasi sosialisasi
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
2. Membuat surat 2. Tersedianya surat Nasionalisme
undangan dan undangan dan daftar 16 April 2020 Etika Publik Terlaksana
daftar hadir hadir Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
3. Menyiapkan Nasionalisme
3. Tersedianya tempat
tempat untuk 20 April 2020 Etika Publik Terlaksana
untuk sosialisasi
sosialisasi Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
Nasionalisme
4. Melaksanakan 4. Terlaksananya
20 April 2020 Etika Publik Terlaksana
sosialisasi sosialisasi
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
5 Percetakan KTP-el sesuai Akuntabilitas
SOP Nasionalisme
1. Menyiapkan alat 1. alat perncetakan siap di
21 April 2020 Etika Publik Terlaksana
perncetakan gunakan
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
2. Menerima Berkas 2. Tersedianya tersedianya 21 April 2020 Nasionalisme
Permohonan Cetak Berkas Permohonan s/d Etika Publik Terlaksana
KTP-el Cetak KTP-el 24 April 2020 Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
3. Verifikasi dan 21 April 2020 Nasionalisme
Proses Cetak 3. Tersedianya KTP-el s/d Etika Publik Terlaksana
KTP-el 24 April 2020 Komitmen Mutu
Anti Korupsi
4. Menyerahakan Akuntabilitas
KTP-el Kepada 4. Terlayaninya 21 April 2020 Nasionalisme
masyarakat masyarakat pemohon s/d Etika Publik Terlaksana
Pemohon KTP-el 24 April 2020 Komitmen Mutu
percetakan Anti Korupsi
6 Membuat Laporan Akuntabilitas
Kegiatan Nasionalisme
1. Mengumpulkan 1. Tersedianya Materi
27 April 2020 Etika Publik Terlaksana
Materi Laporan Laporan
Komitmen Mutu
Anti Korupsi
Akuntabilitas
Nasionalisme
2. Membuat laporan 2. Tersedianya Laporan
27 April 2020 Etika Publik Terlaksana
Kegiatan Kegiatan Komitmen Mutu
Anti Korupsi
4. Mengajukan Akuntabilitas
Nasionalisme
berkas laporan 4. Diterimanya berkas
29 April 2020 Etika Publik Terlaksana
kegiatan Pada laporan kegiatan
Komitmen Mutu
Pimpinan Anti Korupsi
4.1 Deskripsi Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Nilai Dasar, Peran dan Kedudukan ASN.
Kegiatan Aktualisasi adalah untuk mengImplementasi nilai-nilai dasar Aparatur
Sipil Negara (ASN) yakni Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu,
dan Anti Korupsi (ANEKA), peningkatan kompetensi pada pelayanan Publik khususnya
pada pelayana penenerbitan atau percetakan KTP-el dengan tujuan yaitu, peserta mampu
menerapkan nilai - nilai ANEKA yang telah dipelajari selama Pelatihan Dasar Calon
Pegawai Negeri Sipil dan mampu menganalisis dampak penerapan nilai-nilai dasar ASN
dalam setiap kegiatan yang telah dirancang. Dengan penyelesaian kegiatan rancangan
aktualisasi yang dilakukan maka diharapkan peserta dapat mengerti dan dapat
mengimplementasikan nilai-nilai dasar, peran dan kedudukan ASN dalam setiap kegiatan
dan keputusan yang akan diambil tidak hanya untuk rancangan “PERCEPATAN
PELAYNAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN
PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI
SULAWESI TENGGARA” tetapi juga dalam bertindak kedepannya sebagai Aparatur
Sipil Negara.
Kegiatan aktualisasi nilai dasar, peran dan kedudukan ASN dilaksanakan selama 22
hari kerja kantor, dimulai sejak 30 Maret 2020 sampai dengan 29 April 2020.
Pelaksanaan aktualisasi diawali dengan konsultasi dan memohon izin untuk melakukan
kegiatan aktualisasi yang sudah diagendakan kepada bapak Drs. MUHULIDI, Kepala
dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten konawe kepulauan dan di lanjutakan
sesuai urutan jadwal meskipun kegiatan Aktualisasi ini di lakukan dalam pendemi virus
Covid-19 tetapi penulis berhasil menyelesaikan Aktualisasi ini di cukup baik.
1. Kegiatan Bertemu Pimpinan Dalam Rangka Pengajuan Persetujuan Kegiatan Aktualisasi/Habituasi
1.1. Menyiapkan bahan konsultasi
Kontribusi Kontribusi Pencapaian
No Tahapan kegiatan Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
1 Menyiapkan bahan Tersedianya Akuntabilitas : adanya rasa tanggung
konsultasi materi yang akan jawab untuk menyiapkan materi yang akan
dikonsulkan dikonsultasikan Kepada kepala dinas
Kependudukan dan Pencatatan sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan
Nasionalisme : Dalam mneyiapakan materi “SIGAPJELAS”
penulis mencari referensi menggunaan Tegas dalam
Bahasa Indonesia yang baik mempersiapkan materi
dalam artian selektif
Etika Publik : menyiapkan materi secara
sesuai dengan atran
benar dengan mengecek tata bahasa dan ETIKA yang baik yang
sumber yang terpercaya baik dakam menyiapkan
materi dengan memilih
Komitmen Mutu : menyediakan materi
tata bahasa yang baik.
bahan konsultasi dengan baik dan sesuai
dengan rancangan aktualisasi
Anti Korupsi : materi diperoleh dari
sumber yang terpercaya dan dapat di
pertanggung jawabkan
1.2. Melakukan pertemuan dengan pimpinan dan membahas rencana kegiatan
Kontribusi Kontribusi Pencapaian
No Tahapan kegiatan Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
2 Melakukan Terjadinya diskusi Akuntabilitas : menyampaikan rencana
pertemuan dengan berkaitan dengan kegiatan dilakukan dengan prinsip
pimpinan dan rencana kegiatan kejelasan dan kesesuaian materi dengan
membahas rencana yang akan tujuan Aktualisasi yang ingin di capai
kegiatan dilaksanakan Nasionalisme : pimpinan dan staf
bertemu terlebih dahulu sebelum
melakukan kegiatan, serta berkonsultasi
terkait pelaksanaan kegiatan dengan cara
musyawarah dan mencapai mufakat “SIGAPJELAS”
bersama mengenai capaian aktualisasi
nantinya. DISIPLIN dalam hal
Etika Publik : sebelum melakukan waktu pertemuan
kegiatan, menghadap pimpinan dengan dengan pimpinan sesuai
berperilaku yang sopan dan waktu yang telah di
berpenampilan rapih serta bertutur kata sepakati
yang santun untuk hormat dan ETIKA yang baik yang
menghormati antara pinmpinan dan baik dalam menyiapkan
bawahan. materi dengan memilih
Komitmen Mutu : tercapainya tujuan tata bahasa yang baik.
yang telah ditetapkan, serta dapat
bermanfaat bagi Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kepulauan
Anti Korupsi : bertemu dengan pimpinan
sesuai dengan waktu yang telah disepakati
bersama, untuk pembahasan mengenai
kegiatan yang akan di lasanakan
1.3. Meminta dan Mencatat Arahan Dari pimpinan
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
3 Meminta dan Tercatatnya Akuntabilitas : dalam hal bertemu
mencatat arahan arahan dari dengan pimpinan dan mencatat arahan
dari pimpinan pimpinan terkait dari pimpinan haruslah secara
kegiatan bertanggung jawab dan dapat di
pertanggung jawabkan.
“SIGAPJELAS”
Nasionalisme : mendengarkan arahan
dari pimpinan dengan rasa hormat dan
ANDAL: menggunakan
bermusyawarah secara santun jika ada
waktu secara efisien
pertanyaan yang sulit mengenai
saat bertemu dengan
aktualisasi yang akan di lakukan di
pimpinan dengan
dinas Kependudukan dan Pencatatan
menggunakan waktu
Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan
efisian makan akan lebih
Etika Publik : Berkomunikasi dengan
baik lama hal kuantitas
pimpinan secara sopan dan santun, dan
perkerjaan yang akan
memperhatikan etika prilaku atauapun
kita lakukan hari itu
gestur yang kita perbuata dalam
ETIKA Berkomunikasi
bertemu pimpinan
dengan pimpinan secara
Komitmen Mutu : menggunakan
sopan dan santun, dan
waktu secara efisien saat bertemu
memperhatikan etika
dengan pimpinan dengan
prilaku atauapun gestur
menggunakan waktu efisian makan
yang kita perbuata
akan lebih baik lama hal kuantitas
dalam bertemu pimpinan
perkerjaan yang akan kita lakukan hari
itu
Anti Korupsi : menuliskan arahan dari
pimpinan secara jujur dan transparan
tanpa mengurangi atau melebihkan
1.4. Meminta persetujuan dari pimpinan
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 3 4 5 6 7
4 Meminta Mendapatkan Akuntabilitas : persetujuan dari
persetujuan dari persetujuan dari atasan adalah bentuk tanggung jawab
pimpinan pimpinan sebagai seorang pimpinan dalam
memberikan kesempatan stafnya
untuk berinovasi dan melakukan yang
terbaik dalam pelayanan publik
Penerbitan KTP-el
“SIGAPJELAS”
Nasionalisme : pimpinan
memperlakukan semua staf dengan
ETIKA, etika yang baik
baik dan tidak membedakan baik itu
antara pimpinan dan
PNS dan non PNS dalam hal
bawahanya, hormat
pemberian persetujuan guna
menghormati antara
meningkatakan kinaerja dinas
keduanya menjadi kunci
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
nilai dalam pelayanan
Kabupaten Konawe Kepulauan.
publik yang lebih baik.
Etika Publik : keduanya saling
TEGAS, berkeyakinan
berjabat tangan dan menunjukan etika
penuh bahwa kegiatan
yang baik antara pimpinan dan
akan berjalan lancar,
bawahanya, hormat menghormati
efektif dan efisien saat
antara keduanya menjadi kunci.
meminta persetujuan.
Komitmen Mutu : berkeyakinan
penuh bahwa kegiatan akan berjalan
lancar, efektif dan efisien saat
meminta persetujuan
Anti Korupsi : persetujuan dan
dukungan diberikan tanpa
memaksakan kehendak dan jujur
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Dengan adanya kegiatan pertemuan dengan atasan akan menghasilkan suatu dukungan dan persetujuan. Dengan diberinya dukungan dan
persetujuan kepada penulis, memberikan kesempatan kepada penulis untuk membantu dalam meyelesaikan semua kegiatan yang telah di
rencakan sesuai dengan waktu yang telah di tentukan pada tabel kegiatan perencanaan kegiatan, yang telah di susun pada Rancangan
Aktualisasi sebelumnya.
b. Dampak Negatif
Apabila penulis dalam melaksanakan kegiatan melakukan pertemuan dengan atasan tidak menanamkan nilai-nilai dasar ASN yaitu
ANEKA, maka kegiatan ini tidak akan terlaksana dengan baik dan bisa saja memberikan dampak yang kurang baik pula, misalnya atasan
akan kurang memahami apa saja yang akan di lakukan dalam Aktualisasi yang akan di laksanakan dan dan berdampak pada tidak
menyetujui aktualisasi untuk diterapkan.
 Permasalahan yang di hadapi
Yang pertama adalah pimpinan dalam hal ini Kepala dinas kependudukan dan Pencatatan sipil Kabupaten Konawe Kepulauan tidak berada
di tempat dekarenakan kesibukan dalam menghadapi wabah Covid-19 yang terjadi.
 Solusi pemecahan maslah
Menghubungi (menelpon) pimpinan, dengan menggunakan etika dan tatakrama yang baik meminta agar meluangkan waktu dan atau
membuat janji waktu dan tempat pertemuan, hal ini sudah di lakukan dan pertemuan di laksanakan pada ruangan kepala dinas
Kependudukan dan Pencatatan sili Kabupaten Konawe Kepulauan.
2. Kegiatan setelah mendapatkan persetujuan Perlaksanaan Kegiatan Aktualisasi Adalah Merevisi SOP yang sudah ada.
2.1. Melakukan analisa perbandingan SOP lama dengan prosedur yang di lakukan sekrang
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 3 4 5 6 7
2 Melakukan Tersedianya Draft Akuntabilitas : Keterbukaan pada
analisa analisa saat melaksanakan analisa
perbandingan perbandingan perbandingan SOP lama dan apa yang “SIGAPJELAS”
SOP yang lama selama ini di laksanakan oleh Dinas
dengan prosedur Kependudukan dan Pencatatan Sipil JUJUR, adalah
yang dilakukan Kabupaten Konawe Kepulauan. Keterbukaan pada saat
sekarang Nasionalisme : tidak Diskriminatif melaksanakan analisa
dalam melakukan perbandingan SOP perbandingan SOP lama
Lama yakni dengan melihat apa saja dan apa yang selama ini
yang bisa menjadi pertimbangan di laksanakan oleh Dinas
kebijakan pelayanan. Kependudukan dan
Etika Publik : cermat dalam Pencatatan Sipil
Menganalisa pertimbangan Kebijakan Kabupaten Konawe
Dalam penyusunan penambahan dan Kepulauan.
atau penjabaran poin syarat percetakan ANDAL cermat dalam
pad SOP yang baru di revisi. Menganalisa
Komitmen Mutu : Mutu SOP yang di pertimbangan Kebijakan
hasilkan untuk Pelayan yang lebih Dalam penyusunan
baik guna menunjang kinerja Dinas penambahan dan atau
Kependudukan dan Pencatatan Sipil penjabaran poin syarat
Kabupaten Konawe Kepulauan dalam percetakan pad SOP yang
pelayanan publik. baru di revisi.
Anti Korupsi : melakukan analisa
yang bisa di pertanggung jawabkan
sesuai peraturan Dirjen Dukcapil.
2.2. Membuat draft revisi SOP di konsultasikan pada pimpinan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 3 4 5 6 7
Membuat draft Draft Revisi SOP Akuntabilitas : draf yang di buat
revisi SOP Di Di setujui harus bisa di pertanggung jawabkan,
konsultasikan pimpinan dalam hal penulisan dan isi
pada pimpinan tulisanaya.
Nasionalisme : dalam membuat draft “SIGAPJELAS”
revisi Tidak Memaksakan kehendak
melainkan memperhatikan peraturan DEDIKASI dalam
yang telah mengatur tentang menyusun draft Revisi
pelayanan Dinas Kependudukan dan SOP ini berorintasi
Pencatatan sipil. pada pelayanan yang
Etika Publik : cermat dalam lebih baik tanpa
membuat revisi dengan mengunakan mengabaikan peraturan
tata bahasa yang baik dan bisa di dan tata laksana yang
mengerti dalam hal penyampaian telah ada sebelumnya.
draft revisi SOP Dinas Kependudukan EMPATI draf Revisi ini
dan Pencatatan Sipil Kabupaten harus Sederhana Dalam
Konawe Kepulauan. Penjelasan di dalamnya
Komitmen Mutu : draf Revisi SOP ini agar seluruh lapisan
berorintasi pada mutu pelayanan masyarakat dapat
yang lebih baik tanpa mengabaikan mengerti dan
peraturan dan tata laksana yang telah memahami tujuan dan
ada sebelumnya. maksud dari SOP.
Anti Korupsi : draf Revisi ini harus
Sederhana Dalam Penjelasan di
dalamnya agar masyarakat dapat
mengerti dan memahami.
2.3. Pemcetakan hasil revisi
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
3 Pencetakan SOP Lembar SOP yang Akuntabilitas : SOP Baru harus bisa
Hasil Revisi Baru pertanggung jawabkan dan harus
sesuai apa yang dilakukan pada “SIGAPJELAS”
kegiatan pelayana seusai peraturan
yang mengikat dan mengatur. ANDAL dalam
Nasionalisme : SOP ini Harus penyusunan SOP Baru
Amanah (dapat dipercaya) oleh ini bisa pertanggung
seluruh masyarakat di segala lapisan jawabkan dan harus
guna membangun kepercayaan sesuai apa yang
panduduk pada Aparat Sipil Negara. dilakukan pada kegiatan
Etika Publik : SOP Baru ini memuat pelayana seusai peraturan
Kedisiplinan Dalam Administrasi yang yang mengikat dan
mengatur tata kelola administrasi yang mengatur.
lebih baik pada Dinas Kependudukan TEGAS dalam
dan Pencatatan Sipil Kabupaten penerapan dan isi SOP
Konawe Kepulauan. ini memuat efektivitas
Komitmen Mutu : SOP ini memuat dan Efisiensi dalam
efektivitas dan Efisiensi dalam pelayanan Masyarakat
pelayanan Masyarakat pemohon pemohon penerbitan
penerbitan KTP-el pada Dinas KTP-el pada Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kependudukan dan
Kabupaten Konawe Kepulauan. Pencatatan Sipil
Anti Korupsi : Memuat Disiplin Kabupaten Konawe
dalam Penerapanya sehingga tata Kepulauan.
tertib dalam pengelolaan admistrasi
Dinas Kependudukan dan Pencatatan
sipil dapat di pertanggung jawabkan.
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Pembuatan Revisi SPO Penerbitan KTP-el ini merupakan salah satu perwujudan Manajemen ASN asas efektif dan efisien,
Profesionalitas, Akuntabilitas dan Kepastian hukum. Melakukan revisi pada SPO penerbitan KTP-el bertujuan untuk meningkatkan
pemahaman dan memperkuat legalitas hukum atas pelayanan penerbitan KTP-el dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan.
b. Dampak Negatif
Jika Standar Prosedur Operasional pada Penerbitan KTP-el tidak di lakukan penambahan point syarat yang menjadi acuan bagi staf dinas
kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten konawe kepulauan maka akan terjadi ke rancuan dalam hal syarta dan ketentuan penerbitan
KTP-el sehingga mempengruhi tingkat efektif dan ke efisienan dalam hal kuantitas dan mutu pelayanan.
 Permasalahan yang di hadapi
Kurang lebih dalam melakukan Revisi atau penambahan point dalam SOP penerbitan KTP-el dinas kependudukan dan pencatatan sipil
kabupaten konawe kepulauan tidak mengalami permasalah yang berarti di karenakan penambahan SOP yang lama sudah memang di
rencanak jauh hari dan telah di setujui untuk di lakukan penambahan tanpa merubah sustansi yang telah ada, penambahan point ini hanya
memperjelas apa saja yang di perlukan dalam hal penerbitan KTP-el karena SOP lama tidak memuat Persayaratan yang jelas.
 Solusi pemecahan maslah
Solusi Permasalahan yang yang di hadapi dalam melakukan revisi SOP ini adalah melakukan Diskusi yang intensiv dalam hal penambahan
item apasaja yang sesuai dalam hal penerbiatan KTP-el yang telah dan atau siap di laksanakan dalam pelayanan KTP-el.
3. Kegiatan setelah adanya SOP yang telah di revisi adalah membuat leaflet sebagai sarana sosialisasi kepada masyarakat yang
mengurus KTP-el Operator dan Frontliner
3.1. Koordinasi pada atasan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
1 Koordinasi pada Mendapat izin dan Akuntabilitas : Keterbukaan pada saat
Atasan masukan mengenai melaksanakan koordinasi mengenai isi, desain “SIGAPJELAS”
Leaflet yang akan dan tata bahasa dalam leflet yang akan di
dibuat. cetak. ETIKA dalam
Nasionalisme : Dalam berdiskusi dengaan Berkoordinasi dengan
atasan dilakukan dengan kerjasama yang baik atasan langsung yakni
dan saling hormat menghormati menerima Kabid PIAK dan
segala masuk dan mempertimbangkan segala sekaligus mentor penulis
sesuatunya dengan cermat. dalam Aktualisasi ini
Etika Publik : Berkoordinasi dengan atasan penulis mendiskusikan
langsung yakni Kabid PIAK dan sekaligu isi dan model Leaflet
mentor penulis dalam Aktualisasi ini penulis secara terbuka dan jujur
mendiskusikan isi dan model Leaflet secara dan memperhatikan tata
terbuka dan jujur dan memperhatikan tata bahasa yang baik dalam
bahasa yang baik dalam halam tulisan dan halam tulisan dan
penyampaiannya. penyampaiannya.
Komitmen Mutu : Tampilan Leaflet harus JUJUR Pembahasan
dibuat efektif dan seinovatif mungkin dalam harus dilakukan dengan
hal tampilan yang menari. saling jujur agar terjadi
Anti Korupsi : Pembahasan harus dilakukan keterbukaan diskusi yang
dengan saling jujur agar terjadi keterbukaan lebih baik mengarah pada
diskusi yang lebih baik mengarah pada lingkungan kerja bebas
lingkungan kerja bebas KKN. KKN.
3.2. Membuat rancangan leaflet
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
2 Membuat Tersedianya Akuntabilitas : Adanya Keterbukaan “SIGAPJELAS”
Rancangan rancangan Leaflet pada saat merancang Leaflet dalam
Leaflet halini adalah segala ide masukan dari EMPATI pada
mentor dan teman sejawat menjadi Rancangan Leaflet harus
pertimbangan yang di perhatikan. sesuai dengan bahasa
Nasionalisme : Rancangan Leaflet indonesia yang baik dan
harus sesuai dengan bahasa indonesia benar dan tidak
yang baik dan benar dan tidak diskriminatif di
diskriminatif di karenakan leflet ini karenakan leflet ini akan
akan di berikan kepada segala lapisan di berikan kepada semua
Masyarakat Yang sedang mengurus lapisan Masyarakat Yang
Penerbitan KTP-el pada Dinas sedang mengurus
Kependudukan dan Pencatatan sipil Penerbitan KTP-el pada
Kabupaten Konawe Kepulauan. Dinas Kependudukan
Etika Publik : Harus cermat dan teliti dan Pencatatan sipil
ketika membuat rancangan. Kabupaten Konawe
Komitmen Mutu : Membuat Inovasi Kepulauan.
dalam pembuatan media sosialisasi ANDAL Membuat
yaitu leflet didalamnya harus mengisi Inovasi dalam pembuatan
konten yang sesuai dengan mutu media sosialisasi yaitu
pelayanan itu sendiri. leflet didalamnya harus
Anti Korupsi : Isi Leaflet yang akan mengisi konten yang
disiapakn harus sederhana dan mudah sesuai dengan mutu
dimengerti oleh segala lapisan pelayanan itu sendiri.
masyarakat, tak ada hal yang
mendorong asumsi masyarakat dalam
pemberian pungli.
3.3. Mencetak leaflet
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
3 Mencetak Leaflet Tersedianya Leaflet Akuntabilitas : Pembuatan Leaflet
yang dibuat untuk dilakukan secara transparan saat
sosialisasi percetakanya takada yang di tutupi
“SIGAPJELAS”
mengenai jumlah dan metode pencetakan.
Nasionalisme : Leaflet yang dibuat
DISIPLIN dalam
dilakukan secara musyawarah kepada
Pencetakan Leaflet dibuat
pimpinan langsung yakni Kabid PIAK
secara cermat, hal
yang sekaligus Mentor penulis dalam
menjadi penting akan isi
menyelesaikan Laporan aktualisasi ini
konten didalamnya
pada saat sebelum pencetakacetakan harus
dengan mengunakan tata
ada efaliasi sebelumnya.
bahasa yang baik dan
Etika Publik : Pencetakan Leaflet dibuat
benar di harapkan
secara cermat dalam hal isi konten
masyarakat dapat
didalamnya dengan mengunakan tata
memahami dan menaati
bahsa yang baik dan benar di harapkan
apa yang sudah menjadi
masyarakat dapat memahami dan menaati
ketentuan di dalamnya.
apa yang sudah menjadi ketentuan di
ANDAL Leaflet yang
dalamnya.
dicetak dibuat lebih
KomitmenMutu : Leaflet yang dicetak
efisien gampang di
dibuat lebih efisien gampang di mengerti
mengerti oleh semua
oleh semua lapisan masyerakat karena
lapisan masyerakat
merekalah sasaran utama dalam
karena merekalah sasaran
sosialisasi menggunakan leaflet ini.
utama dalam sosialisasi
Anti Korupsi : Dalam membuat Leaflet
menggunakan leaflet ini.
dilakukan secara Jujur baik didalam
tahapan pencetakan maupun isi dalam
kontel leaflet tersebut.
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Membuat media sosialisasi leaflet dalam menjadi sangat baik dalam dalam menghadapi wabah firus Covid-19 mewajibkan semua
masyerakat tanpa terkecuali melakukan social distencing.
b. Dampak Negatif
Dampak yang terjadi bila leaflet tidak tercetak makan sosialisasi akan isi konten di dalam leaflet tersebut menjadi kurang efektif.
 Permasalahan yang di hadapi
Pada proses pencetakan leaflet tersebut penulis mendapat permasalahan yang cukup membuat terhambatnya proses cetak di karenakan
penutupan akses jalan masuk dan keluar daerah kabupaten konawe kepulauan di karenakan wabah virus covid-19 sehingga proses
pencetakan yang rencananya akan di lakukan oleh percetakan untuk mendapatkan hasil cetak yang lebih baik tidak dapat di lakukan.
 Solusi pemecahan maslah
Solusi dalam hal dia atas yang di hadapi penulis yakni pencetakan leaflet yang tidak bisa di lakukan pada percetakan maka penulis
mengambil inisiatif melakukan cetak sendiri dengan swadaya sendiri tanpa mengurangi kualitas cetak dan isi konten di dalamnya.
4. Kegiatan setelah adanya leflet maka di lakukanlah sosialisasi SOP yang baru pada masyarakat yang mengurus KTP-el, operator dan
frontliner
4.1. Menyiapkan materi sosialisasi
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
1 Menyiapkan Tersedianya Materi Akuntabilitas: menyiapkan materi
materi sosialisasi sosialisasi yang baik sesuai dengan tanggung
jawab program Aktualiasasi yang
akan dilaksanakan pada dinas “SIGAPJELAS”
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan. ANDAL menyediakan
Nasionalisme: membuat materi materi sebagai bahan
dengan susunan dan tatanan bahasa sosialisasi dengan baik
yang baik sehingga membuat materi dan sesuai untuk
sosialisasi yang akan di sampaikan di tersampainya materi
terima dengan baik. yang lebih baik.
EtikaPublik: berkoordinasi dengan DISIPLIN dalam
mentor tentang materi yang menyiapkan materi yang
dikumpulkan menggunakan bahasa baik sesuai dengan
yang ramah, sopan dan santun dalam tanggung jawab program
penyampaian materi sosialisasi yang Aktualiasasi yang akan
di laksanakan dilaksanakan pada dinas
KomitmenMutu : menyediakan Kependudukan dan
materi sebagai bahan sosialisasi Pencatatan Sipil
dengan baik dan sesuai untuk Kabupaten Konawe
tersampainya materi yang baik Kepulauan.
Anti Korupsi: materi diperoleh dari
sumber yang terpercaya dan dapat di
pertanggung jawabkan.
4.2. Membuat surat undangan dan daftar hadir
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Membuat surat Tersedianya surat Akuntabilitas : surat undangan
undangan dan undangan dan menunjukan keseriusan penulis “SIGAPJELAS”
daftar hadir daftar hadir mengundang peserta sosialisasi dalam
penyampaian perubahan dan atau
penambahan Point SOP yang mestinya ANDAL membuat surat
ada dalam SOP lama. dengan teliti, cermat,
Nasionalisme: membuat surat dengan dan sesuai prosedur
menggunakan bahasa yang baik dan pembuatan surat
sopan sehingga penerima surat tersebut undangan yang telah di
dapat memahami dan mendorong tetapkan olah dinas
keinginan dalam mengikuti sosialisasi. Kependudukan dan
Etika Publik: dengan surat resmi Pencatatan sipil
menunjukan rasa hormat dalam Kabupaten konawe
mengundang peserta sosialisasi yang Kepulauan.
akan di laksanakan pada dinas EMPATI dengan surat
Kependudukan dan Pencatatan Sipil resmi menunjukan rasa
Kabupaten konawe kepulauan hormat dalam
Komitmen Mutu : membuat surat mengundang peserta
dengan teliti, cermat, dan sesuai sosialisasi yang akan di
prosedur pembuatan surat undangan laksanakan pada dinas
yang telah di tetapkan olah dinas Kependudukan dan
Kependudukan dan Pencatatan sipil Pencatatan Sipil
Kabupaten konawe Kepulauan. Kabupaten konawe
Anti Korupsi : dalam surat undangan kepulauan
telah ditetapkan waktu pelaksanaan
sosialisasi dan dilakukan dengan jujur
dan disiplin
4.3. Menyiapkan tempat untuk sosialsasi
Kontribusi Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata
No Output/ hasil Terhadap visi Pencapaian Nilai-Nilai
kegiatan pelatihan
Misi Organisasi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Menyiapkan Tersedianya Akuntabilitas : bertanggung jawab
tempat untuk tempat untuk atas kesiapan tempat Sosialisasi yang
sosialisasi sosialisasi akan di laksanakan pada Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan.
Naisonalisme : tenggang rasa pada
penempatan tempat duduk peserta
“SIGAPJELAS”
sosialisasi yang akan dilaksanakan
tanpa membeda bedakan.
DISIPLIN menyiapkan
Etika Publik : kebersihan, kerapihan
tempat sosialisasi
dan kenyamanan ruangan menjadi hal
dengan tanggungjawab
utama dalam mempersiapkan ruangan
dan kerja keras serta
atau tempat sisoalisasi yang akan di
menjamin ketepatan
laksanakan pada dinsa
waktu dalam
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
perisapanya.
Kabupaten Konawe Kepulauan
EMPATI tenggang
Komitmen Mutu : ruangan
rasa pada penempatan
sosialisasi bersih, rapih dan nyaman
tempat duduk peserta
sehingga konsentrasi para operator
sosialisasi yang akan
yang terlibat dalam sisalisasi akan
dilaksanakan tanpa
lebih meningkat tanpa gangguan
membeda bedakan.
sampah ataupun bau yang kurang
baik.
Anti Korupsi : menyiapkan tempat
sosialisasi dengan tanggungjawab
dan kerja keras serta menjamin
ketepatan waktu dalam perisapanya.
4.4. Melaksanakan sosialisasi
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Melaksanakan Terlaksananya Akuntabilitas : membawakan materi
sosialisasi sosialisasi sosialisasi kepada seluruh peserta
dengan jelas dan suara yang jelas pula
agar mejamin tersampaikanya materi
sosialisasi.
Nasionalisme : melaksanakan “SIGAPJELAS”
penyampaian materi sosialisasi dengan
menerapkan nilai nasionalisme tanpa JUJUR dalam materi yang
membeda - bedakan dibawakan dengan penuh
Etika Publik : menerapkan sopan tanggung jawab dan dapat
santun dan saling menghormati dalam di pertanggung jwabkan.
melakukan sosialisasi baik Kepada EMPATI menerapkan
Operator maupun kepada Masyerakat sopan santun dan saling
pada umunya yang melakukan menghormati dalam
kegiatan perohona penerbitan KTP-el melakukan sosialisasi baik
pada dinas Kependudukan dan Kepada Operator maupun
Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe kepada Masyerakat pada
Kepulauan umunya yang melakukan
Komitmen Mutu : materi yang kegiatan perohona
dibawakan sesuai dengan apa yang penerbitan KTP-el pada
telah disiapkan dan telah di kerjakan dinas Kependudukan dan
yakni SOP dan penekanan pada Pencatatan Sipil Kabupaten
pelaksanaanya. Konawe Kepulauan
Antikorupsi : materi yang dibawakan
dengan penuh tanggungjawab dan
dapat di pertanggung jwabkan.
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Menggunakan media leaflet dalam mensosialisaikan SOP yang melibatakan masyarakat dan Operator Kecamatan Dinas Kependudukan dan
Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan menjadi sangat di perlukan dikarenakan saat penulis melakukan sosialisasi meskipun itu
hanya dalam lingkup Dinas tetapi tetapi memperhatikan protokol pencegahan wabah virus covid 19 diaman ada larangan agar tidak
berkumpul dan melakukan social distencing, dan terbukti lebih efektif dikarenakan Operator SIAK Kecamatan dan masyerakat menjadi
Agen sosialisasi dari mulut kemulut.
b. Dampak Negatif
Bila sosialisasi ini tidak di laksanakan dengan semestinya maka perubahan atau penjabaran point SOP yang telah di setuji akan tidak
tersampaikan, sehingga akan berdampak negatif pada pelayanan penerbitan KTP-el.
 Permasalahan yang di hadapi
Di karenakan wabah virus covid-19 maka sosialisasi sedikit mengalami perubaha bukan dalam konten atau isi dalam sosialisasi tetap tata
cara sosialisasi khusunya pada sosialisasi dalam dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan yang di ikuti oleh
Operator SIAK Kecamatan.
 Solusi pemecahan maslah
Solusi yang di lakukan dalam memecahkan masalah di atas merubah sistem sosialisasi yang tadinya mengumpulkan semua Operator Dalam
Satu Tempat tetapi di karenakan adanya wabah virus Covid-19 dan mengikuti protokol pencegaha Virus Covid-19 maka penulis mengambil
inisiatif melakukan sosialisasi dengan jumlah peserta yang lebih sedikit dan bergiliran satu dan yang lainya baik perseorangan maupun
kelompok yang di batasi jumlahnya.
5. Kegiatan setealah di lakukan sosialisasi tentang leaflet dan penambahan Point SoP dalah melakukan pelayanan percetakan KTP-el
sesuai SOP
5.1. Menyiapkan alat percetakan
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Menyiapkan alat alat perncetakan siap Akuntabilitas: Konsisten dalam
perncetakan di gunakan mempersiapkan alat percetakan agar
tak ada kendala dalam proses
cetak/penerbitan KTP-el
Nasionalisme: mengunanakan alat
percetakan miliki Negara dengan hati-
“SIGAPJELAS”
hati dan penuh tanggung jawab
sebagai Aparat Sipil Negara yang
DISIPLIN Konsisten
memiliki dedikasi untuk kemajuan
dalam mempersiapkan alat
bangsa
percetakan agar tak ada
EtikaPublik: cermat dalam
kendala dalam proses
mempersiapkan alat percetakan
cetak/penerbitan KTP-el.
sehingga tak ada kesalahan dalam
ANDAL cermat dalam
melakukan persiapan alat Percetakan
mempersiapkan alat
KTP-el
percetakan sehingga tak
Komitmen Mutu : mempersiapkan
ada kesalahan dalam
alat percetakan dengan berorientasi
melakukan persiapan alat
pada mutu percetakan yang baik
Percetakan KTP-el
dalam hasilnya efisien dalam
penggunaan waktunya.
Anti Korupsi: bertanggung jawab
pada alat yang di pakai dalam
melakukan kegiatan pelayanan publik
sebagai penerbit KTP-el.
5.2. Menerima berkas permohonan cetak KTP-el
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Menerima Berkas Tersedianya Akuntabilitas : bertangung jawab
Permohonan tersedianya Berkas pada berkas yang di terima dalam
Cetak KTP-el Permohonan Cetak melakukan percetakan/penerbitan
KTP-el KTP-el pada Dinas Kependudukan
dan Pencatatan Sipil kabupaten
Konawe Kepulauan
Nasionalisme: tidak membeda-
bedakan berkas pemohon penrbitan “SIGAPJELAS”
KTP-el dalam rangka penerimaan
berkas Penerbitan KTP-el. ETIKA menjaga kerahasiaan
Etika Publik: menjaga kerahasiaan data diri pemohon percetakan/
data diri pemohon percetakan/ penerbitan KTP-el Pada Dinas
penerbitan KTP-el Pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan
Kependudukan dan Pencatatan Sipil Sipil Kabupaten Konawe
Kabupaten Konawe Kepulauan. Kepulauan.
Komitmen Mutu : efektif dalam EMPATI tidak membeda-
penerimaan berkas pemohon bedakan berkas pemohon
percetakan/penerbitan KTP-el agar penrbitan KTP-el dalam
menjamin percepatan penerbitan rangka penerimaan berkas
KTP-el yang di lakukan pada hari Penerbitan KTP-el.
yang sama.
Anti Korupsi : bertanggu jawab
dalam berkas pemohon percetakan/
Penerbitan KTP-el pada Dinas
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan.
5.3. Verifikasi dan proses cetak KTP-el
Kontribusi
Tahapan Keterkaitan substansi mata Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Terhadap visi
kegiatan pelatihan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Verifikasi dan Tersedianya KTP-el Akuntabilitas : netral dalam proses
Proses Cetak verifikasi Berkas Permohonan “SIGAPJELAS”
KTP-el percetakan/penerbitan KTP-el pada
Dinas Kependudukan Dan Pencatatan TEGAS jujur dalam proses
sipil Kabupaten Konawe Kepulauan. verifikasi tidak menutupi
Naisonalisme : bertanggung jawab ataupun memberikan
pada verifikasi keaslian dan faliditas peluang pada data yang
data Pada Aplikasi Penrbitan KTP-el tidak valid dalam proses
dan bertanggung jawab pada proses percetakan/ penerbitan
cetak KTP-el. KTP-el, meskipun dalam
Etika Publik : menjaga rahasia data hal ini adalah rang yang di
pada masyarakat yang tertera pada kenal diri sendir atasan
KTP-el baik yang di verifikasi maunpun teman.
maupun yang sudah di cetak. ETIKA menjaga rahasia
Komitmen Mutu : Berusaha agara data pada masyarakat yang
proses percetakan/ penerbitan KTP-el tertera pada KTP-el baik
tetap berorientasi pada efektivitas yang di verifikasi maupun
waktu dalam proses cetaknya. yang sudah di cetak.
Anti Korupsi : jujur dalam proses ANDAL Berusaha agara
verifikasi tidak menutupi ataupun proses percetakan/
memberikan peluang pada data yang penerbitan KTP-el tetap
tidak valid dalam proses percetakan/ berorientasi pada
penerbitan KTP-el, meskipun dalam efektivitas waktu dalam
hal ini adalah rang yang di kenal diri proses cetaknya.
sendir atasan maunpun teman.
5.4. Menyerahkan KTP-el Kepada masyerakat pemohon percetakan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Menyerahakan Terlayaninya Akuntabilitas : jujur pada penyampaian
KTP-el Kepada masyarakat pemohon KTP-el dalam hal ini dapat
masyarakat KTP-el mempertanggung jawabkan percetakan/
Pemohon penerbitan KTP-el yang telah di
percetakan serahakan kepada masyarakat pemohon
“SIGAPJELAS”
percetakan/ penerbitan KTP-el
Nasionalisme : menghormati
ETIKA sopan saat
masyarakat pemohon tidak membedakan
menyerahkan KTP-el
mereka dalam proses penyerahan KTP-
pada msyarakat melalui
el dan menyerahkan sesuai urutan
loket frontoffice pada
permohonan yang di lakukan oleh
Dinas Kependudukan dan
masyarakat pemohon Percetakan/
Pencatatan Sipil
penerbitan KTP-el.
Kabupaten Konawe
Etika Publik : sopan saat menyerahkan
Kepulauan.
KTP-el pada msyarakat melalui loket
ANDAL menjamin mutu
frontoffice pada Dinas Kependudukan
KTP-el yang telah di
dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
terbitkan dan di
Kepulauan
serahakan kepada
Komitmen Mutu : menjamin mutu
Masyarakat Pemohon
KTP-el yang telah di terbitkan dan di
percetakan/ penerbitan
serahakan kepada Masyarakat Pemohon
KTP-el.
percetakan/ penerbitan KTP-el.
Anti Korupsi : bertanggung jawab atas
KTP-el yang di serahkan dengan
menghitung jumlah cetak pada hari yang
sama.
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Setelah Melakukan Percetakan/ Penerbitan KTP-el Sesuai SOP yang telah di setujui dan di sepakati menjadi lebih mudah dan lebih
efisien dalam penggunaan waktu cetak di karenakan berkas pemohon percetakan/ penerbitan KTP-el yang di serahkan masyarakat
Kepada front office selanjutnya di teruskan kepada Bagian Penerbitan KTP-el sudah tidak terjadi kesalaha yang berarti.
b. Dampak Negatif
Bila melakukan penerbitan KTP-el tidak sesuai dengan SOP yang telah di setujui dan di sepakati maka akan berdampak pada proses
percetakan/ penerbitan KTP-el menjadi terhambat di karenakan proses verifikasi majadi lambat akibat persyaratan yang tidak lengkap
sesuai SOP.
 Permasalahan yang di hadapi
Permasalah dalam proses verifikasi dan percetakan/ penerbitan KTP-el tergolong tidak ada di karenakan antusisme masyarakat dalam
pembenaran dan faliditas data kependudukan masih cukup tinggi meskipun dalam suasana wabah Virus Covid-19.
 Solusi pemecahan maslah
Sperti yang di jelaskan di atas penulis tidak memiliki masalah yang berarti untuk di hadapi, maka dari itu penulis melanjutkan percetakan/
penerbitan KTP-el dengan bisa dan susai SOP dan Protokol Kesehatan pencegahan Wabah Virus Covid-19.
6. Kegiatan trakhir dalam proses Aktualisasi ini adalah membuat Laporan Kegiatan yang telah di laksanakan
6.1. Mengumpulkan Materi laporan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian Nilai-
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Mengumpulkan Tersedianya Materi Akuntabilitas : transparan dalam
Materi Laporan Laporan mengumpulakn matri laporan yang akan
di susun sesuai apa dan jenis kegiatan “SIGAPJELAS”
yang telah di lakukan oleh penulis
selama Aktualisasi. DEDIKASI transparan
Nasionalisme : bekerjasama dengan dalam mengumpulakn matri
semua yang terkait dalam kegiatan laporan yang akan di susun
pencapaian keberhasilan aktualisasi sesuai apa dan jenis kegiatan
penulis dan mengumpulkan materi yang telah di lakukan oleh
laopran sesuai kegiatan yang di lakukan penulis selama Aktualisasi
penulis selama aktualisasi. yang berorientasi pada
EtikaPublik : Bertanggung jawab dalam kemajuan Dinas
Pengumpulan Materi Laporan dengan Kependudukan dan
memperhatikan etika komunikasi dan Pencatatan Sipil Kabupaten
tata cara penulisan yang baik dan benar. Konawe Kepulauan.
KomitmenMutu : materi yang di ETIKA Bertanggung jawab
kumpulkan berorientasi pada mutu yang dalam Pengumpulan Materi
akan di hasilkan sesuai kegiatan Laporan dengan
aktualisasi yang telah di lakukan pada memperhatikan etika
Dinas Kependudukan Dan Pencatatan komunikasi dan tata cara
Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan. penulisan yang baik dan
Anti Korupsi : Disiplin Dalam benar.
Pengumpulan materi Laporan, sesuai
jadwal yang telah di tentukan pada
jadwal kegiatan aktualisasi.
6.2. Membuat laporan kegiatan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Membuat laporan Tersedianya Akuntabilitas : Konsisten dalam isi
Kegiatan Laporan Kegiatan laporan kegiatan yang di buat sesuai apa
dan jenis kegiatan yang telah di lakukan
oleh penulis selama Aktualisasi. “SIGAPJELAS”
Nasionalisme : Laporan kegiatan yang
dibuat merupakan kepentingan bersama TEGAS Konsisten dalam
dalam hal kemajuan Dinas Kependudkan isi laporan kegiatan yang
dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe di buat sesuai apa dan
Kepulauan. jenis kegiatan yang telah
Etika Publik: cermat dalam pembuatan di lakukan oleh penulis
laporan kegiatan tanpa mengurangi dan selama Aktualisasi.
melebihkan kegiatan yang di lakukan ANDAL cermat dalam
dalam kegiatan Aktualisasi yang telah pembuatan laporan
dilakukan pada Dinas Kependudukan kegiatan tanpa
dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe mengurangi dan
Kepulauan. melebihkan kegiatan yang
Komitmen Mutu : membuat laporan di lakukan dalam kegiatan
kegiatan dengan teliti, cermat, dan sesuai Aktualisasi yang telah
prosedur yang di ketahui penulis dalam dilakukan pada Dinas
melaporkan hasil Kegiatan pada kepala Kependudukan dan
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Pencatatan Sipil
Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan. Kabupaten Konawe
Anti Korupsi : jujur dalam isi laporan Kepulauan.
kegiatan tersebut tanpa mengurangi dan
melebihakan sesuai aktualisasi yang di
lakukan.
6.3. Mengajukan berkas laporan kegiatan kepada pimpinan
Kontribusi
Tahapan Kontribusi Pencapaian
No Output/ hasil Keterkaitan substansi mata pelatihan Terhadap visi
kegiatan Nilai-Nilai Organisasi
Misi Organisasi
1 2 3 4 5 6
Mengajukan Diterimanya berkas Akuntabilitas : bertanggung jawab atas
“SIGAPJELAS”
berkas laporan laporan kegiatan Laporan kegitan yang telah di laporkan
kegiatan Pada kepada Atasan yakni Kepala Dinas
ETIKA Hormat
Pimpinan Kependudukan dan Pencatatan Sipil
menghormati pada
Kabupaten Konawe Kepulauan.
pimpinan dalam
Naisonalisme : Hormat menghormati pada
menyampaikan laporan
pimpinan dalam menyampaikan laporan
kegiatan yang telah di
kegiatan yang telah di laksanakan Pada saat
laksanakan Pada saat
Aktualisasi di Dinas Kependudukan dan
Aktualisasi di Dinas
Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kependudukan dan
Kepulauan.
Pencatatan Sipil
Etika Publik : cermat dalam melaporakan,
Kabupaten Konawe
hasil kegiatan yang telah di laksanakan
Kepulauan.
sesuai kegiatan aktualisasi yang telah di
ANDAL mutu laporan
lakukan.
kegiatan dengan
Komitmen Mutu : berorientasi pada mutu
mengutamakan isi
laporan kegiatan dengan mengutamakan isi
laporan dengan adanaya
laporan dengan adanaya ketersesuaian
ketersesuaian antara
antara kegiatan dan laporan yang di
kegiatan dan laporan
serahakan kepada Kepala Dinas
yang di serahakan
Kependudukan dan Pencatatan Sipil
kepada Kepala Dinas
Kabupaten Konawe Kepulauan.
Kependudukan dan
Anti Korupsi : jujur dalam penyampaian
Pencatatan Sipil
berkas laporan kegiatan yakni transparansi
Kabupaten Konawe
dalam hasil kegiatan yang telah di lakukan
Kepulauan.
selama prises Aktualisasi.
 Analisis dampak
a. Dampak Positif
Dengan terlaksananya kegiatan terakhir ini berdampak positif bagi penulis dan juga Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan di karenakan dalam aktualisasi ini bukan hanya mengaktualisasikan kegiatan tetapi juga berinovasi dalam
peningkatan pelayanan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
b. Dampak Negatif
Bila kegiatan pelaporan kegiatan Aktualisasi kepada pimpinan tidak relaksan maka mumungkinkan adanaya ketidak percayaan pada
Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.
 Permasalahan yang di hadapi
Permasalahan yang dihadapi pada kegiatan ini tidak menjadi hambata yang membuat kegiatan laporan menjadi tidak di lakukan yakni waktu
dalam melaksanakan pelaporan harus di sesuaikan dengan jadwal kerja Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten
Konawe Kepulauan.
 Solusi pemecahan maslah
Solusi dalam kegiatanakhir ini adalah membuat janji waktu dan tempat pertemuan, dalam hal pelaporan hasil kegiatan aktualisi.
4.2 Pelaksanaan Mentoring dan Coaching
Dalam melaksanaka kegiatan aktualisasi penulis menerapkan nilai-nilai dasar ASN
(ANEKA), serta Peran dan kedudukan Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai perekat dan
pemersatu bangsa pada kegiatan pelayanan publik percetakan/penerbitan KTP-el dalam
upaya Peningkatan percepatan percetakan KTP-el pada dinas Kependudukan dan
Pencatatan sipil Kabupaten konawe kepulauan provinsi Sulawesi Tenggara. Suksesnya
pelaksanaan kegiatan aktualisasi selama off campus didukung oleh peran serta Bapak
Hadirin Sabara, SE. sebagai mentor yang meluangkan waktu dalam memantau jalannya
tahapan yang dilakukan selama proses Aktualisasi. Selama proses Aktualisasi peserta
proses diskusi dan asistensi tahapan serta laporan yang akan disusun. Dalam hal ini
peserta memperoleh arahan agar meminimalisir adanya permasalahan yang kiranya dapat
terjadi dalam proses pelaksanaan dan proses penyusunan.
Dalam kegiatan Aktualisasi penulis juga tidak hanya melakukan asistensi dan
diskusi dengan mentor tetapi juga melakukan Diskusi dan pertanyaan kepada Coach
untuk mendapatkan hasil yang optimal dalam pelaksanaan dan penyusunan hasil kegiatan
aktualisasi, penulis melakukan kegiatan tanya jawab melalui pesan whatsapp dengan
bapak Ir. H. Amir Ma’sum selaku coach. Pada proses penyusunan laporan yang akan
dilakukan sehingga tujuan yang diharapkan dapat tercapai dan mampu terselesaikan tepat
waktu. Meskipun dalam prosesnya mengalami keterlamabatan di akibatkan mewabahnya
virus Covid-19 tetapi tidak menjadi halangan dalam melakukan proses Aktualisasi dan
tanya jawab dengan coach yang telah memberikan contoh penyusunan aktualisasi kepada
penulis, dengan contoh tersebut penyusunan Laporan aktualisasi ini dapat terselesaikan
dengan cukup baik.
4.3 Pelaksanaan Aktualisasi
Dalam pelaksanaan kegiatan aktualisasi dengan menerapkan nilai-nilai dasar ASN
(ANEKA), peran dan kedudukan Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai perekat dan
pemersatu bangsa dalam Peningkatan percepatan percetakan KTP-el pada dinas
Kependudukan dan Pencatatan sipil Kabupaten konawe kepulauan provinsi Sulawesi
Tenggara. Implementasi nilai-nilai dasar Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam bentuk
Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi (ANEKA)
yang terkandung dalam kegiatan terpilih perlu dilakukan habituasi atau pembiasaaan dari
beberapa tahapan untuk mencapai tujuan yang diharapkan.
Dengan melaksanakan proses Aktualisasi penulis dapat mengerti dan bisa
menginternalisasikan pada diri penulis sebagai ASN yang harus memiliki Nilai ANEK..
4.4 Analisis Ketercapaian Tujuan / Pemecahan Isu
Dengan di selesaikannya Kegiatan aktualisasi ini dalam upaya Percepatan
Pelayanan Percetakan KTP-el Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan Provinsi Sulawesi Tenggara maka Penulis dapat menarik
satu kesimpulan bahwa tujuan utama dalam hal ini adalah peningkatan percetakan KTP-el
pada dinas kependudukan dan Pencatatan sipil Kabupaten Konawe Kepulauan Provinsi
Sulawesi Tenggara di tinjau dari sebelum Penulis On Campus dan melakukan Aktualisasi
Percetakan KTP-el pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kepulauan Provinsi Sulawesi Tenggara ini, dalam priode 1 january sampai 4 maret 2020,
penerbitan KTP-el khusus perubahan elemen data mencapai 576 keping di susul cetak
baru 145 keping, penggantian KTP-el hilang 77 keping, Penggantian KTP-el Rusak 58
keping, dengan laju pencetakan 10-15 keping perharinya dan waktu yang di perlukan
dalam penerimaan berkas 3-5 di karenakan masyarakat pemehon peneribatan KTP-el
masih harus kembali melengkapi berkas permohonan tersebut.
Setelah Penulis Melakukan Aktualisasi Dalam Rangka upaya Percepatan Pelayanan
Percetakan KTP-el Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kepulauan Provinsi Sulawesi Tenggara, Terbukti mengalami Peningkat dengan cukup
baik yakni Mulai 3 april sampai dengan 5 Juni penerbitan KTP-el Perubahan elemen data
mencapai 639 keping dan cetakan KTP-el baru 247 keping, penggantian KTP-el hilang
44 keping, Penggantian KTP-el Rusak 68 keping, dengan laju pencetakan 15-20 keping
perharinya dengan waktu tunggu yang cukup singkat 1 jam sampai 30 menit saja karena
proses penerimaan dan verifikasi berkas yang singkat penduduk pemohon penerbitan
KTP-el langsung di layani.
Laju Pencapaian Percetakan (penerbitan) KTP-el di atas dapat Di Visualisasikan
dalam Grafik sebagai berikut:
Cetak KTP-el Perubahan DATA Jumlah
Sebelum Penerapan SOP 576
Sesudah Penerapan SOP 639

Cetak KTP-el Perubahan DATA


650
640
630
620
610
600
590 jumlah
580
570
560
550
540
Sebelum Penerapan SOP Sesudah Penerapan SOP

Cetak KTP-el Baru Jumlah


Sebelum Penerapan SOP 145
Sesudah Penerapan SOP 247

Cetak KTP-el Baru


300

250

200

150
jumlah
100

50

0
Sebelum Penerapan SOP Sesudah Penerapan SOP

Cetak KTP-el Hilang Jumlah


Sebelum Penerapan SOP 77
Sesudah Penerapan SOP 44
Cetak KTP-el Hilang
90
80
70
60
50
40 jumlah
30
20
10
0
Sebelum Penerapan SOP Sesudah Penerapan SOP

Cetak KTP-el Rusak jumlah


Sebelum Penerapan 58
SOP
Sesudah Penerapan 68
SOP

Cetak KTP-el Rusak


70
68
66
64
62
60 jumlah
58
56
54
52
Sebelum Penerapan SOP Sesudah Penerapan SOP
Percetakan KTP-el secara Keseluruhan Jumlah
Sebelum Penerapan SOP 856
Sesudah Penerapan SOP 998

Percetakan KTP-el secara Keseluruhan


1050

1000

950

900
Jumlah

850

800

750
Sebelum Penerapan SOP Sesudah Penerapan SOP

Proses Aktualisasi ini meskipun dalam Jadwal Aktualisasi di rencanakan hanya


Jangka waktu yang kurang dari 1 bulan tetapi pada prosesnya, di karenakan wabah Virus
Covid-19 sehingga penulis memasukan data perbandingan selama + 2 bulan karena
dalam proses sosialisasi haruslah dengan waktu yang cukup panjang dalam penyebaran
informasi syarat pelayanan penerbitan KTP-el.
Meskipun penyebaran Virus Covid-19 benyak merugikan dan membuat kendala
dalam penulis melakukan Aktualisasi tetapi hal ini juga menolong Penulis dalam hal
memperpanjang Waktu Proses Aktualisasi Sehingga penulis mendapat hasil yang lebih
pasti mengenai peningkatan Percetakan KTP-el di Dinas Kependudukan dan Pencatatan
sipil Kabupaten Konawe Kepulauan, dikarenakan dalam menyebarkan informasi prihal
Syarat dan ketentuan yang telah tertuang pada SOP yang Penulis Revis membutuhkan
waktu yang panjang dalam penyebaran informasinya.
4.5 Kunci Sukses Pelaksanaan Aktualisasi
Kunci sukses dalam pelaksanaan aktualisasi ini dalam upaya Percepatan Pelaynan
Percetakan KTP-el Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe
Kepulauan Provinsi Sulawesi Tenggara yaitu:
1. Adanya komunikasi yang baik dengan pimpinan, mentor dan coach dalam hal
penulisan dan pola penyelesain Aktualisasi ini.
2. Memahami dengan pasti kegiatan dan masalah yang harus di selesaikan sesuai
dengan jadwal Aktualisasi.
3. Kerja sama anatar teman sejawat menjadi dorongan dan motifasi tersendiri dalam
penyelesain aktualisasi ini.
4. Tersedianya sarana dan prasarana keperluan kegiatan Aktualisasi.
BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Dari hasil pelaksanaan seluruh kegiatan aktualisasi “PERCEPATAN
PELAYANAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN
PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI
SULAWESI TENGGARA” dengan menerapkan nilai-nilai dasar ASN Yakni
Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, Anti Korupsi (ANEKA),
maka penulis dapat menarik kesimpulan antara lain :
1. Teraktualisasinya nilai-nilai konsepsi dasar (ANEKA) dan kedudukan serta peran
ASN dalam pelaksanaan tugas pokok penulis sebagai pelaksana penerbitan KTP-el
pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.
2. Terwujudnya peningkatan Pelayanan KTP-el dengan indikator Naiknya Jumlah cetak
KTP-el Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.
Dengan angka Pembanding yang penulis masukan yakni mulai Priode 1 january
sampai 4 maret 2020 sebelum penulis melakukan aktualisasi dan perbaikan SOP
Penerbitan KTP-el yakni 856 keping dan Terbukti mengalami Peningkat dengan
cukup baik pada Priode 3 April sampai dengan 5 Juni, penerbitan KTP-el
Mengalami Peningkatan 998 Keping Setalah Penulis melakukan aktualisasi dan
perbaikan SOP percetakan KTP-el Pada Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil
Kabupaten Konawe Kepulauan, dengan waktu tunggu 1 jam sampai 30 menit saja,
yang sebelumnya 3-5 jam, dengan laju pencetakan 15-20 keping yang sebelumnya
10-15 keping.
3. SOP Khususnya Pada Penerbitan KTP-el Menjadi jelas dalam hal Syarat dan
Ketentuan Penerbitan KTP-el Baru, Hilang, Rusak dan Perubahan Elemen Data Pada
Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Konawe Kepulauan.

5.2 Rencana Tindak Lanjut


Rencana Tindak lanjut setalah Aktualisasi “PERCEPATAN PELAYANAN
PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN
SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI SULAWESI
TENGGARA” adalah Melakukan Sosialisai lanjutan Tentang Aturan yang sudah di
tetapkan Yakni SOP tentang syarat yang harus di penuhi pemohon penerbit KTP-el dan
selanjutnya Leaftlet akan di buat lebih menarik lagi kedepanya guna menarik masyarakat
untuk membacanya.
5.3 Saran
Saran penulis di dilahat dari hasi kegiatan aktualisasi “PERCEPATAN
PELAYANAN PERCETAKAN KTP-el PADA DINAS KEPENDUDUKAN DAN
PENCATATAN SIPIL KABUPATEN KONAWE KEPULAUAN PROVINSI
SULAWESI TENGGARA” dengan menerapkan nilai-nilai dasar ASN berupa
Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, Anti Korupsi (ANEKA),
adalah hal Melakukan Aktualisasi ini mesti memperhatikan Waktu kegiatan dan solusi
kongkrit pemecahan masaalah yang timbul sewaktu melakukan Aktualisasi, Ketepatan
Waktu sangatlah penting di perhatikan untuk menyusun Aktualisasi yang baik dan benar,
Memperhatikan bimbingan dari coach dan mentor dalah hal wajib untuk
mendukung kesuksesan dalam aktualisai dan pelaporan akhir Aktualisasi ini.
DAFTAR PUSTAKA

Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2016. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Habituasi. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2017. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Pelayanan Publik. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2019. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
wawasan kebangsaan dan nilai-nilai bela negara. Jakarta: Lembaga Administrasi
Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2017. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
Kesiapsiagaan bela negara. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik
Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2019. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
analisi isu kontempore. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2017. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
manajemen aparatur sipil negara. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik
Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2017. Modul Pelatihan Dasar Calon PNS
whole of government. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2015. Akuntabilitas modul pelatihan
prajabatan golongan III. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2015. Nasionalisme modul pelatihan
prajabatan golongan III. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2015. Etika Publik modul pelatihan
prajabatan golongan III. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2015. Komitmen Mutu modul pelatihan
prajabatan golongan III. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. 2015. Anti Korupsi modul pelatihan
prajabatan golongan III. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia.
La Ode Asfilayly A, S.Kep. NS. 2019. Peningkatan kompetensi perawat tentang bantuan
hidup dasar di ruangan igd rumah skit umum Daerah Kabupaten Buton
Tengan.Kendari: La Ode Asfilayly A.
MATRIKS HABITUASI

1 2 3 4 5 6
Nilai Dasar Indikator 1 2 3 4 1 2 3 1 2 3 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3
Akuntabilitas Tanggungjawab;
Jujur;
Netral;
Transparan;
Konsisten;
Hormat menghormati;
Kerjasama;
Tidak Memaksakan kehendak;
Jujur;
Amanah (dapat dipercaya)
Persamaan derajat;
Tidak diskriminatif;
Mencintai sesama manusia;
Tenggang rasa;
Cinta tanah air;
Memelihara ketertiban;Disiplin;
Musyawarah;Kekeluargaan;
Menghormati keputusan;
Tanggungjawab;
Kepentingan bersama;
Etika Publik Jujur;
Bertanggungjawab;
Cermat;
Disiplin;
Hormat;
Sopan;
Taat pada peraturan perundang-
undangan;
Taat perintah;
Komitmen Mutu Efektivitas;
Efesiensi;
Inovasi;
Berorientasi Mutu;
Anti Korupsi Jujur;
Disiplin;
Tanggungjawab;
Kerja keras;
Sederhana;
MATRIKS KEDUDUKAN DAN PERAN ASN

Melakukan
Pengajuan
Sosialisasi
Keterkaitan Dengan persetujuan Pembuatan Percetakan KTP-el Membuat
Revisi SOP Kepada sesuai SOP
Kedudukan dan kegiatan kepada leaflet Laporan Kegiatan
masyarakat dan
pimpinan
Petugas Terkait
Manajemen ASN
Pelayanan Publik
Whole of Goverment

MATRIKS NILAI ORGANISASI

Melakukan
Pengajuan
Sosialisasi
Nilai persetujuan Pembuatan Percetakan KTP-el Membuat
Revisi SOP Kepada
Organisasi kegiatan kepada leaflet sesuai SOP Laporan Kegiatan
masyarakat dan
pimpinan
Petugas Terkait
diSIplin
teGAs
emPati
Jujur
Etika
andaL
dedikASi
KEGIATAN 1
PENGAJUAN PERSETUJUAN KEGIATAN KEPADA PIMPINAN

1. Menyiapkan bahan konsultasi


2. Melakukan pertemuan dengan pimpinan dan membahas
rencana kegiatan
3. Meminta dan mencatat arahan dari pimpinan
4. Meminta persetujuan dari pimpinan
Tahap 1 : Kegiatan Bertemu Pimpinan Dalam Rangka Pengajuan Persetujuan Kegiatan
Aktualisasi/Habituasi

Menyiapkan bahan konsultasi

Melakukan pertemuan dengan pimpinan dan membahas rencana kegiatan


Meminta dan mencatat arahan dari pimpinan

Meminta Persetujuan pimpinan


Bahan konsultasi kepada Pimpinan

Lembar arahan dari pimpinan


Surat Persetujuan dari pimpinan
KEGIATAN 2
Revisi SOP

1. Melakukan analisa perbandingan SOP yang lama dengan

prosedur yang dilakukan sekarang


2. Membuat draft revisi SOP Di konsultasikan pada
pimpinan
3. Pencetakan SOP Hasil Revisi
Tahap 2 : Merevisi SOP yang sudah ada.

Awal Melakukan analisa perbandingan SOP yang lama


dengan prosedur yang dilakukan Sekarang Bersama
Mentor

Di setujiinya penambahan Point SOP yang baru oleh


Mentor
Membahas Draft revisi SOP bersama Kepala Dinas Untuk
di setujui menjadi SOP yang akan evektif di laksanakan

Proses Pencetakan SOP Hasil Revisi


Persetujuan Draft Penambahan SOP yang baru oleh Mentor

Persetujuan Penambahan SOP yang baru oleh Kepala Dinas


SOP yang baru Ditantangani oleh Kepala Dinas
KEGIATAN 3
Pembuatan leaflet

1. Koordinasi pada Atasan


2. Membuat Rancangan Leaflet
3. Mencetak Leaflet
Tahap 3 : Kegiatan setelah adanya SOP Yang telah di revisi adalah membuat leaflet sebagai sarana
sosialisasi

Koordinasi pada Atasan tentang model dan Desain Leaflet

Membuat Rancangan Leaflet


Membuat Rancangan Leaflet

Mencetak Leaflet
KEGIATAN 4
Melakukan Sosialisasi Kepada masyarakat dan Petugas Terkait

1. Menyiapkan materi sosialisasi


2. Membuat surat undangan dan daftar hadir
3. Menyiapkan tempat untuk sosialisasi
4. Melaksanakan sosialisasi
Tahap 4 Melakukan Sosialisasi Kepada masyarakat dan Petugas Terkait

Menyiapkan materi sosialisasi

Membuat surat undangan dan daftar hadir


Menyiapkan tempat untuk sosialisasi

Sosialisasi Pada Operator SIAK Kecamatan


Sosialisasi Pada Forntliner DISDUKCAPIL

Melaksanakan sosialisasi pada masyarakat yang


datang mengrus dokumen kependudukan
Melaksanakan sosialisasi pada masyarakat yang
datang mengrus dokumen kependudukan

Memasukan Syarat Dan ketentuan Penerbitan KTP-el Pada Aplikasi SIPP (Sistem
Informasi Pelayanan Publik) KEMENPAN RB.
Surat undangan Sosialisasi Kepada Operator Kecamatan

Daftar Hadir Sosialisasi SOP


KEGIATAN 5
Percetakan KTP-el sesuai SOP

1. Menyiapkan alat perncetakan

2. Menerima Berkas Permohonan Cetak KTP-el

3. Verifikasi dan Proses Cetak KTP-el

4. Menyerahakan KTP-el Kepada masyarakat Pemohon

percetakan
Tahap 5 : Pelayanan Percetakan (penerbitan)KTP-el Sesuai SOP

Menerima Berkas Permohonan Cetak KTP-el


Verifikasi dan Proses Cetak KTP-el

Menyerahakan KTP-el Kepada masyarakat


Pemohon percetakan
Data Percetakan KTP-el Perubahan Elemen Data
NO NIK NAMA ALAMAT YANG MENGAMBIL
1 7402342411890001 AMSAL TONDONGGITO AAN
2 7412014401720001 SARBANUN LANTULA RAKBIN
3 7412051011930001 TAMRIN TONGONGGITO BPK BINO
4 7402065606920001 SAVIA LANGARA IWAWO SAVIA
5 7412010701730001 IHWAN LANTULA RAKBIN
6 7402065005720001 NURMAWATI DESA MATA LANGARA LOKET
7 7402061902750001 MUSRIPIN DESA MATA LANGARA LOKET
8 7402135203930001 ASRIANI DESA WUNGKOLO LOKET
9 7402140801000002 SARNO DS. WATUONDO LOKET
10 7402144205920003 MISNARTI DS. WATUONDO LOKET/
11 7402141608840001 ABADI LAMANDAR DESA MATAIWOI LOKET
12 7402134404940001 INDRAYANTI KEL. SAWAEA HADIRIN
13 7402306706730001 NURWAHIDA LAMONGUPA IHRAM
14 7402065910920001 YUNI PARIDA MATA LANGARA IHRAM
15 7402301701890003 AAN ASHAR MATA LANGARA IHRAM
16 7412071304910001 MIDUN SAHID PUU WULU IHRAM
17 7402304203930001 SITTI NURMA PUU WULU IHRAM
18 7402065203800001 SALAMIA LANGKOWALA PAK SARMINDO
19 7402134410960001 ERNIA BUKIT PERMAI ABRAR
20 7402134803000001 YENI DESA LABISA LOKET
21 7403170610940001 LA ODE RAHMAT DESA LANGRA BAJO MAIDA
22 7402070206550001 JAMALUDDIN MUNSE INDAH LOKET/WISMA AGUS
23 7409020403990001 PIKRAN DESA SABURANO LOKET/DURLAN
24 7402345001970002 RUZIYANA PUUWATU HAMSAH/PAK DESA PUUWATU
25 7412022709990001 PUTRAWAN LABISA PUTRAWAN
26 7402355109970001 HAPSA H DESA NOKO LOKET
27 7402304107940007 AAN ANDRI ADE DS. TUMBU-TUMBU JAYA LOKET
28 7471023710900001 HARDIYANTI. M. NASIR DESA LANGARA LAUT LOKET
29 7402071110890001 NURLAN MOSOLO LOKET
30 7402344202940002 JASRIAWATI MOSOLO LOKET
31 7471081012850001 HAERUDDIN WAKADAWU LOKET
32 7402344302930001 NIARTI YUSTATI WAKADAWU LOKET
33 7406090805790001 IKSAL MATA LANGARA LOKET
34 7402302502910001 LORENSIUS NONG NALU MEKAR SARI LOKET
35 7318054301880004 JENIATI LESTARI MEKAR SARI LOKET
36 7471026904850001 JUMARNI LANGGARA JAYA LOKET
37 7402350309970001 ASLAN WATUONDO ASLAM
38 7402066711000002 SERLY YANTI WATUONDO ASLAM
39 7412013112900001 LING LANGARA BAJO LING
40 7412016003920001 BETTI LANGARA BAJO LING
41 7402341205660001 ALIBABA M. SAINOA INDAH ALIBABA M.
42 7402196112870001 MINGRIANI DESA LANTULA ADURLAN
43 7402140805770001 HASMAUN DESA TEPOLAWA RAHO
44 7402060107790009 SUWARDDIN DESA LANGKOWALA LOKET
45 7471055204890004 IDA SILVIANA,S.Pd LANGARA LAUT LOKET
46 7412061111880001 HENDRIK SUSILO DESA LANOWATU LOKET
47 8103054909680001 ZULIA SABURANO LOKET
48 7403220206850001 AMIRUDDIN DESA WAWOLAA LOKET
49 8103050910920002 MUNARDIN SABURANO LOKET
50 7402304107980005 ASRIDA
51 7412051511930001 MANGGUS TAFO NAMBO JAYA MANGGUS TAFO
52 1409050202660001 ARMIN KAMAL LANGARA IWAWO LOKET
53 7412016410760001 YESSY LANGARA IWAWO LOKET
54 7402141605930001 ADHAM SALABANGKA BAHO BUBU LOKET
55 7402074107850002 PAUZIAH LEMBONO LOKET
56 7407075610880002 KARTIKA SARI TEKONEA LOKET
57 7402064508940001 RENI HANDAYANI LANGARA LAUT LOKET
58 7402061708940002 MUHAMMAD ZULFIAN LANGARA LAUT LOKET
59 7402145109000001 NIKE NINGSIH BUKIT PERMAI JEKRIN BUKIT
60 7402355003920001 RATI YATI DESA BANGUN MEKAR LOKET
61 7402074505960002 PITA DELIMA DESA BUKIT PERMAI LOKET/MAIDA
62 7412071606960001 SUPARDIN DESA LAMONGUPA LOKET
63 7402305710010001 NURMALA SARI DESA LAMONGUPA LOKET
64 7471022204950001 ASHADI KEL. LANGARA LAUT LOKET
65 7402140108930001 RISALAM D BANGUN MEKAR LOKET
66 7402061502810001 HASRIWATI KEL. LANGARA LAUT HASRIWATI
67 7402130203930003 HARDIANSA DESA WUNGKOLO HARDIANSA
68 7402134308920001 NUR HAYATI DESA WUNGKOLO HARDIANSA
69 7402131603930001 TILMAN DESA WUNGKOLO TILMAN
70 7402136710950001 DEWI HARTATI DESA WUNGKOLO TILMAN
71 7402142808580002 LA ANGKU WAWOBEAU LOKET
72 7412024604950001 FIRDAYANTI MATABUBU LOKET
73 7402306009960001 ARI RAHAYUNI DESA PASIR PUTIH MUH RUM
74 7402060307880001 GUNTUR DESA PASIR PUTIH MUH RUM
75 7402064707010002 HILDAYANTI DESA LANGARA IWAWO LOKET/I
76 7402061905960001 JABAL RAHMAT DESA LANGARA IWAWO LOKET/I
77 7402301510900023 WAHID AFDAL DESA PESUE LOKET/I
78 7402064303970001 RUKMINI HARSINA DESA PESUE LOKET/I
79 7471097112870007 SITI MARYAM DESA LANOWATU LOKET
80 8103056309890001 YATY SABURANO LOKET
81 7471090503830001 YUNUS MAJID LANOWATU LOKET
82 7402025111850005 ANDI YUSMALIA,S.Pd DESA PESUE LOKET
83 7402076907920002 FRISCA JULIASTUTY ACHMAD, Am.Keb KELURAHAN MUNSE ICHA CPL
84 7402076708900001 RISNAWATI DESA SINALU JAYA LOKET
85 7402070204850002 LA MANDO DESA SINALU JAYA LOKET
86 7471026710900001 HARDIYANTI. M. NASIR,SPd KEL. LANGARA LAUT ADURLAN
87 7402074306960001 ACI DARMAYANTI DESA WUNSE JAYA LOKET
88 7402341208940001 UCIRMAN DESA WUNSE JAYA LOKET
89 7402074505720001 AMALIA NANGA AMALIA
90 7305074712560001 HASMAWATI PASIR PUTIH LOKET
91 7471050505780006 ARHYE YUSUF PASIR PUTIH LOKET
92 7471055403800003 SANTI PASIR PUTIH LOKET
93 7402300712960001 RISWAN DESA PESUE LOKET
94 7207024508980001 RAHMATIA DESA PESUE LOKET
95 7207027012990001 KARTINA DESA PESUE LOKET
96 7207024107780020 MASPA DESA PESUE LOKET
97 7207021507740001 RAIS DESA PESUE LOKET
98 7402075810800001 HUSRAWATI DESA BOBOLIO LOKET
99 7402071706790001 AMIR MUHMUD DESA BOBOLIO LOKET
100 7402065512830001 SUNARTI DESA LANGRA INDAH LOKET
101 7402064906910003 HASNA DESA MATA LANGARA LOKET
102 7402060712810001 MUHUSINI DESA MATA LANGARA LOKET
103 7402304911980001 MITA SELVIA MUSTARI DESA LAMOLUO LOKET
104 7201042502960003 MOHAMMAD FAHRI DESA LAMOLUO LOKET
105 7412016307970001 NURNIDA DESA PASIR PUTIH LOKET
106 7402355710950001 SITTI MARMA DESA LANOWATU LOKET
107 7402061507910002 OMARDIN DESA LANOWATU LOKET
108 7402243001980002 RANDA ARDIANSYAH DESA PASIRPUTUH HADIRIN
109 7402145404950001 ASMAWATI DESA BAHO BUBU HADIRIN
110 7402064503930001 RUSIANA MATA LANGARA LOKET
111 7402061105910002 BASRIN MATA LANGARA LOKET
112 7402306111700001 ROSNIATI MATA LANGARA LOKET
113 7402130711950001 ASRIF. D LAWEY SUAIB
114 7412010903760001 SALAM MATA LANGARA LOKET
115 7402066910730001 ANDRIYANI MATA LANGARA LOKET
116 7402304107980005 ASRIDA TUMBU-TUMBUJAYA LOKET
117 7402060412910001 ASRIHAL MATA LANGARA ASRIHAL
118 7412010201860001 HASIM PASIR PUTIH HASIM
119 7402061002730001 KAMIL BASRA WAWOLAA LOKET
120 7402075909990001 MARKISA LEBO RAKBIN
121 7402142412950001 SYARIF IDRIS LEBO RAKBIN
122 7402062303740001 ABD. WAHAB LAMOLUO LOKET
123 7402065008920002 JUHARNI WATI PASIR PUTIH LOKET
124 7402076504820001 FIFI ELDAYANI WAKADAWU LOKET
125 7402140808970001 MARJAN MATA BURANGA LOKET
126 7402065209740001 RIA AMRIA MATA LANGARA LOKET
127 7402063009720001 LASUHURI MATA LANGARA LOKET
128 7402061209930001 HERMAN MATA LANGARA LOKET
129 7402065609960001 SIRNA MATA LANGARA LOKET
130 7201042502960003 MOHAMMAD FAHRI LAMOLUO LOKET
131 7402060105940001 ISMANTO LANGARA BAJO ISMANTO
132 7412016811960001 INANG NOFRI YULANDA LANGARA BAJO ISMANTO SUAMI
133 7402304911980001 MITA SELVIA MUSTARI DESA LAMOLUO MOHAMMAD FAHRI
134 7402064107740005 JANNA DESA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
135 7402064407860001 EMA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
136 7402061602940001 RINDO LANGARA TANJUNG BATU HADIRIN SABARA
137 7402064507940001 KUSNI LANGARA TANJUNG BATU HADIRIN SABARA
138 7402146010000003 JUMIRANTI DEWI LANGARA IWAWO AKBAR CPL
139 7402061908930001 AKBAR LANGARA IWAWO AKBAR CPL
140 7402070803080222 BASIR LANGARA TANJUNG BATU DARMAN
141 7402061809820001 YUNDANG KIFLI LANGARA TANJUNG BATU DARMAN
142 7402131805650001 TUNDU WAWOONE TUNDU
143 7402135909730001 SUHAERA WUNGKOLO SUHAERA
144 7402137105690001 HASRANI WUNGKOLO HASRANI
145 7402060504890001 DARMO LANGARA TANJUNG BATU LOKET
146 7402065011640001 KARNI DESA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
147 7412074811920001 EVI RESTI PUTRI DESA BUKIT PERMAI HENDIAT
148 7402144305910001 SRI IDALAILA, Amd, Keb DESA LANTULA LOKET
149 7402112707880002 AKMAL, SE DESA LANTULA LOKET
150 7402060107800008 MUHTAR LANGARA TANJUNG BATU LOKET
151 7402061710010001 RISNO LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
152 7412010112570001 TOHAR LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
153 7402065010880001 ANTI.N LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
154 7402062110710001 RUSTAM B. LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
155 7402067010810001 NANNI LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
156 7402060107840006 MUH. SARDI RUSLAN LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
157 7402067007880001 ANITA LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
158 7412015011690001 KANDIMA LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
159 7402060107810007 EGO LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
160 7402065002900003 KARLINA LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
161 7402062311850002 MUSAHIR LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
162 7412011403540001 ASIR ABU LANGARA TANJUNG BATU DAHLAN/7402060906850001
163 7412015503900001 IRA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
164 7412010711880001 ISMAIL LANGARA TANJUNG BATU LOKET
165 7402071810890002 RASMUDIN LEBO LOKET
166 7402074610930001 UCI SUGIARTI LEBO LOKET
167 7402065007800001 SALBIA DESA LANGKOWALA LOKET
168 7402060511840001 ARMAN, S.Pd DESA LANGKOWALA LOKET
169 7402130101010001 ICAL DESA WAWOUSO LOKET
170 7402061704000002 ALDIN LANGKOWALA LOKET
171 7207045509820001 DAHLIA DESA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
172 7207043112790003 YUSLAN DESA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
173 7412011701960001 ARWAN DESA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
174 7402345701010001 NARCE DEWI WUNSE JAYA MIFTAH
175 7402340410930001 JALALUDIN WUNSE JAYA MIFTAH
176 7402342001900002 ROBIN WUNSE JAYA MIFTAH
177 7402062008840001 RAHMAT WUNSE JAYA MIFTAH
178 7405100704600001 ASRUL GAZALI MATA LANGARA IKRA
179 7402340307920001 RAKUTI DESA TEPOROKO LOKET
180 7402344812960002 SERUNI DESA TEPOROKO LOKET
181 7402130107750004 ANWAR LANGARA JAYA LOKET
182 7402134209780001 LIANI LANGARA JAYA LOKET
183 7402131006660001 SARMIN LANGARA JAYA LOKET
184 7405100107970008 ASGAR DESA KEKEA LOKET
185 7402345404950001 IIS SUNDARI DESA KEKEA LOKET
186 7402065202850002 RITA LANGARA BAJO LOKET
187 7402343003720001 PIRMAN SYAH KELURAHAN MUNSE LOKET
188 7402344205720001 NUHMIA, A.Md.Kep KELURAHAN MUNSE LOKET
189 7402130811970003 ALDIN DESA LAWEY LOKET
190 7412026604160001 NINING PARTY JAYA DESA LABISA LOKET
191 7471052804010002 IQRAM PRATAMA YUSUF DESA PASIR PUTIH LOKET
192 7471094305020002 MEISYAH SAFITRI DESA PASIR PUTIH LOKET
193 7402130210890001 ANDI KAISAR DOMPO-DOMPO JAYA LOKET
194 7402134309990002 NILAN DOMPO-DOMPO JAYA LOKET
195 7402346509910001 SURMAWATI SINAR MOSOLO LOKET
196 7402070603840001 PENDI SINAR MOSOLO LOKET
197 7402061907900001 JULIYAMAN MATA LANGARA LOKET
198 7402065208930001 SITI RATNA MATA LANGARA LOKET
199 7472051002740001 BAHARUDIN DESA LAMOLUO LOKET
200 7402064307860001 JURNIA DESA LAMOLUO LOKET
201 7402305109010001 YUTRI DESA PESUE LOKET
202 7402130512990001 UJANG DESA PESUE LOKET
203 7471071801890003 ABDUL RAHIM YASIN BAHO BUBU LOKET
204 7402146810950001 RISMA BAHO BUBU LOKET
205 7402064610900004 MPANU LANGARA TANJUNG BATU LOKET
206 7402062503930001 RONI LANGARA TANJUNG BATU LOKET
207 7402071306030001 ACI SUPALDI DESA WATURAI LOKET
208 7402065001920001 IRMA WATI DESA MATA LANGARA LOKET
209 7402063112780002 SUTARMAN DESA LANOWATU LOKET
210 7402061605950002 LA SIA DESA MATA LANGARA LOKET
211 7402301808930001 IKSAN DESA BATUMEA LOKET
212 7402145109000002 JUMRIANA DESA BATUMEA LOKET
213 7402065408830002 RIHANA LANGARA IWAWO LOKET/H
214 7402063107850003 BASRI DESA MATA LANGARA LOKET/H
215 7412015608980001 WA ROSI DESA MATA LANGARA LOKET
216 7402062405870001 UNYIL DESA LANGARA BAJO UNYIL
217 7402065201900001 RUSNI DESA LANGARA BAJO UNYIL
218 7402112001940001 RAHMA MASITHA LANGARA INDAH RAHMA MASITHA
219 7402302205930001 IBRAHIM BATUMEA IBRAHIM
220 7402060504620001 HASIR DESA LANGKOWALA SUAIB
221 7402354605460001 MUH. YAMIN LANGKOWALA LOKET
222 7402136609910001 ECI ANDRIANI WAWOUSO FITRI
223 7402140603890002 AKNAL, SH PALINGI TIMUR LOKET
224 7402075204880001 ESTI SUSANTI PALINGI TIMUR LOKET
225 7402076102940001 KAMELIA TONDONGGITO LOKET
226 7412016112900001 SURYANTI LANGARA TANJUNG BATU LOKET
227 7402062005910001 MIDUN LANGARA TANJUNG BATU LOKET
228 7402144210700001 SAHAWIAH DESA PALINGI BARAT LOKET
229 7402350303960001 SYAWALUDDIN DIMBA AKSAN CAPIL
230 7402070909830001 RAHMAT RUNDAH SABURANO LOKET
231 7402075011870002 URANIA SABURANO LOKET
232 7402300807790001 HASAN DESA BAHO PUU WULU PAK WISMA
233 7410060406990001 ASTA TONDONGGITO LOKET
234 7402064101540001 JAHARA LAMOLUO SUAIB
235 7402064106950001 SITTI RISKAYANTI LANTULA SITTI RISKAYANTI
236 7402140112940001 M. YASIR WAWOROPE SUAIB
237 7402130801640001 SIRI WAWOONE DURLAN
238 7412061212910001 JERMY THOMAS WAWOONE
239 7402136606880002 HERNANINGSIH WAWOONE
240 7402135408890001 AGUSTRIANA WAWOONE
241 7402146007950001 JUIYANTI MATABUBU LOKET
242 7402072201990001 JAMILUDIN LEBO LOKET
243 7402342009860001 TAKDIR POLARA LOKET
244 7402354103960001 NUR ASNI KEL. LADIANTA LOKET
245 7402345204950001 LESTARI DESA WATURAI LOKET
246 7402075103690002 NURHIRA KEL. LADIANTA LOKET
247 7402070202670001 WASIUDDIN KEL. LADIANTA LOKET
248 7412064803020001 ANDI RATNA SARI DESA SAWAPATANI LOKET
249 7412050506950001 ALPIN DESA TONDONGITO LOKET
250 7402146004690001 HIMARTIN DESA WAWOROPE PAK NAJIM
251 7402130403040003 RISAL DESA WUNGKOLO DURLAN
252 7402350803800001 YUSRIN PATANDE LOKET
253 7402342008960001 GUSMAN DESA WATUONDO LOKET
254 7402065004980001 SUCIANA SARI DESA LANGARA BAJO LOKET
255 7402355606000001 ULIYANTI DESA WATUONDO LOKET
256 7402146705900001 HIKMAWATI WAWOEA LOKET
257 7402064505010001 RUNDI MATA LANGARA LOKET
258 7402064405750001 KAITO MATA LANGARA LOKET
259 7402306901030002 NURUL JANNAH LANGARA TANJUNG BATU LOKET
260 7402060711990001 MARSAN LANGARA TANJUNG BATU LOKET
261 7402060107730007 LANSALE MATA LANGARA LOKET
262 7402147112040001 NURSAM DESA LABISA RAHO CPL
263 7402064106820001 SATRIANI LANGKOWALA LOKET
264 7402060305820001 JOHAN BUDDU LANGKOWALA LOKET
265 7402145002880001 ROSNIDA DESA TEPOLAWA RAHO CPL
266 7402141107870002 HARTONI DESA TEPOLAWA RAHO CPL
267 7402140406670001 RASMAN DESA TEPOLAWA RAHO CPL
268 7402144505010001 IKRAYANTI DESA LABISA RAHO CPL
269 7402141707990001 MUHAMMAD SAMIR DESA LABISA RAHO CPL
270 7402346009930001 AYU ASRIANI DESA LAYWO JAYA SULHAM
271 7402342810980002 FIKRAN TASLIM DESA TONDONGITO FIKRAN TASLIM
272 7402141605710001 SUHARIA DESA TEPOLAWA RAHO CPL
273 7402304101920001 MUNAWARAH DESA TEKONEA MUNAWARAH
274 7402356907010001 HASNIDAR MATA DIMBA HAERUL
275 7402144107500013 NURSA DESA TEPOLAWA RAHO CPL
276 7402144703510001 UTARY DESA TEPOLAWA RAHO CPL
277 7402142305540001 ABD. HARIS DESA TEPOLAWA RAHO CPL
278 7402144507870001 NURMIATI DESA TEPOLAWA RAHO CPL
279 7402141405770001 ASRIN. L DESA TEPOLAWA RAHO CPL
280 7402306707020001 ULFA DESA TUMBU-TUMBU JAYA LOKET
281 7402300203990001 ALDI DESA TUMBU-TUMBU JAYA LOKET
282 7402134405990001 ST. HIJRA. G. DESA WAWOUSO DURLAN CPL
283 7402343112020001 FERYANSAH DESA WAWOUSO DURLAN CPL
284 7402355306950001 ISA WATI DESA WATUONDO LOKET
285 7402142002900001 JUMAN DESA WATUONDO LOKET
286 7402060506920001 HERDIN KEL. LANGARA LAUT RAHO CPL
287 7402140709450001 H. ABDULLAH DESA TEPOLAWA RAHO CPL
288 7402144608520001 SEWANGI DESA TEPOLAWA RAHO CPL
289 7402064207910002 SUMASRI LANGARA INDAH RAHO CPL
290 7402064510610001 RUKAYA WAWOBILI LOKET
291 7402061010990001 MUHAMMAD NUR WAWOBILI LOKET
292 7402065404800001 EMI YASIN LANGARA IWAWO SUAIB ADB CPL
293 7402070912960001 M. REZA SAPUTRA DESA LAYWO JAYA ASILA
294 7402077012000002 YENIN SULFIAN DESA LAYWO JAYA ASILA
295 7402131007970001 JAMALUDDIN DESA WAWOONE DURLAN CPL
296 7402301012890001 RAHMAT DESA BATUMEA LOKET
297 7471081011840001 RUSDIN LAMPEAPI BARU IHRAM CPL
298 7402300107480003 ABDULLAH DESA MEKAR SARI IHRAM CPL
299 7471032001920002 MUHAMMAD AKHSAN DESA LANGARA IWAWO DURLAN CPL
300 7402061503860001 ARDIANSYAH LAMOLUO LOKET
301 7402060404860002 MARLAN DJAMALUDDIN, S,Sos LANTULA LOKET
302 7402064408890001 ANDRIATI NADIR LANTULA LOKET
303 7402060107940007 MUHAMMAD JALIL DESA WAWOLAA LOKET
304 7402065609950001 PURWANINGSI DESA WAWOLAA LOKET
305 7471046204870001 KARNIATI PASIR PUTIH LOKET
306 7402060904980001 DERIYASTUTI MATA LANGRA ARNI
307 7402060104490001 MOH. NAWIR LANGRA IWAWO MOH. NAWIR
308 7402064107640002 WANURU LANGRA IWAWO HADIRIN S.
309 7471032303830004 MUNAWIR. SH DESA LANGARA IWAWO HENDIAT
310 7402304205000001 ELLA RAISYAH KEL. LANGARA LAUT LOKET
311 7402061306020001 MUHAMMAD NHOVAL MUNANDAR KEL. LANGARA LAUT LOKET
312 7402305501010001 DEWI MURNI DESA LAMONGUPA LOKET
313 7402074810780003 KIBITA DESA TONDONGITO LOKET
314 7402072909000002 MUHAMAD IKHSAN DESA TEKONEA LOKET
315 7402145705000001 SRI RAHMA DESA LABEAU LOKET
316 7471081409840001 ASBUL BAHRI DESA LABEAU LOKET
317 3374101208780006 NASRUDDIN LAMOLUO SARMINDO
318 7402347003950001 YUNITA DESA SAINOA INDAH LOKET
319 7402343108930001 ARDI JISMAN DESA SAINOA INDAH LOKET
320 7402354604910001 INDAH ASMAYA, S.Pd.I KEL. LADIANTA LOKET
321 7402350912730001 IKHSAN TANGKOMBUNO LOKET
322 7402074601950001 ASNAWATI WAKADAWU ASNAWATI
323 7402356006820001 NURHANA KEL. LADIANTA LOKET
324 7402144101870002 AMIRA DESA TUMBURANO LOKET
325 7402071904540001 ABD. FATTAH. L KEL. LADIANTA AKHSAN CAPIL
326 7402145309950001 JUWARNIATI WAWOROPE MAJID
327 7402066404020001 IRNA LANGARA IWAWO IRNA
328 7402061510940001 FIRMAN LAMOLUO FIRMAN
329 7402060412910002 JUMADI. L LAMOLUO JUMADI. L
330 7471060707870001 SAMSUL MUNSE SAMSUL
331 7402064111930001 BULAN LANGARA TANJUNG BATU LOKET
332 7412011204910001 IRSAN LANGARA TANJUNG BATU LOKET
333 7402060904890001 USMAN EDI LANGARA INDAH LOKET
334 7402147011670001 IDA DESA TEPOLAWA LOKET
335 7402145805550003 HASMIN TEPOLAWA LOKET
336 7402144302420000 NAMIA PALINGI LOKET
337 7402061909900001 SAHARULLAH LANGARA LAUT LOKET
338 7471045111910004 ANY FATMAWATI RAS DESA BAUTMEA LOKET
339 7402140204650001 BADARU LABISA LOKET
340 7402140101000004 SURIYAWAN LABISA LOKET
341 7402144305670001 NURWATI LABISA LOKET
342 7402140702900002 IRFAN LABISA LOKET
343 7402066602000001 VERA ASISTA NUKRI DESA PASIRPUTIH LOKET
344 7402061503990001 SAHRUL RAMADHAN DESA PASIRPUTIH LOKET
345 7402232909940002 JOHAN ADI PUTRA LANGRA IWAWO LOKET
346 7412011104900001 IRMAN DESA PASIRPUTIH LOKET
347 7402065711720001 SAMSIA DESA LANGARA BAJO LOKET
348 7402072005940001 ASRIFAN WATURAI LOKET
349 7402067112790003 ISMA B. DESA LANGKOWALA LOKET
350 7402076603910001 SUHARNI DESA MOSOLO LOKET
351 7402141409600001 MUH. YAMIR DESA WAWOROPE NAJIM
352 7402141410920001 ADI RIKAL DESA LABISA NAJIM
353 7402145311990001 ARNIWATI DESA LABISA NAJIM
354 7402064107700013 ISA KEL. LANGARA LAUT ISA
355 7402064508980001 ALMA LANGARA INDAH ALMA
356 7402146005990001 ERA ARNINDA DESA WAWOEA NAJIM
357 7402135709990001 HAERIANTI DESA WAWOONE SALDIN
358 7402146402690002 SATIANA DESA BAHO BUBU SATIANA
359 7402146002990001 ULPA LAMOLUO LOKET
360 7402140611970001 SIDRA TOMBAONE LOKET
361 7412036611910001 SUFIANA KARIM DESA BAHOBUBU LOKET
362 7402132111860002 SUNARWAN KEL. SAWAEA LOKET
363 7402304704670001 MULIANA LAMPEAPI LOKET
364 7402301506950001 SUDRIYANSYAH KEL.LAMPEAPI LOKET
365 7402061506860002 HAMSA LANGARA IWAWO MUHAMMAD RUM
366 7403161004930002 NARDIS DESA LAMOLUO HANA
367 7410016406930002 DESA LAMOLUO DESA LAMOLUO HANA
368 7402140512960001 ARIPUDIN DESA PALINGI TIMUR LOKET
369 7402340802870001 UMARLAN, S.DOS DESA TONDONGITO LOKET
370 7402346008000001 NURCAHYATI DESA TONDONGITO LOKET
371 7402064707990001 SRI LESTARI LANGARA INDAH IHRAM CPL
372 7402060109970001 ERIQ ERMAWAN LANGARA INDAH IHRAM CPL
373 7402070505910001 ANDARUS MATA DIMBA HARIF
374 7402140603780001 SULTAN DG TALEBA DESA WAWOROPE NAJIM
375 7402146706990001 SRI HARJAYANTI DESA WAWOROPE MAJID
376 7412015306980001 DESTY. M LANGARA BAJO SUAIB
377 7402340210020001 DALI ISMALIA NAMBO JAYA MIDO
378 7402341008950001 SALIMUDIN NAMBO JAYA MIDO
379 7402304606960001 INDRAWATI MOROBEA PAK WISMA
380 7402142303860001 ARIF RAHMAN TEPOLAWA ARIF RAHMAN
381 7402061205870001 SARIPUDDIN MATA LANGARA SARIPUDDIN
382 7402302511920001 KUBAIS BATUMEA KUBAIS
383 7402302803980001 MUSRIPIN BATUMEA MUSRIPIN
384 7402300103790001 HARUN BATUMEA HARUN
385 7405182204990001 SALDIN DESA WAWOONE LUKI POL PP
386 7402146101670001 HAPIDA TOMBAONE LOKET
387 7402141203960001 HASBIN TOMBAONE LOKET
388 7402144605820001 SARNIATI TEPOLAWA LOKET
389 7402134610840001 ASMAYANI LANGGARA JAYA LOKET
390 7402071011020001 MUSTAKIM KEL. MUNSE LOKET
391 7402141108910001 ABD. RAHMAN WAWOROPE LOKET
392 7402346209010001 RESTINA SINAULU JAYA LOKET
393 7402144707000001 ALDAYANTI TUMBURANO LOKET
394 7402140405790002 ALAMASYAH LANSILOWO KADES
395 7402060808980001 RONALDI LANGARA IWAWO LOKET
396 7402145110000001 SANTRI WATI LANGARA IWAWO LOKET
397 7402142305910002 SULAIMAN KEL. LANSILOWO LOKET
398 7402355804920001 IRDAWATI KEL. LANSILOWO LOKET
399 7402146912950001 RISTIANTI DESA TEPOLAWA LOKET
400 7402300305660001 M. YACUB RAHMAN, SP BATUMEA M. YACUB RAHMAN, SP
401 7402140506520002 MUH. USMAN LANGARA INDAH RAHO CPL
402 7402146712580002 HASMINAH LANGARA INDAH RAHO CPL
403 7402145105930001 ASMIATI LANGARA INDAH RAHO CPL
404 7402061011970001 KHAIRUL SALAM KEL. LANGARA LAUT DURLAN CPL
405 7412026602850001 HALMIANA WAWOROPE HAMSA KEUANGAN
406 7402306106840002 YULI SUSTIAWATI MATA LANGARA YULI SUSTIAWATI
407 7402140702930001 ASRAN JAYA DESA TAPUM BATU LOKET
408 7402137010990001 WINDA FATMA SARI DESA PESUE HADIRIN S.
409 7402061908880001 AMINUDDIN DESA WAWOBILI LOKET
410 7402061708950005 IFDAL DESA LANGARA IWAWO LOKET
411 7471064107020003 RINI SAMARATI DESA LANGARA IWAWO LOKET
412 7471082306860002 BOBBY HENDRA PUTRAWAN KEL. LAMPEAPI LOKET
413 7402300911990001 MUHAMAD SAADA SAMAGA DESA RAWA INDAH HENDIAT
414 7402134802900005 RIYANTI DESA LANGARA JAYA LOKET
415 7402305905540001 OYO DESA MEKAR SARI LOKET
416 7405142404960001 IRSAN TOKASE DESA PESUE HADIRIN S.
417 7402060107970010 MUHAIMIN DESA LANGARA INDAH IHRAM CPL
418 7402075107760001 DARSIA DESA PUURAU LOKET
419 7402350912730001 IKHSAN DESA LABISA LOKET
420 7402063105460001 MADING LAMOLUO MUHTAR
421 7402064104480001 WAHALI LAMOLUO MUHTAR
422 7402301504940001 HUSAIN BATUMEA SUAIB
423 7402145203570001 NAHARIA LABISA NAHARIA
424 7402070204930001 ANDI PACOLE DESA TUMBURANO LOKET
425 7402144709020001 ASRI DESA TUMBURANO LOKET
426 7402074704990002 FENI FEBRIANTI DESA LEBO ISMAL
427 7402304307000002 FITRI RAHMADANI DESA LAMONGUPA LOKET
428 7402071208870001 EMBANG HARIADI DESA LAMONGUPA LOKET
429 7402305208980001 EPRI RAHMI DESA RAWA INDAH LOKET
430 7412025203790001 MARWANI DESA TEPOLAWA LOKET
431 7402061010890002 AWALUDIN DESA MOSOLO AWALUDIN
432 7471081009850002 UMARDIN DESA ROKO ROKO UMARDIN
433 7402145312900001 DARNIATI DESA WAWOROPE MUHAJIR
434 7402140610790001 KONTESA DESA TEPOLAWA RAHO CPL
435 7402145206840001 RIA HARMONIS DESA TEPOLAWA RAHO CPL
436 7402140312840001 AKRAM DESA TEPOLAWA RAHO CPL
437 7402140712850003 SIDARWIN DESA TEPOLAWA RAHO CPL
438 7402144505900004 ROSMIANTI DESA TEPOLAWA RAHO CPL
439 7412024711840001 HASIATI DESA TEPOLAWA RAHO CPL
440 7402060512700001 MISNO ADY SAPUTRA PASIR PUTIH SUAIB
441 7402065711710001 NURHAYATI PASIR PUTIH SUAIB
442 7402204702820001 SUMARNI LANGARA TANJUNG BATU SUAIB
443 7402075103000001 UCI AYU FITRA BANGUN MEKAR PAK NAJIM
444 7402350406950003 MUAMAR BANGUN MEKAR PAK NAJIM
445 7402140512010001 RAHYUL WAWOROPE PAK NAJIM
446 7402140605870001 MUSAKTI LABISA MUSAKTI
447 7402060312880001 ABD. RAHMAN DESA BANGUN MEKAR LOKET
448 7402137112820001 NURNIATI DESA BOBOLIO LOKET
449 7402065112040001 DELFA MATABAHO LOKET
450 7402131508670001 BURHANUDDIN BOBOLIO LOKET
451 7402136111720001 SURAYA DESA LANGGARA JAYA LOKET
452 7402131508670001 BURHANUDDIN DESA LANGGARA JAYA LOKET
453 7402134510930001 AISYAH WAWOONE ZULA
454 7402062811830002 LAODE RAHMAN FAJAR LANTULA LOKET
455 7402060107960008 LA ODE HAKRI MAEMUNA DESA LANTULA LOKET
456 7402065008670001 NAMIDA DESA LANTULA LOKET
457 7402063112550003 LA ODE BANI DESA LANTULA LOKET
458 7402305309930002 ITA RUKMANA DESA LANTULA LOKET
459 7402135207570002 GAMBU DESA PUUWATU LOKET
460 7402300602020001 RESI NIRWAN DESA LANGARA IWAWO HENDIAT CPL
461 7471031101990001 BUDI KADRI ABDULLAH DESA LANGARA IWAWO HENDIAT CPL
462 7471031510010001 ISRA MUHAMMAD DESA LANGARA IWAWO HENDIAT CPL
463 7471070904950001 SARLIN DESA WATURAI IHRAM CPL
464 7412054102960001 FITRAYANI DESA WATURAI IHRAM CPL
465 7402345606890001 MIRNAWATI POLARA LOKET
466 7402072112810001 HARSIL POLARA LOKET
467 7402075103800001 WD. HAYANI SINAR MASOLO LOKET
468 7402074406420001 WD. ARFA` SINAR MASOLO LOKET
469 7402061001010001 ALDI DERMAWAN LANGARA IWAWO ALDI DERMAWAN
470 7412011510850001 RISAL LANGARA INDAH RISAL
471 7471050503000002 RAMLI DESA SAWAPATANI LOKET
472 7402130306520001 ABDUL MAJID SAWAEA WAWAN
473 7402132803950001 AJI AR ARUN SAWAEA WAWAN
474 7402061301900001 MUHTAR KEL. LANGARA LAUT MUHTAR
475 7402144407970001 NIRWATI DONGKALAEA MIDZAN UMIRLAN
476 7402060211910002 SANDY NAYOAN EDI. H.M. LANGARA BAJO SANDY NAYOAN EDI. H.M.
477 7412016706940001 HARDIANTI LANGARA BAJO SANDY NAYOAN EDI. H.M.
478 7471090911920003 AGUNG SETIAWAN LAMPEAPI BARU AGUNG SETIAWAN
479 7412020909640001 MUH. JUPRI TEPOLAWA SRI
480 7402144801750001 MAEMUNA,A.Ma, P.d WAWOROPE LOKET
481 7402035312840004 AYSAH DESA MATAIWOI LOKET
482 7402065008650002 MAYABA LAMOLUO LOKET
483 7402066206920002 RISNAWATI LAMOLUO LOKET
484 7402344510850001 WA JUMA SINAULU JAYA ARNI
485 7402026003950006 FITRIANI JL. POROS LANGARA LAMPEAPI YUSRIL
486 7402306510800001 SRI WAHYUNI DESA TUMBU TUMBU JAYA SRI WAHYUNI
487 7402305905540001 OYO DESA MEKAR SARI LOKET/IHRAM
488 7402300101550001 KETUT CITRA WAWO INDAH LOKET/IHRAM
489 7402304107650004 WAYAN SARI WAWO INDAH LOKET/IHRAM
490 7402300107620002 ALI MASU MOROBEA LOKET
491 7402304107600001 NISAYA MOROBEA LOKET
492 7402304811690001 HAMSIA LAMPEAPI BARU LOKET
493 7402354306500001 NURMIN MATADIMBA LOKET
494 7402074402680001 WAODE MARFIA SINAULU JAYA LOKET
495 7402070107790007 TAHIR MOSOLO LOKET
496 7402305005910002 ANASTASIA GAMA LAMPEAPI LOKET
497 7402304510820001 NUR HANA DESA TUMBU TUMBU JAYA WISMA
498 7402300807790001 HASAN DESA TUMBU TUMBU JAYA WISMA
499 7402144108730001 TERNA DESA MATA BURANGAN LOKET
500 7402300311770001 SUNDUSI DESA PUURAU ARIFANDIK
501 7402306005800001 GAWARIA DESA PUURAU ARIFANDIK
502 7402304301560002 SITI MURNIH DESA PUURAU IHRAM
503 7402305608770001 MARDAWIYAH DESA LAMPEAPI BARU LOKET/IHRAM
504 7402304105550003 SITTI MURNI KEL. LAMPEAPI LOKET
505 7402350607800001 HERMAN MATA DIMBA LOKET
506 7402304708800001 DIANA DESA LAMPEAPI BARU LOKET
507 7402344105870001 LINAWATI DESA TONDONGGITO LOKET
508 7402071109780001 PARDIN MOSOLO LOKET
509 7402076208780001 WAHAJI MOSOLO LOKET
510 7402141005650002 M. JAFAR DESA BANGUN MEKAR ASNIAR CPL
511 7402145207710001 SUHIJA DESA BANGUN MEKAR ASNIAR CPL
512 7402145409590001 SUNIATI DESA TEPOLAWA RAHO CAPIL
513 7402304508730001 RABIA DESA PUURAU LOKET
514 7402141111650001 WAHABI WATUONDO LOKET
515 7402135102650001 WA SITIKUNU NAMBO JAYA LA MIDO
516 7402065103710001 ROSMIJAYA DESA WAWOBILI LOKET
517 7402350204460001 DJONI ANWAR PUURAU LOKET
518 7402144308550001 HADIA WSAWA INDAH HADIA
519 7402071507470001 BUDAU KEL. LADIANTA SUAIB
520 7402071803470002 LAKORO DESA SINALU JAYA LOKET
521 7402075308480001 WA ALE DESA SINALU JAYA LOKET
522 7402305505790002 NI LUH MURDANI DESA WAWOINDAH IHRAM
523 7402075307690001 HAJOSA KEL. LADIANTA SUAIB
524 7402350805670001 NASARUDIN LADIANTA SUAIB
525 7402135806750002 MULIATI BOBOLIO HADIRINSABARA
526 7402071603780001 HASANUDIN DESA POLARA LOKET
527 7402070807820001 ASIHA DESA SINALU JAYA LOKET
528 740410507920001 ASFIN NAMBO JAYA LA MIDO
529 7402300404810001 RIZAL MEKAR SARI LOKET
530 7402305004880001 MISKANA MEKAR SARI LOKET
531 7402304705550001 SANIA DESA MEKAR SARI LOKET
532 7402306009530001 SAIMU DESA MEKAR SARI LOKET
533 7402344304780001 JUMRIATI ROKO-ROKO LOKET
534 7402195601950002 DEWI MAYA LANGARA LAUT KADIS CAPIL
535 7402141707720001 ALWI WAWOROPE LOKET
536 7402355501830001 SITI AMINA KEL. LADIANTA LOKET
537 7402130511790002 ISRUN DESA BOBOLIO LOKET
538 7402340205640001 BAHARU. M TINDONGGITO LOKET
539 7402064809890003 SAMSINAR LANGKOWALA LOKET
540 7402256610010001 PUTRI WIJIANTI DESA SWAPATANI LOKET
541 7402135209700001 SITTI AISYAH BOBOLIO SITTI AISYAH
542 7302046501940002 CITRAWATI PUUWATU CITRAWATI
543 7471090804810001 IRWANTO JAYA PUTRA LANOWATU IRWANTO JAYA PUTRA
544 7409086901910002 SRI YULIANTI, SH. DESA LANGARA LAUT JUSDAN
545 7303046303700001 SUNNI MOROBEA ROBI
546 7403224507950203 RISTA DEWI TJALO DESA LANGARA BAJO MAIDA
547 7405111803910001 SARFIN DESA WAWOONE LOKET/DURLAN
548 7471013004830002 IRHAM RAHMAN LANGARA IWAWO AKSAN
549 7471014106830002 YUNITA RATNELLYA NASARI LANGARA IWAWO AKSAN
550 7471054703820006 SRI ANDRAYANI WAWO INDAH KADES WAWO INDAH
551 7471092010000002 MUH. SULTAN DG ROMO TEKOONEA LOKET
552 7403150107880228 FALI SAHIR DESA BUKIT PERMAI ANTII
553 7304020605840002 IMRAN LANTULA AKHSAN
554 8205042505771001 MULDI PUDE LANGARA INDAH MULDI PUDE
555 7471052204840002 WAWALUDDIN DESA BUKIT PERMAI LOKET/MAIDA
556 7471055802880005 WAODE SARFINO DESA BUKIT PERMAI LOKET/MAIDA
557 7471056803880001 HATINA LAWEY LOKET
558 7405032101870003 GETAR ARI MUKTI GITA HENING KEL. MUNSE ICHA CPL
559 7471042508910002 ZAINAL BAHRI, SKM KEL. LANGARA LAUT ADURLAN CPL
560 7402302311940001 IBRAHIM DESA RAWA INDAH IHRAM/SUAIB
561 7206070107940022 YARSIMAN WAWOBEAU SUAIB
562 7206075509960005 HARTINA LAWEY SUAIB
563 7206060505970002 RISMANSAH WAWOLAA SUPA LANGARA
564 7405114108700001 HASNI DESA BAHO PUUWULU WISMA
565 7405112510720001 RASDI. H DESA BAHO PUUWULU WISMA
566 7408014908860002 MITRAYANTI DESA LAMPEAPI BARU MITRAYANTI
567 7314031707840004 ANSAR DESA WUNSE JAYA MIFTAH
568 7402076907970001 ERMAWATI DESA TAUMBATU ISMAIL/BELUM TARIK
569 7405164507860001 ASMIATI LANGARA INDAH LOKET
570 7405160107930010 ACO WUNGKOLO ACO
571 8171014809990002 ISNAWATI DESA WAWOONE LOKET
572 7405094601950001 RUSLINA WUNGKOLO DURLAN
573 7401091006730001 SODRI ROKO-ROKO LOKET
574 7471025004970001 NUR RAHMAH KEKEA LOKET
575 7471012003830002 FIRMAN WAWOUSO FIRMAN
576 7471014807890004 NINING ASRIANTI WAWOUSO FIRMAN
577 7471057008900001 SRI ASMAMIJAYANTI MATA BURANGAN LOKET
578 7471086101770001 SITTI TALAHA LEBO LOKET
579 7471082512770002 MUHAMMAD ALI HUSAIN LEBO LOKET
580 7471080502020002 IKNASIUS JORDI RIANTO DESA WAWOINDAH LOKET
581 7407015302000002 DIANI DESA WAWOONE LOKET
582 7310031707910001 AGUS DESA WAWOROPE LOKET
583 7471105910960003 IKRAENI SAFITRI DESA LANOWATU LOKET
584 7405220101920001 AMRIN DESA LABISA RAHO CPL
585 7405092509840001 HAMSA DESA TOMBAONE RAHO CPL
586 7471092310020001 MUSRIDDIN KEL. MUNSE LOKET
587 7402074208440001 RAMSA KEL. LADIANTA LOKET
588 7409035112600001 DHAMUNA PUURAU LOKET
589 7404104107910002 WA GUSU SAINOA INDAH SUAIB
590 7471074503890001 SARINA SARINA BADRUN
591 7471105911000001 NINARNI LAHATI WAKADAWU LOKET
592 7471104301990001 HARTINA WAKADAWU LOKET
593 7472021408780001 MARYONO DESA SINAULU JAYA LOKET
594 7472024606880002 NURSYAWAL DESA SINAULU JAYA LOKET
595 7206072610900001 JUNAIDIN JANUHASAN KEL. LADIANTA LOKET
596 7402071212910002 ASMAIN KEL. LADIANTA ASMAIN
597 7471103112570002 JAMALUDDIN DESA WAWOONE DURLAN
598 7471104611620001 MIRA DESA WAWOONE DURLAN
599 7471076901960003 SUCI WAHYUNI DESA WUNGKOLO DURLAN
600 7471044205010002 HILMA HALULANGA PESUE HENDIAT
601 7471014310010002 JESSICA AVIARY RAHMAT DESA WAWOLAA HENDIAT
602 7471104111010002 REZKY NUR INSYIRAH ASGAR LANTULA RAKBIN
603 7471050403570001 H.MUH.JOHAR DESA DONGKALAEA LOKET
604 7405021105900003 AIDIN DESA WAWOROPE PAK NAJIM
605 7412021805200006 RUSLIN ARMAN DESA WAWOROPE PAK NAJIM
606 7402204501480001 SITI MAIMUNAH DESA PUURAU PAK NAJIM
607 7404101208890001 DAHLAN DESA MOSOLO LOKET
608 7405041012720002 AMIR MAHMUD MAHYUDIN TONGASA DESA MAWA AKSAN CPL
609 8205040407771001 MUHAJIR DESA WAWOROPE MUHAJIR
610 7405080107970012 ADAM ARDIANSYA DESA WAWOEA NAJIM
611 7405182204990001 SALDIN DESA WAWOONE SALDIN
612 7471084704910003 FADILAH SAMAGA KEL. LAMPEAPI HENDIAT
613 3172040907840001 DENI FIRMANSYAH KEL. LANGRA LAUT ARNI
614 7404104111980001 RASMIATI LANGKOWALA ARNI YUNUS
615 7404100107940036 MARWAN CUTE LANGKOWALA ARNI YUNUS
616 7471051110970101 LAODE MA'RIFAT. K DIMBA HARIF
617 7403141203990201 YASIR WAWOROPE MAJID
618 7405134310950001 ALFIAN LANGARA BAJO SUAIB
619 7404216508970001 RUKNAWATI NAMBO JAYA MIDO
620 2171021204751001 HERBIANTO LANGGARA JAYA ANHAR
621 2171026207721001 SRI MULYATI LANGGARA JAYA ANHAR
622 7402114507980003 YULIANA NINGSIH KEL. LANGARA LAUT DURLAN
623 7471093110000001 NURDIDAYAH AMALIA JANNAH BUKIT PERMAI LOKET
624 7402060305950001 BASRIN WAWOLAA AKSAN CPL
625 7405105102970001 FITRA TONDONGGITO BAHTIAR
626 7471105411860001 EKA MAYA SARI ASRI TANGKOMBUNO LOKET
627 7471102502850001 YUSMAN TANGKOMBUNO LOKET
628 7471021409010001 HAIKAL PRIMAWANGSA TASLIM LANOLUO MUSTAWAN
629 7471021409010001 HAIKAL PRIMAWANGSA TASLIM LANOLUO MUSTAWAN
630 7404192010880001 ADE USMAN LAMOLUO SUAIB
631 7404194502910001 FAYATI LAMOLUO SUAIB
632 7405021902940001 FERDIN LANTULA RAKBIN
633 7402055608840001 SUKMAWATI LANGARA LAUT SUKMAWATI
634 7471081909500001 M. SYAHRIR WAWOONE M. SYAHRIR
635 7471052511830001 ABDULLAH LUBIS DESA PASIR PUTIH LOKET
636 7471036405700001 RIZNA LA MUDA LANGARA IWAWO LOKET
637 7471031508620001 Drs. SYUKRI LANGARA IWAWO LOKET
638 7405084107960006 ITA PURNAMA SARI TONGALERE ASWISNO
639 7402350401910001 KURAYSIHAB DESA PATANDE KURAYSIHAB
Data Percetakan KTP-el Baru (Baru Memiliki KTP-el)
NO NIK NAMA ALAMAT YANG MENGAMBIL
1 7402061612020001 MUHAMAD HIDAYAT NUR KEL. LANGARA LAUT MUHAMAD HIDAYAT NUR
2 7402301907020001 AHMAD RENALDI DESA MOROBEA ALFIAN
3 7402064206020001 AYU WIDYA RAHMAWATI WAWOBILI LOKET
4 7402065701030001 SARIF WAWOROPE LOKET
5 7402356312020001 HILDA SARI NOKO LOKET
6 7402346903030001 ILFIAH MOSOLO LOKET
7 7402340803030001 SATRIO ODE SAOPU SINAULU JAYA LOKET
8 7402071601030001 ADRIYAN SINAULU JAYA LOKET
9 7402136105020001 YULINDA WUNGKOLO LOKET
10 7402065303030001 SUKMA YANTI WAWOLAA LOKET
11 7412073103010001 M. IKSAN OKA LAMONGUPA LOKET
12 7402060107970007 ASRAN WAWOLAA LOKET
13 7402064801030001 INDAH AULIA RAHMA WAWOBILI LOKET
14 7402065010020002 SISKA LANGARA BAJO LOKET
15 7402345412020001 FITRIANI TONDONGGITO LOKET
16 7401234509020001 LALA SARNA MATA LANGARA DURLAN
17 7402345501040001 PUTRI WAHYUNI DESA MOSOLO LOKET
18 7402077009030001 WINDI SAFITRI SINAR MOSOLO LOKET
19 7402345010020002 FARDIEN DESA SINALU JAYA LOKET
20 7402071802030002 ARIL PRASETYO DESA LAYWO JAYA LOKET
21 7402144802040001 ELMA YUNINDA SAPITRI PALINGI LOKET
22 7402075001030001 LIRA AFRIANI MUNSE LOKET
23 7402060703030001 MUH. ARDIANSYAH WAWOLAA LOKET
24 7402064407020001 RISNIYANTI LANGARA IWAWO LOKET
25 7402075509020003 NUR ASNI TEKONEA LOKET
26 7412040212980001 AL-BISRI BUTUEA LOKET
27 7402075803030003 ST. SARTIKA TAHARAH MOSOLO LOKET
28 7402345303030001 WAODE ASRIM SINAULU JAYA LOKET
29 7402072410010001 SAPARUDDIN LEBO LOKET
30 7402060108970003 RISKO BUKIT PERMAI LOKET/HENDIAT
31 7402206103010001 SILVI KEJORA PERTIWI BUKIT PERMAI SILVI KEJORA PERTIWI
32 7402344805960001 SITTI FATIMA TONDONGGITO ARNI CAPIL
33 7471061903030002 RAHMAT SAMARATI LANGKOWALA LOKET
34 7402070508020001 NOVAL AGUNG PERDANA MUNSE LOKET
35 7402341008940001 MUHAMMAD FAJRI POLARA LOKET
36 7412074605020001 AKIDAH AMALIAH UTARI LAMPEAPI LOKET
37 7402301902030001 MUHAMMAD DIMAS ADITYA AKBAR LAMPEAPI LOKET
38 7402305403610002 HITANG LAMONGUPA LOKET
39 7402144604030002 SITI ZAHRA PALINGI LOKET
40 7402144209020001 RISTANIA SALABANGKA BAHO BUBU LOKET
41 7402072410010001 SAPARUDDIN DESA LEBO LOKET
42 7471050908800002 MUHAMADONG LAYWO JAYA ICHA
43 7402075305020001 WENI ASTURI DESA MOSOLO LOKET
44 7402141811010001 ISMAIL ALFIAN DESA PALINGI BARAT LOKET
45 7412030804010001 MIKZAL PATANDE LOKET
46 7402141804020001 FIKRIANTO PALINGI LOKET
47 7402350406020002 DENI BANGUN MEKAR LOKET
48 7402071011010001 ARDIANTO DIMBA LOKET
49 7402354211020001 EKA KURNIA WATI PATANDE LOKET
50 7412035011020001 MURSIDA PATANDE LOKET
51 7402141511010001 MUHAMMAD ALPAJRI BAHO BUBU LOKET
52 7402075708020001 SITTI HADIJAH HASIM NANGA LOKET
53 7402074512020001 FUJI YOMA RECITA NANGA LOKET
54 7402341010020002 SYAHRUL MOSOLO LOKET
55 7402065608020001 RISKAYANTI WAWOLAA LOKET
56 7402064811020001 MAR'ATUSSHALIHA WAWOLAA LOKET
57 7412015702020001 ELIS ERNAWATI WAWOLAA LOKET
58 74050101112970001 RUDIN PASIR PUTIH LOKET
59 7402145604030001 SRI WULANDARI LANSILOWO LOKET
60 7402145006030001 NOVITA SARI TOMBAONE UTAMA LOKET
61 7402145204030001 SILFA YUNITA TUMBURANO LOKET
62 7407075504030001 EPRIANA PUTRI TUMBURANO LOKET
63 7402146308020001 NUR ISRA MATA BUBU LOKET
64 7402356808010001 FAUZIA PATANDE LOKET
65 7402075503010001 MIFTAHUL JANNAH LAPULU ICHA CAPIL
66 7402342104010001 ALDIN KASIM B KEKEA LOKET
67 7402346402020002 DEDE KURNIA UTAMI TEKONEA RAKHBIN LEBO
68 7402060801030002 ALIEF PRAYOGI BUKIT PERMAI HENDIS
69 7412014401010001 NIRWANA LANTULA LOKET
70 7402351708010001 IKRAM BANGUN MEKAR LOKET
71 7402301509980001 DIRGAHAYU LAMPEAPI IHRAM CAPIL
72 7402302111000001 PIRDAN LAMPEAPI IHRAM CAPIL
73 7402304801020001 ASRIYANI SAPUTRI PESUE IHRAM CAPIL
74 7402304411020001 ARNI HARNAWATI PESUE IHRAM CAPIL
75 7402306506020001 NELA KARLINA PESUE IHRAM CAPIL
76 7402306606020001 RATMI APRIZA LAMPEAPI IHRAM
77 7409010204030001 MUH. KAZNASANI DESA KEKEA LOKET
78 7412041807020001 M. FAJAR AL BUCHARI DESA NANGA LOKET/ISMAIL
79 7402070511010001 ZULFIKRAN DESA NANGA LOKET/ISMAIL
80 7402065701030001 LISSA ARLIAN DESA MATA LANGARA IMAN BTM
81 7412065201900001 NARTI LAWEY LOKET
82 7412020302960001 LA HIRU PAILINGI LOKET
83 7402132103950002 DANUHASAN WAWOUSO DANUHASAN
84 7402060903030001 CANDRA SAPUTRA LANGARA LAUT LOKET
85 7402071407020002 FITRAM ADITIA MATA LANGARA LOKET
86 7402061604000002 EKA SETIAWAN A LANGKOWALA LOKET
87 7402075310020001 IIS ANGGRAINI NANGA LOKET
88 7409010204030001 MUH. KAZNASANI KEKEA LOKET
89 7402067006030001 SUMARNI LANGARA IWAWO LOKET
90 7402075811020001 CITA FITRIANI MUNSE INDAH ICHA CAPIL
91 7402355912020001 SITTI AISYAH KEL. LADIANTA LOKET
92 7402340904050001 MAHYUDIN DS. TONDONGITO LOKET
93 7412055112790001 SINAMI DESA TONDONGITO LOKET
94 7402145606020001 LENI HARDIAN PAMANA PALINGI BARAT LOKET
95 7402346204030001 SANTY GIZTIA DOMPO-DOMPO JAYA LOKET
96 7412010309910001 SALWAN DESA WAWOBILI LOKET
97 7402140809020001 KUSNAIDIN LANSILOWO LOKET
98 7402351412930001 KASRIN PATANDE LOKET
99 7402070402030001 SYAHRUL SAFAAT LEBO LOKET
100 7402072002020001 M. IFBAL ABAWAHUL K. LEBO LOKET
101 7412051411990001 ROY DESA TONDONGITO LOKET
102 7402130607020001 MUH. RIZKI WAWOONE LOKET
103 7402131403020001 MUH. NURIFKI H WAWOONE LOKET
104 7402135102030002 SUCIANI SAVITRI WAWOONE LOKET
105 7402066405000002 NOVI SELFIA DESA PASIR PUTIH LOKET
106 7412014703020001 SARINA LANGARA TANJUNG BATU LOKET
107 7405164303030001 ASPINA DESA WAWOEA LOKET
108 7402356202020002 VINA SASMITA DIMBA LOKET
109 7402354206010001 GILTA AKTAZIA MATA DIMBA LOKET
110 7402346505020001 PUTRI AL-ADWIA POLARA LOKET
111 7402077007020001 NESTI MELIANA DESA TONDONGITO LOKET
112 7412054109010001 SARNILA DESA TONDONGITO LOKET
113 7402300308020001 EDWIN MOROBEA LOKET
114 7403024107020210 YULIANTI LANGKOWALA LOKET
115 7412065103990001 DEBI PEBRIANTI TAHIR DESA LAWEY LOKET
116 7402300602020001 RESI NIRWAN LAMPEAPI BARU HENDIAT CPL
117 7412074112800001 HARIYATI DESA PESUE HADIRIN S.
118 7402067003030001 WIDYA AULIA ASTUTI KEL. LANGARA LAUT LOKET
119 7402356602020001 WULAN ULIA SARI MATA DIMBA ARNI
120 7206076310030001 DIFA DIANA LESTARI KEL. LANGARA LAUT LOKET
121 7402060101000001 LA JANU LANGARA IWAWO LOKET
122 7405101112020001 HENDRA LANGARA BAJO LOKET
123 7412014711020001 MESSI DESA MATA BAHO LOKET
124 7402066305030001 TITIN DESA MATA BAHO LOKET
125 7402141310020001 YUSRAN BANGUN MEKAR LOKET
126 7402355506020001 ASRIANA SARI BANGUN MEKAR LOKET
127 7402356503020001 RISDA BANGUN MEKAR LOKET
128 7402071503030001 HARY ULFANSYAH DIMBA LOKET
129 7402076411020003 NOVITA ASRIANI KEL. MUNSE LOKET
130 7402076303030001 PRETI SINTA MUNSE LOKET
131 7402075111000001 MONIKA SAPITRI DESA LAPULU LOKET
132 7405160901980001 ATO WUNGKOLO DUR
133 7402134107040006 BIBI WUNGKOLO DUR
134 7402134303000001 NANANG SULFIANA DESA PUUWATU LOKET
135 7402062708970001 AHIYAR DESA WAWOBILI LOKET
136 7402060201020002 ANDIS DESA LANGKOWALA LOKET
137 7412025406800001 MINCE WAWOROPE LOKET
138 7402351507020001 RAHMAD ZULKIPLI DESA NOKO LOKET
139 7402351503840001 SUPRIANTO DESA NOKO LOKET
140 7402076303020001 YUSRIYANA MATA DIMBA LOKET
141 7402350612020003 WAHYU DESA PATANDE LOKET
142 7402075001030002 ELFA ASDAYANTI KEL. MUNSE LOKET
143 7402072911020001 FERDIANTO DESA LEBO LOKET
144 7402135803030001 FITRIAH LAWEY LOKET
145 7402134307020002 IRNA YANTI LAWEY LOKET
146 7402137112820001 HARIYANA KEL. SAWAEA SUAIB
147 7402074809040001 EVA WISDAYANTI TONDONGITO LOKET
148 7471085507740001 MUNAJA POLARA LOKET
149 7402300107870003 BADRUN TUMBU TUMBU JAYA BADRUN
150 7402356006820001 NURHANA TANGKOMBUNO LOKET
151 7412014101400001 RABBIANG KEL. LANGARA LAUT LOKET
152 7412015011360002 KALO KEL. LANGARA LAUT LOKET
153 7412014103440001 TITIN KEL. LANGARA LAUT LOKET
154 7402144205010001 YUSRIANTI DESA LABISA LOKET
155 7402074403000001 WILDA MATA DIMBA LOKET
156 7402070405010001 AHMAD FAUZI DESA POLORA LOKET
157 7402075009610001 NURHAYATI DS. LEBO LOKET
158 7402352408990001 LISWAN DESA. BANGUN MEKAR FAISAL
159 7402354608020001 MITRAYANI DESA BAHOBUBU LOKET
160 7402070205020003 HELMI ADAM TEKONEA ICHA CPL
161 7471050302910004 MUSYAFIR KEL. MUNSE LOKET
162 7402144809780002 HAJIRA DESA LABISA LOKET
163 7402076710960001 HENDRA JAYA DESA PATANDE LOKET
164 7402060511760001 ANSARULLAH DESA WAWOLAA LOKET
165 7402356101030001 INDRIANA B. DESA NOKO LOKET
166 7402142212030001 PIKRA DESA PALINGI BARAT LOKET
167 7402060107810002 M. RIFAI LAMOLUO LOKET
168 7402065211010001 ULFA YUNI LANGARA IWAWO LOKET
169 7402144107000009 FITRA YAMIR DESA PALINGI TIMUR LOKET
170 7402065004950004 SARNI LANGARA TANJUNG BATU SARNI
171 7402060107580005 MUDDIN. I KEL. LANGARA LAUT MUDDIN. I
172 7412054606010001 HUSNIA DESA TONDONGGITO LOKET
173 7412020707890001 ASRUDIN LABISA LOKET
174 7412024103990001 GUGU LABISA LOKET
175 7402064606020002 RAHMATIA PASIR PUTIH LOKET
176 7402141704010001 AMAR MA'RUF TOMBAONE UTAMA LOKET
177 7412022102930001 ABD. WAHIT LABISA LOKET
178 7402140802030001 TASLIM BAHO BUBU LOKET
179 7402144402020002 AYUNI LEBO LOKET
180 7402130909020001 AGIL MUNAWAR WAWOUSO LOKET
181 7402071504020001 PERDIANSYAH LAYWO JAYA LOKET
182 7402141206040001 RIFALDO DESA LABEAU LOKET
183 7412025205450002 WAGOLA KEL. LANSILOWO WAGOLA
184 7402340504030002 AHMAT TAFSIR DOMPO DOMPO JAYA LOKET
185 7402071405030003 MARWAN WUNSE JAYA LOKET
186 7402341210010001 ALFIN SINAR MASOLO LOKET
187 7402076009020001 RIANI SABURANO LOKET
188 7402305210000001 AINUL FITRI DESA LABEAU LOKET
189 7402345509010001 EVA DARLIANTI NAMBO JAYA LOKET
190 7402346310010002 SARDILA NAMBO JAYA LOKET
191 7402074804020002 WINDA SARWATI TANGKOMBUNO LOKET
192 7402071610020002 ADRIAN FIRDAUS DESA LEMBONO LOKET
193 7402143004020001 MUQIT DESA NOKO LOKET
194 7402071407830002 HERMAN DESA LEMBONO LOKET
195 7412021508750001 SUWARDIN DESA LABISA LOKET
196 7412026405030001 DIAR YUSDIANTI KEL. LANSILOWO LOKET
197 7402144704960001 PATMAWATI MATAIWOI LOKET
198 7201056712830001 SAMSARIA ABDULLAH DESA TEPOLAWA SAMSARIA ABDULLAH
199 7402074502030002 RUTH MAISYARAH BUTUEA LOKET
200 7402301802030001 IRHAMNI HALULANGA LAMPEAPI BARU LOKET
201 7402142007000002 DIKI WAHYUDIN LABISA LOKET
202 7402072501020001 IKRAM DIMBA LOKET
203 7402067004030001 SRI AINI DARMA RIANTI KEL. LANGARA LAUT LOKET
204 7412034105030001 IRDAWATI PATANDE LOKET
205 7412046603030001 DELLA FATMALA TEKONEA LOKET
206 7402076506020001 MAYA MAULIZA SAPUTRI TEKONEA LOKET
207 7402075703010001 ZULKIAH AFRIANI TEKONEA LOKET
208 7402074506020001 NANDA NURUL MUHAIRA WAKADAWU LOKET
209 7402071212950002 YOGISMAN TEKONEA LOKET
210 7402070603930001 ALMUHAJIRIN TONDONGITO LOKET
211 7402134108020002 POPY ERPINA LANGGARA JAYA LOKET
212 7412060202830002 HERMIN WAWOONE HERMIN
213 7412046505800001 HASNIATI NANGA RAKHBIN
214 7402074108010001 NURHADIJAH MUNSE INDAH RAKHBIN
215 7402065011000003 ZUFALDIN WAWOLAA ARNI CAPIL
216 7402345505000001 HELMI FAIZIA KEL. POLARA LOKET
217 7402074105020001 SITI FATIMA DESA LEBO LOKET
218 7402144605760004 LISNAWATI DESA MAWA LOKET
219 7402072001030001 AKRAM SAMUI DESA MUNSE INDAH LOKET
220 7402304111020003 HASNI RAHMA SYARI DESA PUURAU LOKET
221 7412024712020001 YULI ASTUTI NINGSIH WAWOBEAU LOKET
222 7471084912020002 DINDA ANJELITA MAWA DINDA ANJELITA
223 7402136811020001 LINDA PITRIANSARI DESA BOBOLIO LINDA PITRIANSARI
224 7402136706020001 ANGGUN SASKIA DESA LANGGARAJAYA ANGGUN SASKIA
225 7402131007010001 DIKI SYAIFUL HIDAYAT KEL. SAWAEA DIKI SYAIFUL HIDAYAT
226 7402131604030002 ADHAR KEL. SAWAEA ADHAR
227 7412066707020001 DIAN YULIA AL FATTAH KEL. SAWAEA DIAN YULIA AL FATTAH
228 7402136807020003 DINAR YULIA AL FATTAH KEL. SAWAEA DINAR YULIA AL FATTAH
229 7402131112020001 FEBRIANSYAH DESA SAWAPATANI LOKET
230 7402131207020001 MUH. AGIL DESA SAWAPATANI LOKET
231 7402064107430006 TIKKE LANGARABAJO LOKET
232 7402354705020001 INAYAH WULANDARI KEL.LADIANTA LOKET
233 7402356211020001 DESI AMALIA KARTIKA PATANDE LOKET
234 7402075506020001 NUR RAHMA DIMBA LOKET
235 7402131005010002 JERI SAPUTRA WUNGKOLO LOKET
236 7308035007020002 IKA PUSPITASARI LAMOLUO LOKET
237 7402131112020001 PEBRIANSYAH SAWAPATANI MASYKUR UMIRLAN
238 7402066706010002 NISA LUTFIYA WAWOBILI LOKET
239 7402304904030002 KHAIRUL KHATIMA LAMPEAPI BARU MASYKUR UMIRLAN
240 7402074407020002 SITI SAHRANI MATA DIMBA LOKET
241 7412030506880002 ALBAR PATANDE ALBAR
242 7402074803030001 FIRDA INDRAYANI LEBO LOKET
243 7402136704030001 MIKRAYANTI wawouso LOKET
244 7402076505030001 NUR ZALZABILLAH lebo LOKET
245 7412073005020001 ARNI MA'RIFAH SAMAGA DESA LAMPEAPI BARU LOKET
246 7402342005990002 AFDAL WUNSE JAYA LOKET
247 7402340702690002 ISMAIL D KEL. POLARA LOKET

Data Percetakan KTP-el Hilang


YANG
NO NIK NAMA NO SK KEHILANGAN POL ALAMAT
MENGAMBIL
1 7402340204910001 SUMARNO,S.Pd LK/161/III/2020/SEK KEMARAYA DESA WUNSE JAYA LOKET
2 7402057011840002 SANTI LK/412/III/2020/SEK BARUGA DESA TEPOROKO AYU DUKCAPIL
3 7402032609940001 AFRIAWAN LKB/310/IV/2020/SPKT POLDA SULTRA LANGARA IWAWO LOKET
4 7402076105980001 KARTIKA RAHAYU LKB/101/IV/2020/SUTRA/RES KENDARI/SEK WAWONII LAPULU ICHA
5 7402300712920001 ADI SUDRAJAT SKET/626/IV/YAN,2,4/2020/SIAGA POLSEK POASIA RAWA INDAH LOKET
6 7402302404840001 DEDI ARIANTO LKB/31/IV/2020/Polsek Wawonii Tengah DESA LAMPEAPI BARI LOKET
7 7402354506870002 WIDYAWATI LK/51/IV/2020/POLSEK KENDARI MATADIMBA LOKET
8 7402141402900001 SARLAN SKET/08/IV/2020/SEK.WAWORETE DESA LABISA LOKET
9 7402145106800002 HUISNIA 166/IV/2020/POLSEK WAWONII WAWOROPE HUSNIA
10 7402066311540001 NAPAHA 167/IV/2020/POLSEK WAWONII LANGARA IWAWO LOKET
11 7405090112840001 MARSAN 168/IV/2020/POLSEK WAWONII KEL. LANGARA LAUT LOKET
12 7471041408000001 FEBRI ARIANTO BAMBANG LKB/185/IV/2020/SPKT SEK KEMARAYA MUNSE INDAH ICHA CAPIL
13 7402064304880003 YULIANTI 157/IV/2020/POLSEK WAWONII LANGARA BAJO YULIANTI
14 7471081007980004 JUFENTUS ALFIANUS RAGA LK/458/IV/2020/Sek Baruga WAWO INDAH LOKET
15 7402304509990001 SITTI NURBAYA LKB/34/V/2020/POLESEK WAWONII MEKAR SARI LOKET
16 7402061204890001 EDI SYAHDI 179/V/2020/POLSEK WAWONII LANGARA TANJUNG BATU LOKET
17 7402074102960001 SITI SARAH 174/IV/2020/POLSEK WAWONII DIMBA AKSAN CAPIL
18 7402146112760001 RUKIYANTI 184/IV/2020/POLSEK WAWONII MATA BURANGA LOKET
19 7402344903730001 NAJEMIN 187/V/2020/POLSEK WAWONII WUNSE JAYA JOVI ALKADRI
20 7402072505950001 JUNAEDI 189/V/2020/POLSEK WAWONII MUNSE LOKET
21 7402140307950002 BASIRN 187/V/2020/POLSEK WAWONII DESA MATABUBU LOKET
22 7471102712770001 FAUDI 193/V/2020/POLSEK WAWONII DESA WAKADAWU FAUDI
23 7471104411880002 ZUMIDA 193/V/2020/POLSEK WAWONII DESA WAKADAWU FAUDI
24 7402076004580001 SITI MOUMINA LKB/204/V/2020/POLSEK WAWONII WAWONII TENGGARA LOKET
25 7402352003690002 HAMLI SKET/10/IV/2020/SEK. WAWORETE WAWONII TIMUR LAUT IKRA
26 7402354302700001 HARMINA SKET/11/IV/2020/SEK. WAWORETE WAWONII TIMUR LAUT IKRA
27 7402065111890001 FITRIANI LKB/203/V/2020/POLSEK WAWONII LANGKOWALA LOKET
28 7402145909560001 ST.SARDA SKET/16/V/2020/SEK.WAWORETE DESA TEPOLAWA LOKET
29 7412045302820001 ERNI LUTFHI SKET/12/V/2020/SEK. WAWORETE KEL. MUNSE LOKET
30 7471045404850001 RAHMAWATI HARUN SKET/706/V//YAN,2,4/2020/SIAGA POLSEK POASIA KEL. LAMPEAPI SUAIB
31 7402141004980001 MUSRAWAN SKET/09/IV/2020/SEK.WAWORETE DESA LABISA LOKET
32 7402140906910001 MAHYUDIN 207/V/2020/POLSEK WAWONII DESA NOKO LOKET
33 7402140203890001 BAHARZAH 210/V/2020/POLSEK WAWONII DESA WAWOBEAU LOKET
34 7402141112960001 IRSAL SKET/17/V/2020/SEK. WAWORETE MATA BUBU LOKET
35 7371125012800001 NURUL UMMIYATI SYAM, SE 177/IV/2020/POLSEK WAWONII NANGA AKHSAN CAPIL
36 7402342304850001 MUAMAR 209/V/2020/POLSEK WAWONII DESA LAYWO JAYA LOKET
37 7409040404850001 ASNAWIR. A 221/V/2020/POLSEK WAWONII LANGARA BAJO LOKET
38 7402065202840001 LIDIA 220/V/2020/POLSEK WAWONII LANGARA TANJUNG BATU LOKET
39 7201050408820002 RAHMAN KAPPE SKET/18/V/2020/SEK.WAWORETE TEPOLAWA LOKET
40 7402071110820001 ASRUN SKET/20/VI/2020/SEK.WAWORETE DESA LEBO LOKET
41 7402144303920001 EKA MAULANI SAPUTRA. B 231/VI/2020/POLSEK WAWONII BAHO BUBU LOKET
42 7402351512000001 ADRIAN SYAH 234/VI/2020/POLSEK WAWONII DESA NOKO ADRIAN SYAH
43 7402063101020001 YUSRAN 217/V/2020/POLSEK WAWONII MATA BAHO LOKET
44 7403213010910001 HASDIN KARE SKET/764/V/YAN,2,4/2020/SIAGA POLSEK POASIA DESA KEKEA LOKET

Data Percetakan KTP-el Rusak


NO NIK NAMA ALAMAT KET YANG MENGAMBIL
1 7402131502900002 JUMADIL DESA WUNGKOLO BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
2 7402140307870001 LUKMAN,SP.d DS. WATUONDO BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
3 7412070201890001 ROBI DS. MOROBEA BLANKO KTP-el BURAM TULISAN ROBI
4 7402066707730001 SITIRIA LAMOLUO BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
5 7471091209850001 MUHAJIR DM TUMBU-TUMBU JAYA BLANKO KTP-el BURAM TULISAN FANDI
6 7412070811990001 NAUFAL SYARIF TASLIM DESA PUURAU BLANKO KTP-el PATAH DAN BURAM IHRAM
7 7402140611890001 MUSAIR DESA WAWOBEAU BLANKO KTP-el TERKUPAS MUSAIR
8 7402130610580001 WABUDIA KEL. SAWAEA BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
9 7402074107720001 KALAMI DIMBA BLANKO KTP-el TERKUPAS
10 7471080512840001 M. REZA AMRI, S.T DESA LANGARA IWAWO BLANKO KTP-el PATAH M. REZA AMRI, S.T
11 7402064302920001 ZIA ULFA SAIBA MATA LANGARA BLANKO KTP-el BURAM TULISAN MIRANTI
12 7402064112940001 IRMAYANA DESA MATABAHO BLANKO KTP-el PATAH LOKET
13 7402074707910001 HARMIANTI DESA WAKADAWU BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
14 7412073103010001 M. IKSAN OKA DESA LAMONGUPA ELEMAN DATA RUSAK IHRAM
15 7402301405700001 ARIFIN DESA BATUMEA BLANKO KTP-el TERKUPAS WISMA
16 7402144507780001 HENIRIA NOKO BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
17 7402355007570001 MALANU KEL LADIANTA BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
18 7405105112710001 ROSNIATI MATA LANGARA BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
19 7471032001920002 MUHAMMDA AKHSAN DESA LANGARA IWAWO BLANKO KTP-el PATAH MUHAMMDA AKHSAN
20 7402061910880003 HAERUDDIN LANGARA IWAWO BLANKO KTP-el BURAM/TIDAK LAYAK DI PAKAI LOKET
21 7402342802960001 MUHAMAD SYAIR MUSYAFIR KEL. POLARA BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
22 7402340809820001 LD. HENDRA DESA SAINOA INDAH BLANKO KTP-el TERKUPAS LD. HENDRA
23 7402145002960002 YUSTINA PAMANA PALINGI BARAT BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
24 7412064101950001 ERNITA SUSANTI DE. LAWEY BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
25 7402064107460001 WAADI WAWOBILI BLANKO KTP-el TERKUPAS LOKET
26 7402140602930001 HAMKA DESA PALINGI BARAT BLANKO KTP-el TERKUPAS AKSAN BEN CPL
27 7402060305670001 BERNAT ACEH LANGARA IWAWO ELEMAN DATA BURAM LOKET
28 7402141612980004 IKRAMIN ALI ARSYAD DS. LABEAU BLANKO KTP-el TERKUPAS RAHO
29 7402130711570002 MBAUTE DESA BOBOLIO KTP-el BLANGKO RUSAK/BURAM HADIRIN SABARA
30 7402302703920001 MUSAWIR,S.Pd DESA RAWA INDAH ELEMEN DATA KTP-el BURAM ARIFANDI CPL
31 7402304702960001 SRI AYUWULANDARI DESA RAWA INDAH ELEMEN DATA KTP-el BURAM ARIFANDI CPL
32 7402305708960001 SAKINAH SAMAGA KEL. LAMPEAPI KTP-el BLANGKO PATAH IHRAM
33 7412050107800001 NASRUDIN DESA WATURAI BLANGKO KTP-el TERKELUPAS LOKET
34 7402140912820001 LAODE ALIFENA DESA WAWOROPE ELEMEN DATA KTP-el BURAM LAODE ALIFENA
35 7471011505880002 EBIT UMAR LANGARA LAUT BLANGKO KTP-el TERKELUPAS EBIT
36 7471032001920002 MUHAMMAD AKHSAN DESA LANGARA IWAWO BLANGKO KTP-el RUSAK MUHAMMAD AKHSAN
37 7402131204600001 SANUDINI KEL. SAWAEA BLANGKO KTP-el TERKELUPAS SUAIB ADB CPL
38 7402075209950001 ITA ZAHARA DESA LEBO BLANGKO KTP-el TERKELUPAS LOKET
39 7402070503680003 TAMRIN DESA LEBO BLANGKO KTP-el TERKELUPAS ISMAIL CPL
40 7402074107690006 HSARIPA DESA LEBO BLANGKO KTP-el TERKELUPAS ISMAIL CPL
41 7412020404970001 ARIAN RIMBA DESA DIMBA BLANGKO KTP-el TERKELUPAS FAISAL
42 7402351009990001 FANDI FERNANDI DESA PUURA BLANGKO KTP-el RUSAK LOKET
43 7402065704960001 MELIN ASTUTI DESA PASIR PUTIH BLANGKO KTP-el RUSAK LOKET
44 7412065407980001 ISMI NUR FARADILAH DESA WAWOUSO BARU BLANGKO KTP-el RUSAK LOKET
45 7402302809890001 FAKHRUDDIN. S.Os KEL. LAMPEAPI ELEMEN DATA KTP-el BURAM LOKET
46 7402071407020002 FITRAM ADITA DESA MATA LANGARA ELEMEN DATA KTP-el BURAM LOKET
47 7402031812870002 ISWAR BATUMEA TERKELUPAS KTP ISWAR
48 7409055709890001 IRAWATI BUKIT PERMAI TERKELUPAS KTP LUDI POL PP
49 7402146103530001 SAHARIA BAHO BUBU TERKELUPAS KTP LOKET
50 7402140805730002 ASNAL TUMBURANO ELEMEN DATA KTP-el BURAM ASNAL
51 7402076505750001 MUTIARA KEL. LADIANTA TERKELUPAS KTP LOKET
52 7412026602850001 HALMIANA WAWOROPE TERKELUPAS KTP HAMSA KEUANGAN
53 7402075806010001 RINI ADRIYANI LAYWO JAYA ELEMEN DATA KTP-el BURAM LUDI POL PP
54 7402035910010002 NILMIA RUSTAM NUR LANOWATU TERKELUPAS KTP LOKET
55 7402075405890002 RISMAWATI DESA TEKONEA TERKELUPAS KTP LOKET
56 7402140805710001 ASBAR DESA LABISA TERKELUPAS KTP LOKET
57 7402141705940001 SADLIANSYAH DS. LABISA TERKELUPAS KTP SADLIANSYAH
58 7405101110930001 BAHTIAR TONDONGGITO ELEMEN DATA KTP-el BURAM BAHTIAR
59 7402075506020001 SITTI HASNA WATI PALINGI TERKELUPAS KTP H. SARMINDO
60 7402146508460001 Hj. MULUHA PALINGI TERKELUPAS KTP H. SARMINDO
61 7471104303780001 RITA JAHARA TANGKOMBUNO TERKELUPAS KTP LOKET
62 7402145606490001 SABARIA DESA TEPOLAWA TERKELUPAS KTP LOKET
63 7402074404990001 UNDIHARI LASADANA DESA LAPULU TERKELUPAS KTP LOKET
64 7402070101920003 SUNDI RIVALDI DESA LAPULU TERKELUPAS KTP LOKET
65 7471102605970001 FAJRUL FALAAH DESA RAWA INDAH TERKELUPAS KTP FAJRUL FALAAH
66 7402350206720001 MUKSIN DESA BANGUN MEKAR TERKELUPAS KTP LOKET
67 7402070808970001 JURHUM SAAMU MUNSE INDAH TERKELUPAS KTP LOKET
68 7405091010750001 IRMAN SAH LAMOLUO NAMA DI KTP EL TDK JELAS IRMAN SAH
KEGIATAN 5
Membuat Laporan Kegiatan

1. Mengumpulkan Materi Laporan


2. Membuat laporan Kegiatan
3. Mengajukan berkas laporan kegiatan Pada Pimpinan
Tahap 6 : Membuat Laporan Kegiatan yang telah di Laksanakan Selama Aktualisasi

Mengumpulkan Materi Laporan

Membuat laporan Kegiatan


Mengajukan berkas laporan kegiatan Pada Pimpinan

laporan kegiatan

Anda mungkin juga menyukai