Anda di halaman 1dari 4

TUGAS 8

STUDI KASUS

“Menemukan Kasus Luar Sekolah dari Berbagai Dimensi”

DOSEN PENGAMPU

Dr. Riska Ahmad, M. Pd. Kons.

OLEH

PINTA REJANI TELAUMBANUA

19006108

BIMBINGAN DAN KONSELING

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2022
MENEMUKAN KASUS LUAR SEKOLAH DARI BERBAGAI DIMENSI

A. Kasus Luar Sekolah


Dalam dinamika kehidupan sosial pada masyarakat, banyak sekali
berbagai masalah yang timbul pada diri manusia baik secara individu maupun
kelompok. Dan itu selalu berkaitan erat satu sama lainnya. Sehubungan
dengan permasalahan yang dialami oleh berbagai pihak tersebut, maka studi
kasus dapat digunakan dalam rangka mengungkap fakta-fakta yang terkecil
dengan permasalahan yang ada serta sebab-sebab timbulnya masalah sampai
akhirnya menetapkan langkah pengentasan masalah.
Pelayanan bimbingan konseling tidak hanya didapat oleh mereka yang
berada dilingkungan sekolah atau pendidikan saja. Masyarakat di luar sekolah
pun bisa mendapatkan pelayanan bimbingan konseling (Henni Syafriana
Nasution dan Abdillah, 2019: 19)
Sebagaimana pendapat Abu Bakar M. Luddin (2010: 31), konseling di
luar sekolah meliputi:
1. Bimbingan dan Konseling dalam Lingkungan Keluarga
Ini merupakan hal yang wajar sebagai suatu tahapan dari
pengalaman hidup dan perkembangan diri seseorang. Ada banyak upaya
yang dapat dilakukan untuk menyelesaikan masalah/krisis keluarga.
Adapun cara menangani atau menyelesaikan masalah keluarga dengan
cara konseling keluarga (family conseling). Cara konseling keluarga
(family conseling) adalah cara yang telah dilakukan oleh para ahli
konseling di seluruh dunia. Ada dua pendekatan dilakukan dalam hal ini:
Pertama, pendekatan individual atau juga disebut konseling individual
yaitu upaya menggali emosi, pengalaman dan pemikiran klien. Dan
Kedua, pendekatan kelompok, yaitu diskusi dalam keluarga yang
dibimbing oleh konselor keluarga.
2. Bimbingan dan Konseling dalam Lingkungan yang Lebih Luas
(Bimbingan dan Konseling di Masyarakat)
Permasalahan yang dialami oleh masyarakat tidak hanya terjadi
dilingkungan sekolah ataupun keluarga saja, melainkan juga di luar
keduanya. Masyarakat dilingkungan perusahaan, industri, bahkan di
lembaga masyarakat tidak terhindar dari kemungkinan menghadapi
masalah. Oleh karena itu, pelayanan bimbingan dan konseling sangat
diperlukan.
B. Pemilihan Kasus
Penulis memilih kasus luar sekolah ini, dikarenakan beberapa alasan,
yaitu dari hasil pengamatan penulis, kasus terlihat tidak memedulikan masalah
yang sebenarnya kasus tidak sadari. Kegiatan sehari-hari kasus tidak begitu
banyak karena kasus telah satu tahun lulus SMA. Setelah lulus SMA kasus
belum mencari pekerjaan atau memutuskan untuk melanjutkan pendidikan.
Kasus hanya sering bepergian dengan teman sebayanya yang dulu satu
sekolah dengan kasus. Kasus sering bepergian dan pulang larut malam.
Melihat kondisi seperti itulah, penulis tertarik mencari tahu tentang
permasalahan yang sebenarnya terjadi pada kasus.
DAFTAR PUSTAKA

Luddin, Abu bakar M. 2010. Dasar-Dasar Konseling. Bandung: Cita Pustaka


Media. Perintis.
Nasution, Henni Syafriana dan Abdillah. 2019. Bimbingan Konseling: Konsep,
Teori dan Aplikasinya. Medan: LPPPI.

Anda mungkin juga menyukai