Anda di halaman 1dari 2

SERIKAT PROFESI PENGGIAT ONLINE INDONESIA

DEWAN PIMPINAN CABANG PEMATANG SIANTAR


Jl.Gereja Bless café Pematang Siantar
Kelurahan Kristen, Kecamatan Siantar Selatan,Sumatera Utara Telp:
081375511324 dpcsppoisiantar@gmail.com Kode Pos: 21124

HASIL NOTULEN RAPAT

Menindaklanjuti Hasil Kopdar (Kopi Darat) SERIKAT PROFESI PENGGIAT ONLINE


INDONESIA (SPPOI) yang dilaksanakan pada :
Hari/tanggal : Senin 26 Juni 2020
Tempat : Jl.gereja Bless Café
Waktu : 18.00-Selesai
Dengan Topik Penjelasan :
1. Penjelasan Tentang SPPOI(Serikat Profesi Penggiat Online
Indonesia),Fungsi NIB(Nomor Induk Berusaha),dan Fungsi
dari IUMK(Ijin usaha Mikro Kecil)
2. Penjelasan Fungsi Dari SPPOI Sebagai Organisasi Legal
Formal (Advokasi,Edukasi,Dan Inovasi)
3. Pembahasan Laporan Keuangan SPPOI
4. Penegasan Organisasi terhadap Komunitas dan anggota yg
melanggar ketentuan ADRT SPPOI.
Dari hasil Kopdar tersebut disepakati sebagai berikut :
1. SPPOI(Serikat Profesi Penggiat Online Indonesia) Merupakan lembaga advokasi/bantuan
Hukum bagi pekerja online terutama driver online dalam menghadapi Permenhub
118/2018 atau peraturan menteri kominfo terkait transaksi online.
SPPOI menjadi pengawalan dan pengamanan keberlangsungan penggiat online dan
terlibat dengan seluruh peraturan baik peraturan menteri,Pergub,Perda dan perarturan
lainnya agar keberlangsungan usaha penggiat online dapat dilindungi.
 NIB(Nomor Induk Berusaha) berfungsi sebagai tanda dasar perusahaan dalam
membuat izin suatu usaha.
 IUMK(Ijin Usaha Mikro Kecil) berfungsi sebagai tanda bukti perusahan dalam
usaha menengah.
2. SPPOI(Serikat Profesi Penggiat Online Indonesi) berfungsi sebagai Advokasi atay
bantuan hukum bagi anggota yg tergabung dalam SPPOI apa bila menghadapi masalah
hukum.
SPPOI juga berfungsi sebagai Inovasi dalam Pengembagan dan peningkatan Program
kerja dari SPPOI
SPPOI berfungsi sebagai Edukasi memberikan Pencerahan dan pembelajaran bagi setiap
pekerja online agar dapat memahami tentang peraturan permenhub,pergub,dan perda yg
akan berlaku.
3. Keuangan SPPOI
Keuangan SPPOI sudah di kirim ke Grup SPPOI dmna segala keuangan SPPOI sudah di
kelola Oleh bendara SPPOI.
4. Penegasan Organisasi terhadap Komunitas dan Anggota yg melanggar ADRT SPPOI
Sesuai dengan ketentua ADRT Bab II Tentang keanggotaan dmna tertulis dalam pasal 7
tentang mekanisme pemberhentian komunitas/ anggota.
DPC SPPOI Pematang Siantar Melakukan tindakan tegas terhadap Komunitas dan
anggota yang melanggar ADRT tersebut.
DPC SPPOI Pematang Siantar Memutus Hubungan dan tidak lagi ber afilisiasi dengan
Komunitas FKDOS yang dimana FKDOS sudah bagian dari Organisai lain yang sejenis
dengan SPPOI.
Dan anggota yg menjadi anggota organisi lain yg sejenis di anggap melangar ADRT
SPPOI pasal 7 ayat 5 tentang menjadi anggota organisasi lain.
DPC SPPOI melakukan Musyawarah terhadap anggota yg melanggar ketentuan ADRT
tersebut.
Dan DPC SPPOI secara tegas Memutuskan Untuk Memberhentikan Anggota yg
tergabung dalam Organisasi lain yg sejenis agar terhindar dari Kesamaan Data yg akan di
serahkan Ke Pihak terkait dalam pengurusan Izin dan Pemuktahiran data yg akan di
selenggarakan Kementrian terkait.
Untuk hal ini setiap anggota tersebut secara otomatis hak dan kewajiban nya sebagai
anggota SPPOI di nyatakan tidak belaku lagi.
Demikian Harap untuk di maklumi.

Demikianlah hasil Kopdar dan Musyawarah yg dilakukan DPC SPPOI pematang siantar dan
kiranya hasil dari kopdar dan Musyawarah ini dapat di terimah.
Untuk kedepannya DPC SPPOI Siantar akan terbuka Umum bagi siapa saja yg bersedia
menjadikan SPPOI sebagai Payung Hukum bagi penggiat dan pekerja online tanpa ada intervensi
dari mana pu.
Terimah kasih.
Horas,Horas,Horas.

DPC PEMATANG SIANTAR SPPOI |1

Anda mungkin juga menyukai