Anda di halaman 1dari 105

LAPORAN HASIL AKTUALISASI

NILAI-NILAI DASAR APARATUR SIPIL NEGARA

EDUKASI PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN( PMT ) KEPADA


ORANG TUA BAYI/BALITA GIZI KURANG DIWILAYAH KERJA
PUSKESMAS RANSIKI KABUPATEN MANOKWARI SELATAN

DISUSUN OLEH:

Nama : FAINA, A.Md.Gz


NIP : 19940303 202104 2 001
Kelas/NDH : II A / 17

PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL GOLONGAN II


KABUPATEN MANOKWARI SELATAN BEKERJASAMA DENGAN
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
PROVINSI PAPUA BARAT
TAHUN 2021
LEMBAR PERSETUJUAN

Nama : Faina, A.Md. Gz

NIP : 19940303 202104 2 001

Unit Kerja : Puskesmas Ransiki, Kabupaten Manokwari Selatan

Jabatan : Nutrisionis Terampil

Telah disetujui untuk diseminarkan pada seminar Rancangan Aktualisasi yang


akan dilaksanakan pada hari Minggu, tanggal 12 November 2021 bertempat di
RINDAM XVIII Kasuari Manokwari Provinsi Papua Barat

Manokwari Selatan, 12 November 2021

Mentor Coach

Ade Grace Airori, Amd. Keb


NIP.197812222005022008 Natan T. Lande,SE,M.A.P
NIP.19661115 199503 1 002

i
LEMBAR PENGESAHAN
PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL GOLONGAN II
KABUPATEN MANOKWARI SELATAN
PROVINSI PAPUA BARAT

LAPORAN AKTUALISASI
EDUKASI PEMBERIAN MAKANAN TAMBAHAN(PMT) KEPADA ORANG
TUA BAYI/BALITA GIZI KURANG DIWILAYAH KERJA PUSKESMAS
RANSIKI
Disusun Oleh :
Nama Peserta : Faina, A.Md. Gz
NIP : 199403032021042001
NDH/Kelas : 17 / II A
Jabatan : Nutrisionis Terampil
Tempat Aktualisasi : Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki, Kabupaten
Manokwari Selatan

Manokwari Selatan , 15 November 2021

COACH,
MENTOR,

Ade Grace Airori, Amd. Keb Natan T. Lande , SE, M.A.P


NIP.197812222005022008 NIP.19661115 199503 1 002
PENGUJI,

Seterina Dowansiba
NIP.19821015 2010042 001

ii
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas kasih dan penyertaannya
sehingga penulis mampu menyelesaikan Rancangan Aktualisasi yang akan dilaksanakan di
tempat penulis bertugas yakni di Kabupaten Manokwari Selatan.

Penyusunan Rancangan Aktualisasi ini sebagai syarat untuk melakukan Aktualisasi


nilai-nilai dasar Aparatur Sipil Negara pada Pelatihan Dasar (LATSAR) Calon Pegawai
Negeri Sipil Golongan II Kabupaten Manokwari Selatan. Penyusunan Rancangan Aktualisasi
ini tidak terlepas dari bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak. Pada Kesempatan ini
penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Bapak Markus Waran, ST. Msi. Dan Bapak Wempy W. Rengkung, selaku Bupati
dan Wakil Bupati Kabupaten Manokwari Selatan,
2. Bapak dr. Hengky Veky Tewu, M.PH selaku Sekretaris Daerah Kabupaten
Manokwari Selatan
3. Kepala SATUAN RINDAM XVIII Kasuari beserta Jajarannya yang telah
memberikan tempat bagi kami dalam mengikuti Pelatihan Dasar CPNS
4. Bapak Drs. Eduard Nunaki, M.Si selaku Kepala Badan Pengembangan Sumber
Daya Manusia Provinsi Papua Barat.
5. Bapak Obeth Kawyan, SE selaku Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan
Sumber Daya Manusia Kabupaten Manokwari Selatan
6. Bapak Natan T. Lande, SE,M.A.P selaku Coach yang telah banyak membimbing
membagi ilmu dan pengalamannya dalam penyusunan rancang aktualisasi ini.
7. Ibu Santice Mandacan, SKM selaku PLH Puskesmas Ransiki Kabupaten
Manokwari Selatan
8. Ibu Ade Grace Airori, selaku mentor yang telah banyak membimbing membagi
ilmu dan pengalamannya dalam penyusunan rancangan aktualisasi ini.
9. Segenap Widyaiswara selaku Tenaga Pengajar dan Panitia Penyelenggara
LATSAR CPNS BPSDM Provinsi Papua Barat dan BKPSDM Kabuapten Manokwari
Selatan.
10. Keluargaku tercinta yang telah memberikan dukungan doa kepada saya selama
proses pelaksanaan LATSAR CPNS.

iii
11. Seluruh rekan-rekan peserta LATSAR Golongan II & III T.A 2018
Kabupaten Manokwari Selatan.

Menyadari rancangan aktualisasi ini tidak terlepas dari kekurangan, maka penulis
mengharapkan kritik dan saran demi perbaikan agar rancangan aktualisasi ini nantinya dapat
memberi manfaat dalam bidang pekerjaan dan penerapannya di organisasi perangkat daerah
serta mampu dikembangkan lebih lanjut.

Manokwari Selatan, 03 Oktober 2021

Faina , A.Md. Gz
NIP.19940303 202104 2 001

iv
DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN .............................................................................................................................i

LEMBAR PENGESAHAN ..............................................................................................................................ii

KATA PENGANTAR.......................................................................................................................................iii

DAFTAR ISI........................................................................................................................................................v

DAFTAR TABEL...............................................................................................................................................vii

DAFTAR GAMBAR..........................................................................................................................................viii

DAFTAR LAMPIRAN .....................................................................................................................................ix

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang................................................................................................................................1
B. Tujuan Dan Manfaat
1. Tujuan.................................................................................................................................................3
2. Manfaat..............................................................................................................................................4
C. Tempat Dan Waktu Aktualisasi
1. Tempat Pelaksanaan......................................................................................................................4
2. Waktu Pelaksanaan........................................................................................................................4
BAB II GAMBARAN UMUM ORGANISASI

A. Tugas Dan Fungsi Organisasi


1. Tugas Dan Fungsi ..........................................................................................................................5
2. Visi Dan Misi..................................................................................................................................6
3. Susunan Organisasi Dan Tatakerja ........................................................................................7
B. Identifikasi Isu................................................................................................................................8
C. Analisis APKL...............................................................................................................................9
D. Memilih Dan Menetapkan Isu...................................................................................................10
E. Rencana Kegiatan..........................................................................................................................10
BAB III RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR

1. Nilai-nilai dasar PNS...................................................................................................................12


a. Aktualisasi1...............................................................................................................................12
b. Nasionalisme.............................................................................................................................13
c. Etika Publik...............................................................................................................................14
d. Komitmen Mutu.......................................................................................................................15
e. Anti Korupsi..............................................................................................................................16
2. Sikap Perilaku Disiplin PSN........................................................................................................17
3. Kedudukan dan Peran PNS...........................................................................................................21
a.Manajemen Aparatur Sipil Negera ....................................................................................21

v
b.Whole Of Government.........................................................................................................23
c. Pelayanan Public...................................................................................................................23
Rencangan Kegiatan Aktulisasi .....................................................................................................................26

Jadwal Kegiatan..................................................................................................................................................41

BAB IV CAPAIAN AKTUALISASI

Daftar Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS .............................................................................42

Deskripsi Capaian Aktualisasi .......................................................................................................................43

Kegiatan 1 ............................................................................................................................................................43

Kegiatan 2 49

Kegiatan 3 ............................................................................................................................................................55

Kegiatan 4 ............................................................................................................................................................67

Kegiatan 5 ............................................................................................................................................................71

BAB V PENUTUP

KESIMPULAN.....................................................................................................................................................74

SARAN...................................................................................................................................................................74

DAFTAR PUSTAK A........................................................................................................................................75

DAFTAR TABEL
vi
Tabel 2.1 APKL...................................................................................................................................................9

Tabel 2.2 Penetapan Isu/USG ........................................................................................................................10

Tabel 2.3 Rencana Kegiatan...........................................................................................................................11

Tabel 3.1 Rancangan Kegiatan Aktualisasi ..............................................................................................26

Tabel 3.2 Jadwal Kegiatan ..............................................................................................................................41

Tabel 4.1 Daftar Kegiatan Aktualisasi .......................................................................................................42


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1 Susunan Organisasi .................................................................................................7

Gambar 4.1 Penimbangan Berat Badan ....................................................................................44

Gambar 4.2 Pengukuran Tinggi/Panjang Badan ....................................................................45

Gambar 4.3 Pengukuran Lila .......................................................................................................46

Gambar 4.4 Mengumpulkan dan Mengelola Data ................................................................49

Gambar 4.5 Mencari Materi Poster ...........................................................................................50

Gambar 4.6 Mempersiapkan Materi Poster .............................................................................50

Gambar 4.7 Proses Mempersiapkan Poster .............................................................................51

Gambar 4.8 Mempersiapkan Makanan Tambahan .................................................................52

Gambar 4.9 Membuat Daftar Tanda Terima PMT ................................................................53

Gambar 4.10 Memberi salam pada Tuan Rumah ...................................................................58

Gambar 4.11 Memberi tahukan Maksud dan Tujuan ...........................................................59

Gambar 4.12 Memberikan Edukasi kepada orang lain ........................................................60

Gambar 4.13 Pemberian makanan tambahan pada bayi/balita Gizi Kurang ................62

Gambar 4.14 Menandatangani Tanda Terima PMT ..............................................................63

Gamabar 4.15 Berpamitan kepada Orang Tua Bayi/Balita ................................................64

Gambar 4.16 Menunjukan semua hasil kegiatan kepada Mentor ....................................68

Gambar 4.17 Meminta pendapat Mentor ..................................................................................69

Gamabar 4.18 Menyusun Laporan Aktualisasi ......................................................................71

Gambar 4.19 Mengkonsultasikan kepada Couch ...................................................................72

viii
DAFTAR LAMPIRAN

Jurnal Harian Of Kampus

Kartu Kendali Mentor

Kartu Kendali Couch

Melakukan konsultasi dengan pimpinan

Melakukan konsultasi dengan mentor

Daftar Tanda Terima makanan tambahan

Daftar Hasil Penimbangan

ix
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Dalam Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 telah dikemukakan
bahwa tugas pemerintah adalah melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah
darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan
bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan perdamaian abadi dan
keadilan sosial. Maka untuk menjalankan tugas dengan maksimal dalam melayani
masyarakat, pemerintah harus meningkatkan kinerja dalam pelayanan-pelayanan publik
secara profesional.

Menurut undang-undang nomor 23 Tahun 2014 tentang pemerintahan Daerah bahwa,


penyelenggaraan pemerintahan daerah diarahkan untuk mempercepat terwujudnya
kesejahtaraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan, pemberdayaan masyarakat serta
peningkatan dayasaing daerah dengan memperhatikan prinsip demokrasi, pemerataan
keadilan dan kekhasan suatu daerah dalam sistem Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Yang menjadi urusan wajib pemerintahan yang berkaitan dengan pelayanan dasar, yaitu
pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum dan penataan ruang, perumahan rakyat dan
kawasan pemukiman, ketentraman dan ketertiban umum, dan perlindungan masyarakat dan
sosial (UU No. 23 Pasal 12 tahun 2014).

Fungsi pegawai Aparatur Sipil Negara dalam UU No 5 tahun 2014 yaitu sebagai:
pelaksana kebijakan publik , pelayan publik dan perekat dan pemersatu bangsa, maka
pegawai ASN berperan sebagai perencana, pelaksana dan pengawas penyelenggaraan
tugas umum pemerintah dan pembangunan nasional melalui pelaksanaan kebijakan dan
pelayanan publik yang professional,bebas dari intervensi politik serta bersih dari
praktik korupsi , kolusi dan nepotisme.
Guna menciptakan dan melahirkan Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri
Sipil (PNS) yang berkualitas, berdaya saing , profesional dan berintegritas tinggi serta
memiliki etika yang baik dan bebas dari tindak korupsi, maka diharapkan melalui
pembentukan karakter dan penguatan kompetensi sesuai dengan bidang tugas melalui
Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipilin diharapkan dapat menciptakan Aparatur

1
Sipil Negara yang mampu menerapkan atau mengaktualisasi sikap nilai-nilai dasar
ANEKA, yaitu : Akuntabilitas, Nasionalisme ,Etika Publik ,Komitmen Mutu serta Anti
Korupsi di tempat kerjanya masing-masing.

Kabupaten Manokwari Selatan merupakan Kabupaten Otonom baru berdasarkan


Undang- Undang Nomor 23 tahun 2012, dalam bingkai kebijakan otonomi khusus Papua
Barat yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Manokwari , Letak geografis Kabupaten
Manokwari Selatan dapat terlihat menurut bagiannya sebagai berikut:

Bagian Utara : 5’ Lintang Selatan

Bagian Selatan: 5’ Lintang Selatan

Bagian Barat : 45’ Bujur Timur

Bagian Timur : 25’ Bujur Timur

Secara administratif, wilayah Kabupaten Manokwari Selatan memiliki ibukota diBondij di


Distrik Ransiki. Kabupaten Manokwari Selatan, terdiri dari 6 (enam) wilayah administrasif
distrik, sebanyak 57 kampung. Berdasarkan Tata ruang Propinsi Papua Barat, Manokwari
Selatan ditetapkan sebagai Pusat Kegiatan Lokal Promosi (PKL) dengan pusat diRansiki.
Terdapat 4 wilayah distrik diwilayah Kabupaten Manokwari Selatan yang berbatasan dengan
laut, yaitu: Distrik Ransiki, Momiwaren, Tahota, Oransbari, sedangkan 2 distrik lainnya
merupakan wilayah yang terletak didaerah dataran atau pegunungan yang tidak berbatasan
dengan laut, yaitu Distrik Nenei dan Distrik Dataran Isim.

Wilayah Kabupaten Manokwari Selatan seluas 2.812,44 km2 yang terbagi kedalam 6 (enam)
distrik dengan Distrik Ransiki yang memiliki wilayah paling luas .Ratio luas wilayah
per/distrik terhadap luas wilayah Kabupaten Manokwari Selatan dapat dilihat pada tabel
berikut.

Berdasarkan data Wilayah Administratif Kabupaten Manokwari Selatan, Tahun 2015

distrik Ransiki memiliki luas wilayah ( ) 1.180,20 dengan presentase luas

wilayah )sebanyak 41,96 persen , serta jumlah kampung sebanyak 13. Distrik MomiWaren

2
memiliki luas wilayah ( ) 440,00 dengan presenta seluas wilayah (%) sebanyak 15,64 ,

serta jumlah kampong sebanyak 7. Distrik Nenei memiliki luas wilayah ( ) 436,18

dengan presentase luas wilayah (%) sebanyak 15,51 dengan jumlah kampung 7. Distrik

Tahota memiliki luas wilayah ( ) 178,22 dengan presenta seluas wilayah (%) sebanyak

6,34 dengan jumlah kampung 4. Distrik Dataran Isim memiliki luas wilayah ( ) 214,89

dengan presentase luas wilayah (%) sebanyak 7,64 dengan jumlah kampung 12. Distrik

Oransbari memiliki luas wilayah ( ) 362,95 dengan presentase luas wilayah (%) sebanyak

12,91 dengan jumlah kampung 14.Sehingga apabila ditotal secara keseluruhan Kabupaten

manokwari selatan memiliki luas wilayah sebesar 2.812,44 , dengan presentase luas

wilayah (%) 100,00 serta memiliki jumlah kampong sebanyak 57(Sumber: Kabupaten
Manokwari Selatan DalamAngka , 2015 ).

Selanjutnya, batas wilayah administrasi Kabupaten Manokwari Selatan adalah sebagai


berikut:

Sebelah Utara : Kabupaten Manokwari

Sebelah Selatan : Kabupaten Teluk Bintuni dan Teluk Wondama

Sebelah Bara : Kabupaten Pegunungan Arfak dan Teluk Bintuni

SebelahTimur : Kabupaten Teluk Wondama

Dengan demikian melalui kegiatan pelatihan dasar CPNS ini dapat diterapkan nilai-nilai
dasar ANEKA dalam melaksanakan tugas dan pelayanan penulis selama masa habituasi,
terutama terkait dengan kegiatan dalam “ Edukasi Pemberian Makanan Tambahan Kepada
Orang Tua Bayi/Balita Gizi Kurang DiWilayah Kerja Puskesmas Ransiki ”.

B. Tujuan Dan Manfaat


a. Tujuan Aktualisasi
Adapun tujuan dari kegiatan aktualisasi ini, yaitu:
1. Mampu mengaktualisasikan Nilai-Nilai Dasar profesi ASN yang meliputi
Akuntabilitas ,Nasionalisme, Etika Publik ,Komitmen Mutu,dan Anti Korupsi

3
(ANEKA) dalam setiap pelaksanaan kegiatan sehingga dapat menjadi suatu
kebiasaan atau karakter diri ideal sebagai seorang ASN.
2. Memperoleh pengalamannya tentang penerapan Agenda Kedudukan dan Peran
PNS dalam NKRI yang mencakup WOG, Manajemen ASN dan Pelayanan
Publik.
3. Mampu Melaksanakan Edukasi Dan Pemberian makanan tambahan kepada orang
tua bayi/balita Gizi Kurang DiWilayah Kerja Puskesmas Ransiki dengan baik

b. Manfaat Aktualisasi
Adapun manfaat dari kegiatan aktualisasi ini yaitu sebagai berikut :
1. Mampu menerapkan nilai-nilai ANEKA sehingga memiliki tanggung jawab dan
integiritas terhadap tugas dan jabatan.
2. Memberikan pengetahuan serta wawasan kepada orangtua bayi/balita gizi kurang
tentang pentingnya pemberian makanan tambahan melalui edukasi
3. Dengan dilaksanaknannya edukasi dan pemberian makanan tambahan di
harapkan dapat menekan angka bayi/balita gizi kurang diwilayah kerja
Puskesmas Ransiki

C. Lokasi dan Waktu Aktualisasi


1. Lokasi Aktualisasi
Pelaksanaan kegiatan aktualisasi dilakukan diwilayah kerja Puskesmas dan Rumah
Orang tua bayi/balita gizi kurang Kabupaten Manokwari Selatan.

2. Waktu Aktualisasi
Pelaksanaan kegiatan aktualisasi dilakukan berdasarkan kalender Pelatihan Dasar
Calon Pegawai Negeri Sipil Golongan II oleh Badan Pengembangan Sumber Daya
Manusia (BPSDM) Provinsi Papua Barat. Kegiatan aktualisasi ini dilakukan selama 30
hari efektif dimulai pada tanggal 12 Oktober s/d 12 November 2021.

4
5
BAB II

GAMBARAN UMUM ORGANISASI

Menurut Permenkes Nomor 43 Tahun 2019 tentang Puskesmas adalah fasilitas


pelayanan kesehatan(faskes). Fasilitas pelayanan kesehatan adalah suatu tempat yang
digunakan untuk menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan baik promotif,
preventif, kuratif maupun rehabilitatif yang dilakukan oleh pemerintah pusat,
pemerintah daerah maupun masyarakat.

A. Tugas Pokok Dan Fungsi Organisasi


Puskesmas mempunyai tugas melaksankan kebijakan kesehatan untuk mencapai tujuan
pembangunan kesehatan diwilayah kerjanya dalam rangka mendukung terwujudnya
kecamatan sehat. Selain itu puskesmas juga wajib diakreditasi secara berkala paling
sedikit 3 tahun sekali.
1. Tugas Pokok
Puskesmas melakukan kegiatan-kegiatan termaksud upaya kesehatan masyarakat
sebagai bentuk usaha pembangunan kesehatan yaitu sebagai berikut :
 Upayah Kesehatan Ibu Dan Anak
 Upaya Kelurga Berencana
 Upaya Perbaikan Gizi
 Upaya Kesehatan Lingkungan
 Upayah Pencegahan Dan Pemberantasan Penyakit Menular
 Upayah Pengobatan
 Upayah Penyuluhan Kesehatan Masyarakat
 Upayah Kesehatan Sekolah
 Upayah Kesehatan Olahraga
 Upayah Perawatan Kesehatan Masyarakat
 Upayah Peningkatan Kesehatan Kerja
 Upayah Kesehatan Gigi Dan Mulut
 Upayah Kesehatan Jiwa
 Upayah Kesehatan Mata
 Upayah Pembinaan Peran Serta Masyarakat
 Upayah Pembinaan Pengobatan Tradisional

6
Fungsi
 Sebagai pusat pembangunan kesehatan masyarakat
 Membina peran serta masyarakat diwilayah kerjanya dalam rangka
meningkatkan kemampuan hidup sehat
 Memberikan pelayanan kesehatan secara menyeluruh dan terpadu kepada
masyarakat di wilayah kerja.

2. VISI, MISI, DAN NILAI-NILAI ORGANISASI


a. Visi
Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan Yang Aman, Damai ,
Mandiri, Regius Dan Sejaterah
b. Misi
1) Meningkatkan keamanan bagi masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan
sebagai tolak ukur kerja
2) Membina kehidupan masyarakat yang regius
3) Membangun birokrasi pemerintah yang efektif bagi aparatur sipil negara
4) Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan
5) Meningkatkan pembangunan yang merata, berkualitas dan berkelanjutan di
Mansel
6) Meningkat perekonomian dan kehidupan sosial budaya, masyarakat
Kabupaten Manokwari Selatan melalui perkembangan pariwisata dan
pemuda olaraga
7) Menguatkan upaya pembangunan dan distrik di Kabupaten Manokwari
Selatan
8) Mengembangkan insfrastruktur daerah untuk meningkatkan pelayanan
publik

c. Nilai-Nilai Organisasi
Aman berarti mengutaman prilaku tanpa diskriminasi, bebas dari
ancaman, merasa terlindungi dan terhindar dari rasa takut

7
Damai , adalah sebuah keadaan yang tenang, emosi dalam diri yang
terkontrol serta hubungan sosial yang harmonis tanpa adanya
perseteruan dan konflik
Mandiri, adalah sikap dan prilaku yang tidak mudah tergantung
pada orang lain dalam menyelesaikan tangguangjawab , mengutamakan
kompetensi dan kreatif
Religius berarti penghargaan tertinggi yang di berikan masyarakat
dalam menjunjung tinggi nilai-nilai kerohanian yang bersifat mutlak
dan abadi
Sejahtera, berarti menunjuk kepada mewujudkan keadaan yang baik
dan makmur dalam keadaan sehat dan damai.

d. Susunan Organisasi dan Tata Kerja

Gambar 1.1 Struktur Oganisasi Puskesemas Ransiki


Tata Kerja Puskesmas
Tata kerja puskesmas meliputi :
1) Dengan Kantor Kecamatan
Puskesmas beroordinasi dengan kantor kecamatan, koordinasi tersebut
meliputi : perencanaan, pergerakan pelaksanaan,pengawasan, pengendalian
serta penilaian.
2) Dengan Dinas Kesehatan
Puskesmas adalah unit pelaksana teknis dinas kesehatan kabupaten/kota.

8
3) Dengan Jaringan Pelayanan Kesehatan Strata Pertama
Sebagai mitra pelayanan kesehatan strata pertama yang di kelola oleh
lembaga masyarakat dan swasta, puskesmas juga menjalin kerjasama
termaksud penyelenggaraan rujukan dan memantau kegiatan yang di
selenggarakan.
4) Dengan Jaringan Pelayananan Rujukan
Dalam menyelenggarakan upaya kesehatan perorangan dan upaya
kesehatan masyarakat, puskesmas menjalin kerja sama yang erat dengan
berbagai pelayanan kesehatan rujukan.
5) Dengan Lintas Sektor
Tanggung jawab puskesmas sebagai unit pelaksa teknis adalah
menyelenggarakan sebagai tugas pembangunan kesehatan yang dibebankan
oleh dinas kesehatan kabupaten/ kota.
6) Dengan Masyarakat
Sebagai penanggungjawab penyelenggaraan pembangunan kesehatan
diwilayah kerja, puskesmas membutuhkan dukungan aktif dari masyarakat
sebagai objek dan subjek pembangunan .

B. Identifikasi Isu
Dari berbagai masalah yang ada di Kabuapten Manokwari Selatan, saya
mengidentifikasi ada 5 isu yang bisa saya sampaikan, antara lain:
1. Kurangnya partisipasi ibu dalam posyandu sebagai upayah peningkatan kesehatan
bayi/balita di wilayah kerja Puskesmas Ransiki
2. Kurang optimalnya edukasi dan pemberian PMT(makanan tambahan) kepada orangtua
bayi/balita gizi kurang diwilayah kerja Puskesmas Ransiki
3. Kurang optimalnya penyuluhan gizi seimbang bagi bayi/balita di posyandu, wilayah
kerja Puskesmas Ransiki
4. Kurangnya sosialisasi petugas, akan pentingnya pemberian tablet tambah darah bagi
remaja putri
5. Kurangnya pengetahuan keluarga dalam mendukung keberhasilan ASI Ekslusif

9
C. Analisis APKL

Dari isu yang telah diidentifikasi diatas, maka dalam kriteria pemilihan isu dilakukan
dengan menggunakan tabel APKL sebagai berikut

Tabel 2.1 APKL

Kriteriaisu
No Isu strategis Nilai Total Rangking
A P K L
1 Kurangnya partisispasi ibu dalam 5 3 3 3 14 III
posyandu sebagai upayah peningkatan
kesehatan bayi/balita diwilayah kerja
Puskesamas Rasiki
2 Kurang optimalnya edukasi Pemberian
makanan tambahan kepada orangtua
5 5 4 4 18 II
bayi/balita gizi kurang diwilayah kerja
Puskesmas Ransiki
3 Kurang optimalnya penyuluhan gizi
seimbang bayi/balita kepada orang tua
5 5 5 5 20 I
di posyandu, wilayah kerja Puskesmas
Ransiki
4 Kurangnya sosialisasi petugas, akan
pentingnya pemberian tablet tambah 5 3 2 3 13 IV
darah bagi remaja putri
5 Kurangnya pengetahuan keluarga
dalam mendukung keberhasilan ASI 3 1 1 1 6 V
Ekslusif
Keterangan :
A : Aktual (yang sedang hangat dibicarakan)
P : Problematik (paling mendesak dipecahkan)
K : Kekhalayakan (mengenai hajat hidup orang banyak)
L : Layak (logis, pantas, realistis, dan dapatdibahas)
Rentang Nilai : 5-1

10
D. Memilih Isu Dan Penetapan Isu
Setelah menetapkan isu-isu stategis, maka perlu ditetapkan isu paling teraktual yang
terjadi di lokus kegiatan seperti pada table 2.2 berikut ini

Tabel 2.2 Penetapan ISU/USG


No Isu U S G Total/Ranking
Kurang optimalnya eduksi Pemberian makanan
1 tambahan kepada orang tua bayi/balita gizi kurang 5 5 5 15/I
diwilayah kerja Puskesmas Ransiki
Kurang optimalnya penyuluhan gizi seimbang
2 bayi/balita kepada orang tua di posyandu wilayah kerja 4 4 3 11/II
Puskesmas Ransiki
Kurang sosialisasi petugas akan pentingnya tablet
3 tambah darah bagi remaja putri 3 3 2 8/III
Keterangan:
U : Urgensi
S : Serious
G : Grout
Dari hasil analisis USG maka didapatkan isu yang sangat penting untuk di selesaikan
yaitu: Edukasi Pemberian Makanan Tambahan Kepada Orang Tua Bayi/Balita Gizi
Kurang DiWilayah Kerja Puskesmas Ransiki ”

E. Rencana Kegiatan Aktualisasi


Adapun rencana analisis USG maka didapatkan isu yang sangat penting untuk di
selesaikan yaitu ’’Edukasi Pemberian Makanan Tambahan Kepada Orang Tua
Bayi/Balita Gizi Kurang Di Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki’
1. Kurang optimalnya partisipasi ibu dalam posyandu sebagai upaya peningkatan
kesehatan bayi/balita diwilayah kerja Puskesmas Ransiki
2. Kurang optimalnya edukasi Pemberian makanan tambahan kepada orangtua
bayi/balita gizi kurang diwilayah kerja Puskesmas Ransiki
3. Kurang optimalnya penyuluhan gizi seimbang bayi/balita kepada orang tua
bayi/balita di posyandu,diwilayah kerja Puskesmas Ransiki

11
4. Kurangnya sosialisasi petugas akan pentingnya pemberian tablet tambah darah
bagi remaja putri
5. Kurangnya pengetahuan keluarga dalam mendukung keberhasilan ASI Ekslusif.

Isu Yang Diangkat : Kurang Optimalnya Edukasi Pemberian Makanan


Tambahan Kepada Orang Tua Bayi/Balita Gizi
Kurang

Gagasan Isu : Optimalnya Edukasi Pemberian Makanan Tambahan


Kepada Orang Tua Bayi/Balita Gizi Kurang Di
Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki

Tabel 2. 3 Rencana Kegiatan

Unit Kerja Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki

‘’Kurang optimalnya edukasi pemberian makanan


Isu Yang Diangkat tambahan kepada orangtua bayi/balita diwilayah kerja
Puskesmas Ransiki’
‘’Optimalisasi edukasi pemberian makanan tambahan
Gagasan Pemecahan Isu kepada orang tua bayi/balita gizi kurang diwilayah
kerja Puskesmas Ransiki’’
‘’Edukasi Pemberian Makanan Tambahan Kepada
Tujuan Gagasan Pemecahan Isu Orangtua Bayi/Balita Gizi Kurang Diwilayah Kerja
Puskesmas Ransiki’’
Melalui kegiatan :
 Melaksanakan kegiatan posyandu
 Mempersiapkan alat dan bahan kegiatan
 Melaksanakan kunjungan rumah,Melakukan
kegiatan edukasi kepada orangtua bayi/balita
gizi kurang dan Memberikan makanan tambahan
bagi bayi/balita gizi kurang
 Melakukan evaluasi pada mentor dan membuat
laporan aktualisasi
 Menyiapkan laporan aktualisasi

12
13
BAB III
AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PNS

A. Nilai-Nilai Dasar PNS


1. Nilai-Nilai Dasar PNS
Untuk mewujudkan fungsi Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai pelaksanan
kebijakan publik, pelayan publik, serta perekat pemersatu bangsa, maka diperlukan
ASN yang professional, kompeten dan berintegritas yang berkarakter ANEKA.
Karakter ANEKA yaitu mempunyai nilai-nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme,
Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi. Adapun inti penjelasan terkait
nilai-nilai ANEKA adalah sebagai berikut :

a) Akuntabilitas

Akuntabilitas sering disamakan dengan responsibilitas atau tanggung jawab.


Namun pada dasarnya, kedua konsep itu memiliki makna yang berbeda.
Responsibilitas adalah kewajiban untuk bertanggung jawab. Akuntabilitas adalah
suatu kewajiban pertanggungjawaban yang harus dicapai sedangkan akuntabilitas
adalah kewajiban pertanggungjawaban yang harus dicapai.
Dalam menciptakan lingkungan kerja yang akuntabel, ada beberapa indikator
dari nilai-nilai dasar akuntabilitas yang harus diperhatikan, yaitu:
 Kepemimpinan : Lingkungan yang akuntabel tercipta dari atas ke bawah
dimana pimpinan memainkan peranan yang penting dalam menciptakan
lingkungannya.
 Transparansi : Keterbukaan atas semua tindakan dan kebijakan yang
dilakukan oleh individu maupun kelompok/instansi.
 Integritas : adalah adalah konsistensi dan keteguhan yang tak tergoyahkan
dalam menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan keyakinan
 Tanggung Jawab : adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau
perbuatannya yang di sengaja maupun yang tidak di sengaja tanggung jawab
juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.

14
 Keadilan : adalah kondisi kebenaran ideal secara moral mengenai sesuatu
hal, baik menyangkut benda atau orang.
 Kepercayaan : Rasa keadilan akan membawa pada sebuah kepercayaan.
Kepercayaan ini yang akan melahirkan akuntabilitas.
 Keseimbangan : Untuk mencapai akuntabilitas dalam lingkungan kerja, maka
diperlukan keseimbangan antara akuntabilitas dan kewenangan, serta harapan
dan kapasitas.
 Kejelasan : Pelaksanaan wewenang dan tanggungjawab harus memiliki
gambaran yang jelas tentang apa yang menjadi tujuan dan hasil yang
diharapkan.
 Konsistensi : adalah sebuah usaha untuk terus dan terus melakukan sesuatu
sampai pada tercapai tujuan akhir.

b) Nasionalisme
Nasionalisme adalah pemahaman mengenai nilai-nilai kebangsaan. Nasionalisme
memiliki pokok kekuatan dalam menilai kecintaan individu terhadap bangsanya.
Salah satu cara untuk menumbuhkan semangat nasionalisme adalah dengan
menanamkan nilai-nilai pancasila, pengamalan nilai-nilai luhur yang terkandung
didalamnya, setiap penyelenggara negara baik dipusat maupun didaerah(LAN RI,
2015)
 Sila pertama : Ketuhanan Yang Maha Esa. Nilai ini mengandung adanya
pengakuan dan keyakinan terhadap adanya tuhan sebagai pencipta alam
semesta. Nilaiini menyatakan bahwa bangsa indonesia merupakan bangsa
religius, bukan bangsa atheis.
 Sila kedua : Kemanusiaan yang Adil dan Beradab. Sila kedua memiliki
konsekuensi ke dalam dan ke luar. Ke dalam berarti menjadi pedoman
negara dalam memuliakan nilai-nilai kemanusiaan dan hak asasi manusia.
Ini berarti Negara menjalankan fungsi “melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, memajukan kesejahteraan
umum dan mencerdaskan kehidupan bangsa.

 Sila ketiga: Persatuan Indonesia. Semangat kebangsaan adalah mengakui


manusia dalam keragaman dan terbagi dalam golongan-golongan.
Keberadaan bangsa Indonesia terjadi karena memiliki satu nyawa, satu

15
asal akal yang tumbuh dalam jiwa rakyat sebelumnya, yang menjalani
satu kesatuan riwayat, yang membangkitkan persatuan karakter dan
kehendak untuk hidup bersama dalam suatu wilayah geopolitik nyata .

 Sila ke empat : kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam


permusyawaratan. Sila ini mengandung makna bahwa suatu pemerintah dari
rakyat, oleh rakyat danuntuk rakyat dengan cara musyawarah mufakat
melalui lembaga perwakilan.

 Sila kelima : Keadilan Sosial Bagi Seluruh rakyat Indonesia


Dalam rangka mewujudkan keadilan sosial, para pendiri bangsa
menyatakan bahwa Negara merupakan organisasi masyarakat yang bertujuan
menyelenggarakan keadilan.

c) Etika Publik

Konsep etika sering disamakan dengan moral. Padahal ada perbedaan antara
keduanya. Etika lebih dipahami sebagai refleksi yang baik atau benar.Sedangkan
moral mengacu pada kewajiban untuk melakukan yang baik atau apa yang
seharusnya dilakukan. Etika juga dipandang sebagai karakter atau etos
individu/kelompok berdasarkan nilai-nilai dan norma-norma luhur. Etika publik
merupakan refleksi tentang standar/norma yang menentukan baik/buruk,
benar/salah perilaku, tindakan dan keputusan untuk mengarahkan kebijakan
publik dalam rangka menjalankan tanggung jawab pelayanan publik Kode etik
adalah aturan-aturan yang mengatur tingkah laku dalam suatu kelompok
khusus, sudut pandangnya hanya ditujukan pada hal-hal prinsip dalam
bentuk ketentuan tertulis. Nilai-nilai dasar etika publik sebagaimana
tercantum dalam undang- undang ASN, yakni sebagai berikut:

 Memegang teguh nilai- nilai ideologi negara Pancasila


 Setia dan mempertahankan Undang Undang Dasar Negara Kesatuan
Republik indonesia 1945

 Menjalankan tugas secara professional dan tidak berpihak

 Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian.

16
 Menciptakan lingkungan kerja yang non diskriminatif.

 Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur.

 Mempertanggungjawabkan tindakan dan kinerjanya kepada publik.

 Memiliki kemampuan dalam melaksanakan kebijakan dan program


pemerintah.

 Memberikan layanan kepada publik secara jujur, tanggap, cepat, tepat,


akurat, berdayaguna, berhasilguna dan santun.

 Mengutamakan kepemimpinan berkualitas tinggi.

 Menghargai komunikasi, konsultasi, dan kerjasama.

 Mengutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai.

 Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan.

 Meningkatkan efektivitas system pemerintahan yang demokratis sebagai


perangkat sistem karir.

d) Komitmen Mutu

Komitmen mutu adalah janji pada diri kita sendiri atau pada orang lain yang
tercermin dalam tindakan kita untuk menjaga mutu kinerja pegawai. Bidang
apapun yang menjadi tanggung jawab pegawai negeri sipil semua mesti
dilaksanakan secara optimal agar dapat memberi kepuasan kepada stakeholder.
Komitmen mutu merupakan tindakan untuk menghargai efektivitas, efisiensi,
inovasi dan kinerja yang berorientasi mutu dalam penyelenggaraan pemerintahan
dan pelayanan publik.

Ada empat indikator dari nilai-nilai dasar komitmen mutu yang harus
diperhatikan, yaitu

 Efektif, Efektif adalah berhasil guna, dapat mencapai hasil sesuai dengan
target. Sedangkan efektivitas menunjukkan tingkat ketercapaian target yang
telah direncanakan, baik menyangkut jumlah maupun mutu hasil kerja.

17
 Efisiens, Efisien adalah berdaya guna, dapat menjalankan tugas dan mencapai
hasil tanpa menimbulkan keborosan. Sedangkan efisiensi merupakan tingkat
ketepatan realiasi penggunaan sumberdaya dan bagaimana pekerjaan
dilaksanakan sehingga dapat diketahui ada tidaknya pemborosan sumber
daya, penyalahgunaan alokasi, penyimpangan prosedur dan mekanisme yang
ke luar alur.

 Inovasi, Inovasi Pelayanan Publik adalah hasil pemikiran baru yang


konstruktif, sehingga akan memotivasi setiap individu untuk membangun
karakter sebagai aparatur yang diwujudkan dalam bentuk profesionalisme
layanan publik yang berbeda dari sebelumnya, bukan sekedar menjalankan
atau menggugurkan tugas rutin.

 Mutu, Mutu merupakan suatu kondisi dinamis berkaitan dengan produk,


jasa, manusia, proses dan lingkungan yang sesuai atau bahkan melebihi
harapan konsumen.

e) Anti Korupsi

Kata korupsi berasal dari bahasa latin yaitu Corruptio yang artinya kerusakan,
kebobrokan dan kebusukan. Korupsi sering dikatakan sebagai kejahatan luar
biasa, karena dampaknya yang luar biasa, menyebabkan kerusakan baik dalam
ruang lingkup pribadi, keluarga, masyarakat dan kehidupan yang lebih luas.
Kerusakan tidak hanya terjadi dalam kurun waktu yang pendek, namun dapat
berdampak secara jangka panjang.

Ada 9 (sembilan) indikator dari nilai-nilai dasar anti korupsi yang harus
diperhatikan, yaitu :

 Jujur, Kejujuran merupakan nilai dasar yang menjadi landasan utama bagi
penegakan integritas diri seseorang. Tanpa adanya kejujuran mustahil
seseorang bisa menjadi pribadi yang berintegritas.
 Peduli, Kepedulian sosial kepada sesama menjadikan seseorang memiliki
sifat kasih sayang. Individu yang memiliki jiwa sosial tinggi akan

18
memperhatikan lingkungan sekelilingnya di mana masih terdapat banyak orang
yang tidak mampu, menderita, dan membutuhkan uluran tangan.
 Mandiri, Kemandirian membentuk karakter yang kuat pada diri seseorang
menjadi tidak bergantung terlalu banyak pada orang lain.
 Disiplin, Disiplin adalah kunci keberhasilan semua orang. Ketekunan dan
konsistensi untuk terus mengembangkan potensi diri membuat seseorang akan
selalu mampu memberdayakan dirinya dalam menjalani tugasnya.
 Tanggung Jawab, Pribadi yang utuh dan mengenal diri dengan baik akan
menyadari bahwa keberadaan dirinya di muka bumi adalah untuk melakukan
perbuatan baik demi kemaslahatan sesama manusia.
 Kerja Keras, Individu beretos kerja akan selalu berupaya meningkatkan
kualitas hasil kerjanya, demi terwujudnya kemanfaatan publik yang
sebesar-besarnya. Ia mencurahkan daya pikir dan kemampuannya untuk
melaksanakan tugas dan berkarya dengan sebaik-baiknya. Ia tidak akan
mau memperoleh sesuatu tanpa mengeluarkan keringat.
 Sederhana, Pribadi yang berintegritas tinggi adalah seseorang yang menyadari
kebutuhannya dan berupaya memenuhi kebutuhannya dengan semestinya tanpa
berlebih-lebihan.
 Berani, Seseorang yang memiliki karakter kuat akan memiliki keberanian
untuk menyatakan kebenaran dan menolak kebathilan. Ia tidak akan mentolerir
adanya penyimpangan dan berani menyatakan penyangkalan secara tegas.
 Adil, Pribadi dengan karakter yang baik akan menyadari bahwa apa yang
dia terima sesuai dengan jerih payahnya. Ia tidak akan menuntut untuk
mendapatkan lebih dari apa yang ia sudah upayakan.

2. Sikap Perilaku Disiplin PNS


a) Pengertian Disiplin Pegawai Negeri Sipil
Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 tahun 2010 pasal 1 menyatakan
bahwa Disiplin Pegawai Negeri Sipil adalah kesanggupan Pegawai Negeri
Sipil untuk menaati kewajiban dan menghindari larangan yang ditentukan
dalam peraturan Perundang-Undangan dan/atau peraturan kedinasan yang
apabila tidak ditaati atau dilanggar dijatuhi hukuman disiplin.

19
b) Kedudukan ASN
Manajemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk menghasilkan Pegawai
ASN yang professional ,memiliki nilai dasar , etika profesi , bebas dari
intervensi politik, bersih dari praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme.
Manajemen ASN lebih menekankan kepada pengaturan profesi pegawai
sehingga diharapkan agar selalu tersedia sumber daya aparatur sipil negara
yang unggul selaras dengan perkembangan jaman.
Berikut beberapa konsep yang ada dalam UU No.5 Tahun 2014 tentang
Aparatur Sipil Negara .
 Berdasarkan jenisnya, Pegawai ASN terdiri atas:
 Pegawai Negeri Sipil (PNS); dan
 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

 Pegawai ASN berkedudukan sebagai aparatur negara yang menjalankan


kebijakan yang ditetapkan oleh pimpinan instansi pemerintah serta harus
bebas dari pengaruh dan intervensi semua golongan dan partai politik.

 Kedudukan ASN berada di pusat, daerah, dan luar negeri. Namun


demikian pegawai ASN merupakan satu kesatuan. Kesatuan bagi ASN ini
sangat penting, mengingat dengan adanya desentralisasi dan otonomi
daerah, sering terjadi adanya isu putra daerah yang hampir terjadi dimana-
mana sehingga perkembangan birokrasi menjadi stagnan di daerah.

c) Peran ASN
Untuk menjalankan kedudukannya tersebut, maka Pegawai ASN berfungsi
sebagai berikut:
 Pelaksana Kebijakan Public;
 Pelayan Public dan
 Perekat Dan Pemersatu Bangsa

Selanjutnya Pegawai ASN bertugas :


 Melaksanakan kebijakan yang dibuat oleh Pejabat Pembina Kepegawaian
sesuai dengan ketentuan peraturan perundang undangan

20
 Memberikan pelayanan publik yang professional dan berkualitas,
 Mempererat Persatuan Dan Kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia

d) Kewajiban dan Hak Pegawai Negeri Sipil


Hak adalah suatu kewenangan atau kekuasaan yang diberikan oleh hukum,
suatu kepentingan yang dilindungi oleh hukum, baik pribadi maupun umum.
Hak PNS dan PPPK yang diatur dalam UU ASN sebagai berikut PNS
berhak memperoleh:
 Gaji, tunjangan, dan fasilitas, cuti, jaminan pensiun dan jaminan hari tua
perlindungan, pengembangan kompetensi
Sedangkan PPPK berhak memperoleh:
 Gaji dan tunjangan, cuti, perlindungan, pengembangan kompetensi

Dengan adanya Peraturan Pemerintah No 53 tahun 2010 tentang Disiplin


Pegawai Negeri Sipil dalam pasal 3 dijelaskan tentang kewajiban selaku
pegawai negeri sipil sebagai berikut:
1) Mengucapkan sumpah/janji PNS
2) Mengucapkan sumpah/janji jabatan
3) Setia dan taat sepenuhnya kepada pancasila, UUD Negara RI tahun 1945,
Negara Kesatuan RI, dan Pemerintah
4) Menaati segala ketentuan Peraturan Perundang-Undangan
5) Melaksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan kepada PNS dengan
penuh pengabdian, kesadaran dan tanggung jawab
6) Menjunjung tinggi kehormatan Negara , Pemerintah, dan martabat PNS
7) Mengutamakan kepentingan Negara daripada kepentingan sendiri,
seseorang, dan/atau golongan
8) Memegang rahasia jabatan yang menurut sifatnya atau menurut perintah
harus di rahasiakan
9) Berkerja dengan jujur, tertib, cermat, dan bersemangat untuk kepentingan
Negara
10) Melaporkan dengan segera kepada atasanya apabila mengetahui hasil yang
dapat membahayakan atau merugikan Negara atau Pemerintah terutama di
bidang keamanan, keuangan, dan materil

21
11) Masuk kerja dan menaati ketentuan jam kerja
12) Mencapai sasaran kerja pegawai yang ditetapkan
13) Mengunakan dan memelihara barang-barang milik Negara dengan sebaik-
baiknya
14) Memberikan pelayanan sebaik-baiknya kepada masyarakat
15) Membimbing bawahan dalam melaksanakan tugas
16) Memberikan kesempatan kepada bawahan untuk mengembangkan karier
17) Menaati peraturan kedinasan yang ditetapkan oleh pejabat yang berwenang

e) Larangan Pegawai Negeri Sipil


Pola Pikir, Sikap Dan Perilaku Pegawai Negeri Sipil yang tidak dikehendaki
Atau yang dilarang bagi PNS Sebagai Berikut:
1) Menyalahgunakan Wewenang
2) Menjadi Perantara Untuk Mendapatkan Keuntungan Pribadi Dan/Atau
Orang Lain Dengan Mengunakan Kewenangan Orang Lain
3) Tanpa Izin Pemerintah Menjadi Pegawai Atau Berkerja Untuk Negara
Lain Dan/Atau Lembaga Atau Organisasi Internasional
4) Berkerja Pada Perusahanan Asing, Konsultan Asing, Atau Lembaga
Swadaya Masyarakat Asing Barang-Barang Baik Bergerak Atau Tidak
Bergerak, Dokumen Atau Surat Berharga Milik Negara Secara Tidak Sah
5) Melakukan Kegiatan Bersama Dengan Atasan, Teman Sejawat, Bawahan,
Atau Orang Lain Didalam Maupun Di Luar Lingkungan Kerjanya
6) Memiliki, Menjual, Membeli, Menggadaikan, Menyewakan Atau Meminjam
7) Dengan Tujuan Untuk Keuntungan Pribadi, Golongan, Atau Pihak Lain,
Yang Secara Langsung Atau Tidak Langsung Merugikan Negara
8) Memberi Atau Menyanggupi Akan Memberi Sesuatu Kepada Siapapun
Baik Secara Langsung Atau Tidak Langsung Dan Dengan Dalih
Apapunn Untuk Diangkat Dalam Jabatan
9) Menerima Hadiah Atau Suatu Pemberian Apa Saja Dari Siapapun Juga
Yang Berhubungan Dengan Jabatan Dan Atau Pekerjaanya,
10) Bertindak Sewenang-Wenang Terhadap Bawahannya

22
11) Melakukan Suatu Tindakan Atau Tidak Melalukan Suatu Tindakan
Yang Dapat Menghalangi Atau Mempersulit Salah Satu Pihak Yang
Dilayani Sehingga Mengakibatkan Kerugian Bagi Yang Dilayani
12) Menghalangi Berjalanya Tugas Kedinasan

13) Memberikan Dukungan Kepada Calon Presiden/Wakil Presiden dengan


cara sebagai berikut :
 Membuat keputusan dan atau tindakan yang menguntungkan atau
merugikan salah satu pasangan calon selama masa kampanye dan/atau
 Mengadakan kegiatan yang mengarah kepada keberpihakan terhadap
pasangan calon yang menjadi peserta pemilu sebelum, selama dan
sesudah masa kampaye meliputi pertemuan, ajakan, himbauan, seruan,
atau pemberian barang kepada PNS dalam lingkungan unit kerjanya,
anggota keluarga, dan masyarakat;
14) Memberikan dukungan kepada calon anggota Dewan Perwakilan Daerah
atau calon Kepala Daerah/Wakil Kepala Daerah dengan cara memberikan
surat dukungan disertai fotokopi Kartu Tanda penduduk atau Surat
Keterangan Tanda penduduk sesuai peraturan perundang-undangan
15) Memberikan dukungan kepada calon Kepala Daerah/Wakil Kepala
Daerah, dengan cara:
 Terlibat dalam kegiatan kampanye untuk mendukung calon Kepala
Daerah/Wakil Kepala Daerah
 Mengunakan fasilitas yang terkait dengan jabatan dalam kegiatan
kampanye;
 Membuat keputusan dan atau tindakan yang menguntungkan atau
merugikan salah satu pasangan calon selama masa kampanye; dan
atau
 Mengadakan kegiatan yang mengarah kepada keberpihakan terhadap
pasangan calon yang menjadi peserta pemilu sebelum dan sesudah
masa kampanye meliputi pertemuan, ajakan, himbauan, seruan, atau
pemberian barang kepada PNS dalam lingkungan unit kerjanya,
anggota keluarga, dan masyarakat.

3. Kedudukan dan Peran ASN dalam NKRI

23
a) Menejemen ASN
Menejemen adalah proses memperdayakan sejumlah sumber daya organisasi
agar lebih efektif dan efisiensi dalam mencapai tujuan.
Menejemen ASN adalah pengelolaan ASN untuk profesional, memiliki nilai
dasar, etika profesi,bebas dari intervensi politik dan bersih dari praktik
KKN.
Menejemen ASN diselenggarakan berdasarkan Sistem Merit, dimana Sistem
Merit merupakan kebijakan dan menejemen ASN berdasarkan kualifikasi
kompetensi kinerja yang adil tanpa membedakan latarbelakang politik,
ras/warna kulit, agama, asal usul, jenis kelaamin, status umum dan kondisi
kesehatan.
1) Asas Menejemen ASN meliputi :
 Kepastian hukum
 Profesionalitas
 Proporsionalitas
 Keterpaduan
 Delegasi
 Netralitas
 Akuntabilitas
 Efektif dan efesien
 Keterbukaan
 Non diskriminatif
 Persatuan dan kesatuan
 Keadilan dan kesetaraan
 Kesejateraan
2) Ruang lingkup Menejemen ASN meliputi :
o Penyusunan dan penetapan kebutuhan
o Pengadaan
o Pangkat dan jabatan
o Pengembangan karier
o Pola karier
o Promosi
o Mutasi

24
o Penilaian kinerja
o Penggajian dan tunjangan
o Penghargaan
o Displin
o Pemberhentian
o Jaminan pensiun dan jaminan hari tua
o Perlindungan

b) Whole Of Government
Whole of Government (WoG) menjelaskan bagaimana instansi pelayanan publik
berkerja lintas batas atau lintas sector guna mencapai tujuan bersama dan
sebagai respon terpadu pemerintah terhadap isu-isu tertentu. WoG merupakan
pendekatan yang menekankan aspek kebersamaan dan menghilangkan sekat-sekat
yang selama ini terbangun.

WOG adalah sebuah pendekatan penyelenggaran pemerintahan yang manyatukan


upaya-upaya kolaboratif , pemerintahan dari keseluruhan sektor dalam ruang
lingkup koordinasi yang lebih luas guna mencapai tujuan pembangunan
kebijakan, manajemen program dan pelayanan publik .

c) Pelayanan Publik
Pelayanan publik adalah segala bentuk jasa pelayanan, baik dalam bentuk barang
publik maupun jasa publik yang pada prinsipnya menjadi tanggung jawab dan
dilaksanakan oleh Instansi Pemerintah di Pusat, di Daerah, dan di lingkungan
Badan Usaha Milik Negara atau Badan Usaha Milik Daerah , dalam rangka upaya
pemenuhan kebutuhan maupun dalam rangka pelaksanaan ketentuan Peraturan
Perundang-Undangan.
Menurut Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik,
Pelayanan publik adalah kegiatan atau kebutuhan pelayanan bagi setiap warga
negara dan penduduk atas barang, jasa, atau pelayanan administratif yang
disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik.
Secara Umum pelayanan publik adalah merupakan suatu kegiatan pelayanan yang
dilakukan oleh pemberi pelayanan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yang
harus digerakkan dan disosialisasikan secara terbuka.

25
Prinsip-Prinsip Pelayanan Publik

1) Kepastian hukum dimaksudkan adanya peraturan perundang-undangan yang


menjamin terselenggaranya pelayanan publik sesuai dengan kebutuhan
dan rasa keadilan masyarakat.
2) Keterbukaan dimaksudkan bahwa setiap penerima pelayanan dapat
dengan mudah mengakses dan memperoleh informasi mengenai pelayanan
yang diinginkan.

3) Partisipatif dimaksudkan untuk mendorong peran serta masyarakat dalam


penyelenggaraan pelayanan publik dengan memerhatikan aspirasi,
kebutuhan dan harapan masyarakat.

4) Akuntabilitas dimaksudkan bahwa proses penyelenggaraan pelayanan publik


harus dapat dipertanggungjawabkan sesuai dengan ketentuan Peraturan
Perundang-Undangan.

5) Kepentingan umum dimaksudkan bahwa dalam pemberian pelayanan publik


tidak boleh mengutamakan kepentingan pribadi dan atau golongan.

6) Profesionalisme dimaksudkan bahwa aparat penyelenggaraan pelayanan


harus memiliki kompetensi yang sesuai dengan bidang tugasnya.

7) Kesamaan hak dimaksudkan bahwa dalam pemberian pelayanan publik


tidak diskriminatif dalam arti tidak membedakan suku, ras, agama,
golongan, gender dan status ekonomi.

8) Keseimbangan hak dan kewajiban dimaksudkan bahwa dalam pemenuhan


hak haru sebanding dengan kewajiban yang harus dilaksanakan baik oleh
pemberi maupun penerima pelayanan.

Berdasarkan organisasi yang menyelenggarakannya, pelayanan publik atau


pelayanan umum dapat dibedakan menjadi dua, yaitu

 Pelayanan publik atau pelayanan umum yang diselenggarakan oleh organisasi


privat, adalah semua penyediaan barang atau jasa publik yang
diselenggarakan oleh swasta , seperti misalnya rumah sakit swasta, perguruan
tinggi swasta, dan perusahaan pengangkutan milik swasta.

26
 Pelayanan publik atau pelayanan umum yang diselenggarakan oleh organisasi
publik. Yang dapat dibedakan lagi menjadi 2 (dua) yaitu:

a.) Primer, adalah semua penyediaan barang/jasa publik yang


diselenggarakan oleh pemerintah yang didalamnya pemerintah
merupakan satu-satunya penyelenggara dan pengguna/klien mau tidak
mau harus memanfaatkannya. Misalnya adalah pelayanan di kantor
imigrasi , pelayanan penjara dan pelayanan perizinan.

b.) Sekunder, adalah segala bentuk penyediaan barang/jasa publik yang


diselenggarakan oleh pemerintah, tetapi yang didalamnya pengguna/klien
tidak harus mempergunakannya karena adanya beberapa penyelenggara
pelayanan.

27
TABEL 3.1
RANCANGAN KEGIATAN AKTUALISASI
No KONTRIBUSI
KETERKAITAN
TAHAPAN TERGHADAP PENGUATAN NILAI
KEGIATAN OUTPUT/HASIL SUBSTASI MATA
KEGIATAN VISI-MISI ORGANISASI
PELATIHAN
ORGANISASI

1 2 3 4 5 6 7

1. Kegiatan  Melakukan o Melalui  Melakukan - Terwujudnya  Tidak ada


Rutin
Penimbang penimbanga penimbangan masyarat Kabupaten perilaku
Posyandu
an Berat n berat berat badan yang Manokwari Selatan diskriminasi
Badan badan dilaksanakan yang aman, damai, dalam
 Melakukan bayi/balita setiap bulan, mandiri, religius dan berinteraksi dan
Pengukura kita dapat merupakan tugas sejaterah memberikan
n mengetahui dan - Meningkatkan kebebasan
Tinggi/Pan berat badan tanggungjawab derajat kesehatan sehingga kegiatan
jang Badan bayi/balita kita sebagai masyarakat posyandu rutin
 Melakukan sebagai tenaga kesehatan Kabupaten yang dilaksanakan
Pengukura salah satu dalam Manokwari Selatan setiap bulan dapat

28
n Lingkar indikator memberikan khususnya selalu berjalan
Lengan dalam pelayanan dari bayi/balita wilayah dengan baik,
Atas penentuan setiap aspek kerja Puskesmas sehingga sangat
(LILA) status gizi kesehatan. Ransiki agar diharapkan
o Melalui  Melakukan mendapatkan partisipasi
pengukuran pengukuran pelayanan kesehatan orangtua dalam
tinggi dan tinggi dan yang maksimal kegiatan posyandu
panjang panjang badan melalui kegiatan dalam menunjang
badan bayi/balita yang posyandu. kesehatan
bayi/balita merupakan salah bayi/balita.
kita dapat satu indikator  Kegiatan
mengetahui dalam penetuan aktualisasi ini
dan menilai status gizi, bertujuan untuk
pertumbuha karena masalah mewujudkan
n gizi kurang keadaan yang
bayi/balita merupakan baik, makmur dan
sesuai permasalahan sejaterah demi
dengan usia yang harus di mewujudkan
dan sebagai atasi sehingga derajat kesehatan
salah satu kita dituntut khususnya
indikator dapat berkerja terhadap
dalam dan bayi/balita gizi

29
penentuan mempertanggung kurang, terutama
status gizi. jawabkan setiap melalui kegiatan
o Melalui tindakkan dan (posyandu).
pengukuran kinerja kita
lingkar kepada
lengan atas masyarakat.
ini dapat  Pengukuran
menggambar lingkar lengan
kan apakah atas pada
anak bayi/balita dapat
memgalami menggambarkan
kondisi kondisi energi
KEP(Kurang dan protein yang
Energi di miliki
Protein) bayi/balita
khususnya sehingga dapat
pada menetukan
bayi/balita status gizi
dan sebagai sehingga dapat
indikator membuat
dalam keputusan
penentuan berdasarkan

30
status gizi. prinsip keahlian.

2. Mempersiapk  Mengumpu o Dapat  Mengumpulkan - Terwujudnya  Dalam


an Alat Dan
lkan data mengidentifi data dengan masyarakat mengumpulkan
Bahan
bayi/balita kasi jumlah kejelasan targen Kabupaten dan penginputan
gizi bayi/balita dimana targen Manokwari data bayi/balita
kurang gizi kurang atau sasaran Selatan yang gizi kurang di
dalam dalam 3 dalam kegiatan aman, damai, kelola secara
kurung bulan ini ada mandiri, regius dan mandiri dengan
waktu 3 terakhir keluarga. sejaterah. menggunakan
bulan o Sebagai  Mampu - Meningkatkan aplikasi EPPGBM
terakhir media untuk mempertanggung derajat kesehatan  Membuat poster
didengan edukasi agar jawabkan masyarakat untuk menunjang
mengunaka orang tua tindakan dan Kabupaten kegiatan edukasi
n aplikasi lebih mampu kinerja serta Manokwari Selatan dengan harapan
EPPGBM memahami membuat orangtua
 Membuat o Makanan keputusan bayi/balita gizi
poster tambahan berdasarkan kurang mampu
 Mempersia siap dan keahlian(etika memahami
pkan tinggal di publik) sehingga dapat

31
makanan stribusikan  Inovasi dan meningaktkan
tambahan o Dokumentasi kreatif,efektifita derajat kesehatan
yang akan terlampir s membuat hal bayi/balita gizi
dibagikan baru dalam kurang.
 Membuat mengedukasi  Daftar tanda
daftar melalui terima makanan
Tanda media(poster) tambahan(biskuit
terima (Komitmen balita) dapat
PMT mutu) dijadikan bukti
 Mempersiapkan bahwa pembagian
makanan makanan
tambahan(biskui tambahan(biskuit
t balita) dan balita) tepat
membagikan sasaran demi
kepada hidup yang
bayi/balita gizi sejaterah.
kurang pada saat
kunjungan
rumah,karena itu
merupakan
tanggungjawab
kita sebagai

32
tenaga gizi
puskesmas
(akuntabilitas)
 Mempersiapkan
makanan
tambahan(biskui
t balita) dan
dibagikan sesuai
dengan jumlah
bayi/balita gizi
kurang
 Membuat daftar
tanda terima
sebagai bukti
bahwa
pembagian MT
sesuai dengan
target
merupakan
tanggungjawab
dal menunjang
kinerja dan

33
profesi(anti
korupsi)
 Dengan adanya
tangan orangtua
bayi/balita gizi
kurang dalam
daftar tanda
terima, kita
telah
menjalankan
tugas secara
profesional(etik
a publik)

3. Melakukan  Memberi o Mendapat  sopan santu, - Terwujudnya  Tidak ada


3. Kunjungan
salam persetujuan memberikan masyarakat perilaku
Rumah
 Menjelask orang tua salam sebelum kabupaten diskriminasi
an lebih bayi/balita masuk dalam manokwari selatan dalam
detail untuk di rumah yang aman, damai, berinteraksi dan
maksud berikan  jujur dan mandiri, religius dan memberikan
dan tujuan edukasi/peng transparan, sejeterah. kebebasan
etahuan. memberikan - Saat memberikan sehingga bisa

34
 Memberika o Orang tua penjelasan edukasi pada orang langsung
n edukasi bayi/balita tentang maksud tua bayi/balita ini mengunjungi
tentang dapat mampu dan tujuan sesuai dengan orang tua
Pemberian memahami  inovasi berupa Meningkatkan bayi/balita
Makanan edukasi edukasi sebagai derajat kesehatan melalui
Tambahan yang pengetahuan masyarakat dan juga kunjungan rumah.
bagi diberikan kepada orang tua memberikan  Membina
bayi/balita o Orang tua bayi/ balita pengetahuan hubungan sosial
gizi bayi/balita selain itu - Meningkatkan yang harmoni
kurang menerima memberikan keamanan bagi sehingga
 Memberika makanan makanan masyakat mansel kunjungan rumah
n makanan tambahan tambahan sebagai tolak ukur dilakukan secara
tambahan yang di kepada kerja tenang tanpa ada
untuk bagikan bayi/balita gizi emosi dan
bayi/balita o Menandatang kurang konflik
gizi i daftar  jujur dan  Kegiatan
kurang tanda terima bertanggung aktualisasi ini
 Menandata Makanan jawab, dengan bertujuan untuk
ngani Tambahan membagikan mewujudkan
daftar o Dokumentas makanan keadaan yang
tanda i terlampir tambahan untuk baik, makmur dan
balita gizi demi

35
terima kurang ,karena mewujudkan
pemberian itu merupakan derajat
makanan hak mereka, kesehatan
tambahan kementrian khususnya
oleh kesehatan terhadap
orangtua memberikan bayi/balita
bayi/balita bantuan ditambah dengan
 Berpamita makanan pemberian
n kepada tersebut,sehingg makanan
orang tua a kami tambahan(biskuit
bayi/balita membantu ) kepada
mendistribusika bayi/balita gizi
n,sesuai dengan kurang
jumlah  Sikap dan
bayi/balita gizi prilaku yang
kurang dalam tidak mudah
memenuhi tergantung pada
kebutuhan gizi. orang lain dan
 Tanda tangan juga
orangtua menyelesaikan
bayi/balita tanggungjawab,
dalam daftar dalam

36
tanda terima memberikan
makan pengetahuan
tambahan(biskui kepada orangtua
t balita) sebagai bayi/balita
bukti bahwa melalui edukasi
pemberian kurang.
makanan
tambahan(biskui
t balita) tepat
sasaran yaitu
bayi/balita gizi
kurang.

Evaluasi  Menunjuka o Mendapat  Melaksanakan - Meningkatkan


4.  Hubungan sosial
n semua persetujuan tugas dengan keamanan bagi
yang harmoni
hasil mentor penuh tanggung masyarakat mansel
tanpa adanya
kegiatan tentang hasil jawab sebagai tolak ukur
perseteruan dan
kepada kegiatan  Bertanggungjaw kerja
konflik, sehingga
mentor o Terlaksanany ab secara - Membangun
kegaiatan
 Meminta a profesional birokrasi
aktualisasi
pendapat penyampaian dalam pemerintah yang
dilapangan dapat
melaksanakan efektif bagi

37
mentor laporan rancangan Apratur Sipil berjalan dengan
tentang kegiatan Negara lancar.
hasil sehingga - Meningkatkan  Sikap dan
kegiatan mendapatkan derajat kesehatan prilaku yang
aktualisasi hasil kegiatan. Masyarakat tidak mudah
 Musyawarah Manokwari Selatan tergantung pada
dalam membahas orang lain dan
hasil kegiatan juga
 Inovasi, kreaktif menyelesaikan
dan evektifitas tanggungjawab,
membuat hal terhadap tugas
baru dalam yang diberikan.
setiap rancangan
kegiatan
sehingga
mendapatkan
hasil kegiatan
sesuai.
 Hasil kegiatan
di sampaikan
secara
transparan

38
seperti kendala
dan tantangan
yang dihadapi
selama
melaksanakan
kegiatan.

5. Menyiapkan  Menyusun o Penyelesaia  Melaksanakan - Terwujudnya  Dalam proses


Laporan
laporan n hasil tugas dengan masyarakat menyiapkan
Aktualisasi
 Mengkons kegiatan penuh tanggung Kabupaten laporan hasil
ultasikan Aktualisasi jawab. Manokwari Selatan aktualisasi
kepada Bertanggung yang aman, damai, merupakan sikap
mentor jawab secara mandiri, religius dan prilaku yang
profesional dan sejahtera tidak mudah
dalam menyusun tergantung pada
- Membangun
laporan hasil orang lain dan
birokrasi
kegiatan. juga
pemerintahan yang
 Menyusun laporan menyelesaikan
efisien dan efektif
hasil aktualisasi tanggungjawab

39
sesuai dengan bagi Aparatur Sipil terhadap tugas
saran dan arahan Negara yang dibeerikan
dari mentor  Pada saat proses
 Selalu konsisten mempersiapkan
dalam proses laporan hasil
penyusunan aktualisasi dalam
laporan hasil keadaan yang
kegiatan tenang, emosi
aktualisasi dalam diri yang
 Musyawarah terkontrol serta
dalam hubungan sosial
mengkonsultasika yang harmoni
n hasil laporan tanpa adanya
kegiatan perseteruan dan
aktualisasi konflik.
kepada couch.
 Penyampaian
hasil kegiatan
dilakukan secara
transparan
sehingga couch
dapat memberikan

40
saran dalam
laporan hasil
aktualisasi.

41
TABEL 3.2

JADWAL AKTUALISASI KEGIATAN

N KEGIATAN WAKTU PELAKSANAAN


O 12 Oktober – 12 November 2021
1 1 1 1 1 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 3 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1
2 3 4 5 6 7 8 9 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 0 1 1 2 3 4 5 6 7 8 9 0 1 2
1 Megikuti dan
melaksakan
posyandu
2 Mempersiapk
an alat dan
bahan
3. Melakukan
kunjungan
4. Evaluasi
rangkaian
kegiatan
5. Menyiapkan
laporan
aktualisasi
Kegiatan
Merah : Hari Libur
Hijau : pelaksanaan kegaiatan

42
BAB IV

CAPAIAN AKTUALISASI

Daftar Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS

Dalam melaksakan kegiatan aktualisasi tentang ‘’ EDUKASI PEMBERIAN MAKANAN


TAMBAHAN KEPADA OARNGTUA BAYI/BALITA GIZI KURANG DIWILAYAH KERJA
PUSKESMAS RANSIKI ’’. Terdapat beberapa rancangan aktualisasi dan realisasi aktualisasi
yang dilaksanakan untuk mencapai tujuan aktualisasi .

Adapun rincian realisasi aktualisasi secara ringkas dapat dilihat pada tabel 4.1 dibawah
ini :

No Rancangan Aktualisasi No Realisasi Aktualisasi


Output dari kegiatan 1 adalah kegiatan
rutin( posyandu) dan dapat mengetahui
1. Kegiatan rutin posyandu 1.
status gizi bayi/balita setiap bulan,
disertai dengan dokumentasi
Output kegiatan 2 adalah membuat
media( poster) dalam memberikan
pemahaman melalui edukasi makanan
tambahan kepada orangtua bayi/balita
dan disertai dokumentasi,
mengumpulkan dan juga mengelolah
data bayi/ balita gizi kurang melalui
aplikasi EPPGM dan juga
2. Mempersiapkan alat dan bahan 2.
mempersiapkan makanan tambahan
( biskui) bagi bayi/balita gizi kurang
di wilayah kerja Puskesmas Ransiki.
Serta menyiapkan daftar tanda terima
makanan tambahan yang nantinya akan di
tanda tangani oleh orang tua bayi/balita
gizi kurang di wilayah kerja Puskesmas
Ransiki

43
Output dari kegiatan 3 adalah orang
tua bayi/balita mengerti maksud dan
tujuan kami atas kegiatan kunjungan
rumah dan bersedia diberikan
edukasi/pengetahuan disertai dengan
3. Melakukan kunjungan rumah 3.
dokumentasi diharapkan
orangtua bayi/balita mampu memahami
kegiatan edukasi yang di laksanakan
disertai dengan dokumentasi

Output dari kegiatan 4 adalah mentor


memeriksa semua hasil kegiatan,
4. Evaluasi rangkaian kegiatan 4. memberikan saran dan masukkan
dalam menyusun laporan yang disertai
dengan dokumentasi .
Output dari kegiatan 5 adalah adanya
penyelesaian hasil kegiatan dalam
5. Menyiapkan laporan aktualisasi 5. proses pembuatan laporan aktualisasi
dan mengkonsulatsikan kepada couch
disertai dengan dokuntasi.

B. Deskripsi Capaian Aktualisasi


1. Kegiatan 1
Tanggal 12 - 28 Oktober 2021
a. Melaksanakan Kegiatan Posyandu
Kegiatan aktualisasi 1 dilaksanakan dilapangan yaitu kegiatan posyandu
yang rutin dilaksanakan setiap bulan di setiap kampung, kegiatan posyandu
sebagai wadah dalam upaya peningkatan kesehatan ibu dan anak.
Rancangan kegiatan ini dilakukan dengan tahap yaitu sebagai berikut :
Tahapan 4.1.1 Melakukan Penimbangan Berat Badan
Penimbangan merupakan salah satu kegiatan utama perbaikan gizi yang
menitik berat badan pada pencegahan dan peningkatan keadaan gizi anak.

44
 Realisasi Kegiatan/Output Melalui penimbangan berat badan bayi/balita
kita dapat mengetahui berat badan bayi/balita sebagai salah satu indikator
dalam penentuan status gizi dengan output sebagai berikut :

Gambar 4.1 pada tahapan 4.1.1 yaitu melakukan penimbangan berat badan
bayi/balita

45
Tahapan 4.1.2 Melakukan Pengukuran Tinggi/Panjang Badan
Tinggi/ panjang badan adalah tolak ukur penting untuk mengetahui seberapa
baik tumbuh kembang seorang anak.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui pengukuran tinggi dan panjang badan


bayi/balita kita dapat mengetahui dan menilai pertumbuhan bayi/balita
sesuai dengan usia dan sebagai salah satu indikator dalam penentuan status
gizi dengan output sebagai berikut :

Gambar 4.2 pada tahapan 4.1.2 yaitu melakukan pengukuran tinggi/panjang


badan bayi/balita

46
Tahapan 4.1.3 Melakukan Pengukuran Lingkar Lengan Atas (LILA)
Pengukuran lingkar lengan atas merupakan gambaran cadangan lemak
keseluruhan dalam tubuh. Mengukur lingkar lengan atas atau LILA adalah
salah satu cara yang dapat digunakan untuk menetukan status gizi anak.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui pengukuran lingkar lengan atas ini


dapat menggambarkan apakah anak memgalami kondisi KEP(Kurang Energi
Protein) khususnya pada bayi/balita dan sebagai indikator dalam penentuan
status gizi dengan output sebagai berikut :

Gambar 4.3 pada tahapan 4.1.3 yaitu melakukan pengukuran lingkar lengan
atas bayi/balita
b. Keterkaitan Substansi Dengan Mata Pelatihan
Keterkaitan Dengan Nilai-Nilai Dasar ASN pada kegiatan 1 adalah sebagai
berikut :
1. Tahapan 4.1.1
 Menjalankan tugas secara efisiesien demi mencapai hasil yang
maksimal dengan melakukan penimbangan kita dapat mengetahui berat
badan bayi/balita sehingga dapat menjadi indikator dalam menetukan
status gizi bayi/balita.

47
 Melakukan penimbangan berat badan yang dilaksanakan setiap bulan,
merupakan tugas dan tanggungjawab kita sebagai tenaga kesehatan
dalam memberikan pelayanan dari setiap aspek kesehatan.
 Melaksanakan penimbangan berat badan bayi/balita secara tidak
langsung kita telah memberikan pelayanan kepada masyarakat/publik
secara jujur,tanggap, cepat, tepat, akurat dan berdayaguna.

2. Tahapan 4.1.2
 Melakukan pengukuran tinggi dan panjang badan bayi/balita kita dapat
merupakan salah satu indikator dalam penetuan status gizi
bayi/balita,dan wajib dilaksanakan secara rutin setiap bulan dan secara
tidak langsung kita telah melaksanakan tugas secara profesional dan
penuh tanggungjawab .
 Pengukuran tinggi dan panjang badan bayi/balita sebagai salah satu
indikator dalam penetuan status gizi bayi balita sehingga kita sebagai
tenaga kesehatan dapat membuat keputusan berdasarkan pada
prinsip keahlian.
 Melakukan pengukuran tinggi dan panjang badan bayi/balita yang
merupakan salah satu indikator dalam penetuan status gizi, karena
masalah gizi kurang merupakan permasalahan yang harus di atasi
sehingga kita dituntut dapat berkerja dan mempertanggungjawabkan
setiap tindakkan dan kinerja kita kepada masyarakat.
3. Tahapan 4.1.3
 Pengukuran Lingkar lengan atas pada bayi/balita bisa menjadi indikator
awal status gizi anak yang mudah di lakukan sehingga kita sebagai ahli
gizi tetap bisa konsisten dalam menetukan status gizi bayi/balita.
 Pengukuran lingkar lengan atas pada bayi/balita dapat menggambarkan
kondisi energi dan protein yang di miliki bayi/balita hingga dapat
menetukan status gizi sehingga dapat membuat keputusan
berdasarkan prinsip keahlian.

c. Kontribusi Terhadap Visi Dan Misi


Kontribusi kegiatan 1 terhadap Visi Dan Misi adalah sebagai berikut :

48
 Terwujudnya Masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan yang aman,
damai, mandiri, religius dan sejaterah
 Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Manokwari
Selatan khususnya bayi/balita wilayah kerja Puskesmas Ransiki agar
mendapatkan pelayanan kesehatan yang maksimal melalui kegiatan
posyandu.

d. Penguatan Nilai-Nilai Organisasi


Penguatan nilai-nilai oragnisasi yang terkandung pada kegiatan 1 yaitu
sebagai berikut :
o Tidak ada perilaku diskriminasi dalam berinteraksi dan memberikan
kebebasan sehingga kegiatan posyandu rutin yang dilaksanakan setiap
bulan dapat selalu berjalan dengan baik, sehingga sangat diharapkan
partisipasi orangtua dalam kegiatan posyandu dalam menunjang
kesehatan bayi/balita.
o Kegiatan aktualisasi ini bertujuan untuk mewujudkan keadaan yang
baik, makmur dan sejaterah demi mewujudkan derajat kesehatan
khususnya terhadap bayi/balita gizi kurang, terutama melalui kegiatan
(posyandu).

e. Manfaat Dan Dampak


 Manfaat dari kegiatan 1 adalah melalui kegiatan posyandu rutin setiap
bulan selain sebagai upaya peningkatan kesehatan ibu dan anak dan
dalam pelaksanaan kegiatan posyandu orangtua bisa dapat memantau
pertumbuhan dan perkembangan bayi/ balita serta mengetahui status gizi
dan memberikan beragam informasi mengenai kesehatan ibu dan anak.
 Dampak dari kegiatan 1 jika tidak dilakukan orangtua bayi/balita tidak
akan mengetahui status gizi dan memantau tumbuh kembang anak setiap
bulan, karena kegiatan posyandu dapat menjadi sarana bagi para ibu
untuk menambah pengetahuan dan berbagi pemgalaman tentang
kesehatan ibu dan anak baik dengan petugas kesehatan maupun dengan
peserta posyandu lainnya.

49
2. Kegiatan 2
Tanggal 28-30 Oktober 2021
a. Mempersiapkan Alat Dan Bahan. Alat adalah sesuatu yang digunakan untuk
membuat sesuatu berupa benda, sedangkan bahan adalah suatu yang diperlukan
dan merupakan bagian dari suatu yang akan dibuat. beberapa tahapan kegiatan
2 adalah sebagai berikut:
T ahapan 4.2.1 Mengumpulkan dan Penginputan data bayi/balita
Pengumpulan dan penginputan hasil penimbangan bayi/balita Untuk dapat
mengetahui status gizi, kemudian di pisahkan data bayi/balita gizi kurang
3 bulan terakhir

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.2.1 pengumpulan dan


penginputan data hasil penimbangan bayi/balita kita bisa mengetahui
status gizi bayi/balita khususnya bayi/balita gizi kurang yang berat
badanya dalam kurang waktu 3 bulan terakhir tidak naik atau tetap,
dengan output sebagai berikut :

Gambar 4.4 tahapan 4.2.1 yaitu mengumpulkan dan mengelolah data


hasil penimbangan bayi/balita

Tahapan 4.2.2 Membuat Poster


Poster adalah salah satu media dalam memberikan edukasi dengan
memberikan inovasi baru dengan poster dan juga motivasi kepada orangtua
bayi/balita gizi kurang

50
 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.2.2 membuat media untuk
edukasi kepada orangtua bayi/balita dengan harapan orangtua dapat mampu
memahami edukasi yang diberikan dengan output sebagai berikut:

gambar 4.5 pada kegiatan 2 tahapan 4.2.2 mencari materi poster

Gambar 4.6 pada kegiatan 2 tahapan 4.2.2 mempersiapkan materi


poster untuk diprint

51
Gambar 4.7 pada kegiatan 2 tahapan 4.2.2 yaitu proses mempersiapkan
poster

Tahapan 4.2.3 Mempersiapkan Makanan Tambahan(biskuit balita)


Makanan tambahan(biskuit balita) dibagikan kepada bayi/balita gizi kurang
diwilayah kerja Puskesamas Ransiki dalam memenuhi kebutuhan gizi.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.2.3 adalah mempersiapkan


makanan tambahan yaitu biskuit balita yang akan dibagikan kepada
bayi/balita gizi kurang(katagori kurus). Karena biskuit balita mengandung
10 vitamin dan 7 mineral yang baik dikonsumsi bay/balita gizi kurang.

52
Gambar 4.8 kegiatan 2 tahapan 4.2.3 yaitu mempersiapkan makanan
tambahan(biskuit balita) untuk dibagikan kepada bayi/balita gizi kurang

Tahapan 4.2.4 Membuat Daftar Tanda Terima Makanan Tambahan


Daftar tanda terima ini akan dijadikan bukti bahwa pembagian makanan
tambahan(biskuit balita) tepat sasaran dengan jumlah bayi/balita gizi
kurang.
 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.2.4 dalam daftar tanda
terima akan berisi tandatangan orangtua bayi/balita gizi kurang setelah
menerima makanan tambahan(biskuit balita).

53
Gambar 4.9 membuat daftar tanda terima makanan tambahan(biskuit
balita)
b. Keterkaitan Substansi Dengan Mata Pelatihan
Keterkaitan Dengan Nilai-Nilai Dasar ASN pada kegiatan 2 adalah sebagai
berikut :
1. Tahapan 4.2.1
 Mengumpulkan data dengan kejelasan target dimana target atau
sasaran dalam kegiatan ini ada keluarga yaitu orang tua dan anak
dan juga transparan tanpa ada yang ditutup-tutupi.
 Mampu mempertanggujawabkan tindakan dan kinerja serta membuat
keputusan berdasarkan keahlian
2. Tahapan 4.2.2
 Inovasi dan kreatif,efektifitas membuat hal baru dalam
mengedukasi melalui media,dengan maksud agar orang tua lebih
mampu memahami serta mengefektivitas waktu.
 Meningkatkan kualitas hasil kerja demi terwujudnya kemanfaatan
publik dengan mencurahkan tenaga dan kemapuan ,sehingga dengan
adanya media poster orangtua bisa dan mampu memahami tujuan adanya
edukasi.
3. Tahapan 4.2.3
 Menyiapkan makanann tambahan(biskuit balita) bagi bayi/balita gizi
kurang dan membagikan pada saat dilaksanakan kunjungan
rumah,merupakan tugas kita sebagai tenaga gizi puskesmas dalam
malaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab .

54
 Mempersiapkan makanan tambahan(biskuit balita) dan akan membagikan
pada saat kegiatan kunjungan rumah,sesuai dengan bayi/balita gizi
kurang,dan ada 13 bayi/balita gizi kurang(kurus) tahapan ini
menggambarkan tingkat ketercapaian target yang direncanakan secara
efektivitas .
4. Tahapan 4.2.4
 Dengan membuat daftar tanda terima makanan tambahan(biskuit balita)
dapat dijadikan bukti bahwa pembagian biskuit balita memang diberikan
pada balita gizi kurang karena itu merupakan tanggungjawab dalam
menunjang kinerja dan profesi
 Dengan membuat daftar tanda terima biskuit balita ini, orangtua
bayi/balita gizi kurang menandatanganinya sehingga secara tidak
langsung kita sudah menjalankan tugas secara profesional .

c. Kontribusi Terhadap Visi Dan Misi


Kontribusi kegiatan 2 dalam visi dan misi adalah sebagai berikut :
 Terwujudnya masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan yang aman,
aman,damai, religus, mandiri dan sejaterah.
 Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat kabupaten manokwari
selatan.

d. Penguatan Nilai-Nilai Organisasi


Nilai-nilai organisasi yang terkandung dalam kegiatan 2 adalah sebagai
berikut :
o Dalam mengumpulkan dan penginputan data bayi/balita gizi kurang di
kelola secara mandiri dengan menggunakan aplikasi EPPGBM
o Membuat poster untuk menunjang kegiatan edukasi dengan harapan
orangtua bayi/balita gizi kurang mampu memahami sehingga dapat
meningaktkan derajat kesehatan bayi/balita gizi kurang.
o Daftar tanda terima makanan tambahan(biskuit balita) dapat dijadikan
bukti bahwa pembagian makanan tambahan(biskuit balita) tepat sasaran
demi hidup yang sejaterah.

55
 E. Manfaat Dan Dampak
 Dalam mengumpulkan dan mengelolah data bayi/balita gizi
kurang,sehingga dari kegiatan mempersiapkan makanan tambahan dan
juga memberikan edukasi kepada orangtua bayi/balita yang selanjutnya
dapat meningkatkan derajat kesehatan bayi/balita gizi kurang serta
adanya daftar tanda terima makanan tambahan(biskuit balita) dapat
dijadikan bukti bahwa pembagian makanan tambahan tepat sasaran.
 Jika kegiatan 2 tidak dilaksanakan orangtua bayi/balita tidak mengetahui
akan pentingnya edukasi, dan pemberian makanan tambahan(biskuit
balita) dalam meningkatkan derajat kesehatan bayi/balita khususnya gizi
kurang dan dalam pengumpulan serta pengelolaan data bayi/balita gizi
kurang tidak ada tindakan yang diambil dalam menindaklanjuti masalah
gizi kurang.

3. Kegiatan 3
Tanggal 01-06 November 2021
a. Melaksanakan kunjungan rumah adalah upaya untuk mendeteksi kondisi
keluarga dalam kaitannya dengan permasalahan anak atau individu. Dalam
kegiatan kunjungan rumah ada 13 bayi/balita gizi kurang(kurus) yang akan di
kunjungi,dan pada kegiatan 3 ini ada beberapa tahapan yaitu sebagai berikut :

Tahapan 4.3.1 Memberi salam


Pada saat melakasanakan kunjungan rumah hal yang pertama dilakukan
adalah memberi salam kepada tuan rumah. Salam adalah cara bagi
seseorang untuk secara sengaja mengkomunikasikan kesadaran akan
kehadiran orang lain, untuk menunjukkan perhatian.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.1 setelah memberi salam


tuan rumah/orangtua bayi/balita mempersilahkan masuk dalam rumah yaitu
sebagai berikut :

56
57
58
Gambar 4.10 pada tahapan 4.3.1 memberikan salam kepada tuan rumah
(orangtua bayi/balita)

Tahapan 4.3.2 Manjelaskan Maksud Dan Tujuan


Memberitahukan kepada orangtua bayi/balita tentang maksud dan tujuan
dengan diadakannya kunjungan rumah.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.2 memberitahukan


orangtua bayi/balita terlebih dahulu maksud dan tujuan yaitu sebagai
berikut :

59
Gambar 4.11 pada tahapan 4.3.2 memberitahukan maksud dan tujuan

Tahapan 4.3.3 Melaksanakan Edukasi


Edukasi adalah suatu proses pebelajaran yang dilakukan baik secara formal
maupun non formal yang bertujuan yang bertujuan untuk memndidik dan
memberikan ilmu pengetahuan.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.3 dengan memberikan


edukasi diberikan dengan tujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman
kepada orangtua bayi/balita gizi kurang yaitu sebagai berikut :

60
61
Gambar 4.12 pada tahapan 4.3.3 memberikan edukasi kepada orangtua
bayi/balita gizi kurang

Tahapan 4.3.4 Pemberian Makanan Tambahan(biskuit balita)


Pemberian makanan tambahan adalah kegiatan pemberian makanan kepada
bayi/balita dalam bentuk kudapan(makanan ringan) yang aman dan bermutu
dengan memperhatikan aspek mutu dan keamanan pangan serta mengandung
nilai gizi yang sesuai dengan kebutuhan sasaran.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.4 pemberian makanan


tambahan di berikan pada 13 anak bayi/balita gizi kurang(kurus) yaitu
sebagai berikut :

62
Gambar 4.13 pada tahapan 4.3.4 pemberian makanan tambahan bagi
bayi/balita gizi kurang.

Tahapan 4.3.5 Menandatangani Daftar Tanda Terima Makanan


Tambahan
Daftar tanda terima adalah lembar berisi tanda tangan orangtua bayi/balita
gizi kurang sebagai bukti bahwa makanan tambahan(biskuit balita) telah di
terima.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.5, orangtua bayi/balita gizi


kurang yang telah menerima makanan tambahan(biskuit balita) bersedia

63
menandatangi daftar tanda terima sebagai bukti bahwa, telah diberikan
makanan tambahan(biskuit balita) yaitu sebagai berikut :

64
Gambar 4.14 pada tahapan 4.3.5 orangtua bayi/balita gizi kurang
menandatangani daftar tandah terima makanan tambahan(biskuit balita).

Berpamitan
Pada tahapan 4.3.6 adalah berpamitan kepada orangtua bay/balita, setelah
melaksanakan kunujungan rumah.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.3.6 berakhirnya edukasi dan


pemberian makanan tambahan(biskuit balita) yaitu sebagai berikut :

65
Gambar 4.15 pada tahapan 4.3.6 izin pamit kepada orangtua bayi/balita
.
b. Keterkaitan Substansi Dengan Mata Pelatihan
Keterkaitan Dengan Nilai-Nilai Dasar ASN pada kegiatan 3 adalah sebagai
berikut :
1. Tahapan 4.3.1
 Pada saat sebelum masuk rumah memberikan salam kepada tuan
rumah(orangtua balita) merupakan sikap sopan santun
 Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur
2. Tahapan 4.3.2
 Menjelaskan maksud dan tujuan dari kunjungan rumah orangtua
bayi/balita secara transparansi(keterbukaan) tidak ada yang ditutup-
tutupi
 Menjelaskan maksud dan tujuan secara tidak langsung kita telah
memberikan pelayanan kepada publik secara jujur, tanggap,cepat,
akurat, berdayaguna dan juga santun
 Menyampaikan maksud dan tujuan dengan harapan mencapai hasil sesuai
dengan target secara efektif.
2. Tahapan 4.3.3
 Melaksanakan edukasi secara tidak langsung kita menjukkan sikap
peduli kepada masalah gizi yang terjadi di wilayah kerja Puskesmas
Ransiki
 Dalam pelaksanaan edukasi ini secara langsung terjalin
komunikasi,konsultasi dan kerjasama yang baik dengan orangtua
bayi/balita gizi kurang.

66
4. Tahapan 4.3.4
 Jujur dan bertanggung jawab, dengan membagikan makanan
tambahan untuk balita gizi kurang ,karena itu merupakan hak mereka,
kementrian kesehatan memberikan bantuan makanan tersebut,sehingga
kami membantu mendistribusikan,sesuai dengan jumlah bayi/balita gizi
kurang yaitu 13 anak dalam memenuhi kebutuhan gizi.
 Pemberian makanan tambahan (biskuit balita) merupakan program
pemerintah dalam mengatasi permasalahan gizi pada bayi/balita dan kita
sebagai tenaga gizi mejalankan kegiatan dan memiliki kemampuan
dalam melaksanakan kebijakan pemerintah.
5. Tahapan 4.3.5
 Tanda tangan orangtua bayi/balita dalam daftar tanda terima makanan
tambahan(biskuit balita) oleh orangtua bayi/balita merupakan bukti
bahwa pemberian makanan tambahan(biskuit balita) tepat sasaran yaitu
bayi/balita gizi kurang(kurus)
 Lembar tanda tangan daftar tanda terima makanan tambahan(biskuit
balita) merupakan tanggungjawab yang terlaksana dalam tindakan
yang diambil yaitu pembagian makanan tambahan(biskuit balita) melalui
kegiatan kunjungan rumah.
6. Tahapan 4.3.6
 Setelah melaksanakan edukasi dan pembagian makanan tambahan kepada
orangtua balita, berpamitan terlebih dahulu sebelum mengakhiri kegiatan
kunjungan rumah merupakan sikap sopan santun
 Memelihara dan menjunjung tinggi standar etika luhur

c. Kontribusi Terhadap Visi Dan Misi


Kontribusi kegiatan 3 dalam Visi Dan Misi adalah sebagai berikut :
 Terwujudnya masyarakat Kabupaten Manokwari Selatan yang aman,
damai, mandiri, religius dan sejaterah.
 Saat memberikan edukasi pada orang tua bayi/balita ini sesuai dengan
Misi , Meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan juga
memberikan pengetahuan
 Meningkatkan keamanan bagi masyakat Mansel sebagai tolak ukur kerja

67
d. Penguatan Nilai-Nilai Organisasi
Nilai-nilai organisasi yang terkandung dalam kegiatan 3 adalah sebagai
berikut:
o Tidak ada perilaku diskriminasi dalam berinteraksi dan memberikan
kebebasan sehingga bisa langsung mengunjungi orang tua bayi/balita
melalui kunjungan rumah.
o Membina hubungan sosial yang harmoni sehingga kunjungan rumah
dilakukan secara tenang tanpa ada emosi dan konflik
o Kegiatan aktualisasi ini bertujuan untuk mewujudkan keadaan yang
baik, makmur dan demi mewujudkan derajat kesehatan khususnya
terhadap bayi/balita ditambah dengan pemberian makanan
tambahan(biskuit) kepada bayi/balita gizi kurang
o Sikap dan prilaku yang tidak mudah tergantung pada orang lain dan
juga menyelesaikan tanggungjawab, dalam memberikan pengetahuan
kepada orangtua bayi/balita melalui edukasi.

e. Manfaat Dan Dampak


 Manfaat kegiatan 3, yaitu orangtua bayi/balita gizi kurang diberikan
edukasi dan pemberian makanan tambahan(biskuit balita) sebagai
makanan kudapan(makanan ringan) dalam memenuhi kebutuhan gizi
bayi/balita dengan status gizi kurang.
 Dampak jika kegiatan 3 tidak dilaksanakan maka orangtua bayi/balita
gizi kurang tidak mendapatkan edukasi dan pengetahuan.

4. Kegiatan 4
Tanggal 8-9 November 2021
a. Evaluasi adalah proses identifikasi untuk mengukur/menilai apakah sebuah
kegiatan atau program dilaksanakan sesuai dengan perencanaan dan berhasil
mencapai tujuan atau tidak. Dari kegiatan evaluasi ada beberapa tahapan yaitu
sebagai berikut :
Menunjukkan Semua Hasil Kegiatan Pada Mentor

68
Pada tahapan 4.4.1 adalah semua hasil kegiatan mulai dari rancangan
sampai hasil kegiatan berserta dokumentasi di tunjukkan kepada mentor
untuk selanjutnya di berikan pendapat tentang semua hasil kegiatan.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.4.1 yaitu sebagai berikut :

Gambar 4.16 pada tahapan 4.4.1 menunjukkan semua hasil kegiatan pada
mentor.
.

Tahapan 4.4.2 Meminta Pendapat Mentor Tentang Hasil Kegiatan


Aktualisasi
Meminta pendapat mentor tentang hasil kegiatan aktualisasi, menyampaikan
segala tantangan dan kendala selama pelaksanaan proses kegiatan.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.4.2 adalah mentor


memeriksa semua hasil kegiatan, memberikan saran dan masukkan
dalam menyusun laporan yang disertai dengan dokumentasi .

69
Gambar 4.17 pada tahapan 4.4.2 meminta pendapat mentor tentang hasil
kegiatan

b. Keterkaitan Substansi Dengan Mata Pelatihan


Keterkaitan Dengan Nilai-Nilai Dasar ASN pada kegiatan 4 adalah sebagai
berikut :
1. Tahapan 4.4.1
 Melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
 Bertanggung jawab secara profesional dalam melaksanakan rancangan
kegiatan sehingga mendapatkan hasil kegiatan
 Musyawarah dalam membahas hasil kegiatan bersama dengan
menyampaikan segala kendala yang di alami pada saat melaksanakan
kegiatan aktualisasi
 Inovasi, kreatif, dan efektifitas membuat hal baru dalam setiap
rancangan kegiatan sehingga hasil kegiatan dapat berjalan sesuai rencangan
dan jadwal kegiatan
 Hasil kegiatan disampaikan secara transparan seperti tantangan dan
kendala yang dialami pada saat melaksanakan kegiatan.
2. Tahapan 4.4.2
 Melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
 Bertanggung jawab secara profesional dalam melaksanakan rancangan
kegiatan sehingga mendapatkan hasil kegiatan

70
 Musyawarah dalam membahas hasil kegiatan bersama dan mentor
memberi masukkan dalam penyusunan laporan hasil aktualisasi.
 Penyampaian hasil kegiatan dilakukan secara transparansi sehingga mentor
dapat memberikan saran dalam penyusunan laporan hasil aktualisasi.
c. Kontribusi Terhadap Visi Dan Misi
Kontribusi kegiatan 4 dalam Visi Dan Misi adalah sebagai berikut :
 Meningkatkan keamanan bagi masyarakat mansel sebagai tolak ukur
kerja
 Membangun birokrasi pemerintah yang efektif bagi Apratur Sipil
Negara
 Meningkatkan derajat masyarakat Kesehatan Kabupaten Manokwari
Selatan

d. Penguatan Nilai-Nilai Organisasi


Nilai-nilai organisasi yang terkandung dalam kegiatan 4 adalah sebagai berikut:
o Hubungan sosial yang harmoni tanpa adanya perseteruan dan konflik,
sehingga kegaiatan aktualisasi dilapangan dapat berjalan dengan
lancar dan damai.
o Sikap dan prilaku yang tidak mudah tergantung pada orang lain dan
juga menyelesaikan tanggungjawab, terhadap tugas yang diberikan.

e. Manfaat Dan Dampak


 Manfaat kegiatan 4, yaitu dari mulai rancangan, jadwal hingga hasil
kegiatan mentor memberikan masukkan saran dalam proses penyusunan
hasil laporan, dan kita juga dapat menyampaikan tentangan dan kendala
yang dihadapi selama proses kegiatan berlangsung.
 Dampak jika kegiatan 4 jika tidak dilaksanakan mentor di tidak dapat
mengetahui hasil kegiatan dan kendala-kendala yang dihadapi selama proses
kegiatan.

71
5. Kegiatan 5
Tanggal 10-12 November 2021
a. Pada kegiatan 5 adalah Menyiapkan Laporan Hasil Aktualisasi mulai dari
menyusun rancangan kegiatan hingga hasil kegiatan. Berikut ini merupakan
beberapa tahapan dalam mempersiapkan hasil laporan aktualisasi yaitu sebagai
berikut :

Tahapan 4.5.1 Menyusun Laporan


Pada tahapan 4.5.1 adalah menyusun laporan hasil aktualisasi dengan
memaparkan seluruh kegiatan mulai dari rancangan kegiatan, jadwal
kegiatan, pelaksaan kegiatan hingga hasil kegiatan.
 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.5.1 adalah menyusun
laporan hasil aktualisasi yaitu sebagai berikut :

Gambar 4.18 pada tahapan 4.5.1 menyusun laporan hasil aktualisasi

Tahapan 4.5.2 Mengkonsultasikan Kepada Couch


Pada tahapan 4.5.2 adalah mengkonsultasikan hasil kegiatan kepada couch
dengan memaparkan secara langsung hasil kegiatan.

 Realisasi Kegiatan/Output Melalui tahapan 4.5.2 adalah


mengkonsultasikan laporan hasil aktualisasi kepada couch yaitu sebagai
berikut :

72
Gambar 4.19 pada tahapan 4.5.2 mengkonsultasikan hasil aktualisasi
kepada couch

b. Keterkaitan Substansi Dengan Mata Pelatihan


Keterkaitan Dengan Nilai-Nilai Dasar ASN pada kegiatan 5 adalah sebagai
berikut :
1. Tahap 4.5.1
 Melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab dalam proses
penyusunan laporan hasi aktualisasi.
 Bertanggung jawab secara profesional dalam menyusun laporan hasil
kegiatan .
 Menyusun laporan hasil aktualisasi sesuai dengan saran dan arahan dari
mentor
 Selalu konsisten dalam setiap proses penyusunan laporan kegiatan hasil
aktualisasi
2. Tahap 4.5.2
 Melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
 Bertanggungjawab secara profesional dan mampu
mempertanggungjawabkan hasil kegiatan.
 Musyawarah dalam mengkonsultasikan hasil kegiatan aktualisasi kepada
couch.
 Penyampaian hasil kegiatan dilakukan secara transparansi sehingga
couch dapat memberikan saran dalam laporan hasil aktualisasi.

73
c. Kontribusi Terhadap Visi Dan Misi
Kontribusi kegiatan 5 dalam Visi Dan Misi adalah sebagai berikut :
 Terwujudnya masyarakat kabupaten manokwari selatan yang aman,
damai, mandiri, religius dan sejahtera
 Membangun birokrasi pemerintahan yang efisien dan efektif bagi
Aparatur Sipil Negara

d. Penguatan Nilai-Nilai Oranisasi


Nilai-nilai organisasi yang terkandung dalam kegiatan 5 adalah sebagai
berikut :
o Dalam proses menyiapkan laporan hasil aktualisasi merupakan Sikap
dan prilaku yang tidak mudah tergantung pada orang lain dan juga
menyelesaikan tanggungjawab, terhadap tugas yang diberikan.
o Pada saat proses mempersiapkan laporan hasil aktualisasi dalam keadaan
yang tenang, emosi dalam diri yang terkontrol, serta hubungan sosial
yang harmoni tanpa adanya perseteruan dan konflik.

e. Manfaat Dan Dampak


 Manfaat kegiatan 5, yaitu proses penyusunan laporan hasil aktualisasi
ada waktu dimana bisa shering dan berkonsultasi langsung kepada couch
tentang laporan hasil kegiatan aktualisasi, sehingga couch dapat
memberikan saran dan masukkan tentang hasil kegiatan aktualisasi serta
kita juga menyampaikan setiap kendala yang dihadapi selama kegiatan.
 Dampak jika kegiatan 5 jika tidak dilaksanakan kita tidak dapat saran
dan masukkan dan juga arahan langsung dari couch tentang hasil laporan
aktualisasi.

74
BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

ASN (Aparatur Sipil Negara) merupakan suatu profesi yang dalam proses
kerjanya seseorang dituntut bekerja secara profesional sehingga menghasilkan
pelayanan publik yang berkualitas.

Dengan tenaga gizi yang memiliki pendidikan Diploma III mampu memberikan
pelayan yang prima kepada masyarakat, melalui kegiatan diklat latsar di Rindam
X Kasuari dan kegiatan mengaktualisasikan nilai-nilai dasar akuntabilitas,
nasionalisme, etika publik, komitmen mutu, dan anti korupsi (ANEKA) ini telah
mampu meningkatkan kinerja peserta diklat dalam menjalankan tugas dan fungsi
di instansi tempat bekerja sebagai seorang tenaga gizi yang profesional dan
memiliki integritas dalam mewujudkan pelayanan pada masyarakat khususnya di
wilayah kerja Puskesmas Ransiki, dengan melakukan 5 kegiatan yang merupakan
satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan orangtua bayi/balita dalam
pemberian makanan tambahan untuk balita gizi kurang melalui edukasi dan
pembagian makanan tambahan.

B. Saran
Saran yang penulis sampaikan adalah sebagai berikut :
 Kepada kepala Puskesmas Ransiki untuk selalu mendukung setiap kegiatan
yang dilakukan, dalam hal meningkatkan kesehatan masyarakat
 Peserta diklat diharapkan dapat terus menerapkan profesionalisme kerja
sesuai dengan nilai-nilai ANEKA di tempat tugas masing-masing.
 Panitia diklat selaku penyelenggara kiranya dapat terus mengembangkan
pelatihan dan bimbingan yang berkualitas mengimplementasikan diri peserta
diklat di dunia kerja sesuai dengan nilai-nilai ANEKA .

75
DAFTAR PUSTAKA

Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan II dan II I
Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar Profesi Pegawai Negeri Sipil . Jakarta : Lembaga
Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan II dan II I :
Akuntabilitas.Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan I I dan III :
Nasionalisme. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan I I dan
III :Etika Publik . Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan I I dan III :
Komitmen Mutu. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Diklat Prajabatan CPNS Golongan II dan III :
Anti Korupsi . Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administrasi Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS Pelayanan Publik .
Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS Manajemen
Aparatur Sipil Negara. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administras i Negara. (2017). Modul Pelatihan Dasar Calon PNS Whole of
Goverment. Jakarta : Lembaga Administrasi Negara.
Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia. (2017). Modul Pendidikan dan Pelatihan
Dasar CPNS Habituasi Jakarta : Lembaga Administrasi Negara .
Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara Nomor 12 Tahun 2018 tentang Pedoman
Penyelenggaraan Pelatihan Dasar CPNS Golongan II &III.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan Publik

76
DAFTAR LAMPIRAN

77
KARTU KENDALI MENTOR

Nama : Faina, A.Md. Gz


Nip : 199403032021042001
Unit Kerja : Puskesmas Ransiki
Tempat Aktualisasi : Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki

Tanggal Kegiatan Output/hasil dokumentasi TTD(Mentor)


12-28 Kegiatan Posyandu
oktober
 Melaksanakan penimbangan
berat badan
 Melakukan pengukuran
tinggi/panjang badan
 Melakukan pengukuran
lingkar lengan atas

78
28-30 Mempersiapkan alat dan
oktober bahan
o Mengumpulkan data
bayi/balita gizi kurang dalam
kurung waktu 3 bulan
terakhir didengan
mengunakan aplikasi
EPPGBM
o Mebuat poster
o Mempersiapkan makanan
tambahan yang akan
dibagikan
o Membuat daftar serah terima
PMT

01-06 Melakukan Kunjungan Rumah


november o Memberi salam
o Menjelaskan lebih detail
maksud dan tujuan
o Memberikan edukasi tentang
Pemberian Makanan Tambahan
bagi bayi/balita gizi kurang

79
o Memberikan makanan
tambahan untuk bayi/balita
gizi kurang
o Menandatangani daftar tanda
terima pemberian makanan
tambahan oleh orangtua
bayi/balita
o Berpamitan kepada orang tua
bayi/balita

08-09 Evaluasi hasil kegiatan


november o Menunjukan semua hasil
kegiatan kepada mentor
o Meminta pendapat mentor
tentang hasil kegiatan
aktualisasi

80
10-12 Menyiapkan Laporan Aktualisasi
november o Menyusun laporan
o Mengkonsultasikan kepada
mentor

Mentor,

Ade Grace Airori, Amd. Keb


NIP.197812222005022008

81
KARTU KENDALI COUCH

Nama : Faina, A.md. Gz


Nip : 199403032021042001
Unit Kerja : Puskesmas Ransiki
Tempat Aktualisasi : Wilayah Kerja Puskesmas Ransiki

Tanggal Kegiatan Output/hasil dokumentasi Ttd Couch


12-28 Kegiatan Posyandu
oktober
 melaksanakan penimbangan
berat badan
 melakukan pengukuran
tinggi/panjang badan
 melakukan pengukuran
lingkar lengan atas

82
28-30 Mempersiapkan alat dan
oktober bahan
o Mengumpulkan data
bayi/balita gizi kurang dalam
kurung waktu 3 bulan
terakhir didengan
mengunakan aplikasi
EPPGBM
o Membuat poster
o Mempersiapkan makanan
tambahan yang akan
dibagikan
o Membuat daftar serah terima
PMT

01-06 Melakukan Kunjungan Rumah


november o Memberi salam
o Menjelaskan lebih detail
maksud dan tujuan
o Memberikan edukasi tentang
Pemberian Makanan Tambahan

83
bagi bayi/balita gizi kurang
o Memberikan makanan
tambahan untuk bayi/balita
gizi kurang
o Menandatangani daftar tanda
terima pemberian makanan
tambahan oleh orangtua
bayi/balita
o Berpamitan kepada orang tua
bayi/balita

08-09 Evaluasi hasil kegiatan


november o Menunjukan semua hasil
kegiatan kepada mentor
o Meminta pendapat mentor
tentang hasil kegiatan
aktualisasi

84
10-12 Menyiapkan Laporan Aktualisasi
november o Menyusun laporan
o Mengkonsultasikan kepada
mentor

Coach,

Natan T. Lande,SE,M.A.P
NIP.19661115 199503 1 002

85
86
87
88
89
90
91
92
Melakukan Konsultasi Kepada Pimpinan

93
Melakukan Konsultasi Kepada Mentor

94
BIODATA PENULIS

Nama : Faina, A.Md.Gz

Tempat, Tgl Lahir : Buton, 03 Maret 1994

Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Status : Menikah

Alamat : Kampung Sabri, Distrik Ransiki

No. Hp : 085348609395

Email : ruslanlanlan92617@gmail.com

NIP : 199403032021042001

Golongan/pangkat : IIC

Instansi : Dinas Kesehatan Manokwari Selatan

Unit Kerja : Puskesmas Ransiki

Jabatan Fungsional : Nutrisionis Terampil

95

Anda mungkin juga menyukai