Anda di halaman 1dari 15

MAKALAH PENJASKES

Nama : Akhmad Muzammil Tazkir


Kelas : XI MIA

1. PERMAINAN BOLA KECIL


2. AKTIVITAS ATLETIK
3. AKTIVITAS KEBUGARAN JASMANI
1. PERMAINAN BOLA KECIL

Pengertian

Permainan bola kecil adalah salah satu permainan dari


cabang olahraga yang memanfaatkan bola kecil sebagai
bahan permainannya karena biasanya dapat
menggunakan bahan atau alat bantu yang berupa pukulan
yang dapat dimainkan dalam beregu.

Namun beberapa cabang olahraga dengan bola kecil


dalam skala nasional atau internasional dapat
menggunakan alat seperti.

 Raket
 Stick
 Tongkat atau yang lainnya

Olahraga ini memang tidak sepopuler atlet dari cabang


olahraga yang lainnya seperti permainan sepak bola tetapi
olahraga ini sudah populer juga dan kebanyakan orang
yang memainkan olahraga ini hanya untuk
memaksimalkan daya tahan tubuh saja.
Macam-macam Permainan Bola Kecil

Dari sedikit pembahasan di atas tentang permainan


olahraga yang menggunakan bola kecil dan salah satu
sebagai objek yang utamanya maka terdapat juga
macam-macam permainan bola kecil. Berikut beberapa
cabang tentang permainan bola kecil adalah sebagai
berikut :

- Permainan Golf

Golf merupakan olahraga yang terkenal di masyarakat


terutama di Indonesia pada golongan tingkat atas, karena
olahraga yang satu ini banyak memerlukan peralatan
cukup mahal sehingga jarang orang yang menyukai
olahraga ini.
Golf Juga memiliki berbagai macam permainan yang
bertujuan untuk memasukkan bola ke dalam lubang dari
arah yang jauh pada daerah yang telah ditentukan
menggunakan stik golf.

- Tenis Lapangan
Tenis lapangan merupakan permainan olahraga yang
menggunakan raket atau dengan bola Kasti sehingga
dapat melewati net dan memantul sampai ke titik lapangan
lawan.
Tenis lapangan ini juga pada umumnya memiliki pemain
antara dua pemain atau bisa juga dengan dua pasangan
masing-masing antara pemain hal ini menggunakan untuk
memukul bola pada karet.

- Permainan Softball
Softball merupakan salah satu cabang olahraga
yang dalam permainan nya hampir sejenis dengan
permainan bola Kasti karena dalam permainan ini
sangat menarik dan sama-sama menggunakan bola
kasti.
Softball telah diperkenalkan pada pertama kali oleh
seorang ahli bidang olahraga yaitu George Hancock pada
tahun 1891 dan hingga kini Softball masih permainan ini
masih banyak di sukai masyarakat namu tidak banyak
orang dalam permainan tersebut.

- Tenis Meja
Tenis meja merupakan jenis olah raga yang hampir
semua orang menyukai nya karena olah raga ini
memiliki teknik dan cara yang berbeda dengan olah
raga yang lainya.
Tenis meja atau yang sering di dengar pada umumnya
adalah permainan bola pingpong permainan ini dapat
dimainkan secara tunggal maupun berpasangan sehingga
dapat juga menjaga kerja sama dalam permainan

- Bulu Tangkis
Bulu tangkis atau Badminton adalah salah satu
jenis olah raga yang sangat banyak sekali
peminatnya yang tersebar di seluruh Indonesia
bahkan sampai keseluruh dunia, karena olah raga ini
memiliki beberapa keutamaan dalam melakukan
permainan nya.
Bulu tangkis terdiri dari dua pemain di sebut “Double” atau
satu pemain disebut “Single”, yakni tunggal putra dan
tungga tunggal putri atau dengan kata lain, ganda putra
dan ganda putri sehingga ada juga sebagai ganda
campuran.
Permainan ini menjadi permainan tradisional karena
sangat populer di kalangan masyarakat hingga sampai ke
internasional karena permainan ini sering adanya ajang
perlombaan piala dunia.

- Kasti
Kasti merupakan salah satu cabang olah raga yang
di mana permainan ini adalah menggunakan bola
kecil, dengan demikian olah raga ini dalam
permainnan nya di lakukan dengan beregu karena
untuk menjaga kekompakan dalam memainkannya.
Biasanya permainan kasti ini dilakukan dilapangan yang
terbuka sehingga setiap pemain lebih mudah untuk
menjaga kedisiplinan nya serta mengutamakan unsur
kekompakan dan solidaritas antar sesama teman.
Permainan ini di utamakan unsur ketangkasan serta
kekuatan tubuh supaya mendapatkan kasil dan poin yang
memuaskan dalam menjalankan permainan nya dalam
pemukul serta penjaga kerjasama dan kekompakan dalam
satu regu.

2. AKTIVITAS ATLETIK
Pengertian

Atletik adalah cabang olahraga yang terdiri dari


gabungan beberapa jenis olahraga fisik, seperti olahraga
lari, lempar, lompat, dan jalan. Saat ini, atletik menjadi satu
di antara olahraga paling umum yang dimainkan di
berbagai penjuru dunia.

 Jenis Olahraga Atletik Jalan

- Jalan cepat
Jalan cepat adalah cabang olahraga atletik yang sangat
umum ditemui. Jalan cepat biasanya diadakan di jalan
raya atau lintasan lari. Jarak umum perlombaan jalan
cepat berkisar dari 3.000 meter hingga 100 kilometer.
Jalan cepat berbeda dengan berlari karena satu kaki harus
selalu terlihat menyentuh tanah. Kaki yang digerakkan
maju ke depan harus diluruskan sejak saat persentuhan
pertama dengan tanah hingga badan mencapai posisi
vertikal.

 Jenis Cabang Olahraga Atletik Berlari


- Lari jarak pendek
Lari jarak pendek merupakan satu di antara cabang
olahraga atletik yang menuntut peserta untuk berlari
dengan secepat dan sekuat mungkin jika ingin
memenangkan suatu pertandingan. Adapun jarak tempuh
lari jarak pendek, yaitu 100 m, 200 m, dan 400 m.
- Lari jarak menengah
Lari jarak menengah adalah aktivitas olahraga yang
dilakukan dengan cara berlari pada jarak tempuh 800 m,
1500 m, dan 3000 m. Dalam cabang olahraga lari tersebut
mengharuskan peserta dapat mengatur kecepatan,
stamina, serta napas pada saat berlari.
- Lari jarak jauh
Lari jarak jauh merupakan satu di antara nomor lari yang
mengharuskan para pelari memiliki stamina yang banyak
serta kecepatan dalam berlari dengan jarak tempuh 5.000
m, 10.000 m, dan 42.195 km.
- Lari estafet
Lari estafet merupakan satu di antara nomor lari yang
mana beberapa pelari dalam satu tim akan berlari secara
bergantian atau beranting.

 Jenis Cabang Olahraga Atletik Melompat


- Lompat jangkit
Lompat jangkit adalah lompat tiga atau bisa disebut triple
jump karena pelompat harus melakukan
gerakan hop, step, dan jump.
- Lompat jauh
Lompat jauh merupakan olahraga yang mengharuskan
atlet melompat ke depan dalam upaya membawa titik
berat badan selama mungkin di udara (melayang di udara).
Olahraga tersebut harus dilakukan dengan cepat saat
melakukan tolakan pada suatu kaki untuk mencapai jarak
yang sejauh mungkin.
- Lompat galah
Lompat galah adalah melompat setinggi-tingginya dengan
sebuah alat berupa tongkat.
- Lompat tinggi
Lompat tinggi merupakan olahraga yang mengharuskan
atlet melompat ke atas dengan mengangkat kaki ke depan
atas dalam upaya membawa titik berat badan setinggi dan
secepat mungkin.

3. AKTIVITAS KEBUGARAN JASMANI


Pengertian

Kebugaran jasmani merupakan kebutuhan yang harus


dipenuhi agar kita dapat menjalankan aktivitas kehidupan
sehari-hari dengan baik. Definisi lainnya, kebugaran
jasmani adalah kesanggupan tubuh untuk melakukan
aktivitas tanpa mengalami kelelahan yang berlebih.

 Manfaat Kebugaran Jasmani

- Manfaat kebugaran jasmani


Meningkatkan sirkulasi darah dan sistem kerja jantung.

Meningkatkan stamina dan kekuatan tubuh.

Memiliki kemampuan pemulihan organ tubuh secara tepat.

Memiliki respons tubuh yang cepat dan tepat.

Mengurangi risiko kelebihan berat badan atau obesitas.

Mencegah penyakit jantung.

Menurunkan tekanan darah tinggi.

Mengatasi depresi.

Meningkatkan energi.

Terhindar dari penyakit osteoporosis atau tulang keropos.

Meningkatkan daya tahan tubuh.

Meningkatkan kelenturan persendian.

Meningkatkan kekuatan otot serta kecepatan.

Meningkatkan sistem sirkulasi darah, sistem saraf, dan


fungsi jantung.

Mempertahankan dan menyelaraskan kondisi tubuh.

 Unsur-Unsur Kebugaran Jasmani -


Kekuatan
Kekuatan dapat dikatakan sebagai kondisi tubuh yang
mampu mempergunakan otot ketika dibebankan untuk
menjalankan suatu aktivitas. Otot yang kuat dapat
diraih dengan latihan berat yang dilakukan secara rutin
dan konsisten. Kekuatan atau strength merupakan satu
di antara unsur utama dari kebugaran jasmani.
- Daya otot
Daya otot atau muscular power adalah unsur
kebugaran jasmani yang berkaitan dengan kemampuan
otot untuk mendukung aktivitas fisik sehari-hari. Daya
otot berkaitan dengan sistem anaerobik dalam proses
pemenuhan kebutuhan energi. Daya otot dapat dilatih
dengan beberapa latihan untuk melatih otot-otot utama
tubuh manusia.
- Daya tahan
Daya tahan berkaitan langsung dengan stamina atau
kemampuan melakukan aktivitas dalam jangka waktu
yang lama. Daya tahan membutuhkan latihan yang
kompleks karena berkaitan dalam meningkatkan kinerja
paru-paru, jantung, dan sistem peredaran darah serta
kekuatan otot. Latihan untuk meningkatkan daya tahan
dapat berupa jogging atau lari dengan durasi sekitar 30
menit setiap hari.
- Kecepatan
Kecepatan adalah kemampuan untuk melakukan suatu
gerak dalam periode waktu yang singkat. Makin sedikit
waktu yang dibutuhkan, dapat disimpulkan seseorang
tersebut memiliki kecepatan yang bagus. Satu di antara
latihan kecepatan yang sangat mudah untuk dilakukan
adalah latihan lari.
- Kelincahan
Kelincahan merupakan kemampuan tubuh dalam
menyesuaikan gerakan dari satu posisi ke posisi lain,
seperti dari depan ke belakang atau dari kiri ke kanan.

Anda mungkin juga menyukai