Anda di halaman 1dari 1

UJIAN AKHIR SEMESTER (UAS)

TAHUN AKADEMIK 2020-2021 SEMESTER GENAP


UNIVERSITAS PUTRA BANGSA

Mata Kuliah : Pengambilan Keputusan Manajerial


Bobot : 3 SKS
Program Studi : Manajemen
Semester, Kelas : 6 (Enam) MJK A
Dosen : Heri Mahyuzar, S.E., M.M.
Hari, Tanggal : Minggu, 17 Juli 2022
Waktu : 08.00 – 23.59 wib.
Sifat Ujian : Take home
Sifat Soal : Utama*

1. Jelaskan teknik penyelesaian keputusan dalam kondisi tidak pasti. Berikan contohnya.
2. Diketahui nilai Pay off Perusahaan dalam memilih lokasi pabrik roti. Pay Off dinyatakan dalam
sebagai laba dalam satu bulan.
Alternatif Prosepek Permintaan
Keputusan
Tinggi Sedang Rendah Gagal

Lokasi saat ini 250 Juta 75 Juta 20 Juta -40 Juta

Pindah ke 400 Juta 200 Juta 10 Juta -20 Juta


lokasi A

Pindah ke 360 Juta 180 Juta 30 Juta -60 Juta


lokasi B

Dari tabel diatas, maka tentukan keputusan apa yang diambil dengan menggunakan kriteria
Maximax, Maximin, Laplace, dan realisme.
3. Suatu perusahaan menghadapi permasalahan, apakah perusahaan akan membeli mesin baru atau
tetap mengunakan mesin lama. Apabila perusahaan memutuskan membeli mesin baru, maka
diperlukan investasi sebesar 5 milyar rupiah. Sedangkan apabila perusahaan tetap menggunakan
mesin lama, biaya perawatan yang dibutuhkan sebesar 3.5 Milyar rupiah. Kemungkinan diperoleh
permintaan tinggi adalah 65 % dan permintaan rendah 35 %. Apabila perusahaan membeli mesin
baru dan permintaan tinggi, investasi tersebut akan menghasilkan laba sebesar 600 juta. Akan tetapi,
jika permintaan rendah, investasi tersebut akan menghasilkan laba 200 juta. Sementara itu, jika
perusahaan tetap menggunakan mesin lama dan permintaan tinggi, investasi aka menghasilkan
keuntungan 450 juta. Apabila permintaan rendah, investasi akan menghasilkan laba sebesar 150
Juta. Investasi tersebut diperkirakan memiliki usia ekonomis selama 5 tahun. Berdasarkan data
tersebut, selesaikan permasalahan tersebut dengan teknik Deterministik Single Stage dan Stokastik
Single Stage.

Anda mungkin juga menyukai