Anda di halaman 1dari 15

❖ Pertemuan Ketiga:

A. Kegiatan Pendahuluan (waktunya 15menit):


1. Guru memberi salam dan mengajak peserta didik berdoa, dilanjutkan menanyakan
kabar dan mengecek kehadiran peserta didik;
2. Peserta didik mendengarkan dan menanggapi cerita tentang manfaat belajar
“materi perbandingan berbalik nilai”;
3. Guru memberikan apersepsi tentang materi menyederhanakan pecahan, cara
mengubah satuan panjang (konversi satuan panjang),cara mengubah satuan waktu
(konversi satuan waktu) dan perbandingan.
4. Peserta didik menyimak tujuan belajar dan hasil belajar/kompetensi yang
diharapkan akan dicapai dalam pertemuan ini
5. Peserta didik menyimak informasi tentang cara belajar dan cakupan materi yang
akan diajarkan

B. Kegiatan Inti (85 menit)


Pembagian waktunya: No. 1 - 4 = 10 menit (persiapan praktek)

No. 5 - 10 = 30 menit (praktek)


No. 11 - 12 = 25 menit (presentasi)
No. 13 = 20 menit (mengerjakan LK Pemahaman Konsep)

1. Guru membagi peserta didik menjadi delapan kelompok yang heterogen, 1


kelompok terdiri dari 4 peserta didik
2. Peserta didik memperhatikan dan mengamati penjelasan yang diberikan guru yang
terkait dengan praktek yang akan dilakukan
3. Guru membagikan LK dan peserta didik membaca petunjuk dan mengamati LK
4. Guru memotivasi peserta didik dalam kelompok untuk menuliskan dan
menanyakan permasalahan hal-hal yang belum dipahami dari masalah yang
disajikan dalam LK, serta guru mempersilahkan peserta didik dalam kelompok lain
untuk memberikan tanggapan dan bila diperlukan guru memberikan bantuan
komentar secara klasikal.
5. Peserta didik bersama dengan kelompoknya dan dengan bimbingan guru
melakukan praktek sesuai dengan petunjuk di LK
6. Peserta didik melakukan diskusi dalam kelompok masing-masing berdasarkan
petunjuk yang ada dalam LK
7. Guru berkeliling mencermati peserta didik yang sedang bekerja dalam kelompok
dan jika peserta didik menemukan hal-hal yang belum dipahami, guru memberikan
kesempatan peserta didik untuk mempertanyakan hal-hal yang belum dipahami.
8. Guru memberikan bantuan kepada peserta didik dalam kelompok untuk masalah-
masalah yang dianggap sulit oleh peserta didik
9. Guru memberikan arahan kepada peserta didik dalam kelompok untuk
menyelesaikan permasalahan dengan cermat dan teliti.
10. Peserta didik dalam kelompok menyusun laporan hasil diskusi penyelesaian
masalah yang mereka kerjakan
11. Beberapa perwakilan kelompok menyajikan secara tertulis dan lisan hasil diskusi
dan kesimpulan yang telah mereka kerjakan
12. Peserta didik yang lain dan guru memberikan tanggapan dan menganalisis hasil
presentasi meliputi tanya jawab untuk mengkonfirmasi, memberikan tambahan
informasi, melengkapi informasi ataupun tanggapan lainnya

13. Peserta didik mengerjakan LK pemahaman konsep individu (asesmen formatif


terdapat pada lampiran yaitu LK Individu)

C. Kegiatan Penutup (20 menit):


1. Secara klasikal dan melalui tanya jawab peserta didik dibimbing untuk
merangkum isi pembelajaran yaitu “materi tentang perbandingan berbalik nilai”
2. Secara individu peserta didik melakukan refleksi (penilaian diri) tentang hal-hal
yang telah dilakukan selama proses pembelajaran
3. Peserta didik mencermati Informasi garis besar isi kegiatan pada pertemuan
berikutnya
❖ Pertemuan ke 3 :

Lampiran Bahan Ajar Perbandingan Berbalik Nilai

BAHAN AJAR
PERBANDINGAN BERBALIK
NILAI

Sumber: https://keluyuran.com/macam-macam-ukuran-pizza/

Apakah kalian suka pizza? Ya…pizza itu lezat sekali. Pizza itu makanan pavorit dari anak
muda hingga orang tua.

Saat kita akan makan pizza, biasanya pizza dipotong jadi 8 bagian. Kalau pizza itu
dimakan empat orang, maka maka masing-masing orang akan mendapatkan 2 potong
pizza.

Jika pizza itu dimakan oleh dua orang, maka setiap orang mendapatkan 4 potong pizza

Tapi, jika pizza itu dimakan oleh delapan orang, maka setiap orang mendapatkan 1
potong pizza.

Jadi, semakin banyak orang yang makan pizza, maka pembagian potongan pizza setiap
orang juga lebih sedikit.
Permasalahan ini dapat dibuat bentuk tabel sebagai berikut:

NO.
BANYAK ORANG BANYAK POTONGAN PIZZA

1.
4 2

2.
2 4

3.
8 1

Coba kalian perhatikan tabel di atas!


Jika nilai banyaknya orang menurun, maka nilai banyaknya potongan pizza naik
Dan jika nilai banyaknya orang naik, maka nilai banyaknya potongan pizza menurun

Perbandingan antara nilai banyaknya orang dan nilai banyaknya potongan pizza disebut
“PERBANDINGAN BERBALIK NILAI”.

Jadi perbandingan berbalik nilai adalah membandingkan dua buah objek atau lebih,
apabila salah satu besaran nilainya semakin besar maka nilai besaran yang lain akan
semakin kecil dan sebaliknya.

Agar kalian lebih paham, coba perhatikan contoh soal berikut ini!

Contoh soal 1:

Tujuh buah mesin cetak mampu


menyelesaikan pembuatan poster dalam
waktu 50 menit, berapakah waktu yang
dibutuhkan apabila ada 10 buah mesin yang
digunakan?

Sumber: https://solusiprinting.com/jenis-mesin-
percetakan-offset-dan-percetakan-digital/

Dik: 7 mesin = 50 menit


Dit: waktu jika ada 10 mesin
Jawab:
7
Waktu = 10 𝑥 50 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡 = 35 menit
Jadi waktu yang dibutuhkan apabila ada 10 buahmesin yang digunakan adalah 35
menit

Contoh soal 2:

Sebuah piringan hitam


berputar 50 putaran/menit
selama 20 menit. Berapa lama
piringan hitam berputar, jika
kecepatan putaran 100
putaran/menit?

Sumber: https://legaleraindonesia.com/kisah-vinno-
merawat-piringan-hitam-peninggalan-kakek/

Dik: Kecepatan 50 putaran/menit = waktu 20 menit


Dit: Berapa waktu yang dibutuhkan apabila digunakan kecepatan putaran 100
putaran/menit?
Jawab:
50
Waktu yang dibutuhkan = 𝑥20 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡 = 10 menit
100

Contoh soal 3:

Paman menyediakan rumput


yang cukup untuk 20 ekor
sapinya selama 5 hari. Jika
paman membeli 5 ekor lagi,
maka berapa lama lagi
persediaan rumput akan habis?

Sumber: https://erakini.com/pakan-sapi-potong-
dan-perah/

Dik: waktu untuk 20 ekor sapi = 5 menit


Paman beli lagi 5 ekor sapi = 20 ekor + 5 ekor = 25ekor
Dit: Waktu untuk 25 ekor sapi
Jawab:
20
Waktu = 𝑥 5 𝑚𝑒𝑛𝑖𝑡 = 4 menit
25
Lampiran Instrumen Penilaian Lembar Kerja Individu

PENILAIAN LEMBAR KERJA INDIVIDU


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

NAMA
NO. PESERTA SOAL NO 1 SOAL NO 2 SOAL NO 3 SOAL NO 4 JUMLAH
DIDIK
1

10

DST

Keterangan:
• Nilai masing-masing soal maksimal 25
• Jumlah skor yang diperoleh peserta didik adalah jumlah skor yang diperoleh dari 4
soal tersebut
Lampiran Instrumen Penilaian Lembar Kerja Individu

PENILAIAN LEMBAR KERJA INDIVIDU


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

NAMA
NO. PESERTA SOAL NO 1 SOAL NO 2 SOAL NO 3 SOAL NO 4 JUMLAH
DIDIK
1

10

DST

Keterangan:
• Nilai masing-masing soal maksimal 25
• Jumlah skor yang diperoleh peserta didik adalah jumlah skor yang diperoleh dari 4
soal tersebut
❖ Pertemuan ke 3:

Lampiran Instrumen Penilaian Lembar Kerja Kelompok

PENILAIAN LEMBAR KERJA KELOMPOK


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

NAMA
NO. KRITERIA 1 KRITERIA 2 KRITERIA 3 JUMLAH
KELOMPOK

Keterangan:

• Kriteria 1 = Ketepatan jumlah data


• Kriteria 2 = Ketepatan Perhitungan
• Kriteria 3 = Ketepatan Penjelasan/kesimpulan

➢ Rentang skor tiap kriteria: 1 – 10


➢ Skor Maksimal = 30
➢ Rumus Perhitungan adalah:

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝐷𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ


SKOR = 𝑥 100
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
Lampiran Instrumen Penilaian Peserta didik Berpencapaian Tinggi

PENILAIAN PESERTA DIDIK BERPENCAPAIAN TINGGI


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

NO. NAMA SOAL NO 1 SOAL NO 2 SOAL NO 3 SOAL NO 4 JUMLAH


PESERTA
DIDIK
1

10

DST

Keterangan:

• Nilai masing-masing soal maksimal 25


• Jumlah skor yang diperoleh peserta didik adalah jumlah skor yang diperoleh dari 4
soal tersebut
Lampiran Instrumen Penilaian Presentasi dan Diskusi

PENILAIAN PRESENTASI DAN DISKUSI


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

PROSES
NAMA PENGUASAAN
NO. SUARA EKSPRESI KELANCARAN TANYA
KELOMPOK MATERI
JAWAB

Keterangan:
• Nilai Kriteria: 1 = sangat buruk
2 = buruk
3 = cukup
4 = baik
5 = sangat baik

• Skor Maksimal = 5 x 5 = 25

• Rumus Perhitungan adalah:

SKOR =
𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑌𝑎𝑛𝑔 𝐷𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ
𝑥 100
𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙
Lampiran Lembar Kerja Individu
LEMBAR KERJA INDIVIDU
PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

JAWABLAH SOAL-SOAL BERIKUT INI!

1.
Sebuah kapal dapat dibuat oleh
38 orang selama 30 hari. Jika
ada pesanan kapal harus
selesai dalam waktu 20 hari
berapa orang pekerja yang
harus ditambah?
Sumber:https://www.nasirullahsitam.com/2015/10/
melihat-cara-pembuatan-kapal-kayu-di.html

2. Suatu pekerjaan dapat diselesaikan selama 18 hari oleh 10 orang. Jika dikerjakan
oleh 15 orang, berapa lama pekerjaan itu akan selesai?

3. Paman pergi ke Bandung dengan


mengendarai mobil dengan
kecepatan 80 km/jam dan waktu
yang dibutuhkan 4 jam. Jika paman
ingin cepat sampai sehingga
kecepatannya ditambah 20
km/jam, berapa waktu yang
dibutuhkan paman sampai di
Sumber: https://mobilmo.com/tips-trik/benarkan- Bandung?
melakukan-engine-brake-dapat-menyebabkan-
mobil-rusak-aid2569

4. Manakah perbandingan berikut ini yang merupakan perbandingan berbalik nilai?


a. Jika kalian naik sepeda ke sekolah perbandingan antara kecepatan sepeda
dan waktu yang dibutuhkan
b. Perbandingan antara harga gula dan banyaknya gula
c. Perbandingan antara banyaknya hewan dan banyaknya makanan hewan
d. Perbandingan antara banyaknya pekerja dan waktu yang dibutuhkan untuk
membangun sebuah rumah
❖ Pertemuan ke 3:

Lampiran Lembar Kerja Kelompok

LEMBAR KERJA KELOMPOK


PERBANDINGAN BERBALIK NILAI

Nama Kelompok: …………………………….

Ketua : …………

Anggota 1…………. 4………….


2…………. 5………….
3………….

A. Materi Pokok:
1. Pengertian perbandingan berbalik nilai
2. Menentukan nilai perbandingan berbalik nilai
3. Penerapan perbandingan berbalik nilai dalam kehidupan sehari-hari

B. Tujuan Pembelajaran:
4. Peserta didik dapat menjelaskan konsep perbandingan berbalik nilai
5. Peserta didik dapat menentukan perbandingan berbalik nilai
6. Peserta didik dapat menyelesaikan masalah dalam kehidupan
sehari-hari yang berkaitan dengan perbandingan berbalik nilai

C. Petunjuk
1. Persiapkan alat dan bahan seperti permen 1 pak (40 permen) dan alat
tulis.
2. Bacalah setiap petunjuk yang terdapat dalam lembar kerja.
3. Berdiskusilah dalam mengerjakan lembar kerja dengan anggota
kelompokmu.
4. Bertanyalah kepada guru apabila mengalami kesulitan dalam
mengerjakan lembar kerja.
D. Langkah Kerja
1. Bagikan 40 permen kepada anak-anak satu kelompok
2. Banyaknya permen yang diterima setiap anak sama banyak
3. Banyaknya anak yang menerima permen sesuai dengan petunjuk di
LK
4. Catat hasilnya di tabel
5. Kemudian lengkapi tabel berikut ini:

BANYAK PERMEN YANG


BANYAK ANAK YANG
NO. DITERIMA MASING-MASING
MENERIMA PERMEN
ANAK
1
4 ………………………………..

2
8 ………………………………..

3
2 ………………………………..

4
10 ………………………………..

5
5 ………………………………..

E. Coba kalian perhatikan tabel tersebut, kemudian jawablah pertanyaan-


pertanyaan berikut ini dengan kata “bertambah” atau “berkurang”:
a) Dari point 1 ke point 2, banyaknya anak yang menerima
permen ……………………. dan banyaknya pemen yang
diterima masing-masing anak ………………...
b) Dari point 1 ke point 3, banyaknya anak yang menerima
permen ……………………. dan banyaknya pemen yang
diterima masing-masing anak ………………...
c) Dari point 1 ke point 4, banyaknya anak yang menerima
permen ……………………. dan banyaknya pemen yang
diterima masing-masing anak ………………...
d) Dari point 1 ke point 5, banyaknya anak yang menerima
permen ……………………. dan banyaknya pemen yang
diterima masing-masing anak ………………...
F. Berdasarkan hasil tabel dan hasil jawaban nomor 6, coba kalian buat
kesimpulan!

…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
………………………………………………

G. Perbandingan antara anak yang menerima permen dengan banyaknya


pemen yang diterima masing-masing anak pada tabel disebut
“Perbandingan Berbalik nilai”

H. Coba kalian simpulkan pengertian dari Perbandingan Berbalik nilai!

…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
………………………………………………

I. Coba kalian buat grafik perbandingan berbalik nilai dengan


menggunakan data yang ada pada tabel!

…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………
………………………………………………
Lampiran Lembar Kerja Untuk Peserta didik Berpencapaian Tinggi

JAWABLAH SOAL-SOAL BERIKUT INI!


1.
Seorang pemborong menyanggupi untuk
menyelesaikan sebuah pekerjaan dalam 30
hari, dengan memakai 14 pekerja. Setelah
berlangsung 10 hari karena sesuatu hal
terhenti selama 6 hari. Agar pemborong
dapat mengerjakan pekerjaan sesuai waktu
yang dijanjikan, berapa pekerja yang perlu
Sumber:https://www.walpaperlist.com/2019 ditambahkan?
/12/gambar-orang-bekerja-bangunan.html

2. Sebuah panti asuhan memiliki


persediaan beras yang cukup
untuk 30 orang selama 14 hari.
Jika penghuni panti asuhan
bertambah 5 orang, berapa lama
persediaan beras akan habis?

Sumber:https://www.walpaperlist.com/2019/12/g
ambar-orang-bekerja-bangunan.html

3. Waktu yang dibutuhkan Ani untuk


membaca 200 kata adalah 1 menit. Untuk
membaca 1 buah buku cerita Ani
membutuhkan waktu 5 jam. Jika Budi
mempunyai kecepatan membaca 400 kata
permenit, berapa waktu yang dibutuhkan
Budi untuk membaca cerita yang sama?

Sumber:https://mafia.mafiaol.com/2014/01/contoh-
soal-perbandingan-berbalik-nilai.html

4 Paman melakukan perjalanan


dengan sebuah mobil. Untuk
mencapai tujuan ia membutuhkan
waktu 6 jam dengan kecepatan 40
km/jam. Jika perjalanan pulang
melewati jalan yang sama dengan
kecepatan 60 km/jam. Berapa lama
paman dapat sampai kembali
rumah?

Anda mungkin juga menyukai