Anda di halaman 1dari 4

Cara memakai topi bedah

1. Topi dipasang bersamaan pada waktu mengganti pakaian dengan baju khusus
2. Topi harus menutupi seluruh rambut kepala
3. Topi diikatkan cukup kuat

Langkah-langkah memakai jas operasi

1. Ambil handuk/lap tangan yang ada di atas jas operasi

2. Keringkan kedua lengan sesuai prosedur

3. Ambil jas operasi pada bagian bawah sisi leher dan juntai kebawah
4. Buka lipatan jas secara perlahan dan masukkan kedua tangan ke dalam kedua lengan jas

5. Perhatikan kedua tangan tetap dalam lengan jas, sementara perawat sirkuler mengikat
kedua tali dimulai dengan tali atas kemudian tali bawah

Langkah-langkah melepas jas operasi

1. Dengan tetap memakai sarung tangan, kendorkan manset dan goyangkan kebawah
sampai pergelangan tangan. Tahan jas dibagian bahu kanan (buka ikatan/tali)

2. Tarik lengan jas dari tubuh dengan memfleksikan siku


3. Pegang bahu lengan sebelah dan tarik lengan dengan posisi terbalik

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PEMAKAIAN APD KAMAR BEDAH

Pengertian : adalah tata cara menggunakan alat pelindung diri (APD) oleh petugas (dokter
operator, dokter anestesi, penata anestesi dan perawat) pada saat melakukan tindakan operasi di
kamar operasi.

Tujuan :

1. Untuk meningkatkan mutu asuhan pasien dan efisiensi penggunaan sumber daya yang
tersedia di Rumah Sakit
2. Agar semua petugas mengetahui tata cara menggunakan alat pelindung diri yang benar
3. Mencegah terjadinya infeksi silang dari pasien ke pasien lainnya

Prosedur :

1. Petugas melakukan cuci tangan sesuai prosedur


2. Petugas menggunakan APD yang terdiri dari : masker bedah, gown, sarung tangan,
pelindung mata, sepatu boots
3. Setelah tindakan, lepaskan APD, masukkan ke dalam tempat APD infeksius
4. Petugas cuci tangan sesuai prosedur

Anda mungkin juga menyukai