Anda di halaman 1dari 2

CHECKLIST MEMAKAI MASKER DAN BAJU OPERASI STERIL

Nama : …………………………………… NIM : …………………………………


NILAI
ASPEK YANG DINILAI
0 1 2
Definisi :
Prosedur ini melibatkan pemakaian masker dan pakaian yang dibuat
khusus di kamar operasi untuk menjaga lingkungan asepsis dan
melindungi perawat dari tindakan mengkontaminasi dirinya maupun orang
lain disekitarnya.
Tujuan :
1. Mencegah penyebaran droplet dari pemakai ke lingkungan dan
pasien
2. Mencegah kontaminasi area steril
3. Memudahkan penanganan peralatan steril
Persiapan alat dan bahan :
1) Perlengkapan cuci tangan
2) Drum steril berisi baju steril
3) Masker sekali pakai
Prosedur :

A. Memasang masker :
1. Setelah mencuci tangan, ambil masker steril yang diserahkan kepada
anda oleh perawat keliling. Pegang kedua tali atasnya dan posisikan
tepi atas masker di atas tulang hidung.
2. Ikat kedua tali atas di belakang kepala diatas telinga
3. Ikat kedua tali bawah secara pas mengelilingi leher dibawah dagu
4. Cubit bagian atas masker disekitar tulang hidung

B. Memakai baju operasi :


1. Genggam baju operasi steril pada daerah lipatan dekat leher, pegang
menjauhi anda dan biarkan lipatan baju operasi terbuka dengan bebas
tanpa menyentuh apapun termasuk seragam
2. Pegang baju operasi setinggi bahu pada bagian dalam baju dan
masukan setiap tangan kedalam lubang lengan baju
3. Majukan kedua lengan dan tangan mengarah keatas setinggi bahu
ketika melewati lubang baju
4. Perawat keliling menarik bagian dalam baju operasi kebelakang
sehingga ektremitas atas melewati lengan baju. Perawat keliling
mengikat baju operasi dari belakang
5. Ikatan tali pinggang dilepaskan oleh perawat bedah dan bagian lipatan
baju diputar mengelilingi pinggang depan menggunakan forceps
penjepit alat yang dipegang oleh perawat keliling dan kemudian diikat

C. Melepas baju operasi dan masker :

a. Baju operasi :
1. Lepas ikatan tali pada bagian belakang baju. Lepas baju operasi,
dengan bagian dalam baju dilipat keluar untuk menutupi bagian luar
baju operasi.
2. Buang baju operasi kedalam wadah penampung

b. Masker :
1. Cuci tangan. Lepas ikatan bawah terlebih dahulu, kemudian ikatan atas
dan tarik masker menjauhi wajah
2. Pegang masker pada bagian talinya dan buang kedalam wadah
pembuangan

Keterangan :
0 = tidak dikerjakan
1= di kerjakan tapi tidak lengkap/ tidak sempurna
2= dikerjakan dengan sempurna

Anda mungkin juga menyukai