Anda di halaman 1dari 2

TUGAS MANDIRI

Pertemuan 6 : Mekanisme Terjadinya Pencemaran Lingkungan Hidup

No. Judul Vidio Tanggapan

1. Textiles Water Pollution Problem Sangat mengejutkan bahwa pembuatan


untuk satu baju dapat mencemari sekitar 2.700 liter
air. Oleh karena itu, perusahaan tekstil memiliki
peran besar dalam mencemari air. Air merupakan
kebutuhan primer bagi kita, apabila kita tidak
peduli terhadap masalah ini, maka krisis yang
sangat besar akan terjadi di masa depan melebihi
krisis pada pandemi covid-19. Oleh karena itu, kita
harus mengurangi pembelian fast fashion yang
sangat merugikan lingkungan, dan melakukan
pengolahan limbah dengan benar bagi setiap
perusahaan yang menghasilkan limbah.
2. Citarum River Adalah Sungai Paling Citarum merupakan salah satu sungai yang
Tercemar di Dunia penting di Indonesia namun juga merupakan sungai
yang paling tercemar di dunia. Botol plastik
merupakan salah satu sampah yang paling banyak
ditemukan di sungai Citarum. Mendaur ulang botol
menjadi kayak dalam vidio meruapakan salah satu
ide yang bagus untuk menggunakan barang yang
sudah tidak dipakai menjadi layak digunakan
kembali. Terlebih, banyak warga yang tinggal di
sekitar sungai Citarum dan menjadikan air dari
sungai Citarum sebagai sumber air.
3. Citarum Optimis Menjadi Harum Sungai Citarum yang sangat tercemar dan
bahkan mendapat predikat sungai paling tercemar
di dunia telah berhasil di bersihkan dengan cara
berikut :
1. Penghijauan dan rehabilitasi kawasan
hulu
2. Alih profesi petani sayur menjadi petani
kopi dan sereh wangi dengan sistem
tumpang sari
3. Pembersihan sampah di daratan dan
sungai
4. Pemantauan dan penertiban instalasi
pengolahan air limbah
5. Pembuatan MCK di area pemukiman
bantaran sungai
6. Pembangunan berbagai fasilitas publik
Melalui cara di atas, dapat dibuktikan bahwa
sungai Citarum yang kotor terbukti bisa kembali
bersih. Oleh karena itu, kita sebagai masyarakat
juga harus terus menjaga kelestarian lingkungan
dan konsisten dalam pemantauan dan penertiban
instalasi pengelolaan air limbah agar sungai
Citarum tidak kembali tercemar.

4. Mekanisme Terjadinya Pencemaran Manusia memiliki kebiasaan membuang


Lingkungan sampah ataupun limbah ke sungai dan memiliki
dampak negatif bagi lingkungan. Limbah yang
dibuang ke sungai akan terbawa arus dan bermuara
ke laut, sehingga banyak sampah dilautan dan
makhluk hidup yang ada didalamnya juga ikut
tercemar. Pencemaran lingkungan yang telah
terjadi tersebut dapat dikendalikan melalui
pemantauan dan pengendalian secara berkala.
Dalam kasus pencemaran udara kita bisa
menggunakan kendaraan umum agar mengurangi
polusi udara, sedangkan dalam pencemaran air kita
harus membuang sampah pada tempatnya dan
mengolah limbah dengan baik dan benar sebelum
dibuang ke sungai dan dalam pemngendalian
pencemaran tanah kita bisa mengurangi
penggunaan bahan kimia dalam pertanian dan
menggunakan bahan organik lainnya dalam
pemeliharaan pertanian.

Anda mungkin juga menyukai