Anda di halaman 1dari 8

LAPORAN HASIL PENJUALAN PRODUK

“RICE BOWL”

DI SUSUN OLEH KELOMPOK 3:


1. DINDA DWI ARDILA (A1B022115)
2. ANGGUN CANTIKA DEWI(A1B022086)
3. BAIQ LINDA NURMALASARI(A1B022104)
4. DESSY ARISANTI(A1B022111)
5. CHRISTIAN VALENTINO W.L(A1B022110)
6. AZZAHRA NUR KHALIFA(A1B022098)
7. ANGGA PURNAMA(A1B022-85)
8. DEWI SARTIKA NDRURU(A1B02213)
9. AULIA HIKMAWATI(A1B022092)

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


UNIVERSITAS MATARAM
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat rahmat dan
karunia-Nya jualah kami dapat menyelesaikan proposal hasil penjualan ini tepat pada
waktunya.
Sebagai manusia biasa yang tidak pernah luput dari kesalahan, begitu juga
halnya dengan kami. Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam
penyusunan proposal ini, baik dari segi penulisan maupun isi. Kami pun menerima
dengan lapang dada kritikan maupun saran yang sifatnya membangun dari pembaca
agar kami dapat membenahi diri.
Walaupun demikian, kami berharap dengan disusunya proposal ini dapat
memberikan sedikit gambaran bagaimana proses penjualan dan praktek langsung
kami kelapangan dalam beerwirausaha

terima kasih
wassalammualaikum warrohmatullahi wabarokatuh.
BAB 1
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dalam menghadapi tantangan bisnis termasuk menghadapi costumer, maka
sebagai mahasiswa kita juga harus belajar dalam memasarkan suatu produk. Dalam
tugas untuk memenuhi mata pelajaran kewirausahaan ini, kami mencoba melakukan
sebuah usaha sederhana untuk mendapatkan pembelajaran menjadi seorang
wirausahawan. Usaha yang kami jalankan merupakan sebuah usaha singkat yang
mungkin bisa menjadi peluang bagi kami untuk masa yang akan datang. Saat ini
usaha yang kami jalankan adalah mencoba menawarkan produk Rice bowl di lingkungan sekitar.

B. Tujuan
Tujuan usaha ini bukan hanya memenuhi tugas dan profit saja, melainkan juga
mencari penekanan kepada pengalaman sebuah proses wirausaha karena melalui
pemasaran dan penjualan ini kami dituntut untuk berinteraksi dengan orang banyak,
bagaimana cara menawarkan dengan baik dan sopan kepada konsumen,
meyakinkankan konsumen agar membeli produk yang kita tawarkan dan memberi
penjelasan serta pelayanan terbaik agar konsumen merasa puas
BAB II
PEMBAHASAN

A.Proses produksi Rice Bowl

Dalam proses produksi rice bowl ini kami terlibat langsung untuk membeli bahan baku di
pasar Pagesangan,mengecek harga dan menentukan apa yg akan kami beli.berikut bahan
baku dan alat yg kami butuhkan beserta cara produksinya

 Alat dan bahan baku yg di butuhkan


 kompor gas
 rice cooker
 wajan
 bowl +sendok
 beras
 ayam
 sayur
 telur
 minyak
 plastik
 bumbu dll
 Langkah Langkah pembuatan
 yg pertama masak nasi terlebih dahulu
 membersihkan ayam lalu di potong dadu dan dimarinasi dengan bumbu
selama 30 menit
 menyiapkan tepung bumbu kemudian membaluri ayam yang sudah di
marinasi tadi ke tepung kering dahulu lalu ke tepung basah dan ke tepung
kering lagi
 menggoreng ayam dengan minyak banyak dan api kecil
 membuat saus spicy nya
 saus nya di hangatin setelah itu masukkan ayam nya ke dalam saus dan
aduk rata lalu koreksi rasa apabila ada yg kurang bumbunya
 selanjutnya kocok telur lalu goreng dan menggulung nya lalu di iris tipis
 memotong timun dan tomat sebagai platting
 selanjutnya msukkan nasi,ayam,sayur,telur ke dalam bowl dan taburi biji
wijen di atas ayam spicy nya
 tutup bowlnya dan masukkan ke dalam kantong plastic
 rice bowl pun siap di sajikan dan di antar ke pelanggan
B. Pemasaran
Proses pemasaran yang kami lakukan yaitu dengan cara mempromosikan dan
memasarkan langsung kepada konsumen serta menerima pemesanan dari konsumen.
Dengan melakukan hal ini kami berusaha membujuk konsumen agar tertarik pada
produk kami sehingga pada akhirnya membeli produk yang kami jual.

C. Penjualan
Kegaiatan penjualan ini merupakan kegiatan inti dari proses transaksi, oleh karena
itu kegiatan penjualan terdiri dari serangkaian kegiatan seperti menentukan dan
menemukan pembeli guna menjual produk, proses menawari dan diakhiri dengan
proses pembayaran.

D.Laporan keuangan rice bowl

Modal awal: Rp 270.000


Keterangan Jumlah
Produksi 1:
9 cup xRp12.000 Rp108.000
Produksi 2:
10 cup xRp 12.000 Rp120.000
Produksi 3:
10 cupxRp 12.000 Rp120.000
Produksi 4:
7 cup x Rp12.000 Rp84.000
Produksi 5:
10 cup x Rp 12.000 Rp120.000
Produksi 6:
16 cup x Rp 12.000 Rp192.000

Total Rp744.000

total laba/profit Rp744.000-Rp270.000


=Rp474.000
E.Hasil dan Pembahasan
Kegiatan ini kami lakukan agar mendapatkan pengalaman dan pembelajaran
untuk menjadi wirausaha. Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat
bagi mahasiswa khususnya kami, karena dengan melakukan kegiatan ini kami dapat
mengetahui bagaimana caranya menawarkan dan memasarkan suatu produk dengan
baik, dan kami bisa lebih banyak mengetahui cara berinteraksi dengan baik dan
sopan.

F.ANALISIS SWOT

STRENGTH WEAKNESS
 bahan baku alami tanpa pengawet  tidak dapat bertahan lama
 harga terjagkau  modal terbatas
 banyak varian  proses pembuatan lama
 praktis dan fleksible  porsi standar

OPPORTUNITY THREAT
 konsumen cenderung mencaru  banyak pesaing
kuliner yg unik  jarak pesan antar terbatatas
 promosi melalui media social  harga bahan baku mengikuti pasar
 sistem pesan antar atau cod
G.Foto penjualan produk
BAB III
PENUTUP
A.KESIMPULAN
Dari kegiatan ini, kami menarik kesimpulan bahwa mahasiswa sangat memerlukan
proses pembelajaran seperti ini, yang bukan hanya teori saja tapi langsung praktek
kelapangan. Dengan hal ini kita bisa secara langsung merasakan bagaimana
berinteraksi pada konsumen, menawarkan dan menjual produk kepada orang lain.
Pengalaman ini bisa menjadi dasar ketika nanti kami akan membuka suatu usaha.
Asal ada kemauan dan keinginan pasti kita bisa melakukannya, karena dalam dunia
bisnis modal bukanlah segalanya tapi skill juga sangat berperan penting.

B.SARAN
Semoga dalam pembelajaran kewirausahaan selanjutnya, kegiatan praktek
lapangan ini tetap bisa dilaksanakan dan lebih ditingkatkan lagi. Karena kegiatan
seperti ini sangatlah bermanfaat, agar mahasiswa memiliki bekal pengalaman ketika
ingin terjun langsung kedunia bisnis.

Anda mungkin juga menyukai