Anda di halaman 1dari 24

KELOMPOK 2 :

1. Sari Yanti
2. Silvi Dama Yati
3. Safna Kurniawati
4. Nurul Hafizah

KUMPULAN PERTANYAAN DAN JAWABAN

MODUL 3 : KLASIFIKASI DAN ADAPTASI MAKHLUK HIDUP

DAN MODUL 4 : MAKANAN SEHAT

Kelompok 1

Rindi Elyza

1. Sebutkan dan jelaskan tiga macam adaptasi?


Jawab :
 Adaptasi morfologi merupakan suatu penyesuaian makhluk hidup terhadap
lingkungannya berkaitan dengan bentuk dan struktur organ tubuh yang tampak dari
luar dan mudah diamati, sehingga adaptasi tersebut paling mudah dikenal dan
ditemukan. Contoh adaptasi morfologi adalah bentuk kaki atau cakar, bentuk paruh,
bentuk mulut, tumbuhan darat yang adaptif pada lingkungan kurang air, tumbuhan
darat yang adaptif pada lingkungan lembab, tumbuhan yang adaptif pada lingkungan
air.
 Adaptasi fisiologi adalah penyesuaian fungsi fisiologi alat-alat atau organ-organ
tubuh terhadap lingungannya. Contoh lain adaptasi fisiologi adalah orang yang
tinggal didataran tinggi menghasilkan sel darah merah lebih banyakdibandingkan
dengan orang yang tinggal di dataran rendah. Tubuh manusia mengeluarkan keringat
ketika kepanasan. Penyesuaian fungsi kerja sel-sel retina mata terhadap rangsangan
cahaya. Ketajaman indra penglihatan burung hantu di malam hari.
 Adaptasi tingkah laku adalah cara penyesuaian makhluk hidup terhadap
lingkungannya melalui tingkah laku. Bentuk adaptasi makhluk hidup di lingkungan
darat dipengaruhi factor-faktor : keadaan tanah, topografi daratan, suhu
linkungan,intensitas cahaya

2. Menurut kelompok kalian. Apa yang dimaksud dengan menu seimbang?


Jawab :
Yang dimaksud dengan menu seimbang adalah susunan hidangan sehari-hari yang
mengandung zat-zat gizi dalam jumlah dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan tubuh
untuk dapat hidup tetap sehat.

3. Proses adaptasi makhluk hidup yang tinggal di lingkungan air, dipengaruhi oleh faktor
faktor. Sebutkan faktor faktor tersebut?
Jawab :
Factor-faktornya yaitu :
- kadar garam atau mineral,
- Kedalaman air
- Intensitas cahaya
- Kadar oksigen
- Arus air

Vani Aprilyanti

1. Jelaskan Apa yang dimaksud dengan klasifikasi sistem filogenetik?


Jawab :
Klasifikasi sistem filogenetik adalah klasifikasi yang disusun dengan melihat keturunan
dan hubungan kekerabatan.

2. Jelaskan manfaat dan bahaya makanan siap saji!


Jawab :
- Manfaat makanan siap saji terdiri dari minuman dan mkanan yang diproduksi dalam
skala kecil dan besar, ketersediaan maknan siap saji memberikan kemudahan
pemilihan jenis maknan, keragaman makanan dan kualitas makanan serta praktis.
- Bahaya makanan siap saji dari residu bahan makanan terhadap kesehatan adalah :
1. Aspek toksikologis, bahan makanan yang dapat bersifat raccun terhadap tubuh.
2. Aspek mikrlogis, mikroba dalam tubuh makanan yang dapat mengganggu
keseimbangan mikroba dalam saluran pencernaan.
3. Aspek imunopatologis, keberadaan residu yang dapat menurunkan kekebalan
tubuh.

3. Jelaskan tujuan penggunaan zat aditif menurut Majeed!


Jawab :
Tujuannya sebagai agen ;
a. Emulsi
b. Penstabil
c. Penghalang kerak
d. Peningkatan nutrisi
e. Pengawet
f. Anti tksin
g. Pengembang
h. Penyedap
i. Pewarna

Viki Agustin

1. Jelaskan macam-macam klasifikasi yg ada pada makhluk hidup?


Jawab :
 klasifikasi system alami
Klasifikasi system alami di temukan oleh Aristoteles.aristoteles membagi makhluk
hidup menjadi 2 kingdom,yaitu hewan dan tumbuhan.aristoteles membagi hewan menjadi
beberapa kelompok berdasarkan habitat dan perilakunya,sedangkan tumbuhan di
kelompokkan berdasarkan ukuran dan strukturnya.

 klasifikasi system buatan


Klasifikasi ini di perkenalkan oleh carolus linneaus,seorang ahli ilmu pengetahuan
dari swedia.pada klasifikasi ini pengelompokkan tumbuhan ats dasar warna bunga,masa
bunga,bentuk daun,jumlah benang sari,putik dan lain-lain.

 Klasifikasi system filogenetik


Pada tahun sesudah Charles Darwin menerbitkan publikasinya the origin of species
pada tahun 1859,doktrin evolusi berangsur angsur berubah dari doktrin penciptaan
khusus ke dokrin yng menyatakan bahwa antarorganisme terdapat kekerabatan.klasifikasi
yang berdasar proses filogeni ini di sebut klasifikasi system filogenetik.

2. Jelaskan tingkatan klasifikasi makhluk hidup antara dunia tumbuhan dan hewan?
Jawab :
- Klasifikasi dunia tumbuhan (kingdom plantarum) - filum (phylum) - kelas (class) –
bunga (ordo) - suku (familia) - marga (genus) – jenis (spesies).

- Klasifikasi dunia hewan (kingdom animalia) – divisi (divisio) - kelas (class) – bunga
(ordo) - suku (familia) - marga (genus) – jenis (spesies).

3. Apa yang dimaksud dengan kunci determinasi?


Jawab :
Kunci determinasi yaitu daftar yang memuat sejumlah keterangan tentang makhluk hidup
untuk menentukan suatu makhluk hidup terglong kedalam kelompok tertentu.
Nurkhodizah

1. Jelaskan tingkatan takson dalam klasifikasi?


Jawab :
 Spesies (jenis) merupakan takson yang menjadi satuan atas unit dasar
klasifikasi.di dalam satu spesies sering terdapat berbagai macam makhluk hidup
yang memiliki ciri yang khusus,yang di sebut variates dan ras.variates biasanya di
pakai untuk menyebutkan variasi dalam satu spesies tumbuhan,sednagkan ras di
pkai dalam menyebut variasi dalam satu spesies hewan.
Contohnya: Padi rojolele,padi Begawan,padi IR merupakan spesies yang
sama,yaitu oryza sativa.padi rojolele dan padi IR jika di kawinkan dapat
menghasilkan keturunan yang fertile karena padi rojolelel dan padi IR merupakan
satu spesies.tetapi spesies padi rojolele tidak dapat di kawinkan dengan
jagung,karena tidak dalam satu spesies.

 Genus (marga) adalah tingkatan takson yang memiliki beberapa spesies sebagai
anggotanya.
Misalnya kuda (equs cabalus) dan keledai (equus asinus)berbeda spesies,tetapi
mereka masih dalam satu genus yaitu genus equus yang artinya kelompok hewan
berkuku satu.

 Famil (suku) adalah tingkatan takson yang anggotanya terdiri dari beberapa
gens(marga).
Genus solanum (marga kentang)bersama-sama dengan genus capsicum (marga
cabai) di masukkan dalam suku solanaceae(suku terung-terungan).

 Ordo (bangsa) adalah tingkatan takson yang menghimpun beberapa family.famili


canidae(kelompok serigala,family felidae(kelompok kucing),family
ursidae(kelompok beruang,membentuk ordo carnivore(bangsa pemakan daging.

 kelas.
Beberapa ordo yang memiliki persamaan ciri di masukkan dalam satu
kelas.misalnya ordo chelonian(bangsapenyu,kura-kura),bersama sama ordo
crocodile (bangsa buaya),ordo lacertilian(bangsa kadal,cicak dan bunglon),dan
ordo ophidian (bangsa ular)mempunyai ciri-ciri yang sama merata sehingga di
masukkan dalam satu kelas yaitu reptilian.

 filum atau diviso merupakan tingkatan takson yang menghipun beberapa kelas
yang memiliki persamaaan ciri-ciri.pada umumnya filum di gunakan untuk
menunjuk takson hewan dan sebaliknya diviso di gunakan untuk menunjuk takson
tumbuhan.
Misalnya seluruh hewan yang mempunyai notocorda dalam perkembangan awal
embrio di masukkan dalam filum chordata,dan seluruh tumbuhan yang memiliki
bunga sebagai alat perkembangbiakan dimasukkan dalam diviso anthphyta.

 kingdom
Diatas filum atau diviso terdapat tingkatan yang tertinggi,yaitu kingdom(kerajaan
atau regnum (dunia).semua hewan di masukkan ke dalam kingdom
Animalia,semua tumbuhan di masukkan kedalam kingdom plantae.
Misalnya antara filum dan kelas terdapat subfilum,antara ordo dan familia
terdapat subordo(anak-bangsa)

2. Apa yg dimaksud dengan bentukan adaftif dan berikan contohnya?


Jawab :
Dalam perjalanan waktu yang panjang, organisme yang tetap bertahan hidup di
habitatnya akan memiliki bentuk dan fungsi tubuh sesuai dengan lingkungannya. Hal ini
disebut bentukan adaftif. Contoh adaftif yang dapat dijumpai dilingkungan sekitar kita
adalah kaki berselaput dan tipe paruh spesifik, conthnya pada bebek yang sesuai untuk
hidup dan mencari makan di habitat perairan.

3. Dalam penerapan konsep adaptasi makhluk hidup di sekolah dasar, apa yg harus kita
lakukan agar siswa termotivasi dan tertarik pada materi yg mereka pelajari?
Jawab :
Mengajak siswa untuk membayangkan apabila mereka mengadakan piknik di sebuah
taman dengan cuaca yang cerah dan makanan kecil sudah siap disantap, kayu bakar yang
siap digunakan untuk membakar ikan. Namun tiba-tiba udara mendung dan hjan mulai
turun dengan deras disertai dengan petir. Berikanlah pilihan kepada siswa apa yang akan
mereka lakukan : misalnya:
a. Tidak melakukan apapun
b. Berusaha utuk menggunakan jas hujan atau terpal untuk melindungi diri,
makanan, dan kayu bakar agar tetap kering
c. Membawa semua bahan makanan dan peralatan, pergi ke tempat teduh, dan
menggunakan pembakar gas untuk membakar ikan
d. Pulang kerumah dan melakukan piknik dirumah

Setelah siswa memilih apa yang akan mereka lakukan, jelaskanlah kepada siswa bahwa
apabila mereka memilih melindungii diri dengan jas hujan, menggunakan terpal,
menggunakan pembakar gas dibawah tempat teduh dari pada kayu bakar, atau pindah ke
tempat yang lebih aman dengan mencari tempat berteduh atau pulang kerumah, maka
mereka akan tetap bertahhan atau menyesuaikan diri (beradaptasi) terhadap perubahan
cuacasehingga mereka akan tetap dapat melanjutkan piknik yang menyenangkan.
Sebaliknya, apabila mereka tidak melakukan apapun untuk beradaptasi terhadap
perubahan cuaca yang terjadi, maka mereka tidak dapat melanjutkan piknik yang
menyenangkan karena makanan akan menjadi basah, kayu bakar tidah bias digunakan
untuk membakar ikan, dan merekapun akan basah, kedingnan dan mugkin akan lapar.

Kelompok 3

Suhesti

1. Apakah perbedaan konsep dan konsepsi?


Jawab :
Konsep : umum, disepakati ilmuan, ilmiah.
Konsepsi : khusus, subjektif/perorangan, sukar diubah

2. Apakah kelebihan dan kekurangan pembelajaran konstruktivisme?


Jawab :
- Kelebihan pembelajaran konstruktivis : melibatkan konsepsi siswa, ada interaksi
sosial, terjadi konflik kongnitif, siswa mendapat kesempatan untuk mengklarifikasi
konsepsi baru dan konsepsi melalui kegiatan (pengamatan, percobaan, penyelidikan,
mencari sumber bacaan atau sumberlain).
- Kekurangan konstruktivis : waktu lebih panjang , guru perlu memperkirakan konsepsi
awal siswa melalui apersepsi dan menggunakannya untuk membantu siswa
membangun konsep atau pengetahuannya

3. berikan alasan mengapa klasifikasi sangat diperlukan dalam mempelajari biologi?


Jawab :
Salah satu alasan mengapa dilakukan klasifikasi makhluk hidup adalah untuk
mempermudah pemahaman dalam mempelajari dan mengenal setiap jenis makhluk hidup .

Aldyansyah

1. Sebutkan empat Pembentukan prinsip dari konsep melibatkan hubungan?


Jawab :
(1) Sebab akibat (cause-and effect),
(2) Korelasional (correlational).
(3) Peluang (probability) dan
(4) Aksioma (axiomatic).
2. Sebutkan dan jelaskan contoh model pembelajaran interaktif?
Jawab :

Contoh model pembelajaran interaktif

 Persiapan
Sebelum pembelajaran dimulai, guru menugasi siswa kelas 3 sd untuk
membawa hewan peliharaan dan mempersiapkan diri untuk memceritakan
tentang hewan peliharaannya masing-masing.
 Kegiatan penjelajahan
Pada saat pembelajaran dikelas siswa lain boleh mengamati hewan-hewan
peliharaan teman-temannya dari dekat (meraba, mengelus, menggendong) dan
mereka boleh mengajukan pertanyaan.
 Pertanyaan anak
Selanjutnya pertanyaan siswa diarahkan guru sekitar proses pemeliharaannya.
 Penyelidikan
Guru dan siswa memilih pertanyaan untuk dieksplorasi lebih jauh.
Umpamanya siswa diminta mengamati keadaan hewan-hewan yang tidak
dipeluhara, seperti dari mana mereka memperoleh makananya, dimana mereka
tidur, punya nama atau tidak, bagaimana kebersihannya.
 Refleksi
Pada pertemuan berikutnya dikelas dibahas hasil penyelidikan mereka,
dilakukan pembenadingan antara hewan peliharaan dengan hewan liar untuk
memantapkan hal-hal yang sudah jelas dan memisahkan hal-hal yang masih
perlu diselidiki lebih jauh.

3. Sebutkan ciri" kingdom protista?


Jawab :
Kingdom Protista, terdiri dari organisme bersel datu dan organisme multiseluler yang
belum terdiferensiasi. Sifat selnya eukariotik, artinya inti sel memiliki membrane inti.

Sri Devi Yuliandari

1. Jelaskan klasifikasi sistem buatan menurut carolus linneaus!


Jawab :
Menurut carolus linneaus pada sistem buatan ini kategori organisme didasarkan pada
sejumlah kecil sifat-sifat morfolgi tanpa memandang kesamaan struktur yang mungkin
memperlihatkan kekerabatan.sistem klasifikasi oleh linneaus ini juga disebut sebagai
sistem seksual kerena linneaus memusatkan perhatiannya pada alat reproduksi tumbuhan.

2. Coba Jelaskan mengapa kerusakan mikrobiologis pada bahan makanan bisa terjadi!
Jawab :
Kerusakan mikrobiologis pada bahan makanan bias terjadi disebabkan oleh jenis-jenis
mikroba yaitu, bakteri, kapang, dan khamir. Selain bahan pangan mengalami perbahan
fisik, kerusakan mikrobiologis juga dapat membahayakan kesehatan manusiakarena
racun yang disebabkan mikroba.

3. Sebutkan beberapa cara penyimpanan untuk jenis bahan makanan sesuai dengan sifatnya!
Jawab :
Beberapa cara penyimpanan untuk jenis bahan makanan sesuai dengan sifatnya sebagai
berikut:
a. Penyimpanan bahan pangan dengan kadar air rendah seperti beras, kacang-
kacangan kering, mi/bihun kering, jagung kering disimpan pada suhu ruang
dalam kemasan karung, kantong kertas atau plastik yang tertutup.
b. Penyimpanan bahan makanan dengan kadar air sedang seperti bawang, umbi-
umbian dilakukan pada suhu runag dan tidak langsung terkena sinar matahari.
c. Penyimpanan bahan pangan dengan kadar air tinggi seperti susu, sayur, buah dan
jenis-jenis daging serta ikan harus dilakukan secara cepat,, karena bahan pangan
tersebut sangat mudah rusak. Secara umum penyimpanan bahan pangan ini
dilakukan pada suhu dingin atau melalui pembekuan.

Irfan Hardiansyah

1. Metode-metode apa saja yang biasa digunakan dalam pembelajaran IPA di SD?
Jawab :
Berikut adalah beberapa metode yang biasa digunakan dalam pembelajaran IPA
disekolah dasar yaitu metode penugasan, diskusi, Tanya jawab, latihan, ceramah,
simulasi, proyek, studi lapangan, demostrasi, dan eksperimen.

2. Apa manfaat dari penguasaan pendekatan konstruktivis bagi guru?


Jawab :
Penguasaan pendekatan konstruktiv dan model-model pembelajaran akan menjadikan
anda sebagai guru lebih percaya diri karena anda dapat menerapkan pemahaman tentang
cara belajar siswa sekolah dasar dalam pembelajaran IPA, sesuai dengan hakikat belajar
IPA dan konstruksi pengetahuan berdasarkan pengetahuan siswa yang telah ada. Selain
itu mengajar yang dimulai dari prakonsepsi siswa akan lebih menghemat waktu dan lebih
bermakna bagi siswa.

3. Jelaskan proses pembelajaran IPA menurut pandangan konstruktivis!


Jawab :
Menurut pandangan konstruktivis dalam proses pembelajaran IPA seyogiayan disediakan
serangkai pengalaman berupa kegiatan nyata yang rasional atau dapat dimengerti siswa
dan memungkinkan terjadi interaksi sosial. Dengan kata lain, saat proses belajar
berlangsung siswa harus terlibat secara langsung dalam kegiatan nyata.

Kelompok 4

Rizki Uswatun Khasanah

1. Jelaskan apakah para ahli biologi memerlukan alat bantu untuk melakukan pengamatan
dan alat bantu apakah yang digunakan?
Jawab:
Para ahli biologi menggunakan alat bantu untuk memepermudah mengamati persamaan
dan perbedaan ciri makhluk hidup yang akan di kelompokkan.alat bantu tersebut berupa
kunci identifikasi.kunci identifikasi di sebut juga kunci determinasi,yaitu daftar yang
memuat sejumlah keterangan tentang suatu makhluk hidup untuk menentukan suatu
makhluk hidup masuk kedalam kelompok tertentu.identifikasi engan bantuan kunci
identifikasi harus di lakukan secara bertahap,sebab setiap kunci isentifikasi memiliki
batas kemampuan yang berbeda.ada kunci identifikasi sampai family,genus,atau sampai
spesies.

2. Jelaskan apa yang terjadi jika anak memiliki masalah pada gizi atau kurang gizi dan
bagaimana cara menanggulanginya?
Jawab:
Terjadinya masalah kurang gizi bisa menyebabkan anak mudah lelah,tidak tahan
melakukan aktifitas fisik yang lama, tidak mampu berpikir dan berpartisipasi penuh
dalam proses belajar.anak yang kuramg gizi mempunyai resiko yang lebih besar
menderita infeksi sehingga sering absen dari sekolah.

Upaya penanggulangan masalah gizi dilakukan melalui perbaikan pola


makan,peningkatan akses air bersih dan sanitasi serta peningkatan aktifitas fisik.

3. Bagaimana hasil penelitian pada anak yang makan pagi dan yang tidak makan pagi?
Jawab :
Seseorang yang tidak makan pagi memiliki resiko menderita gangguan kesehatan berupaa
menurunnya kadar gula darah dengan tanda-tanda antara lain:lemah,keluar keringat
dingin,kesadaran menurun bahkan pingsan.bagi anak sekolah kondisi ini menyebabkan
merosostnya konsentrasi belajar yang mengakibatkan menurunnya prestasi belajar.
Hasil penelitian menunjukkan anak yang makan pagi mempunyai sikap dan prestasi
sekolah lebih baik daripada anak yang tidak sempat sarapan.penelitian lain
menunjukkan,konsentrasi anak yang tidak makan pagi lebih rendah secara bermakna

Rosmita Dewi

1. Jelaskan faktor yang mempengaruhi bentuk adaptasi makhluk hidup di lingkungan darat!
Jawab :
Bentuk adaptasi makhluk hidup di lingkungan darat di pengaruhi oleh factor-faktor
berikut:
- Keadaan tanah,bentuk adaptasi makhluk hidup yang tinggal di tanah lempung
akan berbeda dengan makhluk hidup yang tinggal di tanah kapur.
- Topografi daratan,bentuk adaptasi makhluk hidup yang tinggal di dataran tinggi
akan berbeda dengan makhluk hidup yang tinggal di dataran rendah.
- Suhu lingkungan,bentuk adaptasi makhluk hidup yang tinggal di gurun akan
berbeda dengan makhluk hidup yang tinggal di daerah tropis.

2. jelaskan perbedaan pangan hewani dan pangan nabati?


Jawab :
Pangan hewani meliputi daging,ikan,kerang,telur susu dan hasil susu.pangan nabati
meliputi serealia,kacang-kacangan,sayuran,biji-bijian.buah-buahan,dan pangan lain
seperti madu,gula dan jamur.

3. coba sebutkan dan jelaskan penyebab kerusakan bahan makanan?


Jawab :
- kerusakan mikrobiologis,pada bahan makanan di sebabkan oleh jenis-jenis mikroba
yaitu bakteri,kapang dan khamir.
- kerusakan mekanis,dapat terjadi jika ada benturan-benturan mekanis,seperti benturan
antar bahan itu sendiri ataupun benturan bahan dengan alat.
- kerusakan fisik dan kimia,terjadi akibat perlakuan-perlakuan fisik seperti cara
pengolahan dengan penggorengan,pengeringan dan pendinginan.
- kerusakan biologi,adalah kerusakan yang di sebabkan oleh serangga,binatang
[pengerat dan rusak secara fisiologis.
- tanda-tanda kerusakan bahan makanan

Kerusakan yang lain secara umum dapat di amati dari penampakan kaleng yaitu penyok
yang dapat menyebabkan flipper,perforasi atau kebocoran,korosi,kerusakan solderandan
karat.untuk menghindari hal-hal yang merugikan tubuh,pemilihan makanan kaleng perlu
di lakukan dengan lebih cermat.
Nur Atikah

1. Sebutkan dan jelaskan macam macam klasifikasi!


Jawab :
 klasifikasi system alami
Klasifikasi system alami di temukan oleh Aristoteles.aristoteles membagi makhluk
hidup menjadi 2 kingdom,yaitu hewan dan tumbuhan.aristoteles membagi hewan menjadi
beberapa kelompok berdasarkan habitat dan perilakunya,sedangkan tumbuhan di
kelompokkan berdasarkan ukuran dan strukturnya.

 klasifikasi system buatan


Klasifikasi ini di perkenalkan oleh carolus linneaus,seorang ahli ilmu pengetahuan
dari swedia.pada klasifikasi ini pengelompokkan tumbuhan ats dasar warna bunga,masa
bunga,bentuk daun,jumlah benang sari,putik dan lain-lain.

 Klasifikasi system filogenetik


Pada tahun sesudah Charles Darwin menerbitkan publikasinya the origin of species
pada tahun 1859,doktrin evolusi berangsur angsur berubah dari doktrin penciptaan
khusus ke dokrin yng menyatakan bahwa antarorganisme terdapat kekerabatan.klasifikasi
yang berdasar proses filogeni ini di sebut klasifikasi system filogenetik.

2. Sebutkan dan jelaskan macam macam adaptasi !


Jawab :
 adaptasi morfologi
Merupakan suatu penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungannya berkaitan
dengan bentuk dan struktur organ tubuh yang tampak dari luar dan mudah di amati
sehingga adaptasi tersebut paling mudah di kenal dan di temuakan.

 adaptasi fisiologi
Adalah penyesuaian fungsi fisiologi alat-alat atau organ-organ tubuh terhadap
lingkungannya.

 adaptasi tingkah laku


Adalah cara penyesuaian makhluk hidup terhadap lingkungannya melalui tingkah laku.

3. Sebutkan ciri khas bahan pangan yang telah rusak akibat mikroba!
Jawab :
Bahan pangan yang telah rusak akibat mikroba mempunyai ciri khas yaitu:
-pembusukan
-berlendir
-berlendir kental seperti tali
-perubahan warna

Nurmisyah

1. Coba sebutkan dan jelaskan tingkatan (takson)yang digunakan Linnaeus dalam sistem
klasifikasi makhluk hidup beserta contoh dari setiap tingkatan ?
Jawab :
 Spesies (jenis) merupakan takson yang menjadi satuan atas unit dasar
klasifikasi.di dalam satu spesies sering terdapat berbagai macam makhluk hidup
yang memiliki ciri yang khusus,yang di sebut variates dan ras.variates biasanya di
pakai untuk menyebutkan variasi dalam satu spesies tumbuhan,sednagkan ras di
pkai dalam menyebut variasi dalam satu spesies hewan.
Contohnya: Padi rojolele,padi Begawan,padi IR merupakan spesies yang
sama,yaitu oryza sativa.padi rojolele dan padi IR jika di kawinkan dapat
menghasilkan keturunan yang fertile karena padi rojolelel dan padi IR merupakan
satu spesies.tetapi spesies padi rojolele tidak dapat di kawinkan dengan
jagung,karena tidak dalam satu spesies.

 Genus (marga) adalah tingkatan takson yang memiliki beberapa spesies sebagai
anggotanya.
Misalnya kuda (equs cabalus) dan keledai (equus asinus)berbeda spesies,tetapi
mereka masih dalam satu genus yaitu genus equus yang artinya kelompok hewan
berkuku satu.

 Famil (suku) adalah tingkatan takson yang anggotanya terdiri dari beberapa
gens(marga).
Genus solanum (marga kentang)bersama-sama dengan genus capsicum (marga
cabai) di masukkan dalam suku solanaceae(suku terung-terungan).

 Ordo (bangsa) adalah tingkatan takson yang menghimpun beberapa family.famili


canidae(kelompok serigala,family felidae(kelompok kucing),family
ursidae(kelompok beruang,membentuk ordo carnivore(bangsa pemakan daging.

 kelas.
Beberapa ordo yang memiliki persamaan ciri di masukkan dalam satu
kelas.misalnya ordo chelonian(bangsapenyu,kura-kura),bersama sama ordo
crocodile (bangsa buaya),ordo lacertilian(bangsa kadal,cicak dan bunglon),dan
ordo ophidian (bangsa ular)mempunyai ciri-ciri yang sama merata sehingga di
masukkan dalam satu kelas yaitu reptilian.
 filum atau diviso merupakan tingkatan takson yang menghipun beberapa kelas
yang memiliki persamaaan ciri-ciri.pada umumnya filum di gunakan untuk
menunjuk takson hewan dan sebaliknya diviso di gunakan untuk menunjuk takson
tumbuhan.
Misalnya seluruh hewan yang mempunyai notocorda dalam perkembangan awal
embrio di masukkan dalam filum chordata,dan seluruh tumbuhan yang memiliki
bunga sebagai alat perkembangbiakan dimasukkan dalam diviso anthphyta.

 kingdom
Diatas filum atau diviso terdapat tingkatan yang tertinggi,yaitu kingdom(kerajaan
atau regnum (dunia).semua hewan di masukkan ke dalam kingdom
Animalia,semua tumbuhan di masukkan kedalam kingdom plantae.
Misalnya antara filum dan kelas terdapat subfilum,antara ordo dan familia
terdapat subordo(anak-bangsa)

2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan bentukan adaptif dan sebutkan beberapa contoh
bentukan adaptif pada organisme yang sesuai dengan habitatnya!
Jawab :
Dalam perjalanan waktu yang panjang,organisme yang tetap bertahan hidup di habitatnya
akan memiliki bentuk dan fungsi tubuh sesuai dengan lingkungannya,hal ini di sebut
bentukan adaptif.contoh bentukan adaptif yang dapat kita jumpai di lingkungan sekitar
kita adalah kaki berselaput dan tipe paruh spesifik,contohnya pada bebek yang sesuai
untuk hidup dan mencari makan di habidat perairan.

3. Sebutkan dan jelaskan bagian dari zat-zat gizi yang dibutuhkan untuk hidup sehat!
Jawab :
Zat-zat gizi yang di butuhkan untuk hidup sehat adalah
karbohidrat,protein,lemak,vitamin,mineral dan air.karbohidrat,lemak,protein dan vitamin
di sebut sebagai zat organic sedangkan mineral dan air adalah anorganik.di dalam
tubuh,zat-zat tersebut berfungsi sebagai sumber energy atau
tenaga(karbohidra,protein,lemak,)sumber zat pembangun terutama untuk tetap tumbuh
dan berkembang,serta untuk mengganti selsel yang rusak(protein,lemak,dan vitamin)dan
sumber zat pengatur(vitamin,mineral dan air).

Kelompok 5

Miriyam Ondeng Pardede


1. Risiko penyakit apa yang mengancam bagi keluarga yang tingkat sosial ekonominya
rendah ? Bagaimana cara mengatasinya ?
Jawab :
Biasanya keluarga dengan tingkat sosial ekonominya rendah atau sering disebut keluarga
miskin umumnya sering menghadapi masalah kekurangan gizi yang disebut gizi kurang.
Risiko penyakit yang mengancamnya adalah penyakit infeksi terutama diare, infeksi
saluran pernafasan atas (ispa), rendahnya tingkat intelektual, dan produktivitas kerja.
Cara mengatasinya yaitu perlu adanya pendidikan gizi. Pendidikan gizi merupakan salah
satu unsur yang terkait dalam meningkatkan status gizi masyarakat tanpa memandang
ekonomi masyarakat untuk dalam waktu jangka panjang.

2. Coba jelaskan,Kenapa gizi seimbang harus diberikan dari sejak dini?


Jawab :
Menurut para ahli gizi seimbang harus diberikan sejak dini. dikarenakan dewasa ini gizi
seimbang perlu diterapkan agar tidak menimbulkan masalah kelebihan atau kekurangan
gizi. pola makan tak seimbang dapat menimbulkan kekurangan gizi atau pola makan tak
teratur menyebabkan kelebihan gizi dan kegemukan yang dipengaruhi oleh banyak hal.
kegemukan yang diakibatkan oleh pola makan yang salah sejak kecil biasanya akan
dibawa terus hingga besar jika pola makannya tidak diubah. gizi seimbang bisa dipahami
sebagai paduan makanan yang sangat tepat sesuai dengan kebutuhan anak.

3. Menurut World Health Organization (WHO) dan Food and Agriculture Organization
(FAO), apa saja ancaman potensial dari residu bahan makanan terhadap kesehatan?
Jawab :
Menurut WHO dan FAO menyatakan bahwa ancaman potensial dari residu bahan
makanan terhadap kesehatan manusia dibagi dalam 3 kategori yaitu:
1) Aspek toksikologis, kategori residu bahan makanan yang bersifat racun terhadap
organ tubuh.
2) Aspek mikrobiologis,mikroba dalam bahan makanan yang dapat mengganggu
keseimbangan mikroba dalam saluran pencernaan.
3) aspek imunopatologis, keberadaan residu yang dapat menurunkan kekebalan
tubuh.

Maria Gultom

1. Apa saja sistem klasifikasi yang tergolong ke dalam 3 kelompom sistem,sebutkan dan
jelaskan!
Jawab :
a. Klasifikasi sistem alami
Klasifikasi sistem alami ditemukan leh Aristoteles. Aristoteles membagi makhluk
hidup menjadi 2 kingdm, yaitu hewan dan tumbuhan. Aristoteles membagi beberapa
hewan menjadi beberapa kelompok berdasarkan habitat dan perilakunya, sedangkan
tumbuhan dikelompokkan berdasarkan ukuran dan strukturnya.
b. Klasifikasi sistem buatan
Klasifikasi ini diperkenalkan oleh Carolus Linneaus, seseorang ahli ilmu
pengetahuan dari swedia. Pada sistem buatann ini kategori organisme didasarkan
pada sejumlah kecil sifat-sifat morfologi tanpa memandang kesamaan struktur yang
mungkin memperlihatkan kekerabatan. Pada klasifikasi ini, pengelompokan
tumbuhan atas dasar warna bunga, massa bunga, bentuk daun, jumlah benang sari,
putik, dan lain-lain.

2. Berdasarkan perubahan-perubahan yang terjadi,adaptasi dibedakan menjadi 3


macam,jelaskan adaptasi tersebut!
Jawab :
 Adaptasi morfologi merupakan suatu penyesuaian makhluk hidup terhadap
lingkungannya berkaitan dengan bentuk dan struktur organ tubuh yang tampak dari
luar dan mudah diamati, sehingga adaptasi tersebut paling mudah dikenal dan
ditemukan. Contoh adaptasi morfologi adalah bentuk kaki atau cakar, bentuk paruh,
bentuk mulut, tumbuhan darat yang adaptif pada lingkungan kurang air, tumbuhan
darat yang adaptif pada lingkungan lembab, tumbuhan yang adaptif pada lingkungan
air.
 Adaptasi fisiologi adalah penyesuaian fungsi fisiologi alat-alat atau organ-organ
tubuh terhadap lingungannya. Contoh lain adaptasi fisiologi adalah orang yang
tinggal didataran tinggi menghasilkan sel darah merah lebih banyakdibandingkan
dengan orang yang tinggal di dataran rendah. Tubuh manusia mengeluarkan keringat
ketika kepanasan. Penyesuaian fungsi kerja sel-sel retina mata terhadap rangsangan
cahaya. Ketajaman indra penglihatan burung hantu di malam hari.
 Adaptasi tingkah laku adalah cara penyesuaian makhluk hidup terhadap
lingkungannya melalui tingkah laku. Bentuk adaptasi makhluk hidup di lingkungan
darat dipengaruhi factor-faktor : keadaan tanah, topografi daratan, suhu
linkungan,intensitas cahaya.
Adapun proses adaptasi makhluk hidup yang tinggal di lingkungan air dipengaruhi oleh
factor-faktor : kadar garam atau mineral, kedalaman air, intensitas cahaya, kadar oksigen,
arus air.

3. Apa perbedaan dari kunci determinasi dengan kunci dikotomis?


Jawab :
- Kunci determinasi yaitu daftar yang memuat sejumlah keterangan tentang makhluk
hidup untuk menentukan suatu makhluk hidup terglong kedalam kelompok tertentu.
- Sedangkan kunci dikotomis yaitu daftar yang membuat keterangan (pernyataan)
tentang ciri-ciri suatu makhluk hidup yang berpasangan dengan ciri-ciri yang
berlawanan.

Reni Sinurat

1. .Jelaskan tujuan bahan pangan!


Jawab :
Tujuan pengolahan bahan pangan.
a. Meningkatkan organoleptik atau Citra rasa pangan;
b. Meningkatkan daya guna (penggunaan menjadi lebih beragam-luas);
c. Meningkatkan nilai gizi dan mengurangi/mematikan zat yang berbahaya;
d. Meningkatkan daya simpan/lebih awet;
e. Meningkatkan nilai ekonomi pangan;
f. Mendapatkan produk pangan baru.

2. Sebutkan faktor yang mempengaruhi proses adaptasi makhluk hidup yang tinggal di
lingkungan air!
Jawab :
Faktor yang mempengaruhi proses adaptasi makhluk hidup dilingkungan air
a. Kadar garam atau mineral
Bagaimana cara ikan beradaptasi terhadap lingkungan air jika kadar garam pada
air lebih tinggi daripada cairan tubuh, maka ikan beradaptasi dengan banyak
minum air dan sedikit mengeluarkan urine, sehingga lebih pekat.

b. Kedalaman air
Pada kedalaman yang berbeda, berbeda pula tekanannya. semakin dalam air
makin besar pula tekanannya.

c. Intsitas cahaya
Makin dalam, makin sedikit intensitas cahaya. pada daerah kedalaman 200 meter
(fotik) adalah daerah yang masih dapat ditembus oleh sinar matahari.

d. Kadar oksigen
Pada daerah permukaan intensitas cahaya lebih besar dibanding daerah yang lebih
dalam.

e. Arus air
Di daerah yang deras arus airnya banyak dihuni oleh ikan-ikan yang berukuran
kecil dan ramping.
3. Jelaskan apa yang dimaksud denga Zat Aditif Makanan?
Jawab :
Zat aditif adalah bahan kimia yang dicampurkan ke dalam makanan dengan tujuan untuk
meningkatkan kualitas, menambahkan rasa dan memantapkan kesegaran produk tersebut.

Lilis Heriyani Panjaitan

1. Carl Woese memecah kingdom bakteri menjadi dua kingdom, yaitu Eubakteria dan
Archaebacteria. Sehingga terbentuk sistem dengan 6 kingdom coba sebutkan keenam
kingdom tersebut!
Jawab :
1) Kingdom Plantea, bersifat autrotof, eukariotik multiseluler, dan bereproduksi dengan
spora.
2) kingdom Animalia, bersifat heterotof, dan eukariot multiseluler.
3) kingdom Eubacteria (bakteri), ciri-cirinya eukariot bersel satu.
4) kingdom Archaebacteria, (prokariot), berbeda dengan bakteri dalam hal transkripsi
dan translasi genetic.
5) kingdom Protista ( eukariot bersel satu), ciri-cirinya tidak memiliki jaringan atau sel
yang terdeferensiasi.
6) kingdom Fungi, bersifat eukariot.

2. Apa yang dimaksud dengan menu seimbang ? dan coba jelaskan manfaat dari menyusun
menu!
Jawab :
Jadi yang dimaksud dengan menu seimbang adalah susunan hidangan sehari yang
mengandung zat-zat gizi dalam jumlah dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan tubuh
untuk dapat hidup sehat secara optimal.
Manfaat menyusun menu adalah :
1. Dapat menjamin kualitas dan kuantitas gizi makanan yang dihidangkan sesuai
kebutuhan.
2. Dapat mengatur keanekaragaman dan kombinasi bahan makanan yang diolah
sehingga seimabng dan tidak membosankan.
3. Dapat menyusun menu yang sesuai dengan dana yang tersedia.
4. Mengefisienkan penggunaan waktu dan tenaga untuk mengolah bahan makanan.

3. Menurut Majeed coba jelaskan tujuan penggunaan zat aditif!


Jawab :
Tujuan penggunaannya yaitu ;
1. Agen emulsi, yaitu adektif yang berbahan lemak dan air
2. Agen penstabil dan pemikat
3. Agen penghalang kerak untuk mencegah penggumpalan
4. Agen peningkatan nutrisi
5. Agen pengawet
6. Agen anti oksidan
7. Agen pengembang untuk roti dan bolu
8. Agen penyedap rasa
9. Bahan pewarna

Kelompok 6

Nur Laila

1. Jelaskan sistem 2 kingdom yang ditemukan oleh Aristoteles dan sebutkan ciri-ciri nya?
Jawab :
1) Kingdom plantea, ciri-cirinya mampu membuat makanan sendiri melalui fotosintetis,
berklorofil, memiliki dinding sel yang tersusun dari selulosa sehingga selnya kaku
seperti tumbuhan berbiji.
2) Kingdom animalia, ciri-cirinya adalah memperoleh makanan yang sudah berupa
bahan organic dari lingkungannya (heterotof), tidak berdinding sel, tidak berklorpofil,
dapat bergerak bebas.

2. Sebutkan penyebab kerusakan fisiologis dan penjelasannya!


Jawab :
Reaksi fisiologis meliputi kerusakan yang disebabkan oleh reaksi-reaksi metabolise
dalam bahan secara alami. Daging setelah dipotong akan terjadi perubahan metabolisme,
jika disimpan di suhu ruang maka daging menjadi cepat rusak sehingga cara
penyimpanan daging yang paling cocok adalah dibekukan.

3. Sebutkan zat-zat giji yang dibutuhkan untuk hidup sehat!


Jawab :
Zat-zat gizi yang dibutuhkan untuk hidup sehat adalah karbohidrat, protein, lemak,
vitamin, mineral, dan air.

Safrida ayu wandari

1. Apa saja aturan dalam penulisan nama ilmiah?


Jawab :
Yaitu, nama genus dimulai dengan huruf besar, sedangkan nama petunjuk spesies dimulai
dengan huruf kecil. Kedua bagian nama tersebut dugarusbawahi atau diketik dengan
huruf miring. Nama penemu ditulis dalam singkatan atau ditulis lengkap di belakang
penunjuk spesies, ditulis dengan awal huruf besar tanpa digarisbawahi atau tidak dicentak
miring.

2. Jelaskan perbedaan antara zat makanan dengan bahan makanan !


Jawab :
Perbedaannya yaitu, Zat makanan atau nutrien/zat gizi adalah satuan-satuan yang
menyusun bahan makanan tersebut, sedangkan bahan makanan disebut juga komoditas
pangan dalam perdagangan, yaitu apa yang dibeli dimasak dan disusun menjadi hidangan.
Contohnya bahan makan adalah ikan, telur, beras, dan sebagainya, nah didalam bahan
makanan telah mengandung zat gizi, yaitu karbohidrat, protein, lemak vitamin, dan
mineral,

3. Jelaskan Apa yang dimaksud dengan kunci dikotomi?


Jawab ;
Kunci dikotom merupakan kunci identifikasi dengan menelusuri jalur yang ditetapkan
oleh keputusan berarturan dengan setiap pilihannya adalah biner (karena ada dua
alternatif). Kunci dikotom memuat keterangan (pernyataan) yang be-rpasangan dengan
ciri-ciri yang berlawanan.

Ulva Yusni

1. Mengapa kita dianjurkan untuk selalu mengonsumsi sayur dan buah-buahan yang
mengandung vitamin C ?
Jawab :
Anjuran mengonsumsi sayuran dan buah-buahan karena sayur dan buah-buahan sebagai
sumber antioksidan merupakan golongan antioksidan kuat dan dapat menetralkan
pembentukan HCA.

2. Apa yang dimaksud dengan menu seimbang dan berikan contohnya ?


Jawab :
Menu seimbang adalah susunan hidangan sehari yang mengandung zat-zat gizi dalam
jumlah dan kualitas yang sesuai dengan kebutuhan tubuh untuk dapat hidup sehat secara
optimal.
Contoh menu yang dihidangkan harus memenuhi kecukupan gizinya, sebaiknya
mempunyai kombinasi dan keanekaragaman, sesuai dengan kompsisi keluraga, sesuai
dana yang tersedia, makan harus sesuai dan seimbang.

3. Apa yang dimaksud makanan siap saji dan berikan contohnya ?


Jawab :
Makanan yang siap saji adalah makanan yang dikemas , mudah disajikan , praltis, atau
diolah dengan cara sederhana. Yang diproduksi oleh industry pengolahan pangan dengan
teknologi tinggi dan memberikan berbagai zat adiktif untuk mengawetkan dan
memberikan cita rasa bagi produk tersebut.
Contohnya ; berupa lauk pauk dalam kemasan, mie instan, nugget, atau juga corn flakes
sebagai makanan untuk serapan.

Desy irayani

1. Mengapa kebutuhan untuk makan pada seseorang dikatakan bukan satu satunya dorongan
untuk mengatasi rasa lapar,akan tetapi ada kebutuhan fisiologis dan psikologis yang ikut
mempengaruhi?
Jawab :
Istilah kebiasaan makan juga menunjukan tindakan manusia terhadap makanan yang
mempengaruhi oleh pengetahuan dan prasaan serta persepsi tentang hal itu. Dikatakan
juga bahwa kebiasaan makan adalah cara-cara individu dan sekelompok individu memilih,
mengonsumsi dan menggunakan makanan-makanan yang tersedia, yang didasarkan
kepada factor-faktor sosial dan budaya di lingkungan. Kebutuhan makan pada seseorang
diperlukan se-
cukupnya, yang berarti bila kurang atau lebih dari cukup, terlebih dalam jangka waktu
tyang lama akan berdampak buruk pada kesehatan.

2. Persyaratan apa saja yang harus dipenuhi dalam menghidangkan menu makanan?
Jawab :
1. Harus memenuhi kecukupan gizi
2. sebaiknya mempunyai kombinasi dan keanekaragaman
3. sesuai dengan kompsisi keluraga
4. sesuai dana yang tersedia
5. makan harus sesuai dan seimbang.

3. Bagaiamana cara yang baik untuk membiasakan anak agar makan pagi sebelum
berangkat sekolah?
Jawab :
1. Anak perlu dibiasakan bangun lebih pagi, agar tersedia waktu yang cukup
2. Para orang tua hendaknya memberi contoh yang baik, yaitu me-mbiasakan makan
pagi
3. Pada saat makan pagi, sebaiknya dite-mani oleh seorang anggota keluarga
4. orang tua dan guru hendaknya tidak bosan meningkatkan anak untuk selalu makan
pagi dan memberi penjelasan mengenai manfaat makan pagi
5. bagi anak yang tidak sempat makan pagi, sebaiknya makanan dibawa ke sekolah.
Kelompok 7

Joel Riko Barimbing

1. Sebutkan macam macam Zat Organik dan anorganik ?


Jawab :
- Zat organic antara lain : karbohidrat, lemak, protein, dan vitamin,
- Zat anorganik antara lain : mineral dan air.

2. Sumber Zat apa saja yang lebih baik untuk dikonsumsi dipagi hari ?
Jawab :
Sumber zat yang lebih baik dikonsumsi dipagi hari adalah sumber zat tenaga, sumber zat
pembangun, dan sumber zat pengatur.

3. Berapa jumlah kalori yang baik untuk dikonsumsi ?


Jawab :
Jumlah kalori yang baik untuk dikonsumsi adalah 450-500 kalori.

Yeni

1. Coba anda jelaskan tingkat klasifikasi yang digunakan untuk kuda pada tabel 3.2 ?
Jawab :
Tingkat klasifikasi yang digunakan untuk kuda pada tabel yaitu:
 Spesies atau jenis merupakan taksom yang menjadi satuan atas unit dasar
klasifikasi. Dua organisme atau lebih dimasukkan dalam satu spesies yang sama
jika organisme-organisme tersebut dapat melakukan perkawinan alami dan
menghasilkan keturunan yang fertil. Contoh padi rojolele, padi Begawan, padi IR
merupakan spesies yang sama yaitu oryza sativa.
 Genus adalah tingkatan taksom yang memiliki beberapa spesies sebagai
anggotanya. Misalnya kuda (equus cabalus) dan keledai (equus asinus) berbeda
spesies, tetapi mereka masih dalam satu genus yaitu genus equus yang artinya
kelompok hewan berkuku satu.
 Family adalah tingkatan toksom yang anggotanya terdiri dari beberapa genus
(marga).
 Ordo (bangsa) adalah taksom yang menghimpun beberapa family.
 Kelas : beberapa ordo yang memiliki persamaan ciri dimasukkan dalam satu kelas.
Misalnya ordo chelonian (bangsa penyu, kura-kura), bersama-sama ordo
crocodilian (bangsa buaya), ordo lacertilian (bangsa kadal, cicak, bunglon), dan
ordo ophidian (bangsa ular) mempunyai ciri-ciri yang sama melata sehingga
dimasukkan kedalam satu kelas, yaitu reptilian.
 Filum atau devisio merupakan tingkatan takson yang menghimpun beberapa kelas
yang memiliki persamaan ciri-ciri. Pada umumnya, filum digunakan untuk
menunjuk takson hewan, dan sebaliknya division digunakan untuk menunjuk
takson tumbuhan.
 Kingdom : semua hewan dimasukkan ke dalam kingdom animalia, semua
tumbuhan dimasukkan kedalam kingdom plantae.

2. Proses adaptasi makhluk hidup yang tinggal dilingkungan air dipengaruhi oleh beberapa
faktor sebutkan dan jelaskan?
Jawab :
a. Kadar garam atau mineral
Bagaimana cara ikan beradaptasi terhadap lingkungan air ? jika kadar garam pada air
lebih tinggi daripada cairan tubuh, maka ikan beradaptasi dengan banyak minum air
dan sedikit mengeluarkan urine, seingga lebih pekat. Jika kadar garam air lebih rendah
daripada cairan tubuh, maka ikan berdaptasi dengan sedikit meminum air dan banyak
mengeluarkan urine.

b. Kedalaman air
Pada kedalaman yang berbeda, berbeda pula tekanannya makin dalam air makin besar
pula tekanannya. Pada setiap kedalaman tertentu dihuni oleh berbagai jenis ikan
tertentu. Bentuk tubuh ikan yang hidup dekat daerah permukaan adalah pipi dengan
otot yang lemah, sedangkan bentuk tubuh ikan yang hidup didaerah yang lebih dalam
adalah bulat panjang, seperti torpedo dengan oto yang kuat.

c. Intensitas cahaya
Makin dalam, makin sedikit intensitas cahaya. Pada daerah kedalam 200 m (fotik)
adalah daerah yang masih ditembus oleh sinar matahari, pada daerah ini banyak hidup
produsen, sehingga jenis hewan yang hidup adalah yang bersifat herbivore. Pada
kedalaman dibawah 200 m (afotik) adalah daerah yang tidak tembus cahaya. Di daerah
ini tidak dijumpai produsen. Jenis hewan yang tinggal didaerah ini adalah hewan
karnivora dan saprovor (pemakan zat sisa atau sampah). Hewan yang hidup didaerah
ini mempunyai ciri yang khas, misalnya mulut yang besar dan sisi tubuhnya atau ujung
sungut memancarkan cahaya.

d. Kadar oksigen
Pada daerah permukaan intensitas cahaya lebih besar dibanding daerah yang lebih
dalam. Hal ini menyebabkan jumlah produsen lebih banyak sehingga kadar oksigen
didaerah permukaan lebih banyak dibanding dengan daerah yang lebih dalam.ikan
yang hidup didaerah yang lebih dalam kadang-kadang muncul kedaerah permukaan
untuk mendapatkan lebih banyak oksigen.

e. Arus air
Didaerah yang deras arus airnya banyak dihuni oleh banyak ikan-ikan yang berukuran
kecil dan ramping. Hal ini sebagai adaptasi dengan cara melakukan gerakan-gerakan
yang lincah.

3. Jelaskan secara singkat piramida gizi seimbang pada gambar 4.1 ?


Jawab :
Pada dasar piramida dengan proporsi terbesar adalah kelompok karbohidrat (roti, sereal,
nasi dll) sebagai sumber energy atau kalori utama. Diatasnya, kelompok buah dan sayur
sebagai sumber vitamin dan mineral. Keduanya dalam kotak berbeda untuk menekankan
pentingnya peran dan proporsi tiap-tiap kelompok. Kotak sayur (sebelah kiri) sedikit
lebih besar dari kotak buah disebelah kananya. Artinya jumlah atau porsi sayur yang
dianjurkan untuk kita makan setiap hari sedikit lebih banyak dibandingkan porsi buah.
Pada lapisan ketiga dari bawah piramida, ada kelompok lauk pauk (daging, telor, ikan dll)
dikotak kiri, susu dan produk susu (mentega, keju , dll) dikotak kanan. Proporsi
kelompok makanan ini lebih kecil atau lebih sempit dibandingkan dengan kedua
kelompok diawahnya, artinya jumlah atau porsi lauk pauk sebagai sumber utama protein
atau lemak lebih kecil daripada porsi untuk makanan pokok dan sayur atau buah.

Rahma Fitriza

1. Berikan alasan mengapa klasifikasi sangat di perlukan dalam mempelajari biologi ?


Jawab :
Salah satu alasan mengapa dilakukan klasifikasi makhluk hidup adalah untuk
mempermudah pemahaman dalam mempelajari dan mengenal setiap jenis mahkluk hidup.

2. Bagaimana bentuk adaptasi tingkah laku pada tumbuhan ?? Dan berilah contoh adaptasi
tingkah laku!
Jawab :
Bentuk adaptasi tingkah laku pada tumbuhan yaitu di musim kemarau, tumbuhan jati
menggugurkan daunnya (meranggas) untuk menghindari terjadinya penguapan yang
berlebihan, sehingga tubuhnya tidak mengalami kekeringan. Jika musim penghujanan
tiba, tunas-tunas pada tumbuhan tersebut akan tumbuh kembali adapun contoh adaptasi
tingkah laku ppada tumbuhan yaitu : setiap 30 menit sekali ikan paus muncul
kepermukaan air untuk menghirup oksigen sambil memancarkan air yang merupakan uap
air sudah jenuh. Bunglon merubah warna tubuhnya sesuai dengan warna lingkungannya
untuk mengaburkan pandangan musuh. Cicak memutuskan ekor dan meninggalkannya
apabila ada hewan yang akan memangsanya, sehingga cicak selamat dari ancaman hewan
pemangsa. Daun jagung menggulung apabila udara sangat panas.

3. sebutkan jenis bahan makanan yang mudah mengalami kerusakan mekanisme ?


Jawab :
Jenis bahan makanan yang mudah mengalami kerusakan mekanisme adalah buah yang
berkulit tipis dan lunak, sayuran buah seperti tomat dan mentimun, telur, dan umbi-
umbian.

Miranda Agatha

1. Jelaskan dengan contoh aturan secara umum pemberian nama jenis (spesies) makhluk
hidup!
Jawab :
Misalnya untuk tanaman kelapa, anda tuliskan nama spesiesnya sesuai aturan yang telah
disepakati oleh para ahli. Contohnya: kelapa dengan nama ilmiah Cocos Nucifera, nama
genus kelapa adalah Cocos sedankan petunjuk apesiesnya Nucifera.

2. Jelaskan alasan mengapa jamur (fungi) dikeluarkan dari kingdom plantae pada sistem
klasifikasi tiga kingdom!
Jawab :
Jamur dikeluarkan dari kingdom plantae karena jamur berbeda dengan yumbuhan dalam
beberapa hal, antara lain tubuh disusun oleh hifa, tidak berklorofil, dan berkembangbiak
dengen membentuk spora. Oleh karena itu, jamur dikelompokkan dalam kingdom
tersendiri yaitu kingdom fungi.

3. .Apa yg harus diperhatikan agar anak memperoleh nutrisi yg baik ?


Jawab :
Tentunya perlu diimbangi dengan makanan sehat bergizi dan terhindar dari zat-zat
berbahaya. Makanan yang seimbang itu harus terdiri dari karbohidrat (dengan memakan
nasi atau penganti nasi), sayuran dan buah-buahan (vitamin dan mineral), lemak serta
protein (melalui daging dan tempe) serta susu.

Anda mungkin juga menyukai