Anda di halaman 1dari 5

NAMA : MARIO ADI NUGROHO

NIM : 30819072
KELAS : 7 DS SISTEM INFORMASI JAKARTA
MATKUL : LEADERSHIP AND CHARACTER BUILDING
DOSEN : Pak ARIEF RACHMANSYAH, S.E., M.M.

1. Berikan Contoh Dasar Pengambilan Keputusan Berdasarkan Pengalaman

Jawaban

Pada Dalam dasar pengambilan keputusan ini saya ingin menceritakan bagaimana saya
menceritakan dalam membuat logo suatu UMKM bisnis catering yakni pembuatan logo
catering. proses desain saya saat membuat Logo untuk sebuah usaha catering. Catering
ini memiliki cukup keunikan sendiri dalam menu-menu nya sehingga dalam pembuatan
logo ini diperlukan assets design yang cocok pada konsep masakannya. Pada saat
pembuatan logo saya dan pemilik usaha catering melakukan brainstorming untuk
mengetahui visi misi perusahaan dan gambaran usaha yang dikembangkan, dalam
pembuatan logo ini tidak ada berkas persyaratan yang harus dilakukan dalam brainstorm,
tiap minggunya kami brainsroming untuk mengetahui apa kemamauan dari client saya.

Dalam Proses design, Proses pemilihan warna assets dan bahan lainya. Keputusan
dalam memilih warna bukanlah suatu yang mudah, dikarena ini saya harus brainstorming
dengan client untuk mengetahui warna khas dari catering tersebut juga harus mengetahui
arti dari warna tersebut. Warna bisa mengandung arti yang mewakili perusahaan
tersebut. Kemudian untuk memiliki arti dari logo tersebut saya harus menyiapkan makna
logo tersebut dikarenkan dalam membuat kesuksesan desain logo adalah makna atau
pesannya. Lebih dari sekadar visual, logo harus secara simbolis menyampaikan makna
yang lebih dalam. Langkah yang harus saya lakukan Pertama, tulis pernyataan strategi
merek di atas kertas. Kemudian, lihat apakah logo menyampaikannya atau tidak. Logo
harus merupakan representasi visual ringkas dari merek. Bahkan calon pelanggan client
sayaharus dapat dengan mudah memahami dan menjelaskan tujuannya sehingga dalam
hal ini saya harus mengambil keputusan secara Bersama-sama agar proses design menjadi
mudah dan di approve oleh client

Dan saat proses pendesignan tiba client meminta untuk pembuatan logo selesai di waktu
sebelum deadline dikarenakan owner ingin membuka usaha catering secara cepat tanpa
pemberitahuan info apapun untuk Kerjasama nya, saya segera mengambil keputusan
untuk melakukan pembelian asset font dikarenakan pemilik ingin segera mendaftarkan
logo nya secara HAKI dikarenakan logo sebelum yang di design tidak menggunakan font
secara commercial atau gratis.

Saya segera mungkin mengambil keputusan pada saat itu dikarenakan harga font
tersebut cukup mahal untuk licensinya commercial dan saya segera mungkin
menginformasi pemilik usaha catering agar bisa melakukan pembayaran pembelian asset
seperti font dan bahan design lainya, kemudian client meminta untuk saya membeli
terdahulu assets design yang digunakan dan meminta mendaftarkan di Haki melalui asset
yang gunakan kemudian client baru membayar total harga yang assets yang dibeli dan
harga jasa pembuatan logo.

2. Deskripsikan salah satu Tokoh di Indonesia yang di juluki sebagai Problem Solver dan
berikan contoh langkah-langkahnya

Ir. H. Joko Widodo adalah Presiden ke-7 Republik Indonesia yang mulai menjabat
sejak 20 Oktober 2014. Dalam permasalahan soal diatas saya memilih pak Jokowi
sebagai tokoh salah satu problem solver yang menghadapi krisis pangan maupun
ekonomi di Indonesia.
Ir. H. Joko Widodo adalah presiden ke – 7 Republik Indonesia (sebagai pemimpin
negara indonesia) yang selalu berupaya memandang setiap masalah dari sisi positif untuk
menyelesaikan masalah krisis global seperti pangan dan ekonomi dunia yang sedang
dihadapi dunia dengan kolaborasi dengan para Menterinya sehingga Indonesia memiliki
angka krisis yang cukup bagus dalam krisis global ini. Dia seorang pemenang yang selalu
melihat jawaban (jalan keluar) dari setiap masalah dengan melihat angka kenaikan
pekeronomian Indonesia yang Tumbuh 5,44 Persen (y-on-y) dengan nilai angka triwulan
II 2022 terhadap triwulan II-2021 tumbuh sebesar 5,44 persen (y-on-y). Dari sisi produksi,
Lapangan Usaha Transportasi dan Pergudangan mengalami pertumbuhan tertinggi
sebesar 21,27 persen. Sementara dari sisi pengeluaran, Komponen Ekspor Barang dan
Jasa mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 19,74 persen (sumber : Badan Pusat
stastistik)

Baginya, setiap masalah adalah pintu menuju jalan keluar. Di tengah gulungan
gelombang masalah krisis global, dia selalu yakin di situ ada jalan keluar dan
menemukannya. Baginya hidup adalah tantangan untuk menghadapi krisis global yang
dihadapi dunia ini. Menurut Media cnbc Indonesia mengutip pesan Jokowi menyatakan
bahwa Terlepas dari rentetan kabar yang kurang mengenakkan, Jokowi juga sempat
menyampaikan kabar baik. Bahkan, kabar positif yang disampaikan Jokowi berasal dari
IMF.

IMF, kata Jokowi, menyebut bahwa di tengah situasi dunia yang kacau balau, Indonesia
diperkirakan akan menjadi titik terang. Menurut IMF, Indonesia bisa menjadi salah satu
negara yang tumbuh positif saat dunia terancam.

"Minggu lalu, Managing Directornya IMF mengatakan bahwa Indonesia adalah titik terang
di tengah kesuraman ekonomi dunia. Ini yang ngomong bukan kita lho ya, Kristalina
Managing Directornya IMF. Titik terang di antara kesuraman ekonomi dunia," kata
Jokowi.
Langkah – Langkah Keputusan Pak Jokowi dalam mengambil keputusan :

Pak Jokowi lantas meluncurkan paket stimulus ekonomi yang diharapkan dapat
memompa kembali aktivitas ekonomi di tengah pandemi. Sederet diskon diberikan, agar
masyarakat tidak terbebani dengan situasi sulit akibat Covid-19. Salah satu yang krusial,
adalah Jokowi menggartiskan pembayaran listrik kepada 20 juta pengguna selama 6
bulan. Hal itu sempat dikemukakan Ketua MPR Bambang Soesatyo pada pekan lalu.
"Beliau sampaikan pemerintah sepakat berikan subsidi kepada 20 juta pemakai listrik 450
watt, gratis 6 bulan dan diskon 50% bagi pengguna 900 watt," kata Bamsoet, sapaan
akrabnya.

Pemerintah pun akan menggelontorkan dana setidaknya Rp 695,2 triliun untuk


penanganan dampak dari pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi nasional, dengan
konsekuensi defisit anggaran yang lebih besar dari perkiraan sebelumnya. Adapun
perinciannya, pembiayaan korporasi dari Rp 44,57 triliun menjadi Rp 53,57 triliun.
Anggaran ini akan difokuskan untuk penempatan dana restrukturisasi padat karya,
belanja padat karya, penjaminan modal kerja, PMN serta talangan untuk modal kerja.

Untuk membantu K/L dan pemda dari Rp 97,11 triliun menjadi Rp 106,11 triliun. Akan
diberikan untuk program padat karya di pemda dan KL, insentif perumahan, pariwisata
hingga fasilitas pinjaman daerah. "Kita juga fokuskan ke pemerintah daerah dan K/L untuk
bisa melakukan kegiatan yang langsung bisa dirasakan manfaatnya oleh rakyat. Itu
dengan berikan alokasi anggaran Rp 106,11 triliun termasuk pemda yang PAD turun
sekarang kita berikan fasilitas dalam bentuk DID, DAK maupun pinjaman," kata Menteri
Keuangan Sri Mulyani Indrawati

Anggaran Kesehatan tetap Rp 87,55 triliun. Ini diberikan untuk belanja penganan Covid-
19 termasuk insentif tenaga medis hingga insentif perpajakan di bidang Kesehatan.

Anggaran Perlindungan Sosial menjadi Rp 203,90 triliun. Ini diperuntukkan untuk program
PKH, bantuan sembako, bansos Jabodetabek dan non Jabodetabek, kartu prakerja, diskon
listrik hingga Bantuan Langsung Tunai Dana Desa.

Insentif usaha tetap Rp 120,61 triliun. Ini untuk insentif PPh 21, pembebasan PPh 22
impor, hingga penurunan tarif PPh Badan.

Selanjutnya, untuk UMKM anggaran Rp 123,46 triliun. Anggaran ini digunakan untuk
subsidi bunga, penempatan dana melalui bank jangkar untuk restrukturisasi, pinjaman
modal kerja hingga pembiayaan investasi kepada koperasi melalui LPDB KUMKM.

"Sehingga masyarakat dan dunia usaha daerah bisa mulai melakukan pemulihan kegiatan
ekonominya. Dan mengurangi tekanan akibat penurunan kesejahteraan akibat Covid-19,"
ujar Sri Mulyani. (Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/)

Anda mungkin juga menyukai