Anda di halaman 1dari 2

GIONOMER

Komposisi GIC terdiri dari :

Bubuk kaca dan larutan asam poliakrilat

Indikasi :

- Untuk gigi anterior dan posterior


- Pasien menginginkan tambalan sewarna gigi
- Restorasi pada lesi erosi/abrasi tanpa prevarasi kavitas.
- Penutupan / penumpatan pit dan fisura oklusal.
- Restorasi gigi decidiu.
- Restorasi lesi karies kelas V.
- Restorasi lesi karies kelas III, diutamakan yang pembukaannya dari lingual atau
palatinal belum melibatkan bagian labial.

Kontra-indikasi :

- Gigi yang menerima tekanan kunyah berat


- Kavitas –kavitas yang ketebalannya kurang
- Kavitas-kavitas yang terletak pada daerah yang menerima tekanan tinggi
- Lesi karies klas IV atau fraktur insisal
- Lesi yang melibatkan area luas pada email labial yang mengutamakan factor estetika
Keunggulan Semen Glass Ionomer

Keunggulan dari bahan restorasi glass ionomer antara lain:

1. Mempunyai kekuatan kompresi yang tinggi.


2. Bersifat adhesi.
3. Tidak iritatif.
4. Mengandung fluor sehingga mampu melepaskan bahan fluor untuk mencegah karies
lebih lanjut.
5. Mempunyai sifat penyebaran panas yang sedikit.
6. Daya larut yang rendah.
7. Bersifat translusent atau tembus cahaya.
8. Perlekatan bahan ini secara fisika dan kimiawi terhadap jaringan dentin dan email.
9. Di samping itu, semen glass ionomer juga bersifat bikompabilitas, yaitu menunjukkan
efek biologis yang baik terhadap struktur jaringan gigi dan pulpa. Kelebihan lain dari
bahan ini yaitu semen glass ionomer mempunyai sifat anti bakteri, terutama terhadap
koloni streptococcus mutant (mount, 1995).1

Kekurangan dari bahan restorasi glass ionomer antara lain:

1. Glass Ionomer tradisional secara signifikan lebih lemah dari resin komposit. Hal
ini membuatnya jauh lebih mungkin untuk mengalami kepatahan.
2. Glass Ionomer tradisional tidak memliki warna yang sesuai dengan warna gigi
anda sepersis hasil dari resin komposit.
3. Kumparan ionomer kaca modifikasi resin perlu diaplikasikan pada lapisan tipis.
Setiap lapisan harus disembuhkan, atau dikeraskan, dengan sinar biru terang
khusus. Kemudian lapisan selanjutnya bisa ditambahkan. Hal ini membuat gigi
lebih kuat, namun bisa memperpanjang waktu perawatan gigi.2

Daftar Pustaka :
1. https://fdokumen.com/document/keunggulan-semen-glass-ionomer-sebagai-
bahan-restorasi.html?page=2
2. https://globalestetik.com/kelebihan-dan-kekurangan-materi-penambal-gigi-dari-
keramik-dan-glass-ionomer/

Anda mungkin juga menyukai