Anda di halaman 1dari 13

SEKILAS ICBP

 PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) merupakan salah satu produsen produk konsumen
bermerek yang mapan dan terkemuka, didirikan pada 02 September 2009 dan mulai beroperasi
secara komersial pada tahun 1 Oktober 2009. ICBP merupakan hasil pengalihan kegiatan usaha
Divisi Mi Instan dan Divisi Penyedap Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), pemegang saham
pengendali.

 Berdasarkan Anggaran Dasar Perusahaan, ruang lingkup kegiatan ICBP terdiri dari, antara lain,
produksi mi dan bumbu penyedap, produk makanan kuliner, biskuit, makanan ringan, nutrisi dan
makanan khusus, minuman nonalkohol, kemasan, perdagangan, transportasi, pergudangan dan
pendinginan, jasa manajemen serta penelitian dan pengembangan.

 Merek-merek yang dimiliki Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, antara lain:

Mie instan

1. Indomie
2. Supermi
3. Sarimi
4. Sarimi Gelas
5. Sakura
6. Pop Mie
7. Mie Telur 3 Ayam

Olahan susu

1. Indomilk
2. Indomilk Kids
3. Enaak
4. Kremer
5. Tiga Sapi
6. Milkuat
7. Orchid Butter
8. Indofood Ice Cream
9. Indomilk
10. Good To Go

Makanan ringan

1. Chitato
2. Qtela
3. JetZ
4. Chiki
5. Maxicorn
Bumbu masak

1. Indofood Bumbu Racik


2. Indofood Kecap Manis
3. Sambal Indofood
4. Bumbu Spesial Indofood
5. Bumbu Penyedap Indofood
6. Freiss

Makanan khusus & nutrisi

1. Promina
2. Sun
3. GoVit
4. GoWell

Minuman

1. Ichi Ocha
2. Club
3. CocoBit
 Kantor pusat Indofood CBP berlokasi di Sudirman Plaza, Indofood Tower, Lantai 23, Jl. Jend.
Sudirman, Kav. 76-78, Jakarta 12910 – Indonesia.

 Pabrik Perusahaan, Entitas Anak dan Entitas Asosiasi berlokasi di pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan
dan Sulawesi; dan di luar negeri antara lain: Malaysia, Arab Saudi, Mesir, Turki, Kenya, Maroko,
Serbia, Nigeria dan Ghana.
 Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF) merupakan entitas anak tidak langsung dari First Pacific
Company Limited, suatu perusahaan yang tercatat di Bursa Efek Hong Kong. Bapak Anthoni Salim
memiliki kepentingan dan memegang kendali secara tidak langsung di First Pacific Company
Limited.

ANAK USAHA

Utama :

 PT Indofood Fortuna Makmur


 Indofood (M) Food Industries Sdn. Bhd
 Drayton Pte. Ltd.
 PT Indofood Tsukishima Sukses Makmur
 PT Indofood Comsa Sukses Makmur
 PT Indofood Mitra Bahari Makmur
 PT Pinnacle Permata Makmur
 PT Sukses Artha Jaya
 PT Indolakto
 PT Indokuat Sukses Makmur
 PT Arla Indofood Makmur Dairy Import (bersama Arla Foods)
 PT Arla Indofood Sukses Dairy Manufacturing (bersama Arla Foods)
 PT Surya Rengo Containers
 PT Anugerah Indofood Barokah Makmur
 PT Nugraha Indah Citarasa IndonesiaPinehill Company Limited
 Pinehill Company Limited

Perusahaan Patungan

Hingga akhir 2020, perusahaan ini memiliki empat perusahaan patungan, yakni :

 Asian Assets Management Pte., Ltd. - dimiliki bersama PT Salim Ivomas Pratama Tbk
 Harvest Gems Pte. Ltd. - dimiliki bersama PT Salim Ivomas Pratama Tbk
 PT Aston Investama Perkasa - dimiliki bersama PT Salim Ivomas Pratama Tbk
 PT Aston Inti Makmur - dimiliki bersama PT Salim Ivomas Pratama Tbk

KRONOLOGIS PENCATATAN SAHAM DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI)

Pada tanggal 24 September 2010, ICBP memperoleh pernyataan efektif dari Bapepam-LK untuk
melakukan Penawaran Umum Perdana Saham ICBP (IPO) kepada masyarakat sebanyak 1.166.191.000
dengan nilai nominal Rp100,- per saham saham dengan harga penawaran Rp5.395,- per saham. Saham-
saham tersebut dicatatkan pada Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tanggal 07 Oktober 2010.
Pemegang saham yang memiliki 5% atau lebih saham Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (28-Feb-2022),
yaitu: Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF), dengan persentase kepemilikan sebesar 80,53%.

SEJARAH ICBP ( milih mau yang ini, atau … )

Sejarah perusahaan ini dapat ditarik pada tahun 1982, ketika Grup Salim melahirkan mi
instan pertamanya, yaitu Sarimi. Kemudian, mereka mengeluarkan beberapa produk konsumer seperti
makanan khusus dan nutrisi (1985), makanan ringan (1990) dan penyedap makanan (1991). Bisnis ini,
yang awalnya ada dalam perusahaan-perusahaan terpisah, sejak 1994 dikonsolidasikan dalam
wadah Indofood dan dikembangkan sebagai divisi Grup Consumer Branded Product (CBP). Dinamakan
CBP karena memang produknya merupakan barang-barang yang dijual langsung ke konsumen (barang
jadi). Pada tahun 2008, Grup CBP mulai memproduksi olahan susu dengan mengakuisisi Drayton Pte.
Ltd. yang memegang mayoritas saham PT Indolakto.

Pada 2 September 2009, PT Indofood CBP (Consumer Branded Products) Sukses Makmur didirikan
sebagai pemisahan (spin off) dari bisnis CBP Indofood Sukses Makmur Tbk yang memegang industri
makanan dan minuman (bisnis utama Indofood) selama ini. Diharapkan dengan proses ini mampu
menimbulkan efisiensi dan terjadi integrasi sehingga mampu mengembangkan bisnisnya dengan lebih
baik. Awalnya, bisnis ICBP hanya berupa produksi mi instan INDF (Indomie, Sarimi, Supermi, dll) yang
dialihkan pada 30 September 2009, dan mulai beroperasi efektif pada 1 Oktober 2009. Lalu, cakupan
bisnis ICBP diperluas dengan penyatuan 4 anak perusahaan INDF ke dalam ICBP: PT Indosentra Pelangi
(pabrik bumbu dan saus), PT Gizindo Primanusantara (pabrik makanan bayi), PT Indobiskuit Mandiri
Makmur (pabrik biskuit), dan PT Ciptakemas Abadi (pabrik kemasan). Total biaya merger adalah Rp 466
miliar dan merger ini tuntas pada 31 Desember 2009.

Dengan merger ini, tuntas pula integrasi perusahaan makanan Indofood yang awalnya ada 5 divisi
menjadi hanya satu.Kemudian, anak-anak perusahaan Indofood Sukses Makmur yang bergerak di bidang
produksi makanan juga diserahkan sebagai anak usaha ICBP: Indofood Fritolay Makmur, Drayton Pte.
Ltd., PT Surya Rengo Containers, Nestle Indofood Citarasa Indonesia, dan Indofood (M) Food Industries
Sdn. Bhd. Selanjutnya, di tanggal 7 Oktober 2010, perusahaan ini resmi mencatatkan sahamnya di Bursa
Efek Indonesia dengan harga IPO sebesar Rp 5.395/saham. Dalam pencatatan ini, ICBP melepas 20%
sahamnya ke publik, dan dana yang berhasil diraih adalah Rp 6 triliun.
Pada tahun 2013, perusahaan ini mulai memproduksi minuman dan membeli PT Pepsi-Cola
Indobeverages dengan harga Rp 340 milyar bersama Asahi. Pada tahun 2014, perusahaan ini
berekspansi ke bisnis AMDK dengan mengakuisisi merek Club, serta mengembangkan bisnis olahan
susunya dengan mengakuisisi merek Milkuat yang dimiliki oleh PT Danone Dairy Indonesia pada tanggal
21 November 2014. Pada bulan Desember 2017, perusahaan ini membeli saham PT Indofood Asahi
Sukses Beverage dan PT Asahi Indofood Beverage Makmur yang dipegang oleh Asahi. Nama kedua
perusahaan tersebut pun diubah menjadi PT Indofood Anugerah Sukses Barokah dan PT Anugerah
Indofood Barokah Makmur.

Pada tanggal 3 November 2018, perusahaan ini membeli saham PT Nestle Indofood Citrarasa Indonesia
yang dipegang oleh Nestlé. Nama perusahaan tersebut kemudian diubah menjadi PT Nugraha Indah
Citarasa Indonesia. Pada tahun 2020, perusahaan ini mengakuisisi seluruh saham Pinehill Company Ltd,
sebuah produsen mi instan yang memiliki pabrik di Arab
Saudi, Nigeria, Turki, Mesir, Kenya, Maroko, Serbia, dan Ghana. Pada tanggal 17 Februari 2021,
perusahaan ini mengakuisisi saham PT Indofood Fritolay Makmur yang dipegang oleh Frito-Lay (PepsiCo)
dengan harga Rp 494 miliar. Nama perusahaan tersebut kemudian diubah menjadi "PT Indofood Fortuna
Makmur.

SEJARAH SINGKAT ICBP

Cikal bakal ICBP berawal dari Grup Produk Konsumen Bermerek (Consumer Branded Product atau
“CBP”) perusahaan induknya, Indofood yang mulai memproduksi mi instan pada tahun 1982. Di tahun
1985, Grup CBP memulai kegiatan usaha di bidang nutrisi dan makanan khusus, dan di tahun 1990
mengembangkan kegiatan usahanya ke bidang makanan ringan. Kegiatan usaha di bidang penyedap
makanan dibentuk pada tahun 1991. Kegiatan usaha di bidang dairy dimulai di tahun 2008 melalui
akuisisi Drayton Pte. Ltd., yang merupakan pemegang saham mayoritas dari PT Indolakto (“Indolakto”).
Di tahun 2009, Indofood melakukan restrukturisasi berbagai kegiatan usaha produk konsumen bermerek
di bawah Grup CBP untuk membentuk ICBP. Sejak pendirian ICBP sebagai entitas terpisah, Perseroan
terus mengembangkan usahanya dan memperkuat kepemimpinannya di berbagai segmen pasar.
Peristiwa-peristiwa penting sejak dibentuknya ICBP adalah sebagai berikut:

 Tahun 2009 : Pendirian PT Indofood CBP Sukses Makmur


 Tahun 2010 : Pencatatan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI)
 Tahun 2013 : Memulai kegiatan usaha di bidang minuman
 Tahun 2014 : Memasuki bidang usaha air minum dalam kemasan (AMDK) melalui merek Club ;
Memperluas kegiatan usaha di bidang dairy melalui akuisisi merek Milkuat
 Tahun 2018 : Mengakuisisi seluruh kepemilikan saham pada anak perusahaan dibidang
minuman dan produk kuliner ; Memperluas pendistribusian produk dari kegiatan usaha paper
diapers
 Tahub 2020 : Mengakuisisi 100% saham PCL, produsen mi instan dengan kegiatan operasional di
negara-negara di Afrika, Timur Tengah dan Eropa Tenggara.
 Tahun 2021 : Mengakuisisi seluruh kepemilikan saham pada anak perusahaan di bidang
makanan ringan.
PENGHARGAAN

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk meraih penghargaan kategori barang konsumsi dalam ajang
Indonesia Most Acclaimed Company 2022 with Outstanding Product Innovations dan Market
Segmentations

DISCOUNT CASH FLOW ICBP

1. Estimasi EPS FY 2022

2. Identifikasi Data Dividen, EPS, dan PER


3. Identifikasi data rata-rata DPR dan EPS Growth

4. Future Value EPS


5. Akumulasi Dividen

6. Future Value Harga Saham


7. Future Value Total

8. Present Value (Harga Wajar)

9. Analisis MOS
PT GUDANG GARAM (GGRM)

PT Perusahaan Rokok Tjap Gudang Garam Tbk (terkenal dengan nama singkatan PT Gudang Garam
Tbk) adalah sebuah merek/perusahaan produsen rokok di Indonesia. Didirikan pada 26
Juni 1958 oleh Surya Wonowidjojo, perusahaan rokok ini merupakan salah satu pemimpin pasar dan
yang terbesar dalam produksi rokok kretek dalam negeri. Produksi dan kantor pusat Gudang Garam
ada di kompleks sebesar 514 hektar di Kediri, Jawa Timur. Hingga kini, Gudang Garam sudah
terkenal luas baik di dalam negeri maupun mancanegara sebagai penghasil rokok kretek berkualitas
tinggi. Produk Gudang Garam bisa ditemukan dalam berbagai variasi, mulai sigaret kretek klobot
(SKL), sigaret kretek linting-tangan (SKT), hingga sigaret kretek linting-mesin (SKM)

Produk :

Sigaret Kretek Tangan


- Gudang Garam Merah
- Gudang Garam Djaja
- Gudang Garam Special Deluxe King Size
- Gudang Garam Patra
- Taman Sriwedari Kretek

Sigaret Kretek Mesin Full Flavor


- Gudang Garam International
- Surya Professional
- Surya Exclusive (dahulu Surya 16 Exclusive)
- Surya 12
- Surya 16
- Gudang Garam Signature
- GG Move

Sigaret Kretek Mesin LTLN


- GG Mild
- GG Shiver (dahulu GG Mild Shiver)
- Surya Professional Mild
- Gudang Garam Signature Mild
Sigaret Klobot Kretek
- Gudang Garam Klobot Manis

Sigaret Putih Mesin


- Halim Merah
- Halim Coklat

Anda mungkin juga menyukai