Anda di halaman 1dari 200

PERENCANAAN TAMBANG

LAPORAN

DISUSUN OLEH :

ERWIN JAYADINATA 20160611044013


NURUL N. TANDIGAU 20160611044028
NANDO KYE 20160611044083
ANDRIANTO R. DUMA 20160611044063
ELRA J. RUMSARWIR 20160611044004
DELVAN KOUDOTI 20160611044079
SARTEIS SRAUN 20160611044058
MADELYNE SIMBIAK 20160611044012

PROGRAM STUDI TEKNIK PERTAMBANGAN


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS CENDERAWASIH
JAYAPURA
2019
KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas
berkat rahmat yang diberikan pada penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan
tugas yaitu membuat Laporan yang berjudul Perencanaan Tambang untuk
memenuhi syarat dalam Mata Kuliah Perencanaan Tambang.

Laporan Penulis ini berisikan tentang Pengertian dan perhitungan mengenai


Perencanaan Pertambangan, Namun penulis menyadari bahwa Laporan ini masih
jauh dari sempurna, oleh karena itu dengan segala kerendahan hati penulis mohon
para pembaca memberikan saran dan kritikan yang membangun demi perbaikan.
Untuk itu penulis ucapkan selamat membaca dan semoga Laporan yang berjudul
“Perencanaan Tambang” ini bermanfaat. Mendahuluinya penulis mengucapkan
banyak terima-kasih.

Penulis

II
DAFTAR ISI

COVER.....................................................................................................................I

KATA PENGANTAR ............................................................................................ II


DAFTAR ISI ......................................................................................................... III
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ III
DAFTAR TABEL ................................................................................................... II
BAB I ...................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN................................................................................................... 1
1.1 Latar belakang ............................................................................................... 1
1.2 Tujuan Perencanaan....................................................................................... 1
1.3 Hasil Yang Diharapkan ................................................................................. 2
1.4 Ruang Lingkup dan Metode Penyusunan Laporan ....................................... 2
1.5 Pelaksanaan Perencanaan Tambang .............................................................. 2
1.6 Profil Perusahaan ........................................................................................... 3
BAB II ..................................................................................................................... 4
Dasar Teori .............................................................................................................. 4
2.1. Pengertian BatuGamping.............................................................................. 4
2.1.1 Klasifikasi BatuGamping........................................................................ 5
2.2 Lokasi dan Kesampaian Daerah .................................................................... 8
2.3 Keadaan Lingkungan ..................................................................................... 8
2.3.1 Geologi Regional Jayapura ..................................................................... 8
2.3.2 Stratigrafi ................................................................................................ 8
2.3.3 Struktur geologi ...................................................................................... 8
2.3 Tata Guna Lahan ........................................................................................... 9
2.4 Geologi Daerah Penelitian ............................................................................. 9
2.5 Keadaan Endapan .......................................................................................... 9
BAB III.................................................................................................................. 11
KAJIAN GEOTEKNIK ........................................................................................ 11
3.1 Kemantapan Lereng..................................................................................... 11

III
3.2 Data Geoteknik ............................................................................................ 11
3.2.1 Sifat Fisik dan Sifat Mekanik ............................................................... 11
3.2.2 Geometri Lereng ................................................................................... 12
3.3 Analisis Kemantapan Lereng ...................................................................... 15
3.3.1 Pembuktian Untuk Mendapatkan Faktor Keamanan Menggunakan
Metode Hoek & Bray (1981) Circular Failuer Chart no. 1 .......................... 18
3.3.2 Pembuktian Untuk Mendapatkan Faktor Keamanan Menggunakan
Software Rocscience Slide 6.0 ...................................................................... 22
BAB IV ................................................................................................................. 25
RENCANA PENAMBANGAN ........................................................................... 25
4.1 Pemilihan Metode Penambangan ................................................................ 25
4.2 Metode Penambangan ................................................................................. 27
4.3 Perhitungan BESR2 .................................................................................... 30
4.4 Perencanaan Jalan Tambang........................................................................ 31
4.4.1 Panjang dan lebar jalan angkut sebelumnya. ........................................ 32
4.4.2 Rancangan Lebar jalan angkut pada jalan lurus ................................... 33
4.4.3 Rancangan Lebar Jalan Angkut Pada Tikungan ................................... 35
4.4.4 Jari-Jari Tikungan ................................................................................. 37
4.4.5 Busur Lengkungan pada Tikungan ....................................................... 40
4.4.6 Kemiringan Jalan Angkut ..................................................................... 42
4.4.7 Cross Slope ........................................................................................... 43
4.4.7 Super Elevasi jalan................................................................................ 43
4.5 Perhitungan Cadangan ................................................................................. 47
4.5.1 Metode Penampang Surfer 15............................................................... 47
4.5.2 Permodelan Cadangan Batu Gamping Dengan Software Surpac ......... 52
BAB V ................................................................................................................... 57
PERENCANAAN ALAT ..................................................................................... 57
5.1 Perencanaan alat .......................................................................................... 57
5.2 Pemilihan Alat Mekanis .............................................................................. 57
5.3 Jam Kerja Perusahaan.................................................................................. 58
5.4 Kalender Kerja............................................................................................. 59

IV
5.5 Alat Yang Akan Digunakan ....................................................................... 61
Produksi Komatsu PC300 LC-7 Excavator ....................................................... 63
5.6 Match Faktor (Factor Keselarasan Kerja) ................................................... 67
BAB VI ................................................................................................................. 68
HIDROLOGI DAN PENYALIRAN .................................................................... 68
6.1. Dasar Teori ................................................................................................. 68
6.2. Mine Dewatering ........................................................................................ 68
6.3. Perencanaan Drainase PT. Bukit Karang Timur ........................................ 70
6.3.1 Perhitungan Debit (Q)........................................................................... 70
6.3.2 Perhitungan Intensitas Curah Hujan ..................................................... 71
6.3.3 Perhitungan Kecepatan Aliran (V) ....................................................... 75
6.3.4 Perhitungan Luas Penampang Basah (A) ............................................. 76
6.3.5 Perhitungan Kemiringan Talud (m) ...................................................... 76
6.3.6 Perhitungan nilai perbandingan n (b / h) .............................................. 76
6.3.7 Perhitungan ketinggian air (h) .............................................................. 76
6.3.8 Perhitungan lebar dasar saluran (b) ...................................................... 77
6.3.9 Lebar atas saluran (B) ........................................................................... 77
6.3.10 Lebar dasar saluran di lapangan (b’)................................................... 77
6.3.11 Luas basah rencana (A’) ..................................................................... 77
6.3.12 Perhitungan keliling basah (P) ............................................................ 77
6.3.13 Perhitungan jari-jari Hidrolik (R) ....................................................... 77
6.3.14 Perhitungan Koefisien Strickler (K) ................................................... 78
6.3.15 Perhitungan Kecepatan aliran rencana (V’) ........................................ 78
6.3.17 Perhitungan Freeboard (W) ................................................................ 79
6.3.18 Tinggi saluran (H)............................................................................... 79
6.3.19 Rancangan Penampang Trapesium ..................................................... 79
6.4 Hasil Rancangan Drainase ........................................................................... 80
6.5 Analisis Perhitungan Metode Drainase.................................................... 81
6.5 Pembahasan ................................................................................................. 83
6.5.1 Analisis Penentuan Intansitas Curah Hujan .......................................... 83
BAB VII ................................................................................................................ 87

V
LINGKUNGAN, CSR DAN K3 ........................................................................... 87
7.1 Pengertian Lingkungan............................................................................... 87
7.2 Pengaturan Perlindungan Lingkungan ....................................................... 89
7.3 Program pengembangan lingkungan sosial ............................................... 89
7.4 Kesehatan dan keselamatan kerja (K3) ...................................................... 90
7.5 Dasar Hukum K3 ........................................................................................ 91
7.6 TUJUAN K3 ............................................................................................... 92
7.7 Prinsip-prinsip k3 ........................................................................................ 92
7.8 Penyebab Kecelakaan .................................................................................. 92
7.9 Pencegahan kecelakaan ............................................................................... 94
BAB VIII ............................................................................................................... 98
ORGANISASI DAN SUMBER DAYA MANUSIA ........................................... 98
8.1 Pengertian Organisasi .................................................................................. 98
8.2 Unsur-Unsur Manajemen ............................................................................ 99
8.3 Tingkatan Manajemen ............................................................................... 100
8.4 Proses Manajemen ..................................................................................... 100
8.5 Profil Perusahaan ....................................................................................... 102
8.5.1 Sejarah Singkat Perusahaan ................................................................ 102
8.5.2 Visi dan Misi ....................................................................................... 103
8.6 Syarat Perekrutan Karyawan ..................................................................... 103
8.7 Struktur Organisasi .................................................................................... 106
8.7.1 Fungsi dan Tugas ................................................................................ 106
BAB IX ............................................................................................................... 111
PEMASARAN BATU GAMPING..................................................................... 111
9.1 Pemasaran ................................................................................................. 111
9.2 Kendala dan strategi pemasaran batu gamping ......................................... 114
9.2.1 Kendala ............................................................................................... 114
9.2.2 Strategi Pemasaran Batu Gamping ..................................................... 115
9.3 Penentuan Harga Sesuai Lokasi ................................................................ 115
BAB X ................................................................................................................. 116
EKONOMI .......................................................................................................... 116

VI
10.1 Data Perusahaan ...................................................................................... 116
10.1.1 Neraca Batugamping PT Bukit Karang Timur. ................................ 132
10.2 Perhitungan Nilai (Benefit) ..................................................................... 132
10.3 Perhitungan Nilai (Cost) .......................................................................... 132
10.4 Total Biaya Produksi ............................................................................... 133
10.5 Perhitungan BCR Batugamping .............................................................. 133
10.6 Perhitungan BEP Batugamping ............................................................... 133
10.7 Keuntungan Kotor ( terlampir) ................................................................ 134
10.8 Keuntungan Bersih ( terlampir) ............................................................... 134
10.9 Metode Net Present Value ( terlampir) ................................................... 134
10.10 Metode Tingkat Modal (Internal Rate of Return) ( terlampir) .............. 135
10.11 Metode Payback Period ( terlampir)...................................................... 135
10.12 Corporate Social Responsibility (CSR) ................................................. 136
10.12.1 Pengembangan Ekonomi Masyarakat ............................................. 136
BAB XI ............................................................................................................... 139
PASCA TAMBANG ........................................................................................... 139
11.1 Pelaksanaan Pascatambang ..................................................................... 139
11.2 Skema reklamasi...................................................................................... 140
11.3 Rencana pascatambang ............................................................................ 140
11.4 Kegiatan Pascatambang ........................................................................... 142
BAB XII .............................................................................................................. 145
LAYOUT PERUSAHAAN ................................................................................ 145
12.1 Tata letak Bangunan ................................................................................ 145
12.2 Rencana Anggaran Biaya ........................................................................ 154
LAMPIRAN ........................................................................................................ 157
A. Lampiran BAB II ........................................................................................ 157
B. Lampiran BAB III....................................................................................... 169
C. Lampiran BAB IV ...................................................................................... 171
D. Lampiran BAB V........................................................................................ 180
E. Lampiran BAB VI....................................................................................... 183
F. Lampiran BAB X ........................................................................................ 184

VII
DAFTAR GAMBAR
Gambar 2. 1 Lokasi Kesampaian Daerah ...........................................................................7
Gambar 3.1 Lokasi Analisis Kemantapan Lereng ................................................ 14
Gambar 3.2 Data Awal Hasil Circular Fallure no. 1 ........................................... 20
Gambar 3.3 Pembuktian FK lereng 1 .................................................................... 23
Gambar 3.4 Pembuktian FK lereng 2 .................................................................... 23
Gambar 3.5 Pembuktian FK lereng 3 .................................................................... 24
Gambar 4. 1 Tahapan penambangan Quarry…………………………………….26

Gambar 4. 2 Bagan Alir Penambangan ................................................................. 27

Gambar 4. 3 Peta Areal Penambangan PT.Bukit Karang Timur .......................... 29

Gambar 4. 4 Lebar Jalan Angkut Dua Jalur Pada Jalan Lurus.............................. 34

Gambar 4. 5 Lebar Jalan Angkut Dua Jalur Pada Belokan ................................... 35

Gambar 4. 6 Sudut Penyimpangan Maksimum Kendaraan .................................. 38

Gambar 4. 7 Kurva Koefisien Gesek Pada emax .................................................. 39

Gambar 4. 8 Komponen-komponen Tikungan FC ................................................ 40

Gambar 4. 9 Tikungan SCS .................................................................................. 42

Gambar 4. 10 Cross Slope..................................................................................... 43

Gambar 4. 11 Layout Jalan Lurus ......................................................................... 45

Gambar 4. 12 Layout Jalan Tikungan ................................................................... 46

Gambar 4. 13 Peta Kontur Penampang Surfer 15………………………………..47

Gambar 4.14 Volume Cadangan Surfer 15……………………………….......…48

Gambar 4.15 Block modelling tampak atas……………………………………..53

Gambar 4.16 Block modelling tampak samping………………………………..53

Gambar 4.17 Model pit limit…………………………………………………….54

VIII
Gambar 4.18 Jalan masuk block modelling pit………………………………....54

Gambar 5. 1 Excavator Komat'su PC 300LC-8 .................................................... 61


Gambar 5. 2 Dump Truck MITSUBHUSI FE 74HD ........................................... 65
Gambar 6. 1 Bentuk saluran drainase ................................................................... 69
Gambar 6. 2 Data Curah Hujan Dari BMKG ........................................................ 71
Gambar 6.3 Tabel Perhitungan Dimensi Saluran……………………………...…75

Gambar 6. 4 Tampilan Rancangan Penampang Trapesium . Error! Bookmark not


defined.
Gambar 6. 5 Diagram curah hujan (bulan kering dan basah) ............................... 84
Gambar 6. 6 Peta Layout Drainase PT. Bukit Karang Timur ............................... 86
Gambar 8. 1 Struktur Organisasi PT. Bukit Karang Timur ................................ 106
Gambar 9. 1 Ilustrasi Pemasaran………………………………………………..113

Gambar 10. 1 Pemberian Bantuan kepada pihak gereja dan masjid……………136

Gambar 10.2 Pemberian bantuan kepada panti tuna netra……………….……..137

Gambar 10.3 Pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi………………......138

Gambar 11.1 Skema Reklamasi……………………………………………..….140

Gambar 12. 1 Tata Letak Bangunan………………………………………...….145

Gambar 12. 2 Bangunan Kantor………………………………………………...146

Gambar 12.3 Denah dalam gedung kantor…………………………………...…147

Gambar 12. 4 Bangunan Bengkel dan Parkiran Alat……………………….…..149

Gambar 12.5 Denah dalam gedung bengkel…………………………………....150

Gambar 12. 6 Pos Penjagaan…………………………………………………....152

Gambar 12.7 Denah dalam gedung penjagaan…………………………………153

IX
X
DAFTAR TABEL
Tabel 1. 1 Jadwal pelaksanaan perencanaan tambang ............................................ 3
Tabel 3. 1 Data Sifat Fisik Dan Mekanik .............................................................. 12
Tabel 3. 2 Data Geometri Lereng.......................................................................... 12
Tabel 3. 3 Rekomendasi Geometri Lereng Berdasarkan Hasil Perhitungan FK
Metode Hoek & Bray (1981) Circular Failuer Chart no.1................................... 22
Tabel 3. 4 Rekomendasi Geometri Lereng Berdasarkan Hasil Perhitungan FK
Software Rocscience Slide 6.0 .............................................................................. 24
Tabel 4. 1 BESR.................................................................................................... 30
Tabel 4. 2 Ukuran Jalan Lurus .............................................................................. 32
Tabel 4. 3 Ukuran Jalan Tikunan .......................................................................... 33
Tabel 4. 4 Lebar Jalan Angkut .............................................................................. 34
Tabel 4. 5 sentrifugal pada saat membelok ........................................................... 42
Tabel 2. 1 Hasil Perhitungan Luas Penampang .................................................... 47
Tabel 2. 2 Produksi PT Bukit Karang Timur berdasarkan kalender Papua .......... 50
Tabel 4 6 Hasil Permodelan Cadangan Surpac ..................................................... 52
Tabel 4. 7 Volume cadangan Pertahun ................................................................. 55
Tabel 5. 1 Jam Kerja Perusahaan .......................................................................... 58
Tabel 5. 2 Produksi Alat Gali................................................................................ 62
Tabel 6. 1 Tabel Debit........................................................................................... 70
Tabel 6. 2 Perhitungan Intensitas Curah Hujan .................................................... 72
Tabel 6. 3 Penentuan Bulan Kering Bulan Basah ................................................. 83

Tabel 10. 1 Produksi PT Bukit Karang Timur .................................................... 117


Tabel 10. 2 Perijinan IUP .................................................................................... 119
Tabel 10. 3 Alat Berat Excavator dan Dumbtruck .............................................. 120
Tabel 10. 4 Biaya APD ....................................................................................... 120
Tabel 10. 6 Biaya-Biaya CSR ............................................................................. 121
Tabel 10.7 Reklamasi dan Paska Tambang……………………………………..121

Tabel 10. 8 Daftar Gaji Karyawan ...................................................................... 122


Tabel 10. 9 Biaya-Biaya Investasi ...................................................................... 131
Tabel 11.1 Rincia biaya pasca tambang…………………………………...……144

II
Tabel 12. 1 Anggaran Fasilitas-fasilitas dalam kantor….....................................148
Tabel 12. 2 Anggaran Untuk Fasilitas Bengkel dan Parkiran Alat Berat ........... 151
Tabel 12. 3 Alat alat berat PT Bukit Karang Timur............................................ 151
Tabel 12. 4 Anggaran Fasilitas-fasilitas dalam Pos Penjagaan ........................... 153
Tabel 12. 5 Anggaran Pembangunan Kantor ...................................................... 154
Tabel 12. 6 Anggaran Pembangunan Bengkel dan Parkiran Alat Berat ............. 154
Tabel 12. 7 Anggaran Pembangunan Pos Penjagaan .......................................... 155
Tabel 12. 8 Rincian Akhir Anggaran Biaya ........................................................ 156

III
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang


Kota Jayapura merupakan daerah yang memiliki potensi sumber daya
alam khususnya batuan yang cukup potensial, sehingga baik di manfaatkan
untuk keperluan industri dan infrakstruktur yang dikelola oleh perusahan
tambang, salah satunya pada PT. Bukit Karang Timur Jayapura-Papua.
PT. Bukit Karang Timur merupakan perusahaan tambang terbuka
(Quarry) sebagai penyedia batu gamping, agar mendapatkan hasil maksimal
maka dalam penambangan dibutuhkan parameter cadangan, dengan total
cadangan 16.618.052,9 M³.
Perhitungan cadangan adalah sebuah langkah untuk mengetahui seberapa
banyak keterdapatan material yang ada dilapangan. Perencanaan tambang
terbuka di samping faktor cadangan tetapi juga faktor ekonomi dan
lingkungan untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas penambangan yang
maksimal, serta perolehan penambangan yang optimal dan terjaminnya
perlindungan lingkungan serta keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Aspek
berikutnya yang tidak berkaitan dengan rancangan penambangan berupa
perkiraan pembiayaan, baik itu modal maupun ongkos oprasi. Penggabungan
dari aspek-aspek tersebut menghasilkan keluaran berupa alternatif-alternatif
tambang dan dapat dijadikan acuan untuk tahap selanjutnya.

1.2 Tujuan Perencanaan


Adapun tujuan dalam perencanaan ini adalah sebagai berikut :
• Memanfaatkan sumber daya batu gamping untuk memperoleh
keuntungan yang sebesar-besarnya.

1
1.3 Hasil Yang Diharapkan
1. Mendapatkan system dan metoda yang tepat untuk menambang batu
gamping
2. Dapat menentukan faktor teknis dalam penambangan batu gamping
3. Merencanakan kegiatan penambangan dan kegiatan reklamasi setelah
penambangan selesai di lakukan yang baik dan berguna untuk sesama

1.4 Ruang Lingkup dan Metode Penyusunan Laporan


Ruang Lingkup dan metode penyusunan laporan yang akan dibahas dalam
laporan ini mengenai :
1. PT BKT hanya memfokus pada kegiatan penambangan dengan
system tambang terbuka.
2. PT BKT hanya memfokus pada faktor teknis dalam penambangan
batu gamping diantaranya :
1. Faktor jalan
2. Faktor lereng
3. Faktor alat dan factor lain yang
mendukung produksi

1.5 Pelaksanaan Perencanaan Tambang


• Pelaksanaan perencanaan tambang dimulai pada bulan juli dengan
melakukan kegiatan persiapan survey lapangan, setelah itu dilanjutkan
kegiatan pengamatan bulan agustus serta pengambilan data pada bulan
agustus sampai dengan bulan September, dibulan September sampai
November proses pengolahan data dikerjakan.

2
Tabel 1. 1 Jadwal pelaksanaan perencanaan tambang

No Kegiatan Jul Agst Sep Okt Nov Des Jan

1 Persiapan

2 Pengamatan

3 Pengambilan Data

4 Pengolahan Data

Penyusunan
5
Laporan

1.6 Profil Perusahaan


PT BKT (Bukit Karang Timur) yang terbentuk pada 20 Juli 2019 sebagai
Perseoran Terbatas dengan kepemilikan dan pekerja berkewarganegaraan
indonesia. Kantor pusat PT BKT berlokasi di jalan Teruna bakti, gang matoa
perumnas II waena, Jayapura Papua. PT BKT berkontraktor penyedia batu
gamping yang di jalankan dengan profesionalisme tinggi dan berstandar
internasional.
PT Bukit Karang Timur seterusnya akan mengembangkan diri sesuai
VISInya yakni menjadi perusahaan yang berkontribusi baik infrakstruktur dan
masyarakat hingga pada akhirnya menjadi yang terbaik dan terbesar untuk
melayani kebutuhan di seluruh kota dan kabupaten jayapura papua.
Areal penambangan PT Bukit Karang Timur berlokasi di Jln. Ardipura,
Polimak II karang, Jayapura Papua. PT Bukit Karang Timur terletak di selatan
Kota Jayapura, berjarak sekitar 17.47 km dari pusat Kota Jayapura dan dapat
ditempuh dengan jalur darat dengan waktu sekitar 45 menit.

3
BAB II
Dasar Teori

2.1. Pengertian BatuGamping


Batugamping merupakan salah satu mineral industri yang banyak digunakan
oleh sektor industri ataupun kontruksi dan pertanian, anatara lain; untuk bahan
bangunan, batu bangaunan, bahan penstabilan jalan raya,pengapuran untuk
pertanian, bahan keramik, industri kaca, industri semen, pembuatan karbit, untuk
peleburan dan pemurnian baja, untuk bahan pemutih dalam industry kertas pulp
dan karet, untuk proses pengendapan bijih logam dan industry gula.
Batugamping dapat terjadi dengan beberapa cara yaitu secara organik,
secara mekanik atau secara kimia. Sebagian besar batugamping di alam terjadi
secara organik, jenis ini berasal dari pengendapan cangkang atau rumah karang
dan siput, foraminifera atau ganggang. Atau berasal dari kerangka binatang
koral/kerang. Untuk batugamping yang terjadi secara mekanik, sebetulnya
bahannya tidak jauh berbeda dengan jenis batugamping yang terjadi secara
organik. Yang membedakannya adalah terjadinya perombakan dari bahan batu
kapur yang kemudian terbawah oleh arus dan biasanya diendapkan tidak jauh dari
tempat semula. Sedangkan yang terjadi secara kimia adalah jenis batugamping
yang terjadi dalam kondisi iklim dan suasana lingkungan tertentu dalam air laut
ataupun air tawar. Selain hal diatas, mata air mineral dapat pula mengendapkan
batugamping. Jenis batugamping ini terjadi karena peredaran air panas alam yang
melarutkan lapisan batugamping dibawah permukaan yang kemudian diendapkan
kembali di permukaan bumi.

Magnesium, lempung dan pasir merupakan unsur pengotor yang mengendap


bersama-sama pada proses pengendapan. Keberadaan pengotor batugamping
memberikan klasifikasi jenis batugamping, apabila pengotornya magnesium,
maka batugamping tersebut di klasifikasikan sebagai batugamping dolomite.
Begitu juga apabila pengotornya lempung, maka batugamping di klasifikasikan
sebagai batugamping lempungan, dan batugamping pasiran apabila pengotornya
pasir. Persentase unsur pengotor sangat berpengaruh terhadap warna

4
batugamping, yaitu mulai dari warna putih susu, abu-abu muda, abu-abu tua,
coklat bahkan hitam, warna kemerah-merahan disebabkan oleh adanya unsur
mangan, sedangkan kehitam-hitaman disebabkan oleh adanya unsure organik.

Batugamping dapat bersifat padat keras dan padat, tetapi dapat pula
kebalikannya. Selain yang pejal di jumpai pula yang porous. Batugamping yang
mengalami metamorfosa akan berubah penampakannya maupun sifat-sifatnya.
Hal ini terjadi karena pengaruh tekanan maupun panas, sehingga batugamping
tersebut menjadi terhablur, seperti yang di jumpai pada marmer, selain itu air
tanah juga sangat berpengaruh terhadap penghabluran kembali pada permukaan
batugamping, sehingga terbentuk hablur kalsit. Batugamping juga sering di
temukan di sungai bawah tanah, hal ini terjadi sebagai akibat reaksi tanah.Air
hujan yang mengandung CO3 dari udara maupun dari hasil pembusukan zat-zat
organik di permukaan, setelah meresap kedalam tanah dapat melarutkan
batugamping yang dilaluinya.
Reaksi kimia dari proses tersebut adalah sebagai berikut: CaCO 3 + 2CO2 +
H2O Ca (HCO3) 2 + 3 + CO2 Ca (HCO3)2 larut dalam air, sehingga lambat laun
terjadi rongga di dalam tubuh batu gamping tersebut. Secara geologi batugamping
erat sekali hubungannya dengan dolomite. Kadar dolomite atau MgO dalam
batugamping yang berbeda akan memberikan klasifikasi yang berlainan pula pada
jenis batugamping tersebut. (Alfa Robby Pratama, 2012).

2.1.1 Klasifikasi BatuGamping

Klasifikasi batugamping merupakan pengelompokkan atau


menggolongkan batugamping berdasarkan jenisnya.
1. Batugamping kristalin
Batugamping kristalin merupakan salah satu jenis batuan sedimen yang
terbentuk dari batuan sedimen clay dan sand bahkan juga terbentuk dari
calcite (kalsit) yang berasal dari organisme microscopic di laut yang dangkal.
Sehingga sebagian perlapisan batugamping yang hamper murni terdiri dari
kalsit, dan pada perlapisan yang lain terdapat sejumlah kandungan silt atau

5
lay yang membantu ketahanan dari batugamping tersebut terhadap cuaca.
Sehingga lapisan yang gelap pada bagian atas batuan ini mengandung
sejumlah besar fraksi dari silika yang terbentuk dari kerangka mikrofosil,
sehingga lapisan bagian ini lebih tahan terhadap cuaca.
2. Batugamping Oolitik
Batuan sedimen kimiawi yang terbentuk dari butiran kalsit, batuan ini baik
untuk bahan bangunan memiliki lapisan (LAS) yaitu lapisan gamping dan
serpih laut dalam yang tersusun berselang-seling, lapisan ini mengendap
sebagai lumpur laut dalam dan gampingannya terpisah ketika batuan
mengeras.
3. Batugamping Numulitis
Batugamping numulitas merupakan “olistolit” hasil suatu kelongsoran
besar di dasar laut dari tepian menuju tengah cekungan yang dalam.Fosil
yang ada menunjukkan bahwa pada kala Eosen kawasang sekitar kerang
sambung merupakan laut dangkal dimana pada tepi-tepi cekungan di
endapkan batugamping numulitis.
4. Batugamping Terubu
Proses batugamping terumbu berasal dari pengumpulan plankton, moluska,
algae yang kemudian membentuk terumbu. Jadi batugamping terumbu
berasal dari organisme batuan sedimen yang memiliki komposisi mineral
utama dari kalsit (CaCO3), terbentuk karena aktivitas dari koral atau terumbu
pada perairan yang hangat dan dangkal dan terbentuk sebagai hasil
sedimentasi organik. (Yulia Ajha, 2015).

6
Gambar 2. 1 Lokasi Kesampaian Daerah

7
2.2 Lokasi dan Kesampaian Daerah
Lokasi penambangan batu gamping pada CV. Thiack terletak pada daerah
bentang alam berupa perbukitan atau oleh masyarakat setempat dinamakan
Polimak II Karang. Secara administratif area penambangan terletak di desa atau
kelurahan Ardipura Jayapura Selatan. Secara geografis area penambangan
batugamping oleh CV. Thiack terletak pada titik kordinat 140º 41’ 43,99ˮ BT dan
2º 33’ 38,61 ˮ LS. Dengan batas-batas wilayah usaha penambangan sebagai
berikut: Sebelah Timur : Distrik Ardipura Sebelah Barat : Distrik Gurabesi
Sebelah Utara : Jayapura Kota Sebelah Selatan : Kelurahan Entrop

2.3 Keadaan Lingkungan

2.3.1 Geologi Regional Jayapura


Secara fisiografi daerah jayapura dan sekitarnya dapat di kelompokan
menjadi 4 (empat) satuan morfologi yaitu satuan pengunungan satuan
perbukitan satuan perbukitan bergelombang dan satuan dataran rendah.
Satuan pegunungan secara umum dicirikan dengan ketinggian lebih dari
1.800 meter diatas muka air laut berelief kasar dan berlerang terjal.sataun
perbukitan karts dib cirikan dengan relief menengah hingga kasar sebagian
berlereng terjal dengan memperlihatkan adanya lapisan dolina atau uvala
serta batuan penyusun berupa batu gamping koral ganggang.

2.3.2 Stratigrafi
Stratigrafi daerah jayapura dan sekitar nya terdiri dari beberapa
satuan batuan yang berumur pra-tersier hingga kwarter.urutan batuan dari
unsur yang paling mudah hingga yang tertua.

2.3.3 Struktur geologi


Struktur geologi regional jayapura berupa : antiklin,sinklin,sesar
normal,sesar naik,dan sesar mendatar arah umum struktur pada batuan
sendimen berarah Barat laut-Tenggara beberapa hampir mendekati Barat laut-
Timur tenggara dan Utara Barat laut sedangkan yang hampir Utara-Selatan

8
pada batuan gamping kuarter dan juga batuan malihan kejadian ini di susun
oleh sudut laut pada pliosen akhir-plistosen mengahasilkan klastika halus
formasi untuk mulai pliosen awal sekeliling tinggian cyloop terjadi
sedimentasi batu gamping terumbuh koral dalam lingkungan laut dangkal laut
terbuka agak dalam pengangkatan kuat pada akhir plistosen diikuti oleh suatu
perlipatan dan penyebaran yang sangat kuat pada formasi untuk formasi
jayapura kegiatan pengangkatan pada formasi pembentukan formasi jayapura
di tandai oleh adanya julang setinggi 750 meter.tektonik saat tersebut
berpengaru pada pembentukan batuan campur aduk dan satuan endapan.

2.3 Tata Guna Lahan


Berdasarkan peta kesesuaian lahan yang dikembangkan oleh pemerintah kota
jayapura tahun 2006, terdapat beberapa peruntukan lahan di kota jayapura kecuali
di atas kemiringan 40% yang merupakan hutan lindung atau wilayah cagar alam
.Dari peta lahan tersebut wilayah Distrik Jayapura selatan terdapat tiga lahan
seperti perikanan darat,pertambangan ,pertanian tanaman pangan.wilayah studi
adalah wilayah penambangan dengan batasan tertentu penambangan golongan C
dimungkinkan.

2.4 Geologi Daerah Penelitian


Kondisi lokasi penambangan terdiri dari satuan topografi perbukitan dengan
ketinggian ± 185 diatas permukaan laut dan satuan topografi pedataran (rawa)
dengan ketinggian terendah 30m diatas permukaan laut. Dengan adanya kegiatan
penambangan Batugamping maka keadaan bentang alam akan mengalami
perubahan.

2.5 Keadaan Endapan


Batu Gamping adalah batuan sedimen yang mengandung CaCO3
Kalsium Karboant = Kalsit). Argonit yang berkomposisi kimia serupa CaCO3 tapi
berbeda struktur kristalnya adalah mineral Metastable karena pada kurun waktu
tertentu terubah menjadi kalsti. Mineral karbonat lain yang berasosiasi dengan

9
batu gamping adalah kalsit dan argonit dalam jumlah kecil adalah siderit (FeCO3)
ankerit (Ca, Mg, Fe (CO3)4) dan magnesit (MgCO3).
Indentifikasi mineral karbonat yang ada dalam batu gamping tidak mudah karena
kesamaan sifat fisik dan kimiannya. Walau demikian untuk batuan yang
monomineralic dan kompak : Berat Jenis, Warna, Bentu Kristal dan Sifat Fisika
Batuan tersebut. Tingkat solubilitas dari mineral yang berbeda dalam asam encer
(Dilute Hydroulic Acid) dapat dipakai sebagai petunjuk dalam penelitian. Tingkat
solubilitas dapat diurutkan sebagai berikut, Argonit, Kalsit dan Dolomit.

10
BAB III
KAJIAN GEOTEKNIK

3.1 Kemantapan Lereng

Kajian geoteknik bertujuan untuk menentukan geometri lereng tunggal dan


lereng keseluruhan pada low wall dan high wall yang aman untuk digunakan
dalam perancangan tambang terbuka.
Untuk keperluan analisis kemantapan lereng penambangan dan
penimbunan, diperlukan data hasil pengujian sifat fisik dan sifat mekanik dari
material. Pengujian fisik dilakukan untuk mendapatkan beberapa parameter sifat
fisk seperti density jenuh (γsat), natural density (γnat) dan density kering (γdry), dan
uji kuat geser untuk mendapatkan nilai kohesi (C) dan sudut geser dalam (Ø).
Pengkajian data hasil pengujian geoteknik akan menghasilkan data sifat material
yang akan digunakan untuk perancangan lereng tambang, terutama dalam
penentuan dimensi lereng (sudut dan tinggi lereng) yang mantap untuk lereng
tunggal dan lereng keseluruhan.
Pengetahuan kestabilan lereng ini diperlukan untuk menjaga supaya
kegiatan penambangan berlangsung sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini
sangat penting karena kestabilan lereng akan mempengaruhi kegiatan
penambangan, baik secara keseluruhan maupun pada sebagian kegiatan
penambangan, misalnya :
a. Kelongsoran sebagian atau seluruh lereng akan mengakibatkan
kerugian langsung berupa tertimbunnya pekerja atau peralatan.
b. Kerugian tak langsung berupa tertundanya penambangan dan ongkos
pembersihan timbunan batuan.

3.2 Data Geoteknik

3.2.1 Sifat Fisik dan Sifat Mekanik


Sifat Fisik batuan diperlukan untuk mengetahui karakteristik
batuan secara fisik, pengaruhnya terhadap air dan curah hujan, sehingga

11
didapat kemampuan galian batuan oleh alat penambangan yang ada.
Data sifat fisik yang di perlukan yaitu berupa, Bobot Isi (kn/m3),
Kohesi (kn/m2), dan Sudut Geser Dalam. Sedangkan, sifat mekanik
diperlukan untuk mendapatkan nilai kuat tekan (kN/m 3) suatu batuan
dalam uji sifat mekanik (uji point load).

Adapun data sifat fisik dan sifat mekanik yang di didapatkan :

Tabel 3. 1 Data Sifat Fisik Dan Mekanik

(Sandi Buranus, Teknik Pertambangan UNCEN)


Bobot Isi Kohesi Sudut Geser Kuat Tekan
(kN/m3) (kN/m2) Dalam ( ° ) (kN/m3)
39,82 971 22,87 27750

3.2.2 Geometri Lereng

Geometri lereng merupakan bentuk dari kenampakan penampang


lereng yang meliputi sudut kemiringan lereng, tinggi lereng dan lebar
dari jenjang. Kami (PT. BKT) memiliki tiga macam geometri lereng,
yang terdiri dari satu geometri lereng asli pada areal penambangan dan
dua geometri lereng uji coba. Tinggi lereng yang digunakan merupakan
tinggi sebenarnya pada areal pertambangan PT. Bukit Karang Timur.

Adapun Geometri lereng yang dimiliki PT. Bukit Karang Timur :

Tabel 3. 2 Data Geometri Lereng

Tinggi Lebar Lebar


Slope
Lereng Lereng Jenjang Atas Jenjang Bawah
Lereng
(m) (m) (m)
1 (Asli) 80° 15 40 30
2 (Uji Coba) 60° 15 20 15

12
3 (Uji Coba) 40° 15 20 15

13
Gambar 3.1 Lokasi Analisis Kemantapan Lereng

14
3.3 Analisis Kemantapan Lereng
Tujuan dilakukan analisis kemantapan lereng penambangan adalah untuk
menentukan geometri lereng yang mantap dalam bentuk tinggi lereng dan sudut
kemiringan lereng. Data masukan yang digunakan untuk analisis ini adalah
keadan topografi, struktur geologi berupa data perlapisan batuan, serta sifat fisik
dan mekanik dari batuan pembentuk lereng.
Perhitungan analisis kemantapan lereng yang dilakukan adalah :
a. Untuk lereng dengan potensi longsoran busur dilakukan analisis
dengan Metode Keseimbangan Batas (Metode Bishop).
b. Untuk lereng dengan potensi longsoran bidang dan baji dilakukan
analisis secara analitik dengan rumus Hoek & Bray (1981).
c. Untuk lapisan tipis di low wall dilakukan analisis terhadap efek
buckling.
d. Untuk lereng material timbunan di daerah rawa dilakukan analisis
dengan menggunakan grafik Hoek & Bray (1981).
e. Perhitungan dilakukan untuk lereng keseluruhan (overall slope)
penambangan. Sedangkan untuk lereng tunggal menggunakan
pengujian menggunakan Circular failure chart no. 5.

Suatu jenjang yang dibuat harus mampu menampung dan mempermudah


pergerakan alat-alat mekanis pada saat aktivitas pengambilan batu gamping.
Dimensi suatu jenjang dapat ditentukan dengan mengetahui data produksi yang
diinginkan, peralatan mekanis yang digunakan, material yang digali, jenis
pembongkaran dan penggalian yang dipergunakan dan batas kedalaman
penggalian atau tebalmya lapisan batubara, serta data sifat fisik dan mekanik
batuan untuk kestabilan lereng. Dimensi daripada jenjang adalah :
a. Panjang Jenjang
Panjang jenjang tergantung pada produksi yang diinginkan dan luas
dari areal penambangan atau dibuat sampai pada batas penambangan yang
direncanakan. Pada dasarnya adalah alat-alat mekanis yang digunakan

15
mempunyai ruang gerak yang cukup untuk bermanuver dalam
aktivitasnya.
b. Lebar Jenjang
Lebar jenjang dirancang sesuai dengan jarak yang dibutuhkan
oleh alat mekanis dalam beroperasi, dalam hal ini alat gali/muat
dan alat angkut.
c. Tinggi Jenjang
Tinggi jenjang adalah jarak vertikal yang diukur dari kaki
jenjang ke puncak jenjang tersebut. Tinggi jenjang yang dibuat
tergantung dari faktor keamanan suatu lereng dan tinggi maksimum
penggalian dari alat gali yang digunakan.

Analisis kemantapan lereng (slope stability) diperlukan sebagai pendekatan


untuk memecahkan masalah kemungkinan longsor yang akan terjadi pada suatu
lereng. Lereng pada daerah penambangan dapat mengalami kelongsoran apabila
terjadi perubahan gaya yang bekerja pada lereng tersebut. Perubahan gaya ini
dapat terjadi karena pengaruh alam atau karena aktivitas penambangan.
Kemantapan lereng tergantung pada gaya penggerak (driving force) yaitu
gaya yang menyebabkan longsoran dan gaya penahan (resisting force) yaitu
gaya penahan yang melawan longsoran yang ada pada bidang gelincir
tersebut serta tergantungpada besar atau kecilnya sudut bidang gelincir atau
sudut lereng.
Menurut Prof. Hoek (1981) kemantapan lereng biasanya dinyatakan
dalam bentuk faktor keamanan yang dapat dirumuskan sebagai berikut :
𝐺𝑎𝑦𝑎 𝑃𝑒𝑛𝑎ℎ𝑎𝑛
𝐹𝑘 =
𝐺𝑎𝑦𝑎 𝑝𝑒𝑛𝑔𝑔𝑒𝑟𝑎𝑘
Dimana :
Fk > 1, berarti lereng aman,
Fk = 1, berarti lereng dalam keadaan seimbang,
Fk < 1, berarti lereng dianggap tidak stabil.

16
Ada beberapa faktor yang mempengaruhi kemantapan dari lereng,
diantarannya adalah :
1. Geometri lereng
2. Sifat fisik dan mekanik tanah atau batuan
3. Struktur geologi
4. Pengaruh air tanah
5. Pengaruh gaya-gaya luar
6. Kedudukan lereng terhadap bidang perlapisan batuan
7. Faktor waktu
8. Longsoran pada suatu lereng dapat terjadi dengan beberapa bentuk
atau cara.

Hal ini yang membuat analisa dari kemantapan lereng sangat penting.
Menuruk Hoek & Bray (1981), klasifikasi longsoran dapat dibagi atas :

1. Longsoran bidang (plain failure)


Pergerakan material pada jenis longsoran ini akan melalui satu
bidang luncur. Bidang luncur adalah bidang lemah pada lereng
perlapisan, sesar, dan kekar. Longsoran ini dapat terjadi jika terdapat
bidang luncur dan arah bidang luncur relatif sejajar dengan
kemiringan lereng. Kemiringan lereng lebih besar dari sudut geser
dalam dan terdapat bidang bebas pada kedua sisi lereng.
2. Longsoran baji (wedge failure)
Bidang luncur dari longsoran jenis ini merupakan dua bidang
lemah yang saling berpotongan. Arah pergerakn akan searah dengan
garis perpotongan bidang lemah tersebut.
3. Longsoran busur (curcular failure)
Bidang gelincir longsoran ini mempunyai bentuk busur lingkaran.
Longsoran ini biasanya terjadi pada lereng dengan batuan yang sudah
mengalami pelapukan, tanah atau batuan yang ikatan antar batuannya
relatif lemah. Analisis kemantapan lereng dengan bentuk longsoran

17
busur adalah yang paling banyak dipakai terutama pada pekerjaan
sipil dan pertambangan atau tambang terbuka di daerah tropis.
4. Longsoran guling (topling failure)
Longsoran guling terjadi pada jenis batuan yang keras dan pada
batuan tersebut banyak terdapat bidang lemah yang relatif sejajar satu
sama lain. Kondisi yang memungkinkan terjadinya longsoran ini
adalah jika kemiringan lereng berlawanan arah dengan kemiringan
bidang-bidang lemahnya.

Longsoran tanah pada daerah penambangan diasumsikan bahwa :

a. Material yang membentuk lereng dianggap homogen dengan sifat


mekanik akibat beban sama ke segala arah.
b. Longsoran yang terjadi menghasilkan bidang luncur berupa busur.
c. Tinggi permukaan air pada lereng adalah jenuh sampai kering sesuai
dengan standar yang telah ditetapkan.
Untuk menganalisa kemungkinan longsoran, ada beberapa macam cara yang
digunakan. Salah satu yang digunakan adalah dengan menggunakan diagram
Hoek & Bray dimana tanah dengan lima macam kondisi permukaan air tanahnya
dibagi ke dalam lima diagram. Alasan pemilihan metode ini adalah selain cepat,
hasilnya juga cukup teliti dan sering dipergunakan untuk tahap perancangan.

3.3.1 Pembuktian Untuk Mendapatkan Faktor Keamanan Menggunakan


Metode Hoek & Bray (1981) Circular Failuer Chart no. 1
Untuk membuktikan FK lereng = 1,2 Menggunakan Circular Failuer
𝐶
Chart no. 1 Hoek & Bray dari rumus Langkah pertama rumus
𝛾.𝐻.𝑡𝑎𝑛𝜃
𝐶 𝑇𝑎𝑛𝜙
yang harus di pakai untuk mencari FK yaitu dan , untuk itu
𝛾.𝐻.𝐹 𝐹

kami (PT. BKT) menggunakan sudut 80°, 60°, dan 40° dengan tinggi
lereng 15 meter yang merupakan tinggi sebenarnya pada areal
penambangan PT. BKT.

18
Berikut pembuktian FK pada Circular Failuer Chart no. 1 Hoek &
Bray (1981) :

Dimana : Berat isi (𝛾) = 39,82 kN/m3

Kohesi (C) = 971 kN/m2

Sudut geser dalam (𝜃) = 22,87°

Sudut lereng = 80°, 60°, dan 40°

𝐶
Pertama-tama cari nilai dari rumus maka :
𝛾.𝐻.𝑡𝑎𝑛𝜃

𝐶 971 971
= = = 3,8
𝛾. 𝐻. 𝑡𝑎𝑛𝜃 39,82𝑥15𝑥𝑡𝑎𝑛22,87 251,94

Persamaan 1 Hasil Perhitungan Nilai 𝑪/𝜸. 𝑯. 𝒕𝒂𝒏𝜽

Masukkan dalam Circular Fallure Chart no.1

19
Gambar 3.2 Data Awal Hasil Circular Fallure no. 1

Maka hasil pembuktian Faktor Keamanan lereng dengan


tinggi lereng sebesar 15 meter adalah :

1. Untuk sudut lereng 80° :

𝐶 971
= 0,17 = 0.17 F = 9,56
𝛾.𝐻.𝐹 39,82𝑥15𝑥𝐹

Persamaan 2 Hasil Perhitungan Nilai 𝑪/ 𝜸. 𝑯. 𝑭


Dengan Besar Sudut 80°

𝑇𝑎𝑛𝜙 𝑇𝑎𝑛22,87
= 0,45 = 0,045 F = 9,37
𝐹 𝐹

20
Persamaan 3 Hasil Perhitungan Nilai 𝑻𝒂𝒏𝝓/𝑭
Dengan Besar Sudut 80°

2. Untuk sudut lereng 60° :

𝐶 971
= 0,17 = 0.12 F = 13,55
𝛾.𝐻.𝐹 39,82𝑥15𝑥𝐹

Persamaan 2 Hasil Perhitungan Nilai 𝑪/ 𝜸. 𝑯. 𝑭


Dengan Besar Sudut 60°

𝑇𝑎𝑛𝜙 𝑇𝑎𝑛22,87
= 0,45 = 0,032 F = 13,18
𝐹 𝐹

Persamaan 3 Hasil Perhitungan Nilai 𝑻𝒂𝒏𝝓/𝑭


Dengan Besar Sudut 60°

3. Untuk sudut lereng 40° :

𝐶 971
= 0,17 = 0.09 F = 18,06
𝛾.𝐻.𝐹 39,82𝑥15𝑥𝐹

Persamaan 4 Hasil Perhitungan Nilai 𝑪/ 𝜸. 𝑯. 𝑭


Dengan Besar Sudut 40°

𝑇𝑎𝑛𝜙 𝑇𝑎𝑛22,87
= 0,45 = 0,023 F = 18,33
𝐹 𝐹

Persamaan 5 Hasil Perhitungan Nilai 𝑻𝒂𝒏𝝓/𝑭


Dengan Besar Sudut 40°

Setelah melakukan analisis kemantapan lereng tambang menggunakan


Metode Hoek & Bray (1981) Circular Failuer Chart no. 1, Maka rekomendasi

21
geometri lereng yang diperoleh agar mendapatkan kemantapan lereng dengan nilai
Faktor Keamanan > 1 (Lereng Stabil atau Aman) yaitu :

Tabel 3. 3 Rekomendasi Geometri Lereng Berdasarkan Hasil Perhitungan


FK Metode Hoek & Bray (1981) Circular Failuer Chart no.1

Slope Lereng 80°. 60°. 40°.


Tinggi Lereng
15 meter 9 13 18

Keterangan Stabil Stabil Stabil

3.3.2 Pembuktian Untuk Mendapatkan Faktor Keamanan


Menggunakan Software Rocscience Slide 6.0

Untuk Membuktikan nilai FK lereng = 1,2 (Lereng Stabil)


kami menggunakan Software Rocscience Slide 6.0, dan kami (PT.
BKT) memilih Metode Hoek – Brown yang tersedia dalam
pilihan metode di software Slide 6.0, dengan kriteria tinggi lereng
15 meter yang sesuai dengan keadaan lereng di arah dan sudut
kemiringan lereng 80°, 60°, dan 40°, serta parameter sifat fisik
dan juga sifat mekanik yang sudah di dapatkan.
Berikut hasil pembuktian FK pada software Rocscience Slide
6.0 :
1. Pembuktian FK lereng asli atau lereng sebenarnya dengan
tinggi lereng 15 meter dan sudut kemiringan lereng 80°.

22
Gambar 3.3 Pembuktian FK lereng 1

Maka hasil dari pembuktian lereng 1 mendapatkan nilai Faktor Keamaan


sebesar 3,7 yang berarti lereng dalam keadaan yang stabil atau aman

2. Pembuktian FK lereng asli atau lereng sebenarnya dengan tinggi


lereng 15 meter dan sudut kemiringan lereng 60°.

Gambar 3.4 Pembuktian FK lereng 2

23
Maka hasil dari pembuktian lereng 2 mendapatkan nilai Faktor Keamaan
sebesar 5,5 yang berarti lereng dalam keadaan yang stabil atau aman.
3. Pembuktian FK lereng asli atau lereng sebenarnya dengan tinggi
lereng 15 meter dan sudut kemiringan lereng 40°.

Gambar 3.5 Pembuktian FK lereng 3

Maka hasil dari pembuktian lereng 3 mendapatkan nilai Faktor Keamaan


sebesar 7,9 yang berarti lereng dalam keadaan yang stabil atau aman.

Setelah melakukan analisis kemantapan lereng tambang menggunakan


software Rocscience Slide 6.0, Maka rekomendasi geometri lereng yang
diperoleh agar mendapatkan kemantapan lereng dengan nilai Faktor Keamanan
> 1 (Lereng Stabil atau Aman) yaitu :
Tabel 3. 4 Rekomendasi Geometri Lereng Berdasarkan Hasil Perhitungan
FK Software Rocscience Slide 6.0

Slope Lereng 80°. 60°. 40°.


Tinggi Lereng
15 meter 3,7 5,5 7,9

Keterangan Stabil Stabil Stabil

24
BAB IV
RENCANA PENAMBANGAN

4.1 Pemilihan Metode Penambangan


Dalam kegiatan penambangan,hal yang paling utama diperhatikan adalah
pemilihan metode/sistem penambangan yang sesuai dengan karakteristik unik
(alam,geologi,lingkungan dan sebagainya).Dalam Pemilihan sistem atau metode
penambangan juga diharapkan untuk dapat memberikan keuntungan yang besar
dan kelebihan tersendiri dari metode yang akan di terapkan pada suatu
perencanaan penambangan .
Berdasarkan karakteristik unik diatas endapan bahan galian industri
(endapan sekunder: gamping atau yang biasa dikenal oleh maserakat awam adalah
karang ) serta lapisan penutup yang ada , sistem penambangan yang cocok untuk
di terapkan adalah sistem penambangan terbuka dengan metode Quarry , yaitu di
mulai dengan pembersihan lahan ,pengupasan tanah penutup,pembongkaran
material,pemuatan,pengangkutan dan pemasaran .
Quarry mining adalah system penambangan terbuka yang diterapkan untuk
menambang endapan-endapan bahan galian industri
Antara lain :
• Penambangan batu gamping
• Mamer
• Granit
• Andesit
- Dan sebagainya.

25
Gambar 4. 1 Tahapan penambangan Quarry

26
4.2 Metode Penambangan
Dilihat dari kondisi di lapangan bahan galian industry mineral gamping atau
karang yang terletak dekat dengan permukaan bumi dan tidak didalam/perut bumi
maka system penambangan terbuka yang dipergunakan adalah Quarry mine.
Berikut adalah alur dari proses penambangan :

Pengupasan Tanah Pembongkaran


Pembersihan Lahan
Penutup material

Pemasaran Pengangkutan Pemuatan

Gambar 4. 2 Bagan Alir Penambangan

1. Tahapan kegiatan penambangan


Kegiatan penambangan Quarry terdiri dari pembersihan lahan, pengupasan
tanah penutup, pembongkaran material, pemuatan, pengankutan dan penjualan
atau pemasaran material industry gamping atau karang.
2. Pembersihan lahan dan Pembongkaran tanah penutup
Pembersihan lahan dilakukan untuk membersihkan lahan dari tumbu-
tumbuhan. Untuk pohon-pohon dengan kayu berukuran lebihdari 300 mm bila ada
kemudian dikumpulkan pada suatu tempat tertentu. Tanah penutup biasanya
setebal 50 cm di asumsikan merupakan top soil dan sub soil (lempung). Tanah
penutup ini nantinya digunakan sebagi penimbunan area yang akan direhabilitasi
atau setelah aktifitas penambangan berakhir akan dilakukan reklamasi dan paska
tambang.
3. pembongkaran material
Setelah pembersihan lahan dan pengupasan tanah penutup selanjutnya
pembongkaran material bisa dilakukan menggunakan excavator untuk
membongkar materian atau bahan galian industry gamping.

27
4. Pemuatan
Setelah pembongkaran material proses selanjutnya bisa di muat kedalam
truck, setelah pemuatan kedalam truck sudah penuh atau full back maka bisa
langsung di angkut menuju ke tempat atau lokasi yang dipesan oleh konsumen
5. Pengangkutan
Pengagkutan adalah proses dimana material diangkut ketempat pemasaran
atau lokasi yang dipesan oleh konsumen. Karena material yang kami tambang
adalah material industry gangping jadi pemasarannya untuk di kota / di profinsi
tersebut saja dan pemasaran kami kebanyakan tergantung dari pemesanan dari
konsumen.
6. Penjualan atau pemasaran
Berdasarkan kenyataan dilapangan penjualan atau pemasaran mineral
industri gamping ada beberapa cara untuk menjualnya, ada yang tergantung
permintaan konsumen, ada yang tergantung lobi dari kami pihak perusahaan entah
ke pabrik semen atau ke penimbunan jalan baru penimbunan bangunan, dan masih
banyak lagi kegunaan lainnya kegunaan dari mineral ini.

28
PANJANG JALAN TAMBANG : O,5 Km LUAS POS PENJAGAAN : 20 m²
PANJANG JALAN UMUM : 0,48 Km LUAS AREA TERTAMBANG : 6,4 Ha
LUAS KANTOR : 220 m² LUAS AREA KONSESI : 15 Ha
LUAS BENGKEL : 588 m²

Gambar 4. 3 Peta Areal Penambangan PT.Bukit Karang Timur

29
4.3 Perhitungan BESR2

Tabel 4. 1 BESR

Jenis Biaya Biaya

41.563 RP/Ret
Pengamnilan Batugamping
1.325 RP/Ret
Pengangkutan Batugamping
14.850,00 RP
Biaya Oprasional
49.357.800,00 RP
CSR
1.287.742.000,00 RP/Ret
Reklamasi
462,96 RP
Lingkungan dan K3
133.724.919,184 RP
Total

𝑵𝒊𝒍𝒂𝒊 𝒃𝒂𝒉𝒂𝒏 𝒈𝒂𝒍𝒊𝒂𝒏 𝒚𝒂𝒏𝒈 𝒅𝒊𝒕𝒂𝒎𝒃𝒂𝒏𝒈−𝑩𝒊𝒂𝒚𝒂 𝒑𝒓𝒐𝒅𝒖𝒌𝒔𝒊


BESR2 = =
𝑩𝒊𝒂𝒚𝒂 𝒑𝒆𝒏𝒈𝒖𝒑𝒂𝒔𝒂𝒏 𝒕𝒂𝒏𝒂𝒉 𝒑𝒆𝒏𝒖𝒕𝒖𝒑/𝑶𝑩

𝟏𝟓𝟎.𝟎𝟎𝟎–𝟏𝟑𝟑.𝟕𝟐𝟒.𝟗𝟏𝟗,𝟏𝟖𝟒
= 20,107
𝟔.𝟔𝟓𝟎,𝟓𝟒𝟑

BESR2 ini disebut sebagai economic stripping ratio yang artinya


perbandingan antara nilai bahan galian yang ditambang dikurangi dengan biaya
produksi dengan biaya pengupasan tanah penutup atau OB metode sehingga
apabila diperoleh nilai yang lebih dari 1 maka jenis penambangannya ialah
dengan metode tambang terbuka.

30
4.4 Perencanaan Jalan Tambang

Fungsi utama jalan angkut secara umum adalah untuk menunjang


kelancaran kegiatan operasi penambangan terutama dalam kegiatan
pengangkutan. Medan berat yang mungkin terdapat disepanjang rute jalan
tambang harus diatasi dengan mengubah rancangan jalan untuk meningkatkan
aspek manfaat/kegunaan jalan dan keselamatan kerja. Geometri jalan angkut
yang harus diperhatikan sama seperti jalan raya pada umumnya, yaitu:

1. Panjang dan lebar jalan sebelumnya,


2. Lebar jalan angkut,
3. Jari-jari tikungan dan super- elevasi,
4. Kemiringan jalan, dan
5. Cross slope.

Alat angkut atau truk-truk tambang umumnya berdimensi lebih lebar,


panjang dan lebih berat dibanding kendaraan angkut yang bergerak di jalan
raya. Oleh sebab itu, geometri jalan harus sesuai dengan dimensi alat angkut
yang digunakan agar alat angkut tersebut dapat bergerak secara leluasa pada
kecepatan normal dan sehingga aman digunakan.

31
4.4.1 Panjang dan lebar jalan angkut sebelumnya.

Tabel 4. 2 Ukuran Jalan Lurus

JALAN LURUS
TITIK LEBAR PANJANG
A–B 5,7 m 29,5 m
B–C 4,8 m 17,2 m
C–D 7,1 m 147,2 m
D–E 4,4 m 9,9 m
E–F 5m 30,5 m
F–G 4,5 m 33,3 m
G–H 5,5 m 28 m
H–I 6,1 m 12,6 m
I–J 7m 10 m
J–K 5,3 m 47 m
JUMLAH 55,4 m 365,2 m
RATA-RATA 5,54 m

32
Tabel 4. 3 Ukuran Jalan Tikungan

TIKUNGAN JALAN
TITIK LEBAR PANJANG
1 5,7 m 17,4 m
2 4,2 m 11,3 m
3 5,1 m 22,4 m
4 7,5 m 16,5 m
5 7m 18,5 m
6 10,4 m 31,4 m
7 12 m 35,7 m
8 4,6 m 17,7 m
9 8,7 m 17,8 m
10 8m 17,2 m
JUMLAH 73,2 m 205,9 m
RATA-RATA 7,32 m

Jadi, pada jalan angkut sebelumnya, Jalan lurus memiliki lebar rata-rata
5,54 meter dengan panjang jalan lurusan 365,2 meter, sedangkan pada jalan
menikung lebar rata-rata 7,32 meter dengan panjang seluruh tikungan 205,9
meter. Sehingga panjang jalan tambang dari awal area penambangan sampai
front penambangan 571,1 meter.

4.4.2 Rancangan Lebar jalan angkut pada jalan lurus


Lebar jalan minimum pada jalan lurus dengan lajur ganda atau
lebih, menurut Aastho Manual Rural High Way Design, harus ditambah dengan
setengah lebar alat angkut pada bagian tepi kiri dan kanan jalan (lihat Gambar
2.1). Dari ketentuan tersebut dapat digunakan cara sederhana untuk menentukan
lebar jalan angkut minimum, yaitu menggunakan rule of thumb atau angka
perkiraan, dengan pengertian bahwa lebar alat angkut sama dengan lebar lajur.

33
Tabel 4. 4 Lebar Jalan Angkut

LAJUR TRUCK PERHITUNGAN LMIN


1 1 + (2 X ½) 2,00
2 2 + (3 X ½) 3,50
3 3 + (4 X ½) 5,00
4 4 + (5 X ½) 6,50
Rumus yang digunakan untuk menentukan lebar jalan angkut dengan lebar
kendaraan dan jumlah lajur yang direncanakan, yaitu:

Lmin= n.Wt + (n+1)(1/2.Wt)

Persamaan lebar jalan angkut pada jalan lurus


Dimana:
Lmin = lebar jalan angkut minimum, (m)
n = jumlah lajur
Wt = lebar alat angkut, (m)
Sehingga, Diketahui dari perencanaan kami:
N = 2 lajur
Wt = 1970 mm = 2 m
Lmin = n . Wt + (n + 1) (1/2 . Wt)
= 2 . 1970 + (2 + 1) (1/2 . Wt)
= 6,895 meter

Gambar 4. 4 Lebar Jalan Angkut Dua Jalur Pada Jalan Lurus

34
4.4.3 Rancangan Lebar Jalan Angkut Pada Tikungan

Lebar jalan angkut pada belokan atau tikungan selalu lebih besar dari
pada lebar jalan lurus. Untuk lajur ganda, maka lebar jalan minimum pada
belokan didasarkan atas:

1. Lebar jejak ban.

2. Lebar juntai atau tonjolan (overhang) alat angkut bagian depan dan
belakang pada saat membelok.

3. Jarak antar alat angkut atau kendaraan pada saat bersimpangan.

4. Jarak dari kedua tepi jalan.

Gambar 4. 5 Lebar Jalan Angkut Dua Jalur Pada Belokan

Dengan menggunakan ilustrasi pada gambar 4.5, maka dapat


dihitung lebar jalan minimum pada belokan, yaitu:

35
Wmin = 2(U+Fa+Fb+Z) +
C

𝑈 + 𝐹𝐴 + 𝐹𝐵
𝑍=
2

Dimana :

Wmin = Lebar jalan angkut minimum pada belokan (meter)

U = Lebar jejak roda kendaraan (center to center tires)


(meter)

Fa = Lebar juntai (overhang) depan (meter)

Fb = Lebar juntai belakang (meter)

Z = Jarak sisi jalan ke sisi luar kendaraan (meter)

C = Jarak antar kendaraan (total lateral clearance) (meter)

N = Jumlah jalur

Sehingga, Diketahui dari perencanaan kami:

U = 1,5m

Fa = 211mm = 0,21m

Fb = 517mm = 0,52m

U + Fa + Fb
𝑍 =
2

1,5+0,21+0,52
= 2

36
= 1,97 meter

W = 2 (U + Fa + Fb)

= 2 (1,5 + 0,21 + 0,52)

= 4,46 meter.

4.4.4 Jari-Jari Tikungan


Tujuan jari-jari tikungan adalah untuk mengimbangi gaya sentrifugal
yang diakibatkan karena kendaran melalui tikungan sehingga tidak stabil. Jari-
jari tikungan jalan angkut berhubungan dengan kontruksi alat angkut yang
digunakan, khususnya jarak horizontal antara poros roda depan dan belakang.
Gambar 4.6 memperlihatkan jari-jari lingkaran yang dijalani oleh roda belakang
dan roda depan berpotongan di pusat C dengan besar sudut sama dengan sudut
penyimpangan roda depan. Dengan demikian jari-jari belokan dapat dihitung
dengan rumus sebagai berikut:
𝑊
𝑅=
𝑠𝑖𝑛 𝛽

jari-jari belokan atau tikungan

Dimana:
R = Jari-jari belokan jalan angkut, (m)
W = Jarak poros roda depan dan belakang, (m)
Β = Sudut penyimpangan roda depan,

Sehingga, Diketahui dari perencanaan kami:


W = 3,35 meter
Sin β = 30° = 0,5
𝑊
𝑅 =
𝑠𝑖𝑛 𝛽
3,35
𝑅 =
0,5

37
𝑅 = 6,7 meter
Gambar 4. 6 Sudut Penyimpangan Maksimum Kendaraan

Rumus di atas merupakan perhitungan matematis untuk mendapatkan


lengkungan belokan jalan tanpa mempertimbangkan faktor-faktor kecepatan
alat. Angkut (V), gesekan roda ban dengan permukaan jalan (f) dan
superelevasi (e). Apabila ketiga faktor tersebut diperhitungkan, maka rumus
jari-jari tikungan menjadi sebagai berikut:

𝑅 𝑚𝑎𝑥

𝑅 = 127 (e+f) VR²
=
127 (e max + f max)

25 x 360°
𝐷= 𝐷 𝑚𝑎𝑥
2𝜋𝑟
181913,53 (emax + fmax)
=
VR²

38
jari-jari tikungan jika ditambahkan faktor-faktor (V), (f), (e)R
Dimana:
V = kecepatan alat angkut, km/jam
e = superelevasi, %
f = koefisien gesek melintang
D = besar derajat lengkung,
VR adalah kecepatan kendaraan rencana dan hubungannya
℮max dan fmax terlihat pada Gambar 4.7, dimana titik-titik 1, 2 dan
3 pada kurva tersebut adalah harga emax 6%, 8% dan 10%. Untuk
pertimbangan perencanaan, digunakan emax=10%. Dengan
menggunakan rumus tersebut dapat dihitung jari-jari tikungan
minimal (Rmin) untuk variasi V R dengan konstanta emax= 10%
serta harga fmax sesuai kurva pada Gambar 4.7.

Gambar 4. 7 Kurva Koefisien Gesek Pada emax

39
4.4.5 Busur Lengkungan pada Tikungan

Badan jalan secara horizontal dapat terbagi dua bagian, yaitu: bagian
yang lurus dan bagian yang melengkung. Rancangan pada kedua bagian
tersebut berbeda, baik ditinjau dari konsistensi lebar jalannya maupun
bentuk potongan melintangnya. Yang perlu diperhatikan dalam merancang
bagian jalan yang lurus adalah harus mempunyai panjang maksimum yang
dapat ditempuh dalam tempo sekitar 2,50 menit Dengan pertimbangan
keselamatan pengemudi akibat kelelahan. Sedangkan pada bagian yang
melengkung, biasanya digunakan dua jenis rancangan, yaitu:

1. Tikungan Full Circle (FC)


Tikungan Full Circle (FC) atau tikungan berbentuk lingkaran
penuh artinya bahwa diantara bentuk badan jalan yang lurus terdapat
tikungan yang engkungannya dirancang cukup dengan sebuah jari-jari
saja. Bentuk tikungan FC ini biasanya dirancang untuk tikungan yang
besar, sehingga tidak terjadi perubahan panjang jari-jari (R) sampai ke
bentuk jalan yang lurus berikutnya

Gambar 4. 8 Komponen-komponen Tikungan FC

40
Parameter-parameter yang ditetapkan dalam merancang tikungan FC meliputi
kecepatan (km/jam), sudut ∆, dan jari-jari (m). Sedangkan panjang T, E dan L
(lihat Gambar 4.8) dapat dihitung dengan persamaan sebagai berikut: T = R tan
½ ∆ E = T tan ¼ ∆ L = 0,01744 ∆ R

2. Tikungan Spiral-Circle-Spiral (S-C-S)


Tikungan S-C-S dirancang apabila jari-jari lingkarannya
terlalu kecil dari harga pada gambar 4.9, sehingga diperlukan
lengkungan peralihan. Lengkungan peralihan tersebut dinamakan
spiral yang berfungsi sebagai penghubung antara bagian jalan yang
lurus dengan bentuk lingkaran. Panjang lengkung peralihan spiral
diperhitungkan dengan mempertimbangkan perubahan gaya
sentrifugal dari nol (pada bagian lurus) sampai bentuk lingkaran yang
besarnya pada gambar.
Komponen – komponen Tikungan S-C-S Parameter-parameter
dapat diterangka sebagai berikut: Xs : absis titik SC pada garis
singgung jarak dari titik TS ke SC (jarak lurus dari gari lengkung
peralihan) Ys : ordinat titik FC pada garis tegak lurus garis singgung
(jarak tegak lurus ke titik FC pada garis lengkung peralihan) Ts :
panjang garis singgung dari titik PI ke titik TS atau ke titik ST TS :
titik antara garis lurus (singgung) dan spiral SC : titik antara spiral
dan lingkaran Es : jarak dari PI ke busur lingkaran Θs : sudut
lengkung spira Rc : jari-jari lingkaran P : pergeseran garis singgung
terhadap spiral k : absis dari p pada garis singgung spiral 2.4.
Superelevasi Superelevasi adalah besaran yang diperlukan untuk
melawan gaya sentrifugal yang arahnya menuju keluar jalan. Badan
jalan yang dimiringkan ke arah titik pusat pada belokan/tikungan
Fungsinya untuk mengatasi gaya sentrifugal kendaraan pada saat
membelok 1 m = (e+en) B Ls

41
Gambar 4. 9 Tikungan SCS

4.4.6 Kemiringan Jalan Angkut

Kemiringan jalan berhubungan langsung dengan kemampuan alat


angkut baik dalam pengereman maupun dalam mengatasi tanjakan. Kemiringan
jalan pada umumnya dinyatakan dalam persen (%). Kemiringan jalan
maksimum yang dapat dilalui dengan baik oleh alat angkut truck berkisar antara
10%-15% atau sekitar 6°-8,50°. Akan tetapi untuk jalan naik atau turun pada
lereng bukit lebih aman bila (=4,50°). memperlihatkan kemiringan atau
kelandaian maksimum pada kecepatan truck yang bermuatan penuh diatas jalan
raya mampu bergerak dengan kecepatan tidak kurang dari separuh kecepatan
semula tanpa harus menggunakan gigi rendah.
∆H
𝐺𝑟𝑎𝑑𝑒 (𝛼 ) = 100
∆X

Tabel 4. 5 sentrifugal pada saat membelok

42
4.4.7 Cross Slope
Cross slope adalah sudut yang dibentuk oleh dua sisi permukaan jalan
terhadap bidang horizontal. Pada umumnya jalan angkut mempunyai bentuk
penampang melintang cembung. Dibuat demikian dengan tujuan untuk
mempelancar penirisan. Apabila turun hujan atau sebab lain, maka air yang ada
pada permukaan jalan akan segera mengalir ketepi jalan angkut, tidak berhenti
dan mengumpul pada permukaan jalan. Hal ini penting karena air yang
menggenang pada permukaan jalan angkut akan membahayakan kendaraan
yang lewat dan mempercepat kerusakan jalan.
Penampang Melintang Jalan Angkut Angka cross slope dinyatakan
dalam perbandingan jarak vertikal (b) dan horizontal (a) dengan satuan mm/m.
Jalan angkut yang baik memiliki cross slope antara 1/50 sampai 1/25 atau 20
mm/m sampai 40mm/m.

Gambar 4. 10 Cross Slope

4.4.7 Super Elevasi jalan


Super Elevasi Super elevasi merupakan kemiringan jalan pada
tikungan yang terbentuk oleh batas antara tepi jalan terluar dengan tepi jalan

VR 20 30 40 50 60 80
km/jam
E 1/50 1/75 1/100 1/115 1/125 1/150

43
terdalam karena perbedaan ketinggian. Super elevasi dibentuk dengan
meninggikan jalan pada sisi luar tikungan. Pemberian super elevasi pada jalan
bertujuan untuk menghindari kendaraan tergelincir keluar lintasan atau
terguling. Super elevasi dapat dihitung menggunakan persamaan:

𝑇𝑎𝑛 𝜃 = 𝑉2 / (𝑅 𝑥 𝑔)

Dimana:
V = rencana kecepatan (Km/jam)
R = radius tikungan (m)
g = gravitasi (9,8 m/det2)

Dari perencanaan kami, diketahui:


V = 25 Km/jam = 6,94 m/det
R =7m
g = 9,8 m/det2
−𝑏±√𝑏 2 −4𝑎𝑐
𝑇𝑎𝑛 𝜃 = 2𝑎

Dengan demikian, diperoleh: 𝑇𝑎𝑛 𝜃 = 6,742 m/detik

44
Gambar 4. 11 Layout Jalan Lurus

45
Gambar 4. 12 Layout Jalan Tikungan

46
4.5 Perhitungan Cadangan

4.5.1 Metode Penampang Surfer 15


Setelah melakukan kegiatan pemetaan lahan penambangan,
kemudian dilakukan perhitungan cadangan dengan metode penampang
dengan menggunakan software surfer 15, maka didapatkan hasil sebagai
berikut :

Gambar 4. 13 Peta Kontur Penampang Surfer 15

Tabel 4.6 Hasil Perhitungan Luas Penampang

JARAK
LUAS LUAS
SAYATA ANTAR LUAS TOP SOIL
SUMBERDAYA CADANGAN
N SAYATA (cm2)
(cm2) (cm2)
N (cm)
A-A' 1 3.149,0509539818 3.021,1961548407 127,8547991411
B-B' 1 2.030,0627355312 1.931,6976514523 98,3650840789
C-C' 1 2.629,9886996959 2.493,5339149868 136,4547847091
D-D' 1 2.468,0673113924 2.359,8539092106 108,2134021818

47
E-E' 1 1.759,0443066286 1.631,0675724498 127,9767341788
F-F' 1 1.856,5247325034 1.705,1854553132 151,3392771902
G-G' 1 1.214,6151583074 1.097,1127745678 117,5023837396
H-H' 1 1.567,8595525361 1.411,9561335476 155,9034189885
I-I' 1 1.890,8847839038 1.774,0335929369 116,8511909669
J-J' 1 2.128,7177563334 2.012,8531449949 115,8646113385
K-K' 1 2.305,5665603949 2.226,5922986311 78,9742617638
L-L' 1 3.073,0620220873 2.989,9993967065 83,0626253808
M-M' 1 4.693,1508829025 4.538,3257508966 154,8251320059
N-N' 1 5.404,4185227825 5.185,8090450254 218,6094777571
O-O' 1 6.674,3032964487 6.456,2395189910 218,0637774577
P-P' 1 5.655,1814938758 5.558,4806660329 96,7008278429
Q-Q' 1 4.661,1113698330 4.558,0605582126 103,0508116204
53.161,610139138 50.951,997538796 2.209,612600342
TOTAL
7 7 0

• Volume Cadangan Yang Didapatkan :

Gambar 4.14 Volume Cadangan Surfer 15

48
Volume OB
OB = luas area x rata-rata OB
= 10.200 m2 x 0,6 m
= 6120 m3
Tonase OB = volume OB x berat jenis
= 6120 m3 x 2,60
= 15912 ton
Total Cadangan = Volume Cadangan (Cut & Fill) x Berat Jenis Batu gamping

= 9.945.569,9894684 x 2,387

= 23.740.075,564861 m3

Cadangan Sebenarnya = Total Cadangan – 10 % geologi – 20% Loose

= 23.740.075,564861 – 2.374.007,56 – 4.748.015.11

= 16.618.052,9 m3

Volume OB pada PT. BKT didapat dari luas area penambangan dikali rata-rata
ketinggian OB.
Produksi

Kapasitas MITSHUBISHI FE 74 HD = 1.61 m3


Jumlah MITSHUBISHI FE 74 HD = 2 buah
Jumlah permintaan material/hari = 80 rit (384 m3) x 6 alat
Target Produksi/hari = 2304 m3/hari x 282 hari
Target Produksi/tahun = 649728 m3/tahun

Cadangan Batugamping (𝑚3 )


Umur tamban =
Target Produksi (𝑚3 /tahun)
16.618.052,9 𝑚3
Umur tambang =
649728 𝑚3 /tahun

= 25 tahun

49
Tabel 4.7 Produksi PT Bukit Karang Timur berdasarkan kalender Papua

No Tanggal Bulan Keterangan


1 1 Januari Tahun Baru Masehi
2 2 Januari Cuti bersama
3 5 Februari Injil masuk ke tanah Papua
4 16 Februari Tahun baru imlek
5 17 Maret Hari Raya Nyepi Tahun Baru saka
6 30 Maret Wafat Isa Almasih
7 1 April Paskah hari pertama
8 2 April Paskah hari ke dua
9 14 April Israh mi’raj
10 1 Mei Hari buruh internasional
11 10 Mei Kenaikan Yesus kristus
12 20 Mei Pentakosta hari pertama
13 21 Mei Pentakosta hari kedua
14 29 Mei Hari raya Waisak
15 1 Juni Hari lahir Pancasila
16 15 Juni Hari raya idul fitri
17 16 Juni Hari raya idul fitri 2
18 17 Agustus Hari kemerdekaan RI
19 22 Agustus Hari raya Idul Adha
20 11 September Tahun baru ISLAM
21 18 Oktober Hari raya Dipawali (Hindu)
22 26 Oktober HUT GKI di Tanah Papua
23 20 November Maulid Nabi Muhammad SAW
24 21 November Hari otonomi khusus
25 1 Desember Memperingati cuti bersama masaraya advent
memasuki natal
26 18 Desmber Cuti bersama memasuki hari raya Natal
27 25 Desember Natal hari pertama
28 26 Desember Natal hari kedua
29 27 Desember Hari jadi provinsi Papua

50
30 3-5 Januari Cuti bersama Tahun Baru Masehi
31 11 Mei Cuti Bersama Kenaikan Tuhan Yesus
32 13 Juni Cuti bersama Idul Fitri
33 14 Juni Cuti bersama Idul Fitri
34 18 Juni Cuti bersama Idul Fitri
35 19 Juni Cuti bersama Idul Fitri

𝑲𝒆𝒕𝒆𝒓𝒂𝒏𝒈𝒂𝒏 ∶

1 Tahun : 365 Hari


Total hari libur : 34 Hari
1 Bulan : 26 Hari Kerja
1 Minggu : 4 Hari Minggu

= 365 total hari/tahun – 35 Total Hari Libur Papua


= 330 – (4 hari minggu x 12 bulan)
= 330 hari – 48 hari
= 282 hari/tahun kerja

Dibawa kedalam bulan :


= 282 hari/tahun kerja ÷ 12 bulan
= 23,5 hari/bulan
Dibawa kedalam minggu :
= 23,5 hari/bulan ÷ 4 minggu
= 5,8 atau 6 hari kerja/minggu

Umur Tambang = 25 Tahun


• Umur tambang = 25 tahun
• Target produksi = 649728 m3/tahun
= 2304 m3/hari
• Produksi per Jam = 329 m3/jam

51
• Biaya Produksi Per rit = Rp 36.057 /m3
• Target Pengupasan OB = 600.000

4.5.2 Permodelan Cadangan Batu Gamping Dengan Software Surpac


Dengan menggunakan software Surpac, cadangan yang dimiliki
kemudian di modelkan dalam bentuk block modeling dan juga pit limit,
berikut hasil dari permodelan yang didapatkan :

Tabel 4.8 Hasil Permodelan Cadangan Surpac

No Tipe Material Volume Tonnes


1 Batu Gamping 2.443,69 6.524,65
2 Top Soil 416.859.94 1.113.013,36
Total 419.302.63 1.119.538.01

• Block modelling
Berikut adalah permodelan dalam block modeling yang nantinya
akan ditambang. Warna biru merupakan cadangan yang akan
ditambang, sedangkat yang berwarna coklat merupakan top soil
atau OB.

52
Gambar 4.15 Block modelling tampak atas

Gambar 4.16 Block modelling tampak samping

• Model pit limit (Batas akhir penambangan) dan jalan masuk


penambangan.
Berikut ini adalah kenampakan dari model pit limit dari cadangan
batu gamping PT. Bukit Karang Timur dengan total volume

53
2.443,69 m3, yang kemudian akan di tambang dalam waktu 25
tahun.

Gambar 4.17 Model pit limit

Gambar 4.18 Jalan masuk block modelling pit

54
Berikut merupakan hasil permodelan cadangan tertambang untuk tiap
tahunnya dengan umur tambang sebesar 31 tahun, dengan tiap tahunnya rata-rata
cadangan yang di tambang sebesar kisaran 16.000 m 3, dan untuk tahun ke 25
cadangan yang di tambang merupakan yang terbesar dikarenakan pada tahun ini
merupakan sisa dari proses akhir penembangan :

Tabel 4.9 Volume cadangan Pertahun

Tahun Volume (m3)


1 16.024
2 16.049
3 16.585
4 16.133
5 16.262
6 16.089
7 16.670
8 16.384
9 16.960
10 16.730
11 16.125
12 16.558
13 16.880
14 16.512
15 16.687
16 16.208
17 16.422
18 16.294
19 16.110
20 16.585
21 16.287
22 16.895

55
23 16.678
24 16.452
25 16.333

Dan untuk gambar permodelan cadangan dalam pembagian pertahun dapat


dilihat pada Lampiran.

56
BAB V
PERENCANAAN ALAT

5.1 Perencanaan alat


Perencanaan alat merupakan menejemen alat berat, mengatur dan
mengendalikan alat-alat yang dgunakan untuk membantu manusia dalam
melakukan pekerjaan supaya dapat bekerja seefektif dan seefisien mungkin
sehingga proyek dapat berjalan dengan lancar.

Perelatan atau alat berat dalam proyek atau perkerjaan banyak berkaitan
dengan pemindahaan tanah (earth moving) dan segala aspek yang timbul dari
peralatan yang digunakan untuk memindahkan material tersebut, diperlukan
juga pengecekan sesuai kondisi fisik/teknis yang di inginkan.

5.2 Pemilihan Alat Mekanis


Dalam memilih alat yang akan digunakan dalam kegiatan
penambangan, perlu diperhatikan beberapa hal:
1. Jalan dan sarana pengangkutan yang ada
Dekat atau tidaknya daerah kerja dengan jalan kerja sehingga
penyediaannya mudah dicapai.
2. Vegetasi
Perlu diketahui jenis tanaman atau pepohonan yang berada di daerah
penambangan agar dapat menentukan alat-alat yang akan dipakai untuk
pembersihan lokasi.
3. Macam material dan perubahan volume
Perlu diketahui sifat-sifat tanah dan batuan yang dapat mempengaruhi
kinerja alat di lapangan.
4. Daya dukung material
Adalah kemampuan material untuk mendukung atau reaksi yang diberikan
material kepada alat yang berada di atasnya.

57
5. Iklim
Perlu mengetahui tentang perubahan iklim yang dapat mempengaruhi
efisiensi kerja alat.
6. Kemiringan, jarak dan keadaan alat
Keadaan jalan yang akan dilalui sangat mempengaruhi daya angkut alat-
alat yang dipakai. Kemringan dengan jalan harus diukur dengan teliti
karena akan menentukan waktu yang diperlukan untuk pengangkutan
material tersebut.

5.3 Jam Kerja Perusahaan


ketentuan waktu kerja dan waktu istirahat bagi sektor usaha/perusahaan
swasta di Indonesia diatur dalam pasal 77 sampai dengan pasal 79, undang-
undang Nomor 13 tahun 2003 tentang ketenagakerjaa. Pada menajemen PT.
Bukit Karang Timur jam kerja perusahaan 7 jam / hari, berikut jam kerja
perusahaan PT.Bukit Karang Timur yang dibagi menjadi 2 shift :

Tabel 5. 1 Jam Kerja Perusahaan

No kegiatan Jam kerja Waktu kerja Waktu kerja


(jam) (menit)

1 Shift 1 08:00 – 11:00 4 240

2 Istirahat 12:00 – 13:00 1 -

3 Shift 2 13:00 – 16:00 3 180

Jumlah 7 420

58
5.4 Kalender Kerja
Tabel 2.2 Produksi PT Bukit Karang Timur
berdasarkan kalender Papua
No Tanggal Bulan Keterangan
1 1 Januari Tahun Baru Masehi
2 2 januari Cuti bersama
3 5 februari Injil masuk ke tanah Papua
4 16 februari Tahun baru imlek
5 17 maret Hari Raya Nyepi Tahun Baru saka
6 30 maret Wafat Isa Almasih
7 1 April Paskah hari pertama
8 2 April Paskah hari ke dua
9 14 april Israh mi’raj
10 1 mei Hari buruh internasional
11 10 mei Kenaikan Yesus kristus
12 20 mei Pentakosta hari pertama
13 21 mei Pentakosta hari kedua
14 29 mei Hari raya Waisak
15 1 juni Hari lahir Pancasila
16 15 juni Hari raya idul fitri
17 16 juni Hari raya idul fitri 2
18 17 Agustus Hari kemerdekaan RI
19 22 Agustus Hari raya Idul Adha
20 11 September Tahun baru ISLAM
21 18 Oktober Hari raya Dipawali (Hindu)
22 26 Oktober HUT GKI di Tanah Papua
23 20 November Maulid Nabi Muhammad SAW
24 21 November Hari otonomi khusus
25 1 Desember Memperingati cuti bersama masaraya advent
memasuki natal
26 18 Desmber Cuti bersama memasuki hari raya Natal
27 25 Desember Natal hari pertama

59
28 26 Desember Natal hari kedua
29 27 Desember Hari jadi provinsi Papua
30 3-5 Januari Cuti bersama Tahun Baru Masehi
31 11 Mei Cuti Bersama Kenaikan Tuhan Yesus
32 13 Juni Cuti bersama Idul Fitri
33 14 Juni Cuti bersama Idul Fitri
34 18 Juni Cuti bersama Idul Fitri
35 19 Juni Cuti bersama Idul Fitri

𝑲𝒆𝒕𝒆𝒓𝒂𝒏𝒈𝒂𝒏 ∶

1 Tahun : 365 Hari


Total hari libur : 34 Hari
1 Bulan : 26 Hari Kerja
1 Minggu : 4 Hari Minggu

= 365 total hari/tahun – 35 Total Hari Libur Papua


= 330 – (4 hari minggu x 12 bulan)
= 330 hari – 48 hari
= 282 hari/tahun kerja
Dibawa kedalam bulan :
= 282 hari/tahun kerja ÷ 12 bulan
= 23,5 hari/bulan
2 Karang, Kota Jayapura, Papua yaitu:
Kapasitas Dump truck Mitshubishi Fuso FE 74 HD = 5 m3
Jumlah Dump truck Mitshubishi Fuso FE 74 HD = 10 buah
Jumlah permintaan material/hari = 60 rit
Target Produksi = 60 rit x 10 buah x 5 m3 = 3.000 m3/hari
Target Produksi /hari = 3.000 m3 x 6 hari = 18.000 m3/Minggu
Target Produksi /Bulan = 18.000 m3 x 4 Minggu = 72.000 m3/Bulan
Target produksi/Tahun = 72.000 m3 x 12 Bulan = 864.000 m3/tahun

60
Cadangan Batugamping m³
Umur tambang =
Target Produksi (m³/tahun)
16.618.052,9 m³
Umur tambang =
864.000 m³/tahun
Umur Tambang = 19,23 Tahun
= 19 Tahun

5.5 Alat Yang Akan Digunakan


1. Alat gali
Alat gali merupakan alat gal mekanis yang digunakan untuk memudahkan
menggali dang mengangkut material pada tambang bawah tanah yang kuran
dan kapasitas dari alat ini menyesuaikan kondisi lubang bukaan dan front kerja
pada tambang bawah tanah. Alat Gali/Muat yang digunakan ialah :
(Excavator) adalah alat gali muat yang terdiri lengan(arm), boom(bahu) serta
bucket (alat keruk) dan digerakkan oleh tenaga hidrolisis yang dimotori
dengan mesin diesel dan berada di atas roda rantai(trackshoe) .Tipe Evcavator
yang digunakan oleh PT Bukit Karang Timur adalah Excavator Komatsu
dengan tipe PC300LC-8, dengan harga $ 72.710 AUD (Rp 1.090,650.000)

Gambar 5. 1 Excavator Komat'su PC 300LC-8

61
2. Produksi alat gali
Untuk mengetahui produktifitas alat gali-muat, maka perlu
diketahui waktu hambatan yang tercatat dalam table berikut:

Tabel 5. 2 Produksi Alat Gali

No Hambatan Waktu(menit)

1 Pemanasan mesin 7 menit

2 Mengganti pelumas 8 menit

3 Mengisi bahan bakar 15 menit

Jumlah 30 menit

A. Efisiensi alat
Hasil produksi yang sebenarnya dari suatu peralatan yang
digunakan tidak akan sama dengan hasil perhitungan berdasarkan data
kapasitas yang tertulis, karena banyaknya factor-faktor yang
mempengaruhi proses produksi. Factor-faktor tersebut yaitu sebagai
berikut:
1. Factor operator
2. Factor cuaca
3. Factor kondisi medan/lapangan
4. Factor manajemen kerja
Untuk memberikan estimasi besaran pada factor di atas adalah sulit
sehingga untuk mempermudah pengambilan nilai yang digunakan,
factor-faktor tersebut di gabungkan menjadi satu yang merupakan factor
kondisi kerja secara umum, selanjutnya factor tersebut digunaka
sebagai factor efisiensi kerja alat. Efesiensi Alat Alat gali Excavator

62
yang digunakan oleh PT Bukit Karang Timur adalah excavator tipe
PC300LC-8 adalah alat baru, efesiensi kerja alat 90%.

B. Kapasitas

Produktivitas dapat diartikan sebagai perbandingan antara output


(hasil produksi) terhadap input(komponen produksi: tenaga kerja,
bahan, peralatan, dan waktu). Jadi dalam analisis produktivitas dapat
dinyatakan sebagai rasio antara output terhadap input dan waktu (jam
ata hari. Bila input dan waktu kecil maka output semakin besar
sehingga produktivitas semakin tinggi. Kapasitas bucket alat gali
(excavator) yang digunakan oleh PT Bukit Karang Timur adalah
excavator dengan tipe PC300LC-8 adalah 1,6 m3.

Untuk mengetahui kapasitas yang dibutuhkan dalam satu kali produksi


dibutuhkan perhitungan menggunakan waktu edar (cycle time),cycle time adalah
waktu yang diperlukan alat mulai dari aktivitas pengisian atau pemuatan(loading),
pengangkutan(hauling) untuk truck dan sejenisnyaatau swing untuk backhoe,
pengosongan (dumping), kembali kosong dan mempersiapkan posisi(maneuver)
untuk diisi atau di

Produksi Komatsu PC300 LC-7 Excavator

Produksi Komatsu PC300-LC7 Excavator sebagai berikut :

• Backhoe untuk Pengupasan Overburden


Type Alat : Komatsu PC 300LC-8
Kapasitas Bucket (BC) (m³) : 1,61 m³
Efisiensi Kerja Alat (Fk) : 0,8 (diktat Peralatan Tambang Tabel
IV.3 hal.27)
Bucket Fill Factor (BF) : 90 %
Waktu kerja 1 Hari : 7 jam

63
Waktu pengupasan OB : 3 bulan
Total Tonase OB : 15.912 ton

Produksi Backhoe (m³/hari) = 60/Ct x BC x Fk x BF


2.304 m3/hari = 60/Ct x 1,61 x 0,8 x 90%
Ct = (60 x 1,61 x 0,8 x 0,9)/ 2.304 m3/hari
Ct = 69,55 m3/2.304 m3/hari
Ct = 0,030 jam x 3.600 detik
= 1.080 detik

Produksi Backhoe (ton/hari) = 60/Ct x BC x Fk x BF


= 60/0,030 jam x (1,61 x 0,8 x 90%)
= 2,000 x 1,159
= 2.318.000 m3/hari

Total Backhoe yang digunakan = Total Tonase OB/Produksi selama x 3


bulan
= 15.912 ton / (2.304 m3/hari x 3 bulan)
= 15.912 ton /6.912
= 2,3 ~ 2 unit.
Jadi waktu Edar (cycle time) yang diperlukan untuk satu kali produksi
yaitu 1.080 detik agar mendapatkan hasil yang maksimal dengan hasil
produksi per hari 2.304 m3/hari

3. Alat Angkut

Alat angkut atau alat pemindah bahan (material handking equipment)


adalah peralatan yang digunakan untuk memindahkan muatan yang berat
dari suatu tempat ke tempat yang lain dalam jarak yang tidak jauh,
misalnya pada bagian atau departemen pabrik, pada tempat-tempat lokasi
kontruksi, tempat penyimpanan dan pembongkaran muatan dalam jumlah
besar, serta jarak tertentu dengan arah pemindahan bahan vertical,

64
horizontal, dan atau kombinasi antara keduannya, untuk operasi muat dan
bongkar muatan tertentu, mekanisme alat pemindah bahan dilengkapi
dengan alat pemegang khusus atau secara manual.
Alat pemindah bahan mendistribusikan muatan keseluruhan lokasi
didalam perusahaan, memindahkan bahan antara unit proses yang terlibat
dalam produksi, memebawa produk ke tempat produk tersebut akan di
muat, dan memindahkan peralatan-peralataan yang diperlukan. Alat
angkut: truck yang digunakan oleh PT Bukit Karang Timur adalah truck
produksi indonesia dengan merek MITSUBHUSI FE 74 HD, dengan harga
alat ini adalah $ 38,775 AUD (Rp 581,625.00).

Gambar 5. 2 Dump Truck MITSUBHUSI FE 74HD

Diketahui :
Efisiensi Kerja ( E ) = 0,9 / 90 %
Swell Factor ( I ) = 0,75
Kapasitas Bucket ( H ) = 5 m3

• Produksi Dump Mitsubhisi FE 74 HD

Produksi Dump Truck Mitsubhisi FE 74 HD sebagai berikut :

• Dump Truck Untuk Mengangkut Over Burden


Type Alat : Mitsubhisi FE 74 HD
Kapasitas Alat : 5,2 m3

65
Kecepatan Rata-rata Bermuatan : 30 km/jam
Kecepatan Rata-rata Kembali Kosong : 35 km/jam
Waktu memuat, manuver : 3 menit
Jarak Front Penambangan ke tempat
penampungan OB : 124 meter = 0,124 km
Swell Factor : 0,75
Efisiensi Kerja Alat : 90 %
Bucket Fill Factor : 0,8
Waktu kerja 1 hari : 7 jam
Waktu pengupasan Over Burden : 2 bulan
Total Tonase OB
- Waktu bermuatan = jarak / kecepatan bermuatan
= 1,7 km / 30 km/jam
= 0,56
- Waktu kembali kosong = jarak / kecepatan kembali kosong
= 1,7 km / 35 km/jam
= 0,048
- Cycle time = waktu bermuatan + waktu kembali
kosong + waktu manuver, memuat
= 0,56 + 0,048 + 3 + 3,0076

= 6,6156 menit = 0,110 jam

- Produksi = kapasitas bucket x bucket fill factor x


efisiensi alat/ ct
= 5,2 x 0,8 x 0,75 / 3,0076
= 3,12 / 3,0076
= 1,037
- Jumlah truk = total tonase OB/ produksi 1 hari
= 5.967.341,9 m³/1,037 m3
= 5.745.428 – 6unit

66
Produksi alat angkut merupakan produksi utama yang dicatat dalam
kegiatan penambangan, karena merupakan proses akhir dari kegiatan bongkar
muat angkut. Produksi alat angkut yang dihasilkan oleh PT. Bukit Karang Timur
dipresentasikan dalam bentuk hari, bulan, dan Tahun. Hasil produksi perhari alat
angkut PT. Bukit Karang Timur : 193 rit/hari.

5.6 Match Faktor (Factor Keselarasan Kerja)


Match Factor adalah persentase keserasian antara alat gali/muat dan
angkut pada saat beroperasi.

Rumus Match Faktor:

𝑵𝒂 ×𝑪𝒕𝒎
MF =
𝑵𝒎 ×𝑪𝒕𝒂

Keterangan :
MF = Match Factor
Na = Jumlah alat angkut
Nm = Jumlah alat muat
Ctm = Waktu siklus alat muat
Cta = Waktu siklus alat angkut

Ketentuan:
MF = 1 (serasi antara alat gali muat 100% atau mendekati 100%)
MF < 1 (alat angkut bekerja penuh, alat muat mempunyai waktu tunggu)
MF > 1 (alat muat bekerja penuh, alat angkut mempunyai waktu tunggu)
• Jika alat angkut 5 buah dan alat muat 1 buah
𝟕×𝟏,𝟐𝟗
MF =
𝟐× 𝟑,𝟎

67
MF = 1,5 > 1 (alat gali bekerja penuh, alat angkut mempunyai waktu
tunggu)
Match factor (MF) : 1,5 > 1 Alat gali bekerja penuh, alat angkut mempunyai
waktu tunggu yang dapat diartikan dengan jelas bahwa alat angkut (excavator)
bekerja penuh dalam sekali kerja, sedangkan Alat Muat (Dump Truck) memunyai
waktu tunggu/jeda dalam pengisian muat dalam sekali kerja.

68
BAB VI
HIDROLOGI DAN PENYALIRAN

6.1. Dasar Teori


Sistem penyaliran tambang adalah suatu usaha yang diterapkan pada
daerah penambangan untuk mencegah, mengeringkan, atau mengeluarkan air
yang masuk ke dalam areal penambangan. Upaya ini dimaksudkan untuk
mencegah terganggunya aktivitas penambangan akibat adanya air dalam
jumlah yang berlebihan, terutama pada musim hujan. Selain itu, sistem
penyaliran tambang ini juga dimaksudkan untuk memperlambat kerusakan
alat serta mempertahankan kondisi kerja yang aman, sehingga alat-alat
mekanis yang digunakan pada daerah tersebut mempunyai umur yang lama.

6.2. Mine Dewatering


Mine dewatering merupakan upaya untuk mengeluarkan air limpasan yang
masuk kedalam area penambangan. Mine dewatering merupakan metode yang
sering digunakan pada tambang terbuka khususnya pada penambangan
batubara. Dalam analisis perusahaan, kami menyadari bahwa fungsi dari
metode mine dewatering jika diaplikasikan pada badan jalan angkut tambang
akan sangat efektif untuk menangani masalah air limpasan. Air limpasan yang
tergenang pada badan jalan angkut dapat mempengaruhi angka produksi dari
perusahaan. Upaya mine dewatering yang digunakan dalam penelitian ini
adalah metode drainase (paritan) sehingga diharapkan masalah dari air
limpasan ini dapat tersalurkan. Beberapa metode penyaliran tambang (mine
dewatering) yaitu membuat sump dan paritan.

6.2.1 Membuat Sump di dalam Front Penambangan (Pit)

Sistem ini diterapkan untuk membuang air tambang dari lokasi


penambangan. Air tambang dikumpulkan pada sumur (Sump), kemudian
dipompa keluar. Pemasangan jumlah pompa tergantung pada kedalaman
penggalian dengan kapasitas pompa menyesuaikan debit air yang masuk ke
dalam lokasi penambangan.

68
6.2.1 Membuat Paritan

Pembuatan parit sangat ideal diterapkan pada tambang terbuka Open Cast
atau Quarry. Parit dibuat berawal dari sumber mata air atau air limpasan
menuju kolam penampungan, langsung ke sungai atau ke area lembah yang
memiliki daya resap yg tinggi. Jumlah parit ini disesuaikan dengan kebutuhan,
sehingga bisa lebih dari satu. Apabila parit tersebut harus dibuat melalui
lalulintas jalan tambang maka dapat dipasang gorong-gorong yang terbuat dari
beton atau galvanis. Dimensi penampang parit diukur berdasarkan volume
maksimum pada saat musim penghujan deras dengan memperhitungkan
kemiringan lereng. Sehingga pada perencanaan drainase yang ada pada
perusahaan PT.BKT, kami memilih membuat paritan.

Beberapa bentuk saluran atau peritan drainase:

Gambar 6.1 Bentuk saluran drainase

69
6.3. Perencanaan Drainase PT. Bukit Karang Timur

6.3.1 Perhitungan Debit (Q)

Tabel 6.1 Tabel Debit

Kemiringan Tutupan/jenis lahan C


<3% Sawah, rawa 0,2
(Datar) Hutan, perkebunan 0,3
Perumahan 0,4
3% - 15% Hutan, perkebunan 0,4
(Sedang) Perumahan 0,5
Semak - semak agak jarang 0,6
Lahan terbuka 0,7
> 15% Hutan 0,6
(Curam) Perumahan 0,7
semak - semak agak jarang 0,8
lahan terbuka daerah
tambang 0,9

70
6.3.2 Perhitungan Intensitas Curah Hujan

Gambar 6.2 Data Curah Hujan Dari BMKG

71
Tabel 6.2 Perhitungan Intensitas Curah Hujan

(Ymi-
M
Xi (XI-X) (Xi-X)2 YM (Ymi-YM) YM)^2
529 273.28 74681.96 1 3.922 3.373 11.380
423 167.28 27982.6 2 3.219 2.670 7.130
395 139.28 19398.92 3 2.803 2.255 5.083
379 123.28 15197.96 4 2.505 1.956 3.828
372 116.28 13521.04 5 2.271 1.723 2.968
365 109.28 11942.12 6 2.078 1.530 2.340
355 99.28 9856.518 7 1.913 1.364 1.862
355 99.28 9856.518 8 1.768 1.220 1.488
355 99.28 9856.518 9 1.639 1.091 1.189
343 87 .28 7617.798 10 1.522 0.974 0.948
336 80.28 6444.878 11 1.415 0.866 0.751
333 77.28 5972.198 12 1.316 0.767 0.589
320 64.28 4131.918 13 1.223 0.675 0.455
318 62.28 3878.798 14 1.137 0.588 0.346
318 62.28 3878.798 15 1.055 0.506 0.256
313 57.28 3280.998 16 0.977 0.428 0.183
289 33.28 1107.558 17 0.903 0.354 0.125
288 32.28 1041.998 18 0.832 0.283 0.080
270 14.28 203.9184 19 0.763 0.215 0.046
270 14.28 203.9184 20 0.697 0.149 0.022
269 13.28 176.3584 21 0.634 0.085 0.007
267 11.28 127.2384 22 0.572 0.023 0.001
260 4.28 18.3184 23 0.511 -0.037 0.001
245 -10.72 114.9184 24 0.453 -0.096 0.009
245 -10.72 114.9184 25 0.395 -0.154 0.024
229 -26.72 713.9584 26 0.338 -0.210 0.044
223 -32.72 1070.598 27 0.283 -0.266 0.071

72
219 -36.72000 1348.358 28 0.228 -0.321 0.103
217 -38.72 1499.238 29 0.173 -0.375 0.14072
212 -43.72 1911.438 30 0.120 -0.429 0.184
210 -45.72 2090.318 31 0.066 -0.483 0.233
202 -53.72 2885.838 32 0.013 -0.536 0.287
200 -55.72 3104.718 33 -0.041 -0.589 0.347
195 -60.72 3686.918 34 -0.094 -0.643 0.413
192 -63.72 4060.238 35 -0.148 -0.696 0.485
190 -65.72 4319.118 36 -0.202 -0.750 0.563
180 -75.72 5733.518 37 -0.257 -0.805 0.649
179 -76.72 5885.958 38 -0.313 -0.861 0.741
172 -83.72 7009.038 39 -0.369 -0.918 0.843
167 -88.72 7871.238 40 -0.428 -0.976 0.953
165 -90.72 8230.118 41 -0.488 -1.037 1.075
165 -90.72 8230.118 42 -0.551 -1.099 1.209
164 -91.72 8412.558 43 -0.616 -1.165 1.357
163 -92.72 8596.998 44 -0.686 -1.235 1.524
160 -95.72 9162.318 45 -0.761 -1.309 1.714
157 -98.72 9745.638 46 -0.843 -1.391 1.935
156 -99.72 9944.078 47 -0.934 -1.483 2.199
154 -101.72 10346.96 48 -1.041 -1.590 2.528
152 -103.72 10757.84 49 -1.175 -1.724 2.971
151 -104.72 10966.28 50 -1.369 -1.918 3.677
255.72 7563.842 0.549 1.347
378192.1 68.704

• Cari Standar Deviasi (Sx) dari ( Xi – X )^2 =

378192.1
• Misal Standar Deviasi (Sx) = √ = 87,85
50−1

73
• Cari Standar Deviasi (Sm) dari ( Ym – Ym rata2)^2 =

̈ )2
∑(𝑌𝑚 − 𝑌𝑚

𝑛−1

68.704
• Misal Standar Deviasi (Sm) =√ 50−1 = 1,18

• Misal standar devisiasi (Sx) = 87,85


• Rata-rata curah hujan (x) =255,72
• Rata-rata (xi-x)2 = 7.563,842
• Jumlah (xi-x) 2 = 378.192,1
• Misal standar devisiasi (Sm) = 1,18
• Rata-rata (Ym) = 0,549
• Rata-rata (Ymi-X)2 = 65.112,47
• Jumlah (Ymi-X) = 162.781.182,72
• Cari Nilai Yt =

= 1,4999

• Cari Nilai Xt =

= 326,51

𝑅24 24 2/3
I = 〔 〕
24 𝑡24

326,51 24
= 〔 2 〕2/3
24

= 71,36 mm/jam

A = 30.559 m2 = 30.559 : 1.000 = 0,030559 Km2

C = 0,9 (Koefisien limpasan berdasarkan table)

74
Sehingga debit yang dihasilkan adalah:

Q = 0,278 x C x I x A

Dimana :

Q = Debit rencana (m3/detik)

C = Koefisien limpasan (yang dimaksud dengan koefisien limpasan adalah


perbandingan jumlah limpasan permukaan dengan jumlah hujan yang jatuh).
I = Intensitas curah hujan = rata-rata curah hujan 5 tahun terakhir (mm/jam)
A = Luas area tangkapan hujan (Km2).

Q = 0,278 x 0,9 x 71,36 x 0,030559 = 𝟎, 𝟓𝟒𝟓 m3/detik.

6.3.3 Perhitungan Kecepatan Aliran (V)

Gambar 6.3 Tabel Perhitungan Dimensi Saluran

75
Perhitungan kecepatan aliran ditentukan berdasarkan tabel panduan
dimensi saluran dengan melihat nilai Q = 0,545 m3/detik sehingga
ditetapkan nilai V = 0,46 m/detik.

Jadi, kecepatan aliran air pada penampang drainase yaitu 0,46 m/detik.

6.3.4 Perhitungan Luas Penampang Basah (A)

A = Q/V
Dimana :

Q = debit (m3/s)
V = kecepatan (m/s)
Sehingga luas penampang basah (A) adalah:

A = 0,545 / 0,46

= 1,184 m2

Jadi, luas penampang basah pada penampang drainase yaitu 1,184 m2

6.3.5 Perhitungan Kemiringan Talud (m)


Kemiringan talud ditentukan melalui tabel panduan merancang
dimensi saluran, di sesuaikan dengan nilai Q sehingga diperoleh 1 : 1 =
1m. Jadi, kemiringan talud pada penampang drainase yaitu 1m.

6.3.6 Perhitungan nilai perbandingan n (b / h)


Perhitungan nilai n ditentukan melalui tabel panduan perhitungan
dimensi saluran berdasarkan nilai Q yaitu perbandingan b/h adalah 2 m.

6.3.7 Perhitungan ketinggian air (h)

A
h=√
m+n

0.545 m2
=√ 1+2

= 0,246 m

76
Jadi, ketinggian air pada penampang drainase air 0,246 m.

6.3.8 Perhitungan lebar dasar saluran (b)


b=2xh
= 2 x 0,246
= 0,492 m
Jadi, lebar dasar saluran pada penampang drainase yaitu 0,492 m.

6.3.9 Lebar atas saluran (B)


B = b + (2.m.h)
= 0,492 + ( 2 x 1 x 0,246)
= 0,492 + 0.492
= 0,984 m
Jadi, lebar atas saluran pada penampang yaitu 0,984 m.

6.3.10 Lebar dasar saluran di lapangan (b’)


Nilai lebar dasar saluran (b) dibagi 2, jadi 0,4 m dibulatkan hingga
menjadi 0,2 m.

6.3.11 Luas basah rencana (A’)


A = (b + m x h) x h
= (0,5 + 1 x 0,246) x 0,246
= 0,183 m

6.3.12 Perhitungan keliling basah (P)


P = b’ + 2h ( m2 + 1)0,5
P = 0,2 + 2 x 0,246 (12+1)0,5
= 0,692 + 1
= 1,692 m
Jadi, keliling basah pada penampang drainase 1,692 m.

6.3.13 Perhitungan jari-jari Hidrolik (R)


𝑅 = 𝐴′ / 𝑃
Dimana :

77
A’ = luas basah (m3)
P = keliling basah (m)
Sehingga:
R = 0,183 meter / 1,692 meter
= 0,108 m
Jadi, jari-jari hidrolik pada penampang drainase yaitu 0,108 m.

6.3.14 Perhitungan Koefisien Strickler (K)


Koefisien Strickler ditentukan berdasarkan tabel panduan dimensi
saluran. Jika Q dibawah 5 m3/ dt, maka K = 35

6.3.15 Perhitungan Kecepatan aliran rencana (V’)


𝑉′ = 𝑄 / 𝐴′
Dimana :
Q = debit (m3/s)
A’ = luas basah (m2)
Sehingga :
V’ = 0,545 / 0,183
= 2,978 m/s
`6.3.16 Perhitungan kemiringan saluran pada arah memanjang (i)
1⁄ V’
𝑖 2 =
𝐾𝑥𝑅
Dimana :
V’= kecepatan aliran rencana (m/s)
K = koefisien strickler
R = Jari-jari hidrolik (m)
Sehingga :
1⁄
𝑖 2 = 2,978 / (35 x 0,108)
1⁄
𝑖 2 = 0,787
i = 0,393
Jadi, kemiringan saluran pada penampang drainase yaitu 0,393

78
6.3.17 Perhitungan Freeboard (W)
𝑊 = 𝑉′ × ℎ + 𝑉
Dimana :
h = ketinggian air (m)
W = freeboard (W)
Sehingga:
W = 2,978 m/detik x 0,246 meter + 0,46 m/detik
= 1,192 m

6.3.18 Tinggi saluran (H)


H=W+h
= 1,192 + 0,246
= 1,438 m
Jadi, tinggi saluran pada penampang drainase 1,438 m

6.3.19 Rancangan Penampang Trapesium


Rancangan penampang saluran drainase yang dibuat adalah sebagai
berikut:
• Debit air limpasan (Q) = 0,545 m3/s
• Ketinggian air (h) = 0,246 m
• Kecepatan aliran (V) = 0,46 m/s
• Kemiringan saluran arah memanjang (i) = 0,393 m
• Lebar dasar saluran (b) = 0,492 m
• Kemiringan talud (m) =1m
• Freeboard (W) = 1,192 m
• Keliling basah (P) = 1,692 m
• Tinggi saluran (H) = 1,438 m
• Luas jari – jari hidrolik (R) = 0,108 m
• Luas basah rencana (A’) = 0,183 m
• Lebar atas saluran (B) = 0,984 m
• Kecepatan aliran rencana (V’) = 2,978 m/s

79
• Koefisien Strickler (K) = 35
• Lebar dasar saluran rencana (b’) = 0,2 m

Gambar 6.4 Tampilan Rancangan Penampang Trapesium

6.4 Hasil Rancangan Drainase


Rancangan saluran drainase berbentuk trapesium yang didesain dengan
debit air limpasan 0,545 m3/dt serta kecepatan air rencana 0,46 m/dt dapat
mampu menampung dan mengalirkan air limpasan yang berada pada
sepanjang badan jalan angkut. Desain saluran drainase memiliki lebar dasar
saluran 0,492 m dengan lebar atas saluran 0,984 m. Sedangkan untuk tinggi
saluran drainase adalah 1,438 m dengan ketinggian air 0,246 m. Sistem
drainase direncanakan dengan model trapesium dengan mengikuti sisi bahu
dari badan jalan angkut dengan total panjang keseluruhannya adalah 571,1
meter. Alasan perusahaan memilih model trapesium sebagai bentuk dari
saluran drainase dikarenakan debit air limpasan yang tergolong tinggi, mudah

80
dalam pembuatannya, murah efisien, dan mudah dalam perawatannya serta
sifat alirannya terus menerus dengan fluktuasi yang kecil.

6.5 Analisis Perhitungan Metode Drainase


Desain saluran drainase yang dirancang pada badan jalan angkut
tambang ini menggunakan perhitungan metode rasional USCCS (1973).
Dimana dalam mendesain drainsae dipengaruhi oleh beberapa factor
diantaranya adalah koefisien aliran permukaan, intensitas hujan dan
luasan area. Nilai koefisien limpasan mengacu pada tutupan lahan
sedangkan untuk intensitas hujan menggunakan data intensitas hujan
dengan menghitung rata-rata hujan 5 tahun terakhir. Intensitas hujan
adalah jumlah curah hujan yang dinyatakan dalam tinggi hujan atau
volume hujan tiap satuan waktu, yang terjadi pada satu kurun waktu air
hujan terkonsentrasi (Wesli, 2008).
Setelah data intensitas hujan, luasan area dan koefisien limpasan
kita dapatkan maka langkah selanjutnya adalah menghitung debit air
limpasan. Debit air limpasan merupakan perhitungan perkiraan laju
aliran puncak dengan menggunakan metode tertentu. Biasanya dalam
perencanaan saluran drainase, debit rencana sangat diperlukan untuk
mengetahui kapasitas yang seharusnya dapat ditampung oleh sebuah
drainase, agar semua debit dapat ditampung dan dialirkan. Dalam
menentukan debit air limpasan kita perlu mengetahui intensitas curah
hujan, luasan area dan koefisien limpasan. Koefisien limpasan adalah
nisbah antara puncak aliran permukaan terhadap intensitas hujan.
Faktor ini merupakan variable yang paling menentukan hasil
perhitungan debit air. Pemilihan harga koefisien aliran permukaan yang
tepat memerlukan pengalaman hidrologi yang luas.
Faktor utama yang mempengaruhi koefisien limpasan adalah laju
infiltrasi tanah, kemiringan lahan, tanaman penutup tanah dan intensitas
hujan. Koefisien limpasan juga tergantung pada sifat dan kondisi tanah.
Nilai koefisien limpasan dapat dilihat dan ditentukan berdasarkan tabel

81
harga koefisien limpasan yang memberikan rincian masing-masing
faktor yang berpengaruh terhadap besarnya nilai koefisien limpasan.
Koefisien limpasan yang ditujukan pada lokasi penelitian adalah
memiliki kemiringan 3% - 15% dengan jenis lahan tambang terbuka
adalah 0,9 yang berarti 90% total air hujan akan menjadi air larian.
Semakin besar nilai koefisien maka gangguan fisik yang terjadi
terhadap area penambangan tersebut sangat fatal, seperti banjir dan
erosi. Angka dari koefisien limpasan ini menjadi indicator untuk
menentukan saluran drainase. Setelah kita mendapatkan data curah
hujan, koefisien limpasan dan luasan areal maka kita akan memperoleh
data debit air.
Setelah mendapatkan data debit air, maka langkah selanjutnya
yang dapat kita kembangkan adalah mencari nilai kecepatan aliran, luas
penampang basah, kemiringan talud, nilai perbandingan, ketinggian air,
lebar dasar saluran, lebar atas saluran, luas basah rencana, keliling
basah, jari-jari hidrolik, koefisien strickler, kemiringan saluran arah
memanjang, freeboard (ruang bebas untuk mengantisipasi kemungkinan
jika air meluap dari ketinggian air normal) serta tinggi dari saluran
darinase. Setelah data tersebut kita dapatkan maka langkah selanjutnya
kita dapat mendesain saluran drainase sesuai dengan perhitungan
metode rasional USCCS (1973).

82
6.5 Pembahasan

6.5.1 Analisis Penentuan Intansitas Curah Hujan


Tabel 6.3 Penentuan Bulan Kering Bulan Basah

Tahun Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nov Des

2014 245 343 69 529 117 320 77 192 212 151 355 333

2015 318 260 267 152 114 202 164 269 120 91 140 289

2016 395 163 355 165 217 288 229 156 336 245 210 362

2017 355 160 75 318 219 165 313 160 223 190 270 167

2018 157 372 379 179 154 270 172 93 195 102 200 423

Jumlah 1470 1298 1145 1343 821 1245 955 870 1086 779 1175 1,574

Rata-rata 294 259,6 229 268,6 164,2 249 191 174 217,2 155,8 235 314,8 229,35

= Bulan basah = Bulan kering

83
350

300

250

229.35

200

314.8
150 294
259.6 268.6
249
229 235
217.2
100 191
164.2 174
155.8

50

0
Jan Feb Mar Apr Mei Jun jul Agu Sep Okt Nov Des

Gambar 6.5 Diagram curah hujan (bulan kering dan basah)

84
Nilai rata-rata curah hujan = jumlah rata-rata curah hujan tiap bulan : 12
bulan = 2752,2 : 12

= 229,35

Jadi, nilai rata-rata curah hujan 229,35. Sehingga untuk


menentukan curah hujan (bulan kering dan bulan basah) yaitu nilai
curah hujan yang kurang dari 229,35 merupakan bulan kering,
sedangkan nilai curah hujan yang lebih dari 229,35 merupakan bulan
basah. Jadi, dari data diagram diatas maka dapat ditentukan bahwa yang
termasuk dalam bulan basah yaitu bulan Januari, Februari, April, Juni,
November dan Desember. Sedangkan yang termasuk bulan kering yaitu
bulan Maret, Mei, Juli, Agustus, September, Oktober.

Pengaruh Bulan basah dan kering pada produksi pada PT. BKT
tidak terlalu memiliki pengaruh, karena pada sebagian besar area
tangkapan hujan telah ditangani dengan membuat metode dewatering
yaitu dengan membuat paritan atau saluran air sehingga air limpasan
tidak masuk ke area front penamangan. Sedangkan hujan yang turun
pada area front penambangan juga tidak memiliki pengaruh, karena
porositas pada batu gamping membuat permeabilitas pada batu gamping
sangat baik.

85
Gambar 6.6 Peta Layout Drainase PT. Bukit Karang Timur

86
BAB VII
LINGKUNGAN, CSR DAN K3

7.1 Pengertian Lingkungan


Secara umum : Pengertian dari Lingkungan adalah sesuatu yang berada
di luar atau sekitar mahluk hidup.
Lingkungan terbagi 2 yaitu Biotik dan Abiotik sebagai berikut :
1. Komponen biotik (komponen makhluk hidup), misalnya binatang, tumbuh-
tumbuhan, dan mikroba.
2. Komponen abiotik (komponen benda mati), misalnya air, udara, tanah, dan
energi.
Pembangunan Berkelanjutan yang Berwawasan Lingkungan (PBBL):
mempertimbangkan keseimbangan antara kepentingan ekonomi,ekologi (LH
&Sumberdaya Alam) dan sosial budaya dalam setiap pengambilan keputusan.
Secara Ilmu Pertambangan merupakan disiplin kerekayasaan yang melibatkan
praktik, teori, Ilmu Alam, teknologi dan terapannya dalam usaha mengambil
dan memproses sumberdaya alam bagi kesejahteraan manusia. Disiplin ilmu
pertambangan ini, secara garis besar dapat dikelompokkan dalam dua
kegiatan yang berbeda, yakni aktivitas eksplorasi dan aktivitas eksploitasi.
Pada Undang-Undang No.4 Tahun 2009, dalam Pasal 103 ayat (1) UU
Minerba tersebut juga tertulis bahwa: “Pemegang Izin Usaha Pertambangan
(IUP) dan Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) operasi produksi wajib
melakukan pengelolaan dan pemurnian hasil penambangan di dalam negeri.
Pasal 170 UU yang sama menambahkan bahwa: “Pemegang Kontrak
Karya sebagaimana dimaksud Pasal 169 yang sudah berproduksi wajib
melakukan pemurnian sebagaimana dimaksud dalam Pasal 103 ayat (1)
selambat-lambatnya 5 (lima) tahun sejak undang-undang ini diundangkan.”
Pada Undang-Undang No.4 Tahun 2009, dalam Pasal 103 ayat (1) UU
Minerba tersebut juga tertulis bahwa: “Pemegang Izin Usaha Pertambangan

87
(IUP) dan Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK) operasi produksi wajib
melakukan pengelolaan dan pemurnian hasil penambangan di dalam negeri.”
UUD 1945 mengamanahkan dalam, Ps. 33 (3): Bumi, air dan kekayaan alam
yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh negara dan dipergunakan untuk
sebesar-besar kemakmuran rakyat.
Sementara dalam UU No. 23 Tahun 1997 ttg Pengelolaan Lingkungan
Hidup, Ps. 5 (1) menyebutkan : Setiap orang mempunyai hak yang sama atas
lingkungan hidup yang baik dan sehat. Semua rencana kegiatan yang akan
dilakukan, harus melalui pertimbangan dan kajian dari aspek manfaat baik
bagi pemrakarsa, masyarakat dan negara, tanpa meninggalkan tujuan
pembangunan yang berkelanjutan.
Kegiatan penambangan ini diperlukan untuk menggali sumbar daya
mineral guna dimanfaatkan bagi pembangunan negara, namun pada sisi lain
kegiatan ini dapat menimbulkan dampak negatif lingkungan berupa :
- Penurunan Peroduktivitas tanah
- Erosi dan sedimentasi
- Ketidak setabilan tanah (Longsor)
- Tercemarnya kualitas air
- Tercemarnya kualitas udara (debu dan gas)
- Dampak getaran dan kebisinggan
- Terganggunya flora dan fauna
- Perubahan iklim
- Timbulnya kepadatan penduduk
Untuk mengendalikan dampak negatif kegiatan penambangan,
sekaligus mengupayakan pembangunan sektor pertambangan berwawasan
lingkungan, maka penambangan yang berdampak besar dan wajib penting
membuat studi AMDAL (Analisa mengenai dampak lingkungan), UKL
(upaya pengelolahan lingkungan dan UPL (upaya pemantauan lingkungan)
serta RKTTL (Rencana Kerja Tahunan Teknis Lingkungan).

88
7.2 Pengaturan Perlindungan Lingkungan
Peraturan-peraturan yang mengatur dampak negatif kegiatan
penambangan antara lain yaitu :
1. UU No. 4 Th 2009 tentang Pertambangan Mineral dan Batubara
2. UU No. 32 Th 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan
Hidup
3. UU No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah
4. PP 55 Tahun 2010 tentang Pembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan
Pengelolaan Usaha Pertambangan Mineral dan Batubara
5. PP 78 Tahun 2010 tentang Reklamasi dan Pascatambang
6. PP 27 th 1999 tentang AMDAL
7. PP 18/1999 jo PP 85/1999 tentang Pengelolaan Limbah B3
8. PP 25 Tahun 2000 tentang Kewenangan Pemerintah
9. PP 82/2001 tentang Pengendalian Pencemaran Air
10. Kepmen LH No 40 Tahun 2000 tentang Komisi Amdal di Daerah
11. Keputusan Bersama MESDM dan Ka BKN No. 1247.K/70/MEM/ 2002
No.17 Tahun 2002 tentang Petunjuk Pelaksanaan Jabatan Fungsional
Inspektur Tambang dan Angka Kreditnya
12. PERMEN ESDM No. 18/2008 tentang Reklamasi dan Penutupan
Tambang

7.3 Program pengembangan lingkungan sosial


Corporate Social Responsibility (CSR) dalam membantu
pengembangan masyarakat sekitar melalui program sosial PT. Bukit
Karang Timur ,CSR ini dikelola langsung oleh pihak perusahaan dengan
kelompok masyarakat yang ada disekitar lokasi penambangan. Tanggung
jawab sosial adalah komitmen bisnis untuk bertindak secara etis,
beroperasi secara legal dan berkontribusi untuk meningkatkan kualitas
kehidupan karyawan dan masyarakat. Salah satu hal yang penting
diperhatikan bagaimana kegiatan penambangan ini bisa memberikan

89
dampak positif kepada ekonomi masyarakat disekitar lokasi. Maka dari itu
perusahaan PT.Bukit Karang Timur merancangkan kegiatan dalam
pengembangan masyarakat dibidang ekonomi sebagai berikut :
a. Pemberdayaan ekonomi : Memberikan pelatihan
keterampilan seperti usaha jahit dan merajut noken .
Kemudian memberikan koperasi simpan pinjam juga
sebagai modal awal bagi masyarakat di sekitar .
b. Kesehatan : Memberikan pelayanan pemeriksaan gratis
dan pembagian obat-obatan secara Cuma-Cuma.
c. Pendidikan : Menyediakan beasiswa bagi anak SD.
Kemudian memberikan bantuan peralatan kepada pihak
sekolah.

7.4 Kesehatan dan keselamatan kerja (K3)


Keselamatan dan Kesehatan Kerja difilosofikan sebagai suatu pemikiran dan
upaya untuk menjamin keutuhan dan kesempurnaan baik jasmani maupun
rohani tenaga kerja pada khususnya dan manusia pada umumnya, hasil karya
dan budayanya menuju masyarakat makmur dan sejahtera. Sedangkan
pengertian secara keilmuan adalah suatu ilmu pengetahuan dan penerapannya
dalam usaha mencegah kemungkinan terjadinya kecelakaan dan penyakit
akibat kerja.

Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) tidak dapat dipisahkan dengan proses
produksi baik jasa maupun industri. Perkembangan pembangunan setelah
indonesia merdeka menimbulkan konsekwensi meningkatkan intensitas kerja
yang mengakibatkan pula meningkatnya resiko kecelakaan di lingkungan
kerja.Hal tersebut juga mengakibatkan meningkatnya tuntutan yang lebih
tinggi dalam mencegah terjadinya kecelakaan yang beraneka ragam bentuk
maupun jenis kecelakaannya.

90
7.5 Dasar Hukum K3
Peraturan K3 dan lingkungan pada PT. Bukit Karang Timur dibuat
berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku seperti di bawah ini:

a. Undang-undang Nomor 13 tahun 2003 tentang Tenaga Kerja


b. Undang-undang No.23 tahun 1992 Tentang Kesehatan
c. Peraturan menteri No.5 tahun 1996 mengenai Sistem Manajemen
Keselamatan dan Kesehatan kerja
d. Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 11 tahun 2006
tentang Jenis Rencana Usaha dan/atau Kegiatan yang Wajib dilengkapi
dengan Analisis Mengenai Dampak Lingkungan.

Dalam organisasi K3 diperlukan divisi K3 dan lingkungan. Divisi inilah yang


bertanggung jawab terhadap :

• Keselamatan dan kesehatan kerja para buruh / pekerja.


• Mengontrol dan mencegah dampak – dampak negatif yang timbul dari
aktivitas penambangan dan merehabnya dengan melakukan reklamasi
(penghijauan kembali).
• Perawatan kendaraan (sarana penunjang) dan peralatan yang digunakan
untuk menunjang operasi tambang.
• Perawatan infrastruktur bangunan yang ada.

Dalam organisasi K3 diperlukan divisi K3 dan lingkungan. Divisi inilah yang


bertanggung jawab terhadap :

• Keselamatan dan kesehatan kerja para buruh / pekerja.


• Mengontrol dan mencegah dampak – dampak negatif yang timbul dari
aktivitas penambangan dan merehabnya dengan melakukan reklamasi
(penghijauan kembali).
• Perawatan kendaraan (sarana penunjang) dan peralatan yang digunakan
untuk menunjang operasi tambang.
• Perawatan infrastruktur bangunan yang ada.

91
7.6 TUJUAN K3
1. Mencegah terjadinya kecelakaan dan penyakit ditempat kerja, sehingga
proses produksi berjalan dengan lancar.
2. Mengamankan tempat kerja,peralatan,bahaya,proses,dan lingkungan kerja
sehingga setiap sumber produksi dapat digunakan secara efektif dan
efisiensi.
3. Menciptakan lingkungan kerja dan tempat kerja yang aman,
nyaman,sehat, dan kesesuaian antara pekerjaan dengan manusia atau
manusia dengan perkerjaannya.

7.7 Prinsip-prinsip k3
1. Kecelakaan terjadi karena ada penyebabnya.Penyebab kecelakaan adalah
karena :
• perbuatan membahayakan yang dilakukan oleh manusia.
• kondisi tidak aman.
2. Kecelakaan dapat dicegah dengan mencegah/menghilangkan penyebab
kecelakaan.
3. Setiap perkerjaan dapat dilaksanakan dengan aman dan selamat dengan
mengambil langkah-langkah sebagai berikut:
• Mengenal dan memahami perkerjaan yang akan
dilakukan
• Mengetahui bahayayang bisa timbul dari perkerjaan
yang dilakukan.

7.8 Penyebab Kecelakaan

Kecelakaan adalah suatu kejadian yang tidak


direncanakan, tidak terkendali dan tidak dikehendaki yang
disebabkan langsung oleh tindakan tidak aman (unsafe act)

92
dan kondisi tidak aman (unsafe condition) sehingga
menyebabkan terhentinya suatu kegiatan baik terhadap
manusia maupun terhadap alat. Hal ini sering disebut sebagai
konsep 3U yaitu Unplanned, Undesirable dan Uncontrolled.
Kecelakaan yang terjadi selalu ada penyebabnya,
penyebab yang paling utama adalah disebabkan oleh (lihat
Tabel 3.1.):
1. Tindakan tidak aman

Yaitu tindakan tidak aman yang berhubungan dengan


tingkah laku para pekerja dalam melaksanakan
pekerjaan pertambangan.

2. Kondisi tidak aman

Yaitu kondisi tidak aman yang berhubungan dengan


kondisi tempat kerja atau peralatan yang digunakan
dalam pekerjaan pertambangan.
Terjadinya kecelakaan merupakan landasan dari
manajemen keselamatan dan kesehatan kerja, oleh karenanya
usaha keselamatan dan kesehatan kerja diarahkan untuk
mengendalikan sebab terjadinya kecelakaan. Untuk dapat
memahami dengan baik tentang sebab terjadinya kecelakaan
kerja, maka manajemen dituntut memahami sumber
terjadinya kecelakaan. Dalam kaitannya dengan manajemen
keselamatan dan kesehatan kerja, sebab kecelakaan dapat
bersumber dari empat kelompok besar, yaitu:
a. Faktor lingkungan

Faktor ini berkaitan dengan kondisi di tempat kerja, yang meliputi:

• Keadaan lingkungan kerja

• Kondisi proses produksi

b. Faktor alat kerja

93
Di mana bahaya yang ada dapat bersumber dari
peralatan dan bangunan tempat kerja yang salah
dirancang atau salah pada saat pembuatan serta
terjadinya kerusakan-kerusakan yang diakibatkan
oleh seorang perancang. Selain itu, kecelakaan juga
bisa disebabkan oleh bahan baku produksi yang tidak
sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan, kesalahan
dalam penyimpanan, pengangkutan dan penggunaan.
c. Faktor manusia

Faktor ini berkaitan dengan perilaku tindakan


manusia di dalam melakukan pekerjaan, meliputi:
• Kurang pengetahuan dan keterampilan dalam
bidang pekerjaannya maupun dalam bidang
keselamatan kerja.
• Kurang mampu secara fisik dan mental.

• Kurang motivasi kerja dan kurang kesadaran akan


keselamatan kerja.

• Tidak memahami dan menaati prosedur kerja secara aman.

Bahaya yang ada bersumber dari faktor


manusianya sendiri dan sebagian besar
disebabkan tidak menaati prosedur kerja.

7.9 Pencegahan kecelakaan


1. Pencegahan karyawan
a) Pemeriksaan kesehatan tenaga kerja
b) Memberikan penjelasan dan pelatihan sebelum berkerja (training)
c) Alat pelindung diri (APD)
d) Pembinaan k3
e) Usaha pemeliharaan kesejahteraan
2. Secara teknik

94
a) Pengendalian aliran udara ditempat kerja
b) Isolasi
c) Subtitusi

A. Sarana keselamatan
Untuk mencapai tujuan keselamatan kerja maka diperlukan hal – hal sebagai
berikut :

a. Niat pimpinan terhadap keselamatan keselamatan kerja, dukungan pimpinan


perusahan sangat penting dan sangat menentukan berhasilnya
program keselamatan kerja.

b. Pengawas yang terlatif dan terampil, peranan pengawas sangat


penting dalam program keselamatan kerja.Fungsi pengawas selain
untuk mengawasi kelancaran produksi, pengawas juga berfungsi
untuk mengawasi K3 para pekerja bawahannya dan peralatan kerja
serta lingkungan kerjanya.

c. Program kerja yang memadai, maksudnya adalah agar


tujuan/target produksi yang ditetapkan dapat tercapai maka didalam
pelaksanaan program keselamatan kerja diperlukan program yang
sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan.

d. Peralatan keselamatan kerja, peralatan keselamatan kerja sangat penting artinya


dalam keselamatan kerja, hal ini mengingat :

• Dengan dilengkapi peralatan keselamatan kerja, baik alat pelindung diri


maupun alat keselamatan kerja lainnya menunjukkan bahwa pimpinan
perusahaan sangat memperhatikan keselamatan kerja bagi para karyawan.
• Peralatan keselamatan kerja adalah alat untuk melindungi karyawan secara
langsung dari bahaya kecelakaan, seperti :

95
1. Helm (Helmet)
Helm digunakan untuk melindungi kepala para pekerja dari runtuhan
batuan yang terjadi secara tidak sengaja, melindungi dari matahari, dan
bahaya kecelakaannya lainnya yang dapat terjadi tanpa diduga.
2. Kacamata Kacamata
Berfungsi untuk melindungi mata para pekerja dari debu yang timbul dari
aktifitas penambangan bagi pekerja (operator peralatan mekanis) dan
berfungsi juga sebagai kacamata las untuk para mekanik bengkel
perusahaan yang memperbaiki alat mekanis.
3. Pelindung pada telinga (Head Seet)
Berfungsi untuk melindungi pendengaran para pekerja dari kebisingan
yang ditimbulkan oleh peralatan mekanis yang sedang beroperasi.
4. Sepatu lapangan (Safety Shoes)
Berfungsi untuk melindungi kaki para pekerja dari jatuhan batuan yang
tidak disengajai pada saat kegiatanpembongkaran, pemuatan, dan
pengangkutan berlangsung.
5. Kacamata las (Topeng Las)
Berfungsi untuk melindungi wajah dari serpian las dan sekaligus
melindungi mata.
6. Pelindung dada ( Apron )
Untuk menjaga kondisi ( kesehatan ) dada pekerja pada saat melakukan
aktifitas penambangan.
7. Sarung tangan
Untuk menlindungi tangan dan jari dan kenyamanan dalam bekerja.
8. Pakaian Pekerja
Untuk menlindungi tubuh para pekerja pada saat aktivitas
penambangan.

96
B. PEMBINAAN KESELAMATAN KERJA
Dalam usaha pembinaan keselamatan kerja, pemerintah dalam hal ini
Direktorat Teknik Pertambangan melaksanakan hal – hal sebagai berikut :

1. Melaksanakan inspeksi keselamatan kerja secara teratur, minimum setahun


sekali.

2. Melaksanakan pemeriksaan kecelakaan tambang yang berakibat mati.

3. Menyatakan pedoman – pedoman kerja serta publikasi keselamatan kerja


seperti :

❖ Administrasi keselamatan kerja


❖ Pedoman keselamatan kerja
❖ Fakta kecelakaan misalnya :
➢ Mengalami luka-luka
➢ Mengalami cacat (penderitaan)
➢ Mengalami kematian
➢ Terjadi kerusakaan pada alat dll.
❖ Menyelenggarakan pekerja terampil, seperti :
➢ Mendapat kursus keselamatan kerja
➢ Mendapat kursus operator alat berat

97
BAB VIII
ORGANISASI DAN SUMBER DAYA MANUSIA

8.1 Pengertian Organisasi


Manajemen adalah sebuah proses untuk mengatur sesuatu yang dilakukan
oleh sekelompok orang atau organisasi untuk mencapai tujuan organisasi tersebut
dengan cara bekerja sama memanfaatkan sumber daya yang dimiliki.
Kata manajemen di ambil dari bahasa Perancis Kuno, yaitu “
menagement”, yang artinya adalah seni dalam mengatur dan melaksanakan.
Manajemen dapat juga didefinisikan sebagai upaya perencanaan, pengkoordinasia,
pengorganisasian dan pengontrolan sumberdaya untuk mencapai sasaran secara
efisien dan efektif.
Efektif dalam hal ini adalah untuk mencapai tujuan sesuai perencanaan dan
efisien untuk melaksanakan pekerjaan dengan benar dan terorganisir, namun ada juga
banyak ahli telah mengemukakan pendapatnya mengenai definisi atau pengertian
manajemen. Beberapa di antaranya merumuskan manajemen sebagai berikut :
1. Stoner & Wankel : Manajemen adalah proses merencanakan,
mengorganisasikan, memimpin, mengendalikan usaha-usaha anggota
organisasi dan proses penggunaan sumber daya organisasi untuk mencapai
tujuan-tujuan organisasi yang sudah ditetapkan.
2. Terry : Manajemen adalah proses tertentu yang terdiri dari kegiatan
merencanakan, mengorganisasikan, menggerakan sumberdaya manusia dan
sumber daya lain untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Masih banyak lagi definisi atau pengertian yang diberikan oleh para ahli mengenai
manajemen, namun demikian dari sekian banyak dafinisi tersebut dapat dikatakan
bahwa permasalahan manajemen berkaitan dengan usaha untuk memelihara
kerjasama sekelompok orang dalam satu kesatuan serta usaha memanfaatkan sumber
daya yang lain utnuk mencapai tujuan-tujuan tertentu yang telah ditetapkan

98
sebelumnya. Dengan demikian sebenarnya kegiatan manajemen itu hampir selalu ada
pada setiap kegiatan manusia, sebab sebagian makhluk sosial manusia akan selalu
berusaha berkumpul dan bekerja sama.

8.2 Unsur-Unsur Manajemen


Dari pengertian manajemen di atas dikemukakan bahwa manajemen adalah
suatu proses untuk memanfaatkan sumber daya manusia dan sumber daya lain untuk
mencapai tujuan tertentu sumbe daya manusia dan sumber daya lain yang diperlukan
tersebut disebut sebagai unsur-unsur manajemen.

Unsur-unsur manajemen ini dapat dikelompokan menjadi :

1. Manusia ( man )
2. Bahan ( materials )
3. Mesin ( machines )
4. Metode ( methods )
5. Modal uang ( money )
Unsur-unsur ini dikenal pula sebagai 5 m, bila dinyatakan dalam bahasa Inggris.
Bahan ( materials ) tidak harus diartikan sebagai logam misalnya. Ia juga bisa berarti
informasi yang diolah misalkan dalam manajemen perkantoran.

Berkenan dengan unsur-unsur atau sumber daya ini harus diingat bahwa semua itu
tidak tersedia secara berlimpah. Ada keterbatasan yang mengakibatkan
pemanfaatannya harus dilakukan sehemat dan secermat mungkin. Dengan demikian
proses manajemen yang baik harus bisa memanfaatkan keterbatasan tersebut untuk
pencapaian tujuan yang telah ditetapkan.

99
8.3 Tingkatan Manajemen
suatu organisasi mempunyai tingkatan-tingkatan tertentu yang berbeda satu
sama lain. Ada tingkatan organisasi yang bersifat oprasional atau pelaksanaan
misalkan dalam suatu kegiatan industri adalah operator-operator mesin ada tingkatan
yang bersifat strategis misalkan direksi.

Berdasarkan tingkatan-tingkatan organisasi ini, dapat dibedakan tingkatan


manajemen. Pada dasarnya tingkatan manajemen terbagi atas tiga bagian, yaitu :

1. Manajemen tingkat terbawah (first line management)


Merupakan tingkatan manajemen pada tingkat bawah dari suatu organisasi.
Pada tingkatan ini manajemen berfungsi mengarahkan pekerja-pekerja
oprasional. Jika dilihat dari segi perencanaan yang dibuat biasanya hanya
melingkupi jangka waktu harian mandor-mandor berada dalam tingkatan
manajemen ini.

2. Manajemen tingkat menengah ( middle management ) adalah tingkatan


manajemen yang berfungsi mengarahkan kegiatan dari manajemen terbawah
jangkauan waktu perencanaan yang dibuat bersifat menengah.
3. Manajemen tingkat atas ( top management ) adalah tingkatan paling tinggi
dari manajemen yang biasanya terdiri atas beberapa orang saja. Jangkauan
perencanaan yang dibuat di sini bersifat strategis dan meliputi kurun waktu
rencana jangka panjang.

8.4 Proses Manajemen


Proses manajemen berkaitan dengan fungsi dasar manajemen. Masing-masing
merupakan perencanaan, pengorganisasia, kepemimpinan, dan pengendalian. Berikut
merupakan penjelasan dari proses manajemen, yaitu :
1. Perencanaan ( Planning )

100
Perencanaan adalah proses untuk menentukan tujuan yang akan
dicapai serta langkah-langkah yang harus diambil untuk mencapainya.
Melalui perencanaan, seorang manajer mengidentifikasi hasil kerja dan
cara pencapaiannya. Perencanaan dalam manajemen sangat penting karena
inilah awalan dalam melakukan sesuatu.
Dalam merencanakan, ada tindakan yang mesti dilakukan menetapkan
seperti apa tujuan dan target yang dicapai, merumuskan taktik dan strategi
agar tujuan dan target dapat tercapai, menetapkan sumber daya atau
peralatan apa yang diperlukan, dan menentukan indikator atau standar
keberhasilan dalam mencapai tujuan dan target.
2. Pengorganisasian ( Organizing )

Pengorganisasian adalah proses pemberian tugas, pengalokasian


sumber daya serta pengaturan kegiatan secara terkoordinir kepada setiap
individu dan kelompok untuk menerapkan rencana. Dengan
pengorganisasian, manajer mewujudkan rencana menjadi tindakan nyata
melalui penentuan tugas, penunjukan personel, dan melengkapi mereka
dengan teknologi dan sumber daya yang lain.

3. Pengarahan ( actuating )
Kepemimpinan adalah proses untuk menumbuhkan semangat pada
karyawan supaya bekerja giat serta membimbing mereka melaksanakan
rencana dalam mencapai tujuan. Dengan kepemimpinan, manajer
menciptakan komitmen, mendorong usaha-usaha yang mendukung
tercapainya tujuan serta mempengaruhi para karyawan supaya melakukan
yang terbaik untuk kepentingan organisasi. Proses implementasi program
supaya bisa dijalankan kepada setiap pihak yang berada dalam organisasi
serta dapat termotivasi agar semua pihak dapat menjalankan tanggung
jawabnya dengan sangat penuh kesadaran dan produktivitas yang sangat
tinggi. Adapun fungsi pengarahan dan implementasi yaitu

101
menginplementasikan proses kepemimpinan, pembimbingan, dan
pemberian sebuah motivasi untuk tenaga kerja supaya mau tetap bekerja
dengan efisien dan efektif untuk mencapai tujuan; Memberikan tugas dan
penjelasan yang teratur mengenai pekerjaan; dan menjelaskan kebijakan
yang telah ditetapkan.
4. Pengawasan ( controling )
Pengendalian adalah proses pengukuran kinerja, membandingkan antara
hasil sesungguhnya dengan rencana serta mengambil tindakan pembetulan
yang diperlukan. Melalui pengendalian, manajer melakukan kontak secara
aktif dengan apa yang dilakukan oleh karyawan, mendapatkan serta
menginterprestasikan laporan tentang kinerja serta menggunakan
informasi tersebut untuk merencanakan tindakan yang bersifat
membangun serta perubahan. (Schermerhorn, 1996)

8.5 Profil Perusahaan


PT. BUKIT KARANG TIMUR (BKT) didirikan pada tanggal 20 Juli 2019
dengan kepemilikan dan pekerja berkewarganegaraan Indonesia. Kantor pusat PT.
BKT beralamat di jalan Kamwolker N0 7, Perumnas II Waena, Jayapura-Papua. PT.
BKT berkontraktor sebagai penyedia batu gamping yang dijalankan dengan
profesionalisme tinggi.

8.5.1 Sejarah Singkat Perusahaan


Sejarah singkat PT BKT (Bukit Karang Timur) yang terbentuk pada 20 juli
2019 sebagai Perseoran Terbatas dengan kepemilikan dan pekerja
bekewarganegaraan indonesia. Kantor pusat PT BKT berlokasi di jalan Teruna Bakti,
gang matoa perumnas II Waena, Jayapura Papua. PT BKT berkontraktor penyedia
batu gamping yang dijalankan dengan profesionalisme tinggi dan berstandar
internasional.
PT Bukit Karang Timur seterusnya akan mengembangkan diri sesuai VISInya
yakni menjadi perusahaan yang berkontribusi baik infraksturktur dan masyarakat

102
hingga pada akhirnya menjadi yang terbaik dan terbesar untuk melayani kebutuhan di
seluruh kota dan kebupaten jayapura papua.
Areal penambangan PT Bukit Karang Timur berlokasi di Jalan Polimak II
Karang, Kota Jayapura, Propinsi Papua. PT Bukit Karang Timur terletak di Selatan
Kota Jayapura, berjarak sekitar 17,47 km dari pusat Kota Jayapura dan dapat
ditempuh melalui jalur darat dangan waktu sekitar 15 menit.

8.5.2 Visi dan Misi


• Visi
Menjadi salah satu perusahaan penyedia Batu Gamping yang berkontribusi
dalam pembangunan Infrakstruktur maupun Masyarakat.
• Misi
- Mengubah Sumber Daya Alam menjadi kemakmuran dan pembangunan
berkelanjutan
- Mematuhi peraturan perundang-undangan Keselamat, Kesehatan, dan Lingkungan
yang berlaku
- Mendukung pembangunan Masyarakat dan Negara
- Memuaskan kebutuhan Pelanggan

8.6 Syarat Perekrutan Karyawan


• Appy online
Informasi terbaru lowongan kerja pada PT. BUKIT KARANG TIMUR bisa
dilihat langsung di http://www.bkt.com/bkt/. Selain itu ada pula di web karir
beberapa perguruan tinggi. Salah satunya di web UNCEN Carrier Centre.
Saat apply online anda akan diminta mengisi biodata lengkap dan juga
memilih lowongan yang dimaksud. Siapkan saja file berupa scan ijazah,
transkrip nilai, pas foto. Setelah aplikasi anda berhasil disubmit, maka akan
ada email konfirmasi ke email anda.

103
• Psikotes I
Setelah apply online berhasil dilakukan, berarti, selanjutnya menunggu
panggilan untuk mengikuti psikotes. Panggilan psikotes dilakukan kurang
lebih 2 minggu setelah apply. Undangan psikotes dikirim via email. Lokasi
psikotes di Jayapura tepatnya di Kantor PT. BKT JL. Kamwolker Perumnas
II-Waena.
Sebelum melakukan psikotes, kami memberikan penjelasan terlebih dahulu
mengenai profil perusahaan. Catatan penting : Jangan sampai datang
terlambat. Karena anda tidak akan diizinkan masuk dan mengikuti proses
seleksi.
Untuk tahap psikotes, dilakukan dalam 2 tahap.
• Psikotes II
Tahap pertama berupa tes intelegensi. Pada Psikotes I ini diberlakukan
sistem gugur. Bagi yang lolos psikotes I dilanjutkan ke psikotes II di hari itu
juga. Psikotes II ini sama dengan psikotes-psikotes pada umumnya. Di tahap
psikotes II ini diberlakukan sistem gugur. Selanjutnya dilakukan proses
interview, proses ini berlangsung selama kurang lebih 30-45 menit. Ada 2
orang yang akan menginterview, 1 Hrd dan 1 lagi User.
Pertanyaan yang akan diajukan hrd adalah seputar perusahaan, sedangkan
usher akan mengajukan pertanyaan tentang tugas ahir, pengalaman kerja
(jika ada) dan memberikan contoh kasus mengenai sikap anda dalam
menghadapi rekan kerja, atasan, dan berbagai situasi dalam pekerjaan.
• Interview Psikologi
Bagi anda yang lolos interview HRD dan User maka berikutnya adalah
interview psikologi. Dalam interview ini anda akan berhadapan dengan
seorang psikolog.
• Presentasi dan Interview dengan Senior Manager

104
Tahap berikutnya jika anda lolos interview psikologi yaitu presentasi dan
interview dengan senior manager. Sebelumnya anda akan kami hubungi via
telepon dan email mengenai jadwal dan topik presentasinya. Waktu presentasi
15 menit. Setelah presentasi anda akan diinterview. Pertanyaannya tentu
seputar presentasi anda serta kembali ingin mengorek kepribadian anda lebih
mendalam. Jangan lupa siapkan juga pertanyaan di akhir interview nanti.
• Medical Checkup
Begitu senir manager merasa anda adalah orang yang tepat, maka pihak kami
akan begitu segera menghubungi anda untuk proses berikutnya yaitu medical
checkup (medcek).
1. Pengendalian (Controlling)
Pengendalian (Controlling) merupakan kebijakan yang mengatur tentang
kriteria serta persyaratan-persyaratan bagi pemasok yang terlibat dalam proses
pengadaan barang dan jasa yang dibutuhkan. Kebijakan ini berfungsi untuk
memastikan mutu dan perbaikan berkelanjutan dalam memperoleh barang dan
jasa sesuai SOP.

105
8.7 Struktur Organisasi

Gambar 8. 1 Struktur Organisasi PT. Bukit Karang Timur

8.7.1 Fungsi dan Tugas


1. Direktur
Sebagai pemimpin tertinggi di dalam perusahaan yang bertanggung jawab
dalam segala kegiatan dan keberlangsungan perusahaan.

2. Manajer Divisi Perencanaan


Sebagai penanggung jawab dalam kegiatan perencanaan penambangan
termasuk metode penambangan, menentukan sasaran produksi, kualitas
produk, dan juga laporan produksi baik dalam bentuk harian/bulanan/tahunan.
A. Syarat Perekrutan Karyawan

106
Adapun syarat-syarat perekrutan karyawan di perusahaan tambang batu
gamping PT. BKT adalah sebagai berikut :
• Direktur
a. Usia minimal 35 tahun
b. Pendidikan minimal S2 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 10 tahun
• Manajer Devisi Perencanaan
a. Usia minimal 30 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 8 tahun
• Manajer Devisi Administrasi dan Keuangan
a. Usia minimal 30 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 8 tahun
• Manajer Devisi Human Resources Development ( HRD )
a. Usia minimal 30 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 8 tahun
• Manajer Oprasional
a. Usia minimal 30 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 8 tahun
• Kepala Bagian Administrasi
a. Usia minimal 28 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 5 tahun
• Kepala Bagian Keuangan
a. Usia minimal 28 tahun

107
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 5 tahun
• Kepala Bagian Teknik Tambang
a. Usia minimal 28 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 5 tahun
• Kepala Bagian Lingkungan dan K3
a. Usia minimal 28 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 5 tahun
• Kepala Bagian Pemasaran
a. Usia minimal 28 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Pertambangan
c. Pengalaman kerja minimal 5 tahun
• Operator Alat Mekanis
a. Usia minimal 25 tahun
b. Pendidikan minimal SMU + Training
c. Dapat mengoprasikan alat mekanis
• Teknisi Alat
a. Usia minimal 22 tahun
b. Pendidikan minimal S1 Teknik Mesin + STM Tambang
c. Pengalaman kerja minimal 2 tahun
• Satpam
a. Usia minimal 22 tahun
b. Pendidikan minimal SMU
c. Sehat jasmani dan Rohani
d. Memiliki sertifikasi ilmu bela diri atau pelatihan satpam

108
3. Manajer Divisi Administrasi & Keuangan
Bertanggung jawab untuk membantu direktur dalam mengontrol jalannya
fungsi perusahaan terkait bagian administrasi dan keuangan. Dalam
melaksanakan tugasnya, Manajer Divisi Administrasi & Keuangan dibantu
oleh dua kepala bagian, yaitu :
a) Kepala Bagian Admisitrasi
Kepala bagian administrasi membantu manajer dan bertanggung jawab
dalam kegiatan-kegiatan yang akan mendukung operasi tambang, yang
diantaranya :
• Pengarsipan perusahaan.
• Surat menyurat dan administrasi.
• Hubungan kepada pemerintah dan masyarakat setempat.

b) Kepala Bagian Keuangan


Kepala Bagian keuangan membantu manajer dan bertanggung jawab dalam
kegiatan-kegiatan yang akan mendukung operasi tambang, yang
diantaranya :
• Pengurusan perijinan, asuransi, dan perpajakan.
• Keuangan dan pembayaran gaji pegawai.
• Berkordinasi dengan kepala bagian pemasaran.

4. Manajer Divisi Human Resources Development (HRD)


Bertanggung jawab untuk membantu direktur dalam mengontrol karyawan
dengan tugas sebagai berikut :
• Pelatihan dan pendidikan tenaga kerja.
• Perekrutan karyawan.
• Penegasan aturan dan disiplin kerja.

109
• Promosi dan PHK tenaga kerja.

5. Manajer Divisi Operasional


Bertanggung jawab dalam kegiatan penambangan yang meliputi bagian
pembongkaran, pengangkutan, dan pemuatan serta pemasaran material hasil
penambangan. Di dalam melaksanakan tugas-tugasnya, Manajer Divisi
Operasional dibantu oleh tiga kepala bagian, yaitu :
a) Kepala Bagian Teknik Tambang
Kepala Bagian Teknik Tambang membantu manajer dan bertanggung
jawab dalam kegiatan penambangan, yang di antaranya :
• Kegiatan Pembukaan penambangan.
• Kegiatan operasi tambang meliputi pembongkaran, pemuatan dan
pengangkutan, termasuk maintenance dari peralatan.
b) Kepala Bagian Lingkungan dan K3
Kepala Bagian Lingkungan dan K3 membantu manajer dan bertanggung
jawab dalam kegiatan penambangan, yang diantaranya :
• Pelaksanaan dari operasi penambangan yang sangat memperhatikan
kelestarian lingkungan sekitar tambang, termasuk juga reklamasi dan
kegiatan dari pasca tambang.
• Pelaksanaan dari operasi penambangan yang sesuai dengan prinsip-
prinsip K3 Tambang.
c) Kepala Bagian Pemasaran
Kepala Bagian Pemasaran membantu manajer dan bertanggung jawab
dalam kegiatan penambangan, yang diantaranya :
• Pendistribusian dan ketersediaan dari stok material tambang.
• Menyediakan pasar yang siap untuk menampung material hasil
penambangan perusahaan.

110
BAB IX
PEMASARAN BATU GAMPING

9.1 Pemasaran
Dalam usaha penambangan bahan galian industri, Pemasaran merupakan
masalah yang lebih sulit dari pada penambangannya. Untuk usaha penambangan
bahan galian yang dapat menjual hasil tambangnya tanpa melalui proses pengolahan
, pada umumnya hanya soal angkutan saja yang menjadi kendala dalam pemasaran.
Usaha penggalian batu gamping yang dapat menjual hasil galiannya kepada
konsumen Kelangsungan usaha bahan galian industri sangat ditentukan oleh lokasi
dan biaya angkutan mengingat produk yang harus dipasarkan selain berat juga besar
volumenya.
Untuk batu gamping sebelum siap digunakan melalui jalur pemasaran yang
relative panjang . Penggalian batu gamping yang hasilnya dapat langsung dijual
kepada pihak konsumen baik penjualan kepada pabrik semen, pabrik produksi batu
tela, pembangunan perumahan dan reklamasi jalan atau infraksturktur kepada pihak
konsumen yang lain.
Berikut ini adalah hal-hal yang perlu diperhatikan untuk pemasaran):
Dari sudut pandang penjual

1. Tempat yang strategis (place)


2. Produk yang bermutu (product)
3. Harga yang kompetitif (price)
4. Promosi yang gencar (promotion).

Dari sudut pandang konsumen

1.Kebutuhan dan keinginan konsumen (customerneeds and wants)


2. Kenyamanan konsumen (convenience)
3. Komunikasi (communication)

111
4. Biaya konsumen (cost to the customer)

Saat ini perusahaan kami PT. Bukit Karang Timur


Menggunakan strategi pemasaran dengan cara berpromosi kepada pihak-pihak
konsumen dan secara online melalui situs website. Maka dengan adanya
website melalui cara promosi yang akan segera kami sebutkan ini, anda akan
mempromosikan website sekaligus mempromosikan usaha penjualan batu
gamping.
Dimana pada situs website tersebut akan berisi produk, harga, layanan, alamat
dan lain sebagainya. Mengapa demikian?
Karena seharusnya situs website akan mendukung bisnis penjualan batu
gamping jika diintegrasikan antara promosi offline dan online.
Berikut beberapa alasan mengapa promosi website untuk penjualan batu
gamping perlu juga dilakukan secara offline dan online:
1. Tidak semua calon konsumen potensial memiliki waktu untuk mencari
website kita, bahkan mungkin tidak mau susah-susah mencari. Ketika website
kita diingat pertama kali, maka mereka akan mencari cara untuk dapat
mengakses website kita dan jika beruntung, Terjadilah transaksi.
2. Tidak semua orang yang menggunakan internet sekalipun mengerti cara
memanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan mereka, bahkan mungkin tetap
bertanya orang di sekitar mereka.
3. Hukum probalitas untuk pemasaran berlaku, semakin banyak orang
mengenal website anda melalui berbagai macam cara promosi, maka akan
semakin banyak konsumen.
4. Dimana ada kesempatan bertemu dengan kesiapan, disitulah keberuntungan
berada.

Gambar ilustrasi integrasi promosi offline dan online:

112
Gambar 9. 2 Ilustrasi Pemasaran

Promosi ini adalah upaya untuk memberitahukan atau menawarkan


produk atau jasa dengan tujuan menarik calon konsumen untuk membeli.
Dengan adanya promosi, produsen atau distributor mengharapkan
kenaikannya angka penjualan.
Tujuan promosi diantaranya adalah:

1. Menyebarkan informasi kepada target pasar potensial


2. Untuk mendapatkan kenaikan penjualan dan profit/laba
3. Untuk menjaga kestabilan penjualan ketika terjadi lesu pasar
4. Membedakan serta mengunggulkan produk dibanding produk pesaing
5. Membentuk citra produk di mata konsumen sesuai dengan yang
diinginkan.
Berikut adalah teknik promosi website

113
Yang nantinya berisi profil bisnis penjualan kapur, Sehingga begitu
mereka mengakses website anda, anda juga sekaligus mempromosikan
usaha penjualan batu gamping anda di website tersebut.
Saat melakukan aktifitas promosi yang kami sebutkan dibawah ini,
jangan lupa untuk selalu memberitahukan alamat website anda ke calon
konsumen.

1. Memasang iklan baris di Koran.


2. Berpromosi lewat radio
3. Merancang brosur yang menjelaskan keuntungan produk.
4. Mengembangkan cara pemesanan lewat jarak jauh, Seperti lewat
email, SMS, Telepon dan media lainnya.
5. Membuat logo perusahaan sesuai dengan citra yang dibangun.
6. Memasang iklan di media cetak mingguan atau bulanan.
7. Menyewa agen periklanan atau humas.
8. Memasang logo dan nama perusahaan di kendaraan perusahaan.
9. Beriklan di media elektronik televisi.
10. Memasang papan iklan di reklame, halte bus, dan tempat-tempat
strategis lainnya.

9.2 Kendala dan strategi pemasaran batu gamping

9.2.1 Kendala

Lokasi tambang yang berada di atas bukit dan merupakan tambang terbuka
sehingga sangat bergantung pada cuaca. Cuaca panas atau hujan berpengaruh pada
jumlah produksi batu gamping yang ditambang. Pemilik tambang merasa
keuntungannya menurun ketika datangnya musim hujan dibandingkan musim panas.
Kondisi lokasi yang berada di lahan terbuka mengakibatkan proses tambang

114
terganggu pada saat musim hujan dan harus dihentikan demi keamanan alat dan
keselamatan pekerja.

9.2.2 Strategi Pemasaran Batu Gamping


Menurut PT. Bukit Karang Timur ketika musim panas proses tambang
dilakukan semaksimal mungkin agar mendapatkan batu gamping dalam jumlah yang
besar. Hal ini bertujuan untuk memanfaatkan musim panas karena kondisi cuaca yang
mendukung untuk dilakukan penambangan. Sehingga musim panas berakhir kita
masih memiliki stok batu gamping untuk disetor pada pemesan.

9.3 Penentuan Harga Sesuai Lokasi


Harga batu kapur yang di jual di wilayah polimak 2 karang berbeda dengan
yang dijual di luar wilayah polimak.

Perbedaan harga tersebut ditentukan oleh jarak yang ditempuh untuk menyetor batu
kapur pada pemesan. Semakin jauh jarak yang ditempuh, Semakin besar selisih
harga.

115
BAB X
EKONOMI

10.1 Data Perusahaan


• Luas area = 150.000 m2
• Volume cadangan = 9.945.569,9 m3
• Tonase cadangan = 23.740.075,5 m3
• Berat Jenis soil = 2,60 gram
• Harga jual = Rp 150. 000/hari
• Rata-rata ketebalan OB = 0,6 m
Volume OB
OB = luas area x rata-rata OB
= 10.200 m2 x 0,6 m
= 6120 m3
Tonase OB = volume OB x berat jenis
= 6120 m3 x 2,60
= 15912 ton
Volume OB pada PT. BKT didapat dari luas area penambangan dikali rata-rata
ketinggian OB.

Total Cadangan = Volume Cadangan (Cut & Fill) x Berat Jenis Batu gamping

= 9.945.569,9894684 x 2,387

= 23.740.075,564861 m3

Cadangan Sebenarnya = Total Cadangan – 10 % geologi – 20% Loose

= 23.740.075,564861 – 2.374.007,56 – 4.748.015.11

= 16.618.052,9 m3

116
Total cadangan diperoleh dari volume cadangan dikali dengan berat jenis, dan
untuk mendapatkan cadangan sebenarnya, total cadangan dikurangi dengan
geological loose dan mining loose.

Produksi

Kapasitas MITSHUBISHI FE 74 HD = 1.61 m3


Jumlah MITSHUBISHI FE 74 HD = 2 buah
Jumlah permintaan material/hari = 80 rit (384 m3) x 6 alat
Target Produksi/hari = 2304 m3/hari x 282 hari
Target Produksi/tahun = 649728 m3/tahun

Cadangan Batugamping (𝑚3 )


Umur tamban =
Target Produksi (𝑚3 /tahun)
16.618.052,9 𝑚3
Umur tambang =
649728 𝑚3 /tahun

= 25 tahun

Tabel 10. 1 Produksi PT Bukit Karang Timur

berdasarkan kalender Papua


No Tanggal Bulan Keterangan
1 1 Januari Tahun Baru Masehi
2 2 Januari Cuti bersama
3 5 Februari Injil masuk ke tanah Papua
4 16 Februari Tahun baru imlek
5 17 Maret Hari Raya Nyepi Tahun Baru saka
6 30 Maret Wafat Isa Almasih
7 1 April Paskah hari pertama

117
8 2 April Paskah hari ke dua
9 14 April Israh mi’raj
10 1 Mei Hari buruh internasional
11 10 Mei Kenaikan Yesus kristus
12 20 Mei Pentakosta hari pertama
13 21 Mei Pentakosta hari kedua
14 29 Mei Hari raya Waisak
15 1 Juni Hari lahir Pancasila
16 15 Juni Hari raya idul fitri
17 16 Juni Hari raya idul fitri 2
18 17 Agustus Hari kemerdekaan RI
19 22 Agustus Hari raya Idul Adha
20 11 September Tahun baru ISLAM
21 18 Oktober Hari raya Dipawali (Hindu)
22 26 Oktober HUT GKI di Tanah Papua
23 20 November Maulid Nabi Muhammad SAW
24 21 November Hari otonomi khusus
Memperingati cuti bersama masaraya
25 1 Desember
advent memasuki natal
26 18 Desmber Cuti bersama memasuki hari raya Natal
27 25 Desember Natal hari pertama
28 26 Desember Natal hari kedua
29 27 Desember Hari jadi provinsi Papua
30 3-5 Januari Cuti bersama Tahun Baru Masehi
31 11 Mei Cuti Bersama Kenaikan Tuhan Yesus
32 13 Juni Cuti bersama Idul Fitri
33 14 Juni Cuti bersama Idul Fitri

118
34 18 Juni Cuti bersama Idul Fitri
35 19 Juni Cuti bersama Idul Fitri

𝑲𝒆𝒕𝒆𝒓𝒂𝒏𝒈𝒂𝒏 ∶

1 Tahun : 365 Hari


Total hari libur : 34 Hari
1 Bulan : 26 Hari Kerja
1 Minggu : 4 Hari Minggu
= 365 total hari/tahun – 35 Total Hari Libur Papua
= 330 – (4 hari minggu x 12 bulan)
= 330 hari – 48 hari
= 282 hari/tahun kerja

Umur Tambang = 25 Tahun


• Umur tambang = 25 tahun
• Target produksi = 649728 m3/tahun
= 2304 m3/hari
• Produksi per Jam = 329 m3/jam
• Biaya Produksi Per rit = Rp 36.057 /m3
• Target Pengupasan OB = 600.000

10.2 Perencanaan Biaya


Tabel 10. 2 Perijinan IUP

No Item Biaya (Rp)


1 Perijinan (IUP) Rp. 50.000.000

119
Tabel 10. 3 Alat Berat Excavator dan Dumbtruck

No Keterangan Banyak Harga (Rp)


1 Harga Excavator 2 Rp 2,035,880,000.00
2 Pelumas Rp 45,000.00
3 Ganti Undercarrige Rp 356,556.00
4 Repair and Maintenance Rp 1,021,000.00
5 Biaya Gaji supir Rp 4,000,000.00
6 Solar Rp 13,529.00
Total Rp 2,041,316,085.00

1 Dumbtruck 7 Rp 3,799,880.000
3 Ganti Ban Rp 1,600,000.00
4 Repair and Maintenance Rp 97,763,000.00
Biaya Gaji Operator Rp 3,000,000.00
2 Pelumas Rp 45,000.00
3 Solar Rp 13,529.00
Total Rp 3,902,301.529

• Dumbtruck Harga satuan Rp 542,840,000.00 x 5 alat menjadi

Rp 3, 799,880,000.00]

Tabel 10. 4 Biaya APD

No Item Harga (Rp) Jumlah Total (Rp)


1 Helm Rp. 120.000 51 Rp. 6.120.000
2 Rompi Rp. 100.000 51 Rp. 51.000.000

120
3 Sepatu Rp. 300.000 51 Rp. 513.000.000
4 Kacamata Rp. 100.000 51 Rp. 51.000.000
5 sarung tangan Rp. 20.000 51 Rp. 1.020.000
Jumlah Rp. 622.140.000

Tabel 10. 5 Biaya-Biaya CSR

Biaya usaha jahit


Rp 9.871.560

Biaya merajut noken Rp 9.871.560

Koperasi simpan pinjam Rp 9.871.561


Pembagian obat-obatan Rp 9.871.561
Beasiswa dan bantuan peralatan Rp 9.871.561
kepada pihak sekolah
Total Rp 49.387.800

Tabel 10.7 Reklamasi dan Paska Tambang

Keperluan Jumlah Harga Total


Bibit Pohon Jati 100 Rp 125.000 Rp 12.500.000
Villa 5 Rp 250.000.000 Rp 1.250.000.000
Pupuk Organik 250 Rp 500 Rp 125.000
Pagar 2 Rp 1.850.000 Rp 3.700.000
Ayunan 8 Rp 1.550.000 Rp 6.200.000
Jungkat-Jungkit 4 Rp 1.340.000 Rp 4.020.000

121
Teluncuran 4 Rp 1.400.000 Rp 2.800.000
Bangku Taman 3 Rp 1.799.000 Rp 5.397 000
Rp 3.000.000
Taman bunga 3 Rp 1.000.000

TOTAL Rp 1.287.742.000

Tabel 10. 6 Daftar Gaji Karyawan

Jumlah Gaji Gaji


Jabatan Pendidikan Karyawa Karyawan/bula Karyawan/Tahu
n n (Rp) n (Rp)
Direktur S2 1 Rp 10,000000 Rp 120,000000
Manajer Devisi
S1 1 Rp 8,000000 Rp 96,000000
Perencanaan
Manajer Devisi
Administrasi & S1 1 Rp 8,000000 Rp 96,000000
Keuangan
Manajer Devisi
S1 1 Rp 8,000000 Rp 96,000000
HRD
Manajer Devisi
S1 1 Rp 8,000000 Rp 96,000000
Oprasional
Kepala Bagian
S1 1 Rp 5,000000 Rp 60,000000
Administrasi
Kepala Bagian
S1 1 Rp 5,000000 Rp 60,000000
Keuangan
Kepala Bagian
S1 1 Rp 5,000000 Rp 60,000000
Teknik Tambang
Kepala Bagian
S1 1 Rp 5,000000 Rp 60,000000
Lingkungan & K3
Kepala Bagian S1 1 Rp 5,000000 Rp 60,000000

122
Pemasaran
Oprator Dump
SMA 2 Rp 4,00000 Rp 48,000000
Truck
Oprator Backhoe SMA 2 Rp 4,00000 Rp 48,000000
Oprator Wheal
SMA 2 Rp 4,00000 Rp 48,000000
Loader
Satpam SMA 2 Rp 4,00000 Rp 48,000000
Juru Masak SMK 2 Rp 3,00000 Rp 36,000000
Cleaning Service SMA 2 Rp 3,00000 Rp 36,000000
Total 22 Rp 89,000000 Rp 1068,000000

1. Depresiasi Excavator

𝐻𝑎𝑟𝑔𝑎 𝑎𝑙𝑎𝑡 − 𝑃𝑒𝑛𝑦𝑢𝑠𝑢𝑡𝑎𝑛


=
𝑈𝑚𝑢𝑟 𝐴𝑙𝑎𝑡

1.017.940.000 − 10 %
=
5 𝑇𝑎ℎ𝑢𝑛

1.017.940.000−101.794.000
= 5 𝑡𝑎ℎ𝑢𝑛

= 𝑅𝑝. 183.229.200

Jumlah excavator pada PT. BKT sebanyak 1 buah, sehingga untuk depresiasi alat
Excavator PT. BKT, 2 x Rp. 183.229.200 adalah Rp 366.458.400/tahun.

2. Pajak, Bunga, Asuransi Excavator

1.017.940.000 (5+1 )+101.794.000( 5−1 )


= 2(5 )

123
1.017.940.000 (6 )+101.794.000( 4 )
= (10 )

6.514.816.000
= 10

= Rp.651.481.600/tahun

Untuk biaya rata-rata Pajak, Bungan dan Asuransi yang dikeluarkan oleh PT.
BKT, Rp.651.481.600/tahun x 15 % x 2 adalah Rp 195.444.480 hasil ini diperoleh
dari total pajak, bunga dan asuransi yang dikalikan dengan nilai bunga dan dikalikan
lagi dengan banyaknya excavator.

3. Biaya Kepemilikan Excavator

= 𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝐷𝑒𝑝𝑟𝑒𝑠𝑖𝑎𝑠𝑖 + 𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝑃𝑎𝑗𝑎𝑘, 𝐵𝑢𝑛𝑔𝑎 𝑑𝑎𝑛 𝐴𝑠𝑢𝑟𝑎𝑛𝑠𝑖


= Rp 366.458.400/tahun. + Rp 195.444.480

= 𝑅𝑝 561.902.880
Sehingga setelah di total, biaya kepemilikan alat excavator oleh PT. BKT adalah
senilai Rp 561.902.880

4. Bahan bakar excavator


Kebutuhan bahan bakar = 0,04 x Hp x 0,01
1. Bahan Bakar
Kebutuhan bahan bakar = 0,04 x Hp x 0.5

= 0,04 x 246 x 0,5 jam

= 0,4 galon/jam

= 0,4 galon/jam x 2256 jam/tahun

124
= 902,4 galon/tahun

1 galon = 19 liter

= 19 liter x 902,4 galon

= 17.145 liter/tahun

harga BBM = Rp.13.259/liter

= Rp. 13.259 x 17.145 liter/tahun


= Rp 22.732.555. liter/tahun

Jumlah Backhoe = 2 unit

= 2 unit x Rp 22.325.555 liter/tahun

= Rp 44.651.110 liter/tahun

Jadi untuk kebutuhan bahan bakar untuk peralatan excavator adalah Rp 44.651.110
liter/tahun.

5. Minyak Pelumas Excavator


2. meghitung kebutuhan minyak pelumas

0,69 𝑥 316 𝑥 0,006 20


= +
7,4 246

= 0,31 liter/jam

= 0,31x 282 jam/tahun

= 89,39 liter/tahun

1 galon = 19 liter

= 19 x 89,39 liter/tahun

125
= 1.698liter/tahun

Harga pelumas = Rp.45.000/liter

= Rp.45.000 x 1.698 liter/tahun

= Rp.76.410.000 liter/tahun

Jumlah Backhoe = 2 unit

= 2 unit x 76.410.000 liter/tahun

= Rp. 152.820.000 liter/tahun

Jadi untuk biaya pelumas excavator adalah Rp. 152.820.000 liter/tahun.

6. Biaya Perbaikan/ Pemeliharaan excavator


Biaya perbaikan/ pemeliharaan dapat diasumsikan dengan depresiasi alat
yaitu harga alat dibagi umur alat

1017.049.000
= 5

= Rp. 203.588.000 /tahun

Jumlah excavator = 2 unit

= 2 unit x Rp 203.588.000 /tahun

Biaya perawatan = Rp 407.176.000 /tahun

Jadi biaya untuk perbaikan adalah Rp 407.176.000 /tahun

7. Biaya Operasional excavator


Biaya bahan bakar = Rp 44.651.110 L/tahun

126
Biaya pelumas = Rp 152.820.000 L/tahun

Biaya Gaji = Rp 4.000.000

Biaya pemeliharaan/perbaikan = Rp 407.176.000 / tahun +

Biaya pengoperasian pertahun = Rp 608.647.110/ tahun

Jadi total biaya operasional excavator backhoe adalah Rp 608.647.110/tahun.

8. Total Biaya/ tahun Excavator


= Biaya kepemilikan + biaya operasional

= Rp561.902.880 /tahun + Rp. 608.647.110/tahun


= Rp 1.170.549.990/tahun

1. Depresiasi Dumbtruck

𝐻𝑎𝑟𝑔𝑎 𝑎𝑙𝑎𝑡−𝑃𝑒𝑛𝑦𝑢𝑠𝑢𝑡𝑎𝑛
= 𝑈𝑚𝑢𝑟 𝐴𝑙𝑎𝑡

542840000−10 %
= 5 𝑇𝑎ℎ𝑢𝑛

542840000−54284000
= 5 𝑡𝑎ℎ𝑢𝑛

= 𝑅𝑝. 107.511.200

Jumlah Dumbtruck pada PT. BKT sebanyak 1 buah, sehingga untuk depresiasi alat
Dumbtruck PT. BKT, 7 x Rp 107.511.200 adalah Rp 752.578.400/tahun.

2. Pajak, Bunga, Asuransi Dumbtruck

542.840.000 (5+1 )+54.284.000( 5−1 )


=
2(5 )

127
542.840.000 (6 )+54.284.000( 4 )
= (10 )

3.474.176.000
= 10

= Rp.34.741.600/tahun

Untuk biaya rata-rata Pajak, Bungan dan Asuransi Dumbtruck yang


dikeluarkan oleh PT. BKT, Rp.34.741.600/tahun x 15 % x 7 adalah Rp 36.478.680
hasil ini diperoleh dari total pajak, bunga dan asuransi yang dikalikan dengan nilai
bunga dan dikalikan lagi dengan banyaknya excavator.

3. Biaya Kepemilikan Dumbtruck


= 𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝐷𝑒𝑝𝑟𝑒𝑠𝑖𝑎𝑠𝑖 + 𝐵𝑖𝑎𝑦𝑎 𝑃𝑎𝑗𝑎𝑘, 𝐵𝑢𝑛𝑔𝑎 𝑑𝑎𝑛 𝐴𝑠𝑢𝑟𝑎𝑛𝑠𝑖
= 𝑅𝑝 752.578.400 + Rp 36.478.680

= 𝑅𝑝 789.057.080

4. Bahan bakar Dumbtruck


Menghitung kebutuhan bahan bakar = 0,06 x Hp x 0,09
A. Bahan Bakar
Kebutuhan bahan bakar = 0,04 x Hp x 0.09

= 0,04 x 125 x 0,09 jam

= 0,4 galon/jam

= 0,4 galon/jam x 2256 jam/tahun

= 902,4 galon/tahun

128
1 galon = 19 liter

= 19 liter x 902,4 galon

= 17.145 liter/tahun

harga BBM = Rp.13.259/liter

= Rp. 13.259 x 17.145 liter/tahun


= Rp 22.732.555. liter/tahun

Jumlah Dumbtruck = 7 unit

= 7 unit x Rp 22.325.555 liter/tahun

= 156,278,885liter/tahun

Jadi untuk kebutuhan bahan bakar untuk peralatan dumbtruck adalah Rp 156,278,885
liter/tahun.

5. Minyak Pelumas Dumbtruck


meghitung kebutuhan minyak pelumas

0,69 𝑥 125 𝑥 0,006 20


= +
7,4 246

= 0,15 liter/jam

= 0,15x 282 jam/tahun

= 42 liter/tahun

1 galon = 19 liter

= 19 x 42 liter/tahun

129
= 798 liter/tahun

Harga pelumas = Rp.45.000/liter

= Rp.45.000 x 798liter/tahun

= Rp.35.910.000 liter/tahun

Jumlah Dumbtruck = 7 unit

= 7 unit x 35.910.000 liter/tahun

= Rp. 251,370,000 liter/tahun

Jadi untuk biaya pelumas excavator adalah Rp. 251,370,000 liter/tahun.

6. Biaya Perbaikan/ Pemeliharaan dumbtruck


Biaya perbaikan/ pemeliharaan dapat diasumsikan dengan depresiasi alat yaitu
harga alat dibagi umur alat

𝑅𝑝 542.840.000
=
5

= Rp.108.568.000 /tahun

Jumlah Dumbtruck = 7 unit

= 7 unit x Rp.108.568.000 /tahun

Biaya perawatan = Rp.759,976,000 /tahun

Jadi biaya untuk perbaikan adalah Rp.759,976,000 /tahun

7. Biaya Operasional Dumbtruck


Biaya bahan bakar = Rp 156,278,885 L/tahun

130
Biaya pelumas = Rp.251,370,000 L/tahun

Biaya Gaji = Rp 3.000.000

Biaya pemeliharaan/perbaikan = Rp 759,976,000 / tahun +

Biaya pengoperasian pertahun = Rp. 1.170.624.885/ tahun

Jadi total biaya operasional dumbtruck adalah Rp. 1.170.624.885/ tahun

8. Total Biaya/ tahun


= Biaya kepemilikan + biaya operasional

= Rp 789.057.080 /tahun + Rp 1.170.624.885/tahun


= Rp 2.226.681.965 /tahun

Tabel 10. 7 Biaya-Biaya Investasi

No Keterangan Harga
3 Pembangunan kanor, Bengkel, Pos Rp 2,198,110,000.00
4 APD Rp 640,000,000.00
6 ijin usaha Rp 80,000,000.00
7 Alat Excavator Rp 608,647,110.00
8 Dumbtruck Rp 1,170,624,885.00
9 Gaji Karyawan Rp 4,697,381,995.00
10 Biaya Pengupasan Rp 50,000,000.00
Total Rp 9,444,763,990.00

Jadi total biaya untuk Dumbtruck Rp 2.226.681.965 /tahun

Berikut ini adalah tabel biaya-biaya investasi dimana biaya pembangunan


kantor, bengkel, pos ditambah dengan ijin usaha penambangan, alat excavator, alat

131
dumbtruck, gaji karyawan serta biaya pengupasan over burden untuk pembukaan
penambangan.

10.1.1 Neraca Batugamping PT Bukit Karang Timur.

Nilai Investasi Rp9,111,156,880.00

Total biaya operasional : Rp 1.779.271.995

Produksi rata-rata : 642.728/tahun

Harga jual / m
3 : Rp. 36.075 / m3

Keuntungan kotor : Rp 23.427.242.496


Keuntungan bersih : Rp.22.090.303.286

Masa pakai alat : 5 tahun

Tingkat suku bunga : 10%

Pajak perusahaan : 40%

10.2 Perhitungan Nilai (Benefit)


Cadangan Batugamping : 23.740.075,5 m3 Rata-rata harga jual /Rp. 36.075 /
m3
Maka nilai manfaat = Total cadangan x Harga Batu gamping/ m³
= 23.740.075,5 m3 x Rp. 36.075 / m3
= Rp 856.423.223.662

10.3 Perhitungan Nilai (Cost)


Total cadangan : 23.740.075,5 m3
Produksi pertahun : 649728 m3/tahun

132
10.4 Total Biaya Produksi
Total cadangan
Total biaya produksi = x Biaya operasional
Target produksi

23.740.075,5 m3
= x Rp1.612.468.440
649728 m3/tahun

= 36,5 x Rp. 1.612.468.440

= Rp. 58.917.150.726,1

10.5 Perhitungan BCR Batugamping


− Cost / Biaya = Total biaya produksi + Investasi

= Rp. 58.917.150.726,1+ Rp 9,111,156,880.

= Rp. 68.028.307.606,1

Nilai Manfaat
BCR =
Nilai Biaya

Rp 856.423.223.662
=
Rp.68.028.307.606,1

= 12,58 ( > 1 / layak)

10.6 Perhitungan BEP Batugamping


Total Biaya Cost
BEP Harga =
Target Produksi

Rp.68.028.307.606,1
=
649.728 m³

= Rp.104.702,74

Total Biaya Cost


BEP Produksi =
Harga Jual

Rp.68.028.307.606,1
=
Rp 36.075

133
= Rp. 1.885.746,57

10.7 Keuntungan Kotor ( terlampir)


Adalah keuntungan yang didapatkan sebelum pemotongan iuran pajak dan royalty
dapat dihitung dengan rumus sebagai berikut,
Keuntungan kotor = Produksi x Harga Jual

= 649.728/tahun x Rp. 36.075

= Rp.23.438.937.600/ tahun

Jadi, keuntungan kotor salah satu perusahaan tambang di distrik entrop, kota jayapura
adalah sebesar Rp.23.438.937.600/ tahun

10.8 Keuntungan Bersih ( terlampir)


Pendapatan laba bersih, nilai pendapatan kotor perusahaan dari total penjualan
produksi setelah dikurangi pajak dengan rumus sebagai berikut :
Pajak daerah Kota Jayapura (2019)= 20% ( terlampir)
Pendapatan Laba Kotor (Sebelum Pajak)= Rp. 19.466.307.765,tahun( terlampir)
Reklamasi dan pasca tambang = Rp1.287.742.000
Keuntungan Bersih = Keuntungan Kotor – ( CSR + Reklamasi dan pas

= Rp. 23.427.242.496- (Rp.49.197.209,24 +1.287.742.000)


= Rp 22.090.303.286,76
Jadi, keuntungan bersih perusahaan tambang batugamping adalah sebesar Rp Rp
22.090.303.286,76 pada tahun pertama.

10.9 Metode Net Present Value ( terlampir)


Dalam metode ini, aliran khas diubah menjadi bentuk yang setara dengan nilai
sekarang. Dengan tingkat bunga minimum 10% diperoleh NPV (Net Present Value) sebesar
Rp88.097.009.479,83 (terlampir) karena, nilai sekarang aliran khas lebih besar dari pada nol
maka proyek ini bersifat layak dan menguntungkan.

134
10.10 Metode Tingkat Modal (Internal Rate of Return) ( terlampir)
Dilihat dari hasil perhitungan aliran khas (Cash Flow) Internal Rate of Return (IRR)
bernilai 128 % (terlampir) atau lebih besar dari tingkat bunga minimum 10 % maka, dinilai
layak dan menguntungkan.

10.11 Metode Payback Period ( terlampir)


Metode ini merupakan lamanya kurun waktu yang dibutuhkan perusahaan untuk
mengembalikan modal dan investasi awal yang dikeluarkan.
PBP juga merupakan periode di mana nilai Comulative Net Cash Flow menjadi
positif atau tahun dimana modal yang dikeluarkan menjadi impas. PBP dapat diketahui
menggunakan persamaan sebagai berikut :

Periode positif = 1 (terlampir)

Comulative Net Cash Flow Periode Positif = Rp 2.568.627.179.00 /tahun

(terlampir)

Arus khas bersih periode positif = Rp 11.679.784.059.00 /tahun


(terlampir)

(Comulative Net Cash Flow Periode Positif


PBP = (Periode Positif) -
(Arus Khas Net Cash Flow Periode Positif)

Rp 2.568.627.179.00 /tahun
PBP = (1) -
Rp 11.679.784.059.00

Jadi periode dimana jumlah seluruh investasi menjadi impas pada perusahaan PT.
BKT adalah 0,89 atau 1 Tahun.

135
10.12Corporate Social Responsibility (CSR)

10.12.1 Pengembangan Ekonomi Masyarakat


Dalam Profil Investasi dan keuangan perusahaan dari keuntungan kotor yang
nantinya digunakan sebagai dana Corporate Social Responsibility (CSR) dalam
membantu pengembangan masyarakat sekitar melalui program sosial PT BKT. Dana
CSR ini dikelola langsung oleh pihak perusahaan dengan kelompok masyarakat yang
ada disekitar lokasi penambangan. Salah satu hal yang penting diperhatikan bagaimana
kegiatan penambangan ini bisa memberikan dampak positif kepada ekonomi
masyarakat disekitar lokasi. Maka dari itu perusahaan PT. BKT merancangkan
kegiatan dalam pengembangan masyarakat dibidang ekonomi sebagai berikut :

1. Bantuan Gereja dan masjid

Gambar 10. 2 Pemberian Bantuan kepada pihak gereja dan masjid

Masyarakat sekitar daerah penambangan memiliki beberapa gereja dan massjid


sehingga sebagai perusahaan yang memperhatikan dan peduli terhadap pengembangan
masyarakat PT BKT membagikan atau memberikan bantuan untuk pihak gereja dan
masjid, sebesar Rp 16.452.800

136
2. Bantuan kepada tuna netra

Selain itu PT BKT juga memberikan sumbangan kepada panti tuna netra sebesar Rp
16.452.800

Gambar 10.2 Pemberian bantuan kepada panti tuna netra

137
3. Sumbangan bantuan untuk SD

Gambar 10.3 Pemberian beasiswa kepada siswa berprestasi

Serta PT BKT juga ikut memberikan bantuan beasiswa kepada siswa berprestasi
didaerah penambangan

138
BAB XI
PASCA TAMBANG

11.1 Pelaksanaan Pascatambang


Untuk melaksanakan PP No.78 Tahun 2010 tentang Rekalamasi dan
Pascatambang, maka menteri ESDM mengelurkan Peraturan Menteri No. 7 tahun
2014, tentang pelaksanaan reklamasi dan pascatambang pada kegiatan usaha Mineral
dan Batubara.

Reklamasi adalah kegiatan yang dilakukan sepanjang tahapan usaha pertambangan


untuk menata, memulihkan, dan memperbaiki kualitas lingkungan dan ekosistem agar
dapat berfungsi kembali sesuai peruntukannya.

Kegiatan pascatambang adalah kegiatan terencana, sistematis, dan berlanjut setelah


akhir sebagian atau seluruh kegiatan usaha pertambangan untuk memulihkan fungsi
lingkungan alam dan fungsi sosial menurut kondisi lokal di seluruh wilayah
pertambangan.

Jaminan pascatambang adalah dana yang disediakan oleh pemegang Izin Usaha
Pertambangan atau Izin Usaha Pertambangan Khusus sebagai jaminan untuk
melakukan kegiatan Pascatambang

139
11.2 Skema reklamasi

Gambar 11.1 Skema Reklamasi

11.3 Rencana pascatambang


Rencana pascatambang ini meliputi :

1. Profil wilayah yang terdiri dari Lokasi dan kesampaian wilayah, Kepemilikan
dan peruntukan lahan, Rona lingkungan awal yang meliputi : peruntukan
lahan, morfologi, air permukaan, air tanah, biologi akuatik dan terestrial, serta
sosial, budaya, dan ekonomi sesuai dengan dokumen lingkungan hidup yang
telah disetujui, dan Kegiatan lain disekitar tambang.
Deskripsi kegiatan pertambangan yang meliputi keadaan cadangan awal,
sistem dan metode penambangan, pengolahan dan pemurnian, serta fasilitas
penunjang.

140
2. Rona lingkungan awal yang meliputi : peruntukan lahan, morfologi, air
permukaan, air tanah, biologi akuatik dan terestrial, serta sosial, budaya, dan
ekonomi
3. Program pascatambang meliputi : reklamasi pada lahan bekas tambang dan
lahan diluar bekas tambang, pengembangan sosial, budaya dan ekonomi,
pemeliharaan, pemantauan.
Kriteria keberhasilan pascatambang, meliputi standar keberhasilan pada tapak
bekas tambang, fasilitas pengolahan dan pemurnian, fasilitas penunjang dan
pemantauan

Rencana biaya pascatambang.

Dalam peraturan ini diatur mengenai perhitungan rencana biaya


pascatambang. Pemegang IUP Eksplorasi dan IUPK Eksplorasi dalam menyusun
rencana pascatambang harus berkonsultasi dengan pemangku kepentingan yaitu :

Kementrian ESDM

Dinas tingkat Provinsi/Kota/Kabupaten yang membidangi pertambangan Mineral dan


Batubara

Instansi terkait lainnya

Masyarakat yang akan terkena dampak langsung akibat kegiatan usaha pertambangan

Pemegang IUP Eksplorasi dan IUPK Eksplorasi wajib menyampaikan rencana


pascatambang dengan berita acara hasil konsultasi bersamaan dengan permohonan
IUP Operasi Produksi dan IUPK Operasi Produksi kepada Menteri melalui Direktur
Jendral, Gubernur, Walikota/Bupati sesuai dengan kewenangannya

Peraturan menteri ESDM ini juga mengatur penilaian dan persetujuan rencana
reklamasi dan rencana pascatambang tahap eksplorasi dan operasi produksi bagi
pemegang IUP Eksplorasi dan IUPK Eksplorasi.

141
11.4 Kegiatan Pascatambang
Rencana kegiatan pasca tambang yang akan dilakukan PT. Bukit Karang pada
areal bekas tambang yaitu dengan menjadikan areal bekas tambang sebagai villa,
karena lokasinya yang jauh dari kebisingan serta ketenangan alamnya yang indah
bagus untuk liburan keluarga. Pada areal bekas tambang akan dibangun villa serta
sarana hiburan, taman bermain, dan penanaman pohon jati.

Pertama – tama akan diperbaiki jalan masuk dari jalan utama menuju areal bekas
tambang dengan jalan aspal. Berikut ini merupakan inventarisasi bangunan dan
fasilitas yang dibangun untuk kegiatan pasca tambang:

Jalan aspal dari jalan utama menuju areal bekas penambangan

Pembangunan Villa , taman bermain, penanaman pohon jati. Berdasarkan


estimasi waktu, seluruh kegiatan pembangunan villa, dan fasilitas lainnya akan
selesai dilaksanakan dalam waktu 2 – 3 tahun. Untuk membangun villa yang telah
direncanakan pihak perusahaan bekerja sama dengan pihak kontraktor, Kontraktor
akan mengambil alih seluruh pekerjaan pembangunan, tapi tentu saja dengan
pengaturan kewajiban masing-masing pihak yang telah disepakati bersama. Setelah
pembangunan villa ini juga membuka peluang pekerjaan kepada masyarakat setempat
dan keuntungan pajak kepada pemerintah setempat. Berdasarkan indikator-indikator
yang telah dipaparkan diatas, pengembangan sektor pariwisata menjadi hal yang
penting dan perlu mendapatkan perhatian dari berbagai pihak demi tercapainya
keuntungan baik bagi pihak pemerintah, masyarakat setempat maupun para
wisatawan yang akan datang.

Rincian biaya pasca tambang :

1.Pohon Jati

Untullk mengetahui jarak antara pohon jati maka;

142
=Luas area reklamasi / bibit pohon jati

=600𝑚2 / (100 x 2 m)

=3 m

Jadi jarak antara tiap pohon jati adalah 3 m. Dengan jumlah pohon jati 100
pohon,karena kami menyesuaikan dengan lahan reklamasi

2. Villa

Untuk villa disini kita mengambil harga jual sesuai dengan lokasi dari
perusahaan kami. Harga villa tersebut terjangkau murah, dengan pemandangan yang
indah dan suasana yang dapat menenangkan pikiran dari kebisingan.

3.Pupuk Organik

Perusahaan kami memakai 250 pupuk untuk bibit pohon jati,karena kami merasa
sudah cukup untuk 100 pohon jati

4.Pagar

Untuk memagari taman bermain perusahaan kami , ssilebagai hiburan untuk


masyarakat sekitar dan pengunjung villa

5.Ayunan,teluncuran,jungkat-jungkit,bangku taman ,taman bunga

Digunakan sebagai fasilitas taman bermain dari perusahaan kami,taman bunga


untuk menghiasi sekitar taman bermain.

143
Tabel 11.1 Rincia biaya pasca tambang

Keperluan Harga Total


Jumlah
Bibit Pohon Jati 100 Rp 125.000 Rp 12.500.000

Villa 5 Rp 250.000.000 Rp 1.250.000.000

Pupuk Organik 250 Rp 500 Rp 125.000

Pagar 2 Rp 1.850.000 Rp 3.700.000

Ayunan 8 Rp 1.550.000 Rp 6.200.000

Jungkat-Jungkit 4 Rp 1.340.000 R.p 4.020.000

Teluncuran 4 Rp 1.400.000 Rp 2.800.000

Bangku Taman 3. Rp 1.799.000 Rp 5.397 000

Taman bunga 3 Rp 1.000.000 Rp 3.000.000

TOTAL Rp 1.287.742.000

Tabel diatas merupakan rincian biaya yang diperlukan pasca tambang

Jadi total yang diperlukan untuk pasca tambang adalah Rp. 1.287.742.000

144
BAB XII
LAYOUT PERUSAHAAN

12.1 Tata letak Bangunan

Gambar 12. 3 Tata Letak Bangunan

Dari layout diatas, kemudian dilanjutkan dengan memaparkan sejumlah


bangunan serta informasi mengenai bangunan tersebut yang terdapat pada area front
penambangan PT. Bukit Karang Timur. Berikut ini adalah penjelasan dari layout
diatas.

145
1. Kantor

Gambar 12. 4 Bangunan Kantor

146
Gambar 12.3 Denah dalam gedung kantor

Kantor terdiri dari bangunan 2 lantai dengan ukuran panjang 22 meter


dan lebar 10 meter yang di dalam nya terbagi menjadi beberapa ruangan
diantaranya:

1. Lantai 1
▪ Loby Kantor
▪ Ruang Tunggu Pengunjung
▪ Ruang Kerja Pegawai
▪ Toilet Umum dan Khusus Pegawai
▪ Ruang Mushola
▪ Ruang Pantry Kantor
2. Lantai 2
▪ Ruang Rapat
▪ Ruang Kerja Direktur
▪ Ruang Kerja Manager Divisi
▪ Ruang Kerja Kepala Bagian
▪ Toilet Khusus Pegawai

147
Dalam menunjang aktivitas kerja perusahaan, maka kantor dilengkapi fasilitas-
fasilitas sebagai berikut :

Tabel 12. 1 Anggaran Fasilitas-fasilitas dalam kantor

No Nama Barang Unit Harga (Satuan) Total


1 Meja Kantor 15 Rp. 1.000.000 Rp. 15.000.000
2 Kursi Tunggal 15 Rp. 1.000.000 Rp. 15.000.000
3 Lemari File 10 Rp. 600.000 Rp. 6.000.000
4 Ac Panasonic 2 PK 12 Rp. 6.000.000 Rp. 72.000.000
5 PC Apple MAC MINI 16 Rp. 10.000.000 Rp. 160.000.000
6 Printer Epson L360 10 Rp. 3.500.000 Rp. 35.000.000
7 ATK (Di Ruang Pekerja) 15 Rp. 150.000 Rp. 2.250.000
8 Kursi Tunggu 3 Rp. 2.000.000 Rp. 6.000.000
9 Dispenser 5 Rp. 800.000 Rp. 4.000.000
10 TV Samsung 40 Inch Smart TV LED 4 Rp. 4.800.000 Rp. 19.200.000
Jumlah Rp. 334.450.000

148
2. Bengkel dan Parkiran Alat Berat

Gambar 12. 4 Bangunan Bengkel dan Parkiran Alat

149
Gambar 12.5 Denah dalam gedung bengkel

Bengkel dan parkiran alat berat terletak pada area dekat gedung kantor
perusahaan dengan bangunan yang memiliki panjang sebesar 28 m dan lebar 21
meter. Dengan area yang luas tersebut, bangunan ini dapat menampung alat
berat baik yang akan diperbaiki dibengkel, maupun yang diparkirkan agar lebih
aman dan terhindar dari panas dan karatan.

150
Berikut adalah daftar fasilitas yang tersedia di bangunan ini :.

Tabel 12. 2 Anggaran Untuk Fasilitas Bengkel dan Parkiran Alat Berat

No Nama Barang Unit Harga (Satuan) Total


1 Kursi Tunggu 1 Rp. 1.800.000 Rp. 1.800.000
2 Dispenser 2 Rp. 800.000 Rp. 1.600.000
3 Dongkrak Hidrolik 100 Ton 2 set Rp. 8.000.000 Rp. 16.000.000
4 TV Samsung 40 Inch Smart TV LED 1 Rp. 4.800.000 Rp. 4.800.000
5 Kunci-Kunci baut 1 set Rp. 25.000.000 Rp. 25.000.000
Jumlah Rp. 49.200.000

Tabel 12. 3 Alat alat berat PT Bukit Karang Timur

Nama Alat Jumlah

Dump Truck 6

Backhoe 2

151
3. Pos Penjagaan
Untuk menjaga keamanan aktivitas penambangan di PT. Bukit Karang
Timur, perusahaan membuat dan merancangkan pembangunan pos penjagaan
dengan panjang bangunan 5 meter dan lebar 4 meter.

Gambar 12. 6Pos Penjagaan

152
Gambar 12.7 Denah dalam gedung penjagaan

Tabel 12. 4 Anggaran Fasilitas-fasilitas dalam Pos Penjagaan

No Nama Barang Unit Harga (Satuan) Total


1 Meja 1 Rp. 900.000 Rp. 900.000
2 Kursi Tunggal 2 Rp. 800.000 Rp. 1.600.000
3 Ac Panasonic 2 PK 1 Rp. 6.000.000 Rp. 6.000.000
4 Dispenser 1 Rp. 800.000 Rp. 800.000
5 TV Samsung 40 Inch Smart TV LED 1 Rp. 4.800.000 Rp. 4.800.000

Jumlah Rp. 14.100.000

153
12.2 Rencana Anggaran Biaya
1. Pembangunan Kantor
Dalam merencanakan pembangunan kantor, tentunya dibutuhkan anggaran
dalam menunjang kegiatan pembangunannya sebagai berikut ini.

Tabel 12. 5 Anggaran Pembangunan Kantor

No Nama Pekerjaan m² Luasan Total (Rp)

1 Pekerjaan Awal Rp. 40.000 220 m² Rp. 8.800.000

2 Perkerjaan Pondasi Rp. 300.000 220 m² Rp. 66.000.000

3 Pekerjaan Struktur Rp. 400.000 220 m² Rp. 88.000.000

4 Pekerjaan Dinding Rp. 300.000 220 m² Rp. 66.000.000

5 Pekerjaan Kusen Pintu & Jendela Rp. 300.000 220 m² Rp. 66.000.000

6 Pekerjaan Rangka Atap Rp. 500.000 220 m² Rp. 110.000.000

7 Pekerjaan Instalasi Air, perpipaan Rp. 200.000 220 m² Rp. 44.000.000

8 Pekerjaan Instalasi Listrik Rp. 150.000 220 m² Rp. 33.000.000

9 Pekerjaan Finishing Rp. 150.000 220 m² Rp. 33.000.000

10 Pekerjaan Tambahan Rp. 50.000 220 m² Rp. 11.000.000

11 Pembersihan Rp. 40.000 220 m² Rp. 8.800.000

JUMLAH Rp. 534.600.000

2. Pembangunan Bengkel dan Parkiran Alat Berat


Dalam merencanakan pembangunan bengkel dan parkiran alat berat,
tentunya dibutuhkan anggaran dalam menunjang kegiatan pembangunannya
sebagai berikut ini.

Tabel 12. 6 Anggaran Pembangunan Bengkel dan Parkiran Alat Berat

154
No Nama Pekerjaan m² Luasan Total (Rp)

1 Pekerjaan Awal Rp. 40.000 588 m² Rp. 23.520.000

2 Perkerjaan Pondasi Rp. 300.000 588 m² Rp. 176.400.000

3 Pekerjaan Struktur Rp. 400.000 588 m² Rp. 23.520.000

4 Pekerjaan Dinding Rp. 300.000 588 m² Rp. 176.400.000

5 Pekerjaan Kusen Pintu & Jendela Rp. 300.000 588 m² Rp. 176.400.000

6 Pekerjaan Rangka Atap Rp. 500.000 588 m² Rp. 294.000.000

7 Pekerjaan Instalasi Air, perpipaan Rp. 200.000 588 m² Rp. 117.600.000

8 Pekerjaan Instalasi Listrik Rp. 150.000 588 m² Rp. 88.200.000

9 Pekerjaan Finishing Rp. 150.000 588 m² Rp. 88.200.000

10 Pekerjaan Tambahan Rp. 50.000 588 m² Rp. 29.400.000

11 Pembersihan Rp. 40.000 588 m² Rp. 23.520.000

JUMLAH Rp. 1.217.160.000

3. Pembangunan Pos Penjagaan


Dalam merencanakan pembangunan pos penjagaan, tentunya dibutuhkan
anggaran dalam menunjang kegiatan pembangunannya sebagai berikut ini.

Tabel 12. 7 Anggaran Pembangunan Pos Penjagaan

No Nama Pekerjaan m² Luasan Total (Rp)

1 Pekerjaan Awal Rp. 40.000 20 m² Rp. 800.000

2 Perkerjaan Pondasi Rp. 300.000 20 m² Rp. 6.000.000

3 Pekerjaan Struktur Rp. 400.000 20 m² Rp. 8.000.000

4 Pekerjaan Dinding Rp. 300.000 20 m² Rp. 6.000.000

5 Pekerjaan Kusen Pintu & Jendela Rp. 300.000 20 m² Rp. 6.000.000

155
6 Pekerjaan Rangka Atap Rp. 500.000 20 m² Rp. 10.000.000

7 Pekerjaan Instalasi Air, perpipaan Rp. 200.000 20 m² Rp. 4.000.000

8 Pekerjaan Instalasi Listrik Rp. 150.000 20 m² Rp. 3.000.000

9 Pekerjaan Finishing Rp. 150.000 20 m² Rp. 3.000.000

10 Pekerjaan Tambahan Rp. 50.000 20 m² Rp. 1.000.000

11 Pembersihan Rp. 40.000 20 m² Rp. 800.000

JUMLAH Rp. 48.600.000

Tabel 12. 8 Rincian Akhir Anggaran Biaya

No Perencanaan Total (Rp)

1 Pembangunan Kantor Rp. 534.600.000

2 Pembangunan Bengkel dan Parkiran Alat Rp. 1.217.160.000

3 Pembangunan Pos Penjagaan Rp. 48.600.000

4 Fasilitas Kantor Rp. 334.450.000

5 Fasilitas Bengkel dan Parkiran alat Rp. 49.200.000

6 Fasilitas Pos Penjagaan Rp. 14.100.000

JUMLAH Rp. 2.198.110.000

156
LAMPIRAN

A. Lampiran BAB II

157
158
159
160
161
162
163
164
165
166
167
168
B. Lampiran BAB III

Data Sifat Fisik & Mekanik

Berat T.Sonic (μs) Berat Berat di atas Berat Natural Dry Saturated App. Specific True Specific Natural Water Saturated Water Degree of Porositas (n)
Specimen 3) 3 3 3 3
Void Ratio (e)
Natural (gr) Natural Jenuh (gr) Air (gr) Kering (gram)Density (gr/cm Density (gr/cm ) Density (gr/cm ) Density (gr/cm ) Density (gr/cm ) Content ( % ) Content ( % ) Saturation ( % ) (%)
C1 39 39.8 24.8 39 2.600 2.600 2.653 2.600 2.746 0.000 2.051 0.000 5.333 0.056
C2 104 105 65.9 103.5 2.660 2.647 2.685 2.647 2.753 0.483 1.449 33.333 3.836 0.040
C3 63 48.7 39.6 63 6.923 6.923 5.352 6.923 2.692 0.000 -22.698 0.000 -157.143 -0.611
NILAI RATA-RATA : 4.061 4.057 3.563 4.057 2.730 0.161 -6.399 11.111 -49.324 -0.172
kN/m3
39.82

HASIL PERHITUNGAN KUAT TEKAN BATUAN

Sample W1 W2 W Average D P Is Is(50) σC


De De2 F
Position (mm) (mm) (mm) (mm) (KN) (Mpa) (Mpa) Mpa
1 44.17333333 45.88 45.03 80 6.35 67.74 4588.70 1.15 1.38 1.59 36.49
2 45.68333333 45.03333 45.36 80 2.03 67.99 4622.51 1.15 0.44 0.50 11.60
3 44.625 44.8 44.71 80 3.99 67.50 4556.69 1.14 0.88 1.00 23.05
4 37.48333333 44.84167 41.16 84 4.41 66.37 4404.65 1.14 1.00 1.14 26.16
5 38.50833333 44.38333 41.45 83 6.96 66.20 4382.17 1.13 1.59 1.80 41.45
σC Average : 27.75
kN/m2
27750

169
170
C. Lampiran BAB IV

171
172
173
174
175
176
177
178
179
D. Lampiran BAB V

180
Berikut ini spesifikasi teknis PC300LC-8 :

Merk Komatsu
Tipe PC 300 LC-8
BOOM SIZE (m) & type 6500
Arm size (m) & type 3200
Bucket size- KGA standard GP 1,6
(m3)
Tinggi Alat 3,29M
Panjang Alat 11M
Hourse power (HP) 200hp
Arm corwd force – ISO (kgf) 17400
Bucket corwd force – ISO (kgf) 23100
Digging depth-maximum (mm) 7380
Digging reach –maximum 11100
(mm)
Maximum reach @ ground 10920
level (mm)
Jarak antar roda 3,29
Swing radius (mm) 3450
Kapasitas tangki Oli 20 liter
Kapasitas tangki bahan bakar 605 liter
Related information Komatsu genuine attachments
avaible include a dynamic cast
quick hitch and selection of
bucket solutions

Berikut ini spesifikasi alat teknis MITSUBISHI FE 74 HD dump truck :

181
Length 3600mm
Width 2056mm
Height 700mm
Tebal lantai 4,0mm
Tebal dinding 3,0mm
Hidrolik Model tensuki AS 140/60
Gear pump KP 55
Volume bak ±5.2m3
Jarak antar sumbu 3.350
Panjang keseluruhan 5.960
Lebar keseluruhan 1.970
Tinggi keseluruhan 2.145
Jarak roda depan kiri-kanan 1.400
Jarak roda belakang kiri-kanan 1.495
BERAT (berat chassis termasuk kabin) 2.330
Kapasitas Tangki 100liter

182
E. Lampiran BAB VI

183
F. Lampiran BAB X

Cash Flow
Periode 0 1 2
produksi 649728 649728
Harga Jual (+) Rp 36,057.00
Rp 36,057.00
Keuntungan Kotor (=) Rp 23,427,242,496.00
Rp 23,427,242,496.00
Reklamasi dan Paska Tambang (-) Rp 1,287,742,000.00
Rp 1,287,742,000.00
CSR 0.2% . Rp 49,197,209.24
Rp 49,197,209.24
Keuntungan Bersih (=) Rp 22,090,303,286.76
Rp 22,090,303,286.76
Unit Cost* Rp 2,481.76
Rp 2,481.76
Biaya Operasional (-) Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,612,468,440.00
Depresiasi (-) Rp 1,011,525,600.00
Rp 1,011,525,600.00
Bunga 10% Rp -
Pendapatan Sebelum Pajak (=) Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00
Pajak 40% Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00
Pendapatan Setelah Pajak (=) Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00
pengembalian depresiasi (+)
Pinjaman (+)
Pembayaran Pokok (-) Rp - Rp -
Modal (-) Rp 9,111,156,880.00
Arus Kas Bersih (=) Rp (9,111,156,880.00) Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00
Discounted Net Cash Flow Rp (9,111,156,880.00) Rp 2,568,627,179.00 Rp 23,359,568,118.00

3 4 5 6 7
649728 649728 649728 649728 649728
Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00
Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00
Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00
Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24
Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76
Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76
Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00
Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -
Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00
Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00

Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -

Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00


Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00

184
8 9 10 11 12
649728 649728 649728 649728 649728
Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00
Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00
Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00
Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24
Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76
Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76
Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00
Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -
Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00
Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00

Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -

Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00


Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00

185
13 14 15 16 17
649728 649728 649728 649728 649728
Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00
Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00
Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00
Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24
Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76
Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76
Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00
Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -
Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00
Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00

Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -

Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00


Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00

186
18 19 20 21 22
649728 649728 649728 649728 649728
Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00
Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00
Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00
Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24
Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76
Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 Rp 2,481.76
Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00
Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -
Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00
Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00

Rp - Rp - Rp - Rp - Rp -

Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00


Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00
23 24 25 Unit
649728 649728 649728 rat
Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 Rp 36,057.00 rupiah/rat
Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 Rp 23,427,242,496.00 rupiah (Rp)
Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00 Rp 1,287,742,000.00
Rp 49,197,209.24 Rp 49,197,209.24 % Rp 49,197,209.24
Rp 22,090,303,286.76 Rp 22,090,303,286.76 rupiah (Rp)Rp 22,090,303,286.76
Rp 2,481.76 Rp 2,481.76 rupiah/rat Rp 2,481.76
Rp 1,612,468,440.00 Rp 1,612,468,440.00 rupiah (Rp)Rp 1,612,468,440.00
Rp 1,011,525,600.00 Rp 1,011,525,600.00 rupiah (Rp)Rp 1,011,525,600.00
Rp - Rp - % Rp -
Rp 19,466,306,765.00 Rp 19,466,306,765.00 rupiah (Rp)Rp 19,466,306,765.00
Rp 7,786,522,706.00 Rp 7,786,522,706.00 % Rp 7,786,522,706.00
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 rupiah (Rp)Rp 11,679,784,059.00
rupiah (Rp)
rupiah (Rp)
Rp - Rp - Rp - rupiah (Rp)
rupiah (Rp)
Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 Rp 11,679,784,059.00 rupiah (Rp)
Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 Rp 23,359,568,118.00 rupiah (Rp)

i % 10%
NPV rupiah Rp 88,097,009,479.83
IRR % 128%
Payback period tahun 0.89

187

Anda mungkin juga menyukai