Anda di halaman 1dari 21

LAPORAN

PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)


DI BERKAT COM

DISUSUN OLEH :

Nama : Ahmad Sugianoor


Nisn : 0045339730
Kelas : XII Teknik Komputer dan Jaringan

PEMERINTAH KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH


DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 1 BARABAI
TAHUN 2022

i
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN)
DI BERKAT COM

DISUSUN OLEH :
AHMAD SUGIANNOOR
NISN. 0045339730

Laporan ini telah diperiksa dan disahkan oleh:

Pembimbing Industri Ketua Kompetensi Keahlian

Muhammad Yusuf Eddy Supriatna,ST


NIP. 19810523 201402 1002

Mengetahui,
Kepala SMK Negeri 1 Barabai

Norta Dewi Yuniati, S.P., M.Pd.


NIP. 19710623 200604 021

ii
LEMBAR PENGUJIAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI

Tempat :

BERKAT COM HULU SUNGAI TENGAH

Pada Tanggal…….. Bulan Desember Tahun 2022

Diuji Oleh :

Punguji 1 Penguji 2

.................................. .............................
NIP……………… NIP...............................

iii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kehadirat Allah SWT atas petunjuk dan hidayah-Nya, sehingga saya
dapat menyelesaikan Laporan Pelaksanaan Prakerin tanpa ada halangan apapun. Laporan
ini disusun berdasarkan pengalaman dan ilmu yang saya peroleh selama melaksanakan
Praktek Kerja Industri (PRAKERIN).
Dengan ini saya menyadari bahwa laporan ini tidak akan tersusun dengan baik tanpa
adanya bantuann dari pihak-pihak terkait. Oleh karena itu, pada kesempatan ini tidak lupa
juga saya banyak terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu saya dalam
kegiatan Praktek Kerja Industri ini.
Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya saya sampaikan kepada :
1. Ibu Norta Dewi Yuniati,S.P., M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Barabai
2. Bapak Eddy Supriatna, ST selaku Ketua Kompetensi Keahlian di SMK Negeri 1
Barabai
3. Bapak Muhammad Yusuf S.E, selaku Pimpinan Industri
4. Teddy Apriyanoor selaku pembimbing dari Dunia Industri
5. Orang Tua yang mana telah membantu dalam segi material maupun dalam segi
motivasi selama dalam Prakerin ini
6. Dan semua pihak lain yang telah ikut serta memberikan bantuan dan dorongan dalam
proses penyelesaian Laporan Praktek Kerja Industri

Saya menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata sempurna, oleh karena itu
kritik dan juga saran yang membangun sangat saya harapkan demi kesempurnaan laporan
ini.

Barabai, 30 November 2022

iv
DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL …………………………………................................ i
HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................... ii
HALAMAN PENGUJIAN........................................................................... iii
KATA PENGANTAR .................................................................................. iv
DAFTAR ISI ................................................................................................ v
DAFTAR GAMBAR..................................................................................... vi

BAB I PENDAHULUAN.............................................................................. 1
1.1 Latar Belakang .................................................................................... 1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Industri.............................................................. 2
1.3 Manfaat Praktik Kerja Industri............................................................ 2
BAB II PROFIL PERUSAHAAN INDUSTRI ......................................... 4
2.1 Gambaran Umum Industri .................................................................. 4
2.2 Struktur Organisasi Industri ................................................................ 5
2.3 Ruang Lingkup kerja .......................................................................... 5
2.4 Tata Tertib Industri.............................................................................. 5
BAB III PROSES PELAKSANAAN PRAKERIN ……………………… 6
3.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan.......................................................... 6
3.2 Alat dan Bahan ……………………………………………………… 6
3.3 Proses Pengerjaan ............................................................................... 9
3.4 Implementasi Keselamatan Kerja........................................................ 10
3.5 Hasil Yang Dicapai ............................................................................. 10
BAB IV PENUTUP..................................................................................…. 11
4.1 Kesimpulan ......................................................................................... 11
4.2 Saran ................................................................................................... 11
LAMPIRAN.................................................................................................. 13
A. Foto Kegiatan Praktik Industri
B. Fotocopy Lembar Penilaian dan Sertifikat dari DU/DI

v
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Foto Toko Berkat com Barabai ......................................................... 13


Gambar 2. Foto bersama Pimpinan dan Karyawan toko...................................... 14
Gambar 3. Foto sedang memperbaiki catridge …………................................…. 14
Gambar 4. Foto sedang mengkrimping kabel LAN ………………………………. 15
Gambar 5. Foto sedang membor catridge (lubang tinta) ……………………… 15

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Pembelajaran di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dirancang dengan
pendekatan berbasis pada kompetensi, pendekatan berbasis pada produksi dan
pendekatan berbasis di dunia kerja, pembelajaran berbasis kompetensi adalah
pembelajaran yang ditekankan untuk membekali kompetensi secara tuntas kepada
peserta didik mencakup aspek sikap (attitude), pengetahuan (knowledge) dan
keterampilan (skill). Pembelajaran berbasis produksi adalah pembelajaran yang
ditekankan pada pemerolehan hasil belajar berupa barang atau jasa sesuai dengan
standar dunia industri atau dunia usaha. Sedangkan pembelajaran berbasis di dunia kerja
mengarahkan peserta didik dapat meningkatkan kompetensinya melalui dunia kerja.
Pembelajaran di dunia kerja ini, peserta didik harus melakukan kegiatan pembelajaran
sesuai dengan persyaratan kompetensi yang dibutuhkan oleh dunia kerja.
Pada dasarnya Prakerin adalah suatu model penyelenggaraan pendidikan yang
memadukan secara utuh dan terintegrasi kegiatan belajar siswa di sekolah dengan proses
penguasaan keahlian kejuruan melalui bekerja langsung di lapangan kerja. Metode
tersebut dilaksanakan dalam rangka peningkatan mutu Sekolah Menengah Kejuruaan
(SMK) untuk mencapai relevasi antara pendidikan dengan kebutuhan tenaga kerja.
Harapan untuk dan kegiatan prakerin ini disamping meninggkatkan keahlian
professional siswa sesuai dengan tuntutan kebutuhan tenaga kerja agar siswa memiliki
etos kerja yang meliputi : kemammpuan bekerja,motivasi kerja, inisiatif,kreatif, hasil
pekerjaan yang berkualitas, disiplin waktu, dan kerajinan dalam bekerja.

1
1.2 Tujuan Praktik Kerja Industri
Penyelenggaraan prakerin bertujuan untuk :
1. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian professional, yaitu tenaga kerja
yang memiliki tingkat pengetahuan, keterampilan, dan etos kerja sesuai dengan
tuntutan lapangan kerja.
2. Memperkokoh hubungan keterkaitan dan kesepadanan antara Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK) dan industri.
3. Meningkatkan efeisien proses pendidikan dan pelatihan tenaga kerja yang
berkualitas professional.
4. Memberi pengukuhan dan penghargaan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian
dari proses pendidikan.

1.3 Manfaat Praktik Kerja Industri


Kerja sama antar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dengan dunia
usaha/industri dan instansi dilaksanakan dalam prinsip saling membantu, saling mengisi,
dan saling melengkapi untuk keuntungan bersama. Berdasarkan prinsip ini, pelaksanaan
Praktik Kerja Industri akan memberi nilai tambah atau manfaat bagi pihak - pihak yang
bekerjasama yaitu sebagai berikut.
1. Manfaat Bagi DU/DI
Penyelenggara prakerin memberikan keuntungan nyata bagi Dunia Usaha/ Dunia
Industri antara lain :
1. DU/DI dapat mengenak kualitas peserta prakerin yang belajar dan bekerja di
industri.
2. Umumnya peserta prakerin telah ikut dalam proses produksi secara aktif
sehingga pada pengertian tertentu peserta prakerin adalah tenaga kerja yang
memberi keuntungan.
3. Perusahaan dapat memberikan tugas kepada peserta prakerin untuk
kepentingan perusahaan sesuai kompetensi dan kemampuan yang dimiliki.
4. Selama proses pendidikan melalui kerja industri, peserta prakerin lebih mudah
diatur dalam hal disiplin berupa kepatuhan terhadap peraturan perusahaan.
Karena itu peserta prakerin dapat dibentuk sesuai dengan ciri khas indsutri.
5. Memberi kepuasan bagi dunia usaha/industri karena diakui ikut serta
menentukan hari depan bangsa melalui prakerin.

2
2. Manfaat Bagi Sekolah
Tujuan pendidikan untuk memberikan keahlian professional bagi peserta
didik lebih terjamin pencapaianya. Terdapat kesesuaian yang lebih pas antara
progam pendidikan dengan kebutuhan lapangan kerjad. Memberi kepuasan bagi
penyelenggara pendidikan sekolah karena tamatan lebih terjamin memperoleh bekal
yang bermanfaat, baik untuk kepentingan tamatan, kepentingan dunia kerja dan
kepentingan bangsa.
3. Manfaat Bagi Peserta Didik
Penyelenggara prakerin memberikan keuntungan nyata bagi peserta didik
yaitu :,
1. Menghasilkan sumber daya manusia yang memiiki keahlian professional,
dengan keterampilam, pengetahuan, serta etos kerja yang sesuai dengan
tuntutuan zaman.
2. Mengasah keterampilan yang di berikan sekolah menengah kejuruan (SMK).
3. Menambah keterampilan, pengetahuan, gagasan-gagasan seputar dunia usaha
serta undustri yang professional dan handal.
4. Membentuk pola piker pikir siswa-siswi agar berkonstruktif baik serta
memberikan pengalaman dalam dunia Industri maupun dunia kerja.
5. Menjalin kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahaan terkait, baik
dalam dunia usaha maupun dunia Industri.

3
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN INDUSTRI

2.1 Gambaran Umum Industri


Toko Berkat com Barabai merupakan usaha dalam bidang industri yang berdiri
dari awal tahun 2012 yang beralamatkan di Barabai tepatnya di samping Dinas Kesehatan,
Jl.SMP, Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Yang di dirikan dan di kelola oleh Bapak
Muhammad Yusuf S.E.yang dimulai dari servis, jual beli printer serta merambat dan
berkembang kebidang Komputer, Laptop, CCTV yang dikelola oleh Lukman Hakim
S.Kom yaitu sang adik.
Sekarang Berkat com Barabai merupakan sebuah toko komputer yang bergerak
dalam jasa pelayanan servis serta jual beli komputer, printer, Laptop, CCTV, dan
aksesoris elektronik lainnya. Toko Berkat com Barabai juga bisa melayani jual beli
secara online atau juga bisa datang secara langsung untuk memperbaiki IT yang rusak
atau melakukan transaksi lainnya.

2.2 Struktur Organisasi Industri


Dalam suatu perusahaan yang sedang berkembang sangat dibutuhkan suatu
organisasi yang baik. Di mana dalam struktur organisasi tersebut ada pendelegasian
wewenang dan pembagian tugas dari masing- masing departemen untuk mengetahui
bagian-bagian yang terkait. Dengan adanya struktur organisasi yang terencana dengan
baik maka akan lebih mudah dalam mencapai koordinasi kerja. Untuk saat ini Berkat
com Barabai mempunyai struktur berbentuk line yang dapat dilihat pada gambar di
bawah ini :

4
STRUKTUR ORGANISASI
BERKAT COM BARABAI

Pemilik Berkat com Barabai


Muhammad Yusuf S.E

Teknisi bagian komputer


Teknisi bagian printer Teknisi bagian
dan laptop
Ahmad Mualana pemasangan cctv
Muhammad Teddy
Abdillah Lukman Hakim S.Kom
Apriyanoor

2.3 Ruang Lingkup kerja


Berkat com Barabai merupakan perusahaan yang bergerak di bidang service PC,
Laptop, Printer, Pemasangan CCTV, Penjualan barang online dan Semua yang berkaitan
dengan IT.

2.4 Tata Tertib Industri


1. Karyawan diwajibkan datang 5 menit sebelum jam kerja.
2. Karyawan memakai pakaian bebas rapi panatas.
3. Karyawan diwajibkan menjaga kebersihan toko.
4. Karyawan diarang membuat keributan di tempat kerja.

5
BAB III
PROSES PELAKSANAAN PRAKERIN

3.1 Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Tempat Prakerin : Berkat Com Barabai
Alamat :
No Telpon :
Waktu Pelaksanaan : 3 Bulan (01 September 2022 s/d 01 Desember 2022)
Hari Kerja : Senin s/d Sabtu
Jam Kerja : 09.30 – 17.30

3.2 Alat dan Bahan


Alat dan Bahan yang digunakan selama prakerin di Berkat com Barabai adalah sebagai
berikut :

Taabel 3.1 Alat


no Foto alat Fungsi/Kegunaan

1 TANG CRIMPING
-Untuk memotong kabel
-Untuk mengupas kulit
kabel
-Untuk Mengcrimping
RJ45

2 LAN TESTER
-Untuk mengecek kondisi
kabel LAN dengan RJ
45,11,dan12

3 GUNTING
-Untuk memotong kabel
-Merapihkan kabel

6
4 SOLDER
-Untuk menyambungkan
komponen
-Untuk meleas bagian
komponen

5 OBENG
-Untuk mengencangkan
dan melepaskan sekrup

6 TANG
-Penjepit untuk menarik
komponen

7
Tabel 3.2 Bahan

NO Foto bahan Fungsi/kegunaan

1 KABEL
-Sebagai kabel untuk jaringan Local
Area Network/ jaringan komputer

2 RJ45
-Sebagai konektor pada topologi
jaringan komputer LAN dan
topologi jaringan lainnya

3 PLUG BOOT
-Untuk melindungi kepala konektor
RJ45 agar tidak cepat rusak

8
3.3 Proses pengerjaan
Dalam pelaksanaan PKL, siswa dituntut untuk melaksanakan pekerjaan yang diberikan
dengan baik. Melakukan pekerjaan yang menjadi tanggung jawab secara teliti, disiplin,
rapih dan bertanggung jawab. Adapun kegiatan yang dilaksanakan selama praktik kerja
industri di Berkat com Barabai meliputi:
1.Membuat kabel LAN
Agar bisa membuat kabel LAN jadi siap pakai dan bisa di jual belikan ada beberapa
bahan yang harus disiapkan, yaitu:
-Crimping tools
-Connector RJ-45
-Kabel UTP
-Gunting (opsional)
-LAN tester (opsional)

Langkah langkah membuat kabel LAN straight,cross dan roll:


1. potong kabel sesuai panjang yang diinginkan, beri sedikit space, karena kamu perlu
menyisakan sebagian panjang kabel untuk connector.
2. kuliti kabel luar , kamu bisa menggunakan crimping tool atau menggunakan gunting
untuk melakukannya. hati-hati jangan sampai kabel tembaga terpotong.
3. luruskan 8 kabel tersebut sampai semua lurus, sesuai dengan urutan kabelnya, baik
straight,cross ataupun roll. setelah itu ratakan ujung kabelnya menggunakan crimping
tool.
4. setelah semua urutan kabel benar dan ujungnya sudah diratakan, masukan kabel
tersebut ke dalam slot RJ-45 sesuai dengan urutannya,
5. jepit konektor RJ-45 menggunakan crimping tool pastikan kamu menekannya dengan
kuat hingga slot tertutup dengan rapat.
6. lakukan 5 langkah diatas di sisi sebaliknya.
7. lakukan test menggunakan LAN Tester, jika semua lampu pada LAN Tester menyala,
itu berarti kabel LAN mu siap untuk digunakan.

2. Penyambungan kabel Fiber Optik


Kecepatan akses yang tinggi dalam suatu jaringan pastinya menjadi hal yang paling
dicari terutama untuk keperluan browsing di internet. Hal inilah yang melatarbelakangi
kemunculan kabel Fiber Optik dan dalam sekejap langsung mendapatkan tempat
tersendiri di masyarakat.Tetapi ada kalanya kabel Fiber Optik putus maka berikut cara
menyambung kabel fiber optik yang putus :

9
1. Lepaskan pelindung luar kabel dengan stripper kabel. Putar alat potong kabel kurang
lebih 1x, lalu putar bilahnya 90 derajat. Ambil pengupas di sejauh kabel buat
menggunting kabel yang rusak.
2. Bebaskan tabung penyangga dengan stripper serta membersihkan serat hingga bersih.
Periksalah perlindung kabel untuk memastikan semua akan bersih. Masukan serat ke
feature pembelah, kunci di tempatnya serta potong memanjang.
3. Beberapa jenis kabel fiber optik memiliki penutup yang dipasang secara benar seusai
urutan serat

3.4 Implementasi Keselamatan Kerja


Keselamatan kerja di Berkat com Barabai sangatlah mengutamakan keselamatan kerja.
Terbukti apa yang diterapkan di sekolah tentang keselamatan kerja baik secara teori maupun
secara praktik, ternyata di Berkat com Barabai lebih cenderung ke implementasi praktiknya.
Adapun penerapan keselamatan kerja di Berkat com Barabai yaitu sebagai berikut :
1. Adanya petunjuk penggunaan alat dan bahan industri.

2. Adanya tanda-tanda peringatan tentang keselamatan kerja.

3.5 Hasil Yang Dicapai


Setelah selesai kegiatan sesuai dengan yang direncanakan dan yang kami susun untuk
mendukung tercapainya tujuan maka hasil yang kami capai telah selesai dan berjalan lancar
meskipun terdapat kendala yang dihadapi.
Kami berharap dengan adanya Praktik Kerja Industri (Prakerin) ini akan memiliki
keahlian professional sesuai kurikullum sekolah sehingga tamatan Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK) diharapkan mempunyai keterampilan, untuk terjun ke dunia kerja dan
mampu bersaing di era globalisasi ini.

10
BAB IV PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Pembelajaran di dunia usaha/dunia industri adalah suatu strategi yang member pulang
kepada peserta mengalami proses mengalimi proses belajar melalui bekerja langsung pada
pekerjaan sesungguhnya. Dengan adanya Praktik Kerja Industri (Prakerin) dapat merasakan
bagaimana pelaksanaan praktik kerja secara langsung di lingkungan dunia kerja dan langsung
dibimbing oleh pihak instansi/industri.
Hasil yang diperlukan Praktik Kerja Industri di Berkat com Barabai yaitu sebagai
berikut :
1. Menambah pengalaman kerja.
2. Meningkatkan etos kerja, kepercayaan diri, dan disiplin.
3. Meningkatkan skill di bidang Teknik Komputer dan Jaringan.
4. Menambah jaringan/relasi dengan pihak DU/DI.
5. Memberikan keuntungan pada pihak sekolah dan siswa itu sendiri,karena keahlian
yang tidak dianjurkan di sekolah akan di dapat di dunia kerja.
6. Memberikan pengalaman kepada siswa tentang system kerja di bidang industri.
7. Meningkatkan wawasan pengetahuan, pengalaman, serta kemampuan dan
keterampilan siswa.

4.2 Saran
Adapun saran-saran yang diberikan oleh penulis yaitu :
1. Untuk pihak sekolah
a. Menjaga hubungan baik yang sinergis dengan perusahaan atau
instansi yang dijadikan tempat Praktik Kerja Industri
b. Meluangkan waktu untuk monitoring.
c. Diperlukan komunikasi yang lebih antara pembimbing dengan
siswa.

2. Untuk Pihak DU/DI

11
a. Adanya kerja sama yang baik antara sekolah dengan dunia kerja dan industri sehingga
sinkronsasi materi yang di ajarkan sekolah dan proses pembimbingan di tempat kerja
b. Pertahankan kerja sama antara karyawan dengan peserta prakerin.
c. Memberikan pelayanan terbaik untuk konsumen bagi kepuasan konsumen
d. Terus tingkatkan kedisiplinan dalam bekerja khususnya dalam masalah waktu, jangan
sampai terlambat.
e. Pihak industri diharapkan dapat menerima peserta Prakerin yang akan datang
khususnya SMK Negeri 1 Barabai yang membutuhkan bimbingan prakerin.

LAMPIRAN

12
FOTO KEGIATAN PRAKERIN
SMK NEGERI 1 BARABAI
01 SEPTEMBER 2022 – 01 DESEMBER 2022

Gambar 1. Foto Toko Berkat com Barabai

13
Gambar 2. Foto bersama Pimpinan dan Karyawan toko

Gambar 3. Foto sedang memperbaiki


catridge

14
Gambar 4. Foto sedang mengkrimping kabel LAN

Gambar 5. Foto sedang membor


catridge (lubang tinta)

15

Anda mungkin juga menyukai