Anda di halaman 1dari 19

RENCANA BISNIS “SEWAGEDUNG.

ID”
(Penyedia Jasa Penyewaan Gedung di Indonesia)
Disusun untuk memenuhi tugas Mata Kuliah Kreativitas, Inovasi, Dan Kewirausahaan
Dosen Pengampu : Drs. Tuharto, M.Si

Disusun oleh :

Regina Griselnada Deron Manuella


reginagriselnada.2020@student.uny.ac.id
Pendidikan Matematika A 2020

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN MATEMATIKA


JURUSAN PENDIDIKAN MATEMATIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2022
DAFTAR ISI
BAB I ......................................................................................................................................... 4

RINGKASAN EKSEKUTIF ..................................................................................................... 4

BAB II........................................................................................................................................ 5

RASIONAL BISNIS.................................................................................................................. 5

A. Identitas Perusahaan........................................................................................................ 5

B. Visi Perusahaan............................................................................................................... 6

C. Misi Perusahaan .............................................................................................................. 6

D. Gambaran Produk ........................................................................................................... 6

BAB III ...................................................................................................................................... 8

PEMASARAN ........................................................................................................................... 8

3.1 Gambaran Pasar .............................................................................................................. 8

3.2 Ukuran dan Tren Pasar.................................................................................................... 8

3.3 Segmen Pasar .................................................................................................................. 8

3.4 Target Pasar..................................................................................................................... 8

3.5 Strategi Pemasaran .......................................................................................................... 8

BAB IV .................................................................................................................................... 10

ANALISIS PERSAINGAN ..................................................................................................... 10

4.1 Pesaing .......................................................................................................................... 10

4.2 Kelebihan dan Kekurangan Pesaing ............................................................................. 10

4.3 Kelebihan dibanding Pesaing ........................................................................................ 10

BAB V...................................................................................................................................... 11

ANALISIS RISIKO ................................................................................................................. 11

5.1 Risiko yang Mungkin Timbul ....................................................................................... 11

5.2 Perhitungan Risiko ........................................................................................................ 11

5.3 Exit Plan Risiko ............................................................................................................ 11

BAB VI .................................................................................................................................... 12

2
RENCANA OPERASI DAN MANAJEMEN ......................................................................... 12

6.1 Fasilitas ......................................................................................................................... 12

6.2 Proses Produksi ............................................................................................................. 12

6.3 Pengendaalian Produksi ................................................................................................ 12

6.4 Pasokan dan Distribusi .................................................................................................. 12

6.5 R&D/ Pengembangan Produk ....................................................................................... 13

6.6 Kontrol Keuangan ......................................................................................................... 13

6.7 Tim Manajemen ............................................................................................................ 13

BAB VII ................................................................................................................................... 14

ANALISIS RENCANA KEUANGAN ................................................................................... 14

7.1 Biaya Investasi .............................................................................................................. 14

7.2 Biaya Operasional ......................................................................................................... 14

7.3 Sumber Modal dan Penggunaan.................................................................................... 15

7.4 Pendapatan .................................................................................................................... 15

7.5 Payback Period, NPV.................................................................................................... 18

3
BAB I

RINGKASAN EKSEKUTIF
Salah satu produk jasa yang menarik saat ini adalah jasa penyewaan gedung untuk berbagai acara dan
acara. Jasa ini banyak digunakan sebagai kebutuhan pelengkap yang penting bagi masyarakat.
Penyewaan gedung ini untuk mengadakan berbagai macam acara penting seperti meeting, pernikahan,
ataupun acara penting lainnya yang dibutuhkan untuk mempermudah masyarakat dalam mengadakan
berbagai macam acara tersebut.
Proses penyewaan gedung tebilang rumit karena calon konsumen harus datang langsung ke gedung
untuk mengecek ketersediaan, fasilitas, harga dan sebagainya juga melakukan pemesanan. Kondisi
tersebut akan semakin rumit karena calon konsumen harus mencari satu per satu gedung yang dapat
dipesan. Untuk itu, SEWAGEDUNG.ID hadir menjawab persoalan tersebut.
SEWAGEDUNG.ID adalah startup di bidang jasa yang memiliki peran untuk mempertemukan calon
konsumen dengan penyedia gedung sewaan. SEWAGEDUNG.ID menyediakan layanan sewa gedung
untuk kebutuhan acara penting seperti meeting, pernikahan, seminar, ataupun acara penting lainnya.
Dengan fitur utama berupa sewa gedung, SEWAGEDUNG.ID diharapkan bisa mempermudah calon
konsumen memilih dan menemukan gedung, mengecek ketersediaan, mengecek fasilitas, mengecek
kapasitas, mengecek harga, dan sebagainya, serta melakukan pemesanan. Calon konsumen tidak perlu
lagi datang langsung ke gedung tujuan langsung, mereka hanya perlu mengakses website
SEWAGEDUNG.ID. Adapun target pengguna dari SEWAGEDUNG.ID yaitu kepada komunitas atau
masyarakat yang ingin mengadakan acara dan membutuhkan gedung.
Selain sewa gedung, SEWAGEDUNG.ID juga memiliki fitur lain seperti artikel, sewa fasilitas, user
review, refund, dan event. Dengan kelengkapan fitur tersebut, kami yakin bahwa website ini memiliki
peluang berkembang sangat besar. Bisnis ini layak dijalankan karena memiliki nilai BEP dan ROI yang
baik. Berdasarkan perhitungan, bisnis ini akan mencapai titik impas pada bulan ke-9.

4
BAB II

RASIONAL BISNIS
Perusahaan jasa merupakan suatu perusahaan yang menjual jasa yang diproduksinya, bertujuan
untuk memenuhi kebutuhan para konsumen dan mendapatkan keuntungan. Tapi perusahaan
jasa pun memerlukan bentuk fisik atau yang berwujud untuk melakukan acara usahanya itu
sendiri. Tentu saja untuk dapat memenuhi kebutuhan para konsumen harus dapat diikuti dengan
berkembangnya sumber daya manusia yang professional.
Salah satu produk jasa yang menarik saat ini adalah jasa penyewaan gedung untuk berbagai acara dan
acara. Jasa ini banyak digunakan sebagai kebutuhan pelengkap yang penting bagi masyarakat.
Penyewaan gedung ini untuk mengadakan berbagai macam acara penting seperti meeting, pernikahan,
ataupun acara penting lainnya yang dibutuhkan untuk mempermudah masyarakat dalam mengadakan
berbagai macam acara tersebut.
Ada banyak acara yang sering dilakukan misalnya pernikahan, meeting, syawalan, pertemuan penting,
ataupun acara penting lainnya. Saat ini, sudah banyak tempat yang menyedikan sewa gedung dan
fasilitas berbayar yang dapat digunakan oleh masyarakat umum. Harganya pun bervariasi sesuai
dengan fasilitas yang diberikan. Namun, aktivitas sewa gedung masih dilakukan secara manual dimana
calon penyewa harus datang langsung ke tempat untuk memesan gedung dan membayar DP. Tak jarang
calon pemesan harus rela mendatangi tempat tersebut satu per satu untuk menanyakan informasi terkait
ketersediaan tempat sesuai waktu yang direncanakan. Hal tersebut menjadi kendala bagi orang-orang
yang memiliki kesibukan dan aktivitas yang padat. Selain itu, bagi masyarkat pendatang yang belum
memahami kondisi lingkungan sekitar akan mengalami kesulitan dalam mencari informasi terkait
tempat yang menyediakan gedung dan barang perlengkapan acara. Terlebih lagi perkembangan
teknologi yang sangat pesat telah membentuk karakter masyarakat menyukai hal-hal yang lebih praktis
dan efisien serta memakan waktu lebih sedikit.
Melihat permasalahan tersebut, kami berinovasi untuk membuat SEWAGEDUNG.ID.
SEWAGEDUNG.ID adalah sebuah website yang menyediakan jasa penyewaan gedung dan barang
perlengkapan acara secara online. SEWAGEDUNG.ID akan mempertemukan antara calon penyewa
dan pihak penyedia gedung dan barang perlengkapan acara melalui fitur sewa gedung. Dalam
SEWAGEDUNG.ID juga akan disediakan informasi terkait gedung dan barang perlengkapan acara
yang tersedia sesuai dengan lokasi pengguna. Selain itu, akan disediakan fitur layanan informasi untuk
mempublikasikan event yang sedang berlangsung, user review, dan chat komunitas agar sesama
pengguna dapat saling berinteraksi.
A. Identitas Perusahaan
Nama Perusahaan : SEWAGEDUNG.ID
Lokasi Perusahaan : Nanggulan X, Jatisarono, Nanggulan, Kulon Progo,
DIY

5
B. Visi Perusahaan
Menjadi platform prioritas utama dalam menyediakan jasa penyewaan gedung dan barang
perlengkapan acara di bagi masyarakat Indonesia.

C. Misi Perusahaan
Membuat website untuk mempertemukan antara penyedia gedung dan barang perlengkapan
acara dengan calon penyewa.
1. Tahun 1
• Menjadi platform penyedia jasa sewa gedung yang dikenal oleh masyarakat luas terutama
kota Yogyakarta dan sekitarnya.
• Mempermudah proses penyewaan gedung
• Menjadi media informasi terkait event yang sedang berlangsung.
2. Tahun 2-9
• Mendaftarkan legalitas atau hak cipta perusahaan
• Menambahkan fitur baru berupa penyewaan barang perlengkapan acara
• Memunculkan aplikasi SEWAGEDUNG.ID di Play Store dan App
Store
• Menyerap tenaga kerja untuk meningkatkan kesejahteraan masarakat
• Memperluas jangkauan ke seluruh Indonesia
3. Tahun 10
• Menjadi top of mind startup dalam indutri jasa
• Menjadi penyedia jasa sewa gedung dan barang perlengkapan acara yang digunakan di
seluruh Indonsia
• Menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar

D. Gambaran Produk
1. Jasa : Jasa sewa gedung yang ada di Yogyakarta dan Indonesia
dengan kerja sama dengan para pemilik gedung, serta penyewaan alat perlengkapan
acara
2. Deskripsi Jasa : penyewaan gedung untuk berbagai acara dan acara, digunakan
sebagai kebutuhan pelengkap yang penting bagi masyarakat. Penyewaan gedung ini
untuk mengadakan berbagai macam acara penting seperti meeting, pernikahan,
ataupun acara penting lainnya yang dibutuhkan untuk mempermudah masyarakat
dalam mengadakan berbagai macam acara tersebut.
3. Keunggulan Jasa :
a. Artikel dan Berita;
b. User Review;

6
c. Sewa Gedung;
d. Event;
e. Sewa perlengkapan acara;
f. Refund;
g. Customes Service;
h. Opsi pembayaran yang beragam.

7
BAB III

PEMASARAN

3.1 Gambaran Pasar


SEWAGEDUNG.ID ditujukan untuk komunitas, kantor, mahasiswa, masyarakat
umum, dan sebagainya. Website kami dapat digunakan dan diakses di semua wilayah di
Indonesia. Namun pada tahap awal ini, pasar pertama yang kami tuju yaitu Provinsi DI
Yogyakarta. Tahap awal yang dilakukan dalam membangun usaha ini adalah dengan promosi
melalui media social, juga melakukan pemasaran produk kepada komunitas-komunitas,
kantor, atau pihak yang dirasa sering melakukan penyewaan geudng.

3.2 Ukuran dan Tren Pasar


Tren bisnis jasa SEWAGEDUNG.ID ini tidak akan pernah punah, karena kebutuhan
komunintas, kantor, serta amsyarakat umum mengenai kegiatan atau acara penting tidaklah
berubah. Produk yang ditawarkan bisa mengikuti keinginan masyarakat pula dan semakin
berkembang.

3.3 Segmen Pasar


Produk yang ditawarkan adalah jasa penyewaan gedung. Produk ini ditujukan untuk
komunitas, kantor, mahasiswa, masyarakat umum, dan sebagainya yang membutuhkan sewa
gedung untuk berbagai kegiatan.

3.4 Target Pasar


Target pasar untuk produk ini adalah semua kalangan, komunitas, kantor, mahasiswa,
masyarakat umum, dan sebagainya. Ditargetkan dapat membantu pihak yang membutuhkan
penyewaan gedung sebanyak 20 transaksi pada bulan pertama peluncuran dengan omset
Rp6.000.000,00 untuk bulan pertama, dengan jumlah transaksi bertambah sebanyak 10 di
bulan-bulan berikutnya.

3.5 Strategi Pemasaran


Mengenalkan produk lewat media sosial online seperti Instagram, WhatsApp, Line,
Twitter, Tiktok, Facebook, dan masih banyak lagi. Lalu ada pula pengenalan produk secara
offline yaitu campus visit, membuat event, brosur, dsb. SDM SEWAGEDUNG.ID terdiri dari
orang-orang yang berkompeten dan dapat menerima kritik serta saran dari pengguna.
Tampilan website yang eyes catching, ringan, sederhana, dan responsive. Memberikan

8
diskon di akhir tahun/ hari-hari tertentu. SEWAGEDUNG.ID dapat diakses melalui
www.sewagedung.id dengan alamat website yang mudah di ingat, memiliki branding yang
kuat.

9
BAB IV

ANALISIS PERSAINGAN
4.1 Pesaing
Saat ini sudah ada beberapa website atau aplikasi yang menyediakan fitur untuk
menyewa gedung. Kelebihannya jika dibandingkan dengan rencana bisnis ini antara lain
mereka mungkin memiliki pengalaman yang lebih karena sudah dirintis lebih dahulu. Di
samping itu, website atau aplikasi tersebut sudah banyak dikenal oleh masyarakat.

4.2 Kelebihan dan Kekurangan Pesaing


a. Kelebihan

- Website atau apliaksi sudah lebih dahulu dikenal masyarakat

- Memiliki kualitas yang menjamin, dilihat dari testimoni yang ada

b. Kekurangan

- Fasilitas yang kurang

- Ketidakcocokan harga

- Tampilan website tidak menarik

4.3 Kelebihan dibanding Pesaing


- Website atau aplikasi dengan tampilan eyes catching, ringan, sederhana, dan
responsive

- Memiliki variasi gedung yang banyak

- Memiliki fasilitas lebih banyak disbanding pesaing

- Harga terjangkau dengan kualitas bagus


4.4 Strategi Bersaing
- harga yang dipasarkan sesuai persetujuan pemilik gedung ditambah komisi sebesar
15%.
- Membuat promosi yang menarik, online (Instagram, Youtube, Fscebook) dan offline
(campus visit, membuat event, brosur)
- Memperkerjakan SDM yang berkompeten dan dapat menerima kritik serta saran
- Selalu meningkatkan fasilitas yang ada
- Selalu mengutamakan kualitas dan kreativitas

10
BAB V

ANALISIS
RISIKO

5.1 Risiko yang Mungkin Timbul


Risiko yang mungkin terjadi adalah sebagai berikut :
- Tidak tercapainya target karena gedung sewa gedung bukanlah hal rutin yang
dilakukan oleh masyarakat
- Ada pembludakan transaksi pada waktu yang sama

- Website yang tiba-tiba error

- Kerusakan produk

5.2 Perhitungan Risiko


Uraian Harga
Website error Rp150.000,00
Rp100.000,00
Perawatan website rutin

Total per Bulan Rp250.000,00

Prediksi kerugian yang akan ditanggung sebesar Rp250.000,00 per Bulan.

5.3 Exit Plan Risiko


Jika suatu saat “SEWAGEDUNG.ID” mengalami kebangkrutan, saya akan mencoba
memperbaiki keuangan. Jika tetap mengalami kerugian besar, saya akan mencoba bisnis
lain.

11
BAB VI

RENCANA OPERASI DAN MANAJEMEN


6.1 Fasilitas
Untuk kelancaran usaha, fasilitas yang tersedia untuk operasional usaha dan
transaksi adalah beberapa piliha, yaitu melalui Cash on Delivery, pembelian online melalui
Instagram, facebook, shopee, ataupun whatsapp. Untuk pembayaran, dapat melalui atm,
ataupun uang elektronik, ataupun jug acash.

6.2 Proses Produksi


a. Membuat konsep website

b. Pembuatan website oleh programmer

c. Pemilik akan mencari infornasi seputar gedung yang dapat disewa di Yogyakarta

d. Mengisi konten-konten serta fasilitas pada website

e. Melalui website yang sudah ada, konsumen bisa langsung berkomunikasi mengenai
gedung yang menjadi tujuan, serta bertrantsaksi dengan banyak cara.

Pemilik usaha juga mengecek penampilan, keadaan website, serta fasilitas dan konten yang ada di
website.

6.3 Pasokan dan Distribusi


- Pasokan, kami mencari langsung geudng-gedung yang dapat disewakan dan
berdiskusi langsung dengan pemilik gedung

- Distribusi, kami siap menjadi mitra penyewaan alat untuk keperluan acara serta mitra
EO (Event Organizer) dan Cathering

6.4 R&D/ Pengembangan Produk


- Menjadi platform penyedia jasa sewa gedung yang dikenal oleh masyarakat luas
terutama kota Yogyakarta dan Indonesia
- Mempermudah masyarakat dalam hal penyewaan gedung
- Mendaftarkan legalitas atau hak cipta perusahaan
- Membuat aplikasi
- Memiliki tenaga kerja

12
6.5 Kontrol Keuangan
Melakukan perekapan setiap hari, minggu, bulan, dan tahun.

6.6 Tim Manajemen


Tim manajemen : tim untuk mengatur segala tentang manajemen perusahaan dengan
pertimbangan langsung oleh pemilik usaha.

13
BAB VII

ANALISIS RENCANA KEUANGAN


7.1 Biaya Investasi
No. Jenis Harga/Tahun Nilai Investasi
1 Meja kursi Rp500.000,00 Rp2.500.000,00
2 Sewa Kantor Rp15.000.000,00 Rp17.500.000,00
3 Promosi Rp3.000.000,00 Rp20.500.000,00

7.2 Biaya Operasional


Biaya Operasional Produksi

No. Jenis Harga/Tahun Total


1 Domain Rp200.000 Rp200.000

2 Hosting Rp1.800.000 Rp2.000.000

3 Data Rp3.600.000 Rp5.600.000


Analyst/SEO
4 UI/UX Design Rp3.600.000 Rp9.200.000

5 Programmer Rp3.600.000 Rp12.800.000

6 Digital Marketer Rp3.600.000 Rp16.400.000

Biaya Operasional Umum

No. Jenis Harga Satuan Jumlah


1 Listrik Rp2.400.000 Rp2.400.000

2 Internet Rp1.800.000 Rp4.200.000

3 Maintanance Rp1.000.000 Rp5.200.000


Website
4 Gaji Karyawan Rp2.500.000 Rp30.000.000,00

Total biaya operasional per tahun Rp72.100.000,00

14
7.3 Sumber Modal dan Penggunaan
1. Bootstrapping
Sumber modal usaha pertama kami berasal dari uang pribadi atau pendapatan
operasional perusahaan. Sumber modal ini cocok dalam kepemilikan kendali
penuh atas SEWAGEDUNG.ID dan mencari jalan aman. Dengan perencanaan
yang matang, perhitungan yang tepat, komitmen terhadap timeline yang
ditentukan, serta disiplin dalam mencicil uang yang dibutuhkan, maka modal
usaha dari sumber ini akan segera terkumpul.
2. Profit/Revenue Share
Modal ini terbatas sesuai dengan nilai project yang tidak terlalu besar dan
bersifat sementara. Selain itu, sumber modal usaha ini tidak mewajibkan
pembayaran bagi hasil apabila belum ada keuntungan yang diraih. Namun, uang
tetap perlu dikembalikan sesuai perjanjian. Jika ada keuntungan yang kami
miliki, pihak pemberi modal akan mendapatkan keuntungan sesuai dengan porsi
kontribusi.
3. Inkubator Bisnis
Inkubator bisnis adalah program atau organisasi yang memberikan sponsor
dengan tujuan mempercepat pertumbuhan dan sukses suatu startup atau bisnis.
Program ini akan membantu usaha rintisan baru di tahap-tahap awal
pembangunannya dengan memberikan koneksi pada angel investor, pemerintah,
koalisi pembangunan ekonomi, maupun investor lainnya supaya usaha yang akan
dibentuk ini akan mempunyai cukup modal untuk membangun bisnis. Bahkan,
tak menutup kemungkinan inkubator bisnis itu sendiri pun memberikan pinjaman
modal bagi sebuah bisnis.

7.4 Pendapatan

1. Sharing komisi

Diambil sebanyak 15% dari setiap total nilai transaksi yang terlaksana. Nominal minimal
yang dilakukan saat transaksi adalah Rp2.000.000,00 atau sama dengan harga sewa
gedung termurah. Pada bulan pertama peluncuran jumlah transaksi yang ditargetkan
adalah sebanyak 20 transaksi. Jumlah transaski bertambah sebanyak 5 di bulan-bulan
berikutnya.

15
Bulan 1 Bulan 5 Bulan 9
20 x (Rp1.000.000x15%) 60 x (Rp1.000.000x15%) 100 x (Rp1.000.000x15%)
Rp6.000.000 Rp18.000.000 Rp30.000.000

Bulan 2 Bulan 6 Bulan 10


30 x (Rp1.000.000x15%) 70 x (Rp1.000.000x15%) 110 x (Rp1.000.000x15%)
Rp9.000.000 Rp21.000.000 Rp33.000.000

Bulan 3 Bulan 7 Bulan 11


40 x (Rp1.000.000x15%) 80 x (Rp1.000.000x15%) 120 x (Rp1.000.000x15%)
Rp12.000.000 Rp24.000.000 Rp36.000.000

Bulan 4 Bulan 8 Bulan 12


50 x (Rp1.000.000x15%) 90 x (Rp1.000.000x15%) 130 x (Rp1.000.000x15%)
Rp15.000.000
Rp27.000.000 Rp39.000.000

Total : Rp135.000.000,00

2. AdSense Youtube
a. CPM (Cost per Mille)
Perkiraan besaran komisi yang diberikan oleh Google adalah $0.5 setiap 1.000 viewers
iklan. Ditargetkan setiap bulan mengalami kenaikan sebesar 20% jumlah viewers.
Bulan 1 tahap aktivasi Bulan 5 Bulan 9
AdSense
Tahap aktivasi 72.000 viewers
AdSense $36

Bulan 2 tahap aktivasi Bulan 6 tahap aktivasi Bulan 10


AdSense AdSense 86.400 viewers
$43,2

Bulan 3 tahap aktivasi Bulan 7 Bulan 11


AdSense 50.000 viewers 103.680 viewers
$25 $103,68

Bulan 4 Bulan 8 Bulan 12


Tahap aktivasi 60.000 viewers 124.416 viewers
AdSense $30 $124.41

Total = $362,29 x Rp14.000

= Rp5.072.060

b. CPC (Cost Per Click)

16
Perkiraan besaran komisi yang diberikan oleh Google adalah $0.76 setiap penonton yang
mengklik iklan. Ditargetkan mengalami pingkatan 5% setiap bulannya
Bulan 1 Bulan 5 tahap Bulan 9
tahap aktivasi AdSense aktivasi 110 klik
AdSense $83,6

Bulan 2 Bulan 6 tahap Bulan 10


aktivasi 115 klik
tahap aktivasi AdSense
AdSense $87,4

Bulan 3 Bulan 7 Bulan 11


100 klik 121 klik
tahap aktivasi AdSense
$76 $91,96

Bulan 4 Bulan 8 Bulan 12


105 klik 127 klik
tahap aktivasi AdSense
$79,8 $96,52

Total = $515,28 x Rp14.000


= Rp7.213.920

Total Pendapatan AdSense Youtube


CPM + CPC
Rp5.072.060 + 7.213.920 = Rp12.285.980

No Keterangan Jumlah Saldo

1 Sharing Komisi Rp135.000.000,00 Rp135.000.000


2 AdSense Youtube Rp12.285.980 Rp147.285.980

Total Rp147.285.980

17
7.5 Payback Period, NPV
- Payback Period

Deskrip Bulan
Bulan 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan 4 Bulan 5 Bulan 6 Bulan 7 Bulan 8 Bulan 9
si 10
Biaya
20.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0
Investasi
Biaya
Operasio 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400
nal
Total
36.900 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400
Biaya
Pendapat
6.000 9.000 12.000 15.000 18.000 21.000 25.414 28.537,2 31.674,4 34.828,4
an
Keuntu
ngan (30.900) (7.400) (4.400) (1.400) 1.600 4.600 9.014 12.137,2 15.274,4 18.428,4
bersih
Keuntu
ngan
bersih (30.900) (38.300) (42.700) (44.100) (42.500) (37.900) (28.886) (16.748,8) 1.474,4 16.954
(kumul
atif)

Usaha mampu membayar investasi/ modal pada tahun pertama, tepatnya dalam
jangka waktu 9 bulan dan mendapat keuntungan bersih sebesar Rp1.474.400,00.
Karena investasi akan kembali dalam jangka waktu 9 bulan, maka disimpulkan bahwa
usaha ini layak dilaksanakan.

18
- NPV

Deskrip Bulan
Bulan 1 Bulan 2 Bulan 3 Bulan 4 Bulan 5 Bulan 6 Bulan 7 Bulan 8 Bulan 9
si 10
Biaya
20.500 0 0 0 0 0 0 0 0 0
Investasi
Biaya
Operasio 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400
nal
Total
36.900 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400 16.400
Biaya
Pendapat
6.000 9.000 12.000 15.000 18.000 21.000 25.414 28.537,2 31.674,4 34.828,4
an
Keuntu
ngan
bersih (30.900) (38.300) (42.700) (44.100) (42.500) (37.900) (28.886) (16.748,8) 1.474,4 16.954
(kumul
atif)
% Laba rata-rata dari investasi 69,88%
Dengan laba bersih rata-rata 69,88%, maka usaha ini layak dilaksanakan.

- BEP (Break Event Point)


16.400.000
= 8,2
2.000.000 − 0
Artinya, usaha SEWAGEDUNG.ID harus melakukan transaksi kurang lebih 9
transaksi sewa gedung agar tidak mengalami kerugian.

19

Anda mungkin juga menyukai