Anda di halaman 1dari 2

Pengertian kolesititis

Kolesistitis merupakan reaksi inflamasi dinding kandung empedu. Kolesistitis adalah peradangan
di kantong empedu akibat terperangkapnya cairan empedu di dalam kantung empedu. Perlu
diketahui bahwa kandung empedu adalah organ kecil berbentuk buah pir di sisi kanan perut, di
bawah hati. Organ ini berfungsi untuk menampung cairan pencernaan yang dilepaskan ke usus
kecil (empedu).

Etiologi kolesititis
Kolesistitis terjadi ketika kantung empedu meradang. Dalam hal ini peradangan kandung empedu
dapat disebabkan oleh:
1. Batu empedu.
Paling sering terjadi pada kolesistitis adalah hasil dari partikel keras yang berkembang di
kantung empedu (batu empedu). Batu empedu dapat menyumbat saluran (duktus sistikus)
yang melaluinya empedu mengalir ketika meninggalkan kantung empedu. Empedu
menumpuk, menyebabkan peradangan.
2. Tumor
Tumor dapat mencegah empedu mengalir keluar dari kantung empedu dengan benar,
menyebabkan penumpukan empedu yang dapat menyebabkan kolesistitis.
3. Penyumbatan saluran empedu
Kerutan atau jaringan parut pada saluran empedu dapat menyebabkan penyumbatan yang
menyebabkan kolesistitis.
4. Infeksi
AIDS dan infeksi virus tertentu dapat memicu peradangan kandung empedu.
5. Masalah pembuluh darah
Penyakit yang sangat parah dapat merusak pembuluh darah dan menurunkan aliran darah ke
kantung empedu, yang menyebabkan kolesistitis.

https://www.halodoc.com/kesehatan/kolesistitis
https://www.honestdocs.id/kolesistitis
Pengertian pankreatitis
Pankreatitis adalah peradangan yang terjadi pada organ pankreas. Pankreatitis menyebabkan
organ pankreas tidak dapat berfungsi secara optimal. Di mana, pankreas dalam tubuh memiliki
tugas untuk menyalurkan hormon insulin dan glukagon ke dalam darah serta memproduksi
enzim-enzim pencernaan. Pankreas merupakan kelenjar besar yang terletak di belakang perut,
tepatnya dekat dengan bagian pertama usus kecil (duodenum).

Etiologi pankreatitis
Penyebab pankreatitis cenderung beragam. Namun, kondisi yang sering kali menyebabkan
pankreatitis adalah batu empedu dan konsumsi minuman beralkohol berlebih. Penjelasan lengkap
dari penyebab pankreatitis adalah sebagai berikut:
1. Batu empedu
Batu empedu umumnya menyebabkan pankreatitis akut karena keluarnya padatan yang
menyerupai batu dari kantung empedu sehingga menyumbat saluran pankreas.
2. Konsumsi alkohol berlebih
Tubuh akan mengubah kandungan alkohol berlebih dalam tubuh menjadi suatu senyawa
kimia beracun yang dapat merusak organ pankreas.
3. Efek samping obat-obatan tertentu.
4. Kadar kalsium dalam darah yang melebihi batas normal (hiperkalsemia). Kondisi ini bisa
diakibatkan dari hiperparatiroidisme (kelenjar paratiroid memproduksi hormon paratiroid
terlalu banyak).
5. Kadar trigliserida dalam darah yang melebihi batas normal (hipertrigliseridemia).
6. Fibrosis kistik.
7. Obesitas.
8. Terkena tusukan pada bagian perut yang mengenai organ pankreas.

https://www.siloamhospitals.com/en/informasi-siloam/artikel/apa-itu-pankreatitis

Anda mungkin juga menyukai