Anda di halaman 1dari 3

INSTRUKSI KERJA No. Dokumen = QA-D.3.

2-2-IK
KALIBRASI TIMBANGAN Halaman = 1 dari 3

1. TUJUAN

Untuk menentukan unjuk kerja timbangan, yaitu dengan pengujian “repeatability of reading”, “scale
value”, “uniformity of scale”, “efek tera”, dan “off centre loading”.

2. RUJUKAN

 The Calibration of Balances, David B Prowse, CSIRO, 1985


 Guide to the Expression of Uncertainty in Measurement – International Organization for
Standardization, 1993

3. PROSEDUR

3.1. Peralatan

 Anak Timbangan
 Kwas
 Sarung tangan
 Pinset

3.2. Prosedur Kalibrasi

3.2.1. Pengujian “Repeatability of Reading”

Pengujian Repeatability of Reading diuji dengan massa standard sekitar setengah kapasitas maksimum
dan kapasitas maksimum timbangan.

Prosedur Pengujian:

1. Timbangan dinyalakan dan dicatat penunjukkan timbangan (zi)


2. Letakkan massa standard pada 'pan' timbangan dan catat penunjukkan timbangan (mi)
3. Ulangi poin 2 hingga 10 kali ulangan.

3.2.2. Pengujian Scale Value

Nilai nominal skala uji dengan massa standard yang nilainya sama dengan nilai nominal skala.

1. Timbangan diset pada titik nol dan catat penunjukkan timbangan.


2. Massa standard diletakkan pada 'pan' timbangan dan catat penunjukkan timbangan.
3. Ulangi point 2
4. Ambil massa standard dari 'pan' dan catat penunjukkan timbangan.

Di siapkan oleh : Disetujui oleh : Rev : 00


INSTRUKSI KERJA No. Dokumen = QA-D.3.2-2-IK
KALIBRASI TIMBANGAN Halaman = 2 dari 3

3.2.3. Pengujian Uniformity of Scale

Minimal dilakukan 10 titik ukur. Prosedur pengujiannya :

1. Timbangan dinyalakan dan di nol kan


2. Letakkan massa standard sekitar 10% dari kapasitas skala pada pan timbangan dan baca
penunjukkan timbangan.
3. Ulangi point 2
4. Ambil massa standard dari 'pan' dan baca penunjukkan timbangan
5. Lakukan untuk massa standar 20%; 30%; 40% hingga 100% dari kapasitas skala seperti pada point
2 hingga 4

3.2.4. Pengujian off Center Loading

Pengujian off center loading dilakukan dengan meletakkan massa standar yang nilainya antara 1/3 dan
½ maksimum ditengah-tengah 'pan' dan kemudian memindahkan ke posisi yang berbeda. Prosedur
pengujian:

1. Letakkan massa standar di tengah-tengah 'pan' dan baca penunjukkan timbangan


2. Pindahkan massa standar ke posisi depan, belakang, kiri dan kanan dari center 'pan' dan baca
penunjukkan timbangan tiap posisi.

3.2.5. Pengujian Efek Tara

Efek tara diuji dengan mengamati penunjukkan timbangan dengan fasilitas tara dan penunjukkan
timbangan tanpa tara yaitu menggunakan massa standar yang nilainya sama dengan nilai skala.
Pr
Prosedur pengujian :

1. Letakkan massa pada 'pan' lalu nolkan timbangan dengan sistem tara
2. Letakkan massa standar yang sesuai dengan nilai skala maksimum dan baca penunjukkan
timbangan
3. Amati perbedaan antara penunjukkan timbangan dengan sistem tara dan penunjukkan timbangan
tanpa sistem tara.

Di siapkan oleh : Disetujui oleh : Rev : 00


INSTRUKSI KERJA No. Dokumen = QA-D.3.2-2-IK
KALIBRASI TIMBANGAN Halaman = 3 dari 3

4. KALKULASI

4.1. Repeatability of reading, dihitung menurut rumus:

S = √(∑ (Xr – Xi)) /(n - 1)


Keterangan :

Xi = hasil pengukuran
Xr = rata-rata pengukuran
n = banyaknya pengukuran pada satu titik ukur

Ketidakpastian dihitung dengan rumus:

U95 = ± 2 (S12 + S2/n)½

dimana :
S1 : ½ ketidakpastian anak timbangan standar
S : Standar deviasi pengukuran
n : Jumlah pengukuran

4.2. Scale Value

Koreksi dihitung menurut rumus :

C = M – (m – z)

Keterangan:

M : Massa standar (anak timbangan standar yang diukur)


m : penunjukkan timbangan rata-rata dengan beban massa standar
z : penunjukkan timbangan rata-rata tanpa beban massa standar

4.3. Effect off Center Loading

Hitung perbedaan penunjukan alat pada berbagai posisi

Di siapkan oleh : Disetujui oleh : Rev : 00

Anda mungkin juga menyukai