Anda di halaman 1dari 2

 Latar Belakang

Kesehatan Pariwisata adalah cabang ilmu kesehatan masyarakat yang


mempelajari berbagai aspek yang berkaitan dengan kesehatan wisatawan/ perjalanan
wisatawan dan aktivitas wisata ke suatu tempat dari sudut pandang kesehatan juga
kesehatan masyarakat local serta semua pihak yang terlibat dalam industri pariwisata
(Wirawan,2016).
Pariwisata Indonesia saat ini sedang mengalami peningkatan dan perubahan yang
memunculkan inovasi wisata baru yang unik. Pariwisata mempunyai peran yang besar
dalam pembangunan nasional. Kreativitas dan media massa merupakan faktor utama
dalam meningkatkan pariwisata Indonesia. Selain pertumbuhan pariwisatanya yang cepat,
Indonesia merupakan salah satu negara tujuan wisata paling diminati karena keunggulan
kekayaan budaya yang luar biasa. Lonely Planet pada tanggal 5 November 2018
menetapkan Indonesia di ranking 7 dalam “Top-10 Countries Best in Travel”
(Kemenkes,2019).
Di Lombok Nusa Tenggara Barat merupakan daerah yang kaya akan potensi
wisata serta memiliki keberagaman keunikan potensi wisata. Selain dikenal sebagai
wisata halal Lombok juga dikenal dengan dengan obyek wisata alamnya yang menarik
perhatian wisatawan, baik wisatawan lokal maupun mancanegara.
Saat ini kesehatan pariwisata menjadi bagian dari upaya pemerintah, sektor
penyedia layanan wisata dan institusi kesehatan, khususnya kedokteran untuk terlibat
dalam mengidentifikasi potensi bahaya, penilaian risiko dan pengendalian terhadap
kesehatan wisatawan, kesehatan penduduk local dan lingkungan daerah wisata (FK
UNIZAR,2022).
Oleh karena itu pentingnya mengetahui kesehatan pariwisata khususnya di
institusi kesehatan. Selain profesi medis (dokter dan perawat), profesi kesehatan lainnya
terutama sarjana kesehatan masyarakat (SKM) di daerah wisata juga memiliki potensi
yang sangat besar untuk dilibatkan. Dalam hal ini sejalan dengan Visi Misi Fakultas
Kedokteran UNIZAR yang mengangkat kesehatan pariwisata sebagai program unggulan
yang kompetensinya harus dimiliki oleh setiap dokter lulusan FK UNIZAR. Salah satu
hal yang mendukung keberhasilan program unggulan tersebut adalah dengan mempelajari
dan menjalani stase bagian IKM (Ilmu Kesehatan Masyarakat) yang bekerjasama dengan
Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Mataram.

Anda mungkin juga menyukai