Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 2

Nama : Sulhu Sila Adilsyah


NIM : 1105620003
Dosen Pengampu : Indah Juniasih, M.Pd.
Mata Kuliah : Pembelajaran Seni Musik dan Tari AUD

Musik memiliki peran penting dalam proses meningkatkan perkembangan dan


pertumbuhan anak. Musik merupakan bagian dari seni yang merupakan konten pembelajaran anak
usia dini melalui aktivitas menyenangkan dengan bermain. Musik memberikan pengaruh positif
terhadap perkembangan dan pertumbuhan anak usia dini karna dapat mengembangkan intelegensi,
kemampuan berbahasa, kemampuan koordinasi, serta mengembangkan imajinatif anak.

Terdapat beberapa alasan dibalik pentingnya musik dalam meningkatkan perkembangan


anak usia dini, di antaranya, yaitu:

 Mencerdaskan Otak Anak


Mendengarkan musik dapat memberikan manfaat baik untuk kesehatan dan fungsi
otak anak. Saat mendengarkan musik, sel-sel otaknya akan lebih aktif bekerja. Bermain
musik sambil bernyanyi bisa meningkatkan fungsi otak dan daya ingat anak, karena secara
tidak sadar anak akan berusaha sebaik mungkin untuk menghafal nada dan lirik lagu yang
ia nyanyikan, sehingga kemampuan kognitif dan bahasanya dapat meningkat.
 Meningkatkan Keterampilan Fisik dan Motorik
Aktivitas bermusik yang dilakukan anak seperti menari mingikuti lagu yang diputar
dapat meningkatkan keterampilan fisik dan motorik kasarnya. Selain itu, kegiatan
memainkan alat musik tertentu yang disesuaikan dengan usia mereka seperti drum, piano,
dan alat perkusi lainnya dapat membantu anak mengembangkan koordinasi serta
keterampilan motorik halusnya.
 Mengembangkan Sikap Sabar dan Tekun
Menghafal lirik lagu maupun belajar memainkan alat musik membutuhkan proses
yang dapat melatih kesabaran dan ketekunan anak. Kedua sikap tersebut perlu terus
dikembangkan untuk membantu anak dalam menghadapi masalah ataupun hal lain di
kemudian hari.
 Meningkatkan Kemampuan Literasi dan Bahasa
Segala akativitas bermusik yang menggunakan lagu sangat berperan dalam
menambah perbendaharaan kosakata anak. Pengulangan lirik lagu dapat membantu anak
menghafal kata dan kalimat baru. Kemudian, kosakata yang berkembang dengan baik
tersebut dapat membuat anak berkomunikasi secara efektif dan belajar membaca dengan
kefasihan dan pemahaman yang lebih baik, yaitu membaca bermakna.
 Meningkatkan Kecerdasan Emosional
Ketika musik diperdengarkan, anak akan memberikan respon yang beragam seperti
bernyanyi, bertepuk tangan, menari, dan melompat-lompat. Musik akan mendorong
anak untuk mengekspresikan emosi yang ada dalam dirinya sehingga dalam
perkembangannya, emosi anak bisa dikembangkan sesuai dengan tahapan-tahapan usia
perkembangan anak tersebut.
 Sarana Mengekspresikan Diri
Musik merupakan sarana yang baik untuk mengekspresikan diri bagi anak-anak.
Melalui kegiatan bermusik, anak dapat mengembangkan kreativitas mereka serta merasa
bebas untuk mengekspresikan diri tanpa penilaian. Di mana, kreativitas dalam berekspresi
ini adalah bagian penting dari perkembangan anak.

Kegiatan bermusik sederhana yang dapat dilakukan oleh anak untuk meningkatkan
berbagai aspek perkembangan mereka, di antaranya, yaitu:

 Menari dengan diiringi lagu/instrumen


 Bernyanyi
 Bermain tepuk lagu yang melibatkan koordinasi motorik kasar dan halus anak
 Memainkan alat musik sederhana yang disesuaikan dengan usia anak seperti piano, drum,
dan alat perkusi lainnya
 Mendengarkan dan menceritakan kembali cerita dari buku audio
 Bermain lagu dengan aktivitas fisik seperti permainan ‘patung musik’ atau ‘kursi musik’

Anda mungkin juga menyukai