Anda di halaman 1dari 2

Nama : Muhammad Aflah Chezza

Kelas : 9 – E

Lulus sekolah SD

Aflah sangat senang hari itu karena ia merasakan lulus sekolah dari SDN 08 Jakarta. Kemudian ia
mengajak sahabatnya untuk melanjutkan sekolah dengan jenjang yang lebih tinggi lagi. Sebelum
melanjutkan sekolah yang lebih tinggi Aflah dan para sahabatnya mengadakan acara temu kangen.
(Orientasi)
Setelah selesai acara temu kangen, di sebuah resto, tiba-tiba ada adik seorang pengemis yang meminta
uang kepadanya. Tanpa pikir panjang Aflah pun segera mengeluarkan Rp.10.000,- untuk diberikan
kepada adik pengemis itu. Betapa kaget Aflah ketika adik pengemis itu memegang tangan Aflah dan
menciumnya sambil mengucapkan terima kasih. (Perumusan masalah)
“Terima kasih banyak, Kak. Semoga rezekinya lancar dan apa yang dicita-citakan kakak akan
tercapai. Ini adalah uang pertama saya yang dapat dengan jumlah besar. Terima kasih, kak...’ Aflah
tersentuh, ia pun mulai mengajak berbincang adik pengemis tersebut. (Komplikasi)
“Saya bersyukur,kak dapat segini, lumayan untuk membantu membeli obat untuk ibu”
‘Iya sama-sama, seoga ibunya cepat sembuh ,ya’
Adik pengemis itu pun menggangguk lalu pamit dan melangkah pergi. Rafly pun sudah datang
menghampirinya. Mereka pun melangkah memasuki resto. Sementara dalam diam, Aflah terharu,
padahal ia hanya memberikan rp. 10.000,- kepada adik tersebut. Tapi rasa syukur adik tersebut
sangatlah besar, ia mendoakan aflah pula. (Resolusi)
Aflah menginggat masih ada sisa tabungan di rumah yang ia dapati dari uang saku yang diberikan
orang tuanya ketika sekolah. Aflah berjanji, ketika bertemu adik pengemis itu lagi, ia akan
mengajaknya makan malam atau sekedar berbincang tentang kehidupan. (Koda)
Struktur dalam cerita inspirasi diatas ialah:

 Orientasi : ”Aflah sangat senang hari itu karena lulus sekolah”


 Perumusan masalah : “Setelah selesai temu kangen, tiba-tiba ada adik seorang pengemis
yang meminta uang kepadanya”
 Komplikasi : “Terima kasih banyak kak. Semoga rezekinya lancar dan apa yang dicita-
citakannya tercapai”
 Resolusi : “Adik pengemis itu pun mengangguk lalu pamit dan melangkah pergi kerumah.
 Koda : “Aflah mengingat masih ada sisa tabungan dirumah yang ia dapati dari uang saku
yang diberikan ”

Anda mungkin juga menyukai