Anda di halaman 1dari 2

1.

Bertahan Hidup (Survival)

Hal ini bersifat fisiologis seperti kesehatan, rumah, dan makan. Komponen
psikologisnya adalah merasa aman. Dalam pemenuhannya kadang manusia bisa
atau terpaksa melakukan hal mungkin bertentangan dengan nilai keyakinan yang
dianutnya.

2. Cinta dan Kasih Sayang (Love and Belonging)

Ini disebut dengan kebutuhan psikologis, yang meliputi kebutuhan akan koneksi
sosial, memberi dan menerima kasih sayang, dan merasa menjadi bagian atau
tergabung dengan sebuah kelompok.

Orang atau anak-anak yang memiliki kebutuhan dasar kasih sayang yang tinggi


biasanya ingin bisa diterima oleh lingkungan sekitarnya. Baik orang tua, teman, guru,
dan lingkungannya secara umum.

3. Kebebasan (Freedom)

Dalam hal ini yang dibutuhkan adalah kemandirian, memiliki pilihan untuk mengatur
hidupnya sendiri. Pada anak-anak, biasanya ingin banyak bergerak, mengetahui hal
baru, dan tidak ingin dipengaruhi orang lain.

Kebebasan ini juga berhubungan kebutuhan untuk mengaktualisasikan diri. Tampil


sesuai apa yang diinginkannya.

4. Kesenangan (Fun)

Hal ini membutuhkan rasa gembira, tertawa, dan bermain. Anak-anak biasanya ingin
menikmati apa yang mereka lakukan. Jika melakukan yang disukainya, anak-anak
bisa berkonsentrasi serius. Misalnya mengoleksi barang kesukaan, suka bercanda,
dan terkadang berlaku buruk.

Tapi juga berhubungan dengan bersosialisasi, senang bermain dengan teman,


memiliki teman yang memiliki kesukaan yang sama.

5. Kekuasaan (Power)

Dalam hal ini biasanya orang ingin dianggap berharga, mampu membuat perbedaan,
mendapat pengakuan orang lain, dan dihormati. Anak-anak yang seperti ini biasanya
ingin menjadi pemimpin.

Anda mungkin juga menyukai