Anda di halaman 1dari 9

UJIAN TENGAH SEMESTER

(BD301-D) INTRODUCTION TO MARKETING

Nama:
Muhammad Hafidz Haykal (00000056008)

PROGRAM STUDI DESAIN KOMUNIKASI VISUAL


FAKULTAS SENI DAN DESAIN
UNIVERSITAS MULTIMEDIA NUSANTARA
TANGERANG
2022
Soal 1 Marketing dan DKV

A. Penjelasan marketing, hubungan marketing dengan DKV dan contohnya

Marketing

Marketing adalah proses manajemen yang bertanggung jawab dalam mengidentifikasi,


mengantisipasi, dan juga memuaskan kebutuhan pelanggan secara menguntungkan.

Hubungan marketing dengan DKV

Visual yang menarik merupakan hal yang sangat penting di bidang industri. Pada hal ini
terkait atas strategi pemasaran suatu brand atau produk tertentu. Perusahaan berusaha untuk
memberikan penampilan yang menarik untuk setiap produknya.

Contoh

Puma membuat produk sepatu yang bertujuan untuk para atlet atau orang yang memiliki
hobi olahraga pakai kakinya merasa lebih ringan dan lebih cepat. Mereka membuat iklan
dengan atlet pelari terkenal seperti Usain Bolt agar pelanggan semakin percaya kalau sepatu
tersebut membuat mereka lebih cepat.

B. Market, potensial market, bagaimana tindakan marketing lewat komunikasi visual


dapat berpengaruh untuk meraih potensial market

Market

Market merupakan jumlah total dari semua pembeli dan penjual di area atau wilayah
yang dipertimbangkan. Nilai, biaya, dan harga barang yang diperdagangkan sesuai dengan
kekuatan penawaran dan permintaan pada market. Market dapat berupa fisik atau virtual, lokal
atau global, sempurna dan tidak sempurna.

Potensi market

Potensi market adalah perkiraan jumlah uang yang akan masuk ke bisnis dari
pelanggan yang membeli produk atau jasa.

Bagaimana tindakan marketing lewat komunikasi visual dapat berpengaruh untuk meraih
potensial market

Tindakan yang dilakukan adalah pertama, membuat iklan komersial yang menarik untuk
mendapat perhatian para pelanggan, kedua, memberikan promosi seperti buy 1 get 1 atau
diskon agar mereka tertarik untuk membeli.
C. Bauran Pemasaran , elemen dan contohnya

Bauran Pemasaran

Strategi kombinasi yang dipakai oleh perusahaan pada bidang pemasaran. Hampir
seluruh perusahaan memakai strategi ini untuk mencapai tujuan pemasarannya.

Elemen

- Product
- Price
- Place
- Promotion
- Physical evidence
- Process
- People

Soal 2 Analisis STP dan Bauran Pemasaran Coca-Cola

A. STP

1. Segmentasi

Geografis

Benua: Amerika Utara, Amerika Latin, Eropa, Timur Tengah, Afrika, dan Asia Pasifik

Daerah: Domestik dan internasional

Kepadatan wilayah: Urban, dan rural

Demografis

Usia : Remaja 10-19 tahun; Anak muda 20-24 tahun; Dewasa 25-40 tahun

Jenis kelamin: Laki-laki dan perempuan

Ukuran keluarga: 1-2 orang, 3-4 orang, lebih dari 4 orang

Siklus hidup keluarga: Single, menikah, belum punya anak, menikah punya anak, tinggal sendiri

Pendapatan: rata-rata, diatas rata-rata hingga penghasilan tinggi

Pekerjaan: Pelajar, mahasiswa dan karyawan

Pendidikan: Sekolah dasar hingga sarjana


Agama: Semua agama

Ras: Semua ras

Kewarganegaraan: Semua kewarganegaraan

Generasi: Baby boomer, Generation X, Generation Y, Generation Z

Psikografis

Status sosial: Kelas atas, kelas menengah, kelas pekerja, kelas bawah

Gaya hidup: Modern, bekerja, gaya hidup sibuk.

Kepribadian: Santai, dan ambisius

Behavioral

Manfaat: Penyegaran, Kepuasan, menikmati rasa yang enak, menghabiskan waktu bersama
orang-orang

Status loyal: Sangat loyal dan loyal

2. Profiling

Usia: 21 tahun

Gender: Perempuan

Kota: Jakarta

Hobi: Mendaki gunung

Kepribadian: Santai

3. Positioning Statement

Untuk pelanggan yang mencari minuman yang berkualitas, Coca-Cola menawarkan


berbagai macam pilihan yang menyegarkan dan setiap macam membuat pengalaman yang
positif untuk pelanggan saat mereka mencoba brand minuman Coca-Cola. Tidak seperti pilihan
minuman yang lain, produk Coca-Cola menginspirasi kegembiraan dan membuat perbedaan
yang positif dalam kehidupan pelanggan dan juga brand ini fokus kepada kebutuhan konsumen
dan pelanggan.
B. Bauran pemasaran dari sudut pandang komunikasi

1. Product (Customer Value):

Coca-Cola adalah produk minuman berkarbonasi yang sangat terkenal, Coca-Cola


dapat ditemukan di lebih dari 200 negara. Didirikan pada tahun 1886 oleh John Styth
Pemberton.

- Logo :
Didesain oleh Frank M Robinson, Ia menciptakan Inspirasi nama - Resep Cocain
inspirasi "Coca", Kola nut Inspirasi "Cola". Robinson berpendapat bahwa 2 huruf C akan
menonjol dalam periklanan. Ia ingin nama untuk produk barunya mempunyai gaya yang efektif
dan dramatis, Ia menggunakan Spencerian script untuk font logo Coca-Cola yang dipakai
sampai sekarang.

- Coca-Cola Contour Bottle

Muncul pertama kali pada tanggal 12 Maret 1894, botol Coca-Cola pertama terjual habis dari
toko permen di Vicksburg, Mississippi. Coca cola menggunakan botol kaca berlekuk
dikarenakan untuk menggagalkan upaya para peniru. Botol contour ini merupakan pelopor
untuk botol brand minuman yang lain.
2. Price (Cost):

Coca-Cola menjual produknya dengan harga yang ekonomis dari Rp 4.500 - Rp 15.000,
salah satu contohnya adalah Coca-Cola ukuran 1.5L dijual dengan harga 12.500.

3. Place (Convenience):

Coca-Cola menggunakan saluran distribusi intensif yaitu menempatkan produk


dagangannya pada banyak retailer serta distributor di berbagai tempat. Coca-Cola tidak
mempunyai toko fisik, mereka mendistribusikan produknya melalui online retail store atau store
fisik seperti, warung, minimarket, supermarket, restoran, dan vending machine.

4. Promotion (Communication):

- Kampanye (Recycle me!)

Coca-Cola membuat beberapa kampanye, salah satunya adalah Recycle me!.


Kampanye ini bertujuan untuk mendaur ulang botol plastik Coca-Cola, jika mengumpulkan 6
botol plastik atau kaleng Coca Cola akan diberikan hadiah voucher pulsa, token listrik atau
voucher e-wallet.
- Iklan komersial

Coca-Cola juga memiliki iklan komersial, pada iklan ini Coca-Cola memberi tahu
pembuatan Coca-Cola dimulai pengumpulan botol kaca dan tutup kalengnya, diisi dengan
Coca-Cola, botol kaca ditutup dengan tutup kaleng, lalu botol kaca tersebut dimasukkan ke
keranjang Coca-Cola dan yang terakhir keranjang-keranjang tersebut dipersiapkan untuk di
distribusi ke vending machine menggunakan truk kontainer.

5. Physical evidence (Confirmation):

- Packaging

- Seragam Coca-Cola
- Toko

- Vending machine

- Truk

6. Process (Coordination):

Pelanggan melihat iklan Coca-Cola di Youtube atau di Instagram, pergi ke toko


swalayan, mencari botol Coca-Cola, lalu membeli.
7. People (Caring):

Karyawan Coca-Cola melayani pelanggannya dengan ramah, ceria, gembira, dan positif
sesuai dengan slogan brand Coca-Cola yaitu Open Happiness, agar pelanggan selalu merasa
nyaman dan bahagia.

Anda mungkin juga menyukai