Anda di halaman 1dari 134

Buku Ajar

ANALISA LAPORAN
KEUANGAN

Disusun Oleh
Wahidatul Husnaini
Zuhrotul Isnaini

JURUSAN AKUNTANSI
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MATARAM
2015
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

KATA PENGANTAR

Puji syukur Kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta’ala atas segala limpahan


rahmat dan hidayah-Nya dn tidak lupa juga Shalawat dan salam kepada
junjungan alam, Rasulullah shallallahu alaihi wasallam yang telah membawa
umat manusia dari zaman kegelaporanan menuju zaman terang sehingga
penyusunan buku ajar investasi dan pasar modal ini dapat diselesaikan. Buku
ajar ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa dan Dosen dalam
pembelajaran Analisis Laporan Keuangan. Buku ajar ini terdiri dari dua bagian
utama yaitu materi pokok dan soal latihan. Materi pokok berisi tinjauan teori
atas topik-topik yang dibahas, sedangkan soal latihan ditujukan untuk
menambah pemahaman mahasiswa atas teori yang diberikan dan sebagai
salah satu upaya meningkatkan keterampilan akuntansi mahahasiswa.
Kami menyadari bahwa isi buku ajar ini masih jauh dari kesempurnaan.
Oleh karena itu kami sangat terbuka menerima kritik dan saran baik dari para
dosen, mahasiswa ataupun siapa saja yang memanfaatkan buku ajar ini guna
lebih disempurnakan di kemudian hari. Kritik dan saran dapat disampaikan
secara langsung kepada penulis, atau melalui email ke alamat
wahidatul_husnaini@yahoo.com.
Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang
secara langsung maupun tidak langsung memberikan bantuan dalam penulisan
buku ajar ini. Secara khusus kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada
para pimpinan Fakultas Ekonomi Universitas Mataram dan para Dosen di
Jurusan Akuntansi atas segala dorongan, motifasi dan masukan yang diberikan
sehingga penulisan buku ajar ini dapat diselesaikan. Harapan kami agar buku
ajar ini dapat memberikan manfaat yang besar dalam pengembangan ilmu
khususnya Analisis Laporan keuangandimasa yang akan datang.

Mataram, Desember 2015


Penulis,

i
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Contents
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR....................................................................................... i
DAFTAR ISI.................................................................................................... ii

BAB I ANALISIS LAPORAN KEUANGAN


1.1. Analisis Laporan Keuangan...................................................... 2
1.2. Analisis Bisnis........................................................................... 2
1.2.1. Jenis – Jenis Analisis Bisnis.......................................... 2
1.2.2. Kegunaan Lain dari Analisis Bisnis................................ 4
1.2.3. Komponen Analisis Bisnis.............................................. 4
1.3. Analisis Akuntansi..................................................................... 5
1.4. Analisis Keuangan.................................................................... 6
1.5. Analisis Prospektif.................................................................... 7
1.6. Analisis Laporan keuangan dan Analisis Bisnis....................... 7
1.6.1. Alat Analisis Laporan Keuangan ................................... 9

Latihan Soal.............................................................................. 19

BAB 2 PELAPORAN DAN ANALISIS LAPORAN KEUANGAN


2.1. Laporan Keuangan................................................................... 20
2.1.1. Lingkungan Pelaporan Keuangan.................................. 21
2.1.2. Kategori Laporan Keuangan........................................... 21
2.1.3. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Laporan Keuangan
Wajib.............................................................................. 22
2.2. Sumber Informasi Alternatif...................................................... 23
2.3. Sifat dan Tujuan Akuntansi Keuangan..................................... 23
2.3.1. Kualitas Informasi Akuntansi.......................................... 23
2.3.2. Prinsip-Prinsip Akuntansi................................................ 24
2.3.3. Keterbatasan Informasi Laporan Keuangan................... 25
2.4. Konsep Laba............................................................................. 25
2.4.1. Laba Ekonomi................................................................. 25
2.4.2. Laba Permanen.............................................................. 26
2.4.3. Laba Operasi.................................................................. 26
2.5. Konsep Laba Akuntansi ........................................................... 26
2.5.1. Kebutuhan Akan Analisis Akuntansi............................... 26
2.5.2. Sumber – Sumber Distorsi Akuntansi............................ 27
2.6. Tiga Jenis Strategi Manajemen Laba....................................... 28
2.6.1. Motivasi Melakukan Manajemen Laba ......................... 28
2.6.2. Mekanisme Manajemen Laba........................................ 29

Latihan Soal.............................................................................. 30
BAB 3 ANALISIS AKTIVITAS PENDANAAN
3.1. Liabilitas.................................................................................... 32
3.1.1. Current Liabilities............................................................ 32
3.1.2. Non Current Liabilities.................................................... 32
3.1.3. Analisis Liabilitas............................................................ 32
3.2. Sewa......................................................................................... 33
ii
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.2.1. Akuntansi dan Pelaporan Sewa.................................... 33


3.2.1.1. Analisis Sewa................................................... 33
3.2.1.2. Konversi Operating Lease Menjadi Capital
Lease................................................................ 33
3.3. Manfaat Pensiun....................................................................... 33
3.3.1. Sifat dan Kewajiban Pensiun......................................... 33
3.3.3. Analisis Manfaat Pasca Pensiun................................... 34
3.4. Kontigensi................................................................................. 34
3.4.1. Analisis Kewajiban Kontigensi....................................... 34
3.5. Komitmen.................................................................................. 34
3.6. Pendanaan di Luar Neraca (off Balanced Financing).............. 35
3.7. Entitas Bertujuan Khusus…………………………………………. 35
3.7.1. Kasus Enron Penyalahgunaan Entitas Bertujuan
Khusus............................................................................ 35
3.8. Analisis Ekuitas Pemegang Saham......................................... 36
3.8.1. Pelaporan Modal Saham............................................... 36
3.8.2. Modal Disetor................................................................. 36
3.8.3. Akun Lain dalam Modal Disetor Ekuitas Pemegang
Saham............................................................................ 36
3.8.4. Analisis Modal Saham…................................................ 36
3.8.5. Saldo Laba..................................................................... 37
3.8.6. Saldo Laba..................................................................... 37
3.8.7. Dividen Saham............................................................... 37
3.8.8. Pembatasan Saldo Laba............................................... 37
3.8.9. Spin Off dan Split Off..................................................... 37
3.9. Penyesuaian Periode Lalu........................................................ 37
3.10. Nilai Buku Perlembar saham.................................................... 37
3.11. Relevansi Nilai buku per lembar saham.................................. 37

Latihan Soal.............................................................................. 38

BAB 4 ANALISIS AKTIVITAS INVESTASI


4.1. Aset........................................................................................... 39
4.2. Pengenalan Aset Lancar.......................................................... 40
4.2.1. Kas Dan Setara Kas....................................................... 40
4.2.1.1. Analisis Terhadap Kas....................................... 40
4.2.2. Piutang............................................................................ 40
4.2.2.1. Penilaian Piutang............................................... 41
4.2.2.2. Analisis Piutang................................................. 41
4.2.3. Beban Dibayar Dimuka.................................................. 41
4.2.4. Persediaaan................................................................... 41
4.2.4.1. Dampak Persediaan......................................... 41
4.2.4.2. Biaya Persediaan Perusahaan Manufaktur dan
Dampak Peningkatan Produksi....................... 42
4.2.4.3. Analisis Persediaan.......................................... 42
4.2.4.4. LOCOM (Low Cost Or Market)......................... 43
4.3. Aset Jangka Panjang................................................................ 43
4.3.1. Kapitalisasi, Alokasi dan Penurunan Nilai...................... 43
4.3.2. Kapitalisasi...................................................................... 43
4.3.3. Alokasi............................................................................ 44
iii
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

4.3.4. Penurunan Nilai.............................................................. 44


4.3.5. Kapitalisasi Versus Pembebanan................................... 44
4.4. Aset Tetap dan Sumber Daya Alam......................................... 45
4.4.1. Menilai Sumber Daya Alam............................................ 45
4.5. Penyusutan............................................................................... 45
4.6. Deplesi...................................................................................... 45
4.7. Penurunan Nilai........................................................................ 46
4.7.1. Analisis Penurunan Nilai................................................. 46
4.8. Aset Tak Berwujud.................................................................... 46
4.8.1. Aset Tak Berwujud Yang Dapat Diidentifikasi................ 46
4.8.2. Aset Tak Berwujud Yang Tidak Dapat Diidentifikasi...... 46
4.8.3. Amortisasi Aset Tak Berwujud........................................ 46
4.8.4. Menganalisa Aset Tak Berwujud.................................... 46

Latihan Soal.............................................................................. 47

BAB 5 ANALISIS AKTIVITAS INVESTASI KHUSUS ANTAR PERUSAHAAN


5.1. Sekuritas Investasi.................................................................... 48
5.1.1. Sekuritas Hutang............................................................ 49
5.1.2. Sekuritas Ekuitas............................................................ 49
5.2. Pilihan Nilai Wajar..................................................................... 49
5.3. Analisis Sekuritas Investasi...................................................... 50
5.4. Akuntansi Metode Ekuitas........................................................ 50
5.5. Kombinasi Bisnis...................................................................... 52
5.5.1. Laporan Keuangan Konsolidasi..................................... 53
5.5.2. Mekanisme Laporan Keuangan Konsolidasi.................. 53
5.5.3. Penurunan Nilai Goodwill............................................... 53
5.5.4. Masalah – Masalah Kombinasi Bisnis............................ 53
5.5.4.1. Alokasi Total Biaya .......................... 53
5.6. Aset Tak Berwujud.................................................................... 53
5.6.1. Penelitian dan Pengembangan Dalam Proses.............. 54
5.6.2. Utang Dalam Laporan Keuangan Konsolidasi............... 54
5.7. Keuntungan dari Penawaran Perdana Saham Anak
Perusahaan............................................................................... 54
5.8. Penjualan dan Pendapatan Sebelum Akuisisi.......................... 54
5.9. Keterbatasan Laporan Keuangan Konsolidasi......................... 54
5.10. Sekuritas Derivatif..................................................................... 55
5.10.1. Definisi Derivatif............................................................ 55
5.10.2. Akuntansi Instrumen Derivatif...................................... 55
5.10.3. Pengungkapan Instrumen Derivatif.............................. 56
5.10.4. Analisis Derivatif........................................................... 57

Latihan soal.............................................................................. 57

BAB 6 ANALISIS AKTIVITAS OPERASI


6.1. Konsep Laba............................................................................. 58
6.2. Mengukur Laba Akuntansi........................................................ 60
6.3. Alternatif Klasifikasi dan Pengukuran Laba.............................. 61
6.4. Laba Operasi dan Non – Operasi............................................. 63
6.5. Pos yang Tidak Berulang.......................................................... 64
iv
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

6.5.1. Operasi yang Dihentikan................................................ 64


6.5.2. Perubahan Akuntansi..................................................... 64
6.6. Pos Khusus............................................................................... 66
6.6.1. Penurunan Nilai Aset...................................................... 66
6.6.2. Beban Restrukturisasi..................................................... 66
6.6.3. Analisis Pos Khusus....................................................... 67
6.7. Pajak Penghasilan.................................................................... 67

Latihan Soal.............................................................................. 72

BAB 7 ANALISIS ARUS KAS


7.1. Laporan Arus Kas..................................................................... 75
7.1.1. Manfaat Laporan Arus Kas............................................. 75
7.1.2. Tujuan Laporan Arus Kas............................................... 76
7.2. Relevansi Kas........................................................................... 76
7.3. Pelaporan Berdasarkan Aktivitas............................................. 76
7.4. Interpretasi Arus Kas dan Laba Bersih..................................... 78
7.5. Analisis Laporan Arus Kas Menggunakan Rasio..................... 79
7.5.1. Likuiditas dan Solvabilitas.............................................. 79
7.5.2. Solvabilitas...................................................................... 80
7.5.3. Pengeluaran Modal dan Investasi (Capital Expenditure And
Investing ....................................................................... 81
7.5.4. Cash Flow Return........................................................... 82
7.6. Arus Kas Bebas........................................................................ 85

Latihan Soal.............................................................................. 85

BAB 8 PENGEMBALIAN ATAS INVESTASI MODAL DAN ANALISIS


PROFITABILITAS
8.1. Pentingnya Pengembalian Atas Investasi Modal..................... 86
8.2. Komponen Pengembalian Atas Investasi Modal...................... 87
8.2.1. Aset Operasi Bersih........................................................ 88
8.2.2. Modal Ekuitas Biasa....................................................... 89
8.2.3. Menghitung Investasi Modal Suatu Periode................... 89
8.2.3.1. Penyesuaian Atas Investasi Modal dan Laba.... 89
8.2.3.2. Menghitung Pengembalian Investasi Modal...... 89
8.2.3.2.1. Pengembalian Atas Aset Operasi
Bersih................................................ 89
8.2.3.2.2. Pengembalian Atas Ekuitas
Pemegang Saham Biasa.................. 91
8.3. Menganalisa Pengembalian Atas Aset Operasi Bersih............ 91
8.3.1. Pemisahan Pengembalian Atas Aset Operasi Bersih.... 91
8.4. Dampak Leverage Operasi....................................................... 93
8.5. Hubungan antara Margin Laba dan Perputaran Aset.............. 93
8.5.1. Analisa Profitabilitas....................................................... 94
8.5.2. Pemisahan Perputaran Aset........................................... 95
8.5.3. Perputaran Piutang Usaha............................................. 95
8.5.4. Perputaran Persediaan................................................... 96
8.5.5. Perputaran Aset Operasi Jangka Panjang..................... 97
8.5.6. Perputaran Utang Usaha................................................ 97
v
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

8.5.7. Perputaran Modal Kerja Operasi Bersih......................... 97


8.6. Analisis Pengembalian Atas Ekuitas Bersih............................. 98
8.6.1. Pemisahan Pengembalian Atas Ekuitas Biasa.............. 98

Latihan Soal.............................................................................. 99

BAB 9 ANALISIS PROSPEKTIF


9.1. Definisi...................................................................................... 100
9.2. Proses Proyeksi........................................................................ 100
9.2.1. Proyeksi Laporan Laba/Rugi.......................................... 100
9.2.2. Proyeksi Neraca.............................................................. 102
9.2.3. Proyeksi Laporan Arus Kas............................................ 103

Latihan Soal.............................................................................. 103

BAB 10 ANALISIS KREDIT


10.1. Likuditas dan Modal Kerja........................................................ 104
10.2. Aset Lancar dan Kewajiban Lancar.......................................... 105
10.3. Ukuran Likuiditas Modal Kerja.................................................. 105
10.4. Dasar-Dasar dari Solvabilitas................................................... 106
10.5. Pentingnya Struktur Modal....................................................... 106
10.5.1. Motivasi Memperoleh Modal Hutang............................ 107
10.6. Analisis Pemberian Kredit (Obligasi)........................................ 107
10.6.1. Dasar Pemeringkatan Surat Hutang............................ 108
10.6.2. Fungsi Pemeringkat Obligasi....................................... 108
10.6.3. Definisi Peringkat Obligasi........................................... 109
10.6.4. Peringkat Obligasi Perusahaan.................................... 109
10.6.5. Lembaga Peringkat (Obligasi) di Indonesia................. 110
10.6.6. Peringkat Investasi yang diakui Bank Indonesia.......... 114

Latihan Soal.............................................................................. 116

BAB 10 PREDIKSI KESULITAN KEUANGAN


10.
11.
11.1. Pendahuluan............................................................................. 117
11.2. Penyebab Kesulitan Keuangan................................................ 118
11.2.1. Faktor Internal Kesulitan Keuangan............................. 118
11.2.2. Faktor Eksternal Kesulitan Keuangan.......................... 118
11.3. Masalah Kesulitan Keuangan................................................... 119
11.4. Informasi Tentang Kesulitan Keuangan................................... 120
11.5. Faktor yang Bisa Memprediksi Kebangkrutan......................... 120
11.6. Model Untuk Memprediksi Kesulitan Keuangan Perusahaan.. 120

Latihan Soal.............................................................................. 122


DAFTAR PUSTAKA

vi
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 1
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN

Kompetensi Dasar : Mahasiswa mampu menjelaskan analisis laporan


keuangan
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu menjelaskan
1. Menjelaskan konsep analisis bisnis dan
hubungannya dengan analisis laporan keuangan
2. Menjelaskan berbagai jenis analisis bisnis
3. Menjelaskan komponen analisis bisnis
4. Menjelaskan aktivitas bisnis dalam hubungannya
dengan laporan keuangan
5. Menjelaskan maksud dan hubungan di antara
masing-masing laporan keuangan
6. Mengidentifikasi analisis atas informasi yang
relevan, selain dari laporan keuangan
7. Menganalisis dan menginpretasikan laporan
keuangansebagai awal analisis yang detail
8. Menerapkan beberapa teknik dasar analisis laporan
Keuangan
9. Menjelaskan beberapa model valuasi fundamental
10. Menjelaskan maksud analisis laporan
keuangandalam pasar yang efisien

Tinjauan Analisis Laporan


Keuangan

Analisis Bisnis Laporan Pengantar


Keuangan Dasar Analisis Laporan
Analisis Keuangan
Pengenalan
Analisis Bisnis Aktivitas Bisnis Alat Analisis
Jenis-Jenis Laporan Keuangan Model Penilaian
Analisis Bisnis dan Aktivitas Bisis Dasar
Komponen Analisis Dalam
Analisis Bisnis Pasar Efisien

1
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

1. Pendahuluan
1.1. Analisis Laporan Keuangan
Analisis laporan keuangan merupakan bagian tidak terpisahkan dan
bagian penting dari analisis bisnis yang lebih luas. Analisis bisnis merupakan
proses evaluasi prospek ekonomi dan risiko perusahaan yang meliputi analisis
lingkungan bisnis perusahaan, strateginya serta posisi keuangan dan
kinerjanya. Analisis bisnis berguna dalam banyak keputusan bisnis seperti
memilih investasi dalam efek (surat berharga atau sekuritas) ekuitas atau efek
hutang, memilih perpanjangan pinjaman dengan hutang jangka pendek atau
hutang jangka panjang, menilai perusahaan dalam penawaran saham perdana,
dan mengevaluasi restrukturisasi yang meliputi merger,akuisisi dan divestasi.
Analisis laporan keuangan merupakanan aplikasi dari alat dan teknik
analitis untuk laporan keuangan bertujuan umum dan data yang berkaitan untuk
menghasilkan estimasi dan kesimpulan yang bermanfaat dalam analisis bisnis.
Analisis keuangan mengurangi ketergantungan pada firasat, tebakan dan
instuisi dalam pengambilan keputusan, mengurangi ketidakpastian dalam
analisis bisnis.

1.2. Analisis Bisnis


Analisis bisnis merupakan analisis atas prospek dan risiko perusahaan
untuk kepentingan pengambilan keputusan bisnis. Keputusan bisnis tersebut
dan keputusan-keputusan lain yang tidak terhitung banyaknya.
Analisis bisnis membantu pengambilan keputusan dengan
menstrukturkan tugas analisis melalui evaluasi atas lingkungan bisnis
perusahaan, strateginya serta posisi dan kinerja keuangannya.

1.2.1. Jenis-jenis Analisis Bisnis


1. Analisis Kredit,
Analisis ini digunakan oleh kreditor untuk memberikan pinjaman kepada
debiturnya. Dalam hal ini kreditor berkepentingan dengan dapat

2
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

dibayarkannya dana yang dipinjamkan kepada debitor baik pokok pinjaman


maupun bunga pinjaman.
Analisis kredit merupakan evaluasi atas kelayakan perusahaan untuk
mendapatkan kredit. Kelayakan kredit adalah kemampuan perusahaan
untuk memenuhi kewajiban kreditnya Fokus utama analisis kredit adalah
risiko, bukan profitabilitas. Fluktuasi laba terutama sensivitas laba terutama
laba lebih penting dibandingkan dengan tingkat laba. Tingkat laba menjadi
penting jika mencerminkan keamanan bagi perusahaan untuk memenuhi
kewajibannya.

Analisis kredit berfokus pada analisis likuiditas dan solvabilitas. Analisis


likuiditas merupakan kemampuan perusahaan untuk menghasilkan kas
dalam jangka pendek untuk memenuhi kewajibannya dan bergantung pada
arus kas perusahaan serta komponen Aset dan kewajiban lancarnya.
Analisis Solvabilitas merupakan kemampuan jangka panjang perusahaan
untuk melunasi kewajiban jangka panjangnya.
Dalam kredit jangka pendek, kreditor berkepentingan atas kondisi keuangan
kini, arus kas dan likuiditas Aset lancar. Sedangkan dalam kredit jangka
panjang meliputi analisis terhadap proyeksi arus kas dan evaluasi
profitabilitas yang berkesinambungan (suistainable earning power) yang
merupakan jaminan utama atas kemampuan perusahaan untuk memenuhi
bunga dan pokok pinjamannya.

2. Analisis Ekuitas
Analisis ini digunakan oleh para investor ekuitas dalam rangka berinvestasi
pada perusahaan. Para investor merupakan penyedia terbesar bagi
pendanaan perusahaan sehingga berhak atas distribusi Aset perusahaan
namun juga menanggung kerugian yang besar jika perusahaan tersebut
dilikuidasi.

Dalam berinvestasi, para investor ekuitas ini menerapkan strategi investasi


aktif seperti menggunakan analisis teknis, analisis fundamental atau
kombinasi keduanya.

3
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Analisis teknis merupakan analisis mencari pola dalam sejarah harga atau
volume sebuah saham untuk memprediksi pergerakan harga saham di
masa depan.

Analisis fundamental merupakan proses menentukan nilai perusahaan


dengan menganalisis dan menginterpretasikan factor-faktor kunci untuk
ekonomi, industry dan perusahaan. Bagian utama analisis fundamental
adalah evaluasi atas posisi dan kinerja keuangan perusahaan.

1.2.2. Kegunaan Lain Dari Analisis Bisnis


- Manager, memberikan petunjuk kepada manajer mengenai perubahan
strategis dalam kegiatan operasional, investasi dan pendanaan perusahaan.
Manajer juga menganalisis bisnis dan laporan ekuangfan perusahaan
pesaing untuk mengevaluasi profitabilitas dan risiko pesaing.
- Merger, akuisisi dan divestasi, pada setiap kali perusahaan
merestrukturisasi operasinya melalui merger, akuisisi dan divestasi maupun
spin-off.
- Manajemen Keuangan, manajer perlu mengevaluasi dampak keputusan
keuangan dan kebijakan dividen terhadap nilai perusahaan.
- Direktur Regulator, sebagai wakil pemegang saham terpilih, direktur
bertanggung jawab untuk melindungi kepentingan pemegang saham
dnegan mengawasi secara hati-hati aktivitas perusahaan.
- Serikat kerja, berguna bagi serikat pekerja dalam negoisasi tawar menawar
kolektif.
- Pelanggan, digunakan untuk menentukan profitabilitas pemasok
bersamaan dengan estimasi ekuntungan pemasok dari transaksi yang
saling menguntungkan.

1.2.3. Komponen analisis bisnis


1. Analisis Lingkungan Bisnis dan Strategis
- Analisis ini merupakan pekerjaan yang subjektif dan kompleks agar
dapat dijalankan maka digunakan perspektif lintas displin, meliputi
perhatian analisis lingkungan dan strategi.Tujuan analisis lingkungan

4
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

bisnis: mengidentifikasi dan menilai situasi perekonomian dan


industrinya, termasuk analisis mengenai produk, tenaga kerja dan pasar
modal dalam konteks perekonomian dan peraturan yang ada
- Analisis ini memerlukan pengetahuan tentang kekuatan ekonomi dan
industri seperti pengetahuan tentang manajemen strategis, kebijakan
bisnis, produksi, manajemen logistik, pemasaran dan ekonomi
manajerial.
- Ada dua lingkungan analisis bisnis dan strategis yaitu
- Analisis Industri merupakan langkah awal karena prospek dan struktur
industry sangat menentukan profitabilitas perusahaan dalam hal ini
menggunakan value chain atau analisis value chain bahwa sebuah
industri dipandang sebagai kumpulan pesaing yang bertanding untuk
memenangkan kekuatan posisi tawar terhadap pelanggan dan pemasok
serta aktif bersaing diantara mereka sendiri dan menghadapi ancaman
pendatang baru dan produk subsitusi
- Analisis strategis,merupakan evaluasi atas keputusan bisnis perusahaan
dan keberhasilan perusahaan membangun keunggulan kompetifnya.

1.3. Analisis Akuntansi


Analisis Akuntansi adalah proses evaluasi sejauhmana akuntansi
perusahaan mencerminkan realitas ekonomi, dilakukan dengan mempelajari
transaksi dan peristiwa perusahaan, menilai dampak kebijakan akuntansi
terhadap laporan keuangan, menyesuaikan laporan tersebut agar lebih
mencermikan keadaan ekonomi yang mendasarinya dan membuat lebih sesuai
untuk analisis.
Seringkali standar akuntansi tidak dapat memenuhi kepentingan satu
pihak sehingga dapat mengurangi keandalan laporan keuangan karena
kesalahan estimasi akuntansi karena informasi tidak lengkap dan tidak tepat
Analisis akuntansi meliputi evaluasi kualitas laba perusahaan, atau
kualitas akuntansinya. Evaluasi kualitas laba memerlukan analisis faktor-faktor
seperti bisnis perusahaan, kebijakan akuntansinya, kuantitas dan kualitas
informasi yang diungkapkan, kinerja da reputasi manajemen serta kesempaan
dan insentif untuk manajemen laba bahkan evaluasi terhadap persistensi laba.

5
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Ada dua masalah yang timbul Keterbatasan akuntansi mempengaruhi


kegunaan laporan keuangan yaitu:
1. Masalah perbandingan, masalah ini muncul jika perusahaan yang berbeda
menerapkan akuntansi yang berbeda untuk transaksi atau peristiwa yang
sama.
2. Distorsi Akuntansi disebabkan karena pilihan dan ketidaktepatan dalam
akuntansi dapat mendistorsi informasi laporan keuangan. Distorsi akuntansi
merupakan penyimpangan informasi akuntansi dari ekonomi yang
mendasari
Ada tiga bentuk distorsi
a. Estimasi manajemen dapat salah atau tidak lengkap….sebab utama
distorsi akuntansi
b. Manajer dapat menggunakan pilihan dalam akuntansi untuk
memanipulasi atau mempercantik laporan keuangan
c. Standar akuntansi dapat menyebabkan distorsi akuntansi karena gagal
menangkap realitas ekonomi
Ketiga jenis distorsi diatas dapat menciptakan risiko akuntansi dalam
analisis laporan keuangan.
Risiko akuntansi adalah ketidakpastian dalam analisis laporan
keuangan karena distorsi akuntansi. Tujuan utama analisis akuntansi
adalah mengevaluasi dan mengurangi risiko akuntansi serta
meningkatkan muatan ekonomi dan kewajibannya termasuk
komparabiitasnya.

1.4. Analisis keuangan


Analisis keuangan merupakan penggunaan laporan keuangan untuk
analisis posisi dan kinerja keuangan perusahaan dan untuk menilai kinerja
keuangan di masa depan
Analisis keuangan terdiri dari analisis profitabilitas, analisis risiko serta
analisis sumber dan penggunaan dana. Analisis profitabilitas merupakan
evaluasi atas tingkat pengembalian investasi perusahaan. Analisis ini berfokus
pada sumber daya perusahaan dan tingkat profitabilitas Analisis risiko
merupakan evaluasi atas kemampuan perusahaan untuk memenuhi

6
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

komitmennya. Analisis ini melibatkan penilaian atas solvabilitas dan likuiditas


perusahaan sejalan dengan variasi laba.

1.5. Analisis prospektif


Analisis prospektif merupakan peramalan hasil di masa depan seperti
laba, arus kas atau keduanya. Analisis ini ditarik dari analisis akuntansi, analisis
keuangan, analisis lingkungan bisnis dan strategis. Output analisis prospektif
adalah hasil yang diharapkan dimasa depan yang digunakan untuk
mengestimasi nilai perusahaan. Analisisnya prospektif sering disebut seni
bukan ilmu.

1.6. Analisis Laporan Keuangan dan Analisis Bisnis


Ada empat aktivitas utama perusahaan yaitu: (1) Aktivitas perencanaan,
(2) Aktivitas pendanaan, (3) Aktivitas investasi dan (4) Aktivitas operasi
1. Aktivitas Perencanaan
Dalam aktivitas perencanaan, sasaran dan tujuan perusahaan terdapat
dalam rencana bisnis yang mendeskripsikan maksud perusahaan, strategi
dan taktik untuk aktivitasnya. Rencana bisnis membantu manajer untuk
memusatkan usaha mereka dan mengidentifikasikan kesempatan dan
rintangan yang diharapkan, hal ini sangat membantu analisis atas prospek
perusahaan kini, nanti dan merupakan bagian dari analisis lingkungan bisnis
dan strategi
2. Aktivitas Pendanaan
Aktivitas pendanaan merupakan metode yang digunakan perusahaan untuk
mendapatkan uang untuk membayar kebutuhan-kebutuhan tersebut. Oleh
karena ukuran dan potensi aktivitas pendanaan dalam penentuan
kesuksesan atau kegagalan perusahaan, perusahaan berhati-hati dalam
perolehan dan pengelolaan sumber daya keuangan.
Ada dua sumber pendanaan eksternal: investor ekuitas (pemegang saham)
dan kreditor. Keputusan tentang komposisi aktivitas pendanaan tergantung
pada kondisi di pasar keuangan.

7
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3. Aktivitas Investasi
Aktivitas investasi mengacu pada perolehan dan pemeliharaan investasi
dengan tujuan menjual produk dan menyediakan jasa dan untuk tujuan
menginvestasikan kelebihan kas. Itnvestasi dalam tanah, bangunan dan
peralatan, hak hokum (paten, lisensi, hak cipta), persediaan, modal
manusia, system informasi, dan Aset sejenis untuk menjalankan operasi
bisnis perusahaan.
4. Aktivitas Operasi
Aktivitas operasi mencerminkan pelaksanaan rencana bisnis yang terdapat
dalam aktivitas pendanaan dan aktivitas investasi. Aktivitas operasi
melibatkan lima komponen yaitu: penelitian dan pengembangan, pembelian,
produksi dan pemasaran dan administrasi. Bauran yang tepat atas
komponen-komponen aktivitas operasi tergantung pada jenis bisnisnya,
rencananya serta pasar input dan output.

Ada lima bentuk laporan keuangan yaitu (1) Laporan posisi keuangan,
(2) Laporan laba rugi komprehensif, (3) Laporan perubahan ekuitas, (4)
Laporan arus kas dan (5) Catatan atas laporan keuangan. Laporan keuangan
bukan satu-satunya output sistem pelaporan keuangan, namun ada beberapa
informasi tambahan yaitu:
1. Management discussion and analysis, perusahaan yang memiliki efek
hutang dan ekuitas yang diperdagangkan pada publik dengan disyaratkan
oleh Bapepam untuk melaporkan MD & A mereka. Manajemen harus
menggaris bawahi trend yang menguntungkan maupun yang tidak
menguntungkan dan mengindentifikasi peristiwa dan ketidakpastian yang
signifikan yang mempengaruhi likuiditas,sumber daya modal dan hasil
operasi perusahaan.
2. Laporan manajemen, tujuan laporan ini adalah 1. Tanggung jawab
manajemen senior atas sistem pengendalian keuangan dan sistem
pengendalian internal perusahaan. 2. Pembagian peran manajemen,
direktur, dan auditor, dalam penyiapan laporan keuangan.
3. Laporan auditor, analisis laporan keuangan memerlukan penelahaan atas
laporan auditor untuk menyakinkan bahwa perusahaan mendapatkan opini

8
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

wajar tanpa pengecualian. Pendapat selain wajar tanpa pengecualian


meningkatkan risiko analisis.
4. Catatan penjelas, catatan ini merupakan media untuk mengkomunikasikan
informasi tambahan tentang apa yang ada dan tidak ada dalam laporan
keuangan.
5. Informasi tambahan, skedul tambahan atas laporan keuangan meliputi
informasi atas 1. Data segmen bisnis 2. Penjualan ekspor 3. Efek saham
yang diperdagangkan 4. Akun valuasi 5. Pinjaman jangka pendek 6. Data
keuangan kuartalan.
6. Laporan proxy, pemegang saham diundang untuk memberikan suara dalam
pemilihan direktur dan peenntuan tindakan perusahaan seperti merger,
akuisisi, dan otoritas efek. Proxy merupakan media dimana pemegang
saham mengotorisasi pihak lain untuk mewakiliya pada rapat pemegang
saham.

1.6.1. Alat Analisis laporan keuangan


1. Analisis laporan keuangan komparatif, analisis ini diilakukan dengan cara
menelaah neraca, laporan laba/rugi atau laporan arus kas berurutan dari
satu periode ke peride berikutnya. Analisis ini meliputi penelahaan
perubahan dari saldo tiap-tiap akun dari tahun ke tahun atau selama
beberapa tahun. Informasi terpenting yang didapat dari analisis ini adalah
kecendrungan atau trend.
Ada dua jenis analisis horizontal
a. Analisis perubahan tahun ketahun, perbandingan laporan keuangan
selama periode yang rekatif pendek dua atau tiga tahun biasanya
dilakukan dengan analisis perubahan tahun ke tahun dalam tiap-tiap
posa. Analisis perubahan dalam jumlah maupun presentase menjadi
relevan karena dasar rupiah yang berbeda dalam perhitungan
perubahan persentase dapat menghasilkan perubahan besar yang tidak
konsisten dengan kepentingan akrualnya.
b. Analisis trend angka indeks, analisis ini memerlukan pemilihan tahun
dasar untuk seluruh pos yang biasanya diberi angka indeks 100

9
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Saldo tahun sekarang


x 100
Saldo tahun dasar
2. Analisis laporan keuangan common size (analisis vertikal),
pengetahuan atas proporsi kelompok atau sub kelompok yang membentuk
suatu pos tertetu bermanfaat bagi analisis laporan keuangan. Dalam analisis
neraca, total Aset dan liabilitas biasanya dinyatakan dalam bentuk 100%
sedangkan dalam laporan laba rugi maka dinyatakan 100% terhadap
penjualan. Prosedur dalam analisis ini dilakukan dengan mengevaluasi pos
dari atas ke bawah atau disebut dengan istilah analisis vertikal. Analisis ini
berguna dalam memahani pembentuk internal laporan keuangan.
3. Analisis rasio, analisis rasio yang diterakan pada tiga area penting analisis
laporan keuangan.
a. Analisis Kredit
1. Likuiditas, untuk mengevaluasi kemampuan perusahaan memenuhi
kewajiban jangka pendek.
Rasio Lancar
Ratio ini menunjukkan kemampuan perusahaan dalam memenuhi
kewajiban financial jangka pendeknya. Dalam hal ini ditunjukkan
dengan perbandingan aktiva lancar dengan hutang lancarnya.

Total Aktiva
CR = ---------------------
Hutang Lancar
Rasio Lancar menunjukkan tingkat keamanan bagi kreditor jangka
pendek, semakin tinggi Rasio Lancar semakin bagus bagi kreditor
jangka pendek. Namun, Rasio Lancar yang tinggi belum menjamin
segera dibayarnya hutang jangka pendek jika jatuh tempo, jika
proporsi aktiva lancarnya tidak menguntungkan, misalnya terlalu
banyaknya persediaan. Rasio Lancar yang terlalu tinggi kurang baik
bagi perusahaan, hal ini menunjukkan terjadinya kelebihan uang kas.

10
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Rasio Cepat
Adalah rasio yang mengukur kemampuan perusahaan untuk
membayar hutang jangka pendeknya dengan tidak memperhitungkan
persediaan.

Rasio Cepat merupakan perbandingan antara Aktiva Lancar dikurang


persediaan dengan hutang lancar

Total Aktiva
CR = ---------------------
Hutang Lancar
2. Struktur modal dan solvabilitas: untuk menilai kemampuan
perusahaan memenuhi kewajiban jangka panjang.
Total Debt To Total Equtiy Ratio
Rasio ini menujukkan besarnya hutang yang dimiliki perusahaan
dibanding dengan modal sendiri yang dimiliki.

Semakin besar rasio ini semakin tinggi ketergantungan perusahaan


terhadap kreditor

Total liabilitas
TDE = ----------------------
ekuitas pemegang saham

Long Term Debt To Total Equtiy Ratio


Rasio ini menujukkan besarnya liabilitas jangka panjang yang dimiliki
perusahaan dibanding dengan ekuitas pemegang saham yang
dimiliki

liabilitas jangka panjang


LTDE = ----------------------------
ekuitas pemegang saham

11
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Total Debt To Total Asets Ratio


Rasio ini menujukkan besarnya liabilitas yang dimiliki perusahaan
dibanding dengan semua kekayaan yang dimiliki. Rasio ini
menghitung seberapa dana disediakan oleh kreditur.
Semakin besar rasio ini semakin tinggi ketergantungan perusahaan
terhadap kreditor

Total Liabilitas
TD to TA = ----------------------
Total Asset

Semakin tinggi rasio ini berarti perusahaan menggunakan leverage


keuangan yang tinggi. Penggunaan leverage yang tinggi akan
meningkatkan Rentabilitas Modal Saham (ROE) dengan cepat, tetapi
sebaliknya apabila penjualan menurun, rentabilitas modal saham
(ROE) akan menurun dengan cepat pula. Risiko perusahaan dengan
financial leverage yang tinggi akan semakin tinggi pula. Risiko
perusahaan dengan financial leverage yang tinggi akan tinggi pula.

Time Interest Earned ratio


Rasio ini menujukkan kemampuan perusahaan untuk membayar
bunga hutang dengan laba yang diperoleh.
Semakin besar rasio ini semakin besar kemampuan perusahaan
memenuhi pembayaran bunga.

EBIT
TIER = -------------
Bunga
Rasio ini menghitung seberapa besar laba sebelum bunga dan pajak
yang tersedia untuk menutup beban tetap bunga. Rasio yang tinggi
menunjukkan situasi yang aman, meskipun menunjukkan terlalu
rendahnya penggunaan hutang perusahaan, namun rasio yang
rendah memerlukan perhatian pihak manajemen karena terlalu tinggi
beban untuk membayar bunga dibandingkan dengan laba.

12
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

b. Analisis Profitabilitas
1. ROI adalah untuk menilai kompensasi keuangan kepada penyedia
pendanaan ekuitas dan hutang
ROI menggunakan Dupont
ROI = Margin laba bruto X Efisiensi Aset
Tingkat kinerja,untuk mengevaluasi margin laba dari aktivitas operasi.
Pemanfaatan Aset, untuk menilai efektivitas dan intensitas Aset
dalam menghasilkan penjualan.
2. Return On Equity
Rasio ini mengukur kemampuan perusahaan menghasilkan laba
berdasarkan modal saham tertentu.

EAT
ROE = -------------------- x 100%
ekuitas pemegang saham
Rasio ini mengukur laba dari sudut pandang pemegang saham, rasio
ini tidak memperhitungkan dividen maupun capital gain untuk
pemegang saham.
3. Return On Aset
Rasio ini mengukur kemampuan perusahaan menghasilkan laba
bersih berdasarkan tingkat Aset tertentu.

EBIT
ROA = ------------------ x 100%
Total Aktiva
Rasio yang tinggi menunjukkan efisiensi manajemen Aset yang
berarti efisiensi manajemen.
c. Valuasi, untuk mengestimasi nilai instrinsik perusahaan.

4. Analisis arus kas, alat untuk mengevaluasi sumber dan penggunaan aana.
Analisis arus kads menyediakan pandanagn tentang bagaimana
perusahaan memperoleh pendanaannya dan menggunakan sumber

13
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

dayanya. Analisis ini digunakan untuk peramalan arus kas dan bagian dari
analisis likuiditas.
- Valuasi, nilai instrinsik sebuah perusahaan atau sahamnya. Dasar
valuasi adalah teori nilai sekarang (present value theory)” bahwa nilai
utang atau segala sama dengan jumlah seluruh hasil yang diharapkan
dari efek di masa depan yang didiskontokan ke saat ini dengan
menggunakan tingkat diskonto yang tepat.
Jenis model valuasi, ada 2 yaitu
1. Valuasi utang, yaitu Nilai efek sama dengan nilai sekrg hasil dimasa
depan yang didiskontokan pada tingkat yang tepat. Hasil masa depan
dari obligasi adalah pembayaran pokok dan bunganya. Kontrak
obligasi menentukan secara tepat hasil masa depannya sepanjangg
waktu investasi.
2. Valuasi ekuitas, Penilaian utang, adalah nilai sekarang hasil di masa
depan yang didiskontokan pada tingkat yang tepat, namun valuasi
ekuitas lebih kompleks daripada valuasi utang. Dalam obligasi hasil
masa depan ditentukan. Dalam ekuitas, investor tidak memiliki klaim
atas hasil yang ditentukan sebelumnya, melainkan investor ekuitas
mencari dua hasil utama adalah pembayaran dividen dan
peningkatan modal.
Dua model valuasi
1. Model arus kas bebas bagi ekuitas
Menghitung nilai ekuitas pada waktu dengan mengganti dividen yang
diharapkan dengan arus kas beban yang diharapkan untuk ekuitas
2. Model laba sisa
- Menghitung nilai perusahaan dengan menggunakan variabel
akuntansi
- Nilai ekuitas pada waktu t sebagai jumlah nilai buku kini dan nilai
sekarang seluruh laba sisa yang diharapkan di masa depan.

14
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Contoh soal berikut ini laporan laba rugi PT ABC


Keterangan Tahun 3 Tahun 2 Tahun 1
Penjualan 16.405 15.296 15.747
Harga pokok penjualan (10.492) (9.717) (10.152)
Laba kotor 5.913 5.579 5.595
Biaya penjualan, umum dan adm ( 4.129) (3.815) (3.743)
Laba operasional 1.784 1.764 1.852
Penyesuaian
Pendapatan dari anak perusahaan (311) (265) (573)
Laba sebelun pajak dan bunga 1.473 1.499 1.279
Bunga (303) (307) (300)
Laba sebelum pajak 1.170 1.192 979
Pajak pendapatan (368) (385) (300)
Laba bersih 802 807 608

Berikut ini Analisis Common Size Laporan Laba rugi PT ABC


Keterangan Tahun 3 Tahun 2 Tahun 1
Penjualan 100,0 100,0 100,0
HPP ( 64,0) ( 63,5) ( 64,5)
Laba kotor 36,0 36,5 35,5
Biaya penjualan, umum dan adm (25,17) (24,9) (23,7)
Laba operasional 10.83 11.53 11.76
Penyesuaian
Pendapatan dari anak perusahaan (1,89) (1.73) (3.638)
Laba sebelun pajak dan bunga 8,9 9,80 8,122
Bunga (1,9) (2,0) (1,91)
Laba sebelum pajak 7,0 7,80 6,212
Pajak pendapatan (2,2) (2,5) (2,356)
Laba bersih 4,8 5,3 3,856

Keterangan Common Size


Penjualan 100 100 100
Harga pokok penjualan -63.95611094 -63.5395 -64.4694
Laba kotor 36.04388906 36.47359 35.53058
Biaya penjualan, umum dan adm -25.16915575 -24.9412 -23.7696
Laba operasional 10.87473331 11.53243 11.76097
Penyesuaian  
Pendapatan dari anak perusahaan -1.895763487 -1.73248 -3.63879
Laba sebelun pajak dan bunga 8.978969826 9.799948 8.122182
Bunga -1.846997867 -2.00706 -1.90512
Laba sebelum pajak 7.13197196 7.792887 6.217057
Pajak pendapatan -2.243218531 -2.517 -1.90512
Laba bersih 4.888753429 5.275889 3.861053

15
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Neraca PT ABC
Aset
Aset Lancar tahun 3 tahun 2 tahun 1
Kas Dan Surat Berharga 408 670 112
Piutang Dagang 4.353 4.233 4.536
Persediaan 2.623 2.201 2.350
Biaya Dibayar Dimuka 155 142 132
Total Aset Lancar 7.539 7.246 7.130
       
Aset Jangka Panjang  
Bangunan Dan Peralatan 4.791 4.463 4.256
Kurangi Akumulasi Depresiasi (1.554) (1.429) (1.346)
Bangunan Dan Peralatan 3.237 3.034 2.910
Aset Lainnya 1.922 1.974 1.694
Total Aset Jangka Panjang 5.159 5.008 4.604
Total Aset 12.698 12.254 11.734
 
Liabilitas Dan Ekuitas
Liabilitas Lancar 708 646 525
Utang Jangka Pendek 1.452 1.000 955
Rekening Akrual Dan Lainnya 1.240 1.139 1.206
Total Liabilitas Lancar 3.400 2.785 2.686
Liabilitas Jangka Panjang      
Utang Jangka Panjang 2.566 2.863 2.395
Utang Sewa 189 201 213
Utang Pajak 1.124 1.346 1.375
Utang Lainnya 1.066 1.102 898
Total Liabilitas Jangka Panjang 4.945 5.512 4.881
Ekuitas Saham      
Modal Saham Preferen 704 38 0
Saham Biasa 60 61 69
Agio Saham 805 801 891
Laba Ditahan 2.784 3.057 3.207
Total Ekuitas Saham 4.353 3.957 4.167
Total Liabilitas Dan Ekuitas 12.698 12.254 11.734

16
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Analisis Common Size Neraca PT ABC

Aset  
Aset Lancar Tahun 3 Tahun 2 Tahun 1
5.46760 0.95449
Kas Dan Surat Berharga 3.213104426 2 1
34.5438 38.6568
Piutang Dagang 34.28098913 2 9
17.9614 20.0272
Persediaan 20.65679635 8 7
1.15880 1.12493
Biaya Dibayar Dimuka 1.220664672 5 6
59.1317 60.7635
Total Aset Lancar 59.37155458 1 9
 
Aset Jangka Panjang  
36.4207 36.2706
Bangunan Dan Peralatan 37.73035124 6 7
(12.23814774 (11.6615 (11.4709
Kurangi Akumulasi Depresiasi ) ) )
24.7592 24.7997
Bangunan Dan Peralatan 25.4922035 6 3
16.1090 14.4366
Aset Lainnya 15.13624193 3 8
40.8682 39.2364
Total Aset Jangka Panjang 40.62844542 9 1
Total Aset 100 100 100
 
Liabilitas Dan Ekuitas
Liabilitas Lancar  
5.27174 4.47417
Utang Dagang 5.57568121 8 8
8.16060 8.13874
Utang Jangka Pendek 11.43487163 1 2
9.29492 10.2778
Rekening Akrual Dan Lainnya 9.765317373 4 3
22.7272 22.8907
Total Liabilitas Lancar 26.77587022 7 4
Liabilitas Jangka Panjang  
20.4107
Utang Jangka Panjang 20.20790676 23.3638 7
1.64028 1.81523
Utang Sewa 1.488423374 1 8
10.9841 11.7180
Utang Pajak 8.851787683 7 8
8.99298 7.65297
Utang Lainnya 8.395022838 2 4
Total Liabilitas Jangka Panjang 38.94314065 44.9812 41.5970

17
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3 7
Ekuitas Saham  
0.31010
Modal Saham Preferen 5.544180186 3 0
0.49779 0.58803
Saham Biasa 0.472515357 7 5
6.53664 7.59331
Agio Saham 6.339581036 1 9
24.9469 27.3308
Laba Ditahan 21.92471255 6 3
35.5121
Total Ekuitas Saham 34.28098913 32.2915 9
Total Liabilitas Dan Ekuitas 100 100 100

18
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Analisis Indeks Laporan Laba Rugi PT ABC


Keterangan Tahun 3 Tahun 2 Tahun
Dasar
Penjualan 104.1785737 97.13596241 100
Harga Pokok Penjualan 103.3490938 95.73483058 100
Laba Kotor 105.6836461 99.71403038 100
Biaya Penjualan, Umum Dan Adm 110.3125835 101.9235907 100
Laba Operasional 96.32829374 95.24838013 100
Penyesuaian  
Pendapatan Dari Anak Perusahaan 54.27574171 46.2478185 100
Laba Sebelun Pajak Dan Bunga 115.1681001 117.2009382 100
Bunga 101 102.3333333 100
Laba Sebelum Pajak 119.5097038 121.7568948 100
Pajak Pendapatan 122.6666667 128.3333333 100
Laba Bersih 131.9078947 132.7302632 100

Analisis Indeks Neraca PT ABC


Aset  
Aset Lancar Tahun 3 Tahun 2 Tahun 1
Kas Dan Surat Berharga 3.642857143 5.982142857 100
Piutang Dagang 0.959656085 0.933201058 100
Persediaan 1.116170213 0.936595745 100
Biaya Dibayar Dimuka 1.174242424 1.075757576 100
Total Aset Lancar 1.057363254 1.016269285 100
 
Aset Jangka Panjang  
Bangunan Dan Peralatan 1.125704887 1.048637218 100
Kurangi Akumulasi Depresiasi 1.154531947 1.06166419 100
Bangunan Dan Peralatan 1.112371134 1.042611684 100
Aset Lainnya 1.13459268 1.165289256 100
Total Aset Jangka Panjang 1.12054735 1.087749783 100
Total Aset 1.082154423 1.044315664 100
 
Liabilitas Dan Ekuitas
Liabilitas Lancar  
Utang Dagang 1.348571429 1.23047619 100
Utang Jangka Pendek 1.520418848 1.047120419 100
Rekening Akrual Dan Lainnya 1.028192371 0.944444444 100
Total Liabilitas Lancar 1.265822785 1.036857781 100
Liabilitas Jangka Panjang  
Utang Jangka Panjang 1.071398747 1.195407098 100
Utang Sewa 0.887323944 0.943661972 100
Utang Pajak 0.817454545 0.978909091 100
Utang Lainnya 1.187082405 1.227171492 100
Total Liabilitas Jangka Panjang 1.013112067 1.129276788 100
Ekuitas Saham  
19
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Modal Saham Preferen     100


Saham Biasa 0.869565217 0.884057971 100
Agio Saham 0.903479237 0.898989899 100
Laba Ditahan 0.868101029 0.953227315 100
Total Ekuitas Saham 1.044636429 0.949604032 100

Analisis Rasio Laporan Keuangan PT ABC


Rasio –Rasio Tahun 3 Tahun 2 Tahun 1
Rasio Likuiditas  
Rasio Lancar 2.217352941 2.601795 2.654505
Rasio Quick 1.445882353 1.81149 1.779598
 
Rasio Aktivitas  
Perputaran Piutang 3.768665288 3.613513 3.471561
Rata-Rata Umur Piutang 96.85126486 101.0097 105.14
Perputaran Persediaan 4 4.41572 4.32
Rata-Rata Umur Persediaan 91.25 82.65922 84.49074
Perputaran Aset Tetap 5.067964164 5.041529 5.41134
 
Rasio Solvabilitas  
Rasio Total Utang Terhadap Total Aset 0.657190109 0.677085 0.644878
Times Interest Earned 4.861386139 4.882736 4.263333
 
Rasio Profitabilitas  
Profit Margin 0.048887534 0.052759 0.038611
Return On Aset 0.063159553 0.065856 0.051815
Return On Equity 0.184240754 0.203942 0.145908

Latihan Soal
1. Masing-masing Mahasiswa mendownload Laporan keuangan perusahaan
manufaktur di website Bursa Efek Indonesia (BEI) www.idx.co.id atau
www.sahamoke.com
2. Berdasarkan data tersebut buatlah:
a. Analisis common size
b. Analisis Indeks
c. Analisis Ratio
d. Berikan alasan terkait angka-angka yang terdapat dalam soal a, b dan c
3. Apakah yang dimaksud dengan analisis laporan keuangan!
4. Apakah tujuan dari analisis laporan keuangan!
5. Jelaskan masing-masing komponen dari analisis bisnis
6. Jelaskan aktivitas-aktivitas bisnis perusahaan yang sangat terkait dengan
analisis laporan keuangan!

BAB 2
Pelaporan dan Anaisis Laporan keuangan

20
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menjelaskan pelaporan dan


laporan keuangan

Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu


1. Menjelaskan lingkungan pelaporan keuangandan
analisis
2. Menjelaskan tujuan akuntansi keuangan dan kualitas
informasi
3. Menjelaskan relevansi informasi akuntansi terhadap
analisis dan penilaian usaha
4. Menjelaskan kekuatan dan kelemahan akuntansi
akrual
5. Menjelaskan konsep laba
6. Menjelaskan perbedaan penilaian wajar dengan biaya
historis
7. Menjelaskan analisis akuntansi
8. Menjelaskan relevansi audit dan laporan audit
9. Menjelaskan kualitas laba

Pelaporan dan Analisis Lapran Keuangan

Lingkungan Sifat dan Akrual- Konsep Akuntansi Pengantar


Pelaporan Tujuan Fondasi Laba Penilaian Analisis
Keuangan Akuntansi Akuntansi Wajar Akuntansi

Laporan Informasi Kerangka Konsep Memahami Kebutuhan


keuangan wajib Akuntansi akuntansi ekonomi akuntansi akan analisis
Factor-faktor yang akrual laba penilaian akuntansi
yang berkualitas Relevansi Konsep wajar Manajemen
mempengaruhi Prinsip dan akuntansi Pertimbang Laba
laporan akuntansi keterbatasa laba an Proses
keuangan wajib Relevansi n akuntansi Implikasi Pengukuran Analisis
dan Implikasi analisis Akuntansi
keterbatasan analisis
akuntansi

2.1. Laporan Keuangan


Laporan keuangan merupakan produk proses pelaporan keuanganyang
diatur oleh standar dan aturan akuntansi, insentif manajer, serta mekanisme
pelaksanaan dan pengawasan perusahaan.Pemahaman mengenai lingkungan
pelaporan keuangan perlu disertai dengan pemahaman tujuan dan konsep
yang mendasari informasi akuntansi yang disajikan dalam laporan keuangan.

21
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Pemahaman ini akan membantu dalam melihat posisi keuangan yang


sesungguhnya dan kinerja perusahaan dengan lebih baik.

2.1.1. Lingkungan Pelaporan Keuangan


Laporan keuangan wajib, merupakan produk lingkungan yang paling
penting. Informasi dalam laporan keuangan dinilai relatif berdasarkan
1. Kebutuhan informasi dari pengguna laporan keuangan
2. Sumber informasi alternative seperti dalam ekonomi dan industri, laporan
analisis, pengungkapan sukarela manajer.

2.1.2. Kategori Laporan Keuangan


Kategori laporan keuangan ada 3, yaitu laporan keuangan wajib,
pengumuman laba dan laporan wajib lainnya.
1. Laporan keuangan wajib, laporan wajib yang diwajibkan untuk
disampaikan kepada publik oleh perusahaan yang telah diatur oleh lembaga
yang berwenang seperti di Amerika Form-10 K (laporan tahunan) dan Form
10-Q (laporan kuartalan) yang harus diserahkan kepada SEC sedangkan di
Indonesia berdasarkan aturan dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan),
Keputusan Ketua Badan Pengawas Pasar Modal Dan Lembaga Keuangan
Nomor: Kep-431/Bl/2012 Tentang Penyampaian Laporan Tahunan Emiten
Atau Perusahaan Publik Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga
Keuangan
2. Pengumuman laba, tersedia untuk para pelaku pasar modal melalui
publikasi The Wall Street Journal. Pengumuman memberikan ringkasan
informasi penting mengenai posisi keuangan dan kinerja perusahaan bai
untuk periode kuartalan maupun tahunan
3. Laporan wajib lainnya, seperti laporan proxy yang harus dikirim bersamaan
dengan undangan rapat pemegang saham tahunan seperti Form 8-K yang
berisi laporan mengenai kejadian yang tidak biasa seperti perubahan auditor
dan prospectus yang harus menyertai aplikasi dari penawaran saham.

2.1.3. Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Laporan Keuangan Wajib

22
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

1. Prinsip akuntansi yang berlaku umum, dilakukan dewan standar yaitu


Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) sebagai badan pembuat standar akuntansii
keuangan, OJK, Bapepam dan IFRS
2. Manajer, pihak yang paling bertanggung jawab atas laporan keuangan yang
wajar dan akurat. Manajer memiliki kontrol utama atas integritas sistem ak
dan catat keuangan yang digunakan dalam membuat laporan keuangan
perjanjian Undang-undang Sabarnes-Oxley 2002 mengharuskan CEO untuk
secara pribadi menjamin keakuratan dan verifikasi dari laporan
keuangannya. Meskipun standar akuntansi berusaha untuk mengurangi
subjektivitas dan arbitrasi dari penilaian ini, namun subjektivitas tidak dapat
seluruhnya dihilangkan. Manajer dapat juga mempengaruhi laporan
keuangan secara tidak langsung melalui pengaruh kolektif mereka dalam
proses penetapan standar. Jika para pemakai laporan keuangan melihat
manfaat dari suatu standar atau pengungkapan baru namun bagi manajer
cendrung dari biayanya. Biasanya manajer akan menolak standar karena 1.
Mengurangi laba yang dilaporkan 2. Meningkatkan fluktuasi laba 3.
Mengungkapkan informasi kompetitif mengenai segmen, produk, dan
rencana tertentu.
3. Mekanisme pengawasan dan pelaksanaan, mekanisme pengawasan dan
pelaksanaan dapat memastikan keandalan dan integritas laporan keuangan.
a. Auditor, Semua laporan keuangan harus diaudit oleh auditor untuk
membantu terjaminnya kualitas dan keandalan laporan keuangan. Fokus
utamanya adalah memberikan opini audit
b. Supremasi korporasi, Laporan keuangan harus disetujui oleh dewan
direksi perusahaan. Banyak perusahaan menunjuk dewan auditor-sub
komite dari dewan untuk mengawasi proses pelaporan keuangan Komite
audit ditunjuk oleh dewan dan wakil baik oleh manajer maupun oleh pihak
lain. Komite audit diberi delegasi kekuatan dan tanggung jawab yang luas
sehubungan dengan banyak aspek dalam proses pelaporan dalam hal ini
pengawasan terhadap metode akuntansi, prosedur pengendalian internal
dan auditor internal
c. SEC/ Bapepam, OJK, lembaga otoritas pasar modal

23
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

d. Tuntutan hukum, ancaman tuntutan hukum mempengaruhi manajer


untuk mengadopsi praktik laporan yang lebih bertanggung jawab baik
pengungkapan wajib dan pengungkapan sukarela.

2.2. Sumber Informasi Alternatif


Selain laporan keuangan, ada 3 sumber informasi alternatif yang
digunakan yaitu:
1. Informasi ekonomi, industri dan perusahaan, Investor menggunakannya
untuk memperbaharui peramalan perusahaan seperti berita ekonomi makro
yang mempengaruhi pasar saham mencakup data mengenai pertumbuhan
ekonomi, tenaga kerja, perdagangan internasional, tingkat bunga,
pertukaran mata uang
2. Pengungkapan sukarela Motivasi yang mendasari pengungkapan sukarela
adalah tuntutan hukum sehingga manajer dengan sukarela mengungkapkan
berita penting terutama yang sifatnya merugikan untuk mengurangi tuntutan
investor serta sebagai penyesuaian prediksi
3. Perantara informasi, Dari kalangan terpelajar sehingga dapat dijadikan
sumber informasi alternatif.
Fungsi perantara informasi:
a. Pengumpulan informasi mencakup penelitian dan pengumpulan
informasi mengenai perusahaan yang tidak langsung tersedia
b. Interpretasi informasi: menginterpretasikan informasi dengan cara yang
berarti dan ekonomis
c. Analisis prospektif: prediksi laba dan arus kas
d. Rekomendasi: merekomendasikan apakah membeli, menahan serta
menjual saham.

2.3. Sifat dan Tujuan Akuntansi Keuangan


2.3.1. Kualitas informasi akuntansi
- Relevan: kapasitas informasi untuk mempengaruhi suatu keputusan dan
merupakan kualitas primer atas informasi akuntansi. Implikasinya terletak
pada ketepat waktuan salah satunya dengan membuat laporan interim

24
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

- Andal: informasi harus dapat diverifikasi, disajikan dengan jujur dan netral.
Dapat diverifikasi berarti bahwa informasi dapat dikonfimasi.Penyajian jujur:
informasi mencerminkan realitas dan netral berarti informasi tersebut benar
dan bebas dari bias.

2.3.2. Prinsip-Prinsip Akuntansi


1. Akuntansi Akrual, dalam akuntansi akrual pendapatan diakui saat
dihasilkan dan beban saat terjadi tanpa memperhatikan penerimaan atau
pembayaran kas.
2. Biaya historis dan nilai wajar. Biaya historis adalah nilai dari transksi
actual perusahaan di masa lalu sehingga akuntansi historis disebut dengan
akuntansi berdasarkan transaksi. Kelebihan dari akuntansi biaya historis
terletak pada nilai Aset yang diperoleh melalui transaksi tawar menawar
yang wajar, biasanya wajar dan objektif, namun biaya historis ini memiliki
keterbatsan karena mencatat Aset pada saat dibeli yang berarti mengurangi
manfaat laporan keuangan terutama neraca. Para pembuat kebijakan
beralih kepada konsep penilaian wajar. Penilaian wajar adalah estimasi
nilai ekonomis atas Aset dan kewajiban pada masa sekarang. Penilaian
wajar adalah harga pasar Aset saat ini, apabila harga pasar Aset tersebut
tersedia.
3. Materialitas, sejauhmana kelalaian mencantumkan atau salah saji informasi
akuntansi dengan memperhatikan situasi, memungkinkan penilaian
seseorang yang menggunakan informasi tersebut akan berubah atau
terpengaruh.
4. Konservatisme, berkaitan dengan melaporkan pandangan yang paling
tidak optimis saat menghadapi ketidakpastian pengukuran. Dalam hal ini,
keuntungan tidak diakui sampai benar-benar terjadi (misalnya depresiasi
tanah). Konsevatisme mengurangi tingkat keandalan dan relevansi informasi
akuntansi melalui dua cara: 1. Konservatisme menyajikan Aset dan laba
terlalu rendah. 2. Konservatisme menyebabkan penundaan pengakuan
kabar baik pada laporan keuangan, namun secepatnya mengakui kabar
buruk

25
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

2.3.3. Keterbatasan Informasi Laporan Keuangan


1. Tepat waktu, laporan keuangan disusun paling sering setiap kuartal dan
biasanya dipublikasikan tiga sampai enam bulan setelah akhir tahun,
sementara analis memperbaharui ramalan dan rekomendasi mereka pada
basis waktu yang sangat dekat sehingga mereka sangat mengandalkan
informasi dari sumber alternative lainnya.
2. Frekuensi, laporan keuangan dibuat secara berkala biasanya tiap
kuartalan, namun informasi alternative disajikan secara cepat dan segera
direvisi jika membutuhkan revisi laporan.
3. Orientasi ke masa depan. Karena menggunakan informasi biaya historis
menyebabkan adanya keterlambatan pengakuan jika dibandingkan dengan
sumber informasi alternative lainnya yang menggunakan ramalan analis.

2.4. Konsep Laba


Laba adalah ringkasan hasil bersih aktivitas operasi usaha dalam
periode tertentu yang dinyatakan dalam istilah keuangan. Menurut Belkaoui
(1993), laba merupakan suatu pos dasar dan penting dari ikhtisar keuangan
yang merniliki berbagai kegunaan dalam berbagai konteks. Laba pada
umumnya dipandang sebagai suatu dasar bagi perpajakan, determinan pada
kebijakan pembayaran dividen, pedoman investasi, dan pengambilan
keputusan, dan unsur prediksi.
Laba akuntansi atau laba yang dilaporkan berbeda dengan laba
ekonomi. Hal ini disebabkan akuntan menggunakan criteria berbeda untuk
menentukan laba. Contoh: perusahaan mempunyai uang tunai sebesar Rp 100
juta untuk membeli rumah yang disewakan Rp 19 juta setahun

2.4.1. Laba ekonomi,


Ditentukan dengan cara arus kas ditambah dengan nilai sekarang dari
prediksi arus kas masa depan, khususnya direpresentasikan dengan
perubahan nilai pasar Aset usaha bersih. Laba mencakup baik komponen yang
sudah direalisasikan (arus kas) maupun yang belum (laba atau rugi
kepemilikan). Laba ekonomi berguna jika tujuan analisisi adalah menentukan

26
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

tingkat pengembalian yang tepat kpada pemegang saham untuk periode


tertentu
2.4.2. Laba permanen,
Laba berkelanjutan (suistainable) atau laba yang berulang (reccuring) :
rata-rata laba stabil yang ditaksir dapat diperoleh perusahaan sepanjangg
umumrnya, dengan kondisi usaha masa sekarang. Laba permanen
mencerminkan fokus jangka panjang
2.4.3. Laba operasi,
Merujuk pada laba yang timbul dari kegiatan operasi perusahaan. Dalam
buku keuangan biasanya menganggap pengukuran laba ini dengan NOPAT
(Net Operating After Tax). Pengukuran laba ini sebagai laba usaha bersih
setelah pajak

2.5. Konsep Laba Akuntansi


1. Berdasarkan konsep akuntansi akrual
2. Merefleksikan aspek laba ekonomi maupun laba permanen
3. Mengalami masalah pengukuran, sehingga mengurangi kemampuannya
dalam mencerminkan realitas ekonomi

Pengakuan pendapatan dan pengaitan


1. Telah atau dapat direalisasikan (Realized atau realizable): untuk dapat
diakui, perusahaan harus telah mendapatkan kas dan komitmen andal untuk
mendapatkan kas seperti piutang yang sah
2. Telah dihasilkan (Earned): perusahaan harus menyelesaikan seluruh
kewajibannya kepada pembeli, yaitu proses perolehan laba harus telah
selesai

2.5.1. Kebutuhan Akan Analisis Akuntansi


Akuntansi akrual memperbaiki akuntansi kas dengan mencerminkan
aktivitas usaha pada waktu yang lebih tepat, namun akuntansi menyebabkan
distorsi.Laporan keuangan dibuat dan digunakan untuk berbagai jenis pemakai
dan kebutuhan informasi.

27
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

2.5.2. Sumber-Sumber Distorsi Akuntansi


1. Standar akuntansi, ada tiga penyebab distorsi dalam standar akuntansi
yaitu:
a. Standar akuntansi merupakan hasil proses politik, berbagai kelompok
pemakai menggunakan lobi untuk melindungi kepentingan mereka
sehingga standar seringkali gagal menghasilkan informasi yang paling
relevan.
b. Beberapa prinsip akuntansi. Prinsip biaya historis dapat mengurangi
relevansi neraca karena tidak mencerminkan nilai pasar Aset dan
kewajiban terkini.
c. Konservatisme. Akuntan seringkali menurunkan atau menghapus nilai
Aset yang mengalami penurunan nilai tetapi jarang sekali terdapat
peningkatan nilai Aset.
2. Kesalahan estimasi, Penggunaan estimasi memperbaiki kemampuan
angka akuntansi untuk mencerminkan transaksi usaha secara tepat waktu.
Contoh penjualan kredit. Akuntansi akrual lebih relevan, namun lebih mudah
menghasil kan laporan yang terdistorsi yang disebabkan oleh kesalahan
estimasi piutang tak tertagih
3. Keseimbangan Keandalan dan Relevan, penekanan terhadap keandalan
seringkalo menunda pengakuan dampak dari transaksi dan kewajiban
tertentu pada laporan keuangan hingga konsekuensi arus kas dapat
dietimasi dengan layak.
4. Manajemen laba, hasil dari akuntansi akrual karena dalam akuntansi akrual
mengizinkan manajer untuk menggunakan informasi dalam dan pengalaman
mereka untuk menambah kegunaan angka akuntansi sehingga dengan
adanya kebebasan ini manajer dapat mengubah angka akuntansi terutama
laba untuk keuntungan pribadi. Manajemen laba terjadi karena beberapa
alasan seperti untuk meningkatkan kompensasi ,menghindari persyaratan
utang, memenuhi ramalan analis dan mempengaruhi harga saham.

Manajemen laba dapat dilakukan


1. Mengubah metode akuntansi

28
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

2. Mengubah estimasi dan kebijakan akuntansi yang menentukan angka


akuntansi, suatu bentuk manajemen laba yang samar

2.6. Tiga Jenis Strategi Manajemen Laba


1. Manajer meningkatkan laba periode kini, Meningkatkan laba yang
dilaporkan pada periode kini untuk membuat perusahaan dipandang baik.
Cara ini memungkinkan peningkatan laba selama beberapa periode. Pada
pertumbuhan, akrual pembalik lebih kecil daripada akrual kini sehingga
dapat meningkatkan laba
2. Manajer melakukan big bath melalui pengurangan laba saat ini. Melakukan
write-off sebanyak mungkin pada satu periode. Periode yang dipilih
biasanya periode dengan kinerja yang buruk (seringkali pada saat resesi
dimana perusahaan lain juga melaporkan laba yang buruk) atau peristiwa
saat terjadi satu kejadian yang tidak biasa seperti perubahan manajemen,
merger dan restrukturisasi.
3. Manajer mengurangi fluktuasi laba dengan perataan laba,Meningkatkan dan
menurunkan laba yang dilaporkan untuk mengurangi fluktuasi.Perataan laba
mencakup tidak melaporkan bagian laba pada periode baik dengan
menciptakan cadangan atau bank laba dan melaporkan laba saat ini pada
saat periode buruk.

2.6.1. Motivasi Melakukan Manajemen Laba


1. Insentif perjanjian, banyak perjanjian yang menggunakan angka akuntansi
misalnya perjanjian kompensasi manajer biasanya mencakup bonus
berdasarkan laba. Perjanjian bonus biasanya memiliki batas atas dan batas
bawah artinya manajer tidak mendapatkan bonus jika laba lebih rendah dari
batas bawah dan tidak mendapatkan bonus tambahan saat laba lebih tinggi
dari batas atas.
2. Dampak harga saham. Manajer dapat meningkatkan laba untuk menaikkan
harga saham perusahaan sementara panjang satu kejadian tertentu seperti
merger yang akan dilakukan atau penawaran surat berharga, atau rencana
untuk menjual saham atau melaksanakan opsi. Manajer melakukan
perataan laba untuk menurunkan persepsi pasar akan risiko dan

29
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

menurunkan biaya modal. Manajer menurunkan ekspektasi pasar melalui


pengungkapan sukarela yang pesimis dan kemudian meningkatkan laba
untuk melampui ekspektasi pasar.
3. Insentif lain, Laba diturunkan untuk menghindari biaya politik dan penelitian
yang dilakukan badan pemerintah.

2.6.2. Mekanisme Manajemen Laba


1. Pemindahan laba, merupakan Manajemen laba dengan memindahkan laba
dari satu periode ke periode lainnya. Pemindahan laba dapat dilakukan
dengan mempercepat atau menunda pengakuan pendapatan dan beban.
Contoh pemindahan laba:
a. Mempercepat pengakuan pendapatan dengan membujuk disributor atau
pedagang untuk membeli kelebihan produksi pada akhir tahun fiskal.
b. Menunda pengakuan beban dengan mengkapitalisasi beban dan
mengamortisasi sepanjang periode masa depan
c. Memindahkan beban periode berikut dengan mengadopsi metode
akuntansi tertentu
2. Manajemen laba melalui klasifikasi, Memindahkan beban di bawah garis
atau melaporkan beban pada pos luar biasa dan tidak berulang.Saat
perusahaan manajemen hentikan satu segmen usaha, laba segmen
tersebut harus dilaporkan terpisah sebagai laba (rugi) operasi yang
dihentikan Penggunaan beban khusus.

30
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Latihan soal
1. Jelaskan apakah yang dimaksud dengan analisis akuntansi!
2. Mengapa terjadi distorsi akuntansi!
3. Jelaskan laporan keuangan wajib menurut Peraturan Bapepam tahun 2012!
4. Akuntansi akrual mensyaratkan estimasi hasil masa depan. Misalnya
cadangan piutang tak tertagih merupakan ramalan julah piutang lancar yang
pada akhirnya terbukti tidak tertagih
Diminta: Identifikasi dan jelaskan tiga alasan mengapa informasi
akuntansi dapat menyimpang dari realitasa ekonomi yang mendasarinya.
Berikan contoh transaksi yang dapat menimbulkan alasan tersebut!
5. Mengapa terjadi manajemen laba!
6. Jelaskan motivasi manajer melakukan manajemen laba!

31
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 3
ANALISIS AKTIVITAS PENDANAAN

Kompetensi Dasar : Mahasiswa mampu menganalisa aktivitas


pendanaan.

Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu


1. Menjelaskan definisi aktivitas pendanaan
2. Menganalisis dan menginterpretasikan pengungkapan
sewa.
3. Menganalisa pengungkapan pensiun.
4. Menganalisa pengungkapan kontigensi
5. Menjelaskan pendanaan di luar neraca
6. Menganalisa dan menginterpretasikan kewajiban dari
sudut pandang ekuitas.
7. Menjelaskan modal saham
8. Menjelaskan laba ditahan

Analisis aktivitas Pendanaan

Tinjauan Sewa Imbalan Kontigensi Pendanaan Ekuitas


Kewajiban Pasca dan di luar pemegang
Pensiun komitmen neraca saham
Imbalan
Kewajiban Akuntansi Analisis Analisis Saham
lancar dan pension kontigensi Pendanaan modal
Kewajiban Pelaporan Imbalan pasca Analisis di Luar Laba
tak lancar sewa pension Komitmen Neraca ditahan
Analisis Analisis lainnya EBS Kewajiban
Kewajiban sewa Pelaporan dan dan ekuitas
Menyesuaik analisiis
an laporan imbalan pasca
keuangan pensiun

Aktivitas bisnis didanai dengan liabilitas dan ekuitas. Liabilitas


merupakan hutang untuk mendapatkan pendanaan yang membutuhkan
pembayaran di masa mendatang dalam bentuk uang, jasa atau Aset lainnya.
Ekuitas adalah klaim pemilik atas Aset bersih perusahaan. Klaim pemilik
dibawah kreditor yang berarti klaimnya dipenuhi setelah klaim kreditor
diselesaikan. Pemegang ekuitas dihadapkan pada risiko maksimum
perusahaan tetapi juga berhak atas seluruh pengembalian residu perusahaan.

32
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.1. Liabilitas
Liabilitas merupakan klaim pihak luar atas Aset dan sumber daya
perusahaan kini dan masa depan yang dapat berupa pendanaan atau operasi
dan biasanya didahulukan daripada pemegang saham.

Jenis liabilitas
1. Financing liabilities (kewajiban pendanaan) : seluruh bentuk pendanaan
kredit seperti wesel bayar jangka panjang dan obligasi, pinjaman jangka
pendek dan sewa
2. Operating liablilities (kewajiban operasi): kewajiban yang timbul dari operasi
seperti kreditor perdagangan, kredit yang ditangguhkan dan kewajiban
pensiun.

3.1.1. Current Liabilities


1. Liabilitas yang pelunasannya memerlukan penggunaan Aset lancar atau
munculnya kewajiban lancar lainnya
2. Periode yang diharapkan untuk menyelesaikan liabilitas adalah periode
mana yang lebih panjang antara satu tahun dan satu siklus operasi
perusahaan.

Dua jenis Current liabilities:


a. Yang timbul dari aktivitas operasi seperti utang pajak, pendapatan
diterima dimuka,uang muka, utang usaha dan beban operasi akrual
lainnya
b. Yang timbul dari aktivitas pendanaan: pinjaman jangka pendek, bagian
utang jangka panjang yang jatuh tempo dan utang bunga.

3.1.2. NonCurrent Liabilities


NonCurrent Liabilities merupakan Liabilitas jatuh temponya tidak dalam
waktu satu tahun atau satu siklus operasi mana yang lebih panjang meliputi
pinjaman, obligasi, hutang dan wesel bayar.

3.1.3. Analisis Liabilitas


Hal-hal penting yang penting dalam analisis liabilitas
1. Ketentuan hutang (tanggal jatuh tempo, tingkat bunga, pola pembayaran
dan jumlah)
2. Pembatasan pemakaian sumber daya dan pelaksanaan aktivitas bisnis
3. Kemampuan dan fleksibilitas untuk memperoleh pendanaan selanjutnya
4. Kewajiban untuk modal kerja perbandingan utang dan terhadap ekuitas dan
ukuran keuangan lainnya
5. Fitur konversi kewajiban yang bersifat difusi
6. Larangan atas pembayaran-pembayaran seperti dividen

33
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.2. Sewa
Perjanjian konstraktual antara pemilik (lessor) dan penyewa (lessee).
Perjanjian tersebut memberikan hak kepada lessee untuk menggunakan Aset
yang dimiliki lessor selama masa sewa sebagai balasannya lessee membayar
sewa yang disebut dengan pembayaran sewa minimum. Perjanjian mewajibkan
lessee membayar selama periode yang ditentukan.

3.2.1. Akuntansi dan pelaporan sewa


3.2.1.1. Analisis sewa
1. Operating lease menyajikan kewajiban lebih rendah dari seharusnya
dengan tidak menyajikan pendanaan sewa dalam neraca, selain
menyembunyikan kewajiban neraca. Menaikkan rasio solvabilitas yang
sering digunakan dalam analisis kredit
2. Operating lease menyajikan Aset lebih rendah dari seharusnya, hal ini dapat
meningkatkan rasio tingkat pengembalian investasi, terutama perputaran
Aset
3. Operating lease menunda pengakuan beban dibandingkan capital lease
sehingga Operating lease melaporkan laba lebih tinggi di awal masa sewa
dan emlaporkan laba lebih rendah di akhir masa sewa
4. Operating lease, menyajikan kewjb lancar lebih rendah dari sharusnya
dengan tidak menyajikan porsi pembiayaran pokok yang jatuh tempo dalam
waktu satu tahun dalam neraca sehingga meningkatkan rasio lancar dan
epngukuran likuiditas
5. Operating lease, memasukkan bunga dalam beban sewa, sehingga
operating lease menyajikan lebih rendah dari yang sehrausnya laba operasi
dan beban bunga, sehingga menaikkan coverage ratio seperti time interest
earned.

3.2.1.2. Konversi Operating Lease Menjadi Capital Lease


1. Menilai apakah klasifikasi operating lease yang dilakukan perusahaan dapat
diterima
2. Menghitung estimasi nilai sekarang kewajiban operating lease perusahaan.
Proses ini dimulai dengan estimasi tingkat bunga yang akan kita gunakan
untuk mendiskontokan proyeksi pembayaran bunga
3. Menghitung nilai Aset
4. Menghitung dampak reklasifikasi sewa pada laba yang dilaporkan.

3.3. Manfaat pensiun


Ada dua bentuk manfaat pensiun yaitu
1. Manfaat pensiun, dimana pemberi kerja menjanjikan manfaat moneter
kepada pekerja pascapensiun.
2. Manfaat lain pascapensiun pekerja, pemberi kerja menyediakan manfaat
lain (biasanya non moneter) pasca pensiun terutama pemeliharaan
kesehatan dan asuransi jiwa.

3.3.1. Sifat Kewajiban Pensiun


Perusahaan menformalkan komitmen pensiun dalam bentuk program
pensiun. Program Pensiun merupakan janji pemberi kerja untuk menyediakan
manfaat pensiun bagi pekerja dan perjanjian tersebut melibatkan tiga pihak

34
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

yaitu pemberi kerja, yang memberikan kontribusi pada program pensiun,


pekerja yang menerima manfaat dan dana pensiun.
Dana pensiun terpisah dari pemberi kerja dan diadministrasikan oelh
pihak yang ditunjuk (trustee). Dana pensiun menerima kontribusi,
menginvestasikan kontribusi tersebut dengan cara yang tepat dan membagikan
manfaat pensiun kepada pekerja. Program secara pasti menentukan manfaat,
hak dan tanggung jawab pemberik kerja dan pekerja.

Program Pensiun ada dua:


a. Program pensiun manfaat pasti, menentukan jumlah pensiun yang dijanjikan
oleh pemberi kerja untuk disediakan bagi pensiunan. Dalam program ini,
pemberi kerja menanggung risiko kinerja dana pensiun.
b. Program pensiun pasti, menentukan jumlah kontribusi pemberi kerja pada
program pensiun. Jumlah manfaat pensiun yang diterima pensiunan
bergantung pada kinerja dana pensiun serta pekerja menanggung risiko
kinerja dana pensiun.

3.3.2. Analisis manfaat pasca pensiun


Terdapat prosedur lima langkah dalam analisis manfaat pasca pensiun
yaitu:
1. Menentukan dan merekonsolidasi biaya dan kewajiban (Aset) manfaat
ekonoms dan yang dilaporkan.
2. Membuat penyesuaian yang diperlukan atas laporan keuangan
3. Mengevauasi asumsi aktuaria dan dampaknya pada laporan keuangan
4. Memeriksa paparan risiko pensiun
5. Mempertimbangkan implikasi arus kas program manfaat pascapensiun.

3.4. Kontijensi
Kontijensi merupakan keuntungan dan kerugian potensial yang
penyelesaiannya bergantung paa satu atau lebih peristiwa di masa depan.
Kerugia kontijensi disebut kewajiban bersyarat. Kewajiban bersyarat timbul dari
perkara hokum, ancaman pengambil alihan, penagihan piutang, klaim atas
garansi produk atau kerusakan produk, garansi kinerja, perhitungan pajak,
risiko yang diasuransikan sendiri.

3.4.1. Analisis kewajiban kontigensi


1. Kewajiban kontijensi yang dilaporkan seperti garansi dan jaminan merupakan
estmasi
2. Keakuratan analisis dan kewajiban ini bergatung pada keakuratan estimasi
tersebut, seringkali didasarkan pada pengalaman masa lalu perusahaan atau
harapan di masa depan

3.5. Komitmen
Komitmen, klaim potensial atas sumber daya perusahaan berdasarkan
kinerja di masa depan sesuai kontrak. Komitmen tidak diakui dalam laporan
keuangan karena peristiwa seperti penanda tanganan kontrak atau penerbitan
pesanan pembelian bukan merupakan transaksi yang lengkap.

35
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.6. Pendanaan di luar neraca off balanced sheet financing


Pendanaan di luar neraca (off balanced sheet financing) adalah tidak
tercatatnya kewajiban pendanaan tertentu. Contoh:Purchase agreements dan
through-put agreemenet dimana perusahaan sepakat untuk membeli barang
sejumlah tertentu melalui fasilitas pemrosesan atau take or pay arrangement
dimana perusahaan memberikan jaminan untuk membayar sejumah tertentu
barang, yang diperlukan atau tidak. Variasi dari rancangan ini melibatkan
penciptaan entitas terpisah dan kemudian menyediakan pendanaan tidak lebih
dari 50% kepemilikan seperti joint venture atau persekutuan terbatas.
Perusahaan menempatkan transaksi ini sebagai investasi dalam ekuitas dan
tidak mengkonsolidasikannya dalam laporan keuanganperusahaan dengan
demikian pendanaan tersebut tidak masuk dalam kewajiban perusahanan.

3.7. Entitas Bertujuan Khusus


Entitas Bertujuan Khusus, menjadi tidak terkenal karena kasus
bangkrutnya perusahaan Energy lima besar di Amerika yaitu Enron.
Konsep EBK:
a. Entitas bertujuan khusus dibentuk oleh perusahaan sponsor dan
dikapitalisasi dengan investasi ekuitas beberapa diantaranya harus berasal
dari pihak ketiga yang independen
b. Entitas bertujuan khusus meningkatkan investasi ekuitas degn meminjam
dari pasar kredit dan membeli Aset dari atau untuk perusahan sponsor
c. Arus kas dari aseet digunakan untuk membayar utang dan menyediakan
pengembalian bagi investor ekuitas.

Contoh:
1. Sebuah perusahaan menjual piutang usaha kpada entitas bertujuan khusus.
Piutang ini misalnya dari KK ekslusif yang ditawarkan kpada pelanggangnya
sebagai usaha untuk mempertahankam pembelian pelanggan. Perusahaan
memindahkan piutang dari neraca dan menerima uang tunai yang dapat
diinvestasikan dalam Aset lain
2. Entitas bertujuan khusus kemudian menggunakan piutang tersebut sebagai
jaminan utang yang dijualnya di pasar kredir dan menggunakan uang tunai
untuk membeli piutang tambahan secara terus menerus seiring dengan
pertumbuhan portofolio kredit. Proses ini disebut sekuritisasi.

3.7.1. Kasus Enron Penyalahgunaan Entitas Bertujuan Khusus


• Menurut CFO enron, pertumbuhan perusahaan yang tinggi tidak dapat
mempertahankan melalui penerbitan saham biasa karena dilusi jangka
pendek dan juga karena perusahaan tidak dapat meningkatkan financial
leverage melalui penerbitan utang karena hal tersebut merugikan peringkat
utang perusahaan, sebagai hasilnya perusahaan berusaha untuk menutupi
utang dalam jumlah besar dan melaporkan laba yang jauh lebih tinggi dari
seharusnya melalui penggunaan entitas bertujuan khusus .
• Investasi enron dalam rhyaituhms netconnections merupakan yang pertama
diantara bahan baku entitas bertujuan khusus yang dibentuk untuk
menghindari pengakuan penurunan nilai Aset dan contoh penyalahgunaaan
teknik akuntansi.

36
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.8. Analisis Ekuitas Pemegang Saham


1. Mengklasifikasikan dan memisahkan sumber utama pendanaan ekuitas
2. Mempelajari hak untuk kelompok-kelompok pemegang saham dan prioritas
dalam likuidasi
3. Mengevaluasi pembatasan hukum untuk distribusi ekuitas
4. Menelaah kontrak, ketentuan hukum dan pembatasan lainnya atas distribusi
saldo laba
5. Menilai ketentuan dan provisi sekuritas yang dapat dikonversi, opsi saham
dan kesepakatan lainnya yang berpotensi menerbitkan saham.

3.8.1. Pelaporan Modal saham


1. Sumber kenaikan modal saham yang beredar
a. Penerbitan saham
b. Konversi utang dan saham preferen
c. Penerbitan dividen saham dan pemecahan saham
d. Penerbitan saham dalam akuisisi dan merger
e. Penerbitan untuk opsi saham dan waran
2. Sumber penurunan modal sahan yang beredar
a. Pembelian dan penghentian saham
b. Pembelian kembali saham
c. Pemecahan saham terbalik

3.8.2. Modal disetor


Total pendanaan yang diterima dari pemegang saham sebagai
pembiayar modal saham. Modal disetor menjadi dua
a. Modal saham nominal: biasa dan preferen (jika tidak memiliki nilai nominal
dialokasikan sebagai total pendanaan)
b. Tambahan modal disetor diatas nilai nominal

3.8.3. Akun lain dalam modal disetor ekuitas pemegang saham


a. Penjualan saham diperoleh kembali (treasury stock)
b. Perubahan modal karena penggabungan usaha
c. Modal donasi (seringkaio disajikan secara terpisah)
d. Biaya penerbitan saham dan beban merger
e. Kapitalisasi saldo laba melalui dividen saham.

3.8.4. Analisis modal saham


a. Akun-akun dalam ekuitas pemegang saham pada umumnya tidak
mempengaruhi laba, sehingga tidak bnyk mempengaruhi analisis laba
b. Informasi yang lebh relevan bagi analisis adalah komposisi pos modal dan
pembatasan-pembatasan yang berlaku
c. Komposisi ekuitas penting karena dapat mempengaruhi hak sisa atas
saham biasa serta hak, risiko dan pengembalian bagi investor ekuitas.
d. Hak tersebut meliputi hak partisipasi dividen, hak konversi, serta berbagai
opsi dan kondisi yang mencerminkan sekuritas yang kompleks yang
seringkali diterbitkan karena kespakatan merger. Sebagian besar
merupakan ekuitas yang memiliki dampak dilusi.

37
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3.8.5. Saldo laba


a. Modal yang dihasilaporan keuangansebuah perusahaan.
b. Akun saldo laba mencerminkan akumulasi laba atau rugi yang tidak
dibagikan sejak berdirinya perusahaan
c. Akun ini berlawanan dengan modal saham dan tambahan modal distor yang
berasal dari setoran modal pemgang saham
d. Saldo laba merupakan sumber utama distribusi dividen.

3.8.6. Dividen tunai


- Distribusi kas kpada pemegang saham
- Saat diumumakaan menjadi kewajiban bagi perusahaan

3.8.7. Dividen saham


- Distribusi saham perusahaan sendiri kpada pemegang saham secara
proporsiona;.
- Dividen mencerminkan kapitalisasi laba secara permanen
- Pemegang saham menerima tambahan saham sebagai pengalihan saldo
laba ke akun modal.

3.8.6. Pembatasan saldo laba


Saldo laba dapt dibatasi pembiayaran dividen sebagai akibat kontrak
perjanjian seperti perjanjian pinjaman atau melalui tindakan dari dewan direksi

3.8.7. Spin Off dan Split Off


- Spin off: distribusi saham anak perusahaan kpada pemegang saham
sebagai dividen, Aset (investasi dalam anak perusahaan) dikurangi sebagai
saldo laba
- Split off: pertukaran saham anak perusahaan yang dimiliki perusahaan
dengan saham yang dimilaporan keuangani oleh para pemegang saham,
Aset (investasi dalam anak perusahaan) dikurangi dan saham yang diterima
dari pemegang saham diperlakukan sebagai saham yang ditarik kembali.

3.9. Penyesuaian periode lalu


- Koreksi kesalahan di periode laporan keuangan lalu
- Perusahaan tidak melaporkannya dalam laporan laba rugi melainkan
melaporkannya sebagai penyesuaian (setelah pajak) atau saldo awal saldo
laba.

3.10. Nilai buku per lembar saham


- Angka per lembar saham yang berasal dari likuidasi perusahaan pada
jumlah yang dilaporkan dalam neraca
- Nilai buku: nilai Aset bersih yaitu total Aset dikurangi klaim terhadapnya
- Nilai buku saham biasa: total Aset dikurangi kewajiban dan klaim sekuritas
yang diprioritaskan pada jumlah yang dilaporkan dalam neraca.

3.11. Relevansi nilai buku per lembar saham


Nilai buku memiliki peranan penting dalam analisis Laporan Keuangan
a. Nilai buku dengan potensi penyesuaian

38
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

b. Analisis perusahaan dengan komposisi besar Aset likuid (institusi keuangan,


investasi, asuransi dan bank) sangat brgantung pada nilai buku
c. Analisis obligasi kualitas utama dan preferen sangat memerlukan penutupan
Aset

Latihan soal
1. Identikasi dan jelaskan sumber utama utang lancar!
2. Jelaskan kerugian kontijensi!
3. Definisikan terminology bigh bath. Jelaskna kapan seorang manajer akan
mempertimbangkan untuk menjalani taking a big bath dan bagaimana posisi
keuangan kini dan profitabilitas masa depan akan disesuaikan jika
seseorang mencurigai bahwa peusahaan telah melakukan big bath!
4. Sewa penjualan (sales-type lease) dan sewa pendanaan (financial lease)
merupakan dua klasifikasi utama sewa dari sudut pandang lessor
Diminta
Bandingkan dan bedakan antara sales-type lease dan direct financing lease
untuk hal sebagai berikut
a. Investasi kotor dalam sewa
b. Amortisasi pendapatan bunga diterima dimuka
c. Laba produsen atau laba dealer
5. Strategi investasi PT Amanah adalah berinvestasi dalam perusahaan
dengan rasio price to book yang rendah, sambil mempertimbangkan
perbedaan solvabilitas dan pemanfaatan Aset. PT Amanah sedang memilih
investasi dalam PT Agung atau saham PT Mulia beberapa ratio untuk
kedua perusahaan tersebut adalah sbb:
Data Keuangan pilihan per 31 Maret 2006
Dalam miliaran rupiah PT Agung PT Mulia
Penjualan Rp 21.250 Rp 18.500
Aset tetap Rp 5.700 5.500
Utang jangka pendek 1.000
Utang jangka panjang Rp 2.700 2.500
Ekuitas 6.000 7.500
Saham beredar (milyaran) 250 400
Harga saham dlm rupiah 51.50 49.50

Diminta hitung rasio-rasio berikut ini:


a. Price to book ratio
b. Total debt equity ratio
c. Fixed Aset utilization (turn-over)
6. Jelaskan apakah yang dimaksud pendanaan di luar neraca serta jelaskan
berapa metode pendanaan di luar neraca!
7. Jelaskan tindakan apa yang dilakukan oleh Enron terkait skandal manipulasi
laporan keuangan perusahaan Energy di Amerika! Silahkan anda
mendownload di internet

39
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 4
ANALISIS AKTIVITAS INVESTASI

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menganalisa aktivitas investasi.


Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan definisi Aset lancar dan relevansinya
terhadap analisis.
2. Menjelaskan manajemen kas
3. Menjelaskan piutang
4. Menjelaskan metode persediaan
5. Menjelaskan konsep Aset jangka panjang
6. Menjelaskan penilaian dan alokasi biaya Aset tetap
dan sumber daya alam.
7. Menjelaskan Aset tak berwujud
8. Menjelskan laporan keuangan untuk Aset yang tidak
tercatat dan Aset kontigensi

Analisis Aktivitas Investasi

Pengenalan Persediaan Pengenalan Asset tetap Asset tak


asset lancar asset jangka dan Sumber berwujud
panjang daya alam

Kas dan Akuntansi dan Akuntansi Valuasi Akuntansi asset


setara kas valuasi asset jangka Analisis tak berwujud
Piutang persediaan panjang Penyusutan Analisis asset
Beban dibayar Analisis Kapitalisasi dan deplesi tak berwujud
dimuka persediaan versus Goodwill
pembebanan Asset tak
berwujud tak
tercatat dan
kontijensi

4.1. Aset
Aset merupakan sumber daya yang dikuasai oleh suatu perusahaan
dengan tujuan menghasilkan laba. Aset dapat digolongkan ke dalam dua
kelompok yaitu Aset lancar dan tak lancar. Aset lancar adalah sumber daya
atau klaim atas sumber daya yang dapat langsung diubah menjadi kas
sepanjang siklus operasi perusahaan seperti kas, efek, piutang, derivatif,
persediaan dan beban diterima dimuka. Aset jangka panjang: Aset tetap adalah
sumber daya yang diharapkan memberikan manfaat pada perusahaan selama
periode melebihi periode kini seperti properti, tanak, peralatan dan Aset tak
berwujud.

40
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

4.2. Pengenalan Aset lancar


Aset lancar merupakan sumber daya atau klaim atas sumber daya yang
langsung dapat diubah menjadi kas, biasanya dalam jangka waktu siklus
operasi perusahaan. Siklus operasi adalah jumlah waktu dari komitmen atas
kas pada pembelian hingga diperoleh kas yang berasal dari penjualan barang
dan jasa. Jadi Kas merupakan titik awal dan titik akhir dari siklus operasi.
Siklus operasi digunakan untuk membedakan Aset (kewajiban) dalam kelompok
lancar dan tak lancar.
Selisih antara Aset lancar dengan kewajiban lancar disebut moal kerja.
Modal kerja seperti pedang bermata dua, disatu sisi perusahaan memerlukan
modal kerja untuk beroperasi dengan efektif namun modal kerja mahal karena
akan menggunakan investasi yang paling menguntungkan. Banyak perusahaan
berusaha meningkatkan profitabilitas dan arus kas dengan mengurangi
investasi pada Aset lancar melalui metode seperti pengelolaan penjaminan
kredit dan penagihan piutang yang efektif serta persediaan tepat waktu.
Perusahaan lain berusaha untuk mendanai Aset lancar mereka dengan
kewajiban lancar seperti utang usaha sebagai usaha mengurangi modal kerja.

4.2.1. Kas Dan Setara Kas


Kas merupakan Aset yang paling likuid mencakup mata uang, deposito
dana,money orders,dan cek. Setara kas tergolong sangat lancar,investasi
jangka pendek yang (a) Siap dikonversi menjadi kas; (b) Hampir jatuh tempo
sehingga risiko perubahan harga yang disebabkan pergerakan tingkat bunga
yang hanya minimal investasi ini biasanya jatuh tempo dalam waktu tiga bulan
atau kurang.
Konsep Likuiditas sangat penting dalam analisis laporan keuangan
dimana likuiditas merupakan jumlah kas dan setara kas yang dimiliki
perusahaan dan jumlah kas yang dapat diperoleh dalam periode
singkat.Likuiditas memberikan fleksibilitas untuk memanfaatkan kondisi
perubahan pasar dan untuk bereraksi terhadap strategi pesaing. Likuiditas juga
terkait dengan kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajibannya saat
jatuh tempo. Banyak perusahaan dengan neraca yang kuat mengalami
kesulitan yang serius karena tidak likuid.

4.2.1.1. Analisis Terhadap Kas


Selain memeriksa jumlah Aset likuid yang tersedia untu perusahaan,
analisis mempertimbangkan hal berikut (a) Sejauhmana setara kas
diinvestasikan pada efek ekuitas, perusahaan dapat mengalami penurunan
likuiditas jika nilai pasar dari efek investasi tersebut menurun. (b) Kas dan
setara kas seringkali dibutuhkan sebagai saldo kompensasi untuk mendukung
suatu perjanjian pinjaman atau sebagai jaminan utang.

4.2.2. Piutang
Piutang merupakan nilai jatuh tempo yang berasal dari penjualan
barang atau jasa atau dari pemberian pinjaman uang. Piutang usaha mengacu
pada janji lisan untuk membayar yang berasal dari penjualan produk dan jasa
secara kredit.Wesel tagih merupakan janji tertulis untuk membayar.

41
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

4.2.2.1. Penilaian Piutang


Piutang sangat penting hal ini karena piutang berdampak terhadap posisi
Aset dan arus laba perusahaan yang saling terkait. Pengalaman menunjukkan
bahwa perusahaan tidak selamanya dapat menagih seluruh piutangnya.
Manajemen mengestimasi penyisihan piutang tak tertagih berdasarkan
pengalaman, kondisi pelanggan, ekspektasi ekonomi dan industry dan
kebijakan penagihan. Penilaian kualitas laba seringkali dipengaruhi oleh
analisis piutang dan kolektibilitasnya.

4.2.2.2.
4.2.2.2. Analisis Piutang
Analisis piutang terkait dengan
a. Risiko Kolektibilitas, sebagian besar penysiihan piutang tak tertagih
berdasarkan pengalaman masa lalu,meskipun penyisihan dilakukan untuk
ekonomi terkini yang membaik, industry dan kondisi debitur.
Alat analisa untuk memeriksa kolektibilitas piutang
- Membandingkan persentase piutang terhadap penjualan perusahaan
yang sumber dayaengan dianalisis
- Memeriksa konsentrasi pelanggan-risiko meningkat jika piutang
terkonsentrasi pada satu atau sedikit pelanggan.
- Menghitung dan menyelidiki tren periode rata-rata kolektibilitas piutang
dibandingkan dengan syarat kredit pelanggan untuk industri yang
bersangkutan
- Menentukan bagian piutang yang merupakan pengalihan atau
perpanjangan dari piutang atau wesel tagih masa lalu.
b. Keaslian piutang, deskripsi piutang pada laporan keuangan atau catatan
atas laporan keuangan biasanya tidak cukup untuk memberikan tingkat
keandalan mengenai apakah piutang asli, jatuh tempo dan dapat ditagih.
Pemahaman mengenai praktik industry dan sumber informasi tambahan
digunakan untuk menambah keyakinan.
c. Sekuritas piutang atau anjak piutang, piutang dapat dijual dengan recourse
atau tanpa recourse pada pembeli (recourse terkait atas jaminan
kolektibilitas). Penjualan piutang dengan recourse tidak memindahkan
dengan efektif risiko kepemilikan piutang dari penjual.

4.2.3. Beban di bayar dimuka


Beban di bayar dimuka merupakan pembayaran dimuka atas jasa atau
barang yang belum diterima seperti sewa, asuransi, utilitas dan pajak
bangunan.

4.2.3.1. Persediaan
Persediaan merupakan barang yang dijual dalam aktivitas operasi
normal perusahaan. Dengan pengecualiaan organisasi jasa tertentu,
persediaan merupakan Aset inti dan penting dalam perusahan

4.2.3.1.1. Analisis persediaan


Persediaan memiliki beberapa dampak sebagai berikut:

42
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

- Dampak persediaan terhadap profitabilitas, pada saat harga meningkat


maka FIFO akan memberikan laba kotor lebih tinggi dibandingkan LIFO
karena biaya persediaan lebih rendah dikaitkan dengan pendapatan
penjualan dengan harga pasar terkini. Dalam hal ini dikatakan bahwa FIFO
merupakan laba fiktif karena laba kotor yang sebenarnya merupakan
penjumlahan dari dua komponen yaitu laba ekonomi dan laba kepemilikan
(holding gain). Laba ekonomi adalah jumlah yang terjual dikalikan dengan
selisih antara harga jual dan biaya penggantian persediaan sedangkan Laba
kepemilikan merupakan kenaikan pada biaya penggantian karena
persediaan telah diterima dan sama dengan jumlah unit terjual dikalikan
dengan selisih biaya penggantian terkini dengan biaya perolehan awal.
Laba kepemilikan adalah fungsi dari perputaran persediaan (berapa lama
persediaan tersimpan) dan tingkat inflasi
- Dampak persediaan terhadap neraca, Jika pada saat harga meningkat
dengan asumsi persediaan belum melikuidasi persediaan lamanya maka
LIFO akan melaporkan persediaan akhir lebih rendah dibandingkan dengan
harga penggantian sehingga neraca LIFO tidak akurat mencerminkan
investasi lancar yang dimiliki perusahaan dalam persediaannya. Namun jika
menggunakan FIFO persediaan akhir akan menyebabkan hilangnya
investasi dalam neracanya.
- Dampak persediaan terhadap arus kas,peningkatan laba kotor pada FIFO
menyebabkan laba sebelum pajak yang tinggi sehingga utang pajak menjadi
lebih tinggi. Pada periode dimana harga meningkat, perusahaan dapat
terjebak pada pengurangan arus kas karena mereka membayar pajak yang
lebih tinggi dan perlu mengganti persediaan yang terjual pada biaya
penggantian yang lebh tinggi dibandingkan dengan biaya pembelian awal.
Hal ini tentu saja berpengaruh terhadap likuiditas

4.2.4. Biaya Persediaan Perusahaan Manufaktur dan Dampak Peningkatan


Produksi
Biaya persediaan manufaktur terdiri dari bahan baku, tenaga kerja serta
overhead. Bahan baku dan beban tenaga kerja dapat diestimasi oleh
perusahaan secara akurat namun beban overhead pabrik seringkali tidak dapat
diukur pada tingkat produk padahal seringkali komponen beban overhead
pabrik merupakanan komponen terbesar pada suatu produk. Total overhead
harus dialokasikan pada seluruh hasil produksi, akan tetapi berapakah bagian
overhead yang harus dialokasikan pada produk tertentu. Pada umumnya
produk yang terbanyak menggunakan sumber daya (misalnya yang
membutuhkan mesin mahal terbanyak atau memakai waktu rekayasa tertinggi)
harus dialokasikan sebagai bagian besar dari overhead

4.2.4.1. Analisis persediaan


Seorang analis diminta untuk melihat dampak dari tingkat produksi pada
profitabilitas. Overhead dialokasikan pada semua unit yang diproduksi dan
biaya ini dimasukkan pada beban persediaan, bukan pada beban periode
berjalan dan tetap berada pada neraca hingga persediaan dijual, sehingga
persediaan menjadi harga pokok penjualan pada laporan laba rugi. Jika
peningkatan pada tingkat produksi menyebabkan persediaan akhir meningkat,

43
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

lebih banyak beban overhead pabrik yang tertinggal di neraca dan profitabilitas
meningkat namun pada saat kuantitas persediaan menurun, laporan laba rugi
terbebani dengan bukan hanya beban overhead pabrik periode berjalan akan
tetapi beban overhead pabrik periode sebelumnya yang berasal dari persediaan
berjalan karenanya laba menurun.

4.2.4.2. LOCOM (Low Cost or Market)


- Biaya mana yang lebih rendah apakah biaya perolehan atau biaya pasar hal
ini dapat mempengaruhi laba berjalan dan nilai persediaan
- Jika harga pasar persediaan turun melebihi biaya perolehan persediaan
untuk alasan apapun termasuk keusangan, rusak, perubahan harga maka
nilai persediaan diturunkan untuk mencerminkan kerugian ini
- Penurunan beban ini secara efektif dibebankan pada pendapatan periode
saat kerugian terjadi
- Nilai pasar merupakan Biaya penggantian terkini melalui pembelian atau
reproduksi, Nilai pasar tidk boleh melebihi nilai realisasi bersih atau kurang
dari nilai realisasi bersih setelah dikurangi margin keuntungan normal.

4.3. Aset Jangka Panjang


Aset Jangka Panjang adalah Sumber daya yang merupakan sumber
daya yang digunakan untuk menghasilaporan keuanganpenghasilan operasi
untuk lebih dari satu periode. Bentuk Aset jangka panjang yang paling umum
adalah Aset tetap berwujud seperti tanah, bangunan, pabrik, peralatan, dan
Aset tak berwujud seperti paten, merek dagang, copyright dan goodwill.

4.3.1. Kapitalisasi, Alokasi dan Penurunan Nilai


Proses Aset jangka panjang mencakup tiga aktivitas terpisah yaitu
kapitalisasi, alokasi dan penurunan nilai. Kapitalisasi merupakan proses
penangguhan biaya yang terjadi pada periode berjalan, tetapi manfaatnya
diharapkan dapat berlangsung selama beberapa periode di masa depan.
Alokasi adalah proses pembebanan biaya tangguhan (Aset) secara periodic
sepanjang satu atau lebih periode manfaat yang diharapkan. Penurunan nilai
adalah proses penurunan nilai buku Aset saat arus kas yang diharapkan tidak
lagi cukup untuk meneutupi biaya tersisa yang masih tercatat pada neraca.

4.3.2. Kapitalisasi
Kapitalisasi berarti menempatkan Aset di neraca bukan segera
membebankan biayanya di laporan laba rugi. Aset berwujud seperti plant,
property, equipment dicatat sebesar nilai perolehannya sedangkan Aset tidak
berwujud, litbang, iklan, biaya upah, kapitalisasi lebih bermasalah. Semua Aset
ini diragukan menghasilkan keuntungan di masa depan. Oleh karena itu,
meskpiun Aset ini lolos untuk dapat ditempatkan sebagai Aset, tapi tidak
satupun baik jumlah keuntungan masa depannya maupun usia ekonomisnya
dapat diukur secara andal.
Masalah kapitalisasi biaya pengembangan perangkat lunak
- Biaya pengembangan perangkat lunak untuk pemakaian internal harus
dikapitalisasi dan diamortiasasi sepanjangg masa manfaat yang
diharapkan. Faktor penting dalam menentukan masa manfaat perangkat
lunak adalah perkiraan keusangan.

44
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

- Biaya pengembangan perangkat lunak untuk dijual atau disewakan pada


pihak lain dikapitalisasi dan diamortisasi hanya jika perangkat lunak tersebut
mencapai fisibilitas teknologi.

4.3.3. Alokasi
Alokasi merupakan pembebanan biaya Aset secara periodik sepanjangg
periode manfaat yang diharapkan. Alokasi biaya disebut: penyusutan (Aset
tetap) dan amortisasi untuk (Aset tak berwujud), deplesi untuk sumber daya
alam. Ada tiga fakor yang menentukan nilai alokasi biaya yaitu periode manfaat,
nilai sisa dan metode alokasi.

4.3.4. Penurunan Nilai


Penurunan nilai terjadi jika arus kas yang diharapkan (tidak
didiskontokan) lebih kecil dibandingkan nilai tercatat Aset (biaya dikurangi
akumulasi penyusutan) maka Aset diturunkan nilainya dan dinyatakan sebesar
nilai pasar wajar (jumlah diskonto taksiran arus kas). Dampaknya adalah untuk
mengurangi nilai tercatat Aset pada neraca dan mengurangi profitabilitas
sebesar jumlah yang sama. Nilai wajar Aset yang lalu menjadi biaya baru dan
disusutkan sepanjangg masa manfaat yang tersisa.Nilai Aset tidak boleh
dipulihkan/dinaikkan meskipun taksiran arus kas kemudian membaik.
Dua distorsi terkait penurunan nilai
1. Bias konservatif mendistorsi valuasi Aset jangka panjang karena nilai Aset
dapat diturunkan namun tidak dapat dinaikkan
2. Pengakuan penurunan nilai Aset memiliki dampak temporer besar yang
mendistorsi laba bersih sementara berpotensi untuk meningkatkan
kegunaan nilai Aset pada neraca

4.3.5. Kapitalisasi Versus Pembebanan


Kapitalisasi memberikan pengaruh pada laporan keuangan dan rasio
yaitu:
a. Dampak kapitalisasi terhadap laba, Ada dua dampak yaitu 1. Kapitalisasi
menangguhkan pengakuan biaya dimana kapitalisasi menghasilkan laba
yang lebih tinggi selama periode akuisisi namun laba yang lebih rendah
pada periode berikutnya jika dibandigkan dengan pembebanan biaya. 2.
Kapitalisasi menghasil laporan keuangan serial perataan laba. Pembebanan
langsung menghasil laporan keuangan serial laba yang lebih berfluktuasi.
adanya fluktuasi disebabkan karena pengeluran modal yang seringkali tak
lancer
b. Dampak kapitalisasi terhadap tingkat pengembalian investasi, kapitalisasi
meningkatkan fluktuasi pengukuran laba dan karenanya rasio tingkat
pengembalian investasi. Kapitalisasi mempengaruhi laba maupun investasi .
Pembebanan biaya Aset menghasilkan basis investasi yang lebih rendah
dan mengingkatkan fluktuasi laba.
c. Dampak kapitalisasi terhadap rasio solvabilitas, pada pembebanan biaya
Aset secara langsung, rasio solvabilitas, seperti rasio hutang terhadap
ekuitas mencerminkan kondisi perusahaan yang lebih buruk dari kondisi
sebenarnya. Hal ini karena pembebanan biaya langsung menyebabkan
ekuitas dinyatakan terlalu rendah untuk perusahaan yang memiliki Aset
produktif.

45
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

d. Dampak kapitalisasi terhadap arus kas operasi, Saat biaya Aset dibebankan
langsung, biaya ini dilaporkan sebagai arus kas keluar aktivitas operasi. Jika
Aset dikapitalisasi, biaya ini dilaporkan sebagai arus kas keluar aktivitas
investasi. Hal ini berarti pembebanan langsung biaya Aset akan menyatakan
arus kas keluar operasi yang terlalu tinggi dan arus kas keluar investasi
terlalu rendah pada tahun akuisisi dibandingkan dengan kapitalisasi biaya

4.4. Aset Tetap dan Sumber Daya Alam


Plant, Property, Equipment (PPE) menggunakan nilai historis dimana
dicatat seharga belinya mencakup beban apapun yang diperlukan agar Aset
tersebut berada dalam lokasi dan kondisi yang siap digunakan dan siap untuk
memberikan jasa seperti biaya angkut, instalasi, pajak, biaya pemasangan.
Seluruh biaya akuisisi dan persiapan dikapitalisasi pada saldo akun Aset. Biaya
historis digunakan untuk objektivitasnya. Jika biaya histrors digunakan secara
konsisten maka tidak menghasilkan distorsi yang serius.

4.4.1. Menilai Sumber Daya Alam


Sumber daya alam merupakan hak untuk mengambil atau
mengkonsumsi sumber daya alam contoh meliputi hak untuk menambang,
menebang kayu, mengambil gas alam dan minyak. Perusahaan melaporkan
sumber daya alam sebesar biaya historis ditambah biaya pencarian, eksplorasi
dan biaya penambangan. Terdapat biaya yang tinggi untuk menemukan
sumber daya yang dikaptalisasi dalam neraca dan biaya ini langsung
dibebankan saat sumber daya tersebut kemudian dipindahkan, dikonsumsi atau
dijual. Perusahaan mengalokasikan sumber daya alam tersebut pada jumlah
estimasi unit cadangan yang tersedia

4.5. Penyusutan
Tingkat penyusutan meliputi:
- Masa manfaat, Asumsi yang berkaitan dengan masa manfaat adalah
kondisi ekonomi, pemahaman teknik, pengalaman dan informasi mengenai
fisik dan sifat produktif suatu Aset. Kerusakan fisik merupakan faktor yang
membatasi masa manfaat dan hampir seluruhanyaa mengalaminya.
Frekuensi dan kualitas pemeliharaan mempengaruhi kerusakan fisik.
Pemeliharaan dapat memperpanjang masa manfaat namun tidak dapat
membuat masa manfaat menjadi tak terbatas. Keusangan, yang
mempengaruhi masa manfaat melalui perkembangan teknologi, pola
konsumsi dan kekuataan ekonomi.
- Metode alokasi, dua jenis metode yang digunakan yaitu garis lurus dan
dipercepat. Garis lurus mengalokasikan biaya Aset berdasarkan pada masa
manfaat berdasarkan beban periodik yang sama. Metode dipercepat,
metode penyusutan yang mengalokasikan Aset sepanjang masa manfaat
dengan pola yang semakin menurun.

4.6. Deplesi
Deplesi adalah Alokasi biaya sumber daya berdasrkan tingkat
pemungutan atau produksi. Perbedaan penyusutan dengan deplesi adalah
bahwa penyusutan biasanya merupakan alokasi biaya Aset produktif sepanjang

46
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

waktu sedangkan deplesi adalah alokasi biaya berdasarkan unit yang


dieksploitasi dari sumber daya alam.

4.7. Penurunan nilai


Ketika Aset yang telah disusutkan diestimasi lebih tinggi daripada nilai
estimasi sekarang, maka nilainya pada neraca akan diturunkan (write down)
untuk merefleksikan nilai saat ini.

4.7.1. Analisis penurunan nilai


Ada tiga masalah analisis yang timbul dari penurunan nilai yaitu:
1. Evaluasi kelayakan jumlah penurunan nilai, Identifikasi Aset yang
diklasifikasikan akan diturunkan (write down) atau dihapuskan (write off)
kemudan Ukur persentase Aset yang dihapuskan dan evaluasi apakah nilai
penghapusan layak atau tidak untuk kelas Aset yang bersangkutan
2. Evaluasi kelayakan waktu penurunan nilai, Apakah perusahaan lama dalam
melakukan penurunan nilai atau menunda dalam melakukannya.
Perbandingan dengan perusahaan lain di dalam industri sangat membantu
3. Analisis efek penurunan nilai terhadap laba.

4.8. Aset Tak Berwujud


Aset Tak Berwujud adalah hak, keistimewaan dan manfaat kepemilikan
atau pengendalian. Dua ciri Aset tak berwujud adalah tingginya ketidakpatian
massa manfaat dan tidak adanya wujud fisik. Aset tak berwujud seringkal 1.
tidak dapat dipisahkan dari suatu perusahaan atau segmennya 2. Masa
manfaat tidak terhingga 3. Mengalami perubahan penilaian yang besar karena
kondisi kompetitif.

4.8.1. Aset tak berwujud yang dapat diidentifikasikan


Aset tak berwujud yang dapat diidentifikasikan terpisah dan dikaitkan
dengan hak tertentu atau keistimewaan selama periode manfaat yang terbatas.
Contoh Paten, merek dagang, hak cipta dan franchise. Perusahaan mencatat
Aset sebesar biaya nya dan mengamortisasi biaya sepanjangg periode manfaat

4.8.2. Aset tak berwujud yang tidak dapat diidentifikasikan


Aset yang dapat dikembangkan secara internal atau dibeli namun tidak
dapat diidentifikasikan dan seringkali memiliki masa manfaat yang tak terhingga
contoh goodwill

4.8.2. Amortisasi Aset tak berwujud


Saat kapitalisasi biaya Aset tak berwujud yang dapat atau tidak dapat
diidentifikasikan biaya selanjutnya harus diamortisasi sepanjangg periode
manfaat Aset ini.

4.8.3. Menganalisa Aset tak berwujud


Goodwill sebagai salah satu Aset tak berwujud dicatat pada saat akuisisi,
sebagian besar goodwill mungkin terdapat dalam neraca. Namun pada akhirnya
terdapat dalam kelebihan laba. Jika kelebihan laba tidak terbukti maka goodwill
baik dibeli atau tidak, tidak atau hanya bernilai kecil harus diwaspadai terkait

47
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

dengan perlakuan amortisasi manajemen. Goodwill dihapus jika kelebihan laba


yang mendasari eksistensinya tidak ada lagi.

Latihan soal
1. Jelaskan konsep siklus operasi perusahaan !
2. Jelaskan kekhawatiran utama pada analisis piutang!
3. Biaya untuk tujuan persediaan harus ditentukan dengan metode arus biaya
persediaan yang paling baik mencerminkan laba periode.
Diminta
a. Jelaskan arus kas biaya persediaan metode average dan FIFO.
b. Jika terdapat bukti bahwa nilai persediaaan, jika dijual pada aktivitas
biasa perusahaan lebih kecil daripada biaya, apakah perlakan
akuntansinya? Konsep yang mendasari perlakuan ini!
4. Jelaskan dampak yang ditimbulkan oleh adanya perbedaan pencatatan arus
kas biaya persediaan!
5. Jelaskan apakah dampak-dampak yang ditimbulkan oleh adanya perbedaan
kapitalisasi dengan pembebanan!
6. Jelaskan apa yang dilakukan oleh perusahaan dalam menganalisis
penyusutan dan deplesi
7. Jelaskan bagaimana perlakuan akuntansi terhadap Aset tak berwujud !

48
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 5
ANALISIS AKTIVITAS INVESTASI KHUSUS ANTAR PERUSAHAAN

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menganalisa aktivitas investasi:


investasi antar perusahaan.
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan pelaporan keuangan untuk investasi
antar perusahaan.
2. Menjelaskan pengungkapan laporan keuangan untuk
investasi sekuritas.
3. Menginterpretasi laporan keuangan konsolidasi
4. Menjelaskan akuntansi metode pembelian
5. Menjelaskan goodwill
6. Menjelaskan sekuritas derivatif
7. Menjelaskan pilihan nilai wajar untuk Aset dan
kewajiban
8. Menjelaskan konsolidasi anak perusahaan
9. Menjelaskan analisis pengembalian investasi

Analisis aktivitas antarperusahaan dan aktivitas


internasional

Sekuritas Akuntansi Kombinasi Sekuritas Pilihan Nilai


Investasi Ekuitas Bisnis Derivatif Wajar

Akuntansi untuk Mekanisme Mekanisme Mendefinisikan Ketentuan


sekuritas akuntansi akuntansi derivatif nilai wajar
investasi piutang Implikasi Implikasi Klasifikasi Pengungkap
Pengungkapan analisis analisis derivative dan an nilai wajar
sekuritas pembelian akuntansi Implikasi
investasi Pengungkapan analisis
Analisis derivative
sekuritas Analisis derivatif

Pendahuluan
Beberapa alasan perusahaan dalam membeli investasi antarperusahaan
yaitu diversifikasi, ekspansi, kesempataan kompetitif, pengembalian (return)

5.1. Sekuritas Investasi


Ada dua jenis sekuritas yaitu
1. Sekuritas utang, Sekuritas yang mewakili hubungan sebagai kreditor
terhadap pihak lain misalnya obligasi perusahaan lain, obligasi pemerintah,
surat hutang dan sekuritas pemerintah

49
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

2. Sekuritas ekuitas, Sekuritas yang mewakili kepemilikan pada entitas lainnya


contohnya saham biasa dan saham preferen yang tidak dapat ditarik
kembali

5.1.1. Sekuritas Hutang


Sekuritas hutang mencerminkan hubungan kreditor dengan entitas lain
misalnya obligasi pemerintah dan swasta, obligasi perusahaan dan wesel bayar
dan utang uang dapat dikonversi.
Sekuritas utang dikelompokkan
- Sekuiritas yang dimiliki hingga jatuh tempo, sekuritas utang yang ingin dan
mampu dimiliki manajemen hingga jatuh tempo. Sekuritas ini dapat jatuh
tempo dalam jangka pendek (diklasifikasi Aset lancar), atau jangka panjang
(diklasifikasikan Aset tak lancar). Perusahaan melaporkan sekuritas ini di
neraca pada biaya perolehan (biaya perolehan setelah dikurangi amortisasi)
Tidak ada keuntungan atau kerugian belum direalisasi dari sekuritas ini yang
diakui sebagai pendapatan. Pendapatan bunga serta keuntungan dan
kerugian yang tidak direalisasi, termasuk amortisasi premium atau diskon
untuk sekuritas jangka panjang diakui sebagai pendapatan.
- Sekuritas yang diperdagangkan, merupakan utang atau ekuitas yang tidak
memiliki pengaruh yang dibeli untuk akan dikelola secara aktif dan dijual
untuk mendapat keuntungan dalam jangka waktu dekat. Sekuritas
diperdagangkan adalah Aset lancar.
- Sekuritas yang tersedia untuk dijual, sekuritas utang atau ekuitas yang tidak
memiliki pengaruh yang tidak tergolong sekuritas diperdagangkan atau
dimiliki hingga jatuh tempo. Sekuritas ini digolongkan sebagai Aset lancar
dan Aset tak lancar tergantung dari jangka waktu atau kapan manajemen
berniat menjual sekuritas tersebut.

5.1.2. Sekuritas Ekuitas


Ada tiga jenis sekuritas ekuitas yaitu:
1. Tidak memiliki pengaruh - Kepemilikan kurang dari 20%, sekuritas
berbentuk saham preferen tanpa hak suara atau kurang dari 20% dari
seluruh saham berhak suara perusahaan yang diinvestasi, sekuritas ini
dianggap tidak berpengaruh
2. Pengaruh signifikan – kepemilikan antara 20-50%, kepemilikan saham,
meskipun kurang dari 50% saham dengan hak suara, dapat memberikan
investor kemampuan untuk mempengaruhi secara signifikan aktivitas usaha
perusahaan. Investor memperlakukan dengan menggunakan metode
ekuitas.
3. Pihak yang mengendalikan - kepemilikan lebih dari 50% atau pihak yang
mengendalikan, dimana investor sebagai pengendali dan perusahaan non
pengendali.

5.2. Pilihan Nilai Wajar


Standar Akuntansi mengharuskan perusahaan melaporkan secara
selektif sekuritas yang dimiliki hingga jatuh tempo dan sekuritas tersedia untuk
dijual pada nilai wajar. Menurut PSAK No 50, 55 dan 60, akuntansi untuk
sekuritas investasi menggunakan nilai wajar.

50
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Langkah-langkahyang diinvestasi.
- Nilai pasar wajar dibandingkan dengan nilai buku
- Nilai pasar wjar dapat ditentukan dengan menggunakan harga pasar
perusahaan yang sebanding, model penilaian arus kas bebas yang
didiskontokan
- Jika nilai pasarnya sekarang kurang dari saldo invesatso, goodwill dianggap
turun nilainya dan kerugian penurunan nilai harus dicatat dalam laporan laba
rugi konsolidasi

5.3. Analisis Sekuritas Investasi


Analisis sekuritas investasi memiliki dua tujuan utama:
1. Untuk memisahkan kinerja operasi dengan kinerja investasi, kinerja operasi
dengan kinerja investasi harus dipisahkan karena dapat mendistorsi kinerja
operasi yang sesungguhanya. Seorang analisis harus mengeluarkan semua
keuntungan (kerugian) yang terkait dengan aktivitas investasi termasuk
dividen, pendapatan bunga, dan keuntungan dan kerugian telah dan belum
direalisasi saat mengevaluasi kinerja operasi.
2. Untuk menganalisis distorsi akuntansi yang disebabkan aturan-aturan
akuntansi dan atau manajemen laba yang terkait dengan sekuritas investasi.
analisis distorsi akuntansi dari sekuritas dengan jalan
a. Peluang untuk mengakui keuntungan penjualan (gains trading), Standar
memberikan kesempatan mengakui penjualan keuntungan bagi sekuritas
tersedia-untuk-dijual dan sekuritas yang dimiliki hingga jatuh tempo.Oleh
karena itu keuntungan serta kerugian blm direlaisasi pada sekuritas
tersedia untuk dijual dan dimiliki hingga jatuh tempo tidak dmasukkan
sebagai bagian laba bersih. Perusahaan dapat meningkatkan laba bersih
dengan menjual sekuritas yang memiliki keuntungan belum direalisasi
dan menahan sekuritas dengan kerugian belum direalisasi.
b. Kewajiban yang diakui sebesar biaya, Standar memberikan kesempatan
mengakui penjualan keuntungan bagi sekuritas tersedia-untuk-dijual dan
sekuritas yang dimiliki hingga jatuh tempo. Oleh karena itu keuntungan
serta kerugian belum direalisasi pada sekuritas tersedia untuk dijuaal
dan dimiliki hingga jatuh tempo tidak dmasukkan sebagai bagian laba
bersih.Perusahaan dapat meningkatkan laba bersih dengan menjual
sekuritas yang memiliki keuntungan belum direalisasi dan menahan
sekuritas dengan kerugian belum direalisasi.
c. Definisi sekuritas yang tidak konsisten, Obligasi yang dapat dikonversi
tidak dikelompokkan sebagai sekuritas ekuitas, namun obligasi dapat
dikonversi seringkali mendapatkan sebagian atau seluruh nilainya dari
fitur konversinya dan lebih dekat dengan sekuritas ekuitas dibandingkan
dengans ekuritas utang
d. Klasifikasi berdasarkan niat, klasifikasi atas sekuritas investasi
bergantung pada niat manajemen, yang mengacu pada tujuan
manajamen dalam kaitannya dengan disposisi sekuritas

5.4. Akuntansi Metode Ekuitas


Akuntansi Metode Ekuitas digunakan untuk investasi antarperusahaan
dimana perusahaan investor mempunyai pengaruh signifikan terhadap
perusahaan yang diinvestasikan, tetapi tidak mengendalikannya. Sekali

51
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

perusahaan investor mampu mengaplikasikan kontrol terhadap perusahaan


yang diinvestasi, konsolidasi akan diperlukan.
Konsolidasi meliputi penggantian pos investasi metode ekuitas dengan
neraca perusahaan yang diinvestasi, tempat dimana investasi tersebut
terjadi.Metode ekuitas disebut juga konsolidasi satu baris.
Hal hal penting terkait dengan metode ekuitas.
- akun investasi mencerminkan proporsi kepemilikan ekuitas pemegang
saham atas perusahaan investasi. Aset dan kewajiban dalam jumlah besar
karenanya tidak tercatat dalam neraca, kecuali perusahaan yang diinvestasi
dikonsolidasi. Hal ini mengakibatkan implikasi penting untuk analisis
perusahaan investor.
- Laba investasi (proporsi kepemilikan atas laba perusahaan investasi) harus
dipisahkan dari laba operasi utama dalam analisis laba perusahaan investor
walaupun investasi dianggap menjadi perencanaan yang alami
- Berbeda dengan pelaporan available for sale securitas dan trading
securities yang lebih dulu, investasi yang dicatat dengan metode ekuitas
dilaporkan pada harga perolehan yang disesuaikan, bukan pada nilai pasar.
Laba belum direalisasi dalam jumlah besar karena tidak tercermin dalam
Aset atau ekuitas pemegang saham. (kerugian nilai yang tidak bersifat
sementara harus diakui sebagai penurunan nilai buku investasi dan
kerugian di catat laporan laba rugi
- Investor harus menghentikan penggunaan metode akuntansi ekuitas bila
investasi menurun sampai nol (misalnya kerugian perusahaan investasi) dan
tidak mencatat tambahan kerugian kecuali investor menjamin kewajiban
perusahaan investor atau sebaliknya komitmen untuk menyediakan
dukungan keuangan lebih lanjut bagi perusahaan investasi. Metode
akuntansi ekuitas akan berlanjut jika seluruh defisit akumulatif telah
terpulihkan kembali melalui laba perusahaan investasi
- Jika jumlah investasi awal melebihi proporsi kepemilikan atas nilai buku
perusahaan investasi, kelebihan tersebut dialokasikan kpada Aset berwujud
dan Aset tidak berwujud yang disusuntukan/diamortisasi selama masa
manfaatnya. Laba investasi dikurangi dengan beban tambahan ini.
Kelebihan yang tidak dialokasikan dengan cara diperlukan sebagai goodwill
dan tidak diamortisasi.

Implikasi Analisis Atas Investasi Antar perusahaan


1. Pengakuan laba perusahaan investasi,
• Metode akuntansi ekuitas mengasumsikan bahwa setiap rupiah yang
dihasilaporan keuanganoleh anak perusahaan setara dengan setiap rupiah
yang dihasil laporan keuanganuntuk investor, meskipun tidak diterima tunai,
walaupun kewajiban pajak induk perusahaan atas pengiriman laba oleh
anak perusahaan diabaikan. Asumsi rupiah tidak diterima alasannya:
a. Otoritas regulasi dapat mencampuri kebijakan dividen anak perusahaan
b. Anak perusahaan dapat beroperasi di engara yang membatasi pegembalian
laba atau di negara yang mengalami penurunan nilai mata uang secara
cepat. Risiko politik dapat membatasi akses terhadap laba
c. Pembatasan dividen dalam perjanjian pinjaman dapat membatasi akses
terhadap laba

52
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Kehadiran kepemilikan minoritas yang stabil atau kuat dapat mengurangi


pilihan induk perusahaan dalam epnentuan dividen atau kebijakan lainnya.
2. Investasi modal yang tidak diakui
a. Akun investasi disebut sebagai konsolidasi satu baris karena akun
investasi tersebut mencerminkan persentase kepemilikan investor atas
ekuitas pemegang saham investasi
b. Dalam saldo investasi terdapat Aset dan kewajiban perusahaan
investasi. Aset dan kewajiban perusahaan investasi yang tidak tercatat
dalam jumlah besar tidak tercatat dalam neraca investor. Masalah yang
dihadapi analis adalah bagaimana memperlakukan investasi di luar
neraca dalam jumlah besar
3. Cadangan pajak atas laba anak perusahaan yang tidak dibagikan
a. Jika laba anak perusahaan yang tidak dibagikan termasuk laba
akuntansi sebelum pajak induk perusahaan (melalui konsolidasi atau
metode ekuitas) diperlukan cadangan pajak (tax povision). cadangan ini
bergantung pada tindakan dan tujuan induk perusahaan
b. Seorang analis perlu waspada dalam memutuskan perlu tidaknya
cadangan pajak atas laba yang tidak dibagikan berada di tangan
manajemen.

5.5. Kombinasi Bisnis


Mengacu pada merger atau akuisisi bisnis, hal ini terjadi bila sebuah
perusahaan mengakuisisi sebagian besar sekuritas ekuitas satu perusahaan
atau lebih. Pembelian Aset diperlakukan sama dengan perlakuan pembelian
Aset lainnya, Aset dicatat pada harga pembelian. Berdasarkan PSAK No 22,
Akuntansi kombinasi bisnis menggunakan metode pembelian.

Alasan ekonomis kombinasi bisnis


- Untuk memperoleh sumber bahan baku, fasilitas produksi, teknologi,
jaringan pemasaran atau pangsa pasar yang tidak ternilai
- Untuk menjamin sumber keuangan atau akses terhadap sumber keuangan
- Memperkuat manajemen
- Meningkatkan efisiensi operasi
- Mendorong diversifikasi
- Mempercepat masuk pasar
- Mencapai skala ekonomi
- Memperoleh manfaat pajak

Alasan yang tidak nyata dari penggabungan usaha adalah:


a. Gengsi manajemen
b. Kompensasi
c. Hak istimewa
d. Meningkatkan citra perusahaanaan, anggapan potensi pertumbuhan atau
kesejahteraan serta dapat digunakan untuk meningkatkan laba.

Perekayasaan keuangan dapat memanfaatkan metode akuntansi


kombinasi bisnis untuk menghasi laporan keuangangambaran pertumbuhan
laba. Cara ilusi pertumbuhan laba

53
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

- Melakukan merger antar perusahaan yang sedang tumbuh tinggi yang


memiliki rasio P/E yang dtinggi dengan perusahaan yang prospek
pertumbuhannya lebih rendah dan membayarnya dengan saham
perusahaan yang tumbuh tinggi. Transaksi ini dapat berkontribusi pada
pertumbuhan laba per saham dan dapat mempertahankan bahkan
meningkatkan rasio P/E yang tinggi bagi perusahaan pengakuisisi
- Pasar kadangkala gagal untuk sepenuhanyaa memperhitungkan potensi
kualitas laba yang lebih rendah

5.5.1. Laporan Keuangan Konsolidasi


Laporan Keuangan Konsolidasi, Melaporkan hasil operasi dan kondisi
keuangan perusahaan pengendali dan non pengendali dalam satu perangkat
laporan

5.5.2. Mekanisme Laporan Keuangan Konsolidasi


- Agregasi: laporan keuanganyang telah dikonsolidasi menggabungkan Aset,
kewajiban, pendapatan dan beban anak perusahaan dengan pos yang
berhubungan dengan laporan keuanganperusahaan pengendali
- Eliminasi: mengeliminasi transaksi antar perusahaan (resiprokal) untuk
menghindari penghitungan ganda atau laba yang diakui prematur

5.5.3. Penurunan Nilai Goodwill


Goodwill yang dicatat dalam proses kondolidsi memiliki umur tak
terbatas dan karenanya tidak diamortisasi namun goodwill setiap tahun
dilakukan telaah uji penurunan nilai. Kerugian penurunan nilai dilaporkan
sebagai akun terpisah di bagian operasi dari laporan keuangan konsolidasi.
Sebagian nilainya dihapuskan dalam akun investasi dan saldo goodwill
pada neraca konsolidasi diturunkan. Fakta dan keadaan yang menyebabkan
penurunan nilai juga harus diungkapkan beserta metode yang digunakan oleh
perusahaan untuk menentukan nilai pasar wajar

5.5.4. Masalah Masalah Kombinasi Bisnis


Dalam bahan baku kombinasi bisnis, pihak-pihak tidak menyetujui suatu
harga hal ini disebabkan adanya pertimbangan kontigensi, dimana disetujui
bahwa penambahan uang yang akan dibayarkan oleh pembeli kpada penjual
jika target kinerja masa depannya tercapai oleh perusahaan yang dikombinasi.
Pembayaraan masa depan dengan pengembalian tinggi diakui sebagai
tambahan biaya pembelian ketika uang sudah dibayarkan (biasanya disebut
dengan kenaikan goodwill)

5.5.4.1. Alokasi Total Biaya


Setelah total harga /biaya perolehan Aset yang diakuisisi dapat
ditentukan, harga perolehan harus dialokasikan ke masing-masing Aset.Seluruh
Aset yang dapat diidentifikasi yang diakuisisi dan kewajiban yang ditanggung
dalam kombinasi bisnis menerima alokasi total biaya, yang umumnya sama
dengan nilai wajar masing-masing pada tanggal akuisisi.

5.6. Aset Tak Berwujud


a. Merek dagang dan Aset lain yang terkait dengan pemasaran

54
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

b. Kesepakatan untuk tidak bersaing


c. Daftar pelanggan, kontrak dan Aset lain yang terkait dengan pelanggan
d. Aset tak berwujud yang terkait dengan seni artistik seperti tulisan atau lagu
video dan bahan audiovisual termasuk program televisi dan video music.
e. Aset tak berwujud yang terkait dengan hubungan kontraktual seperti lisensi,
royalti, iklan dan kontrak manajemen, perjanjian sewa guna usaha,
waralaba, hak penyiaraan, kontrak kerja dan sejenisnya
f. Paten, perangkat lunak, komputer basis dan rahasia dagang atau formula
rahasia.

5.6.1. Penelitian Dan Pengembangan Dalam Proses


Beberapa perusahaan menghapuskan sebagian biaya akuisisi sebagai
peneltian dan pengembangan karena meningkatnya industri berteknologi tinggi

5.6.2. Utang Dalam Laporan Keuangan Konsolidasi


Dalam hal gagal bayar, kreditor yang dijamin dan tidak dijamin, hanya
dapat mengklaim Aset yang dimiliki oleh perusahaan yang berutang. Jika
perusahaan pengendali menjamin kewajiban perusahaan non-pengendali,
kreditor memiliki jaminan sebagai tambahan pengaman dengan provisi jaminan
potensial. Neraca konsolidasi tidak membantu menilai margin keamanan yang
dinikmati oleh kreditor.

5.7. Keuntungan dari Penawaran Perdana Saham Anak Perusahaan


IPO dilakukan oleh perusahaan non pengendali karena perusahaan
berusaha mendapatkan laba yang tidak diakui dalam nilai saham perusahaan
non pengendali dan pada saat yang bersamaan berusaha mempertahankan
pengendalian atas anak perusahaan.

5.8. Penjualan dan Pendapatan Sebelum Akuisisi


Saat akuisisi anak perusahaan dilakukan di pertengahan tahun,
perusahaan hanya melaporkan ekuitas mereka dalam pendapatan dari anak
perusahaan dari tanggal akuisisi ke depan
Menurut GAAP
- Perusahaan dapat menerbitkan laporan laporan laba rugi konsolidasi
dengan penjualan, beban dan laba anak prush dari tanggal akuisisi ke
depan
- Perusahaan dapat melaporkan dalam laporan laba rugi konsolidasinya
penjualan dan beban anak perusahaan seluruh tahun dan menarik laba
sebelum akuisisi sehingga hanya laba setelah akuisisi yang diamsukkan
dalam laporan laba rugi konsolidasi.

5.9. Keterbatasan Laporan Keuangan Konsolidasi


• Laporan keuangan masing-masing perusahaan yang membentuk entitas
yang lebh besar tidak selalu dibuat berdsrkan basis yang dapat
diperbandingkan.
• Laporan keuangan konsolidasi tidak mengungkapkan pembatasan
penggunaan kas di masing-masing perusahaan
• Perusahaan dengan kondisi keuangan buruk digabungkan perusahaan yang
kondisi keuangannya kuat sehingga mengaburkan analisis.

55
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

5.10. Sekuritas Derivatif


Perusahaan menghadapi ancaman berbagai jenis risiko pasar. Risiko ini
timbul karena profitabilitas operasi usaha sangat sensitif terhadap fluktuasi
pada berbagai area seperti harga komoditas, tingkat pertukran mata uang
asing, dan tingkat suku bunga. Untuk mengurangi risiko pasar, perusahaan
menggunakan transaksi lindung nilai.
Lindung nilai merupakan kontrak yang bertujuan untuk melindungi
perusahaan dari risiko pasar. Kontrak lindung nilai mirip dengan asuransi,
dimana perusahaan melakukan kontrak yang memastikan adanya imbal hasil
pasti tanpa dipengaruhi kekuatan pasar.
Instrumen keuangan seperti kontrak masa depan, opsi dan swap disebut
sebagai lindung nilai. Instrumen keuangan ini disebut sebagai instrumen
keuangan derivatif. Derivatif adalah instrumen keuangan yang nilainya berasal
dari nilai Aset lain, kelompok Aset atau variable ekonomis seperti harga saham,
obligasi, harga komoditas, tingkat bunga atau kurs pertukaran valuta.

5.10.1. Definisi Derivatif


- Kontrak masa depan merupakan perjanjian antara dua atau lebih pihak untuj
membeli atau menjual komoditas tertentu atau Aset keuangan pada tanggal
tertentu di masa depan (tanggal penyerahan) pada harga tertentu. Kontrak
ini dapat dibuat untuk berbagai komoditas dan Aset keuangan.
- Konrak swap merupakan perjanjian antara dua pihak atau lebih untuk
menukar arus kas masa depan. Kontrak ini umumnya digunakan sebagai
perlindungan atas risiko seperti tingkat bunga dan risiko kurs valutas asing.
- Kontrak opsi memberikan hak pada satu pihak-bukan kewajiban- untuk
melakukan suatu transaksi. Misalnya opsi untuk membeli sekuritas pada
harga kontrak tertentu pada masa depan akan dieksekusi (dilaksanakan)
hanya jika harga sekuritas pada tanggal dimasa depan tersebut lebih tinggi
dari harga kontrak. Opsi beli (option call) merupakan hak untuk membeli
sekuritas (komoditas) dengan harga tertentu pada atau sebelum tanggal
penyerahan. Opsi jual (put option) merupakan opsi untuk menjual sekuritas
(komoditi) dengan harga tertentu pada atau sebelum tanggal penyerahan.

5.10.2. Akuntansi Instrumen Derivatif


Semua jenis derivatif tanpa memperhatikan sifat dan tujuannya, dicatat
sebesar nilai wajar pada neraca. Namun tidak seperti akuntansi niai wajar bagi
dterkait tidak, akuntansi derivatif akan mempengaruhi kedua sisi transaksi
dengan mengubahnya sesuai nilai pasar. Berikut adalah penjelasan akuntansi
derivatif:
Akuntansi Instrumen Derivatif
Derivatif Neraca Laporan Laba rugi
Spekulatif Derivatif dicatat sebesar Keuntungan dan
nilai wajar kerugian belum
direalisasi dalam laba
bersih
Lindung Nilai atas nilai Baik instrumen derivatif Keuntungan dan
wajar maupun Aset dari atau kerugian belum
kewajiban lindung nilai direalisasi atas
dicatat sebesar nilai instrumen derivatif

56
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

wajar maupun Aset dan atau


kewajiban lindung nilai
dimasukkan dalam
laba bersih
Lindung nilai arus kas Instrumen derivatif Keuntungan dan
dicatat sebesar nilai kerugian belum
wajar (saling hapus atau direalisasi dari bagian
offset dengan akumulasi efektif instrumen
pendapatan derivatif dicatat pada
komprehensif) pendapatan
komprehensif lainnya
hingga pada tanggal
penyerahan, setelah
dipindahkan pada laba
bersih, keuntungan dan
kerugian belum
direalisasi bagian
derivatif yang tidak
efektif dimasukkan
dalam laba bersih
Lindung nilai atas nilai Sama seperti lindung Sama seperti lindung
wajar valuta asing nilai atas nilai wajar nilai atas nilai wajar
Lindung nilai atas kas Sama seperti lindung Sama seperti lindung
valuta asing nilai atas arus kas nilai atas arus kas
Lindung nilai valita asing Instrumen derivatif (dan Keuntungan dan
atas investasi bersih akumulasi keuntungan kerugian belum
kegiatan operasi di luar atau kerugian belum direalisasi dilaporkan
negeri direalisasi) dicatat pada pada pendapatan
nilai wajar (sebagian dari komprehensif lainnya
penyesuaian sebagai bagian dari
penerjemahan) dalam penyesuaian translasi.
akumulasi pendapatan
komprehensif

5.10.3. Pengungkapan instrumen derivatif


Perusahaan diwajibkan untuk mengungkapkan informasi kuantitatif dan
kualitatif mengenai derivatif baik dalam catatan atas laporan keuangan maupun
pada tempat lain. Tujuan pengungkapan ini adalah menginformasikan risiko
potensial terkait dengan instrumen/sekuritas derivatif pada analis.
Pengungkapan Kualitatif, biasanya menjelaskan jenis aktivitas lindung
nilai yang dilakukan perusahaan dan metode akuntansi yang digunakan.
Banyak perusahaan misalnya menggunakan derivatif untuk melindungi risiko
bunga dan valuta asing.
Pengungkapan kuantitatif menyajikan informasi kuantitatif dengan
aktivitas lindung nilai untuk tingkat bunga dan valuta asing pada bagian MD&A
pada laporan tahunan.

57
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

5.10.4. Analisis Derivatif


Mengidentifikasi tujuan perusahaan yang menggunakan derivatif sangat
penting karena risiko yang terkait dengan derivatif spekulatif lebih tinggi
dibandingkan derivatif untuk lindung nilai. Pada kasus lindung nilai, risiko tidak
berasal dari pilihan strategis melainkan risiko berasal dari masalah dengan
instrumen lindung nilai baik karena lindung nilai tidak sempurna atau karena
kejadian yang tidak diharapkan.
Pada kasus spekulasi, perusahaan membuat pilihan strategis untuk
menaggung risiko pergerakan pasar.

Latihan soal
1. Jelaskan ada berapa sekuritas!
2. Jelaskan tujuan melakukan analisis investasi!
3. Jelaskan mengapa perusahaan menyusun laporan keuangan konsolidasi!
4. Jelaskan mengapa perusahaan melakukan kombinasi bisnis!
5. Jelaskan kapan perusahaan menggunakan metode ekuitas dan berikan
contoh transaksinya!
6. Jelaskan masalah-masalah kombinasi bisnis

58
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 6
ANALISIS AKTIVITAS OPERASI

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menganalisis Aktivitas Operasi


Perusahaan
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan konsep pengukuran laba dan
implikasinya terhadap analisis aktivitas operasi
2. Menganalisis dampak komponen tidak berulang
(nonrecurring)
3. Menganalisis pengakuan pendapatan dan beban
serta berbagai risikonya terhadap analisis laporan
keuangan
4. Menganalisis beban tangguhan
5. Menguraikan dan menginterpretasikan biaya bunga
dan akuntansi untuk pajak penghasilan

Menganalisis Aktivitas Operasi

Pengukuran Pos yang Pengakuan Beban Kompensasi Bunga dan


Laba Tidak Berulang Pendapatan Tangguhan Untuk Pajak
Karyawan
Penghentian
Konsep Segmen Panduan Penelitian dan Tinjauan Akuntansi
Pengembanan
Pengukuran Perubahan Ketidakpastian Opsi Saham Pengungkapan
Akuntansi Peranti Lunak
Alternatif Analisis Analisis Analisis
Pos Khusus Industri
Analisis Ekstratif

6.1. Konsep Laba

Laba merangkum dampak keuangan aktivitas operasi perusahaan. Ada


2 (dua) konsep laba, yaitu ekonomi dan laba tetap.
Laba Ekonomi (economic income) mengukur perubahan bersih kekayaan
pemegang saham selama satu periode dan pada umumnya sama dengan arus
kas bersih satu periode ditambah perubahan nilai sekarang arus kas yang
diharapkan terjadi di masa depan.
59
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Laba ekonomi lebih mirip dengan laba yang dilaporkan dalam Akuntansi nilai
wajar (Fair Value Accounting) dengan memasukkan komponen besar yang
tidak berulang dalam bentuk keuntungan atau kerugian belum direalisasi yang
timbul akibat perubahan nilai wajar Aset dan kewajiban.

Laba Tetap (permanent income) merupakan suatu estimasi dari rata-rata laba
stabil yang diharapkan yang diharapkan akan diperoleh suatu usaha sepanjang
usianya dengan mempertimbangkan kondisi usahanya saat ini. Laba tetep
disebut juga laba berkelanjutan atau laba berulang bahkan mirip dengan
kemampuan menghasilkan laba yang dapat dipertahankan (sustainable
earning), dimana perhitungannya menjadi tugas utama analisis. Jika laba
ekonomi mengukur perubahan nilai pemegang saham, maka laba tetap
merupakan porposi langsung dari nilai perusahaan.

Laba akuntansi (yang dilaporkan diukur berdasarkan akuntansi akrual, serta


dihitung dengan mengakui pendapatan dan mengaitkan biaya dengan
pendapatan yang diakui laba akuntansi tidak dimaksudkan untuk mengukur
laba ekonomi maupun laba tetap. Laba akuntansi memiliki masalah pengukuran
yang terjadi akibat distorsi akuntansi karena diperkenalkannya berbagai aturan
yang telah ditentukan manajemen laba, dan kesalahan estimasi. Karena
berbagai alasan tersebut, laba akuntansi yang divisualisasikan terdiri atas tiga
komponen : (1) Komponen yang tetap atau berulang (permanent or
reacuarring component ) dimana setiap dolar nilainya akan sama dengan satu
1/ r dollar dari nilai perusahaan (dimana r adalah biaya modal ; (2) Komponen
Sementara (Transitory Component, dimana setiap dollar sebenarnya sama
dengan satu dollar nilai perusahaan ; dan (3) Komponen yang tidak relevan
terhadap nilai (Value irrelevan componen), yaitu yang tidak relevan untuk
valuasi.

Tugas utama analisis adalah mengidentifikasi komponen tetap atau


berulang dari laba yang dilaporkan para pembuat standar memahami akan
adanya kebutuhan untuk memisahkan komponen laba yang berulang dan tidak
berulang karena itu, pos-pos laporan laba rugi disusun dalam urutan yang

60
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

memungkinkan seorang analis untuk mengidentifikasi komponen yang tidak


berulang. Langkah pertama yang harus dilakukan oleh analisis untuk
menentukan laba permanen adalah menentukan Laba Inti (core Income ),
yaitu laba yang dilaporkan pada periode berjalan setelah menghilangkan
seluruh komponen yang tidak berulang (atau komponen yang nilainya tidak
relevan).

6.2. Mengukur Laba Akuntansi

Pendapatan (dan keuntungan) dan beban (dan kerugian) merupakan


dua komponen utama laba akuntansi. Pendapatan (revenue) merupakan arus
kas masuk yang diperoleh atau arus kas masuk yang akan diperoleh yang
berasal dari aktifitas usaha perusahaan yang masih berlangsung. Pendapatan
meliputi arus kas masuk seperti penjualan tunai, dan arus kas masuk prospektif
seperti penjualan kredit. Keuntungan (Gain) merupakan arus kas masuk yang
diperoleh atau akan diperoleh yang berasal dari transaksi dan peristiwa yang
tidak berhubungan dengan aktifitas usaha perusahaan yang masih
berlangsung.

Analis harus bisa membedakan antara pendapatan dengan keuntungan.


Pendapatan dan keuntungan didasarkan atas aktifitas usaha yang sedang
berlangsung yang menghasilkan pendapatan. Pendapatan diharapkan tetap
terjadi selamanya berdasarkan kelangsungan usaha. Sebaiknya, keuntungan
tidak berulang.

Beban dan Kerugian.

Beban (Expense) merupakan arus kas keluar yang terjadi, arus kas yang akan
terjadi, atau alokasi arus kas keluar masa lalu yang berasal dari aktifitas usaha
perusahaan yang masih berlangsung. Kerugiaan (Losses) merupakan
penurunan Aset bersih perusahaan yang berasal dari aktifitas sampingan atau
insidental suatu perusahaan. Akuntansi beban dan kerugian sering kali
melibatkan penilaian jumlah dan alokasi atas periode pelaporan. Waktu

61
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

merupakan saat beban dan kerugian tersebut terjadi, yang sering terjadi
berdasarkan kaitannya dengan pendapatan yang dihasilkan.

Masalah penting lainnya adalah penangguhan biaya (atau alokasi sepanjang


beberapa periode). Akuntan mengapitalisasi biaya yang manfaatnya akan
direalisasikan sepanjang beberapa periode. Biaya ini secara sistematis akan
dialokasikan keperiode-periode mendatang. Sebaliknya, banyak biaya diakui
pada periode yang sama ketika biaya tersebut terjadi. (arus kas keluar untuk
biaya atau kerugian tidak selalu terjadi bersamaan saat bebab dan kerugian
diakui).

6.3. Alternatif Klasifikasi dan Pengukuran Laba

Klasifiksi laba secara tepat penting artinya dalam analisis. Laba dapat
diklasifikasikan berdasarkan dua dimensi utama : (1) operasi dan non-operasi
serta (2) berulang dan tidak berulang. Perbedaan klasifikasi 2 (dua) dimensi
tersebut adalah sebagai berikut:

Operasi –Non Operasi Berulang & Tdk Berulang

Sumber pendapatan atau beban Perilaku dari pendapatan atau beban

Laba yang sumber pendapatan atau Klasifikasi tergantung dari perilaku


beban timbul dari operasi pendapatan dan biaya, apakah
perusahaan yang masih diharapkan akan terus terjadi atau hanya
berlangsung atau dari transaksi- satu kali
transaksi efek atau aktivitas
pendanaan

Penting bagi analis untuk melihat perbedaan diantara kedua alternatif


klasfikasi tersebut. Gambar berikut menunjukkan perbedaan dimensi klasifikasi
laba
Laba Operasi

Laba Laba
Berulang Tidak Berulang

62
Laba Non Operasi
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Laba Berulang dan Tidak Berulang

Pengklasifikasikan komponen laba berulang dan tidak berulang berasal


dari kebutuhan untuk menentukan komponen laba tetap dan sementara..

Pengukuran Laba Akuntansi Alternatif. Laporan laba rugi biasanya


menyajikan tiga pengukuran laba alternatif : (1) Laba Bersih, (2) Pendapatan
komperhensif, dan (3) Laba yang masih berlangsung. Laba Bersih (Net
Income) dianggap sebagai hasil akhir pengikuran laba, meskipun pada
kenyataannya tidaklah demikian.

Pendapatan Komperhensif (comprehensife income) merupakan perubahan


Aset atau liabilitas yang tidak mempengaruhi laba pada periode rugi.
Pendapatan komprehensif muncul karean selisih revaluasi Aset tetap,
perubahan nilai investasi available for sales dan dampak translasi laporan
keuangan. Artinya pendapatan komprehensif merupakan pengukuran laba baris
terbawah dan merupakan perkiraan akuntanasi atas laba ekonomi. Pendapatan
komprehensif berbeda dengan laba bersih karena laba ini mencerminkan
keuntungan dan kerugian atas kepemilikan yang belum direalisasi.

Implikasi Analisis . pentingnya pendapatan komprehensif bagi analisis laporan


keuangan timbul karena pendapatan komprehensif merupakan perkiran
akuntansi atas laba ekonomi. Pendapatan komprehensif merupakan perkiraan
akuntansi atas laba ekonomi. Pendapatan komprehensif lebih disukai dari pada
laba bersih., di mana yang terakhir dikatakan tidak memperkiraan laba ekonomi
dan laba yang dapat berkelanjutan.

Akuntan juga menyajikan pengukuran laba sementara yang disebut laba


dari operasi yang masih berlangsung. Laba dari operasi yang masih
berlangsung (continuing income) merupakan suatu pengukuran yang
mengeluarkan dampak komulatif perubahan akuntansi dan dampak
penghentian operasi. Karena alasan ini, laba dari operasi yang masih
berlangsung sering disebut laba sebelum dampak komulatif perubahan

63
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

akuntansi dan kombinasinya. Perusahaan yang tidak memiliki komponen diatas


tidak perlu melaporkan laba dari operasi yang masih berlangsung.

6.4. Laba Operasi dan Non – Operasi

Laba Operasi (operating income) merupakan suatu pengukuran laba


perusahaan yang berasal dari aktifitas operasi yang masih berlangsung. Aspek
penting dalam laba operasi. Pertama, laba operasi hanya berkaitan dengan
laba yang bersal dari aktifitas operasi. Karena itu, setiap pendapatan (dan laba)
yang tidak berhubungan dengan operasi usaha bukanlah menjadi bagian laba
operasi. Kedua, ini berhubungan dengan yang pertama, laba operasi berfokus
pada laba perusahaan secara keseluruhan dan bukan hanya untuk pemilik
utang dan ekuitas. Artinya, penapatan dan beban pendanaan (terutama beban
bunga) akan dikeluarkan ketika mengukur laba operasi. Ketiga, laba operasi
hanya berkaitan dengan aktifitas usaha ysng berlangsung. Artinya setiap laba
atau rugi yang berkaitan dengan operasi yang dihentikan akan dikeluarkan dari
laba operasi.

Laba non-operasi (nonoperating income) mencakup seluruh komponen laba


yang tidak termasuk dalam operasi. Laba ini terkadang berguna ketika kita
menganalisis laba non-operasi untuk memisahkan komponen yang berkaitan
dengan aktifitas pendanaan dari yang berkaitan dengan operasi yang
dihentikan.

Implikasi Analisis . kegunaan laba operasi muncul dari satu tujuan penting
dalam pendanaan perusahaan, yaitu keinginan untuk memisahkan keputusan
investasi (dan operasi), seperti penganggaran modal, dari keputusan
pendanaan seperti kebijakan dividen. Karena tujuan ini, kita perlu menentukan
suatu pengukuran laba perusahaan komperhensif yang independen terhadap
keputusan pendanaan dan investasi efek perusahaan. Laba operasi merupakan
salah satu pengukuran itu. Perhatikan bahwa laba operasi sebelum pajak sama
dengan laba sebelum beban bunga dan pajak (earning before interest and
taxes- EBIT), sementara laba operasi setelah pajak sama dengan laba bersih
operasi setelah pajak (net operating profit after taxes-NOPAT).

64
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

6.5. Pos Yang Tidak Berulang

Pos yang tidak berulang merupakan pos yang tidak akan muncul pada
periode pelaporan keuangan tahun berikutnya.

6.5.1. Operasi yang Dihentikan


Perusahaan terkadang melepas suatu divisi atau lini produk. Saat
pelepasan terkait segmen usaha yang dapat diidentifikasi secara terpisah ini
terjadi, diperlukan perlakuan akuntansi khusus pada laporan laba rugi.

Analisis Operasi yang Dihentikan


Analisis beroperasi pada keputusan dan masa depan. Karena itu untuk
tujuan analisis, seluruh dampak operasi yang dihentikan harus dikeluarkan dari
laba berjalan dan masa lalu. Aturan ini berlaku tanpa melihat apakah tujuan
analisis adalah menghitung laba ekonomi atau tetap atau menghitung laba
operasi atau non-operasi. Penyesuaian bersifat langsung untuk tahun berjalan
dan dua tahun sebelumnya karena perusahaan diwajibkan menyajikan kembali
laporan laba rugi dan melaporkan laba rugi atau rugi operasi yang dihentikan
secara terpisah. Informasi seperti ini tidak tersedia untuk tahun – tahun
sebelumnya.
Akuntansi dan pelaporan operasi yang dihentikan dilakukan melalui dua
tahap. Pertama, laporan laba rugi tahun berjalan dan dua tahun sebelumnya
akan disajikan kembali setelah mengeluarkan dampak operasi yang dihentikan
dari pos yang menentukan laba dari operasi yang masih berlangsung. Kedua,
keuntungan atau kerugian yang berkaitan dengan operasi yang dihentikan
dilaporkan secara terpisah setelah dikurangi pajak dan dikeluarkan dari laba
usaha yang masih berlangsung. Laba usaha yang masih berlangsung disebut
laba sebelum operasi yang dihentikan (income before discontinued operations)
jika perusahaan melaporkan operasi yang dihentikan.

6.5.2. Perubahan Akuntansi

Perubahan dapat mengubah metode dan asumsi yang mendasari


laporan keuangan karena beberapa alasan. Terkadang metode akuntansi
diubah karena adanya standar akuntansi baru. Namun pada kondisi tertentu,
65
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

metode dan /atau asumsi akuntansi diubah untuk dapat mencerminkan


perubahan aktivitas atau kondisi usaha secara lebih baik.

Perubahan Prinsip Akuntansi. Perubahan prinsip akuntansi terjadi ketika


perusahaan berpindah dari satu prinsip akuntansi yang berlaku umum ke
prinsip akuntansi yang berlaku umum lainnya. Istilah prinsip akuntansi mengacu
pada standar dan praktik akuntansi yang digunakan serta metode
penerapannya. Contoh perubahan prinsip akuntansi adalah perubahan metode
penyusutan dari garis lurus menjadi dipercepat.
Perubahan Estimasi Akuntansi. Akuntansi akrual membutuhkan estimasi
beberapa hal, seperti masa manfaat Aset, biaya garansi, keusangan
persediaan, asumsi pensiun dan piutang tidak tertagih. Seluruhnya dapat
disebut estimasi akuntansi. Estimasi akuntansi merupakan perkiraan yang
didasrkan pada kondisi masa depan yang tidak diketahui. Karena itu, estimasi
akuntansi dapat berubah. Berikut beberapa persyaratan akuntansi dan
pengungkapan yang harus dilakukan ketika terjadi perubahan estimasi
akuntansi.
Penerapan prospektif (Prospective application) – perubahan diterapkan pada
periode dimana perubahan terjadi, dan bila memungkinkan, periode-periode
masa depan pada dan ketika suatu dampak terjadi (tidak ada penyajian kembali
secara retroaktif)

Pengungkapan pada catatan (note disclosure) — mengungkapkan dampak


perubahan terhadap laba bersih dan laba sebelum pos luar biasa (termasuk
laba per saham) hanya untuk periiode berjalan, bahkan meskipun perubahan
tersebut memengaruhi periode mendatang.

Analisis Perubahan Akuntansi


Ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan seorang analisis ketika
menganalisis perubahan akuntansi. Pertama, perubahan akuntansi bersifat
“kosmetik” dan tidak memiliki konsekuensi arus kas – baik saat ini maupun
masa depan. Artinya, kondisi keuangan perusahaan tidak terpengaruh oleh
perubahan akuntansi. Kedua, meskibersifat kosmetik, perubahan akuntasni
terkadang dapat mencerminkan realitasa ekonomi secara lebih baik. Ketiga,

66
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

seorang analis harus waspada terhadap manajemen laba. Manajemen laba


bukanlah masalah besar saat standar bari diterapkan – meskipun manajer
mungkin mencari waktu yang paling tepat untuk menerapkan standar teesebut
pada periode yang dampaknya paling menguntungkan (atau paling tidak
merugikan).

6.6. Pos Khusus


Pos khusus (special item) mengacu pada transaksi dan peristiwa yang
tidak lazim atau jarang terjadi, tetapi bukan kedua – duanya. Pos ini biasanya
dilaporkan sebagai baris terpisah dalam laporan laba rugi sebelum laba dari
usaha yang masih berlangsung. Sering kali, pos khusus merupakan pos tidak
rutin yang tidak memenuhi persyartan untuk diklasifikasikan sebagi pos luar
biasa.

6.6.1. Penurunan Nilai Aset


Penurunan Nilai Aset Jangka Panjang. Aset jangka Panjang (long lived
Asets) dinyatakan mengalami penurunan nilai jika nilai wajarnya) nilai pasar
atau nilai setelah digunakan perusahaan) lebih rendah dibandingkan nilai
tercatat (nilai buku pada neraca ). Penurunan nilai Asetterjadi karena banyak
alasan, antara lain penurunan nilai pasar Aset, penurunan permintaan atas
produk Asetperusahaan. Penurunan nilai Aset merupakan produk sampingan
konservatisme – memperkenankan dilakukan nya penambahan nilai Aset.

6.6.2. Beban Restrukturasi


Beban restrukturasi berhubungan dengan perubahan besar dalam usaha
dan strategi perusahaan. Restrukturisasi biasanya diikuti reorganisasi besar-
besaran, termasuk dinvestasi unit usaha, penghentian perjanjian kontraktual,
penghentian lini produk, perampingan karyawan, perubahan manajemen dan
penghapusan nilai Aset yang sering kali bersamaan dengan investasi baru
dalam bentuk pabrik, peralatan, dan tenaga kerja. Restrukturisasi sering kali
menimbulkan biaya.

67
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

6.6.3. Analisis Pos Khusus


Menganalisis pos khusus adalah tugas penting dan menantang dalam
analisis akuntansi. Penggunaan estimasi menciptakan adanya peluang untuk
melakukan manajemen laba. Tantangan lain adalah pemahaman dasar
ekonomi suatu pos khusus, khususnya beban restrukturisasi. Pos khusus timbul
karena frekuensi dan dampaknya terhadap laba bersih periode lalu, saat ini,
dan masa depan.

6.7. Pajak Penghasilan


PSAK 46 (revisi 2010) tentang Pajak Penghasilan menjelaskan bahwa
beban pajak dalam laporan keuangan tidak dihitung berdasarkan jumlah pajak
terhutang menurut fiskal namun juga tidak dihitung berdasarkan laba sebelum
pajak sebelum tarif yang berlaku.
Ketentuan dalam UU PPh dan PSAK terkait pengakuan pendapatan dan
beban tidak sama, karena memiliki tujuan yang berbeda. Perbedaan tersebut
tidak hanya terjadi di Indonesia namun hampir di seluruh Negara cenderung
terdapat perbedaan antara pajak dan akuntansi. Perbedaan antara pajak dan
akuntansi dapat dibedakan menjadi dua, perbedaan permanen dan perbedaan
temporer.

Perbedaan permanen adalah perbedaan substansi yang tidak akan


terpulihkan di masa mendatang. Contohnya biaya pegawai yang diberikan
dalam bentuk natura, sumbangan dengan kriteria tertentu tidak dapat menjadi
pengurang penghasilan, biaya yang tidak terkait dengan mendapatkan,
menagih dan memelihara pendapatan. Perbedaan permanen dapat juga terjadi
karena penghasilan yang dikenakan pajak final seperti pendapatan bunga,
sewa tanah, sewa bangunan, pengalihan tanah / bangunan, transaksi di pasar
modal.
Atas perbedaan permanen, menurut standar tidak diperhitungkan konsekuensi
pajak yang terutang di masa depan sehingga tidak memunculkan kewajiban
atau aset pajak tangguhan. Walaupun untuk pajak final ada konsekuensi pajak
yang harus ditanggung, yaitu sebesar tarif pajak finalnya, yang berbeda dengan
tarif pajak umum. Dalam perhitungan pajak terutang, perbedaan permanen

68
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

tidak dimasukkan dalam menghitung pajak terutang. Pajak final dilaporkan


dalam laporan pajak terpisah dari penghasilan yang dihitung dengan
menggunakan tarif pajak umum.

Perbedaan temporer adalah perbedaan yang terjadi karena waktu pengakuan


sehingga secara total nilai beban atau pendapatan sama namun waktu
pengakuannya berbeda. Perbedaan temporer akan menyebabkan jumlah
tercatat aset atau liablitas dalam laporan posisi keuangan berbeda dengan
dasar pengenaan pajaknya. Misalnya perbedaan masa manfaat aset tetap
antara ketentuan perpajakan dan kebijakan entitas dalam melakukan
penyusutan. Akibat perbedaan masa manfaat, nilai penyusutan berbeda,
sehingga akan menyebabkan perbedaan nilai buku aset dalam laporan posisi
keuangan dengan dasar pengenaan pajaknya. Perbedaan temporer juga dapat
muncul karena perbedaan waktu pengakuan maupun cara penilaian. Akuntansi
mengakui penurunan piutang saat terdapat bukti obyektif sesuai dengan PSAK
55, sedangkan pajak mengakui penghapusan piutang jika telah memenuhi
ketentuan spesifik yang lebih ketat untuk entitas di luar jasa keuangan. Untuk
entitas dalam industri keuangan ada peraturan khusus untuk menghitung nilai
cadangan penurunan nilai piutang. Akuntansi mengakui penurunan nilai
(impairment) aset tetap, investasi dan cadangan penurunan persediaan,
sedangkan pajak tidak memperkenankan kerugian penurunan nilai sebagai
pengurang penghasilan.

Beban (manfaat) pajak tangguhan merupakan dampak dari perbedaan


temporer yang menyebabkan jumlah pajak terpulihkan atau pajak penghasilan
terutang pada periode masa depan.
Perbedaan temporer menimbulkan jumlah pajak terutang pada periode
mendatang atau jumlah pajak terpulihkan di masa mendatang. Jika aset atau
liabilitas muncul akibat pengakuan pendapatan menurut akuntansi lebih besar
dibandingkan menurut pajak, maka akan menimbulkan pajak terutang di masa
depan sehingga akan diakui liabilitas pajak tangguhan. Sebaliknya jika
pengakuan pendapatan menurut akuntansi lebih kecil dibandingkan
penghasilan menurut pajak, maka entitas akan melakukan pembayaran pajak

69
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

terlebih dahulu atas pendapatan tersebut sehingga akan diakui aset pajak
tangguhan. Aset pajak tangguhan juga dapat terjadi karena akumulasi kerugian
pajak yang belum dikompensasikan.
Sebagai ilustrasi, sebuah peralatan dibeli pada awal tahun 1 sebesar
12.000 disusutkan menurut pajak selama 4 tahun tanpa nilai sisa. Menurut
akuntansi disusutkan selama 5 tahun dengan nilai sisa 2.000. Tabel berikut
memberikan gambaran pajak tangguhan, dengan mengasumsikan pendapatan
5.000.
Pajak Thn 1 Thn 2 Thn 3 Thn 4 Thn 5
Pendapatan 5.000 5.000 5.000 5.000 5.000
Penyusutan untuk tujuan pajak 3.000 3.000 3.000 3.000 -
Penghasilan kena pajak 2.000 2.000 2.000 2.000 5.000
Pajak terutang menurut fiskal 500 500 500 500 1.250
Akuntansi 
Pendapatan 5.000 5.000 5.000 5.000 5.000
Penyusutan untuk tujuan
akuntansi 2.000 2.000 2.000 2.000 2.000
Laba (rugi) pajak 3.000 3.000 3.000 3.000 3.000
Beban pajak akuntansi 25% 750 750 750 750 750

Perbedaan laba 1.000 1.000 1.000 1.000 2.000


Beban (manfaat) pajak tangguhan 250 250 250 250 -500
Kewajiban pajak tangguhan 250 500 750 1.000 500
Total beban pajak penghasilan
Beban pajak kini 25% 500 500 500 500 1.250
Beban (manfaat) pajak tangguhan 250 250 250 250 -500
Beban pajak penghasilan 750 750 750 750 750

Menurut akuntansi, beban pajak akan dihitung berdasarkan laba


akuntansi sehingga beban pajak sebesar 750. Beban pajak tersebut terdiri
pajak kini yang dibayarkan ke kas Negara sebesar 500 dan beban pajak
tangguhan sebesar 250. Dampaknya timbul kewajiban pajak tangguhan.
Menurut akuntansi, penyusutanya lebih kecil sehingga laba akuntansi lebih
besar sehingga terdapat pengakuan beban pajak tangguhan selama 4 tahun
pertama. Pada tahun kelima, entitas membayar pajak lebih besar karena tidak
ada lagi penyusutan. Namun secara akuntansi masih terdapat penyusutan
sehingga penghasilannya lebih kecil sebesar 3.000. Pada tahun kelima pajak
yang dibayarkan sebesar 1.250 namun beban pajak yang diakui sebesar 750.

70
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Selisihnya 500 merupakan manfaat pajak tangguhan dan mengurangi


kewajiban pajak tangguhan.
Sampai akhir tahun kelima masih ada nilai sisa 2.000 dan saldo
kewajiban pajak tangguhan 500. Perbedaan ini akan hilang saat entitas menjual
peralatan tersebut. Jika tahun ke 7 peralatan dijual seharga 3.000 maka pajak
akan mengakui laba penjualan aset sebesar 3.000 sedangkan menurut
akuntansi laba penjualan aset 1.000 karena masih ada nilai sisa 2.000. Pajak
atas penjualan tersebut akan dibayarkan sebesar 750, namun secara akuntansi
beban pajak 250, yang 500 manfaat pajak tangguhan. Kewajiban pajak
tangguhan akan habis dikurangkan dan diakui sebagai manfaat pajak
tangguhan, karena asetnya sudah terjual.
Perbedaan temporer juga dapat muncul karena kompensasi kerugian.
Peraturan pajak menjelaskan bahwa wajib pajak dapat mengkompensasikan
kerugian selama lima tahun setelah kerugian tersebut terjadi. Jika entitas
mengalami rugi sebesar (20.000) maka selama lima tahun berikutnya entitas
tidak akan membayar pajak sampai keuntungan mencapai jumlah kerugian
tersebut. Manfaat pajak tersebut diakui secara akuntansi pada saat kerugian
terjadi sebesar 5.000 (25% x 20.000). Entitas mengakui aset pajak tangguhan
dalam laporan posisi keuangan dan manfaat pajak tangguhan dalam laporan
laba rugi komprehensif. Jika pada tahun berikutnya entitas memiliki penghasilan
kena pajak 6.000, maka entitas tidak membayar pajak karena masih memiliki
kompensasi kerugian, namun secara akuntansi tetap akan diakui beban pajak
tangguhan sebesar 1.500. Beban pajak tangguhan ini diperoleh dari pemulihan
aset pajak tangguhan. Akhir tahun pertama saldo aset pajak tangguhan tersisa
5000-1.500 =3.500 mencerminkan sisa kompensasi yang belum dimanfaatkan
14.000.
Aset pajak tangguhan yang telah diakui pada periode sebelumnya,
karena perubahan kondisi ekonomi menjadi tidak terpulihkan di masa depan.
Untuk aset pajak tangguhan terkait dengan kompensasi kerugian, entitas
kemungkinan tidak dapat memanfaatkan kompensasi karena entitas rugi terus.
Standar akuntansi mengharuskan untuk membuat cadangan atas penurunan
nilai aset pajak tangguhan, jika terdapat indikasi bahwa pada periode masa
depan tidak dapat dipulihkan.

71
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Aset pajak tangguhan dan kewajiban pajak tangguhan dapat disajikan


saling hapus sesuai dengan ketentuan dalam penyajian instrumen keuangan.
Saling hapus dapat dilakukan jika entitas memiliki hak secara hukum untuk
melakukan saling hapus dan berniat menyelesaikan dengan dasar neto. Untuk
aset dan liabilitas pajak tangguhan dalam satu entitas, penyelesaiannya
dilakukan dalam perhitungan pajak entitas tersebut sehingga dapat disajikan
saling hapus. Namun jika aset dan liabilitas pajak tangguhan muncul dari
entitas yang berbeda dalam laporan konsolidasian, akan tetap disajikan
terpisah tidak dinetokan. Aset pajak tangguhan pada anak entitas tidak dapat
dipulihkan dari laba induk entitas. Tidak ada hak secara hukum untuk saling
hapus kewajiban perpajakan antara anak dan induk, karena kewajiban
perpajakan untuk masing-masing entitas.
PSAK 46 entitas tidak hanya diwajibkan memenuhi ketentuan regulasi
untuk membayar dan melaporkan pajak, namun juga menyajikan dan
mengungkapkan informasi tersebut dalam laporan keuangan. Jika terjadi
perbedaan temporer antara laba menurut akuntansi dengan penghasilan kena
pajak, sehingga menyebabkan nilai aset dan liabilitas berbeda dengan dasar
pengenaan pajaknya, maka perbedaan tersebut harus diperhitungkan
konsekuensi pajaknya di masa mendatang.

72
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Latihan Soal
Berikut ini adalah Laporan Keuangan Konsolidasi Carrefour yang terdiri dari
Laporan Laba/Rugi, Neraca dan Arus Kas tahun 2013 dan 2014 (€ Juta)

Carrefour
Laporan Posisi Keuangan Konsolidasian
Tanggal 31 Desember 2014
(Disajikan dalam € Juta, Kecuali Dinyatakan Lain)
2014 2013
ASET
Aset Lancar
Kas dan Setara kas 3.733,0 3.203,0
Piutang Dagang 3.451,0 3.147,0
Kredit konsumen dari perusahaan 2.357,0 1.627,0
Piutang pajak 598,0 423,0
Persediaan 6.110,0 5.621,0
Aset tersedia untuk dijual 158,0 0,0
Kredit Konsumen dari Perusahaan Pembiayaan 2.357,0 1.627,0
jangka pendek
Aset lainnya 813,0 900,0
Total Aset Lancar 17,220,0 14.921,0
Aset Pajak Tangguhan 1.029,0 1.066,0
Kredit Konsumen dari Perusahaan Pembiayaan 1.398,0 1.594,0
Aset Keuangan 1.175,0 1.141,0
Investasi dalam perusahaan yang dibukukan dengan 467,0 247,0
metode ekuitas
Properti Investasi 463,0 481,0
Aset tetap berwujud 13.401,0 12.617,0
Goodwill 10,235,0 9.329,0
Aset tak berwujud lainnya 862,0 730,0
Total Aset Tidak Lancar 29.030,0 27.205,0
Total Aset 46.250,0 42.126,0
Liabilitas dan Ekuitas
Liabilitas Lancar
Pinjaman di bawah 1 tahun 289,5 2.632,0
Hutang dagang 16.025,0 14.721,0
Kredit konsumen didanai kembali, jangka pendek 3.199,0 2.654,0
Hutang Pajak 1.241,0 1.388,0
Liabilitas tersedia untuk dijual 38 0,0
Liabilitas Lainnya 3.022,0 2.952,0
Total Liabilitas Lancar 26.420,0 24.347,0
Liabilitas Tidak Lancar
Kredit konsumen didanai kembali 264,0 255,0
Liabilitas pajak tangguhan 226,0 353,0
Pinjaman 7.628,0 7.340,0
Provisi 2.325,0 1.954,0
Total Liabilitas Tidak Lancar 10.443,0 9.902,0
Ekuitas
Ekuitas Pemegang Saham, Saham group 8.385,0 6.947,0
Ekuitas pemegang saham, kepentingan minoritas 1.001,0 929,0
Total Ekuitas Pemegang Saham 9.386,0 7.876,0
Total Liabilitas dan Ekuitas 46.250,0 42.126,0

Carrefour
Laporan Arus Kas Konsolidasian
73
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Untuk Tahun Yang Berakhir Pada Tanggal 31 Desember 2014


(Disajikan dalam € Juta, Kecuali Dinyatakan Lain)
2014 2013
Laba Sebelum Pajak 2.700,0 2.553,0
Pajak (757) (830)
Provisi untuk amortisasi 1.564,0 1.939,0
Laba dan rugi atas penjualan aset (160,0) (56,0)
Perubahan provisi 300 (127)
Dividen perusahaan yang dibukukan dengan metode 6,0 (47,0)
ekuitas
Dampak penghentian aktivitas (71,0) 0,0
Arus Kas Dari Operasi 3.582,0 3.432,0
Perubahan dalam modal kerja 175,0 875,0
Dampak penghentian aktivitas 19,0 0,0
Perubahan dalam arus kas dari aktivitas 3.775,0 4.307,0
operasional (kecuali perusahaan pembiayaan)
Akuisisi aset tetap berwujud dan tidak berwujud (3.026,0) (2.570,0)
Akuisisi aset keuangan (51,0) (123,0)
Akuisisi anak perusahaan (775,0) (315,0)
Penjualan anak perusahaan 565,0 19,0
Penjualan aset tetap 707,0 546,0
Penjualan investasi 26,0 375,0
Penggunaan lainnya (126,0) (80,0)
Dampak penghentian Aktivitas 63,0 0,0
Kas Neto Dari Aktivitas Investasi (2.617,0) (2.148,0)
Pendapatan dari penerbitan saham 88,0 (368,0)
Dividen dibayarkan oleh Carrefour (Perusahaan (656,0) (525,0)
Induk)
Dividen dibayarkan oleh perusahaan konsolidasi (102,0) (152,0)
untuk kepemilikan minoritas
Perubahan dalam Pinjaman 128,0 (1.596,0)
Kas Neto dari Aktivitas Pendanaan (542) (2.641,0)
Dampak dari fluktuasi mata uang (59,0) (27,0)
Perubahan Kas Neto dan Setara Kas 531,0 (514,0)
Kas dan Setara Kas Pada Awal Tahun 3.202,0 3.717,0
Kas dan Setara Kas Pada Akhir Tahun 3.733,0 3.202,0
Carrefour
Laporan Laba Rugi Konsolidasian
UntukTahun yang Berakhir padaTanggal 31 Desember 2014
Disajikan dalam € Juta,kecuali dinyatakan lain)
2014 2013
Penjualan Neto 74.496,8 72.668,0
Pendapatan lainnya 1.011,3 1.038,6
Total Pendapatan 75.508,1 73.706,6
Harga Pokok Penjualan (58.626,5) (57.052,8)
Margin Bruto dari Operasi Lancar 16.881,6 16.653,8
Beban Penjualan, Umum & Adm (12.232,7) (11.888,2)
Depresiasi, amortisasi dan provisi (1.474,2) (1.652,3)
Kontribusi Aktivitas 3.174,7 3.113,3
Pendapatan tidak normal 264,6 229,5
Beban tidak normal (285) (305,5)
EBIT 3.154,2 3.113,3
Pendapatan bunga (454,6) (229,5)
Biaya Hutang Neto (395,9) (401,9)
Pendapatan dan beban keuangan lainnya (58,7) (82,6)
Laba Sebelum Pajak 2.699,6 2.552,8

74
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Pajak Penghasilan (793,9) (762,7)


Laba Neto dari Operasi Normal Perusahaan 1.905,7 1.790,2
Konsolidasian
Laba Neto dari konsolidasi Perusahaan dengan Metode 50,6 40,7
Ekuitas
Laba Neto Sebelum Pajak dari Operasi Berkelanjutan 1.956,3 1.830,9
Laba Neto dari operasi yang dihentikan (374,2) (85,5)
Kepemilikan minoritas (146,1) (154,2)
Total laba Neto, Saham Group 1.436,0 1.591,1
Pendapatan Neto Per lembar saham (€) 2,05 2,28
Pendapatan Neto Per lembar saham – diluasian 2,05 2,28
Rata-Rata Tertimbang Saham Beredar 699.470 697.161
Rata-rata tertimbang saham beredar, dilusian 699.471 697.161

1. Berdasarkan laporan keuangan tersebut:


a. Bedakan atau komponen apa saja yang termasuk dalam 3 konsep
pengukuran laba
b. Jelaskan yang mana komponen tidak berulang (nonrecurring)
c. Bedakan yang mana komponen pendapatan dan beban
2. Jelaskan hubungan antara komponen-komponen soal 1 (a) sampai dengan
c dengan analisis operasi

75
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

BAB 7
ANALISIS ARUS KAS

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menganalisis Arus Kas


Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan relevansi arus kas dalam analisis
aktivitas bisnis
2. Menguraikan pelaporan arus kas untuk aktivitas bisnis
3. Menguraikan penyusunan dan analisis laporan arus
kas
4. Menganalisis arus kas untuk beberapa alternatif
perusahaan dan kondisi usaha
5. Menguraikan berbagai pengukuran arus alternatif dan
kegunaannya
6. Menganalisis arus kas perusahaan menggunakan
rasio

7.1. Laporan Arus Kas

Laporan arus kas (cash flow statement) adalah bagian dari laporan
keuangan suatu perusahaan yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi
yang menunjukkan arus masuk dan arus keluar kas dan setara kas. Laporan
arus kas mengklasifikasikan arus kas berdasarkan aktivitas operasi, investasi
dan pendanaan selama satu periode.
Karakteristik transaksi dan peristiwa lainnya dari setiap jenis aktivitas
adalah :
1. Aktivitas operasi merupakan aktivitas penghasil utama pendapatan entitas
dan aktivitas lain yang bukan merupakan aktivitas investasi dan aktivitas
pendanaan.
2. Aktivitas investasi merupakan perolehan dan pelepasan Aset jangka
panjang serta investasi lain yang tidak termasuk setara kas.
3. Aktivitas pendanaan merupakan aktivitas yang mengakibatkan perubahan
dalam jumlah serta kontribusi modal dan pinjaman entitas.

7.1.1. Manfaat Laporan Arus Kas


1. Kemampuan perusahaan untuk memperoleh arus kas masuk bersih di masa
mendatang dari kegiatan operasi untuk membayar hutang bunga dan
dividen
2. Kebutuhan dana dari pihak eksternal

76
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

3. Alasan perbedaan antara penghasilan bersih dengan arus kas bersih dari
kegiatan operasi
4. Dampak dari investasi dan pendanaan transaksi kas maupun non kas
5. Informasi arus kas historis sebagai alat prediksi asrus kas masa mendatang

7.1.2. Tujuan Laporan Arus Kas


Memberikan informasi yang relevan dan tepat waktu tentang kas masuk
dan kas keluar perusahaan sehingga dapat digunakan oleh investor, kreditor
dan pihak lainnya untuk menilai:
- Kemampuan perusahaan menghasilkan arus kas positif di masa datang
- Kemampuan perusahaan membayar kewajiban dan dividen
- Mengetahui penyebab perbedaan antara laba bersih dan arus kas bersih
- Mengetahui pengaruh aktivitas investasi dan pendanaan baik yang kas
maupun non kas terhadap kondisi keuangan perusahaan

7.2. Relevansi Kas


Kas merupakan Aset yang paling likuid serta menawarkan likuiditas dan
fleksibilitas bagi perusahaan. Kas merupakan awal sekaligus akhir siklus
operasi perusahaan. Aktivitas operasi perusahaan melibatkan konversi kas
menjadi berbagai Aset(seperti persediaan) yang digunakan untuk menghasilkan
piutang dari penjualan kredit. Arus kas bersih sebagai ukuran akhir
profitabilitas. Analisis arus kas membantu dalam menilai likuiditas, solvabilitas,
dan fleksibilitas keuangan.
Likuiditas (Liquidity) merupakan kemampuan perusahaan untuk membayar
kewajiban jangka pendek menggunakan kas. Solvabilitas (Solvency)
merupakan kemampuan untuk membayar kewajiban saat jatuh tempo.
Fleksibilitas Keuangan (Financila Flexibility) adalah kemampuan untuk
berekasi dan menyesuaikan diri terhadap kesempatan dan kesulitan.

7.3. Pelaporan Berdasarkan Aktivitas


Aktivitas Operasi (Operating Activities) merupakan aktivitas perusahaan
yang terkait dengan laba. Aktivitas operasi juga meliputi arus kas masuk darus
kas keluar bersih yang berasal dari aktivitas operasi terkait seperti pemberian

77
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

kredit kepada pelanggan, investasi dalam persediaan dan perolehan kredit dari
pemasok. Aktivitas operasi terkait dengan pos-pos laporan laba rugi (dengan
beberapa pengecualian) dan dengan pos-pos operasi dalam neraca, pada
umumnya pos modal kerja seperti piutang, persediaan, pembayaran di muka,
hutang dan beban yang masih harus dibayar.

Aktivitas investasi (Investing Activities) adalah cara memperoleh dan


menghapus Aset non-kas yang meliputi Aset yang diharapkan untuk
menghasilkan pendapatan bagi perusahaan seperti pembelian dan penjualan
Asettetap dan investasi dalam efek. Aset ini juga meliputi pemberian pinjaman
dan penagihan pokok pinjaman.

Aktivitas pendanaan (financing activities) adalah sarana untuk


mendistribusikan, menarik dan mendapatkan dana untuk mendukung kegiatan
usaha. Aktivitas ini meliputi perolehan pinjaman dan pelunasan dana dengan
obligasi dan pinjaman lainnya. Aktivitas ini juga meliputi kontribusi dan
penarikan oleh pemilik serta pengembalian atas investasi (dividen).

Berikut ini adalah hubungan antara keputusan dengan laporan arus kas yang
terdiri dari aktivitas operasi, aktivitas investasi dan aktivitas pendanaan.

Berikut ini adalah Laporan Arus Kas

78

AKTIVITAS OPERASI
KAS DITERIMA DARI PELANGGAN XXXXX
KAS DIBAYARKAN KEPADA PEMASOK DAN KARYAWAN
KAS DIBAYARKAN UNTUK PAJAK PENGHASILAN
(XXXX)
PENDAPATAN BUNGA DAN DIVIDEN DITERIMA
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan
XXXXX
KAS DIBAYARKAN UNTUK BIAYA BUNGA
(XXXX)
KAS DITERIMA DARI TAX REFUND, TERMASUK BUNGA
XXXXX
LAIN-LAIN BERSIH XXXXX
TOTAL ARUS KAS BERSIH AKTIVITAS OPERASI
XXXXX
AKTIVITAS INVESTASI
PENJUALAN INVESTASI XXXXX
PENGELUARAN MODAL XXXXX
INVESTASI PADA PERUSAHAAN NON AFILIASI
(XXXX)
AKUISISI – NET OF CASH (XXXX)
LAIN-LAIN BERSIH XXXXX
TOTAL ARUS KAS BERSIH AKTIVITAS INVESTASI
XXXXX
AKTIVITAS PENDANAAN
SHORT-TERM BORROWING (REPAYMENT)
(XXXX)
LONG-TERM BORROWING XXXXX
PEMBAYARAN LONG-TERM LIABILITIES
(XXXX)
PEMBAYARAN DIVIDEN (XXXX)
PENARIKAN KEMBALI SAHAM (XXXX)
7.4. Interpretasi Arus Kas dan Laba Bersih
TOTAL ARUS KAS BERSIH AKTIVITAS PENDANAAN
Peran informasi dalam arus kas (laporan arus kas) dan laba bersih
XXXXX
akrual (laporan
PENGARUH laba rugi) sering sekali
PERUBAHAN KURSkurang dipahami oleh pengguna laporan
(XXXX)
KENAIKAN (PENURUNAN) KAS DAN SETARA KAS
keuangan. Kesalahpahaman yang terus terjadi diantara pengguna adalah
XXXXX
makna operasi,
KAS DAN relevansi
SETARA arus kasAWAL
KAS dan laba bersih akrual. XXXXX
KAS DAN SETARA KAS AKHIR XXXXX
Fungsi laporan laba rugi adalah mengukur profitabilitas perusahaan
untuk satu periode. Laporan laba rugi mencatat pendapatan saat dihasilkan
(earned) dan beban saat terjadi (incurred). Namun laporan laba rugi tidak
menunjukkan waktu arus kas masuk dan arus kas keluar maupun dampak
operasi terhadap likudiitas dan solvabilitas. Informasi tersebut tersedia dalam
laporan arus kas yang menyajikan aktivitas operasi, investasi dan pendanaan
secara terpisah.

Arus kas operasi meliputi seluruh aktivitas perusahaan yang terkait


dengan laba yang tidak hanya mengukur pendapatan dan beban tetapi juga
kebutuhan kas aktivitas operasi. Arus kas dan operasi berfokus pada aspek
likuiditas perusahaan. Arus kas dari operasi bukan merupakan pengukuran
profitabilitas karena tidak mencakup biaya seperti penggunaan Aset tetap

79
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

dalam aktivitas operasi dan pendapatan seperti ekuitas non kas dalam bentuk
laba anak perusahaan atau perusahaan afiliasi yang tidak terkonsolidasi. Arus
kas dari operasi tidak meliputi elemen-elemen pendapatan dan beban yang
saat ini tidak berdampak terhadap arus kas.

7.5. Analisis Laporan Arus Kas Menggunakan Rasio


Analisis laporan arus kas menggunakan komponen dalam laporan arus kas dan
komponen neraca dan laporan laba rugi sebagai alat analisis rasio. Analisis
laporan arus kas dibagi disesuaikan dengan 3 komponen aktivitas yaitu:
1. Likuiditas dan Solvabilitas
2. Pengeluaran modal dan investasi (Capital expenditure and investing)
3. Cash flow return

7.5.1. Likuiditas dan Solvabilitas


Likuiditas adalah kemampuan perusahaan untuk membayar kewajiban
jangka pendek (short-term debt) pada saat jatuh tempo

Jenis rasio yang digunakan untuk menganalisis rasio likuiditas


1. Current Cash Debt Coverage
2. Cash Dividend Coverage

Current Cash Debt Coverage


Merupakan kemampuan arus kas operasi (CFO) perusahaan dalam
memenuhi kewajiban jangka pendek. Kewajiban lancar perusahaan x% dijamin
oleh CFO. Apabila nilai CCDC sebesar 0,35 maka kewajiban lancar
perusahaan 35% dijamin oleh arus kas operasi. Current Cash Debt Coverage
(CCDC) yang baik apabila CCDC > 40%
Rumus
CFO
CCDC =
Rata−Rata Kewajiban Lancar

80
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Cash Dividend Coverage


Didefinisikan sebagai kemampuan perusahaan untuk memenuhi
komitmen pembayaran dividen dengan menggunakan arus kas operasi (CFO).
Rumus
CFO
CDC=
Dividendibayar
Satuan CDC adalah kali. Apabila nilai CDC = 2, artinya dividen dibayar 2 kali
dengan CFO.

7.5.2. Solvabilitas
Solvabilitas adalah kemampuan perusahaan untuk membayar
kewajiban jangka pendek (short-term debt) dan jangka panjang (long-term
debt).

Jenis rasio yang digunakan untuk menganalisis rasio solvabilitas


1. Cash Long-Term Debt Coverage
2. Cash Interest Coverage

Cash Long-Term Debt Coverage


Merupakan kemampuan arus kas operasi (CFO) perusahaan dalam
memenuhi kewajiban jangka panjang dan jangka pendek. Total kewajiban
perusahaan x% dijamin oleh CFO Apabila nilai CLTDB sebesar 0,35 maka total
kewajiban perusahaan 35% dijamin oleh arus kas operasi. Semakin tinggi Cash
Long-Term Debt Coverage (CLTDC) semakin baik. Artinya semakin mampu
CFO membayar total kewajiban perusahaan
Rumus
CFO
CLTDC =
Rata−Rata Total Kewajiban

Cash Interest Coverage


Diartikan sebagai kemampuan perusahaan untuk memenuhi semua
kewajiban dengan menggunakan cash flow operasi (CFO), bunga yang dibayar
dan pajak yang dibayar. Semakin tinggi rasio CIC semakin baik.

81
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

CFO+Bunga yang dibayar x Pajak yang dibayar


CIC=
Rata−Rata Total Kewajiban

Satuan CIC adalah kali. Apabila nilai CIC = 2, artinya semua kewajiban dengan
menggunakan cash flow operasi (CFO), bunga yang dibayar dan pajak yang
dibayar sebanyak 2 kali.

7.5.3. Pengeluaran Modal Dan Investasi (Capital Expenditure And


Investing
Didefinisikan sebagai kemampuan perusahaan untuk mempertahankan
investasi dalam capital Aset.
Jenis rasio yang digunakan untuk menganalisis rasio pengeluaran modal dan
investasi:
1. Capital Acquisitions Ratio
2. Investment/CFO Plus Finance Ratio
3. Operations/Investment Ratio
4. Cash Reinvestment Ratio

Capital Acquisitions Ratio


Kemampuan perusahaan dalam membiayai capital expenditure saat ini.
Semakin tinggi rasio CAcR semakin baik, artinya semakin mampu perusahaan
membiayai capital expenditure.
Rumus
CFO−Dividen yang dibayar
CAcR=
Capital Expenditure

Investment/CFO Plus Finance Ratio


Kemampuan investasi perusahaan dibiayai dari aktivitas operasi dan
aktivitas pendanaan. Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin
rendah rasio CFO_PFR semakin baik yang artinya investasi perusahaan lebih
banyak dibiayai dari aktivitas investasi.
Rumus
Net Cash Flow For Investing ( CFI )
CFO PFR=
CFO+ Financing Activities(CFF )

82
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Operations/Investment Ratio
Kemampuan potensi perusahaan dalam melakukan ekspansi pendanaan
dari sumber dana intern. Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin
tinggi rasio OIR artinya ekspansi perusahaan berasal dari sumber dana intern
(tidak menggantungkan diri pada sumber pembiayaan ekstern).
Rumus
CFO
OIR= ¿
CFI ¿
Cash Reinvestment Ratio
Kemampuan porsi arus kas yang dapat digunakan untuk mengganti
aktiva yang ada dan melakukan ekspansi pendanaan dari sumber dana intern.
Disebut juga ukuran ataws persentase investasi dalam Aset yang
mencerminkan kas operasi yang ditahan dan diinvestasikan kembali dalam
perusahaan untuk mengganti Aset dan pertumbuhan operasi Satuan
pengukuran adalah persentase (%). Semakin besar reinvestasi menunjukkan
semakin besar ekspektasi bahwa CFO meningkat. Nilai CRR yang wajar
berkisar antara 7% – 11%.
Rumus
CFO−Dividen yang dibayar
CRR=
Aset Tidak Lancar ( Gross ) + Modal Kerja

7.5.4. Cash Flow Return


Didefinisikan sebagai kemampuan arus kas operasi (CFO) yang
diperoleh secara internal dapat memasok kas yang dibutuhkan oleh aktivitas
investasi dan pendanaan.

Rasio Cash Flow Return


Cash Flow Return ratio yang digunakan:
1. Overall Cash Flow Ratio
2. Cash Return On Sales Ratio
3. Cash Flow To Net Income Ratio
4. Quality Of Sales Ratio
5. Quality Of Income Ratio
83
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

6. Cash Return On AsetRatio


7. Cash Return On Stockholder’s Equity Ratio
8. Cash Flow Per Share Ratio

Overall Cash Flow Ratio


Kemampuan semua CFO yang dihasilkan secara internal dapat
memasok kas yang dibutuhkan oleh aktivitas investasi dan pendanaan. Satuan
pengukuran adalah persentase (%).
Rumus
CFO
OCFR=
Pendanaan+ Kas Keluar untuk Investasi

Cash Return On Sales Ratio


Kemampuan perusahaan untuk menghasilkan kas dari penjualan.
Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi CRSR semakin
baik, artinya semakin besar kemampuan menghasilkan kas dari penjualan.
Rumus
CFO
CRSR=
Penjualan

Cash Flow To Net Income Ratio


Kemampuan laba bersih perusahaan untuk menghasilkan arus kas
operasi. Satuan ukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi CFNIR semakin
baik artinya semakin tinggi kemampuan laba bersih perusahaan untuk
menghasilkan arus kas operasi.
Rumus
CFO
CFNIR=
Laba Bersih
Quality Of Sales Ratio
Mengevaluasi kualitas dari laba (kemampuan penjualan menghasilkan
kas). Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi QSR
menunjukkan kualitas laba semakin tinggi, artinya semakin tinggi penjualan
menghasilkan kas.

84
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Rumus
Cash dari Penjualan
QSR=
Penjualan

Quality Of Income Ratio


Kemampuan laba operasi menghasilkan arus kas operasi (CFO)/kualitas
laba. Laba operasi = Laba bersih + biaya bunga dan pajak
Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi QIR menunjukkan
kualitas laba semakin baik.
Rumus
CFO
QIR=
Laba Operasi

Cash Return On AsetRatio


Kemampuan semua kekayaan (Aset) perusahaan untuk menghasilkan
arus kas operasi. Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi
CRAR semakin baik, artinya semakin tinggi semua Aset yang dimiliki
perusahaan untuk menghasilkan arus kas operasi.
Rumus
CFO Sebelum Bunga dan Pajak
CRAR=
Rata−Rata Total Aset

Cash Return On Stockholder’s Equity Ratio


Kemampuan perusahaan untuk menghasilkan cash return yang cukup
untuk pemegang saham. Satuan pengukuran adalah persentase (%). Semakin
tinggi CRSER semakin baik, artinya semakin tinggi perusahaan menghasilkan
cash return yang cukup untuk pemegang saham.
Rumus
CFO
CRSER=
Rata−Rata Modal Peme gang Saham

Cash Flow Per Share Ratio

85
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Melacak perubahan arus kas sepanjang suatu periode. Satuan


pengukuran adalah persentase (%). Semakin tinggi CFSR semakin baik artinya
semakin tinggi perubahan arus kas sepanjang suatu periode.
Rumus
CFO−Dividen Saham Preferen
CFSR=
Rata−Rata Jumlah Saham Beredar

7.6. Arus Kas Bebas


Arus kas yang bermanfaat dan merupakan turunan analisis laporan arus
kas adalah arus kas bebas (Free Cash Flow - FCF).
Arus kas dari operasi
- Pengeluaran modal bersih untuk mempertahankan kapasitas produksi
- Dividen saham preferen dan saham biasa (asumsi kebijakan pembayaran
dividen tunai
Arus Kas Bebas

Definisi lain yang banyak digunakan dan konsepnya sama adalah arus kas
bebas perusahaan sebagai kenaikan Aset operasi bersih (Net Operating Profit
After Tax - NOPAT) dikurangi kenaikan Aset operasi bersih (Net Operating
Aset- NOA). Kenaikan NOA termasuk perubahan modal kerja untuk arus kas
bersih dari operasi serta kenaikan Aset operasi jangka panjang.
FCF = NOPAT – Perubahan NOA
Arus kas bebas positif menunjukkan jumlah yang tersedia bagi aktivitas usaha
setelah penyisihan untuk pendanaan dan investasi yang diperlukan untuk
mempertahankan kapasitas produksi pada saat ini. Pertumbuhan dan
fleksibilitas keuangan tergantung pada ketersediaan arus kas bebas. Jumlah
pengeluaran modal untuk mempertahankan kapasitas produksi umumnya tidak
diungkapkan tetapi termasuk pengeluaran untuk ekspansi kapasitas produksi

Latihan
1. Jelaskan hubungan relevansi arus kas dalam analisis aktivitas bisnis
2. Berdasarkan laporan keuangan Carrefour pada bab 6, analisis arus kas
perusahaan menggunakan semua rasio yang ada
3. Jelaskan hubungan arus kas bebas dengan ekspansi usaha.

BAB 8

86
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

PENGEMBALIAN ATAS INVESTASI MODAL DAN ANALISIS


PROFITABILITAS

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menganalisis pengembalian atas


investasi modal dan analisis profitabilitas
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menguraikan kegunaan ukuran pengembalian dalam
analisis laporan keuangan
2. Menjelaskan pengembalian atas investasi modal
(return on invested capital) dan berbagai variasi
perhitungannya
3. Menganalisis pengembalian atas Aset operasi bersih
(turn on net operating Aset) dan relevansinya
terhadap analisis
4. Menguraikan pemisahan pengembalian Aset operasi
bersih dan arti penting komponen-komponennya
5. Menjelaskan hubungan antara margin laba dan
perputaran Aset
6. Menganalisis pengembalian atas ekuitas pemegang
saham biasa (return on common shareholder’s
equity - ROCE) dan perannya dalam analisis
7. Menjelaskan pemisahan komponen pengembalian
atas ekuitas pemegang saham biasa dan relevansi
komponen-komponennya
8. Menjelaskan leverage operasi dan keuangan dan
bagaimana menilai keberhasilan perusahaan dalam
menggunakan leverage untuk meningkatkan
pengembalian

8.1. Pentingnya Pengembalian Atas Investasi Modal


Kinerja perusahaan dapat dianalisis dengan berbagai cara. Pertumbuhan
pendapatan, laba bersih, dan Aset merupakan ukuran kinerja yang biasa
digunakan. Namun tidak satupun dari ukuran-ukuran ini yang dapat digunakan
secara terpisah sebagai ukuran kinerja perusahaan yang komprehensif.
Hubungan antara laba dengan investasi modal, yang disebut pengembalian
atas investasi modal (return on invested capital – ROIC) atau pengembalian
atas investasi (return on investment – ROI) mungkin merupaan ukuran kinerja
perusahaan yang dikenal luas. Ukuran ini dapat:
- Membandingkan keberhasilan perusahaan atas pengelolaan investasi modal.

87
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

- Memungkinkan kita menilai pengembalian perusahaan relatif terhadap resiko


investasi modal
- Membandingkan pengembalian atas investasi modal dengan pengemballian
investasi alternatif.

Pengembalian atas investasi modal digunakan dalam berbagai area


dalam analisis, termasuk:
1. Mengukur Efektivitas Manajerial
Tingkat pengembalian atas investasi modal tergantung dari keahlian, sumber
daya, kepintaran dan motivasi manajemen. Periode pengembalian atas
investasi modal digunakan untuk mengukur efektifitas manajerial. Semakin
cepat (periode satu tahun) investasi modal kembali maka manajerial
dikatakan efektif.
2. Mengukur Profitabilitas
Pengembalian atas investasi modal merupakan indikator penting atas
kekuatan perusahaan dalam jangka panjang. Kekuatan perusahaan dalam
hal profitabilitas dapat dilihat dari laporan laba rugi dan neraca. Angka dalam
laporan keuangan mengungkapkan pengembalian atas investasi modal
secara efektif dari berbagai perspektif kontributor pendanaan yang berbeda
(kreditor dan pemegang saham)
3. Ukuran untuk Perencanaan dan Pengendalian
Pengembalian atas investasi modal berfungsi dalam perencanaan,
penganggaran, koordinasi, evaluasi dan pengendalian usaha.
Pengembalian terdiri atas penghasilan (dan kerugian) yang diperoleh
segmen atau divisi perusahaan.

8.2. Komponen Pengembalian Atas Investasi Modal


Analisis kinerja perusahaan menggunakan pengembalian atas investasi
modal sangat bagus dan menarik. Pengembalian atas investasi modal (return
on invested capital) dihitung sebagai berikut:
Laba
ROIC=
Investasi Modal

88
YV
RH(U–)DKCQ
BALISTO
M
PENG
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

8.2.1. Aset Operasi Bersih


Banyak analis memisahkan neraca dan laporan laba rugi menjadi
komponen operasi dan non operasi dan menghitung pengembalian Asetoperasi
bersih (return on net operating Asets – RNOA ) sebagai ringkasan ukuran
kinerja. Aktivitas operasi merupakan aktivitas inti perusahaan yang meliputi
seluruh aktivitas yang dibutuhkan untuk membawa produk atau jasa
perusahaan ke pasar, serta melayani kebutuhan para pelanggan. Dalam
laporan laba rugi, aktivitas operasi biasanya meliputi penjualan, harga pokok
penjualan, dan beban penjualan umum serta administrasi. Di neraca aktivitas
operasi diwakili oleh Aset dan kewajiban yang berhubungan dengan akun-akun
laporan laba rugi di atas, seperti piutang usaha, persediaan, Aset tetap, utang
usaha dan beban yang masih harus dibayar.

89


ASET OPERASI BERSIH = TOTAL
ASET – ASET KEUANGAN
KEWAJIBAN OPERASI = TOTAL
KEWAJIBAN – HUTANG YG DIKENAKAN
BUNGA
ASET OPERASI BERSIH = ASET
OPERASI – KEWAJIBAN OPERASI

• LABA BERSIH – DIVIDEN SAHAM


PREFEREN DIBAGI RATA-RATA EKUITAS
BIASA
• EKUITAS BIASA = TOTAL EKUITAS
PEMEGANG SAHAM DIKURANGI SAHAM
PREFEREN


DIHITUNG MENGGUNAKAN RATA-RATA
MODAL YG TERSEDIA BAGI
PERUSAHAAN SELAMA PERIODE
TERSEBUT
SALDO AWAL + AKHIR TAHUN
INVESTASI MODAL LALU DIBAGI DUA
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

8.2.2. Modal Ekuitas Biasa


Pengembalian ekuitas biasa (Return On Common Equity – ROCE)
dinyatakan sebagai laba bersih dikurangi dividen saham preferen dibagi rata-
rata ekuitas biasa. Equitas biasa dapat juga dinyatakan sebagai total Aset
dikurangi utang dan saham preferen.
8.2.3. Menghitung Investasi Modal Suatu Periode
Investasi modal untuk suatu periode umumnya dihitung menggunakan
rata-rata modal yang tersedia bagi perusahaan selama periode tersebut.
Metode yang paling umum digunakan adalah menambah saldo awal dan akhir
tahun investasi modal lalu dibagi dua. Metode yang lebih akurat adalah dengan
merata-ratakan jumlah interim – misalnya, menambahkan jumlah investasi
modal tiap akhir kuartal dan membaginya dengan empat.

8.2.3.1. Penyesuaian atas Investasi Modal dan Laba


Analisis pengembalian atas investasi modal menggunakan angka
laporan keuangan sebagai titik awal. Beberapa angka yang tidak dilaporkan di
dalam laporan keuangan juga perlu diperhitungkan. Beberapa penyesuaian
seperti yang berhubungan dengan persediaan, mempengaruhi pembilang
maupun penyebut pengembalian investasi modal, sehingga mengurangi
pengaruhnya.

8.2.3.2. Menghitung Pengembalian Investasi Modal


8.2.3.2.1. Pengembalian atas Aset Operasi Bersih
Laba operasi bersih setelah pajak
(Net Operating Profit After Tax - NOPAT)
RNOA =
Rata-rata Aset operasi bersih
(Average net operating Asets - NOA)

Aset dan kewajiban operasi adalah pos yang dibutuhkan untuk


menjalankan usaha perusahaan, dan meliputi kas, piutang usaha, persediaan,
beban dibayar dimuka, Asetpajak tangguhan, Asettetap, dan investasi jangka
panjang yang terkait dengan akuisisi strategis. Kewajiban operasi bersih adalah
utang usaha dan beban yang masih harus dibayar serta kewajiban operasi
jangka panjang dan kewajiban pajak tangguhan. Aset non operasi meliputi

90
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

investasi dalam efek yang dapat diperdagangkan investasi non strategis, dan
investasi dalam operasi yang dihentikan sebelum di jual.
Kewajiban Non Operasi meliputi obligasi dan kewajiban jangka panjang
lain yang dikenakan bunga serta bagian tidak lancar sewa guna usaha modal.
Kewajiban keuangan bersih (Net Financial Obligations - NFO) sama dengan
kewajiban non operasi dikurangi Aset non operasi
NFO = Kewajiban non operasi – Aset non operasi
Berikut adalah perbedaan aktivitas operasi dan non operasi dalam
penyajian umum Neraca.

NERACA

ASET OPERASI……………….. OA KEWAJIBAN KEUANGAN*… …. FL


KEWAJIBAN OPERASI……… (OL) ASET KEUANGAN …………… (FA)
KEWAJIBAN KEUANGAN
BERSIH …………………… ….. NFO
EKUITAS PEMEGANG
SAHAM **…………………….… SE

ASET OPERASI BERSIH…… NOA PENDANAAN BERSIH…NFO + SE***

* TERMASUK SAHAM PREFEREN


** TIDAK TERMASUK SAHAM PREFEREN
*** NOA = NFO + SE
Aset Operasi Bersih (NOA) = Kewajiban Keuangan Bersih (NFO) + Ekuitas
Pemegang Saham (SE)
NOPAT = (Penjualan – Beban Operasi) x (1 – [Beban Pajak/Laba Sebelum
Pajak])

91
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

8.2.3. Pengembalian atas Equitas Pemegang Saham Biasa (Return on


Common Equity – ROCE)
Pengembalian atas ekuitas biasa umumnya hanya memperhitungkan
ekuitas pemegang saham biasa dari seluruh investasi modal. Pengembalian
atas ekuitas biasa dihitung sebagai berikut:
Laba bersih - Dividen saham preferen
Rata-rata ekuitas pemegang saham biasa

ROCE terdiri dari dua komponen, yaitu pengembalian operasi (RNOA)


dan pengembalian non operasi (dampak positif atau negatif dari leverage
keuangan).

8.3. Menganalisa Pengembalian Atas Aset Operasi Bersih


Pengembalian investasi modal berguna dalam evaluasi manajemen,
analisis profitabilitas, serta perencanaan dan pengendalian. Penggunaan
pengembalian atas investasi modal untuk tugas-tugas di atas menuntut
pemahaman menyeluruh atas pengukuran pengembalian ini. Ini karena
pengukuran pengembalian mengandung komponen yang berpotensi untuk
menyumbangkan pemahaman atas kinerja perusahaan. Bagian ini akan
membahas pengembalian tersebut ketika investasi modal dilihat dari
sudut pandang operasi, biasanya disebut sebagai pengembalian atas
Asetoperasi bersih (RNOA).

8.3.1. Pemisahan Pengembalian atas Aset Operasi Bersih

Kita dapat memisahkan pengembalian ini menjadi komponen yang


bermakna secara relatif terhadap penjualan. Pemisahan pengembalian atas
Asetoperasi bersih adalah :

RNOA = margin laba operasi bersih x Perputaran Asetoperasi bersih

Margin NOPAT dan perputaran NOA merupakan pengukuran yang bermanfaat


dan menuntut analisis mendapatkan pemahaman atas profitabilitas suatu
perusahaan.

92
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Pemisahan Pengembalian atas Aset Operasi Bersih

92
Buku Ajar : Analisis Laporan Keuangan

Pengembalian Aset Operasi Bersih (RNOA)

Perputaran Aset Operasi Bersih (NOA)


Margin NOPAT X
Tingkat
Pertama
NOPAT + Penjualan Penjualan + Rata-Rata NOA

Penjualan - Biaya Aset Operasi Bersih


Modal Kerja Operasi Bersih + Jangka Panjang

Tingkat dua
Harga Pokok Penjualan Beban Penjualan Beban Administrasi
+ + dan lain-lain

Aset Tak Berwujud danPensiun Bersih Kewajiban


dan Kewajiban
Aset Operasi Operasi Jangka Panjang
OPEB Lainnya
Aset Jangka Panjang + lainnya
Persediaan Aset Tetap + lainnya +
Kas + Piutang + + Operasi Bersih- Utang - Akrual
Jangka Panjang Lain-lain
lainnya

93
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Tingkat analisis yang pertama berfokus pada interaksi antara margin


NOPAT dengan perputaran NOA. Tingkat analisis yang kedua menyoroti faktor-
faktor penting lain yang menentukan margin laba dan Aset.

8.4. Dampak Leverage Operasi


Dampak kewajiban operasi terlihat dalam alternatif persamaan RNOA
berikut ini :

Keterangan: OA adalah Aset operasi kotor dan OLLEV (kewajiban rata-


rata/Rata-rata NOA) adalah rasio leverage kewajiban operasi. Karena OLLEV
memiliki nilai positif, kenaikan OLLEV akan meningkatkan RNOA.

8.5. Hubungan antara Margin Laba dan Perputaran Aset


Margin laba merupakan fungsi dari penjualan (harga jual x unit terjual)
dan beban operasi. Perputaran juga merupakan fungsi dari penjualan
(penjualan/Aset). Akibatnya, meningkatkan margin laba dengan menaikkan
harga jual akan berdampak pada unit terjual. Pengurangan beban operasi yang
berkaitan dengan pemasaran sebagai usaha meningkatkan profitabilitas juga
biasanya berdampak pada permintaan untuk meningkatkan profitabilitas juga
biasanya akan berdampak pada permintaan atas produk. Harga jual,
pemasaran, litbang, produksi, dan sejumlah area usaha lain harus dikelola
secara efektif untuk memaksimalkan RNOA.

Margin Laba operasi (OPM) didifenisikan sebagai :

Margin laba operasi merupakan fungsi dari harga jual per unit produk
produk atau jasa dibandingkan dengan biaya per unit yang dikeluarkan untuk
membawa produk atau jasa tersebut ke pasar dan memenuhi kebutuhan
pelanggan setelah penjualan. Untuk tujuan analisis, margin laba sebelum pajak
(Profit Margin - PM) dapat dipisahkan menjadi beberapa komponen :
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

PM sebelum pajak = PM penjualan sebelum pajak + PM sebelum pajak


lainnya.
PM penjualan sebelum pajak = (margin kotor ÷ penjualan) – (beban
penjualan ÷ penjualan) – (beban administrasi ÷
penjualan) – (litbang ÷ penjualan).
PM sebelum pajak lainnya = (laba ekuitas ÷ penjualan) (+/-) (Pos Khusus
÷ Penjualan)

8.5.1. Analisa Profitabilitas


Beberapa hal penting dalam analisa profitabilitas :
1. Laba Kotor (Gross Profit)
Laba Kotor diukur dari pendapatan dikurangi harga pokok penjualan, dan
sering dilaporkan dalam bentuk persentase yang dihitung dari laba kotor
dibagi dengan penjualan.
Laba kotor harus cukup besar untuk mendanai pengeuaran bersifat diskresi
penting yang berorientasi pada masa depan seperti penelitian dan
pengembangan, pemasaran, serta iklan.
Analisa terhadap perubahan penjualan dan harga pokok penjualan akan
berguna dalam mengidentifikasi pendorong utama laba kotor. Perubahan
laba kotor sendiri sering kali terjadi akibat salah satu atau kombinasi dari
perubahan berikut :
a. Kenaikan (penurunan) volume penjualan
b. Kenaikan (penurunan) harga jual unit
c. Kenaikan (penurunan) biaya per unit
2. Beban Penjualan (Selling expenses)
Hubungan antara beban penjualan dan pendapatan bervariasi untuk
masing-masing industri dan perusahaan. Di beberapa perusahaan tertentu,
beban penjualan terutama komisi yang sangat bersifat variabel, sementara
di perusahaan lain sebagian besar bersifat tetap.
Ketika beban penjualan sebagai persentase dari pendapatan menunjukkan
adanya kenaikan, yang perlu menjadi perhatian adalah kenaikan beban
penjualan yang menghasilkan kenaikan pendapatan.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Beberapa beban promosi penjualan tertentu khususnya periklanan,


menghasilkan manfaat sekarang dan masa depan. Mengukur manfaat masa
depan yang diberikan oleh beban ini memang cukup sulit. Selain
memengaruih penjualan masa depan, pengeluaran ini juga memberikan
pandangan tentang kecenderungan manajemen untuk mengelolah laba
yang dilaporkan.
3. Beban Umum dan Administrasi (General and Administrative Expenses)
Sebagian besar beban umum dan administrasi bersifat tetap hal ini
disebabkan karena beban ini meliputi pos-pos seperti gaji dan sewa.

8.5.2. Pemisahan Perputaran Aset


Ukuran standar perputaran Aset untuk menentukan pengembalian atas
Asetadalah :

Perputaran Aset mengukur intensitas pemanfaatan Aset oleh


perusahaan. Ukuran utilitas Aset yang paling relevan adalah penjualan karena
penjualan pada dasarnya adalah laba. Umumnya tingkat perputaran
mencerminkan produktivitas relatif tiap Aset, atau tingkat volume penjualan
yang diperoleh perusahaan dari setiap nilai yang diinvestasikan dalam satu
Aset tertentu. Namun bukan berarti tingkat perputaran Aset yang lebih tinggi
lebih baik dari pada yang rendah. Perusahaan dapat meningkatkan tingkat
perputaran dengan menurunkan investasi dalam Aset tetapi hal tersebut bisa
saja menjadi kontra produktif. Contoh ; Tingkat persediaan tertentu sangat
dibutuhkan oleh perusahaan untuk mendukung tingkat penjualan. Jika tingkat
persediaan mengalami penurunan, maka perusahaan menghadapi resiko
kehabisan barang dan kehilangan penjualan. Jadi, investasi dalam Aset harus
dioptimalkan dan tidak selalu harus diminimalkan.

8.5.3. Perputaran Piutang Usaha


Tingkat perputaran piutang usaha didefenisikan sebagai berikut :
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Piutang merupakan Aset yang harus didanai oleh biaya modal. Selain itu
piutang memiliki resiko penagihan dan membutuhkan overhead tambahan
dalam bentuk bagian kredit dan penagihan. Artinya pengurangan tingkat
piutang akan mengurangi biaya overheda. Akan tetapi, pengurangan terlalu
banyak dengan kebijakan kredit yang terlalu ketat dampaknya akan merugikan
penjualan. Oleh karena itu piutang harus bisa dikelolah secara efektif.
Pandangan alternatif dari perputaran piutang usaha adalah periode penagihan
rata-rata yang dihitung dari :

Periode Penagihan piutang =

Ukuran ini mencerminkan lamanya piutang usaha belum tertagih secara rata-
rata.

8.5.4. Perputaran Persediaan


Tingkat perputaran persediaan dapat dihitung sebagai berikut :

Rasio ini menggunakan HPP sebagai ukuran volume penjualan,


persediaan dilaporkan berdasarkan harga perolehan bukan harga pasar.
Penurunan rasio perputaran persediaan sering kali mengindikasikan bahwa
produk perusahaan tidak kompetitif, mungkin karena ketinggalan zaman atau
teknologi. Perusahaan menginginkan persediaan dalam jumlah mencukupi
untuk memenuhi tuntutan pelanggan tanpa kehabisan persediaan dan tidak
lebih pula. Alternatif ukuran untuk menghitung tingkat perputaran persediaan
adalah :
Rata-rata jumlah hari dalam persediaan = Persediaan
Rata-rata hari harga pokok penjualan
Rata-rata jumlah hari dalam persediaan memberikan indikasi tentang rentang
waktu persediaan tersedia untuk dijual. Pencapaian jumlah hari rata-rata dalam
persediaan secepat mungkin dapat dilakukan dengan meminimalkan bahan
baku melalui teknik manajemen produksi, seperti pengiriman just-in-time atau
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

pengurangan persediaan dalam proses melalui penggunaan proses produksi


secara efisien. Selain itu, perusahaan dapat meminimalkan persediaan barang
jadi sebisa mungkin dengan melakukan produksi berdasarkan pesanan bukan
perkiraan permintaan. Cara tersebut akan meningkatkan perputaran persediaan
dan mengurangi jumlah rata-rata dalam persediaan.

8.5.5. Perputaran Aset Operasi jangka Panjang


Perputaran Aset operasi jangka panjang dihitung sebagai berikut :

Industri padat modal seperti perusahaan manufaktur membutuhkan


investasi besar dalam Aset jangka panjang. Oleh karena itu, perusahaan
memiliki perputaran Aset operasi jangka panjang yang lebih rendah
dibandingkan perusahaan yang tidak padat modal seperti perusahaan jasa.
Tingkat perputaran Aset operasi jangka panjang dapat ditingkatkan dengan
meningkatkan meningkatkan produksi (penjualan) atau dengan mengurangi
penggunaan Aset operasi jangka panjang.

8.5.6. Perputaran Utang Usaha


Aset operasi lancar seperti persediaan sebagian besar didanai oleh
utang usaha. Utang usaha biasanya mewakili pendanaan bebas bunga
sehingga lebih murah daripada menggunakan uang yang dipinjam untuk
mendanai pembelian persediaan atau produksi. Tingkat perputaran utang
usaha dihitung sebagai berikut :

Karena dirasa lebih murah, perusahaan lebih memilih untuk


memanfaatkan sumber pendanaan murah sebanyak mungkin sehingga
memiliki tingkat perputaran utang usaha yang rendah (artinya tingkat utang
yang tinggi). Menurunkan tingkat perputaran utang usaha dapat dicapai dengan
menunda pembayaran kepada pemasok, di mana penudaan pembayaran dapat
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

mengganggu hubungan dengan pemasok jika digunakan secara berlebihan.


Oleh karena itu, utang harus dikelola secara cermat.

8.5.7. Perputaran Modal Kerja Operasi Bersih


Modal Kerja operasi bersih sama dengan Aset operasi lancar dikurangi
kewajiban operasi lancar. Tingkat perputaran modal kerja operasi dihitung
sebagai berikut :

Perusahaan umumnya menginginkan tingkat perputaran modal kerja operasi


bersih yang lebih tinggi daripada lebih rendah, karena perputaran modal kerja
operasi yang lebih tinggi mencerminkan investasi dalam modal kerja yang lebih
kecil untuk setiap penjualan.

8.6. Analisis Pengembalian Atas Ekuitas Biasa


Kreditor biasanya menerima pengembalian dalam jumlah tetap atas
pendanaannya, begitu pula pemegang saham preferen yang menerima dividen
tetap. Namun pemegang saham biasa tidak menerima pengembalian tetap,
melainkan memiliki klaim atas laba residu suatu perusahaan hanya setelah
seluruh pendanaan lainnya lunas. Oleh karena itu, pengembalian atas ekuitas
saham biasa (return on common shareholder’s equity/ROCE) sangat
penting artinya bagi pemegang saham biasa. ROCE memegang peranan
penting dalam penilaian ekuitas seperti yang digambarkan dalam rumus berikut:

V adalah nilai perusahaan, BV adalah nilai buku ekuitas pemegang saham, k


adalah pengembalian yang diharapkan. Jadi, jika ROCE lebih tinggi dari k maka
nilainya meningkat sebesar kelebihan dari yang ditunjukkan oleh nilai bukunya.

8.6.1. Pemisahan Pengembalian Atas Ekuitas Biasa


Penghitungan ROCE memakai saldo rata-rata selama periode yang
dianalisis. Seperti pengembalian atas Aset operasi bersih, untuk tujuan analisis
ROCE dipisah menjadi beberapa komponen. Penghitungan ROCE;
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Atau bisa juga dihitung dengan:


ROCE = RNOA + (LEV x Spread)
Keterangan:
RNOA : pengembalian atas Asetoperasi bersih
LEV (leverage keuangan) : rata-rata NFO/rata-rata ekuitas
NFO (kewajiban keuangan bersih) : RNOA - ekuitas
Spread : RNOA - NFR
NFR (tingkat keuangan bersih) : NFE/ rata-rata NFO (nilainya bisa
positif/negatif)
NFE (beban keuangan bersih) : beban bunga dikurangi pengembalian
investasi untuk Asetnon-operasi (nilainya
bisa positif/negatif)
 Leverage keuangan akan menaikkan ROE sepanjang spread positif
Artinya jika perusahaan mendapatkan pengembalian atas Aset operasi yang
lebih tinggi daripada biaya utang yang mendanai Aset tersebut, kelebihan
pengembaliannya akan memberikan keuntungan bagi pemegang saham.

Pembedaan ROCE menjadi komponen operasi (RNOA) dan non-operasi (LEV


x spread) penting karena:
- Banyaknya perusahaan yang memberikan barang dan jasa sebagai usaha
utamanya
- Aktivitas operasi berdampak jangka panjang dan paling nyata pada nilai
perusahaan
- Meskipun kenaikan ROE dapat diperoleh melalui penggunaan leverage
keuangan secara bijaksana, pembayaran utang (pokok dan bunga) adalah
kewajiban kontraktual yang harus dipenuhi.

Latihan Soal
1. Jelaskan kenapa Pengembalian Atas Investasi Modal itu penting!
2. Berdasarkan laporan keuangan Carrefour pada bab 6:
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

a. Hitung semua rasio yang berkaitan dengan pengembalian atas investasi


modal.
b. Bandingkan kinerja per tahun berdasarkan rasio tersebut
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

BAB 9
ANALISIS PROSPEKTIF

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menyusun laporan keuangan


prospektif
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan pentingnya analisis prospektif
2. Menjelaskan proses proyeksi laporan laba rugi,
neraca dan laporan arus kas
3. Menyusun laporan keuangan proyeksi

9.1. Definisi

Analisis prospektif merupakan langkah akhir dalam proses analisis


laporan keuangan. Analisis prospektif dapat dilakukan hanya setelah laporan
keuangan historis disesuikan untuk mencerminkan kinerja ekonomis
perusahaan secara akutar. Analisis prospektif merupakan peramalan hasil
dimasa depan, berupa laporan laba rugi, neraca dan arus kas. Output analisis
prospektif adalah hasil yang diharapkan dimasa depan yang digunakan untuk
mengestimasi nilai perusahaan.
Analisis Prospektif bermanfaat bagi perusahaan untuk menguji ketepatan
rencana strategi perusahan yang meliputi:
1. Apakah perusahaan mampu menghasilkan arus kas operasi yang cukup
untuk mendanai pertumbuhan yang diharapkan
2. Perusahaan memerlukan pendanaan hutang atau ekuitas dimasa depan
3. Rencana strategis yang sekarang akan menghasilkan manfaat seperti yang
diramalkan oleh manajemen perusahaan.

9.2. Proses Proyeksi


Proses proyeksi yang dilakukan adalah:
1. Proyeksi Laporan Laba/Rugi
2. Proyeksi Neraca
3. Proyeksi Laporan Arus Kas

9.2.1. Proyeksi Laporan Laba/Rugi


Proses proyeksi dimulai dengan pertumbuhan penjualan yang
diharapkan, misalnya dengan menggunakan tren historis untuk
memprediksi tingkat penjualan di masa depan. Analisis lebih rinci juga
bisa melibatkan informasi eksternal seperti tingkat aktivitas ekonomi makro
yang diharapkan, peta persaingan, dan bauran toko baru dan toko lama.

Langkah-langkah proyeksi laporan laba rugi


1. Proyeksi penjualan è Persentase penjualan tahun sebelumnya

% Proyeksi = Penjualan t-1 – Penjualan t-2


Penjualan t-2
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Proyeksi Penjualan = (% Proyeksi + 100%) x Penjualan t-1


Keterangan:
t0 = Tahun Proyeksi
t-1 = 1 tahun sebelum proyeksi
t-2 = 2 tahun sebelum proyeksi
2. Proyeksi HPP dan margin laba kotor è Persentase HPP dan margin kotor
dengan penjualan. Pilih salah satu, apakah HPP atau margin kotor. Kalau
yang dipilih margin kotor maka secara otomatis HPP bisa dicari dengan
mengurangi hasil Proyeksi Penjualan dengan proyeksi margin kotor
% Proyeksi = Margin Kotor t-1
Penjualan t-1
Proyeksi Margin Kotor = % Proyeksi x Proyeksi Penjualan
3. Proyeksi beban penjualan, umum dan administrasi (Selling, General and
Administration) è persentase beban SGA dengan penjualan
% Proyeksi = Beban SGA t-1
Penjualan t-1
Proyeksi SGA = % Proyeksi x Proyeksi Penjualan
4. Proyeksi beban penyusutan è Persentase beban Penyusutan dengan PPE
(Property, Plan and Equipment – Aset Tetap) kotor awal periode (akhir
tahun sebelumnya)
% Proyeksi = Beban Penyusutan t-1
PPE awal periode t-1
Proyeksi Beban Penyusutan = % Proyeksi x PPE Awal Periode Proyeksi
5. Proyeksi beban bunga è persentase beban bunga terhadap saldo awal
tahun hutang berbunga. Hutang berbunga termasuk bagian lancar hutang
jangka panjang.
% Proyeksi = Beban Bunga t-1
Hutang Berbunga awal periode t-1
Proyeksi Beban Bunga = % Proyeksi x Hutang Berbunga Awal Periode
Proyeksi
6. Proyeksi beban pajak è persentase terhadap laba sebelum pajak
% Proyeksi = Beban Pajak t-1
Laba Sebelum Pajak t-1
Proyeksi Beban Pajak = % Proyeksi x Laba Sebelum Pajak (Proyeksi)

9.2.2. Proyeksi Neraca


Langkah-langkah proyeksi neraca
1. Proyeksi aset lancar selain kas menggunakan proyeksi penjualan atau HPP
dan rasio perputaran yang relevan.
Identifikasi Aset lancar yang menggunakan rasio perputaran, yaitu:
- Piutang usaha
- Persediaan
Tingkat Perputaran Piutang Usaha = Penjualan t-1
Piutang Usaha
Proyeksi Piutang Usaha = Penjualan (Proyeksi)
Tingkat Perputaran Piutang Usaha

Tingkat Perputaran Persediaan = HPP t-1


Persediaan
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Proyeksi Persediaan = HPP (Proyeksi)


Tingkat Perputaran Persediaan
2. Proyeksi kenaikan aset dengan estimasi pengeluaran modal yang
didasarkan pada tren historis atau informasi dalam bagian MD & A di
laporan tahunan.
Estimasi pengeluaran modal (CAPEX) yang diperoleh dari bagian MD & A
kemudian dikaitkan dengan proyeksi penjualan
% CAPEX = CAPEX t-1
Penjualan t-1
Estimasi Pengeluaran Modal = % CAPEX x Proyeksi Penjualan
Proyeksi Aset Tetap – PPE = Aset Tetap awal tahun Proyeksi + Estimasi
Pengeluaran Modal
Proyeksi Akumulasi Penyusutan = Akumulasi Penyusutan (tahun
sebelumnya) + Proyeksi B.
Penyusutan (Laporan L/R)
3. Proyeksi kewajiban lancar menggunakan proyeksi penjualan atau HPP dan
rasio perputaran yang relevan
Identifikasi Hutang lancar yang menggunakan rasio perputaran, yaitu:
- Hutang usaha
- Beban Yang Masih Harus Dibayar
Tingkat Perputaran Hutang Usaha = HPP t-1
Hutang Usaha
Proyeksi Hutang Usaha = HPP (Proyeksi)
Tingkat Perputaran Hutang Usaha
Tingkat Perputaran Beban Yang Masih Harus dibayar = Penjualan t-1
Beban YMHD
Proyeksi Beban YMHD = Penjualan (Proyeksi)
Tingkat Perputaran Beban YMHD
4. Hitung bagian lancar hutang jangka Panjang (bagian yang jatuh Tempo dari
catatan hutang jangka panjang
Cek di catatan atas laporan keuangan apakah ada yang jatuh tempo pada
tahun proyeksi, jika ada yang jatuh tempo pada tahun proyeksi maka
nilainya sebesar yang akan jatuh tempo
5. Hutang jangka pendek lainnya diasumsikan tidak berubah dari tahun tahun
sebelumnya kecuali menunjukkan tren yang jelas berbeda
Khusus hutang pajak diproyeksikan berdasarkan hubungan hutang dengan
beban pajak historis.
% Proyeksi = Hutang Pajak t-1
Beban Pajak t-1
Proyeksi Hutang Pajak = % Proyeksi x Proyeksi Beban Pajak (Lap L/R)
6. Saldo awal hutang jangka panjang diasumsikan sama dengan hutang
jangka panjang tahun lalu dikurangi bagian yang jatuh Tempo (no. 4).
JIka ada yang jatuh tempo pada tahun proyeksi maka Proyeksi Saldo
hutang jangka panjang dikurangi dengan yang jatuh tempo (no. 4)
7. Asumsikan kewajiban jangka panjang lainnya sama dengan saldo tahun
lalu, kecuali menunjukkan tren yang jelas berbeda
8. Saham biasa awal diasumsikan sama dengan saldo tahun lalu
9. Laba ditahan diasumsikan sama dengan saldo tahun lalu (dikurangi) dengan
laba (rugi) bersih dan dikurang dividen yang diperkirakan
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

10. Pos ekuitas lainnya diasumsikan sama dengan saldo tahun lalu, kecuali
menunjukkan tren yang jelas berbeda

Setelah dilakukan langkah-langkah tersebut, kemudian menentukan


jumlah kas yang dibutuhkan untuk menyeimbangkan total kewajiban dan
ekuitas. Jika estimasi saldo kas jauh lebih tinggi atau lebih rendah dari tahun
sebelumnya maka dilakukan penyesuaian. Penyesuaian lebih lanjut dilakukan
untuk:
1. Menginvestasikan kelebihan kas dalam efek yang diperdagangkan (proyeksi
laba perlu disesuaikan untuk tambahan laba investasi non operasi)
2. Mengurangi hutang jangka panjang dan/atau ekuitas secara proporsional
sehingga tetap menjaga tingkat leverage keuangan yang konsisten dengan
tahun sebelumnya
Jika saldo kas terlalu rendah, hutang jangka panjang dan/atau saham biasa
tambahan dapat ditingkatkan jika dibutuhkan guna menjaga tingkat leverage
keuangan tetap konstan.

9.2.3. Proyeksi Laporan Arus Kas


Proyeksi laporan arus kas dihitung dari proyeksi laporan Laba/Rugi dan
Proyeksi Neraca.

Latihan Soal

Berdasarkan data laporan keuangan Carrefour, buatlah laporan proyeksi untuk


1 tahun ke depan

4.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

BAB 10
ANALISIS KREDIT

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat menilai likuiditas jangka pendek


Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
1. Menjelaskan pentingnya likuiditas dan menguraikan
ukuran modal kerja dalam likuiditas dan komponen-
komponennya
2. Menganalisis rasio lancar
3. Menjelaskan pentingnya solvabilitas
4. Menganalisis struktur modal dan hubungannya
dengan solvabilitas
5. Menjelaskan peringkat obligasi perusahaan

10.1. Likuiditas Dan Modal Kerja

L i k u i d i t a s   m e r u p a k a n   k e m a m p u a n   p e r u s a h a a n untuk memenuhi
kewajiban jangka pendek (jangka waktu sampai dengan satu tahun) dan
kadang-kadang diidentifkasi dengan siklus operasi normal perusahaan (periode
waktu yang meliputi siklus pembelian produksi – penjualan – penagihan.

Likuiditas dapat dilihat dengan mempertimbangkan dampak yang berasal dari


ketidakmampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban jangka pendek. 

Likuiditas sangat penting, dikarenakan:


1. Kurangnya likuiditas perusahaan menghambat perusahaan untuk
memperoleh keuntungan dari diskon yang menguntungkan atau
kesempatan mendapatkan keuntungan. Ketidakmampuan perusahaan untuk
memenuhi kewajiban lancar merupakan masalah likuiditas yang
paling ekstrim karena mencerminkan ketidakmampuan perusahaan untuk
memenuhi kewajiban saat ini. Kondisi ini dapat menyebabkan penjualan
paksa investasi dan Aset lainnya dengan harga yang minim dan yang paling
parah adalah insolvabilitas dan kebangkrutan.
2. Bagi Pemegang saham, kurangnya likuiditas dapat meramalkan hilangnya
kendali pemilik atau kerugian investasi modal.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

3. Bagi kreditor, kurangnya likuiditas dapat menyebabkan penundaan


pembayaran bunga dan pokok pinjaman
4. Pemasok, masalah likuiditas mencakup ketidakmampuan perusahaan untuk
memenuhi kontrak serta merusak hubungan dengan pelanggan dan
pemasok penting.

Modal kerja (Working Capital) didefnisikan sebagai kelebihan aktiva lancar


atas kewajiban lancar. Modal kerja merupakan ukuran Aset lancar yang
penting, karena:
1. Mencerminkan pengaman bagi kreditor
2. Modal kerja penting untuk mengukur cadangan likuiditas yang tersedia untuk
memenuhi kontijensi dan ketidakpastian yang terkait dengan keseimbangan
antara arus kas masuk dan arus kas keluar perusahaan

10.2. Aset Lancar dan Kewajiban Lancar


Aset lancar (current Aset) adalah kas dan Aset lainnya yang secara wajar
dapat (1) direalisasi sebagai kas atau (2) dijual atau digunakan selama satu
tahun (atau siklus operasi normal perusahaan jika lebih besar dari satu tahun.

Akun-akun neraca biasanya memasukkan kas, efek (surat berharga atau


sekuritas) yang jatuh tempo dalam satu tahun fiskal ke depan, piutang,
persediaan dan beban dibayar dimuka sebagai Aset lancar.
kewajiban lancar meliputi hutang, wesel bayar, hutang bank  jangka pendek,
hutang pajak,  biaya masih harus dibayar, dan bagian lancar utang jangka
panjang.

Analis harus menilai apakah semua kewajiban saat ini dengan cukup tinggi
probabilitas pembayaran akhirnya dilaporkan dalam kewajiban lancar .

10.3. Ukuran Likuiditas Modal Kerja


Perjanjian pinjaman dan obligasi sering mencakup persyaratan untuk
mempertahankan tingkat modal kerja minimum. Analis keuangan menilai
besaran modal kerja untuk keputusan investasi dan rekomendasi instansi.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Besarnya modal kerja menjadi lebih relevan bagi keputusan pengguna jika
dikaitkan dengan variabel keuangan utama lainnya seperti penjualan atau
total Aset. Namun besaran tersebut menjadi kurang berarti untuk perbandingan
langsung atau untuk menilai kecukupan modal kerja.

Current Ratio
Current ratio digunakan sebagai ukuran likuiditas disebabkan beberapa hal,
diantaranya:
1. Kemampuan memenuhi kewajiban lancar. Makin tinggi jumlah (kelipatan)
Aset lancar terhadap kewajiban lancar, artinya ada keyakinan bahwa
kewajiban lancer akan dibayar.
2. Jaminan Kerugian. Semakin besar jaminan, makin kecil risiko. Rasio lancar
menunjukkan tingkat keamanan yang tersedia untuk menutup penurunan
nilai Aset lancar non- kas pada saat Aset tersebut dilepas atau dilikuidasi.
3. Cadangan Dana Lancar. Rasio lancer merupakan ukuran tingkat
keamanan terhadap ketidakpastian dan kejutan atas arus kas perusahaan.

10.4. Dasar-dasar dari Solvabilitas


Solvabilitas lebih menekankan pada kelangsungan hidup keuangan dan
kemampuannya untuk menutupi kewajiban jangka panjang. Analisis solvabilitas
menggunakan struktur modal, laba (earning) sebagai pengukuran. Struktur
modal mengacu pada sumber pendanaan perusahaan. Pendanaan dapat
diperoleh dari modal ekuitas yang relatif permanen hingga sumber pendanaan
jangka pendek sementara yang lebih berisiko. Saat memperoleh pendanaan,
perusahaan akan menginvestasikan pada berbagai Aset. Aset mencerminka
sumber keamanan sekunder bagi pemberi oinjaman dan diperoleh dari
pinjaman yang dijamin oleh Aset tertentu hingga Aset yang tersedia sebagai
pengaman umum bagi kreditor tanpa jaminan.

Laba (earning) atau kemampuan menghasilkan laba (earning power)


menunjukkan kemampuan berulang untuk menghasilkan kas dari operasi.
Ukuran berbasis laba sangat penting dan merupakan indikator andal atas
keuatan keuangan. Laba merupakan sumber kas yang paling diingkina dan
dapat diandalkan untuk pembayaran bunga dan pokok hutang jangka panjang.

10.5. Pentingnya Struktur Modal


Struktur modal merupakan pendanaan ekuitas dan hutang pada
perusahaan yang sering dihitung berdasarkan besaran relatif berbagai sumber
pendanaan. Stabilitas keuangan perusahaan dan risiko gagal melunasi hutang
tergantung pada sumber pendanaan serta jenis dan jumlah berbagai Aset yang
dimiliki perusahaan.

Berikut ini merupakan potensi perbedaan pos investasi dan pendanaan yang
dimiliki perusahaan:
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

10.5.1. Motivasi Memperoleh Modal Hutang


Dari perspektif pemegang saham, utang merupakan sumber pembiayaan
eksternal lebih disukai karena 2(dua) hal, yaitu:
1. Bunga atas sebaian besar utang jumlahnya tetap, dan jika bunga lebih kecil
daripada pengembalian atas Aset operasi bersih, selisih pengembalian
tersebut akan menjadi keuntungan bagi investor
2. Bunga merupakan beban yang dapat mengurangi pajak, sedangkan dividen
tidak.

10.6. Analisis Pemberian Kredit (Obligasi)


Sumber Informasi Dlm Menganalisis Pemberian Kredit
1. Rating obligasi yang dikeluarkan oleh lembaga perating
2. Harga obligasi di pasar modal
3. Informasi dari nasabah itu sendiri
4. Informasi dari file di bank
5. Informasi dari asosiasi perdagangan
6. Laporan industri dan ekonomi secara umum
K
/
,P
.S
d
c
jf
w
h
o
t
r
y
b
ls
p
ia
k
g
n
u
m
e
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

10.6.1. Dasar Pemeringkatan Surat Utang

10.6.2. Fungsi Pemeringkat Obligasi


Pemeringkat obligasi berfungsi sebagai:
1. Sumber informasi superior atas kemampuan perusahaan atau pemerintah
untuk membuat ketepatan waktu pembayaran kembali hutang pokok dan
tingkat bunga yang dipinjamkan.
2. Sumber dengan biaya rendah (informasi diperoleh dari suatu agen yang
mengumpulkan, memproses, dan menyimpulkan informasi tersebut dengan
mudah )
3. Sumber “legal insurance” untuk pengawas investasi. membatasi investasi
sekuritas hutang hanya pada tingkat kategori yang tinggi saja.
4. Sumber sertifikasi tambahan terhadap hutang merusahaan ditetapkan,
5. Perusahaan peringkat dapat menyajikan sertifikat kualitas informasi yang
diberikan oleh issuer atas sekuritas hutang yang diberikan peringkat.
6. Monitor terhadap kegiatan manajemen.
7. Memudahkan kebijakan publik yang melarang investasi spekulatif oleh
institusi, seperti: bank, perusahaan asuransi dan dana pensiun.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

10.6.3. Definisi Peringkat Obligasi


1. Pernyataan tentang keadaan pengutang dan kemungkinan apa yang bisa
dan akan dilakukan sehubungan dengan utang yang dimiliki
2. Mengukur resiko default, yaitu peluang emiten atau peminjam akan
mengalami kondisi tidak mampu memenuhi kewajiban keuangan
3. Peringkat obligasi perusahaan diharapkan dapat memberikan petunjuk bagi
investor tentang kualitas investasi obligasi yang mereka minati (Foster,
1986).
Peringkat obligasi dibagi menjadi 2 yaitu peringkat obligasi jangka
pendek dan peringkat obligasi jangka pendek. Obligasi jangka pendek adalah
obligasi yang mempunyai jatuh tempo kurang dari 1 tahun sedangkan obligasi
jangka panjang adalah obligasi yang mempunyai jatuh tempo lebih dari 1 tahun.

10.6.4. Peringkat Obligasi Perusahaan


- Merupakan agen-agen pemeringkat kredit menyediakan peringkat kredit yang
mencerminkan opini-opininya tentang nilai kredit umum atas penerbit-penerbit
utang dan ekuitas di pasar modal.
- Setiap agen pemeringkat memiliki peringkat sendiri-sendiri.
- Obligasi tingkat investasi memenuhi standar minimum sebagai investasi legal
untuk kepercayaan dan gadai.

Badan pemeringkat berfokus pada perlindungan Aset, sumber daua


keuangan, kemampuan menghasilkan laba, manajemen dan penyisihan
pelunasan hutang spesifik dari perusahaan yang menerbitkan obligasi.
Perlindungan Aset mengukur kemampuan hutang perusahaan dapat
dijamin oleh Aset, salah satunya adalah rasio Aset berwujud terhadap hutang
jangka panjang. Apabila peringkat obligasi AAA pada umumnya perbandingan
Aset berwujud bersih dengan nilai hutang jangka panjang sebesar 5 : 1; 4 : 1
untuk peringkat AA; 3 – 3,5 : 1 untuk peringkat A dan 2,5 : 1 untuk peringkat
BBB. Bahkan ada yang menggunakan aturan lain untuk yaitu rasio hutang
jangka panjang terhadap total modal di bawah 25% untuk peringkat AAA,
mendekati 30% untuk AA, mendekati 35% untuk A dan mendekati 40% untuk
peringkat BB.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Sumber Daya Keuangan mengacu pada sumber daya likuid seperti kas
dan akun modal kerja. Analis menggunakan periode penagihan hutang dan
perputaran persediaan.

10.6.5. Lembaga Peringkat (Obligasi) di Indonesia)


Berdasarkan Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 13/31/DPNP tanggal
22 Desember 2011 perihal Lembaga Pemeringkat dan Peringkat yang Diakui
Bank Indonesia, lembaga pemeringkat dan peringkat yang diakui Bank
Indonesia terdiri lembaga peringkat domestik dan lembaga peringkat
internasional. Lembaga-lembaga inilah yang diperkenankan untuk memberikan
rating perusahaan obligasi di Indonesia.

Lembaga Rating Internasional:


1. Fitch Ratings

Merupakan lembaga pemeringkat kredit internasional yang memiliki kantor


pusat yaitu di New York dan di London. Fitch Rating adalah salah satu dari 3
organisasi pemeringkat statistik nasional (Nationally Recognized Statistical
Rating Organizations ) (NRSROs) yang ditunjuk oleh Securities and
Exchange Commission (badan pengawas pasar modal Amerika).

Fitch's memberikan peringkat kepada perusahaan berdasarkan skala mulai


dari "AAA" hingga "D" untuk peringkat obligasi jangka panjang. Sedangkan
untuk obligasi jangka pendek yang mengindikasikan tingkat kemungkinan
potensial atas terjadinya gagal bayar dalam periode 12 bulan kedepan.
Peringkat Definisi
Peringkat Jangka Menengah dan Jangka Panjang
Peringkat Investasi – Investment Grade
AAA Perusahaan berkwalitas terbaik, layak dan stabil
AA Perusahaan berkwalitas,sedikit lebih beresiko dibanding AAA
A situasi ekonomi dapat berpengaruh pada kondisi keuangan
perusahaan
B Perusahaan kelas menengah, dimana saat ini dalam kondisi
memuaskan
Peringkat Non-Investasi - Non Investment Grade (dikenal juga sebagai junk
bonds)
BB kecenderungan mengalami perubahan dalam situasi ekonomi
B diperhatikan adanya variasi situasi keuangan
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

saat ini goyah dan tergantung pada kondisi ekonomi yang


CCC
menguntungkan agar dapat memenuhi kewajibannya
CC sangat goyah, obligasi yang sangat spekulatif
sangat goyah sekali, kemungkinan pailit atau menunggak
C
pembayaran tetapi tetap melanjutkan pembayaran obligasinya
gagal bayar dalam kewajibannya dan S&P meyakini bahwa
C akan terjadi gagal bayar atas sebagian besar atau seluruh
kewajibannya
Peringkat Jangka Pendek
Peringkat terbaik, menunjukkan bahwa debitur memiliki
F1+
kapasitas yang sangat besar guna memenuhi kewajibannya.
Peringkat terbaik, menunjukkan bahwa debitur memiliki
F1
kapasitas yang besar guna memenuhi kewajibannya.
Peringkat baik dengan kapasitas yang memuaskan dari
F2
debitur guna memenuhi kewajibannya.
Peringkat cukup dengan kapasitas yang memadai dari debitur
guna memenuhi kewajibannya namun kemunduran ekonomi
F3
yang terjadi dalam waktu dekat dapat berpengaruh pada
komitmen debitur.
Kondisi spekulatif dan debitur hanya memiliki kapasitas yang
B minimal guna memenuhi kewajibannya dan rentan terhadap
penurunan kondisi keuangan dan ekonomi
Kemungkinan gagal bayar amat tinggi dan komitmen
keuangan dari debitur adalah amat tergantung pada situasi
C
yang menguntungkan baik dalam dunia usaha maupun dalam
kondisi ekonomi.
D Gagal bayar

2. Moody’s Investor Service

Perusahaan yang menyediakan jasa analisis keuangan dan analisis atas


lembaga usaha dan lembaga pemerintah serta memberikan peringkat atas
kelayakan kredit dari peminjam dengan menggunakan peringkat standar.
Moody’s Investor Service memiliki kontibusi sebesar 40% terhadap pangsa
pasar pemeringkat kredit dunia.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Moody’s Investor Service membagi 2 peringkat obligasi yaitu Peringkat


obligasi jangka panjang dan obligasi jangka pendek.
Peringkat obligasi jangka panjang merupakan opini atas risiko kredit yang
relatif dari obligasi penghasilan tetap dengan masa jatuh tempo satu tahun
atau diatas satu tahun. Moody's akan melihat kemungkinan nya dari risiko
gagal bayar obligasi ini pada saat jatuh tempo. Peringkat obligasi
menggambarkan baik kemungkinan gagal bayar maupun kemungkinan dari
kerugian finansial yang akan diderita apabila terjadi gagal bayar.

Peringkat atas kewajiban jangka pendek Moody' untuk penerbit sekuriti yang


dikenai pajak merupakan opini dari kemampuan penerbit untuk mematuhi
kewajiban keuangan jangka pendeknya. Peringkat tersebut dapat diberikan
kepada penerbit, program jangka pendek, ataupun kepada instrumen hutang
jangka pendek perorangan. Kewajiban tersebut umumnya memiliki jatuh
tempo tidak melebihi jangka waktu 13 bulan terkecuali secara tegas
dinyatakan.

Peringkat yang diberikan oleh Moody's adalah sebagai indikasi dari


kemampuan pembayaran dari penerbit :

Peringkat investasi
Peringkat Definisi
Peringkat Jangka Menengah dan Jangka Panjang
Peringkat Investasi – Investment Grade
- Aaa : obligasi berperingkat Aaa merupakan obligasi berkwalitas "terbaik" dengan risiko
yang "amat kecil".
- Aa1, Aa2, Aa3 : obligasi berperingkat Aa adalah obligasi berkwalitas "baik" dengan
risiko yang "kecil".
- A1, A2, A3 : obligasi berperingkat A adalah obligasi peringkat menegah atas dengan
risiko yang "kecil".
- Baa1, Baa2, Baa3 obligasi berperingkat Baa merupakan obligasi dengan
risiko moderat dan oleh karenanya memiliki karakteristik spekulatif.
Peringkat spekulatif
- Ba1, Ba2, Ba3 : obligasi berperingkat Ba merupakan obligasi dengan elemen spekulatif
dan dapat berisiko.
- B1, B2, B3 : obligasi berperingkat B adalah obligasi yang dianggap spekulatif dan dapat
berisiko tinggi
- Caa1, Caa2, Caa3 : obligasi berperingkat Caa merupakan obligasi yang "tidak kokoh"
dan memiliki risiko yang amat tinggi.
- Ca : obligasi berperingkat Ca adalah obligasi dengan tingkat spekulatif yang tinggi dan
kemungkinan atau amat mungkin sekali terjadi gagal bayar namun masih ada harapan
atas pengembalian bunga dan pokok hutang.
- C : obligasi berperingkat C adalah obligasi dengan peringkat terendah
dan biasanya gagal bayar dengan kecil kemungkinannya atas
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

pengembalian pokok hutang maupun bunganya.


Peringkat atas kewajiban jangka pendek
- P-1 :penerbit (atau lembaga pendukung) memiliki kemampuan yang sangat baik untuk
membayar kembali kewajiban hutang jangka pendeknya.
- P-2 :penerbit (atau lembaga pendukung) memiliki kemampuan yang baik untuk
membayar kembali kewajiban hutang jangka pendeknya.
- P-3 :penerbit (atau lembaga pendukung) memiliki kemampuan yang
cukup untuk membayar kembali kewajiban hutang jangka pendeknya.

3. Standard and Poor’s

Standard & Poor's atau juga dikenal dengan sebutan (S&P) merupakan


perusahaan pemeringkat atas saham dan obligasi, yang merupakan salah
satu dari 3 perusahaan besar dalam industri pemeringkatan efek.

Salah satu produknya yang dikenal secara luas adalah pemeringkatan atas
500 saham di Amerika yang dikenal dengan nama S&P 500.

S&P menerbitkan peringkat hutang jangka pendek dan jangka panjang.


Peringkat kredit jangka panjang S&P memberikan peringkat kepada
perusahaan berdasarkan skala dari AAA hingga D. Peringkat tengah terdapat
pada setiap tingkat di antara AA dan CCC (misalnya :BBB+, BBB and BBB-).
Untuk beberapa perusahaan, S&P dapat juga mengeluarkan petunjuk yang
disebut "credit watch" (kredit yang harus diawasi) yaitu kredit yang dapat saja
berubah peringkatnya menjadi naik (positif) ataupun turun (negatif) ataupun
tetap (netral).

S&P memberikan peringkat atas hutang jangka pendek berdasarkan skala


dari A-1 hingga D. Di antara kategori A-1 dapat ditambahkan tanda (+) yang
mengindikasikan bahwa penerbit memiliki suatu komitmen yang amat kuat
untuk memenuhi kewajibannya. Resiko negara dan nilai tukar dari
pembayaran kembali kewajiban debitur merupakan faktor yang telah
diperhitungkan dalam analisis kredit dalam pemberian peringkat

Peringkat Definisi
Peringkat Jangka Menengah dan Jangka Panjang
Peringkat Investasi – Investment Grade
- AAA : perusahaan berkwalitas terbaik, layak dan stabil
- AA : perusahaan berkwalitas,sedikit lebih berisiko dibanding AAA
- A : situasi ekonomi dapat berpengaruh pada kondisi keuangan perusahaan
- BBB : Perusahaan kelas menengah, dimana saat ini dalam kondisi
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

memuaskan
Pering Peringkat Non-Investasi - Non Investment Grade (dikenal juga
sebagai junk bonds)
- BB : kecenderungan mengalami perubahan dalam situasi ekonomi
- B : diperhatikan adanya variasi situasi keuangan
- CCC : saat ini goyah dan tergantung pada kondisi ekonomi yang menguntungkan agar
dapat memenuhi kewajibannya.
- CC : sangat goyah, obligasi yang sangat spekulatif
- C : sangat goyah sekali, kemungkinan pailit atau menunggak pembayaran tetapi tetap
melanjutkan pembayaran obligasinya
- D : gagal bayar dalam kewajibannya dan S&P meyakini bahwa akan
terjadi gagal bayar atas sebagian besar atau seluruh kewajibannya
Peringkat atas kewajiban jangka pendek
- A-1 : debitur memiliki kapasitas yang sangat besar guna memenuhi kewajibannya.
- A-2 : rentan terhadap menurunnya kondisi ekonomi namun kapasitas debitur untuk
memenuhi kewajibannya adalah memuaskan.
- A-3 : kondisi kemunduran ekonomi dapat berpengaruh terhadap melemahnya kapasitas
debitur guna memenuhi kewajibannya.
- B  : memiliki karakteristik spekulatif yang signifikan, debitur saat ini memiliki kapasitas
guna memenuhi kewajibannya namun dalam menghadapi masalah ketidakpastian yang
terjadi saat ini dapat berpengaruh bagi komitmen keuangannya dalam pembayaran
kewajibannya.
- C  : saat ini sangat rentan untuk gagal bayar dan guna memenuhi kewajiban
pembayaran kewajibannya debitur amat tergantung pada situasi yang menguntungkan
baik dalam dunia usaha maupun dalam kondisi ekonomi.
- D  : berada dalam keadaan gagal bayar. Kewajiban tidak dipenuhi pada
saat jatuh tempo dan tenggang waktu penundaan belum jatuh tempo.
Peringkat ini juga digunakan pada saat debitur menghadapi suatu
gugatan kepailitan.

Lembaga Rating Domestik:


1. PT. Fitch Ratings Indonesia
2. PT ICRA Indonesia
3. PT. Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo)

10.6.6. Peringkat Investasi yang diakui Bank Indonesia


Peringkat Investasi Terendah (Minimum Investment Grade) dari
beberapa Lembaga Pemeringkat yang Diakui Bank Indonesia.
Peringkat yang ditetapkan sebagai peringkat investasi terendah sehubungan
dengan pelaksanaan peraturan-peraturan Bank Indonesia yang terkait dengan
penggunaan peringkat investasi.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

Peringkat Investasi Terendah

Perusahaan Pemeringkat Surat Berharga


Surat Berharga
Jangka Menengah dan Jangka
Jangka Pendek
Panjang
Fitch Ratings F3 BBB-
Moody’s Investor Service P-3 Baa3
Standard and Poor’s A-3 BBB-
PT. Fitch Ratings Indonesia F3(idn) BBB-(idn)
PT ICRA Indonesia [Idr]A3 [Idr]BBB-
PT. Pemeringkat Efek
idA4 idBBB-
Indonesia

Peringkat Satu Tingkat Dibawah Peringkat Investasi Terendah dari


Lembaga Pemeringkat yang Diakui Bank Indonesia. Peringkat yang ditetapkan
sebagai satu peringkat dibawah peringkat investasi, sehubungan dengan
pelaksanaan peraturan-peraturan Bank Indonesia yang terkait dengan
penggunaan peringkat dimaksud.

Peringkat

Lembaga Pemeringkat Surat Berharga


Surat Berharga
Jangka Menengah dan
Jangka Pendek
Jangka Panjang
Fitch Ratings B BB+
Moody’s Investor Service NP Ba1
Standard and Poor’s B BB+
PT. Fitch Ratings Indonesia B(idn) BB+(idn)
PT. ICRA Indonesia [Idr]A4+ [Idr]BB+
PT. Pemeringkat Efek Indonesia IdB idBB+

Pemetaan peringkat, baik peringkat jangka panjang maupun peringkat


jangka pendek, dari lembaga pemeringkat yang diakui Bank Indonesia. Terkait
dengan penggunaan peringkat yang diterbitkan oleh lembaga pemeringkat yang
diakui Bank Indonesia, Bank tetap wajib melakukan penilaian dan sepenuhnya
bertanggung jawab atas penggunaan hasil pemeringkatan dari lembaga
pemeringkat.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

a. Peringkat Jangka Panjang


Lembaga Pemeringkat Domestik Lembaga Pemeringkat Internasional
Moody’s
Fitch Standard
Fitch Indonesia ICRA Indonesia Pefindo Investor
Ratings and Poor’s
Service
AAA(idn) [Idr]AAA idAAA AAA Aaa AAA
AA+(idn) s.d AA- [Idr]AA+ s.d. idAA+
AA+ s.d AA- Aa1 s.d Aa3 AA+ s.d AA-
(idn) [Idr]AA- s.didAA-
A+(idn) s.d A- [Idr]A+ s.d.
idA+ s.d idA- A+ s.d A- A1 s.d A3 A+ s.d A-
(idn) [Idr]A-
BBB+(idn) s.d [Idr]BBB+ s.d. idBBB+ BBB+ s.d Baa1 s.d BBB+ s.d
BBB-(idn) [Idr]BBB- s.didBBB- BBB- Baa3 BBB-
BB+(idn) s.d BB- [Idr]BB+ s.d. idBB+
BB+ s.d BB- Ba1 s.d Ba3 BB+ s.d BB-
(idn) [Idr]BB- s.didBB-
B+(idn) s.d B- [Idr]B+
idB+ s.d idB- B+ s.d B- B1 s.d B3 B+ s.d B-
(idn) s.d. [Idr]B-
Kurang dari B- Kurang Kurang Kurang dari Kurang Kurang dari
(idn) dari[Idr]B- dariidB- B- dari B3 B-

b. Peringkat Jangka Pendek


Lembaga Pemeringkat Domestik Lembaga Pemeringkat Internasional
Moody’s
Fitch Fitch Standard
ICRA Indonesia Pefindo Investor
Indonesia Ratings and Poor’s
Service
F1+(idn) s.d F1
[Idr]A1+ s.d [Idr]A1 idA1 F1+ s.d F1 P-1 A-1
(idn)
F2(idn) [Idr] A2+ s.d. [Idr] A2 idA2 F2 P-2 A-2
F3(idn) [Idr]A3+s.d. [Idr]A3 idA3 s.d idA4 F3 P-3 A-3
Kurang dari Kurang Kurang dari Kurang dari Kurang dari
Kurang dari [Idr]A3
F3(idn) dari idA4 F3 P-3 A-3

Latihan Soal
1. Jelaskan kenapa likuiditas itu penting!
2. Uraikan ukuran modal kerja dalam likuiditas dan komponen-komponennya
3. Jelaskan hubungan struktur modal dengan solvabilitas!
4. Jelaskan peranan lembaga perating obligasi dan hubungannya dengan
likuiditas

BAB 11
PREDIKSI KESULITAN KEUANGAN

Kompetensi Dasar : Mahasiswa dapat memprediksi kesulitan keuangan


perusahaan
Indikator : Mahasiswa diharapkan mampu
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

1. Menjelaskan pihak kesulitan keuangan


2. Menjelaskan kontinum kesulitan keuangan
3. Menjelaskan alternatif perbaikan kesulitan keuangan
4. Menjelaskan indikator kebangkrutan
5. Menjelaskan faktor yang bisa memprediksi
kebangkrutan
6. Menghitung prediksi kesulitan keuangan dengan
beberapa model

11.1. Pendahuluan
Tugas utama dalam analisis kredit adalah menilai probabilitas bahwa
perusahaan akan menghadapi kesulitan keuangan dan kegagalan untuk
membayar pinjaman. Analisis terkait, sangat relevan suatu perusahaan yang
mulai mengalami kesulitan, membutuhkan pertimbangan apakah perusahaan
dapat mengembalikan keadaan.
Kesulitan keuangan diartikan sebagai ketidakmampuan perusahaan
untuk membayar kewajiban keuangannya pada saat jatuh tempo yang
menyebabkan kebangkrutan perusahaan. Menurut Foster (1986), kesulitan
keuangan menunjukkan adanya masalah likuiditas yang parah yang tidak dapat
dipecahkan tanpa melalui penjadwalan kembali secara besar-besaran terhadap
operasi dan struktur perusahaan.
Informasi kesulitan keuangan dapat dimanfaatkan oleh beberapa pihak,
diantaranya:
1. Pemberi Pinjaman. Informasi kesulitan keuangan bisa bermanfaat bagi
pemberi pinjaman untuk mengambil keputusan siapa yang akan diberi
pinjaman dan kemudian bermanfaat untuk kebijakan memonitor pinjaman
yang ada.
2. Investor. Melihat kemungkinan kesulitan keuangan atau tidak perusahaan
sehingga bisa digunakan untuk mengambil keputusan apakah saham yang
dimiliki di perusahaan tersebut dijual atau tidak.
3. Karyawan. Kelangsungan hidup perusahaan
4. Pemerintah. Pemerintah mempunyai tanggungjawab untuk mengawasi
jalannya usaha (perbankan) dan BUMN. Pemerintah mempunyai
kepentingan untuk melihat tanda-tanda kesulitan keuangan (kebangkrutan)
lebih awal supaya tindakan bisa dilakukan lebih awal.
5. Akuntan. Akuntan mempunyai kepentingan terhadap informasi
kelangsungan suatu usaha karena akuntan akan menilai kemampuan going
concern suatu perusahaan.
6. Manajemen. Apabila manajemen bisa mendeteksi kesulitan lebih awal
maka tindakan penghematan bisa dilakukan misalnya merger atau
restrukturisasi keuangan.

11.2. Penyebab Kesulitan Keuangan


Penyebab kesulitan keuangan terjadi karena dua faktor, yaitu faktor
internal dan faktor eksternal. Faktor internal adalah faktor yang berasal dari
bagian internal manajemen sedangkan faktor eksternal berasal bisa berasal
dari faktor luar yang berhubungan langsung dengan operasi perusahaan atau
faktor perekonomian secara makro.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

11.2.1. Faktor Internal Kesulitan Keuangan


1. Manajemen yang tidak efisien akan mengakibatkan kerugian terus menerus
yang pada akhirnya menyebabkan perusahaan tidak dapat membayar
kewajibannya. Ketidakefisienan ini diakibatkan oleh pemborosan dalam
biaya, kurangnya keterampilan dan keahlian manajemen.
2. Ketidakseimbangan dalam modal yang dimiliki dengan jumlah piutang -
hutang yang dimiliki. Hutang yang terlalu besar akan mengakibatkan biaya
bunga yang besar sehingga memperkecil laba bahkan bisa menyebabkan
kerugian. Piutang yang terlalu besar besar juga akan merugikan aktiva yang
menganggur terlalu banyak sehingga tidak menghasilkan pendapatan.
3. Moral Hazard oleh manajemen. Kecurangan yang dilakukan oleh
manajemen perusahaan bisa mengakibatkan kesulitan keuangan yang pada
akhirnya kebangkrutan. Kecurangan bisa berbentuk manajemen yang korup
ataupun memberikan informasi yang salah pada pemegang saham atau
investor. Kasus bank yang melakukan pelanggaran batas maksimum
pemberian kredit adalah contoh kasus moral hazard dimana manajemen
melakukan pelanggaran terhadap rambu-rambu pengelolaan perusahaan.
Kasus Enron adalah salah satu kasus dimana manajemen melakukan
kecurangan dengan menyembunyikan kerugian yang besar.

11.2.2. Faktor Eksternal Kesulitan Keuangan


Faktor eksternal yang bisa mengakibatkan kebangkrutan yang berasal
dari faktor yang berhubungan langsung dengan perusahaan meliputi
pelanggan, supplier, debitur, kreditor, pesaing ataupun dari pemerintah. Faktor
eksternal yang tidak berhubungan langsung dengan perusahaan meliputi
kondisi perekonomian secara makro ataupun faktor persaingan global.
1. Perubahan dalam keinginan pelanggan yang tidak diantisipasi oleh
perusahaan yang mengakibatkan pelanggan lari sehingga terjadi penurunan
dalam pendapatan. Hal tersebut dapat dijaga oleh perusahaan dengan cara
mengantisipasi kebutuhan pelanggan dengan menciptakan produk yang
sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
2. Kesulitan bahan baku karena supplier tidak dapat memasok lagi kebutuhan
bahan baku yang digunakan untuk produksi. Perusahaan dapat
mengantisipasi hal tersebut dengan cara selalu menjalin hubungan baik
dengan supplier dan tidak menggantungkan kebutuhkan bahan baku pada
satu pemasok sehingga risiko kekurangan bahan baku dapat diatasi.
3. Faktor debitur harus diantisipasi untuk menjaga agar debitur tidak
melakukan kecurangan atas piutang. Terlalu banyak piutang yang diberikan
debitur dengan jangka waktu pengembalian yang lama akan mengakibatkan
banyak aktiva yang nganggur yang tidak memberikan penghasilan sehingga
mengakibatkan kerugian yang besar bagi perusahaan. Perusahaan dapat
mengantisipasi hal tersebut dengan cara selalu memonitor piutang yang
dimiliki dan keadaan debitur supaya bisa melakukan perlindungan dini
terhadap aktiva perusahaan.
4. Hubungan yang tidak harmonis dengan kreditur bisa berakibat fatal
terhadap kelangsungan hidup perusahaan. Menurut UU No. 37 Tahun 2004,
kreditur bisa memailitkan perusahaan. Perusahaan dapat mengantisipasi hal
tersebut dengan cara mengelola hutang dengan baik dan menjaga
hubungan baik dengan kreditur.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

5. Persaingan bisnis yang semakin ketat menuntut perusahaan agar selalu


memperbaiki diri sehingga bisa bersaing dengan perusahaan lain dalam
memenuhi kebutuhan pelanggan. Semakin ketatnya persaingan menuntut
perusahaan agar selalu memperbaiki produk yang dihasilkan, memberikan
nilai tambah yang baik bagi pelanggan.
6. Kondisi perekonomian secara global harus selalu diantisipasi oleh
perusahaan. Semakin terintegrasi perekonomian dengan Negara-negara
lain, perkembangan perekonomian global juga harus diantisipasi oleh
perusahaan. Kasus perkembangan pesat ekonomi Cina yang
mengakibatkan bahan baku sebagian besar tersedot ke Cina dan
kemampuan Cina memproduksi barang dengan harga yang murah.

11.3. Masalah Kesulitan Keuangan


Kesehatan suatu perusahaan bisa digambarkan dari titik sehat yang
paling ekstrem sampai ke titik yang tidak sehat yang paling ekstrem sebagai
berikut:

Kesulitan Keuangan Tidak Solvabel (Hutang


(Likuiditas) jangka pendek lebih besar dibanding Aset)
(technical insolvency)

Perusahaan yang mengalami masalah keuangan dikategorikan menjadi


4, yaitu; (1) perusahaan yang mengalami masalah keuangan dalam jangka
pendek maupun jangka panjang sehingga mengalami kebangkrutan, (2)
perusahaan yang mengalami kesulitan keuangan jangka pendek namun bisa
mengatasi sehingga tidak menyebabkan kebangkrutan. (3) Perusahaan yang
tidak mengalami kesulitan keuangan jangka pendek tetapi mengalami kesulitan
keuangan jangka panjang sehingga ada kemungkinan mengalami
kebangkrutan, dan (4) perusahaan yang tidak mengalami kesulitan keuangan
dalam jangka pendek berupa kesulitan likuiditas ataupun kesulitan keuangan
jangka panjang.
Kesulitan keuangan jangka pendek bersifat sementara dan belum begitu
parah. Tetapi akan berkembang menjadi kesulitan tidak solvabel jika tidak
ditangani segera dan benar sehingga perusahaan bisa dilikuidasi atau
direorganisasi. Likuidasi bisa dipilih jika nilai likuidasi lebih besar dari pada nilai
perusahaan jika diteruskan. Reorganisasi dipilih jika perusahaan masih
menunjukkan prospek dan nilai perusahaan lebih besar kalau diteruskan
dibandingkan kalau dilikuidasi.
Kesulitan keuangan jangka pendek yang tidak/belum parah dan masih
menunjukkan prospek masa depan yang masih bagus dapat diperbaiki dengan
cara memperpanjang masa jatuh tempo hutang. Misalnya awalnya bunga yang
dibayar sebesar Rp 1.000.000.000,- se tahun selama 10 tahun kemudian
perusahaan meminta kepada bank untuk memperpanjang umur jatuh tempo
menjadi 15 tahun atau 20 tahun sehingga bunga yang dibayar turun misalnya
Rp 700.000.000 sehingga sisa Rp 300.000.000 dapat digunakan untuk
meningkatkan kegiatan operasi atau membayar kewajiban yang sifatnya segera
harus dilunasi.
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

11.4. Informasi Tentang Kesulitan Keuangan


Ada beberapa indikator yang bisa dijadikan panduan untuk menilai
kesulitan keuangan yang dialami perusahaan, yaitu:
1. Informasi arus kas sekarang dan arus kas untuk periode mendatang
Informasi arus kas memberikan gambaran sumber-sumber dan penggunaan
kas perusahaan. Arus kas juga menggambarkan jumlah kas yang dimiliki
oleh perusahaan.
2. Analisis posisi dan strategi perusahaan dibandingkan dengan pesaing.
Informasi ini memberikan gambaran posisi perusahaan dalam persaingan
bisnis yang merujuk pada kemampuan perusahaan dalam menjual produk
atau jasanya untuk menghasilkan kas

11.5. Faktor yang bisa memprediksi kebangkrutan


Rasio keuangan dapat digunakan untuk memprediksi kesulitan
keuangan suatu perusahaan. Kemampuan prediksi rasio-rasio keuangan diteliti
oleh Beaver (1996) menggunakan 79 sampel perusahaan yang mengalami
kesulitan keuangan dan 79 perusahaan yang tidak mengalami kesulitan
keuangan. Berdasarkan hasil penelitian tersebut ditetapkan 4 (empat) rasio
yang menunjukkan perbedaan antara perusahaan yang mengalami kesulitan
keuangan dengan yang tidak mengalami kesulitan keuangan, yaitu:
1. Tingkat return (rate of return). Perusahaan yang mengalami kesulitan
keuangan mempunyai tingkat return yang lebih rendah.
2. Penggunaan hutang. Perusahaan yang mengalami kesulitan keuangan
menggunakan hutang yang lebih tinggi
3. Perlindungan terhadap biaya tetap (fixed payment coverage). Perusahaan
yang mempunyai kesulitan keuangan mempunyai perlindungan terhadap
biaya tetap yang kecil
4. Fluktuasi return saham. Perusahaan yang bangkrut mempunyai rata-rata
return yang lebih rendah dan mempunyai fluktuasi return saham yang lebih
tinggi karena harga saham yang turun terus.

11.6. Model untuk Memprediksi Kesulitan Keuangan Perusahaan


Model prediksi kesulitan keuangan (financial distress prediction models)
telah dikembangkan beberapa tahun yang lalu oleh Altman (1968), Beaver
(1966), Ohlson (1980) dan Zmijewski (1983). Model tersebut sama dengan
model peringkat hutang, tetapi bukan memprediksi peringkat, model
memprediksi apakah perusahaan akan menghadapi berbagai beberapa kondisi
kesulitan yang biasanya disebut juga sebagai kepailitan. Menurut Zmijewski
(1983), faktor yang paling bermanfaat dalam memprediksi kepailitan satu tahun
ke depan adalah tingkat profitabilitas perusahaan, volatilitas profitabilitas (diukur
dengan standar deviasi dari ROE) dan leverage. Likuiditas menjadi sangat
penting karena tidak akan menyelamatkan perusahaan yang tidak tidak sehat
jika kehilangan uang dengan cepat.
Model prediksi kesulitan keuangan yang banyak digunakan adalah
model Altman Z-Score yang menggunakan bobot 5 variabel untuk menghitung
skor kepailitan. Perusahaan publik menggunakan model sebagai berikut:
Z = 1,2X1 + 1,4X2 + 3,3X3 + 0,6X4 + 1,0X5
Keterangan:
X1 = Modal Kerja Neto/Total Aset  Mengukur likuiditas
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

X2 = Saldo Laba/Total Aset  Mengukur profitabilitas kumulatif


X3 = EBIT/ Total Aset  Mengukur imbal hasil aset
X4 = Nilai Pasar terhadap Ekuitas/Nilai Buku Terhadap Total Liabilitas 
Mengukur leverage Pasar
X5 = Penjualan/Total Aset  Mengukur potensi hasil penjualan aset

Hasil perhitungan nilai Z-Score dapat dijelaskan dengan tabel berikut:


Nilai Z-Score Interpretasi
Z-Score > 2,99 Perusahaan tidak mengalami masalah dengan kondisi keuangan
2,7 < Z < 2,99 Perusahaan mempunyai sedikit masalah keuangan (meskipun tidak
serius)
1,8 < Z , 2,69 Perusahaan akan mengalami permasalahan keuangan jika tidak
melakukan perbaikan yang berarti dalam manajemen maupun struktur
keuangan
Z < 1,88 Perusahaan mengalami masalah keuangan yang serius

Kesimpulan
- Z-Score > 2,99 : Tidak Bangkrut (non bankcrupty company)
- Z-Score < 1,81 : Bangkrut
- 1,81 ≤ Z-Score <  2,99 : Abu-Abu (Rawan Bangkrut)

Masalah lain yang perlu dipertimbangkan adalah banyak perusahaan


yang tidak go public sehingga tidak mempunyai nilai pasar. Indonesia sebagian
besar perusahaannya adalah perusahaan non go public. Atas permasalahan
itu, Altman mengembangkan model alternatif untuk menggantikan variabel X 4
yaitu menggunakan nilai buku. Model ini pada akhirnya bisa digunakan untuk
perusahaan yang go public maupun tidak go public. Persamaan tersebut
adalah:
Z = 0,717X1 + 0,847X2 + 3,107X3 + 0,42X4 + 0,998X5
Keterangan:
X1 = Modal Kerja Neto/Total Aset  Mengukur likuiditas
X2 = Saldo Laba/Total Aset  Mengukur profitabilitas kumulatif
X3 = EBIT/ Total Aset  Mengukur imbal hasil aset
X4 = Nilai buku saham preferen dan saham biasa/Nilai Buku Terhadap Total
Liabilitas  Mengukur leverage
X5 = Penjualan/Total Aset  Mengukur potensi hasil penjualan aset
Kesimpulan
- Z-Score > 2,90  : Tidak Bangkrut (non bankcrupty company)
- Z-Score < 1,20  : Bangkrut
- 1,20 ≤ Z-Score <  2,90  : Abu-Abu (Rawan Bangkrut)

Model Altman Z-Score diestimasi pada sampel perusahaan AS. Ketika


menggunakan model ini untuk sampel perusahaan non AS komplikasi karena
perbedaan Negara harus dipertimbangkan, pertama praktik akuntansi mungkin
berbeda antara Negara yang satu dengan Negara yang lain. Khususnya
beberapa sistem akuntansi mengenai total liabilitas secara substantif dipahami
karena penggunaan pembiayaan diluar neraca perusahaan. Ketika
membandingkan Altman Z-Score dengan praktik akuntansi yang berbeda,
pemilihan pendekatan digunakan untuk mengubah laporan keuangan dari
perbedaan akuntansi dan memasukkan semua liabilitas dari laporan posisi
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

keuangan (neraca) pada laporan posisi keuangan (neraca) sebelum


perhitungan skor. Kedua, meskipun model mungkin kegunaanya sama di
berbagai Negara dalam memprediksi kesulitan keuangan, kemungkinannya
bahwa kesulitan keuangan menyebabkan kepailitan tergantung pada hokum
kepailitan suatu Negara dan bervariasi antara Negara yang satu dengan
Negara lainnya.
Salah satu cara untuk menyelesaikan permasalahan tersebut adalah
menggunakan model prediksi kesulitan keuangan yang diestimasi dalam suatu
Negara dimana perusahaan itu beroperasi. Survei Internasional yang dilakukan
Altman dan Narayan (1997) mengenai model prediksi kesulitan keuangan
memberikan masukan bahwa lebih dari 40 varian dari masing-masing model
ada di seluruh dunia. Karakteristik umum dari model tersebut adalah bahwa
semua perusahaan memasukkan beberapa pengukuran profitabilitas dan
leverage. Salah satu model yang dikembangkan adalah model Taffler, biasanya
digunakan di Inggris penghitungan Z- Score sebagai berikut:
Z = 3,20 + 12,87X1 + 2,50X2 – 10,68X3 + 0,0289X4
Keterangan
X1 = Laba Sebelum Pajak/Kewajiban Lancar
X2 = Aset Lancar/Total Kewajiban
X3 = Kewajiban Lancar/Total Aset
X4 = Interval Tanpa Kredit (Harian)

Interval Tanpa Kredit (Harian) didefinisikan sebagai aset tengah (aset lancar
mencakup persediaan dan beban dibayar dimuka dikurangi liabilitas saat ini
dibagi dengan biaya operasi total termasuk depresiasi dan dikalikan 365 hari.
Variabel interval mengukur berapa lama perusahaan dapat membiayai operasi
saat ini ketika ketika sumber keuangan jangka pendek lain tidak tersedia.

Kesimpulan
Z < 0 : Pailit

Latihan Soal
Berdasarkan Laporan Keuangan Carrefour, analisis lah prediksi kesulitan
keuangannya dengan model Altman Z-Score dan Model Taffler
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

DAFTAR PUSTAKA

Altman, Edward. 1968. Financial Ratio, Discriminant Analysis, and The


Prediction of Corporate Bankruptcy. Journal of Finance (September), Pp
589-609

Altman, Edward and P. Narayan 1997. An International Survey of Business


Failure Classification Models. Financial Market, Institutions and
Instruments, Pp 1 - 57

Anonim. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2004 Tentang


Kepailitan Dan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang

Bank Indonesia. 2011 Surat Edaran Bank Indonesia Nomor 13/31/DPNP


tanggal 22 Desember 2011. Lembaga Pemeringkat dan Peringkat yang
Diakui Bank Indonesia

Beaver, William. 1966. Financial Ratio as Predictors of Distress. Journal of


Accounting Research, Suplemen. Pp 71 – 111

Darsono dan Ashari. 2005. Pedoman Praktis Memahami Laporan Keuangan.


Penerbit Andi, Yogyakarta

Foster, G. 1986. Financial Statement Analysis. Prentice Hall, New York

Hanafi, Mamduh M dan Abdul Halim. 2012. Analisis Laporan Keuangan. Edisi
Keempat. UPP STIM YKPN, Yogyakarta

Kasmir. 2014. Analisis Laporan Keuangan. Penerbit Raja Grafindo Persada.


Jakarta

Martani, Dwi. Akuntansi Pajak Penghasilan.


https://staff.blog.ui.ac.id/martani/dwi-martani/perpajakan/akuntansi-pajak-
penghasilan. Akses tanggal 29 Oktober 2015

Ohlson, James. 1980. Financial Ration and the Probabilistic Predictions of


Bankruptcy. Journal of Accounting Research. Pp 109 – 131

Palepu, Krishna G, Paul M. Healy dan Erik Peek. 2014. Analisis dan Valuasi
Bisnis berbasis IFRS. Edisi 2. Penerbit Salemba Empat

Prastowo, Dwi. 2011. Analisis Laporan Keuangan Konsep dan Aplikasi. Edisi
Ketiga. UPP STIM YKPN, Yogyakarta.

Subramanyam, K.R dan John J. Wild. 2010. Analisis Laporan Keuangan. Buku
1. Edisi 10. Penerbit Salemba Empat
Buku Ajar: Analisis Laporan Keuangan________________________________________________

. 2010. Analisis Laporan Keuangan. Buku


2. Edisi 10. Penerbit Salemba Empat
Zmijewski, Mark. 1983. Predicting Corporate Bankruptcy : An Empirical
Comparison of the Extant Financial Distress Models

www.bi.go.id

http://icraindonesia.com/

http://www.fitchratings.co.id/

www.ojk.go.id

www.pefindo.com

www. idx.co.id

Anda mungkin juga menyukai