Anda di halaman 1dari 1

Nama Desi Nuraeni

NIM 210207032/ Psikologi Kepribadian


Reflective Journal
Bismillahirrohmaanirrohiim
Sejauh ini saya mengikuti pembelajaran kuliah psikologi Kepribadian II dengan ibu iriyanti,
saya benar-benar merasa disiplin dengan diri saya sendiri dan tentunya merasa banyak
kebaikan yang saya dapat dari segi ilmu, materi bahkan motivasi-motivasi yang beliau
berikan, dan yang saya kagumi dengan ibu iriyanti ialah beliau selalu menyelipkan nilai-nilai
agama islam dalam perkuliahan ini.
Dalam Tugas ini membuat reflective journal ini sebelum temen kelompok menjelaskan saya
akan sedikit menguraikan apa yang saya baca dan pahami dalam teori ini yang mana semoga
ketika dijelaskan lebih detail oleh kelompok bagian materi ini saya akan jauh lebih paham
lagi.
Dalam penjelasan bab ini tentang Teori Kepribadian Alber Bandura yang saya tanggkep
yaitu bahwa teori belajar menurut bandura ini merupakan teori yang menjelaskan mengenai
hubungan antara tingkah laku, person/kognitif, dan lingkungan dimana seseorang berada.
Ketiga aspek ini sangat berpengaruh terhadap pembentukan pola perilaku pada anak. Pola
perilaku pada anak terjadi dari hasil observation (pengamatan) dan self efficacy. Dan
Bandura menghipotesiskan bahwa tingkah laku lingkungan dan kejadian–kejadian internal
pada pembelajaran yang mempengaruhi persepsi dan aksi adalah merupakan hubungan yang
saling berpengaruh.
Nah dalam proses pembentukan pola perilaku pada anak juga meliputi atensi,retensi,reproduk
si, dan motivasi. Dengan pemahaman pada konsep teori ini, kita dapat melakukan
pembelajaran sosial yang tepat pada anak sehingga dapat mendukung optimalisasikan proses
tumbuh kembang anak. Dalam proses pembelajaran, pembelajar sebaiknya diberi kesempatan
yang cukup untuk latihan secara mental sebelum latihan fisik, dan “reinforcement” dan
hindari punishment yang tidak perlu. Bandura juga memandang tingkah laku merupakan
reaksi yang timbul akibat interaksi antara lingkungan dengan skema kognitif manusia itu
sendiri. Pendekatan teori belajar sosial lebih ditekankan pada perlunya conditioning
(pembiasaan merespon) dan imitation (peniruan).
Jadi menurut saya dalam teori pembelajaran sosial kita akan menggunakan penjelasan-
penjelasan reinforcement eksternal dan penjelasan-penjelasan kognitif internal untuk
memahami bagaimana belajar dari orang lain. Dalam pandangan belajar sosial, manusia juga
itu tidak didorong oleh kekuatan-kekuatan dari dalam dan juga tidak dipukul oleh stimulus-
stimulus lingkungan. Teori belajar sosial menekankan, bahwa lingkungan-lingkungan yang
dihadapkan pada seseorang secara kebetulan.Lingkungan-lingkungan itu kerap kali dipilih
dan diubah oleh orang itu melalui perilakunya sendiri. Kondisi lingkungan sekitar individu
sangat berpengaruh pada pola belajar sosial jenis ini. Contohnya, seorang yang hidupnya dan
dibesarkan di dalam lingkungan judi, maka dia cenderung untuk memilih bermain judi, atau
sebaliknya menganggap bahwa judi itu adalah tidak baik.
Sesudah saya membaca ini saya jadi lebih paham tentang teori Psikologi Individu Allport ini
dan semoga akan jauh lebih paham ketika nanti kelompok teman saya menjelaskannya.
Semoga bisa bermanfaat untuk diri saya sekarang bahkan nanti aamiin

Anda mungkin juga menyukai