Anda di halaman 1dari 1

Cara Membuat Kue Kering Kelinci yang Enak Bingit 

    

Pada ada yang tau gak apa itu kue kelinci. Apa kue yang dibikin dari kelinci..hehe bukan
kali.. bentuknya saja sich yang mirip kelinci makannya dinamain kue kelinci. Kue yang satu
ini sangat cocok disajikan untuk hidangan keluarga kita. Paling asyik sich makannya sambil
ditemanin dengan secangkir kopi hangat. Sangat pas dech..

Cara membikin kue yang satu ini cukup sederhana loh. Kalian bisa mempraktekannya
langsung. Pantengin resepnya dibawah ini yah..

Bahan untuk Pembuatan Kue Kering Kelinci

Beberapa bahan untuk Pembuatan Kue Kering Kelinci :

1. 250 gr tepung terigu


2. 100 gr gula halus
3. 2 butir telur
4. 1/2 sdt garam
5. 50 gr margarin
6. 1 sdt wijen hitam
7. Santan secukupnya
8. Minyak goreng secukupnya

Cara membuat Kue Kering Kelinci

Berikut ini adalah Cara Membuat Kue Kering Kelinci :

1. Campur tepung terigu, gula halus, telur, wijen, garam, dan margarin, aduk rata.
2. Tambahkan santan sedikit demi sedikit, aduk hingga kalis.
3. Giling adonan dan bentuk bulat panjang sebesar jari telunjuk atau menyerupai tali
tambang, kemudian potong-potong pinggiran tali jangan sampai putus, lalu bentuk
lingkaran (menyerupai kincir/bunga).
4. Lakukan pada semua adonan, sisihkan.
5. Panaskan minyak, goreng hingga kecoklatan dan kering.
6. Angkat, tiriskan.
7. Simpan dalam stoples agar lebih tahan lama.

Anda mungkin juga menyukai