Anda di halaman 1dari 3

SURAT PUTUSAN

No.Reg: 121/Pid.Sus/2022/PN.BGR

A. Identitas Terdakwa
1. Nama Lengkap : MUHAMMAD WAFDAN

Tempat lahir/Umur : Bogor/22 tahun

Jenis Kelamin : Laki-laki

Kebangsaan : Indonesia

Tempat Tinggal : Jl Parung, kahuripan rt 07/09

Agama : Islam

Pekerjaan : Pegawai toko

Berdasarkan Surat Perlimpahan Acara Pemeriksaan Biasa Nomor : 7610/N.11.15/Ep.1/11/2015


Tanggal 24 November 2022 dan surat Penetapan Hakim / Ketua Majelis Hakim Pengadilan Negeri Bogor
Tanggal 24 November 2022 Nomor : 476/Pen.Pid/2015/PNJBI terdakwa MUHAMMAD WAFDAN dihadapkan
kedepan persidangan dengan dakwaan melanggar Pasal 362 KUHP sebagaimana telah dibacakan dan mohon
untuk tidak dibacakan lagi.

B. FAKTA-FAKTA YANG TERUNGKAP DALAM PERSIDANGAN UU


Untuk menemukan kebenaran dalam perkara ini kami jaksa Penuntut Umum akan Menguraikan Fakta-Fakta
yang terlengkap dalam Pemeriksaan dipersidangan yang diperoleh dari keterangan Saksi-saksi, surat,
keterangan terdakwa dan barang bukti sebagai berikut :

1. Keterangan Saksi :

1. Saksi Korban ILYAS KHAIRIL dibawah sumpah pada pokoknya menerangkan sebagai berikut:

* Saksi menerangkan bahwa dirinya mengaku kenal dengan terdakwa

* Saksi Menerangkan bahwa telah terjadi Pidana pencurian pada hari Senin
tanggal 21 November 2022 sekitar pukul 09.20. Bertempat di took elektronik

* Bahwa benar saksi tidak tahu siapa yang melakukan pencurian awalnya tetapi saksi ada
kecurigaan terhadap terdakwa
* Bahwa benar saksi sedang bertugas di toko elektronik yang saat itu keadaan sekitar cukup
sepi

* Bahwa benar yg telah diambil terdakwa berupa 1 unit ponsel merk Samsung dan uang
erjumlah Rp 5jt,

Atas pernyataan saksi terdakwa tidak keberatan

2.Saksi NABILA FITRIANI ISHAK, dibawah sumpah pada pokoknya menerangkan sebagai berikut:

* Saksi menerangkan bahwa dirinya mengenal terdakwa dan terdakwa tersebut adalah rekan
kerja nya

* Saksi menerangkan behwa telah terjadi tindak pidana pencurian pada hari Senin tanggal 21
November 2022 sekitar pukul 09.20 bertempat di took elektronik

* Bahwa benar saksi pada saat kejadian merasa ada kejanggalan dengan jumlah uang dan
ponsel yang di jual

* Bahwa benar setelah dikantor polisi saksi dipertemukan dengan terdakwa dan
saksi ternyata mengenal terdakwa

* Bahwa benar yg telah diambil terdakwa berupa 1 unit ponsel dan uang Rp 5jt

* Bahwa benar Barang bukti yang disebutkan diatas di pakai terdakwa saat kejadian

Atas pernyataan saksi terdakwa tidak keberatan.

2. Keterangan Terdakwa :

* Bahwa Benar terdakwa menerangkan bahwa telah melakukan Tindak Pidana


Pencurian pada hari Senin tanggal 21 November 2022 pukul 09.20

* Bahwa benar terdakwa mempunyai niat melakukan pencurian tersebut karena keperluan
mendesak

* Bahwa benar rencananya semua barang curian mau di pakai

* Bahwa benar yg telah diambil terdakwa berupa 1 unit ponsel, dan sejumlah uang Rp 5jt

C. BARANG BUKTI :

Barang bukti yg diajukan Dalam persidangan ini adalah :

- 1 unit ponsel
- Uang Rp 5jt

Barang bukti tersebut telah disita secara sah menurut hukum dengan ini dapat dipergunakan untuk
memperkuat pembuktian dan oleh Hakim Majelis telah memperlihatkan barang bukti tersebut kepada saksi-
saksi dan terdakwa dan yang bersangkutan telah membenarkannya.
Berdasarkan uraian dimaksud, kami Jaksa Penuntut umum dalam perkara ini ,dengan
memperhatikan ketentuan undang-undang yg bersangkutan :

MENUNTUT
Supaya Majelis Hakim Pengadilan Negeri yg memeriksa dan mengatasi perkara ini, memutuskan:

1. Menyatakan terdakwa MUHAMMAD WAFDAN telah bersalah terbukti melakukan tindak Pidana
"Pencurian dengan Mendesak" sebagaimana diatur dalam pasal 362 KUHP tersebut dalam dakwaan.

2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa MUHAMMAD WAFDAN dengan pidana penjara selama 3 tahun
dikurangi selama terdakwa berada dalam tahanan dengan perintah terdakwa tetap ditahan.

3. Menyatakan Barang bukti :

- 1 unit ponsel merk samsung


- Uang Rp 5jt

4. Menetapkan agar terdakwa dibebani membayar biaya perkara sebesar Rp. 1000,- (seribu Rupiah)

Demikianlah tuntutan pidana ini kami bacakan dan diserahkan dalam sidang hari ini Kamis 24
November 2022

JAKSA PENUNTUT UMUM

FARUQ ADILA S.H.M.H

Anda mungkin juga menyukai