Anda di halaman 1dari 3

Nama : A.A.

Ayu Gita Surya Pramita


NIM : 2017051087
Kelas : 6H
SEMINAR AKUNTANSI SKTOR PUBLIK
REVIEW ARTIKEL ILMIAH 2
NO 2
Judul Pengaruh Praktik Akuntansi Manajemen Terhadap Perubahan
Organisasi dan Kinerja Organisasi Pada Sektor Publik di Kota
Semarang
Jurnal Jurnal Akuntansi Bisnis
Volume & Halaman Vol. 18, No. 2,
Penulis Devina Ratnasari & Clara Susilawati
Tahun September 2020
Latar Belakang Sektor publik sering dikatakan tidak menjalankan tugasnya dengan baik
dan efisien, padahal sektor publik sendiri memiliki peranan yang cukup
baik dalam perekonomian Indonesia. Oleh karna itu diperlukan
perubahan – perubahan guna menghasilkan pelayanan publik yang lebih
baik. Namun, perubahan tersebt tidak didukung dalam praktik akuntansi
manajemen tradisional yang membatasi adanya perubahan dalam sektor
publik. Dalam praktik akuntansi manajemen baru ( kontemporer ) yang
berpotensi membantu menetapkan biaya-biaya secara efektif, dan
meningkatkan efisiensi dan efektifitas dalam kegiatan operasi organisasi
sektor publik.
Dipenelitian sebelumnya, masih terdapat banyak keraguan terkait
penggunaan konsep praktik akuntansi manajemen baru, terdapat
penelitian yang menemukan hubungan positif antara digunakannya
seperangkat praktik akuntansi manajemen kontemporer dengan
perubahan dan kinerja organisasi, namun juga terdapat penelitian yang
tidak menemukan adanya hubungan antara digunakannya seperangkat
praktik akuntansi manajemen kontemporer dengan
perubahan dan kinerja organisasi. Bahkan juga, terdapat penelitian yang
menunjukkan bahwa praktik akuntansi manajemen tradisional
merupakan praktik yang lebih efisien. Hal ini terjadi karena karakteristik
organisasi sektor publik di setiap negara berbeda-beda dipengaruhi oleh
budaya setiap negara, sehingga efektifitas praktik
akuntansinya kemungkinan juga berbeda.
Tujuan Penelitian Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menguji prevalensi praktik
akuntansi manajemen tradisional dan kontemporer pada sektor publik,
dengan membandingkan ke dua praktik tersebut mana yang lebih sering
atau umum digunakan di sektor publik dan untuk mengetahui pengaruh
praktik akuntansi manajemen terhadap perubahan organisasi dan kinerja
organisasi pada sektor publik.
Manfaat Penelitian Penelitian ini memiliki manfaat yang cukup besar dan baik bagi suatu
organisasi, karna penelitian ini dapat meningkatka kualitas dan
kredibilitas suatu organisasi sektor publik melalui perubahan dengan
praktik akuntansi manajemen baru ( kontenporer ).
Grand Teory Dalam penelitian ini, menggunakan teori entitas dimana, organisasi
sektor pulik berusaha memberikan pelayanan terbaik kemasyarakat atau
stakeholder melalui perubahan perubahan pelayanan dan kinerja
organisasi menjadi lebih baik.
Metode Penelitian Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan
kuantitatif. Taknik sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah
Non Probability Sampling dengan menggunakan metode Purposive
Sampling . Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuisioner
kepada 53 kepala organisasi pada sektor publik seperti kepala keuangan
atau kepala sub unit pada sektor publik di Kota Semarang yang terdiri
dari 8 Badan Pemerintah, 21 Dinas Pemerintah, 6 Perusahaan Daerah, 17
Administrasi Pemerintah (Kecamatan), dan 1 RSUD.
Hasil Penelitian Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan praktik akuntansi
manajemen baru ( kontenporer ) memiliki pengaruh baik terhadap
perubahan organisasi sektor publik di Kota Semarang dan kinerja
organisasi sektor publik di Kota Semarang. Dalam hal ini, semakin sering
menggunakan praktik kontenporer maka semakin sering terjadi
perubahan – perubahan positif dalam sebuah organisasi sektor publik.
Selain itu penelitian ini juga menunjukan bahwa kemampuan TQM,
benchmarking dan analisis rantai nilai dalam membantu sektor public,
khususnya perusahaan daerah untuk melakukan perubahan ataupun
perbaikan pelayanan demi terpenuhinya ekspektasi konsumen, yang
dalam hal ini adalah masyarakat.
Melihat adanya potensi dari praktik akuntansi manajemen kontemporer,
akan lebih baik jika kepala keuangan sektor publik mulai
mempertimbangkan praktik tersebut jika ingin meningkatkan
pelayanannya pada masyarakat, sehingga sektor publik tidak lagi di
stereotype kan sebagai lembaga yang lamban, tidak efektif dan efisien
dalam memberikan layanannya pada masyarakat. Hal tersebut dapat
dengan memberikan sosialisasi, dilanjutkan training atau edukasi pada
staff-staff, terutama staff keuangan tentang praktik akuntansi manajemen
kontemporer, kemudian yang terakhir dengan membenahi budaya dalam
organisasi sektor publik agar lebih fleksibel dan terbuka dalam menerima
praktik baru.
Rekomendasi/Saran Dalam penelitian ini, menggunakan bbahasa yang susah diahami atau
Bahasa yang kurang awam, sehingga pembaca sulit untuk mengerti isi
dari artikel tersebut. Untuk penelitian selanjutnya disarankan
menggunakan bahasa yang lebih mudah dipahami, atau jika terdapat kata
– kata ilmiah dapat diberikan pengertiannya dalam Bahasa awam yang
mudah dipahami. Selain itu pada indicator kinerja kerja masih diperlukan
penelitian lanjutan, karna pada indicator ini akan mengalami
perkembangan yang sangat cepat dan berubah sewaktu – waktu.

Anda mungkin juga menyukai