Anda di halaman 1dari 2

Okonomiyaki outmeal

Okonomiyaki (お好み焼き) adalah makanan Jepang dengan bahan tepung terigu yang
diencerkan dengan air atau dashi, ditambah kol, telur ayam, makanan laut atau daging babi
dan digoreng di atas penggorengan datar yang disebut teppan.

Alat:
Parutan
Mangkuk
Sendok
Pisau
Piring
Wajan
Bahan:
- 7 sdm oatmeal (blender tanpa air)
- 1/2 kubis (potong kecil)
- 1 kentang (parut)
- 4 cumi, potong sesuai selera
- paprika merah
- 1 daun bawang (potong tipis, sisakan bagian hijau untuk topping)
- 1 sdm kaldu jamur
- 1 sdm olive oil
- air secukupnya
- 3 telur
Bahan saus:
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 2-3 sdm madu
Topping:
- katsuobushi secukupnya
- seaweed (nori) potong panjang
- daun bawang bagian hijau secukupnya
Cara membuat:
1. Adonan: Parut kentang, campur dengan oatmeal. Masukkan 2 butir telur (1 butir telur
lainnya dikocok terpisah di mangkuk lain).
2. Larutkan kaldu bubuk dengan air. Tuangkan ke adonan tadi. Aduk rata. 3. Masukkan
kubis, paprika, daun bawang, dan cumi. Aduk rata.
4. Siapkan wajan antilengket dan tuang minyak. Masukkan adonan ke wajan. Tuangkan telur
kocok yang dipisah tadi.
5. Masak sekitar 4-5 menit kemudian angkat.
6. Saus: Campur semua bahan saus, aduk rata. Oleskan saus ke atas okonomiyaki.
7. Taburi topping sesuai selera.

Anda mungkin juga menyukai