Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN,RISET,

DAN TEKNOLOGI
UNIVERSITAS JEMBER
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
Jalan Kalimantan 37 – Kampus Bumi Tegal Boto Kotak Pos 159 Jember 68121
Telepon 0331 – 337990 Faksimile 0331 – 332150
Email : feb@unej.ac.id Website: www.feb.unej.ac.id

Mata Kuliah/Kelas : Manajemen Risiko


Hari/Tanggal : Selasa, 21 April 2023
Fak/Program Studi : FEB / S1.AKT
Kelas/Ruang : M Kampus Bondowoso
Dosen Pembina : Arif Hidayatullah, S.E., M.Ak
Kerjakan soal berikut ini dengan cermat !!!
1. Risiko pada umumnya dipandang sebagai sesuatu yang negatif, mengapa demikian jelaskan dan kapan
risiko memiliki kesempatan untuk dinilai positif ? (Point 10)
2. Risiko harus dikelola karena jika organisasi gagal mengelola konsekuensi yang diterima cukup
besar.Terdapat beberapacara pengelolaan risiko sebutkan dan jelaskan serta berikan contoh dari setiap
pengelolaan risiko bagi risiko yang dihadapi organisasi? (Point 15)
3. Jelaskan mengapa Kondisi/lingkungan industri dapat mempengaruhi Kinerja Perusahaan ! (Point 10)
4. Karakteristik khusus sebuah perusahaan juga dapat berpengaruh terhadap risiko bisnisnya, karena setiap
karakteristik yang tidak dapat dikelola dengan baik berpotensi menimbulkan kerugian perusahaan.
Karakteristik tersebut salah satunya adalah Ketergantungan pada karyawan kunci. Jelaskan yang dimaksud
dengan ketergantungan karyawan kunci ! (Point 15)
5. Jelaskan situasi (beri contoh) dimana orang tertentu memutuskan untuk menahan risiko yang dihadapinya !
kontraskan dengan pilihan untuk mentransfer risko tersebut ! (Point 10)
6. Sambo Hospital adalah rumah sakit yang berlokasi di kota pantai gading. Rumah sakit ini memiliki gedung
megah dan peralatan kesehatannya canggih sekali.
Namun dalam praktik sering terjadi masalah kekurangn bahan medis, risiko masalah pegawai yang
tugas belajar tinggi, dan terganggunya system komputerisasi sering rusak. Pegawai yang tidak disiplin
banyak dan kelengkapan dokter spesialis masih kurang. Sedangkan disisi administrasi keuangan, risiko
yang sering terjadi adalah kesalahn penagihan ke pasien, rata-rata terjadi 30 kali kejadian dalam sebulan.
Risiko uang palsu juga sering terjadi meskipun jumlahnya hanya 10 juta sebulan. Belum SOP keamanan
pengawasan pasien pulang. Banyak pasien tidak mampu yang berobat ke rumah sakit tersebut namun
sering terjadi keterlambatan klaim BPJS kesehatan. Pada instalasi gawat darurat (IGD) sering terjadi
pelecehan dokter oleh pasien dan keluarga pasien. Hal tersebut diperburuk dengan tidak adanya petugas
keamanan24 jam di UGD. Sering juga terjadi kesalahan pengambilan obat karena human error. Alat
eletronik juga sering rusak.
Sebagai CEO Sambo Hospital, lakukan indentifikasi risiko dan pengendalian risiko yang dapat
dilakukan disertai dengan skala prioritas. (Point 20)
7. Antoni Mart menjual barang hasil produksinya dengan harga Rp 10.000 per unit. Biaya tetap operasional
sebesar Rp 50 juta dan Biaya variable sebesar Rp 3.000 per unit. (Point 20)
a. Hitunglah EBIT pada penjualan 25.000 unit
b. Hitunglah EBIT pada penjualan 15.000 unit dan 21.000 unit
c. Persentase perubahan dalam penjualan dan hubungannya dengan persentase perubahan dalam EBIT
berdasarkan penjualan 15.000 unit dan 21.000 unit
d. DOL untuk masing-masing alternative berikut pada level penjualan 25.000 unit.
1) Biaya tetap Rp 0 dan Biaya variable Rp 3.000 per unit
2) Biaya tetap Rp 50 juta dan biaya variable Rp 3.000 per unit
3) Dari pertanyaan a, b, dan c di atas kesimpulan apa yang dapat diambil dari DOL yang dihasilkan ?

Note : Dikerjakan dalam bentuk PDF dan dikumpulkan di WA Group hari jumat tgl 21 April 2023 pukul 21.00
Wib (Maksimal)

***Selamat Mengerjakan Sukses Slalu****


***Minal Aidin Wal Faizin Marhaban Ya Ramadhan***

Anda mungkin juga menyukai