Anda di halaman 1dari 1

Izin memberikan tanggapan pada diskusi kali ini

Secara umum, stratifikasi sosial adalah sebuah system yang memberikan pembeda anggota
masyarakat berdasarkan kedudukan atau status sosial yang dimilikinya. Beberapa yang termasuk
stratifikasi sosial di antaranya:
1. Stratifikasi Ekonomi
2. Stratifikasi Pendidikan

3. Stratifikasi Pekerjaan
4. Stratifikasi Usia
5. Stratifikasi Kekerabatan

Berdasarkan sifatnya, stratifikasi sosial terbagi menjadi dua:


1. Stratifikasi sosial tebuka
Yaitu suatu system stratifikasi sosial yang memberikan kemungkinan akan perubahan derajat
atau status strata mereka. Hal yang dapat membantu terjadinya perubahan ini adalah kerja keras,
dan usaha.

2. Stratifikasi Sosial tertutup


Yaitu system stratifikasi yang tidak memungkinkan seseorang naik atau turun status stratanya
(derajatnya). Faktor yang menentukan terjadinya system stratifikasi ini adalah faktor keturunan.

Berdasarkan wacana di atas, sosok Herayati tergolong dalam stratifikasi ekonomi, pendidikan dan
bersifat terbuka. Karena adanya pembagian kelas sosial secara ekonomi. Dahulu, beliau adalah
seorang anak dari bapak yang berprofesi sebagai tukang becak, yang merupakan golongan
menengah ke bawah. Dan kini sudah menjadi seorang alumni ITB hingga tahap magister dan
sudah menjadi dosen berkat kerja kerasnya dan dedikasinya terhadap bidang akademik.

Sumber:

BMP ISIP4110, Penerbit Universitas Terbuka

Anda mungkin juga menyukai