Anda di halaman 1dari 7

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wrb.

Alhamdulillah segala puji syukur kehadirat Allah SWT .yang telah melimpahkan Taufik dan
inayahnya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini yang berjudul “pertolongan pertama
pada kecelakaan luka bakar (P3K)” dalam laporan ini membahas tentang luka bakar , dan makalah ini
diajukan untuk memenuhi salah satu tugas mata pelajaran olahraga semester 2.

Dalam upaya menyelesaikan laporan ini penulis telah mengerjakannya dengan semaksimal
mungkin .Oleh karena itu penulis sangat berharap agar tugas pembuatan laporan ini dapat diterima
dengan baik kami menyadari bahwa makalah ini belum sampai ke titik sempurna ,maka dari itu
dengan penuh kerendahan hati kami tidak menutup pada pembaca untuk memberikan segala
bentuk kritikan atau saran yang bersifat membangun.

i
DAFTAR ISI
Kata Pengantar .......................................................................................................................................i

Daftar Isi .................................................................................................................................................ii

BAB I Pendahuluan................................................................................................................................ 1

1.1 Latar Belakang ................................................................................................................................ 1

1.2 Rumusan Masalah ........................................................................................................................... 1

1.3 Tujuan ............................................................................................................................................. 1

BAB II Pembahasan ............................................................................................................................... 2

2.1 Jenis-jenis obat yang digunakan untuk mengobati luka bakar ....................................................... 2

2.2 Cara mengobati luka bakar ............................................................................................................. 2

2.3 Alat alat yang digunakan untuk mengobati luka bakar ................................................................... 2

2.4 Akibat jika luka bakar tidak terobati ............................................................................................... 3

2.5 Lama waktu penyembuhan luka bakar ........................................................................................... 3

BAB III Penutup ..................................................................................................................................... 4

3.1 Kesimpulan ...................................................................................................................................... 4

3.2 Saran ............................................................................................................................................... 4

Lampiran

Materi kolab

ii
BAB I
Pendahuluan
1.1 Latar Belakang
Luka bakar adalah kondisi kerusakan jaringan tubuh yang disebabkan oleh suhu panas,
misalnya karena air,minyak panas, bahan kimia keras, gas,dll yang mudah terbakar.Kulit yang
mengalami luka bakar biasanya terasa nyeri serta tampak kemerahan, melepuh, mengelupas,dan
bahkan terlihat hangus. Keparahan atau derajat luka bakar dapat dikategorikan menjadi beberapa
tingkat, mulai dari yang ringan hingga berat.

Derajat atau tingkat keparahan luka bakar ditentukan berdasarkan kedalaman kerusakan
jaringan yang diakibatkan oleh suhu panas. Setiap derajat memiliki tingkat keparahan, risiko, dan
yang berbeda. Oleh karena itu, penentuan derajat luka bakar penting dilakukan agar kondisi ini
dapat ditangani dengan tepat.Derajat atau tingkat keparahan luka bakar terbagi menjadi 3 yaitu:

1.Derajat luka bakar tingkat 1 (superficial burn)

pada luka bakar tingkat 1, kerusakan hanya di lapisan kulit luar

2.Derajat luka bakar tingkat 2 (superficial partial-thickness burn)

Derajat luka bakar tingkat 2 terjadi pada epidermis dan sebagian lapisan dermis (lapisan kulit
yang lebih dalam).

3.Derajat luka bakar tingkat 3 (full thickness burn)

Kerusakan jaringan pada derajat luka bakar tingkat 3 mengenai seluruh lapisan epidermis dan
dermis, atau lebih dalam lagi.

1.2 Rumusan Masalah


1.apa jenis-jenis obat yang digunakan untuk luka bakar?

2.bagaimana cara mengobati luka bakar?

3.apa saja alat yang digunakan untuk mengobati luka bakar?

4.apa akibat jika luka bakar tidak terobati?

5.berapa lama waktu penyembuhan luka bakar?

1.3 Tujuan

1.untuk mengetahui jenis-jenis obat yang digunakan untuk luka bakar

2.untuk mengetahui cara mengobati luka bakar

3.untuk mengetahui alat yang digunakan untuk mengobati luka bakar

4.untuk mengetahui akibat jika luka bakar tidak terobati

5.untuk mengetahui lama waktu penyembuhan luka bakar

1
BAB II
Pembahasan

2.1 jenis-jenis obat yang digunakan untuk luka bakar


-Bioplacenton

-salep minyak ikan

-Lidah buaya

2.2 cara mengobati luka bakar


Cara mengobati luka bakar derajat 1 dan derajat 2 hampir sama

1.Cara mengobati luka bakar derajat pertama yaitu:

-bilas luka dengan air mengalir selama 5 menit atau lebih

-Oleskan krim lidah buaya untuk menenangkan kulit.

-Gunakan salep antibiotik

-balut dengan hansaplast atau kain kasa longgar untuk melindungi area yang terkena.

2.Cara mengobati luka bakar derajat kedua

-bilas kulit dengan air mengalir selama 20 menit atau lebih

-jika ada gelembung pada luka bakar jangan dipecahkan

-meminum obat pereda rasa nyeri jika dibutuhkan

-mengoleskan krim antibiotik ke atas luka

-jika perlu balut dengan kain kasa longgar untuk melindungi area yang terkena.

3.Luka bakar derajat ketiga tidak bisa diobati sendiri, melainkan perlu segera mendapatkan
penanganan medis.

2.3 Alat alat yang digunakan untuk mengobati luka bakar


-Air mengalir /kain basah

-kapas

-wadah

-Kassa / hansaplast

-Gunting

2
2.4 Akibat jika luka bakar tidak terobati
Bila tidak ditangani dengan cepat dan tepat, maka luka bakar ini dapat lebih merusak
jaringan tubuh dari seharusnya karena kerusakan ini akan terus menembus jaringan yang lebih
dalam meski sumber penyebab luka bakar telah disingkirkan.

2.5 Lama waktu penyembuhan luka bakar


Luka bakar derajat pertama biasanya bisa sembuh dalam 7-10 hari.Luka bakar derajat kedua
yang dangkal dapat sembuh dalam 2-3 minggu tanpa jaringan parut.Penyembuhan terjadi lebih
lama, tergantung sel epitel yang tersisa. Penyembuhannya memakan waktu 3 – 9 minggu.

3
BAB III

Penutup

3.1 Kesimpulan

-Luka bakar adalah kondisi kerusakan jaringan tubuh yang disebabkan oleh suhu panas

-Tingkat keparahan kebanyakan luka bakar ditentukan berdasarkan ukuran dan kedalaman luka
bakar

-Ada tiga jenis luka bakar: luka bakar superfisial, luka bakar tingkat dua, dan luka bakar tingkat tiga

3.2 Saran

-Lebih berhati hati dalam melakukan setiap kegiatan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan

-JANGAN kompres luka bakar dengan es batu/air hangat karna dapat membuat kulit terinfeksi dan
memperparah luka bakar

-Semoga makalah ini menjadi penambah wawasan tentang luka bakar bagi para pembaca maupun
anggota kelompok ,dan mengetahui cara pertolongan pertama luka bakar

Anda mungkin juga menyukai