Anda di halaman 1dari 3

TUGAS DISKUSI 7

PDGK-4301
EVALUASI PEMBELAJARAN DI SD

NAMA : FISCA HARIYANTI


NIM : 856616572
KELAS : 1.A (BI 2002/119)
UPBJJ : KOTA JAMBI

UNIVERSITAS TERBUKA
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU KEPENDIDIKAN
JURUSAN PGSD
TAHUN 2022
1. Diskusikan dengan temanmu, analisis butir soal sangat bermanfaat bagi murid dan juga
bagi guru. Jelaskan!
Jawaban:
Kegiatan menganalisis butir soal merupakan kegiatan yang wajib dilakukan guru
untuk mengetahui tingkat hasil belajar peserta didik dan untuk meningkatkan mutu soal
yang telah di susun. Kegiatan ini merupakan proses pengumpulan, peringkasan, dan
penggunaan informasi dan jawaban peserta didik untuk membuat keputusan tentang
setiap penilaian (Nitko,1996:308). Tujuan penelaahan adalah untuk mengkaji dan
menelaah setiap butir soal agar di peroleh soal yang bermutu sebelum soal digunakan.
Soal yang bermutu adalah soal yang dapat memberikan informasi yang sesuai dengan
tujuannya di antaranya dapat menentukan peserta didik mana yang telah atau belum
menguasai materi yang di ajarkan guru.

Disamping itu, tujuan analisis butir soal juga untuk membantu meningkatkan tes
melalui revisi atau membuang soal yang tidak efektif, serta untuk mengetahui informasi
diagnostik pada peserta didik apakah mereka sudah/belum memahami materi yang telah
diajarkan (Aiken,1994:63).
Menurut Zuriyanti (2016) Manfaat analisis butir soal adalah : (1) menentukan
soal-soal yang cacat atau tidak berfungsi dengan baik, (2) meningkatkan butir soal
melalui tiga komponen analisis yaitu tingkat kesukaran, daya pembeda, dan pengecoh
soal, (3) meningkatkan validitas soal dan reliabitilas, (4) merevisi soal yang tidak relevan
dengan materi yang diajarkan ditandai dengan banyaknya anak yang tidak dapat
menjawab butir soal tertentu.Anastasi dan Urbina (1997:184) mengungkapkan manfaat
analisis butir soal, di antaranya adalah:
(1) Dapat membantu para pengguna tes dalam evaluasi atas tes yang digunakan.
(2) Sangat relevan bagi penyusun tes informal dan local seperti tes yang disiapkan guru
untuk peserta didik dikelas.
(3) Mendukung penulisan butir soal yang efektif
(4) Secara materi dapat memperbaiki tes di kelas
(5) Meningkatkan validitas soal dan reliabilitas.
2. Diskusikan dengan temanmu bagaimana cara membuat kisi-kisi test agar validitas isinya
dapat di pertanggung jawabkan!
Jawaban:
Berikut langkah-langkah penyusunan kisi-kisi soal agar validitas isinya dapat
dipertanggung jawabkan:
1. Menentukan Kompetensi Dasar yang akan di Ukur
Kompetensi Dasar (KD) adalah kemampuan minimal yang harus dikuasai peserta
didik setelah mempelajari nateri pelajaran tertentu. Kompetensi ini dapat di ambil dari
kurikulum yang sudah berlaku.
2. Memilih materi yang esensial
Bahan ajar yang harus dikuasai peserta didik berdasarkan kompetensi yang akan
diukur. Penentuan materi yaitu bahan ajar yang akan di ambil disesuaikan dengan
indicator yang akan disusun.
3. Merumuskan indicator yang mengacu pada Kompetensi Dasar (KD)
Indikator berisi ciri-ciri perilaku yang dapat diukur sebagai petunjuk untuk membuat
soal. Perumusan indicator dengan memperhatikan materi dan level kognitif.
Berikut kriteria pemilihan materi yang esensial:
a. Pendalaman dari satu materi yang sudah di pelajari sebelumnya
b. Merupakan materi penting untuk dikuasai peserta didik
c. Materi berkesinambungan pada semua jenjang kelas
d. Materi memiliki nilai terapan tinggi dalam kehidupan sehari-hari
Dengan mengacu pada langkah-langkah dan kriteria pembuatan soal soal yang
benar dengan memperhatikan esensial materi maka diharapkan validitas isi
sebuah kisi-kisi soal dapat dipertanggung jawabkan karena proses pembuatan
mengikuti procedural yang telah diakui validitas dan reliabilitasnya.

Anda mungkin juga menyukai