Anda di halaman 1dari 8

Tugas 10

Air Conditioner (AC) Mobil

Disusun :

Nama : Rahman Ramadhan Saputra


NIM : 1502620021

Prodi : Pendidikan Vokasional Teknik Mesin


Mata Kuliah : Kelistrikan Otomotif
Hari/Tanggal : Rabu, 3 Mei 2023
Dosen
:Dr. Priyono , M.pd.

Jam Perkuliahan :13.00-15.50

PENDIDIKAN VOKASIONAL TEKNIK MESIN

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

2023
1. Gambarlah Aliran Refrigerant Sistem AC Mobil Dengan Tangan Dan Jelaskan
Cara Kerjanya!
Jawabannya :
 Gambar Aliran Refrigerant Sistem AC Mobil
 Pengertian sistem AC

Air Conditioner terdiri atas kata “air” yang artinya udara, dan
“conditioner” yang artinya pengkondisi atau katakanlah pengatur (suhu).
Inilah yang kemudian membuat AC juga sering dibahasakan sebagai
pengatur suhu udara atau penyejuk udara. Sementara pengertian AC mobil
sendiri merupakan sebuah sistem dalam mobil yang memiliki fungsi
menyesuaikan temperatur dalam ruang kabin agar lebih nyaman dan aman.
Beberapa fungsi utama dari AC pada mobil antara lain;
 Menyesuaikan Suhu dalam Kabin
AC mobil membuat suhu udara lebih nyaman karena mampu
menyerap udara panas dan menghembuskan udara yang memuat zat
pendingin. Dengan begitu, pengemudi dan penumpang tidak merasa
kegerahan saat berkendara di cuaca yang panas terik hingga berjam-
jam sekalipun.
 Menyesuaikan Kelembaban Udara
Perangkat AC juga dapat mengurangi kelembaban udara dalam
kabin, pada saat berkendara di hari hujan misalnya. Udara lembab
dalam kabin saat hujan dapat memicu kondensasi pada kaca mobil
yang dapat mengurangi pandangan pengemudi yang tentu saja bisa
membahayakan.
 Memastikan Sirkulasi Udara
AC juga memiliki fungsi untuk mengatur sirkulasi udara,
memastikan bahwa hanya udara bersih yang dialirkan dalam kabin.
Inilah alasannya mengapa penumpang dan pengemudi bisa tetap
nyaman bernafas di dalam kabin yang tertutup rapat sekalipun.
 Memurnikan Udara dalam Kabin
Beberapa produk AC juga dilengkapi dengan teknologi canggih
pemurnian udara. Teknologi ini memastikan bahwa tidak ada polutan
maupun zat lain yang tidak sehat bagi pernafasan. Seperti diketahui
bahwa kabin juga bisa menjadi sarang kuman dan bakteri yang
berbahaya bagi kesehatan.

 Pengertian Refrigerant

Refrigerant adalah fluida kerjanya bersirkulasi dalam siklus refrigerasi.


Refrigerant merupakan komponen terpenting siklus refrigerasi karena
refrigeran yang menimbulkan efek pendinginan dan pemanasan pada
mesin refrigerasi. (Ashrae, 2005) mendefinisikan refrigerant sebagai fluida
kerja di dalam mesin refrigerasi, pengkondisian udara, dan sistem pompa
kalor. Refrigerant menyerap panas dari satu lokasi dan membuangnya ke
lokasi yang lain, biasanya melalui mekanisme evaporasi dan kondensasi.
Refrigrant atau bahan pendingin suatu zat mudah berubah bentuknya
gas menjadi cair dan sebaliknya untuk mengambil dari evaporator dan
membuanya ke kondensor. Bahan yang memenuhi syarat untuk
pendinginan :
 Tidak beracun.
 Tidak mudah terbakar, meledak sendiri atau jika dicampr dengan
udara.
 Tidak mudah korosi terhadap logam yang dipakai pada sistem
pendingin.
 Jika terjadi kebocoran mudah dicairkan.
 Mampu mempunyai titik didih dan tekanan kondensasi yang
rendah.
 Yang mempunyai susunan kimia yang stabil tidak terurai setiap
kali digunakan, embunkan, dan diuapkan.
 Perbedaan antara tekanan penguapa dan tekanan pengembunan
(Kondensasi) yang sekecil mungkin.
 Harus mempunyai panas yang latent penguapan yang besar, supaya
panas diserap evaporator jumlahnya besar atau sebaliknya bahan
pendingin sedikit.
 Mendidih pada –29,8oC dalam tekanan atmosfir.
 Stabil pada temperatur baik tinggi maupun rendah.
 Tidak menimbulkan reaksi terhadap logam.
 Dapat larut bila dicampur dengan minyak.
 Kurang bereaksi terhadap karet.
 Tidak berwarna dan tidak berbau
 Cara Kerja Sitem Refrigerant
Sistem Refrigerator adalah suatu mesin atau pesawat yang mampu
bekerja untuk menghasilkan suhu atau temperatur dingin (temperatur
rendah). Fungsi utama dari mesin pendingin yaitu untuk mengambil panas
yang tidak diperlukan dari suatu ruangan, kemudian panas tersebut
dipindahkan ke tempat lain di luar ruangan yang tidak mengganggu. Kerja
tersebut dapat dilakukan dengan mengalirkan refrigerant yang bersikulasi
di dalam sistem pendingin. Dalam sistem pendingin perubahan wujud zat
terjadi, karena adanya perbedaan tekanan, sehingga media pendingin dapat
bersirkulasi.

Dari Sirkulasi tersebut dapat dijelaskan sebagai beriku ini :


1) Refrigerant pada Kompresor menerima tekanan hingga refrigerant
mengalami tekanan tinggi dan temperatur tinggi dan berbentuk cair yang
akan di sirkulasikan ke komponen Katup
2) Refrigerant pada Katup mengalami penurunan tekanan dan temperatur
menjadi rendah dan berbentuk kabut atau cair bercampur dengan gas yang
akan di sirkulasikan ke komponen Evaporator
3) Refrigerant pada Evaporator mengalami proses evaporasi yaitu proses
penguapan yang diakibatkan evaporator menyerap udara panas dalam mobil
lalu terjadilah proses penguapan sehingga refrigerant yang keluar dari
evaporator berbentuk gas dengan tekanan rendah dan temperatur rendah
2. Gambarlah Diagram Kelistrikan Sistem AC Mobil Dengan Tangan Dan Jelaskan
Cara Kerjanya!
Jawaban :
 Gambar Digram Kelistrikan Sistem AC mobil

 Cara Kerja diagram Kelistrikan AC


1) Arus dimulai dari battery yang mengalir ke fusible listrik yang lalu
dialirkan kembali ke Ignition swicth dan relay 1 untuk
menghidupkan blower motor dan blower switch
2) Setelah blower motor dan blower switch hidup AC Swicth harus
hidup sehingga lampu di indicator lamp menyala yang
menandaikan sistem AC pada mobil sedang berkerja.
3) Ketika sistem AC mobil berkerja maka akan menghidupakan atau
mengalirkan listrik ke komponen eletrik fan,relay 2 , termostat
switch yang berfungsi untuk meninggikan tekanan pada mobil,
dual pressure dan kompresor yang berfungsi mengalirkan cair
refrigerant kekeseluruh komponen AC untuk dialirkan ke
evaporator yang berfungsi mengisap pada mobil dan
menyemburkan udara dingin atau sejuk didalam mobil.
 Komponen kelistrikan dan fungsi sistem pendingin mobil

3. Buatlah Tabel Analisa Gangguan Pada Ac Mobil

Anda mungkin juga menyukai