Anda di halaman 1dari 11

TUGAS

MANAJEMEN PELAYANAN DI PUSKESMAS TUMBANG MASUKIH


KABUPATEN GUNUNG MAS.
Untuk Memenuhi Tugas Manajemen Organisasi Dan Kepemimpian

DISUSUN OLEH :

NAMA : SEPTIN FLORENSIA SIMANJUNTAK


NIM : PO.62.24.2.22.338
KELAS : A

DOSEN PEMBERI MATERI :


YENA WINEINI MIGANG, SKM, MPH.

POLTEKKES KEMENKES PALANGKARAYA


PROGRAM DIPLOMA IV KEBIDANAN
ALIH JENJANG
TAHUN 2022/2023
MANAJEMEN PUSKESMAS

Mengelola puskesmas sebagai satu unit organisasi yang didalamnya terdapat sumber daya
manusia, peralatan, anggaran dan program program kegiatan dan lingkungan internal dan eksternal
memerlukan ilmu manajemen. Manajemen diterjemahkan dalam tiga rangkaian utama yaitu P1
Perencanaan, P2 Penggerakan dan pelaksanaan serta P3 Pengawasan, Pengendalian dan Penilaian.
Langkah pertama dalam mekanisme Perencanaan Tingkat Puskesmas adalah menyusun RUK.
RUK ( Rencana Usulan Kegiatan) puskesmas yang meliputi usulan kegiatan wajib dan
usulan kegiatan pengembanga. RUK yang telah tersusun dibahas di dinas kesehatan kab/kota diajukan
ke pemda melalui dinkes. Selanjutnya RUK yang sudah terangkum dalam usulan dinkes akan
diajukan ke DPRD untuk memperoleh dukugan pembiayaan dan dukungan politis.
Dalam penyelenggaraan program/upaya kesehatan pokok di puskesmas berdasarkan
rencana yang ada dilakukan pengorganisasian. Dalam pelaksanaan program kegiatan harus jelas
siapa yang menjadi unsur pimpinan dan siapa yang menjadi unsur supervisor, dan siapa yang
menjadi unsur pelaksana serta perlu dibangun komitmen serta koordinasi perlu dikembangkan di
puskesmas melalui lokakarya mini bulanan dan lokakarya mini tribulanan. Untuk mengukur kinerja
program atau pencapaian program maka harus dituangkan dalam dokumen penilaian kinerja
puskesmas dengan menghitung hasil capaian dari standart pelayanan minimal dari enam upaya
kesehatan wajib dan upaya pengembangan yang diprioritaskan sesuai kebutuhan di wilayah
kerjanya. Agar dicapai pelayanan yang bermutu dan berkinerja tinggi, untuk itu prinsip dasar mutu
dan peningkatan kinerja perlu dipahami oleh manajer puskesmas dan staff, salah satu diantaranya juga
penyusunan standar prosedur operasional untuk tiap unit pelayanan.

A. Manajemen Perencanaan Puskesmas Tumbang Masukih


Perencanaan adalah suatu proses sistematik untuk menentukan masalah,
memperhitungkan sampai berapa jauh masalah dianggap sebagai kebutuhan yang harus
dipecahkan, memformulasikan tujuan (goals) dan sasaran (objektives) yang realistik untuk
mengurangi masalah tersebut, memilih alternative, menetapkan strategi intervensi program,
merinci program dalam kegiatan, dan menilai hasil‐ hasil program yang dilaksanakan.
Penyusunan rencana tahunan Puskesmas Tumbang Masukih untuk mengatasi masalah
kesehatan di wilayah kerja puskesmas. Rencana tahunan Puskesmas Tumbang Masukih
dibedakan atas dua macam.
1. Rencana tahunan Puskesmas Tumbang Masukih upaya kesehatan wajib.
2. Rencana tahunan Puskesmas Tumbang Masukih upaya kesehatan pengembangan.
a. Tahap Persiapan
1. Mempersiapkan staf Puskesmas Tumbang Masukih yang terlibat dalam proses
Penyusunan PTP agar memperoleh kesamaan pandangan dan pengetahuan untuk
melaksanakan tahap‐tahap perencanaan.
2. Kepala Pukesmas Tumbang Masukih membentuk tim penyusun PTP yang anggotanya
terdiri dari staf Puskesmas Tumbang Masukih.
3. Menjelaskan pedoman PTP kepada tim agar dapat memahami pedoman, demi keberhasilan
penyusunan PTP.
4. Bersama‐sama tim mempelajari kebijakan dan pengarahan yang telah diterapkan oleh Dinkes
Kabupaten Kota, Dinkes Prov, dan Kementerian Kesehatan.
b. Tahap Analisis
Untuk memperoleh informasi mengenai keadaan dan permasalahan yang di hadapi
Puskesmas Tumbang Masukih melalui proses analisis terhadap data yang dikumpulkan. Ada
dua kelompok yang perlu di kumpulkan data umum dan data khusus :
1) Data umum terdiri atas
a) Peta wilayah kerja Puskemas Tumbang Masukih dan fasilitas pelayanan .
b) Data sumber daya Puskesmas Tumbang Masukih terdiri atas ketenagaan, Obat dan
bahan habis pakai, peralatan, sumber pembiayaan, sarana dan prasarana.
c) data peran serta masyarakat.
d) data penduduk dan sasaran program.
e) data sekolah.
f) data keslin wilayah kerja Puskesmas Tumbang Masukih.
2) Data khusus ( Hasil penilaiaian kinerja Puskesmas Tumbang Masukih)
a) Data kematian di Puskesmas Tumbang Masukih
b) Kunjungan kesakitan Puskesmas Tumbang Masukih
c) 10 besar Pola penyakit di Puskesmas Tumbang Masukih
d) Status kesehatan di Puskesmas Tumbang Masukih
e) Kejadian luar biasa /KLB di Puskesmas Tumbang Masukih
f) Cakupan program Yankes 1 tahun terakhir per desa.
c. Tahap Penyusunan Rencana Usulan Kegiatan (RUK)
Penyusunan RUK Puskesmas Tumbang Masukih terdiri atas dua langkah :
1) Analisa masalah dapat dilakukaan melalui kesepakatan kelompok tim penyusun perencanaan
dan Konsil Kesehatan Kecamatan atau BMKM (badan musyawarah Kesehatan Masyarakat)
atau LSM yang peduli bidang kesehatan di kecamatan.
a) Identifikasi masalah kesenjangan antara harapan dan kenyataan yang menimbulkan rasa
tidak puas dan ada upaya untuk menanggulanginya
b) Menetapkan urutan prioritas masalah mengingat adanya keterbatasan kemampuan
mengatasi masalah bersamaan dan sekaligus juga dalam teknologi, maka dipilih dengan
kesepakatan staf Puskesmas Tumbang Masukih.Merumuskan masalah mencakup apa
masalahnya, siapa yang terkena masalahnya, berapa besar masalahnya, dimana
masalahnya dan bilamana masalah itu terjadi.
c) Mencari akar penyebab masalah dapat digunakan diagram sebab akibat dari
ishikawa/diagram tulang ikan, ataupun dari pendekatan sistem kemungkinan penyebab
masalah.
2) Penyusunan rencana usulan kegiatan meliputi upaya kesehatan wajib, pengembangan dan
penunjang yang meliputi :
a) Kegiatan tahun yang akan datang ( meliputi kegiatan rutin,
sarana/prasarana,operasional, dan program hasil analisis masalah)
b) Kebutuhan sumber daya berdasar sumber daya yang ada sekarang
c) Rekapitulasi rencana usulan kegiatan dan sumber daya yang dibutuhkan

CONTOH RUK PUSKESMAS TUMBANG MASUKIH


* dana kegiatan dirahasiakan dianggap privasi.

Indikator
No Upaya kesehatan Kegiatan tujuan sasaran Target Biaya
Keberhasilan
dana alat tenaga
1 Kia/KB Kelas Ibu Hamil

2 Pengobatan Pusling

3 Gizi Penimbangan
Rutin Balita
4 Kesling PHBS

5 P2M Skrining TBC

6 Promkes Penyuluhan
Seribu HPK

B. Manajemen Pelaksanaan Puskesmas Tumbang Masukih


Pada tahap inilah Puskesmas Tumbang Masukih melakukan tindakan dan
bersinggungan langsung dengan masyarakat serta berupaya menyelesaikan masalah kesehatan
yang timbul. Ada 2 aspek pengorganisasian ini yang sudah dipertimbangkan oleh Puskesmas
Tumbang Masukih.
1. Pengorganisasian petugas yang mana atau pelaksana diberikan tanggung jawab
berdasarkan RPK yang telah dibuat di Puskesmas Tumbang Masukih. Misalnya
penanggung jawab program KIA, program Gizi, Program Kesling, Program Imunisasi,
Program PTM, Program Promkes. Penjabaran program kerja kepada petugas harus jelas,
dan uraian tugas pada pelaksana haruslah sesuai dengan mempertimbangankan
kemampuannya.
2. Pengorganisasian tim lintas sektoral yaitu Puskesmas Tumbang Masukih menjalin
kerjasama dua pihak dalam menjalankan programnya, yaitu Program Kesehatan untuk usia
lanjut seperti pemeriksaan kesehatan rutin pada lansia pada Kelas Lansia. Selanjutnya,
Puskesmas Tumbang Masukih juga dapat bekerja sama dengan berbagai sektor seperti
sektor agama dan sektor pendidikan yaitu dalam program dalam penyuluhan kegiatan UKS
(unit kesehatan sekolah) di sekolah-sekolah tertentu. Setiap kegiatan kerjasama dapat
dilakukan secara langsung antar sektor yang bersangkutan atau melalui koordinasi
kecamatan. Setelah tugas dan wewenang sudah dibagikan kepada setiap pemegang
program Puskesmas Tumbang Masukih sesuai dengan kemampuan pelaksana, maka
langkah selanjutnya adalah melakukan pelaksanaan kegiatan tersebut.
Setelah tugas dan wewenang sudah dibagikan sesuai dengan kemampuan pemegang
program Puskesmas Tumbang Masukih, maka langkah selanjutnya adalah melakukan
pelaksanaan kegiatan tersebut. Terdapat beberapa pekerjaan yang harus diselesaikan, meliputi:
Pengkajian ulang rencana kerja, terutama mengenai masalah teknis seperti jadwal kegiatan
Posyandu, Kelas Ibu Hamil, Kelas Lansia tempat dan tanggung jawab pelaksana serta target
yang akan dicapai. Pembuatan jadwal bulanan menyeluruh yang mengikutsertakan seluruh
komponen Puskesmas Tumbang Masukih berikut tanggung jawabnya. Pelaksanaan kegiatan
sesuai dengan rencana dan waktu yang telah disepakati.
Dalam proses penyelenggaraan ini, Puskesmas Tumbang Masukih memperhatikan
aspek-aspek azas penyelenggaraan, terdapat empat azas Puskesmas Tumbang Masukih yaitu
tanggung jawab terhadap wilayah kesehatan, pemberdayaan masyarakat, keterpaduan dan
rujukan. Standar pedoman, atau sering disebut standar operasi prosedur (SOP) Puskesmas
Tumbang Masukih yang meliputi pedoman teknis, pedoman manajemen dan administrasi.
Kendali terhadap mutu, maksudnya adalah setiap petugas pelaksana harus bekerja dengan
mematuhi SOP Puskesmas Tumbang Masukih yang ada, tanggung jawab bekerja dengan
mengutamakan etika profesi. Kendali terhadap biaya adalah semua biaya kegiatatan yang
dilaksanakan yang dikenakan pada pemakai jasa pelayanan sudah sesuai dengan SOP dan
tidak membebani.
C. Manajemen Monitoring Puskesmas Tumbang Masukih
Terdapat dua jenis Monitoring pada Puskesmas Tumbang Masukih, yaitu monitoring
internal dan monitoring eksternal. Monitoring internal dilakukan oleh para atasan dan kepala
Puskesmas Tumbang Masukih. Sedangkan monitoring eksternal dilakukan oleh pihak luar dari
Puskesmas Tumbang Masukih yaitu masyarakat, Dinas Kesehatan dan pemerintahan setempat.
Aspek yang diawasi di Puskesmas Tumbang Masukih meliputi pelayanan administrasi,
teknis pelayanan kesehatan dan keuangan. Apabila di waktu pengawasan ini terdapat suatu
penyimpangan terhadap SOP, rencana ataupun perundang-undangan, maka akan dilakukan
pembinaan. Laporan ini terangkum dalam LAKIP (Laporan Akuntabilitas Kinerja Pemerintah)
Dinas Kesehatan Gunung Mas. Melalui kepala Puskesmas Tumbang Masukih, laporan ini
ditujukan kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Gunung Mas, pihak di luar Puskesmas
Tumbang Masukih seperti sektor pendidikan dan agama serta masyarakat. Penyampaian
laporan diluar Puskesmas Tumbang Masukih dapat dilakukan dengan cara membuat forum
dengan masyarakat.
Logistik obat-obatan juga mendapat pengawasan yang ketat dan pertanggungjawaban
yang jelas. Manajemen kefarmasian ini akan berurusan dengan keluar masuknya obat-obatan
di Puskesmas Tumbang Masukih. Selain itu, cara penyimpanan, pencatatan dan laporan juga
diatur. Sarana dan peralatan yang ada di Puskesmas Tumbang Masukih juga dilakukan
pertanggungjawaban atas pemakaiannya. Monitoring dilakukan dengan menggunakan
manajemen yang sesuai. Alat-alat yang ada di Puskesmas Tumbang Masukih telah dicek
kelayakannya secara bertahap. Kalibrasi secara tepat dan teratur juga dilaksanakan agar alat
tidak memberikan eror yang signifikan ketika digunakan.

D. Manajemen Evaluasi Puskesmas Tumbang Masukih


Manajemen Evaluasi merupakan tindak lanjut yang bertujuan untuk menilai sampai
seberapa jauh pencapaian dan hambatan-hambatan yang dijumpai oleh staf Puskesmas
Tumbang Masukih dalam pelaksanaan program puskesmas pada bulan yang lalu, sekaligus
pemantauan rencana kegiatan Puskesmas Tumbang Masukih, sehingga dapat dibuat
perencanaan ulang yang lebih baik dan sesuai dengan tujuan yang hendak dicapai.
Secara garis besar lingkup evaluasi kinerja Puskesmas Tumbang Masukih berdasarkan
pada upaya-upaya Puskesmas Tumbang Masukih dalam menyelenggarakan :
1. Pelayanan kesehatan yang meliputi:
a. Upaya Kesehatan Wajib sesuai dengan kebijakan nasional, di mana penetapan jenis
pelayanannya disusun oleh Dinas Kesehatan Kabupaten/ Kota.
b. Upaya Kesehatan Pengembangan antara lain penambahan upaya kesehatan atau
penerapan pendekatan baru (inovasi) upaya kesehatan dalam pelaksanaan
pengembangan program kesehatan yang dilaksanakan di Puskesmas Tumbang
Masukih
2. Pelaksanaan manajemen Puskesmas dalam penyelenggaraan kegiatan, meliputi:
a. Proses penyusunan perencanaan, pelaksanaan lokakarya mini dan pelaksanaan
penilaian kinerja Puskesmas Tumbang Masukih.
b. Manajemen sumber daya termasuk manajemen alat, obat, keuangan, dan lain-lain.
3. Mutu pelayanan Puskesmas, meliputi:
a. Penilaian input pelayanan berdasarkan standar yang ditetapkan.
b. Penilaian proses pelayanan dengan menilai tingkat kepatuhannya terhadap standar
pelayanan yang telah ditetapkan.
c. Penilaian out-put pelayanan berdasarkan upaya kesehatan yang diselenggarakan. Di
mana masing-masing program/ kegiatan memiliki indikator mutu tersendiri, sebagai
contoh angka drop out pengobatan pada program penanggulangan TBC.
d. Penilaian out-come pelayanan antara lain melalui pengukuran tingkat kepuasan
pengguna jasa pelayanan Puskesmas Tumbang Masukih. Belum semua kegiatan
pelayanan yang dilaksanakan di Puskesmas dapat dinilai tingkat mutunya, baik dalam
aspek input, proses, out-put maupun out-come- nya, karena indikator dan mekanisme
untuk penilaiannya belum ditentukan.
Sesuai dengan kebutuhan dan permasalahan akan menetapkan jenis kegiatan yang
direncanakan untuk dilaksanakan, dan kemudian hasilnya dinilai berdasarkan rencana yang
telah disusun. Hasil kegiatan Puskesmas Tumbang Masukih yang diperhitungkan meliputi
kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Puskesmas Tumbang Masukih dan jaringannya di
wilayah kerja Puskesmas Tumbang Masukih, baik kegiatan yang dilaksanakan di dalam
gedung maupun di luar gedung. Untuk beberapa jenis kegiatan tertentu, Puskesmas Tumbang
Masukih dapat memperoleh bantuan teknologi ataupun tenaga dari Puskesmas sekitarnya atau
tingkat kabupaten/ kota (sebagai contoh: dalam situasi emergensi/ KLB, pelayanan kesehatan
di daerah tertinggal, perbatasan, transmigrasi, komunitas adat terpencil, dan lain-lain) maka
peran perbantuan dapat diabaikan, sehingga hasilnya dapat diperhitungkan sebagai kegiatan
Puskesmas Tumbang Masukih.
Selanjutnya dalam melakukan analisa permasalahan/ kesenjangan kegiatan Puskesmas
Tumbang Masukih, maka komponen input sumber daya dan lingkungan dipergunakan sebagai
bahan pertimbangan baik dalam mencari penyebab masalah maupun penetapan alternatif
pemecahan masalah.
LAMPIRAN
KEGIATAN LOKA KARYA MINI PUSKESMAS TUMBANG MASUKIH
KEGIATAN LINTAS SEKTOR PUSKESMAS TUMBANG MASUKIH
KEGIATAN PELAYANAN PUSKESMAS TUMBANG MASUKIH

Anda mungkin juga menyukai