Anda di halaman 1dari 1

TUGAS TUTORIAL II

MATA KULIAH PEMBELAJARAN MATEMATIKA SD/ PDGK4406/3SKS


SUMBER : MODUL 4, 5, DAN 6 (HALAMAN 4.1 – 6.53)
Selesaikan soal berikut dengan teliti dan mandiri, jangan lupa saudara sertakan
nama, nim, kode mata kuliah, nama mata kuliah, semester, pokjar dan nama
tutor.

1. Selesaikanlah dengan langkah langkah yang jelas (Sumber Modul 4)


a. Bentuk pecahan rasional dari 0,4666…. adalah ?
b. Notasi ilmiah baku yang benar dari 345,67 adalah ?
c. Pembulatan 37924,465 sampai perseratusan terdekat adalah ?
d. Sebuah pusat perbelanjaan sedang dibangun di kota Medan. Jika dimulai
pada tanggal 1 Mei 2023, diperkirakan pusat perbelanjaan itu akan
selesai dibangun pada tanggal 1 Agustus 2023. Guna mencapai target
tersebut, kontraktor mempekerjakan 100 pekerja. Namun, dengan
pertimbangan libur akhir tahun, kontraktor ingin mempercepat pekerjaan
dengan menambah 84 pekerja. Tanggal berapa pekerjaan tersebut akan
selesai dan berapa hari lebih cepat dari perkiraan selesai?

2. Jelaskan pengertian dan berikan contoh/gambar dari istilah berikut


(Sumber Modul 5)
a. Titik d. Bidang Banyak
b. Garis e. Bidang Datar
c. Miskonsepsi Pembelajaran Bangun Ruang

3. Tuliskan rumus luas dan volume dari bangun ruang berikut dan berikan satu
contoh soal dan jawab untuk setiap bangun ruang berikut: (Sumber Modul
6)
a. Kubus d. Prisma Segitiga
b. Balok e. Tabung
c. Limas Segiempat f. Kerucut

4. Tangki minyak berbentuk tabung dengan jari jari 3,5 dm dan tingginya 10
dm diisi penuh dengan minyak makan. Minyak makan tersebut akan
dipindahkan ke dalam kaleng berbentuk balok dengan panjang 2 dm, lebar 2
dm dan tinggi 3,5 dm. Bila nilai 𝜋 = 22/7, berapa buah kaleng berbentuk
balok yang diperlukan untuk memindahkan seluruh minyak makan
tersebut? (Sumber Modul 6)

Anda mungkin juga menyukai