Anda di halaman 1dari 3

Nama : Hery Hadiat Pirmansyah

NIM : 042185229

Jurusan : Ilmu Komunikasi

Mata Kuliah : Metode Penelitian Sosial

Tugas 1

Soal :

1. Pilihlah masalah penelitian yang berkaitan dengan Covid-19.

Jelaskan alasan Anda memilih masalah tersebut!

Kemudian buatlah draft judul dari masalah penelitian Anda tersebut!

2. Tentukan pendekatan penelitian yang tepat untuk masalah dan draft judul penelitian
yang telah Anda pilih tersebut, dan jelaskan alasan Anda memilih pendekatan
tersebut!

3. Jelaskan langkah-langkah penelitian sesuai dengan pendekatan penelitian yang telah


Anda pilih tersebut!

Jawaban :

1. Efektivitas Kegiatan Daring di Kecamatan Cibatok Selama Pandemi Covid-19


Alasan memilih judul tersebut karena peneliti ingin mengetahui seberapa efektif kah
kebijakan pemerintah tersebut dalam meminimalisir angka penyebaran Covid-19 di
Kab. Bogor serta ingin mengetahui keluhan dari adanya penerapan kebijakan tersebut.
Draft yang akan dimuat dalam penelitian diatas adalah: Latar belakang, rumusan
masalah, pertanyaan penelitian, tujuan penelitian, ruang lingkup dan batasan
penelitian, manfaat penelitian, kontribusi penelitian, ruang lingkup dan batas
penelitian, dan tinjauan pustaka.
2. Pendekatan penelitian yang akan digunakan dalam penelitian tersebut adalah
menggunakan pendekatan penelitian deskriptif. Pendekatan penelitian deskriptif
sering juga disebut dengan penelitian survei. Alasan memilih pendekatan penelitian
deskriptif karena peneliti bermaksud untuk membuat deskripsi mengenai situasi
atau kejadian - kejadian. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang semata -
mata melakukan akumulasi data dasar dalam cara deskriptif , tidak mencari atau
menerangkan saling hubungan, menguji hipotesis , membuat ramalan atau
mendapatkan makna dan implikasi. Penelitian ini adalah penelitian survei dan
sensus. Dalam pendekatan deskriptif, peneliti akan mencari tahu seberapa efektiv
kegiatan daring berlangsung guna meminimalisir angkat penyebaran. Peneliti akan
survei langsung ke lapangan lalu mengumpulkan draft yang sudah dimuat kemudian
dijadikan sebuah deskriptif, sehingga peneliti akan menemukan kelebihan dan
kekurangan dalam kebijakan tersebut guna sebagai evaluasi seberapa efektifnya.
3. Langkah-langkah penelitian yang akan dilakukan yaitu:
a. Identifikasi, pemilihan, dan perumasahan masalah.
Masalah yang harus dipecahkan melalui penelitian selalu tersedia dan cukup
banyak, tinggal peneliti mengidentifikasi, memilih, dan merumuskan. Setelah
mengidentifikasi, harus bisa memilih permasalahan yang paling layak untuk
diteliti.
b. Penelaahan pustaka atau penyusanan landasan teori.
Setelah masalah dirumuskan, maka langkah selanjutnya adalah mencari teori-
teori, konsep-konsep, generalisasi-generalisasi yang diperoleh dari hasil
penelitian.
c. Perumusan hipotesis.
Hipotesis penelitian adalah jawaban sementara terhadap permasalahan
penelitian, yang kebenarannya masih harus diuji secara empirik.
d. Perumusan definisi operasional variabel-variabel.
Definisi operasional variabel yang dapat diamati atau diobservasi ini penting
karena variabel yang dapat diamati itu dapat membuka kemungkinan bagi
orang lain untuk melakukan hal yang serupa.
e. Penyusunan desain penelitian.
Desain penelitian ditentukan oleh variabel penelitian yang sudah diidentifikasi
dan hipotesis yang akan diuji kebenarannya.
f. Pemilihan dan pengembangan alat pengumpulan data.
Dalam suatu penelitian, alat pengumpulan data atau instrumen menentukan
kualitas data yang dikumpulkan, dan kualitas data menentukan kualitas
penelitian.
g. Penentuan populasi dab sampel penelitian.
h. Pengumpulan data.
i. Pengolahan dan analisis data.
Data yang terkumpul akan diolah. Pertama yang dilakukan oleh peneliti adalah
data harus diseleksi berdasarkan reliabilitas dan validitasnya.
j. Interpretasi hasil analisisi data.
k. Penyusunan laporan.
Langkah terakhir dari seluruh rangkaian penelitian adalah penyusunan
laporan. Laporan penelitian bersifat sangat penting karena dengan laporan itu
syarat keterbukaan ilmu pengetahuan dan penelitian dapat dipenuhi.

Sumber referensi:

Aslichati, Lilik. Prasetyo, Bambang. Irawan, Prasetya. Metode Penelitian Sosial. Tangerang
Selatan: Universitas Terbuka.

Anda mungkin juga menyukai