Anda di halaman 1dari 2

TUGAS TUTORIAL 1 (TT1)

PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK / MKDK4002 S1 PGSD


NAMA : YOSSI DIO MAHARANI
NIM : 857510063
MASA REGISTRASI 2023.1

Jawaban
1. apa kaitan antara proses perkembangan dengan proses pertumbuhan jelaskan dan
berikan contohnya :
Pertumbuhan adalah suatu proses pertambahan ukuran, baik volume, bobot, dan
jumlah sel yang bersifat irreversible (tidak dapat kembali ke asal). Sedangkan,
perkembangan adalah perubahan atau diferensiasi sel menuju keadaan yang lebih
dewasa.
contohnya pertumbuhan adalah pada masa kanak-kanak. kita makin tinggi.
tumbuhan makin tinggi.
contoh perkembangan adalah pada saat kita kecil belum bisa berpikir kritis setelah
dewasa kita bisa melakukan nya.

2. prinsip-prinsip dasar perkembangan.


prinsip dasar perkembangan menurut pakar psikologi pendidikan, Eggen dan
Kauchack (2016).
Perkembangan bergantung pada genetik dan lingkungan Bertambahnya
umur menyebabkan adanya perubahan-perubahan fisik dan genetik dalam diri
manusia. Hal ini sangat berpengaruh terhadap perkembangan mereka. Sebagai
contoh, siswa SMA secara alami mempunyai kemampuan kognitif yang lebih matang
dari pada anak TK sehingga kurikulum TK memang tidak dirancang untuk
mempelajari sesuatu yang abstrak, misalnya fisika atau kimia organik. Faktor turunan
(hereditas) dan genetik ini berinteraksi dengan lingkungan (perhatikan karakteristik
perkembangan yang menyatakan bahwa perkembangan itu kontekstual) sehingga
kematangan dan capaian perkembangan tidak bisa dilepaskan dari lingkungan hidup
seseorang.
Proses yang teratur dan mengikut pola yang dapat diprediksi Sesuai dengan
definisinya, perkembangan terjadi secara sistematis, bukan kebetulan dan bukan
pula sementara saja. Perkembangan adalah proses yang teratur, terbangun secara
berangsur-angsur, dan ada polanya. Sebagai contoh, anak batita (di bawah 3 tahun)
bergumam dan mengeluarkan bunyi-bunyian sebelum benar-benar berbicara,
merangkak sebelum berjalan, dan belajar mengenal konsep konkret, seperti hewan,
rumah, dan sebagainya, sebelum mengenal konsep yang lebih abstrak, misalnya
demokrasi atau konsep energi dalam pelajaran IPA. Pola perkembangan ini berlaku
pada seluruh manusia pada umumnya.
Orang berkembang dengan kecepatan berbeda-beda Meskipun secara
umum pola perkembangan dapat diprediksi atau ditebak berdasarkan usia
seseorang, kecepatan seseorang untuk mencapai tahap perkembangan tertentu
tidak selalu sama. Ada anak-anak yang dapat berbicara lebih dini daripada anak
lainnya dan ada juga anak yang mengalami perkembangan fisik yang lebih cepat
daripada teman-temannya. Adakah siswa di satu kelas yang Anda ajar berperilaku
lebih kekanak-kanakan dibandingkan teman-temannya? Hal ini menunjukkan bahwa
setiap individu berkembang dengan kecepatan yang berbeda-beda.

3. Fadil merupakan seorang siswa di SD Langit Biru pada masa ini Perkembangan
kognitif fadil di tahap ini berlangsung sekitar usia 9-10 tahun pada masa ini fadil
berada pada tahap operasional konkret, dan ditandai dengan perkembangan
pemikiran yang terorganisir dan rasional. Piaget menganggap tahap konkret sebagai
titik balik utama dalam perkembangan kognitif anak, karena menandai awal
pemikiran logis. Pada tahapan ini, Si Kecil cukup dewasa untuk menggunakan
pemikiran atau pemikiran logis, tapi hanya bisa menerapkan logika pada objek fisik.
Anak mulai menunjukkan kemampuan konservasi (jumlah, luas, volume, orientasi).
Meskipun anak bisa memecahkan masalah dengan cara logis, mereka belum bisa
berpikir secara abstrak atau hipotesis,
Fadil mampu berpikir secara logis mengapa air didalam akuarium itu bisa berkurang
padahal akuarium tidak bocor namun dalam kondisi ini fadil hanya menerapkan
logika pada objek fisik yaitu akuarium. Fadil mulai menunjukan kemampuan
konservasi dengan melihat volume air yang berkurang, namun meskipun fadil bisa
memecahkan maslah dengan logis, fadil belum mampu berfikir secara abstrak atau
hipotesis.

Lalu bagai mana guru menjawab pertanyaan fadil ?


Guru bisa menjawab “ Penyebabnya bisa jadi adanya cipratan air yg keluar dari
aquarium. Misalnya oleh sistem sirkulasi air. Penyebab lainnya adanya kebocoran
pada sistem sirkulasi kalua tidak ada yang bocor bisa juga penyebab utamanya
adalah proses penguapan air”

Anda mungkin juga menyukai