Anda di halaman 1dari 5

STUDI KELAYAKAN BISNIS

“ FIRST STEP “

Disusun sebagai salah satu syarat kelulusan Mata Kuliah Praktikum Studi
kelayakan Biisnis

Nama : M.Rasya Azkian


NPM : 24023121109
Assisten : Devina Anlia Nisa

UNIVERSITAS GARUT
FAKULTAS EKONOMI
PROGRAM STUDI MANAJEMEN
LABORATORIUM STUDI KELAYAKAN BISNIS
2023
ASPEK MANAJEMEN
3.1 Perencanaan (Planning)
3.1.1 Tujuan Usaha
First Step didirikan karena saya melihat dikampus yang orang-orang tidak
memperhatikan kebersihan Sepatu nya namun tidak semua memiliki
waktu atau keterampilan untuk membersihkan sepatu sendiri. Dengan
memberikan pelayanan pencucian sepatu yang cepat, mudah, dan
berkualitas, First Step dapat menjadi solusi bagi mereka yang
membutuhkan layanan tersebut. Dengan fokus pada pelayanan yang
memuaskan, First Step dapat menarik banyak pelanggan dan menjadi
pilihan utama dalam layanan pencucian sepatu.

3.1.2 Rencana Kerja


1. Tahun 2023
a. Memperkenalkan usaha secara aktif melalui pemasaran online dan offline
untuk meningkatkan brand awareness.
b. Meningkatkan kualitas layanan dengan memperbaiki proses pencucian
dan costumize sepatu.
c. Mengembangkan layanan pickup dan delivery untuk meningkatkan
kenyamanan pelanggan.

2. Tahun 2024
a. Memperluas jangkauan usaha dengan membuka cabang baru di
beberapa wilayah strategis.
b. Menjalin kerja sama dengan beberapa toko sepatu terkemuka untuk
memperluas jaringan pelanggan.
c. Meningkatkan keahlian staf melalui pelatihan dan workshop agar dapat
memberikan pelayanan yang lebih baik dan berkualitas tinggi.
3. Tahun 2025
a. Menerapkan teknologi terbaru dalam pencucian sepatu dan costumize
sepatu untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan.
b. Menambah jenis layanan baru, seperti penyediaan aksesori sepatu, untuk
memenuhi kebutuhan pelanggan yang lebih luas.
c. Memperkenalkan program loyalitas pelanggan untuk memperkuat
hubungan dengan pelanggan tetap dan menarik pelanggan baru.

3.2 Pengorganisasian (Organizing)


3.2.1 Struktur Organisasi
Berikut adalah struktur organisasi dalam Usaha First Step :

Gambar 2.3 Struktur Organisasi

Owner

Bagian Bagian Bagian


Bagian
Marketing & Keuangan Dan Costumer
Produksi
Sales Adrimistrasi Service

3.2.2 Bentuk Organisasi


Organisasi First Step menggunakan bentuk organisasi fungsional,
dimana tugas dan tanggung jawab dibagi berdasarkan departemen atau
fungsi, seperti produksi, pemasaran, keuangan, dan layanan pelanggan.
Masing-masing departemen atau fungsi memiliki tugas dan tanggung
jawab khusus sesuai dengan fungsinya. First Step memiliki beberapa
departemen yang terdiri dari produksi, marketing dan penjualan,
keuangan dan administrasi, serta customer service.
3.2.3 Pembagian Kerja
1. Pemilik Usaha (Owner): Bertanggung jawab atas pengembangan strategi
bisnis, manajemen keuangan, pengembangan produk dan layanan, dan
pengambilan keputusan penting. Pemilik usaha juga bisa terlibat
langsung dalam operasional sehari-hari, terutama pada tahap awal
usaha.
2. Marketing dan Penjualan: Bertanggung jawab atas strategi pemasaran
dan penjualan produk atau layanan, termasuk promosi, iklan, dan
hubungan dengan pelanggan. Tim ini juga dapat mengelola media sosial
dan membangun jaringan kontak untuk meningkatkan penjualan.
3. Produksi: Bertanggung jawab atas produksi barang atau jasa, termasuk
persiapan bahan baku, proses produksi, dan pengemasan produk. Tim
produksi juga dapat membantu dalam pengembangan produk baru dan
perbaikan proses produksi.
4. Keuangan dan Administrasi: Bertanggung jawab atas manajemen
keuangan, termasuk pengelolaan kas, penggajian karyawan, pembayaran
pajak, dan administrasi umum. Tim ini juga dapat membantu dalam
penentuan harga produk dan strategi penghematan biaya.
5. Customer Service: Bertanggung jawab atas menjaga hubungan baik
dengan pelanggan, memberikan pelayanan yang baik, dan menangani
keluhan pelanggan. Tim ini juga dapat membantu dalam meningkatkan
kepuasan pelanggan dan meningkatkan reputasi usaha.

3.2.4 Sistem Koordinasi


Sistem Koordinasi antara pemilik dan pegawai dilakukan melalui sistem
evaluasi kinerja dan pengembangan karyawan. Pemilik atau manajer
umum secara berkala melakukan evaluasi kinerja karyawan dan
memberikan umpan balik yang konstruktif terhadap kinerja karyawan.
Selain itu, First Step juga memberikan kesempatan bagi karyawan untuk
mengembangkan diri dan meningkatkan kemampuan melalui pelatihan
dan pengembangan.
3.2.5 Pelimpahan Wewenang
Jika salah satu pegawai tidak dapat bekerja pada First Step, pelimpahan
wewenang kebijakan dapat dilakukan kepada pegawai lain yang memiliki
kualifikasi dan kompetensi yang sesuai dengan tugas-tugas yang harus
dilakukan. Diperlukan proses pelatihan dan pengembangan karyawan
agar mereka memiliki kemampuan dan keterampilan yang cukup untuk
mengambil alih tanggung jawab dan tugas tersebut.

3.3 Penggerakan (Actuating)


Gaya kepemimpinan demokratis atau partisipatif, pemimpin
memperbolehkan anggota tim untuk terlibat dalam pengambilan
keputusan dan memberikan ruang bagi kreativitas anggota tim. Pemimpin
memberikan petunjuk yang jelas dan membantu dalam diskusi produktif
agar anggota tim dapat memberikan masukan dan ide-ide yang berharga.
Dalam hal ini, keterlibatan dan motivasi anggota tim dapat ditingkatkan,
sehingga dapat membantu mencapai tujuan bersama.

3.4 Pengendalian (Controlling)


1. Monitoring
First Step melakukan monitoring kinerja secara berkala untuk memastikan
bahwa setiap departemen dan karyawan memenuhi standar yang telah
ditetapkan. Dengan monitoring kinerja, First Step dapat mengidentifikasi
masalah atau kelemahan dalam sistem dan menetapkan tindakan
perbaikan yang sesuai.
2. Evaluasi
First Step juga melakukan evaluasi terhadap kepuasan pelanggan melalui
survei dan umpan balik pelanggan. Dengan mengumpulkan data dari
pelanggan, First Step dapat mengevaluasi layanan dan produk yang
ditawarkan dan menentukan apakah ada area yang perlu diperbaiki.
3. Perbaikan
First Step selalu berusaha untuk meningkatkan kinerja dan layanan kita.
Setelah melakukan evaluasi, kami akan mengimplementasikan tindakan
perbaikan dan mengukur dampaknya pada kinerja dan kepuasan
pelanggan.

Anda mungkin juga menyukai