Anda di halaman 1dari 2

PERJANJIAN SEWA

MENYEWA
Sri Reski Putri Ananda Agus Triani
202110110311056
Hukum Perdata II (I)

DIATUR DALAM PASAL


1548 KUHPER

Waktu terjadinya
Pasal 1548 KUH Perdata, menyatakan bahwa sewa
menyewa adalah suatu perjanjian dengan dimana pihak
yang satu mengikatkan dirinya untuk memberikan kepada
pihak lainnya kenikmatan dari sesuatu barang, selama
suatu waktu tertentu dan dengan pembayaran sesuatu
harga, yang oleh pihak tersebut belakangan itu dipenuhi
pembayarannya.

Sifatnya
Sebagai perjanjian yang bersifat timbal-balik, perjanjian
sewa-menyewa menimbulkan hak dan kewajiban bagi
para pihak yang membuatnya. Pada perjanjian sewa-
menyewa adalah menjadi hak si penyewa untuk
menerima dan menikmati obyek sewaan dan membayar
biaya sewa secara tepat waktu merupakan kewajiban
utamanya.

Unsur Esensialia
Unsur esensialia dari sewa menyewa adalah barang,
harga dan waktu tertentu. Sebagaimana halnya perjanjian
jual beli, perjanjian sewa menyewa merupakan perjanjian
konsesualisme, dimana perjanjian terbentuk berasaskan
kesepakatan antara para pihak, satu sama lain saling
mengikatkan diri.
Unsur Naturalia
Unsur Naturalia, adalah bagian perjanjian yang oleh
Undang – Undang diatur, tetapi oleh para pihak dapat
diganti, sehingga bagian tersebut oleh Undang – Undang
diatur dengan hukum yang sifatnya mengatur atau
menambah.

Hak & Kewajiban


Kewajiban pihak yang menyewakan diatur dalam Pasal
1550 KUHPerdata, diantaranya sebagai berikut:
1. Menyerahkan barang yang disewakan kepada si
penyewa
2. Memelihara barang yang disewakan sedemikian,
sehingga barang tersebut dapat dipakai untuk suatu
keperluan tertentu yang telah disepakati;
3. Memberikan si penyewa kenikmatan yang tentram
daripada barang yang disewakan selama
berlangsungnya suatu kegiatan sewa.

Batal atau Berakhir


Pasal 1338 ayat (2) KUH Perdata memberi kemungkinan
berakhirnya suatu perjanjian dengan adanya kesepakatan
antara kedua belah pihak. Suatu kegiatan sewa menyewa
dapat berakhir jika waktu yang telah ditentukan dan
disepakati telah habis. Meskipun begitu, dalam perjanjian
sewa-menyewa dapat diperpanjang sesuai dengan
ketentuan dan kesepakatan bersama.

Anda mungkin juga menyukai