Anda di halaman 1dari 11

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr. WB.,

Puji syukur kita haturkan selalu kepada Tuhan Yang Maha Esa, Karena atas karunia-Nya kita
masih diberikan kesehatan sampai saat ini, dan juga atas rahmat-Nya saya bisa
menyelesaikan Karya Tulis ini dengan baik dan tepat waktu.

Karya tulis saya berjudul "Kewirausahaan". Karya tulis ini, saya tulis berdasarkan beberapa
sumber yang saya dapat. Apabila yang saya cantumkan pada karya tulis ini terdapat
kesalahan, saya mohon maaf.

Terimakasih kepada para pembaca, yang telah membaca karya tulis yang saya buat ini.
Harapan saya, semoga karya tulis ini bisa bermanfaat bagi para pembaca.

Waalaikumsalam Wr. Wb.

Palu, 1 April 2023

Penulis
KEWIRAUSAHAAN

A. PENGERTIAN USAHA, WIRAUSAHA, DAN KEWIRAUSAHAAN


1. Pengertian Usaha Dan Bisnis
● Usaha adalah upaya manusia untuk melakukan sesuatu guna mencapai
tujuan tertentu dan untuk memenuhi kehidupan sehari-hari.
● Bisnis atau niaga adalah serangkaian usaha yang dilakukan individu
atau kelompok dengan menawarkan barang dan jasa untuk
mendapatkan keuntungan (laba). Arti bisnis juga bisa didefinisikan
sebagai menyediakan barang dan jasa guna untuk kelancaran sistem
perekonomian.
● Meski sama-sama bertujuan meraup keuntungan, usaha dan bisnis
merupakan dua kegiatan ekonomi yang berbeda. Perbedaan bisnis dan
usaha ini dipengaruhi oleh beberapa faktor, misalnya pelaku kegiatan.
● Secara umum, usaha merupakan tindakan atau kegiatan yang terjadi
dalam lingkup perekonomian. Adapun bisnis berarti usaha untuk
menjual produk, baik barang maupun jasa, yang dilakukan secara
perorangan maupun kelompok. Bila usaha dijalankan oleh pengusaha,
maka bisnis dikelola oleh pebisnis.
● Meski ada perbedaan bisnis dan usaha yang cukup signifikan,
keduanya saling berkaitan. Tak jarang pengusaha memiliki beberapa
sektor bisnis. Karenanya, usaha merupakan kegiatan utama yang
menciptakan banyak bisnis baru.

2. Pengertian Wirausaha
● Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pengertian
wirausaha sama dengan wiraswasta, yaitu orang yang pandai atau
berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru,
menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya,
serta mengatur permodalan operasinya.
● Menurut J.B Say (1803), Wirausaha adalah pengusaha yang mampu
mengelola sumber-sumber daya yang dimiliki secara ekonomis (efektif
dan efisien) dan tingkat produktivitas yang rendah menjadi tinggi.
● Menurut Harvey Leibenstein (1968, 1979), Pengertian kewirausahaan
adalah kegiatan yang mencakup hal-hal yang dibutuhkan untuk
menciptakan atau melaksanakan perusahaan pada saat semua pasar
belum terbentuk atau belum teridentifikasi dengan jelas, atau
komponen fungsi produksinya belum diketahui sepenuhnya.
● Menurut Penrose (1963), kegiatan kewirausahaan mencakup
identifikasi peluang-peluang di dalam sistem ekonomi.
● Menurut Burgess (1993), Definisi wirausaha adalah seseorang yang
melakukan pengelolaan, mengorganisasikan, dan berani menanggung
segala risiko dalam menciptakan peluang usaha dan usaha yang baru.
● Tujuan Wirausaha adalah mengelola dan berani untuk menanggung
segala risiko dalam menciptakan peluang usaha dan usaha baru. Selain
itu, tujuan wirausaha merupakan suatu nilai yang harus diwujudkan
dalam perilaku sebagai acuan dan proses dalam hasil bisnis. Sehingga,
menghasilkan banyak wirausaha yang berkualitas.
● Sifat-sifat seorang wirausahawan adalah: Memiliki sifat keyakinan,
kemandirian, individualitas, optimisme. Selalu berusaha untuk
berprestasi, berorientasi pada laba, memiliki ketekunan dan ketabahan,
memiliki tekad yang kuat, suka bekerja keras, energik dan memiliki
inisiatif.

3. Pengertian Kewirausahaan
● Menurut KBBI, kewirausahaan adalah serapan dari dua frasa, 'wira'
yang artinya laki-laki atau mandiri dan 'usaha' yang berarti sebuah
kegiatan yang membutuhkan tenaga dan pikiran untuk mencapai suatu
maksud. Gampangnya, definisi kewirausahaan adalah adalah proses
mendirikan dan menjalankan bisnis atau suatu usaha.
● Dalam Slamet et.al (2014:5) kewirausahaan adalah proses menciptakan
sesuatu yang baru dan memiliki nilai dengan mengorbankan waktu dan
tenaga, melakukan pengambilan risiko finansial, fisik, mapun sosial,
serta menerima imbalan moneter dan kepuasan serta kebebasan
pribadi.
● Menurut Peter F. Drucker (Anwar, 2014:2) mengatakan bahwa
kewirausahaan merupakan kemampuan dalam menciptakan sesuatu
yang baru dan berbeda.
● Thomas W. Zimmerer, kewirausahaan adalah penerapan keinovasian
dan kreativitas untuk pemecahan masalah dan memanfaatkan berbagai
peluang yang dihadapi orang lain setiap hari.
● Menurut Penrose, aktivitas kewirausahaan meliputi berbagai peluang
yang diidentifikasi dalam sebuah sistem ekonomi. Kemampuan atau
kapasitas kewirausahaan berbeda dengan kapasitas manajerial.
● Tujuan kewirausahaan adalah menumbuhkan jiwa yang tangguh,
pantang menyerah, memiliki daya saing, kreatif, juga inovatif.
● Menurut Geoffrey G Meredith dalam buku Kewirausahaan: Teori dan
Praktek (1996), menyebutkan ada enam ciri-ciri wirausaha yaitu
memiliki rasa percaya diri, berorientasi pada tugas dan hasil, berani
mengambil resiko, berjiwa kepemimpinan, memiliki ide yang orisinil,
dan berorientasi pada masa depan.
● Dalam buku Kewirausahaan dalam Disiplin Ilmu Kesehatan (2021)
karya Syahriadi, dkk, adanya wirausaha dapat menciptakan lebih
banyak lapangan pekerjaan, memberi motivasi kepada masyarakat
untuk menciptakan inovasi baru, serta memberi pengaruh positif
kepada masyarakat dan lingkungan untuk berani berwirausaha.
● Kewirausahaan memiliki banyak sekali manfaat, baik itu manfaat bagi
dirisendiri, masyarakat (sosial) maupun negara.
● Manfaat kewirausahaan bagi diri sendiri seperti:
○ Peluang untuk Menentukan Nasib Diri Sendiri
○ Kesempatan untuk Melakukan Perubahan
○ Mewujudkan dan mengembangkan potensi
○ Mendapatkan keuntungan, nama, dan tempat
○ Peluang mendapatkan semakin banyak relasi atau dikenal lebih
banyak orang.
● Manfaat kewirausahaan bagi masyarakat seperti:
○ Terbukanya lapangan pekerjaan
○ Berkurang nya tingkat pengangguran
○ Memotivasi masyarakat untuk terus berusaha
○ Membantu masyarakat yang kurang mampu
● Manfaat kewirausahaan bagi negara seperti:
○ Meningkatkan tingkat pendapatan nasional
○ Memajukan pasar UMKM di hadapan dunia
○ Menjadikan negara semakin produktif

B. PENTINGNYA PENGEMBANGAN KEWIRAUSAHAAN


1. Mengoptimalkan Kapasitas Diri Pengusaha
Ketika menjalankan kegiatan wirausaha, para pengusaha wajib mempunyai
mental baja agar dapat memacu potensi yang ada pada dirinya. Pun demikian
dalam hal perencanaan keuntungan bagi usaha yang sedang dijalankan.
Disamping itu, kesempatan untuk memperoleh hasil yang lebih baik akan
terbuka lebar saat pengusaha mampu mengoptimalkan potensi yang
dimilikinya.

2. Mencapai Keuntungan dari Hasil Kerja Keras


Dengan menjadi seorang pengusaha yang melek wawasan kewirausahaan,
secara otomatis bisnis tersebut berada sepenuhnya dalam kendali Anda.
Alhasil, keuntungan maksimum dari hasil kerja keras Anda bisa menjadi
motivasi bagi diri sendiri supaya bisa mendapatkan keuntungan yang lebih
lagi.

3. Memperkecil Risiko Kerugian


Seorang pelaku usaha wajib mempunyai daya analisis yang baik atas apa yang
dikerjakannya. Sebagai contoh, wirausahawan harus mampu menganalisis
risiko kerugian, persaingan kompetitor, nilai jual produk dagangannya,
kemampuan melihat pasar, pun informasi lain terkait break event point. Yang
mana diketahui, pengetahuan-pengetahuan tersebut akan membantu
perusahaan menghindari kerugian dalam jangka panjang.

4. Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan dan Tidak Berperilaku Konsumtif


Melalui skil kewirausahaan yang baik, pebisnis akan memiliki jiwa
kepemimpinan, baik bagi dirinya sendiri ataupun karyawan yang notabene
berada di bawah pengawasannya. Secara sederhana, kewirausahaan akan
menumbuhkan sikap kepemimpinan atau mengendalikan diri sendiri berikut
anggota dalam organisasi terkait mengenai pengambilan suatu keputusan.
Pun, pengusaha yang menerapkan ilmu kewirausahaan akan bisa mengelola
dananya dengan baik dan tidak boros dalam penggunaan operasional usaha.
Pada dasarnya, dalam menjalankan perusahaan dan bisnis dibutuhkan sistem
pengelolaan finansial yang tepat agar berbagai risiko yang tidak diinginkan
bisa dihindarkan.

5. Mempermudah Pencatatan Finansial


Pencatatan keuangan dan operasional yang detail dan akurat diperlukan untuk
urusan evaluasi dan record bagi perusahaan. Tujuannya, berbagai kesalahan
tulis atau format yang kurang rapi bisa dihindarkan. Dengan demikian, risiko
timbulnya kecurangan dalam keuangan perusahaan bisa disajikan secara lebih
optimal dan transparan.

C. HAL-HAL PENTING DALAM MEMBANGUN WIRAUSAHA


Seorang wirausahawan atau pengusaha biasanya identik dengan kreativitas,
sehingga dengan kreativitas yang dimiliki ia dapat menciptakan suatu usaha baru yang
mungkin belum pernah dipikirkan oleh orang lain. Adakalanya juga mereka tidak
sengaja untuk menjadi wirausaha atau dimulai dari sebuah hobi. Misalnya seseorang
yang memiliki hobi memasak, bila ia memiliki modal dan kemauan untuk
mengembangkan bakatnya tersebut ia dapat membuka usaha catering.
Secara umum latar belakang seseorang ingin menjadi wirausahawan antara lain:
adanya kebutuhan untuk berhasil, keinginan untuk mengambil resiko, percaya diri,
dan adanya keinginan yang kuat untuk berbisnis.
Berikut ini menurut saya, hal-hal penting yang membangun Wirausaha, antara
lain:
1. Menentukan Ide
Biasanya orang akan tertarik pada hal yang baru. Jika akan membuka usaha,
pilihlah jenis usaha yang baru. Hal ini membuat pelanggan akan membuka
mata pada usaha kita. Usaha yang baru juga tidak ada pesaingnya sehingga
kita bisa menjadi pemain tunggal. Namun, untuk itu kita harus benar-benar jeli
melihat peluang apa yang sangat potensial.
Atau, jika ide itu sudah ada usaha kita harus punya pembeda dari usaha yang
sudah ada. Kita bisa lakukan inovasi dengan melibatkan teknologi, lebih
ramah pada pelayanan, atau produk yang lebih beragam.

2. Lakukan Inovasi
Jika usaha Anda berjalan seperti yang diharapkan, jangan terlena dan berpuas
diri. Ingat, orang-orang bisa merasa jenuh dan bosan. Untuk
mengantisipasinya, teruslah berinovasi dan berkreasi.

3. Tentukan Target
Tentukan target pasar dari usaha kita. Apakah membidik semua usia, kalangan
ekonomi tertentu, atau masyarakat tertentu. Hal ini bakal berpengaruh pada
jenis usaha kita. Misalnya kita ingin membidik anak-anak di sekitar
lingkungan kita. Maka pilihlah usaha yang tepat untuk mereka. Misalnya
menjual mainan anak-anak atau bimbingan belajar. Atau target kita adalah
ibu-ibu maka usaha yang cocok mungkin kebutuhan rumah tangga, alat-alat
kecantikan, alat-alat olahraga, dan lainnya.

4. Mengenali Pesaing
Ketahui pula pesaing usaha yang sudah ada. Kita harus tahu strategi dan
inovasi yang mereka jalankan. Sehingga kita bisa menentukan strategi yang
tepat untuk usaha kita. Pelajari juga bagaimana mereka membangun usaha
hingga bertahan sampai saat ini. Cari tahu pula berapa umur usahanya. Lalu
kita bisa mengambil dan mematangkan strateginya.

5. Buatlah Pembeda
Jenis usaha bisa sama. Namun, kita harus punya pembeda. Misalnya
sama-sama menjual nasi goreng. Agar beda dengan nasi goreng yang sudah
ada mungkin bisa menambah dengan acar, ati ampela, pete, dan lainnya.
Misalnya kita membuka barbershop, kita bisa berikan gratis pijatan kepada
pelanggan yang datang. Sementara, mungkin di barbershop lain tidak ada.
Nah, sedikit pembeda itu bisa menjadi pertimbangan orang memilih usaha
kita.

D. ALASAN PENTING MENGAPA ANDA PERLU MENJADI WIRAUSAHA


DIMASA YANG AKAN DATANG

1. Memperbaiki Kualitas Hidup


Ketika anda berwirausaha siapa yang bilang anda akan jatuh miskin ? tentu
saja anggapan mereka salah. Dimana anda justru bisa memperbaiki kualitas
hidup baik dari sisi finansial maupun moril. Berwirausaha mengajarkan kita
untuk bekerja keras, menggapai target dan selalu berjuang hingga kesuksesan
tercapai. Selain itu disisi finansial, berwirausaha membiasakan anda untuk
bisa menabung dan mengelola uang dengan baik dan teratur. Agar uang yang
anda miliki tidak lari ke keinginan atau kebutuhan yang bukan prioritas.
Mereka para wirausahawan yang sukses berhasil mengatur uang dan
mendisiplinkan diri untuk bisa bekerja keras menggapai usaha yang dianggap
sukses sesuai targetnya.

2. Sikap Mandiri
Apa hubungannya berwirausaha dengan sikap mandiri ? sudah jelas ada
hubungannya, dimana jika anda hanyalah karyawan biasa yang anda miliki
hanya tanggung jawab bekerja sesuai dengan kepentingan dan pendapatan
yang dihasilkan. Apalagi jika anda sebatas karyawan, sudah jelas akan
menghasilkan uang yang terbatas dan pekerjaan yang itu-itu aja. Namun
berbeda dengan berwirausaha, dimana anda dituntut untuk lebih mandiri dan
juga berani mengambil keputusan.
Dalam berwirausaha keuntungan serta kerugian ditanggung oleh sendiri,
hal ini mengharuskan anda untuk melangkah secara hati-hati dan tidak
terburu-buru. Selain itu anda juga haruslah berusaha untuk mensukseskan atau
mendirikan usaha sampai dianggap bisa berjalan dengan baik, hal ini juga
menyangkut sikap mandiri yang dikatakan. Karena dengan atau tanpa
bergantung pada orang lain, anda sudah bisa menghasilkan uang dengan usaha
sendiri.

3. Membuka Lapangan Kerja


Anda akan menjadi seseorang yang didewakan alias diidam-idamkan karena
berhasil membuka lapangan kerja. Banyak orang yang hanya bisa mencari
kerja untuk dirinya sendiri, itupun harus bersusah payah. Namun bagaimana
dengan berwirausaha ? selain mendirikan dan membuat pekerjaan untuk anda
sendiri, anda juga membuka lapangan pekerjaan untuk orang lain. Yang mana
seperti anda ketahui, semakin besar perusahaan atau usaha yang anda dirikan
maka akan semakin banyak karyawan dan semakin besar membuka lapangan
pekerjaan. Apalagi jika anda berwirausaha di desa atau daerah yang belum
ramai bisnis dan lapangan pekerjaan, Usaha bisa menjadi alternatif sendiri
untuk meningkatkan ekonomi dan pendapatan masyarakat sekitar. Hal seperti
ini sudah banyak dilakukan oleh para UKM di daerah dengan membuka
sebuah usaha dan mempekerjakan masyarakat sekitarnya agar lebih produktif
dan bisa menghasilkan.

4. Mengurangi Pengangguran
Lulusan sekolah semakin banyak, nantinya mereka harus mencari kerja
untuk membiayai hidup sendiri dan berkembang lebih baik lagi. Seperti yang
dikatakan banyak LSM, bahwa di Indonesia angka pengangguran masih tinggi
dan sedihnya mereka adalah para lulusan sarjana baik strata 1 maupun strata 2.
Kenyataan ini menyebabkan banyak orang yang merasa bahwa pendidikan
bukan lagi hal utama yang dicari untuk bisa bekerja, namun anda juga harus
memiliki keinginan, tanggung jawab dan life skill yang sangat tinggi untuk
bisa bekerja dan mendapatkan pekerjaan dengan baik.
Namun dengan berwirausaha, anda mengurangi tingkat pengangguran dan
masalah terbesar diantara masyarakat. Anda bisa mempekerjakan mereka
sesuai keahlian dan juga bidangnya. Ketika anda membuat usaha, maka anda
akan merekrut chef untuk memasak, merekrut akuntan untuk membantu
mengaudit keuangan usaha anda dan merekrut satpam untuk menjaga restoran
anda. Belum lagi seperti adanya manajer, cleaning service bahkan juru parkir
yang bisa bekerja untuk anda. Kenyataan ini justru memperjelas kenapa anda
harus memilih untuk berwirausaha dibanding hanya bekerja saja.
DAFTAR PUSTAKA

https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-6049917/bisnis-pengertian-tujuan-jenis-dan-contohnya/amp&
ved=2ahUKEwidxemsmYj-AhWiSGwGHVm2DwIQFnoECA8QBQ&usg=AOvVaw0bJa7HTiPl4XOgU3A16-I
D

https://id.m.wikipedia.org/wiki/Kewiraswastaan%23:~:text%3DSifat%252Dsifat%2520seorang%2520wirausah
awan%2520adalah,keras%252C%2520energik%2520dan%2520memiliki%2520inisiatif.&ved=2ahUKEwj3npz
ym4j-AhWoRmwGHeGRDNwQFnoECAgQBQ&usg=AOvVaw0C3zGADTM4wFRDIy-xeI7o

https://www.selly.id/blog/definisi-kewirausahaan-adalah/%23:~:text%3DMenurut%2520KBBI%252C%2520ke
wirausahaan%2520adalah%2520serapan,menjalankan%2520bisnis%2520atau%2520suatu%2520usaha.&ved=2
ahUKEwjNwOSHnIj-AhWjT2wGHUaEA3wQFnoECAwQBQ&usg=AOvVaw3FnL8jzziKF9UQ0QQhsD-t

http://eprints.polsri.ac.id/754/3/BAB_II.pdf&ved=2ahUKEwiG4vW1nIj-AhXJ-DgGHdKUBLcQFnoECAwQBg
&usg=AOvVaw3v6TKiaCVr3DjCLKkiYZYm

http://web-suplemen.ut.ac.id/ekma4111/ekma4111a/manfaat_kewirausahawan.htm%23:~:text%3DKewirausaha
an%2520memiliki%2520empat%2520manfaat%2520sosial,lowongan%2520pekerjaan%2520baru%2520bagi%
2520masyarakat.&ved=2ahUKEwiEjfz7nIj-AhU7wjgGHVZQD74QFnoECAgQBQ&usg=AOvVaw0nnznD9Vv
HKhk9Wy0t28Gf

https://store.sirclo.com/blog/manfaat-kewirausahaan/&ved=2ahUKEwji-pvFnoj-AhVi3jgGHdwuDbsQFnoECB
gQAQ&usg=AOvVaw2xs_gYltR5yEyYe_nH4TTU

https://blog.investree.id/bisnis/5-manfaat-mengembangkan-kewirausahaan-bagi-usaha-anda/%23:~:text%3DDap
at%2520menciptakan%2520jaringan%2520bisnis%2520baru,sendiri%252C%2520berikut%2520masyarakat%2
520sekitar%2520pengusaha.&ved=2ahUKEwji-pvFnoj-AhVi3jgGHdwuDbsQFnoECAwQBQ&usg=AOvVaw1
6AY-f0bzArNF7RnJsDtDN

https://www.google.com/url?sa=t&source=web&rct=j&url=http://web-suplemen.ut.ac.id/ekma4111/ekma4111a/
menjadi_wirausahawan.htm&ved=2ahUKEwi0x5LGn4j-AhWsxTgGHX8uAbUQFnoECAsQBQ&usg=AOvVa
w2tu7sXLyBflalH3Yy1OOay

https://ukmindonesia.id/baca-deskripsi-posts/halhal-yang-perlu-diperhatikan-saat-membuka-usaha/

http://akuntansi.uma.ac.id/2020/10/20/mengapa-harus-memilih-untuk-berwirausaha/#:~:text=Berwirausaha%20
mengajarkan%20kita%20untuk%20bekerja,uang%20dengan%20baik%20dan%20teratur.

Anda mungkin juga menyukai