Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

ILMU EKONOMI

Dosen Pengampu :
Syarif Hidayatullah, S.M., MM

OLEH :
NAMA : ANNISA SAFERA NAZARINA
PRODI : ILMU KOMUNIKASI 2022
NIM : 2205006

STKOM Sapta Computer


Yayasan Sapta Balangan Persada
Kabupaten Balangan
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan
rahmatnya penyusun dapat menyelesaikan makalah ini tepat waktu tanpa ada halangan yang
berarti dan sesuai dengan harapan.
Ucapan terima kasih saya sampaikan kepada Bapak Syarif Hidayatullah, S.M., MM
sebagai dosen pengampu mata kuliah Asas – asas Menejemen yang telah membantu
memberikan arahan dan pemahaman dalam penyusunan makalah ini.
Saya menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini masih banyak kekurangan karena
keterbatasan kami. Maka dari itu penyusun sangat mengharapkan kritik dan saran untuk
menyempurnakan makalah ini. Semoga apa yang ditulis dapat bermanfaat bagi semua pihak
yang membutuhkan.

Balangan, 25 Maret 2023

Annisa Safera Nazarina


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ..................................................................................................... i


DAFTAR ISI .................................................................................................................... ii
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................ iii
A. LATAR BELAKANG….............................................................................. 1
B. RUMUSAN MASALAH ..………………………………………………… 2
BAB II PEMBAHASAN………………………………………………………………. 3
A. PENGERTIAN ILMU EKONOMI ………………………………………... 4
1. PENGERTIAN EKONOMI ...…………………….………..……………….. 5
2. MANFAAT ILMU EKONOMI BAGI MANUSIA ……….………………... 6
BAB III PENUTUP……………………………………………………………..…….….. 7
KESIMPULAN………………………………………………………………….8
DAFTAR PUSTAKA……………………………………………………………9
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Ilmu ekonomi adalah ilmu tentang perilaku, etika, dan moral yang tidak bisa

dipisahkan dari disiplin ilmu lainnya. Ilmu ekonomi memberikan pelajaran tentang

nilai-nilai yang harus ditaati oleh manusia dalam melakukan interaksi ekonomi.

Karenanya, aktivitas ekonomi tidak bisa dilepaskan dari nilai-nilai sosial, budaya,

politik, lingkungan, dan keberlangsungan generasi di masa yang akan datang.

Sistem ekonomi menghendaki terpenuhinya kebutuhan semua orang, pembagian

pendapatan dan kekayaan yang adil, serta pemberian kesempatan kerja sehingga

setiap individu mendapatkan haknya sesuai dengan kontribusinya masingmasing.

Prinsip syariah mencegah terjadinya eksploitasi individu oleh individu lain atau

eksploitasi sumberdaya alam. Karakteristik unik dari ekonomi syariah salah satunya

adalah menyeimbangkan ekonomi dari aspek dunia dan akhirat.

Secara garis besar, sistem ekonomi dapat dikelompokkan ke dalam tiga

sektor utama, yaitu sektor swasta, sektor kesejahteraan sosial, dan sektor publik. Bila

diamati lebih mendalam, ketiga sektor itu memiliki fungsi, institusi, dan landasan

masing-masing. Pada praktiknya, aktivitas pasar modal atau bursa efek merupakan

aktivitas ekonomi yang berkaitan dengan ketiga sektor tersebut. Pasar modal itu

sendiri adalah pasar yang memperjualbelikan aset-aset finansial milik suatu

perusahaan swasta, perusahaan pemerintah, atau surat berharga yang diterbitkan oleh

lembaga non pemerintah dan non-profit.


B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana Pengertian dari Ilmu Ekonomi?
2. Mengapa Ilmu Ekonomi sangat bermanfaat bagi manusia?
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Ilmu Ekonomi

1. Pengertian Ilmu Ekonomi

Ilmu Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari segala hal tentang kelangkaan,

pemanfaatan sumber daya, produksi barang dan jasa, pertumbuhan, pemenuhan

kesejahteraan, dan sebagainya. Inti masalah ekonomi adalah adanya

ketidakseimbangan antara kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas

kebutuhan yang jumlahnya terbatas. Permasalahan tersebut kemudian menyebabkan

timbulnya kelangkaan. tentang gejala-gejala masyarakat yang timbul karena perbuatan

manusia dalam usahanya untuk memenuhi kebutuhan atau untuk mencapai

kemakmuran.

2. Manfaat Ilmu Ekonomi bagi Kehidupan Manusia

Ilmu ekonomi sangat berperan penting dalam mengatur prinsip kebutuhan

pokok sosial/masyarakat. Mempelajari ilmu ekonomi dapat melatih seseorang agar berjiwa

sosial dan bersifat teliti serta ekonomis. Mempelajari ilmu ekonomi dapat melatih

seseorang agar mampu mengatur atau mengelola nilai nominal dengan baik dan bijak.

dalam kehidupan sehari-hari, kita akan dihadapkan dengan kegiatan ekonomi. Misalnya

mengkonsumsi makan itu termasuk dalam kegiatan ekonomi. selain itu, Mempelajari ilmu

ekonomi dapat melatih seseorang agar berjiwa sosial dan bersifat teliti serta ekonomis

serta melatih seseorang agar dapat mandiri dalam berwirausaha dan mengelola

kebutuhanya. Namun, manfaat mempelajari ilmu ekonomi yang paling utama yakni

mampu membantu menyelesaikan masalah ekonomi. Masalah ekonomi sendiri merupakan


masalah antara keinginan yang tidak terbatas dengan sumber daya. Tak hanya itu, masalah

juga bisa terjadi dengan barang dan jasa yang terbatas.

Manfaat dari mempelajari ilmu ekonomi :

 Memberikan pemahaman atas potensi kebijakan ekonomi

 Memberikan pemahaman atas keterbatasan kebijakan ekonomi

 Membantu memahami bentuk perilaku ekonomi di dunia nyata secara lebih baik

 Membantu lebih mahir atau ahli dalam menyelesaikan masalah ekonomi

Tujuann mempelajari ilmu ekonomi :

1. Landasan Pengambilan Keputusan

Maksudnya, kalian sebagai manusia menjadi lebih mampu dalam menentukan

kebijakan terhadap suatu masalah yang bisa terjadi. Dalam dunia perekonomian,

kebijakan akan diterapkan saat suatu permasalahan muncul atau terjadi. Penyelesaian

masalah tersebut diperoleh dari sebuah upaya atau kebijakan.

2. Melatih Manajemen Kehidupan

Tujuan yang kedua yakni melatih manajemen kehidupan manusia. Mulai dari

mengatur atau memanajemen waktu, keuangan hingga kebutuhan. Dengan mempelajari

ilmu ekonomi, kalian dapat membagi waktu, uang serta pikiran untuk hal-hal baik.

3. Mengembangkan Kreativitas dalam Berwirausaha & Mandiri

Seiring berkembangnya zaman, manusia secara tidak langsung dituntut untuk

lebih kreatif dalam menghasilkan uang. Banyak dari masyarakat lantas memilih

mengembangkan usaha sendiri tanpa terikat perusahaan. Apalagi saat ini berwirausaha

mampu memberikan ladang pekerjaan bagi orang lain.

4. Ciptakan Kondisi Kondusif untuk Kemajuan Ekonomi


Usai mempelajari ilmu ini, diharapkan para pelaku ekonomi mampu bersinergi

dan bekerjasama. Hal ini sebagai upaya menciptakan kondisi perekonomian yang

kondusif. Sehingga nantinya akan menguntungkan seluruh pihak, mulai dari

masyarakat hingga pemerintah.

5. Mengetahui Hubungan Peristiwa di Perekonomian

Tujuan berikutnya yakni untuk mencari tahu terkait pengertian dari hubungan

segala peristiwa yang terjadi dalam proses perekonomian. Dengan begitu, sebagai

pelaku ekonomi mampu lebih bijak lagi dalam bertindak. Selain itu juga lebih bijak lagi

dalam beraktivitas di sektor ekonomi.

6. Mengatur & Mengelola Ekonomi di Keluarga

Tahukah kalian, perekonomian rumah tangga bisa menjadi tempat berlatih. Kalian

bisa berlatih bagaimana mengolah dan mengelola keuangan. Nantinya kalian bisa

menemukan beragam cara serta inspirasi mengatur perekonomian keluarga dengan baik.

7. Agen Perubahan dalam Kehidupan Masyarakat

Siapa sangka, kita termasuk salah satu makhluk yang mampu mengubah

kehidupan dalam hal perekonomian. Sehingga, dengan mempelajari ilmu ekonomi,

bertujuan untuk menjadikan manusia sebagai agen perubahan dalam kehidupan

bermasyarakat. Manusia juga akan mampu mengubah sesuatu yang salah menjadi

benar, lambat menjadi efisien dan efektif.

8. Bantu Mengenal Potensi Alam

Tujuan yang terakhir yakni membantu mengenal potensi alam. Tak hanya

mengenal, namun juga dapat mengembangkan potensi alam di area tempat tinggalnya.

Dengan mempelajari ilmu ekonomi, kalian akan mencari tahu dan menemukan potensi
yang bisa dimanfaatkan. Kemudian diolah untuk mendapatkan hasil luar biasa. Bahkan

mampu meningkatkan perekonomian warga sekitar.


BAB III

KESIMPULAN

Ilmu Ekonomi adalah ilmu yang mempelajari tentang kelangkaan, pemanfaatan sumber

daya, produksi barang dan jasa, pertumbuhan, pemenuhan kesejahteraan, dan

sebagainya. kebutuhan manusia yang tidak terbatas dengan alat pemuas kebutuhan yang

jumlahnya terbatas. Mempelajari ilmu ekonomi dapat melatih seseorang agar berjiwa

sosial dan bersifat teliti serta ekonomis. Mempelajari ilmu ekonomi dapat melatih

seseorang agar mampu mengatur atau mengelola nilai nominal dengan baik dan bijak.

dalam kehidupan sehari-hari, kita akan dihadapkan dengan kegiatan ekonomi.


DAFTAR PUSTAKA

https://www.universitas123.com/news/apa-manfaat-mempelajari-ilmu-ekonomi-bagi-
manusia

https://money.kompas.com/read/2021/12/18/092132926/pengertian-ilmu-ekonomi-
tujuan-jenis-dan-contohnya?page=all

Anda mungkin juga menyukai