Anda di halaman 1dari 3

NAMA : ROZABUL HAIRU

NIM : 200503041
Kelas : 6B Pariwisata Syariah
Matkul : Manajemen Kuliner

ISTILAH-ISTILAH DALAM KITCHEN

1. Kitchen Porter : Pekerja yang bertanggung jawab membersihkan dapur dan peralatan
2. Prep cook : Seorang juru masak yang bertanggung jawab untuk menyiapkan bahan-bahan dan memotong bahan makanan
3. Chef : Seorang juru masak profesional yang memimpin tim dapur
4. Sous Chef : Asisten kepala dapur atau juru masak kedua dalam tim dapur
5. Line cook : Seorang juru masak yang bertanggung jawab untuk memasak berbagai hidangan
6. Pastry Chef : Seorang juru masak yang khusus mengolah kue, roti, dan dessert
7. Chopping : Memotong sebuah obyek menjadi potongan kecil atau besar dan bentuk yang tidak teratur
8. Chiller : Lemari pendingin dalam ukuran yang besar
9. Crountons : Potongan roti yang digoreng dengan mentega unutuk pengiring makan sop panas
10. Apron : Celemek
11. Baked : Proses memasak dengan suhu panas bertujuan untuk mematangkan dan mengkeringkan biasanya di memasukan
kedalam oven.
12. Boiled : Memasak makanan dalam air mendidih (merebus)
13. Braised : Menunjukan warna dan tekstur yang kecokelatan dengan sedikit lemak
14. Broiled : Proses memasak dengan sumber panas langsung dari arah atas dan bawah
15. Grilled : Proses memasak makanan di atas arang atau di atas api langsung
16. Poached : Proses memasak dalam air yang mendidih sampai menutup semua makanan
17. Roasted : Proses memasak di dalam oven tanpa ditutup dan tanpa di tambahkan air. Hanya mengandalkan panasnya oven saja
18. Steamed : Proses memasak dengan air mendidih pada pancidi isi air yang menguap dan makanan tidak bersentuhan ke air itu
19. Stewed : Proses mendidihkan dengan perlahan dalam cairan yang cukup dan menutupi makanan hingga makanan matang dan
siap di hidangkan
20. KOT : Kitchen Order Ticket atau Tiket untuk menunjukan ada nya pesanan dari sistem di restoran ke sistem komputer yang
berada di dapur
21. Canape : Irisan roti yang dipotong dalam berbagai variasi bentuk dan dihias. Cold canape disajikan saat buffet atau makan siang
atau dengan cocktail atau aperitive, hot canape disajikan sebagai entrée.
22. Canning : Proses pengawetan makanan dalam kaleng
23. Chef de rang : Petugas restoran untuk French service.
24. Clear up : Mengambil peralatan makan yang sudah tidak dipergunakan.
25. Condiments : Penyedap makanan, seperti: garam, merica, sambal, kecap, saus tomat, makanan pendamping (contohnya: soto,
bubur, dll.), bumbu penyerta untuk makan.
26. Continental : Sarapan pagi yang ringan, yang berisi jus breakfast atau buah, roti serta kopi.
27. Cream Soup : Soup yang dibuat dari béchamel sauce yang dikentalkan dengan tepung, ditambah fresh cream. Komposisi bahan
dasar dapat berupa sayuran, nasi barley, shelfish, atau unggas.
28. Curring : Proses pengawetan untuk daging dan ikan.
29. Cutlery : Alat makan seperti pisau, sendok dan garpu.
30. Cutting : Pemotongan bahan.
31. Demi Glace : Saus yang dibuat dari brown sauce yang dipanaskan hingga kandungan/kadar airnya berkurang/menyusut.
32. Dessert : Hidangan penutup.
33. Dessert Knife And Fork : Pisau dan garpu hidangan penutup.
34. Dessert plate : Piring kecil.
35. Dicing : Memotong makanan menjadi bentuk lebih kecil dan teratur.
36. Dinner knife and fork: Pisau dan garpu makan utama.
37. Dinner plate : Piring besar.
38. Festonner : Makanan Perancis yang ditata atau dihias dengan tatanan festaan, ditata mengelilingi pinggiran piring hidangan. Ini
adalah hiasan yang ditambahkan di piring hidangan dan jarang pada makanan. Hiasan dapat menggunakan crouton, irisan
aspic, irisan jeruk nipis, dan lain-lain.
39. Fillet : Potongan utuh, tipis, panjang tanpa tulang dan kulit. Pada Sirloin biasa dibagi 3 bagian, yaitu head fillet yang digunakan
untuk hidangan ”chateaubriand”, middle fillet untuk fillet steak, dan fillet tail.
40. Flambee : Proses memasak secara langsung di depan tamu dengan memakai minuman alkohol (brandy).
41. Flute : Salah satu jenis gelas yang berkaki untuk menyajikan sparkling wine (champagne).
42. Frappe : Jenis makanan yang disajikan di atas es serut dan bisa juga jenis minuman cocktail yang atasnya ditaburi dengan es
serut.
43. Freezing : Proses pembekuan makanan.
44. Frying : Proses memasak makanan di dalam minyak panas.
45. Garnish : Hiasan makanan.
46. Garniture : Penghias makanan.
47. Gendarme : Nama Perancis yang terkenal untuk ikan laut yang diasinkan karena ikan menjadi kaku atau keras jika dikeringkan
dan diasap. Nama ini juga diberikan pada sausage (daging cincang) yang berasal dari Swiss (disebut Lanajager), tetapi juga
terkenal di Jerman dan Australia. Bentuknya rectange(bentuk dengan empat sisi sudut yang sama), dibuat dari daging beef dan
lemak daging babi, yang dikeringkan, diasap, dan dimakan mentah atau dimasak.
48. Glass Ware : Peralatan makan dan minum terbuat dari bahan gelas.
49. Gratinated : Sayuran yang akan dimasak disusun dalam tempat yang telah diolesi mentega. Ditutup dengan bechamel, keju, dan
mentega yang dipanaskan.
50. Gratinating : Memasak dengan menggunakan salamander atau oven dimana api berada di bagian atas. Maksud dari gratinating
selain untuk memasak makanan juga untuk memberikan warna pada permukaan makanan atau untuk menghasilkan pengulitan
(crust) pada permukaan makanan..
51. Groceries : Bahan makanan yang tidak mudah rusak, bahan-bahan ini disimpan lama tanpa memerlukan adanya fasilitas kamar
dingin, dan keadaannya umumnya kering. Contoh bahan-bahan yang termasuk groceries adalah tepung, gula, beras, cereals,
garam, dan lain-lain.
52. Guest napkin : Serbet makan.
53. Gueridon : Kereta dorong yang dipakai untuk mempersiapkan makanan di restoran atau di dining room.
54. Gueridon Service : Pelayanan di restoran/dining room dengan memakai kereta dorong untuk menyajikan makanan dan
minuman kepada tamu.
55. Hollandaise : Saus yang dibuat dari campuran kuning telor, mentega, jus lemon, cuka atau white wine.
56. Hot dessert : Makanan yang dihidangkan sesudah main course, cirinya mempunyai rasa manis, memberikan kesegaran, dan
dihidangkan pada saat panas.

57. Hot appetizer : Makanan yang dihidangkan panas, disajikan sebelum keluarnya hidangan utama (maincourse) sebagai
pembangkit selera makan yang mempunyai rasa gurih
58. Hors d’ouvre plate : Piring makanan pembuka.
59. Ice Bucket : Termos es.
60. Italian Dressing : Saus untuk salad yang terbuat dari campuran minyak, cuka, dan bumbu.
61. Jambalaya : Hidangan terkenal dari New Orleans, diinspirasi dari Paella Spanyol, dibuat dengan nasi yang sangat pedas, ayam
dan daging ham. Bahan-bahan lainnya dapat ditambahkan seperti saus, merica, tomat, lobster, atau oysters.
62. Jam pot : Wadah kecil yang terbuat dari kaca, porselin tutupnya mempunyai bukaan kecil untuk sendok dan biasanya terbuat
dari kayu. Ini digunakan untuk menyajikan selai saat sarapan atau minum teh.
63. Kilpatrick : Saus yang berisi hidangan kerang (oyster). Saus yang terbuat dari campuran daging babi asap, saus tomat,
Worcestershire saus/L + B disajikan panas di atasnya. king size bed Tempat tidur kira-kira 78 inchi sampai 80 inchi.
64. Laksa : Macam-macam sup dari Asia Tenggara berisi hidangan laut atau ayam, mi, beras dan berbumbu kunyit.
65. Main course : Adalah makanan pokok yang disajikan setelah makanan sup atau dapat disebut juga makanan atau grup makanan
yang disajikan pada saat yang sama atau dimakan pada waktu yang sama. Biasanya disajikan berurutan dengan memberikan
waktu yang cukup untuk menikmati hidangan tersebut, kemudian hidangan berikut disajikan.
66. Molton : Alas saji.
67. Nachos : Keripik jagung yang disajikan dengan kacang merah digiling, tomat potongan kecil, keju parut dan di atasnya diberi
krim asam kental dan alpukat. Makanan ini khas dari Mexico.
68. Napkin : Serbet makan.
69. Omelette : Yaitu salah satu hidangan makanan pagi berupa olahan telur yang dikocok dan ditambah sayuran, keju, maupun
olahan daging yang kemudian digoreng, biasanya berbentuk bulan sabit, serta disajikan plane atau disertai accompaniment.
70. One dish meal : Yaitu hidangan sepinggan dalam satu porsi makanan telah lengkap mengandung sayuran, karbohidrat daging,
dan penyajiannya cepat.
71. Pantry : Tempat/ruangan untuk menyimpan alat-alat tembikar atau ruangan mempersiapkan hidangan pembuka atau hidangan
dingin. Dapur kecil yang multifungsi setiap hari.
72. Petit Four : Kue atau biskuit kecil-kecil yang disajikan untuk hidangan pembuka atau disajikan pada saat rehat kopi.
73. Pizza : Makanan yang terbuat dari adonan roti yang berbentuk seperti piring sebagai dasarnya dan bagian atasnya ditaburi
dengan tomat, keju, rempah-rempah, dan macam-macam daging, sosis, sayur dan hidangan laut.
74. Poisson : Hidangan ikan. polimark solvent Solvent untuk mesin polymark.
75. Salad : Hidangan yang berasal dari bahan makanan yang segar dengan sauce yang berasa asam.
76. Salad dressing : Saus yang mendampingi hidangan salad.
77. Salamander : Oven dengan menggunakan api atas untuk memberi warna coklat pada permukaan hidangan.
78. Saucier : Jenis-jenis saus panas seperti white sauce, butter sauce, brown sauce.
79. Saute : Menumis dengan minyak panas sedikit dengan cara diaduk.
80. Scale : Timbangan.
81. Season : Memberi bumbu pada hidangan.
82. Shallot : Bawang merah.
83. Shallow frying : Menggoreng daging, ikan dan unggas dengan menggunakan minyak sedikit.
84. Sieve : Menghaluskan dengan saringan.
85. Skewer : Tusuk sate dari bamboo atau logam.
86. Skim : Mengangkat kotoran lemak atau minyak pada sop dan stock.
87. Slice : Potongan bahan makanan berbentuk tipis, lurus, dan rata.
88. Slurry : Adonan yang tingkat kekentalannya encer.
89. Set Menu : Daftar makanan dan minuman dari hidangan pembuka sampai hidangan penutup dalam satu harga dan tidak ada
pilihan.
90. Side Table : Meja yang dipakai meletakkan piring dan gelas dan juga untuk meletakkan sementara makanan dan minuman
sebelum disajikan ke tamu.
91. Sirloin : Bagian daging sapi yang paling empuk, yang diambil dari bagian has luar untuk hidangan steak.
92. Spice : Rempah-rempah yang beraroma dan dipakai untuk penyedap makanan.
93. Squeeze : Teknik memeras pada buah-buahan.
94. Steam : Memasak dengan menggunakan uap panas (mengukus).
95. Stew : Prosedur memasak dengan menggunakan cairan (kaldu/sauce) dengan perbandingan sama dengan
96. bahan utama. Contoh: Brown Lamb Stew, stewed Coco.
97. Sugar Work : Dekorasi yang terbuat dari larutan gula.
98. Sunny side up : Telur mata sapi.
99. Supreme sauce : Saus dasar veloute sauce yang ditambah cream dan butter, serta lemon juice.
100. Table D’hote : Daftar makanan dan minuman dari hidangan pembuka sampai hidangan penutup, yang terdiri dari 2 s/d 3 pilihan
hidangan untuk tiap jenisnya dengan 1 harga.

Anda mungkin juga menyukai