Anda di halaman 1dari 3

BAB IV

PELAKSANAAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN

A. PERMASALAHAN

Menurut analis penulis selama melaksanakan selama meelaksanakan visit industri di

PT. Amerta Indah Otsuka Kejayan, Pasuruan menemukan berbagai permasalahan,

yaitu :

1. Bagaimana cara perusahaan melakukan strategi pemasaran dalam persaingan

bisnis saat ini?

2. Bagaimana cara produk tersebut dipasarkan?

B. PEMECAHAN MASALAH

1. Ada beberapa strategi pemasaran yang tepat dijalankan untuk produk Pocari

Sweat ditengah-tengah kompetitor yang mulai bermunculan :

- Iklan di media cetak maupun televisi dengan jalan endors terhadap tokoh

terkemuka yangkompeten terhadap produk minuman ini

- Pembuatan iklan yang lain dari yang lain seperti yang sudah pernah

diluncurkan Pocari (PocariSweat Goes to Space).

- Menekankan positioning bahwa Pocari bukan semata-mata minuman untuk

orang sakit, tapiminuman yang bisa dipakai kapan saja dan dalam kondisi apa

saja.

- Penambahan varian kemasan bukan pada rasa ataupun ingredient, dengan jalan

meluncurkankemasan sachet isi 15 gram yang harga ritelnya hanya Rp.

1.500,-. Dengan demikian, hal inidapat memperluas Pocari ke segmen-segmen

konsumen yang lebih rendah.


2. Dalam memasarkan produk selain promosi, juga dilakukan melalui kegiatan

sampling di berbagai target pasar potensial seperti sport center dan spa. Selain itu,

sampling juga dilakukan di sekolah-sekolah sembari memberi penjelasan kepada

siswa tentang manfaat Pocari. Mereka berprinsip, jika konsumen tidak diberi

kesempatan mencoba gratis, mungkin mereka tak akan pernah mencoba

selamanya. Promosi lain yang dilakukan Pocari adalah melalui kegiatan

periklanan yang lumayan gencar, seperti melalui endorser Mia Audina, pemain

bulu tangkis Indonesia yang kini telah pindah ke Belanda. Selain itu juga

dikeluarkan iklan versi mumi. Terakhir kali, Pocari mengeluarkan iklan terbaru

versi astronot dengan tema POCARI SWEAT GOES TO SPACE. Iklan versi

ruang angkasa tersebut bekerja sama dengan pesawat luar angkasa Rusia, Soyuz.

Konon iklan ini merupakan iklan komersial pertama yang dibuat di luar angkasa

yang pembuatannya diserahkan kepada Dentsu, Inc, Jepang berkerja sama dengan

National Space Development of Japan, Russian Aviation, dan Space Agency. Dari

seluruh aktivitas periklanan itu, Nielsen Media mencatat, iklan Pocari tiap tahun

terus meningkat
BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Kegiatan visit industry dilaksanakan pada PT. Amerta Indah Otsuka yang

beralamatkan di JL.Kejayan, Pasuruan, JawaTimur. Kegiatan ini dilaksanakan

selama hari. Melalui kegiatan visit industri ini mahasiswa memperoleh banyak

pelajaran dan pengalaman yang bermanfaat untuk di kemudian hari saat melakukan

kerja yang sesungguhnya. Mahasiswa dikenalkan dengan berbagai macam pekerjaan

yang belum pernah di dapatkan saat masih pada bangku perkuliahan. Kegiatan visit

industry ini juga mengenalkan penulis akan adanya strategi pemasaran, dimana

strategi tersebut harus tepat pada kondisi dan tepat dengan pangsa pasar.

B. Saran

Selama kegiatan kunjungan industry tidak diperlihatkan secara langsung bagaimana

proses produksi karena adanya maintanance pada mesin pengolahan. Untuk kedepannya

supaya lebih dijelaskan tentang pengolahannya melalui media lainnya.

Anda mungkin juga menyukai